The Power Of Imagination

  • October 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View The Power Of Imagination as PDF for free.

More details

  • Words: 1,293
  • Pages: 2
The Power of Imagination Imajinasi adalah kemampuan untuk membentuk kesan mental (mental image) terhadap sesuatu yang tidak dirasakan melalui indera. Ini kemampuan dari pikiran (mind) untuk membangun gambaran mental, obyek atau kejadian yang tidak terjadi, atau tidak pernah hadir pada masa lalu. Daya ingat (memori) adalah menifestasi actual dari imajinasi. Setiap orang memiliki kemampuan berimajinasi. Pada orang tertentu kemampuan ini berkembang sangat pesat sedangkan yang lain mungkin sangat lemah. Kemampuan Imajinasi sangat bervariasi pasa setiap orang. Imajinasilah yang membuat sesuatu mungkin terjadi dan kita alami di dalam pikiran.Imajinasi memberikan seseorang kemampuan melihat sesuatu melalui sudut pandang berbeda dan menyebabkan seseorang mampu mengeksplorasi masa lalu dan masa depan. Manisfestasi dari imajinasi bermacam-macam, salah satunya adalah melamun (day-dream). Walaupun jika terlalu banyak melamun kadang membuat seseorang menjadi kurang sensitive (impractical) atau tidak realistic. Namun beberapa lamunan yang tidak terhubung dengan sesuatu yang membutuhkan perhatian, kadang menghasilkan kebagiaan sesaat, ketenangan, dan mengobati stress. Dalam imajinasimu Anda dapat mengembara kemanapun dengan kecepatan cahaya tanpa adanya halangan. Ini dapat membuat Anda merasa bebas- walaupun sebentar, dan hanya di dalam pikiran- terbebas dari tugas rutin, kesukaran dan keadaan yang tidak menyenangkan. Imajinasi tidak terbatas hanya pada melihat gambar di dalam pikiran. Juga termasuk semua perasaan dan penginderaan. Seseorang dapat berimajinasi tentang suara, rasa, bau, sensasi fisik, atau emosi. Untuk seseorang mungkin lebih mudah melihat gambaran mental, yang lain mungkin lebih mudah mengimajinasikan perasaan, dan mungkin yang lainnya lebih nyaman berimajinasi dengan merasakan sensasi dari salah satu indera. Pelatihan imajinasi memberikan kemampuan untuk menggabungkan semua indera dalam berimajinasi. Kemampuan berimajinasi yang berkembang dan kuat tidak akan membuat anda menjadi pelamun (daydreamer) dan tidak sensitive, namun sebaliknya, ia akan memperkuat kemampuan kreativitas, dan alat yang luar biasa untuk menciptakan kembali dan remodeling dunia dan kehidupanmu. Ini adalah kekuatan luarbiasa yang dapat MENGUBAH seluruh hidup Anda. Ini digunakan secara luas dalam keajaiban visualisasi kreatif (creative visualization) dan afirmasi (affirmations). Dengan kekuatan imajinasi kita dapat menciptakan lingkungan/kondisi (circumstances) dan kejadian. Ketika Anda tahu bagaimana bekerja dan memanfaatkannya, Anda akan dapat membuat keinginan-hatimu menjadi kenyataan. Imajinasi mempunyai peran besar dan nilai dalam kehidupan seseorang. Ini jauh lebih luas daripada hanya daya lamun. Kita menggunakan imajinasi, secara sadar (consciously) ataupun tidak sadar (unconsciously) pada sebagian besar urusan kita. Kita menggunakan imajinasi ketika kita merencanakan pesta, berpergian, pekerjaan, atau pertemuan. Kita menggunakan ketika kita menggambarkan sebuah peristiwa, menjelaskan bagaimana agar sampai pada suatu tempat/lokasi, menulis, bercerita atau memasak kue. Imajinasi adalah kekuatan kreatif yang dibutuhkan untuk menemukan suatu alat (instrument), mendesain pakaian, atau membangun gedung, melukis, atau menulis buku. Kekuatan kretif dari imajinasi memiliki peran penting dalam pencapaian sukses pada berbagai bidang. Apa yang kita imajinasi dengan segenap perasaan dan keyakinan akan menjelma menjadi kenyataan. Ini adalah kekuatan melebihi visualisasi kreatif, berpikir positif (positive thinking), dan afirmasi (penegasan). Menggambarkan (visualizing) sebuah benda atau situasi, dan mengulang gambar mental ini terus menerus, akan menarik benda atau situasi itu kedalam hidup kita. Ini akan membuka peluang baru, beragam, dan mengagumkan dalam hidup kita. Alat ini (imajinasi) harus kita gunakan dan kita pikirkan secara positif, terhadap apa yang benar-benar kita inginkan dalam hidup kita, jika tidak ia akan menarik kejadian atau situasi atau benda atau orang yang sebenarnya tidak kita inginkan. Hal ini yang sebenarnya paling sering kita lakukan, karena kita tidak menggunakan kekuatan imajinasi secara benar. Jika kita tidak mengenali pentingnya kekuatan imajinasi, dan membiarkannya bekerja secara acak dan ngawur, hidup kita tidak akan bahagia dan sukses seperti yang sebenarnya kita ingin terjadi. Keterbatasan pemahaman atas kekuatan imajinasi bertanggung jawab pada penderitaan, ketidakmampuan, kesulitan, kegagalan, dan ketidak bahagiaan yang dialami seseorang. Untuk alas an tertentu seseorang memiliki kecenderungan berpikir secara negatif )negatif way). Mereka tidak mengharapkan kesuksesan. Mereka mengharapkan halhal buruk dan jika kegagalan terjadi mereka percaya bahwa nasib buruk memang menjadi takdirnya. Kehidupan menentang mereka. Perilaku ini dapat diubah dan hidup akan merubah menjadi lebih berkualitas secara pasti. Memahami bagaimana menggunakan imajinasi kita secara benar, dan memanfaatkan pengetahuan ke dalam praktek sehari-hari, untuk keuntungan diri ataupun orang lain, akan membawamu ke jalan-emas sukses, kepuasan dan kebahagiaan. Luangkan waktumu setiap hari untuk membayangkan (menggambarkan) dan merasakan apa yang Anda inginnkan dalam hidup ini. 30 menit sehari pada pagi hari setelah bangun tidur dan malam hari sebelum tidur, akan membuat hidupmu berbeda dari sebelumnya.

Manfaatkan kekuatan imajinasimu secara sadar untuk menciptakan apa yang Anda inginkan dalam hidup ini. Bukan untuk menarik benda atau kejadian yang justru tidak Anda inginkan. Jangan biarkan kekuatan kreatif ini bekerja tanpa pandu dan kesadaran.

Imagination and The Master Mind Tanda pertama dari seorang Master Mind adalah keahliannya yang terus menerus meningkat (kemampuan mendukung peningkatan dirinya tanpa akhir). Kedua, adalah ia mampu untuk tetap kuat, bahagia, dan tenang di dalam situasi apapun. Kemampuan imajinasi adalah kemampuan kreatif dari pikiran, kemampuan yang menciptakan rencana, metode dan idea. Imajinasi kita karenanya harus selalu bersih, kuat, sehat dan konstruktif jika kita ingin menciptakan ide hebat dan membangun hal-hal besar. Sebelum kita mencapai sukses besar, kita harus menjadi orang-besar (greater man). Sebelum menjadi orang-besar kita harus menjangkaunya dengan memanfaatkan semua kemampuan kita dengan hebat (sempurna); dan ini hanya mungkin melalui penggunaan imajinasi konstruktif. Kekuatan dan kemampuan manusia harus memiliki sesuatu yang pasti untuk siapa dia bekerja; ia harus memiliki sesuatu gambaran “ideal” yang menjadi perhatian untuk konsentrasi, atau sesuatu model, pola tertentu yang akan diikuti tindakan konstruktif dari semua kekuatan yang dimilikinya. Untuk membangun model ini, kekuatan imajinasi harus dikerahkan kekuatan ini harus diterapkan secara konstruktif. Apa yang kita imajinasikan akan menjadi pola untuk enrgi kreatif pikiran dan personality, dan penciptaan energi ini menentukan apa yang akan kita raih dan menjadi apa kita. Kekuatan imajinasi adalah salah satu kekuatan yang paling penting dari seluruh kemampuan kita. Karenanya kita tidak dapat melewatkan sesaatpun untuk belajar dan menerapkannya. Selanjutnya, imajinasikan diri Anda menjadi dan mendapatkan apa yang Anda ingin raih dan jadi apa Anda.Ini akan memberikan energi Anda model, baik untuk masa depan diri Anda maupun pencapaian hebat pada masa depan. Saat Anda memikirkan masa depan, selalu imajinasikan keberhasilan dan halp-hal besar, jangan ada rasa takut akan hasilnya. Jika Anda takut, Anda memberikan energi Anda model kegagalan, dan mereka akan secara pasti menciptakan kegagalan tersebut. Maka kita harus ingat, jika kita menginginkan sukses, maka seluruh kemampuan kita harus bekerja dengan baik dan sukses, namun tidak ada kekuatan yang akan bekerja dengan sukses ketika diisi dengan rasa takut. Hanya jika secara terus menerus diinspirasi dengan ide sukses maka semua kemampuan atau kekuatan manusia dapat bekerja pada tingkat terbaik. Untuk menginspirasi semua kemampuan kita dengan ide tersebut, kita harus selalu membayangkan diri kita telah mendapatkan kesuksesan. Gambaran sukses harus kita pasang pada setiap dinding pikiran kita, sehingga kekuatan di dalam diri kita akan selalu melihat keberhasilan, dan keberhasilan akan menjadi satu-satunya tujuan mereka. Latihan yang sangat bagus adalah dengan menggunakan waktu luang Anda untuk menciptakan gambaran tersebut di dalam imajinasi dan meletakkannya di tempat yang paling jelas dalam pikiran Anda, sehingga semua kemampuan (faculties) akan dapat melihatnya setiap waktu. Kita selalu mengimajinasikan sesuatu. Sangat mustahil saat terjaga (terbangun) tanpa sesuatu di dalam imajinasi kita. Maka, kenapa tidak kita mengimajinasikan setiap waktu hal-hal yang akan menginspirasi (menggerakkan) kekuatan di dalam diri kita untuk melakukan hal-hal besar? Untuk membantu imajinasi dalam menggambarkan hal besar, pencapaian lebih tinggi, dan lebih baik, kita harus meletakkan “kendaraan kita di bintang”. Bintang mungkin sesuatu yang di luar jangkauan pada saat ini pada lingkungan kita sekarang, namun jika kita meletakkan kendaraan kita (cita-cita, keinginan) di bintang, pikiran kita akan segera memiliki sayap. Ia (pikiran) tidak lagi seperti cacing yang penuh dengan debu. Kita harus memulai berkembang dan terus berkembang. Satu-satunya hal yang dapat membuat pikiran berkembang adaah imajinasi. Satu-satunya yang dapat membuat pikiran menjadi besar melebihi yang sekarang, adalah imajinasi. Satu-satunya yang dapat membuat pikiran kita bekerja pada jalur yang baru adalah imajinasi. Ini benar, adalah tidak bija menggunakan imajinasi untuk hal-hal selain untuk hal terbaik untuk pikiran dan tindakan

Related Documents

The Power Of Imagination
October 2019 22
The End Of Imagination
November 2019 18
Imagination
November 2019 24
Imagination
June 2020 16