MATERI STRIP MINING
STRIP MINING Strip mining merupakan pertambangan kupas atau pertambangan baris yang secara khusus merupakan sistem tambang terbuka atau tambang permukaan untuk batubara.
Strip mining pada umumnya digunakan untuk endapan batubara yang memiliki kemiringan endapan (dip) kecil atau landai. Selain itu untuk penambangan batubara, endapan batubaranya
harus tebal, terutama bila lapisan tanah
penutupnya juga tebal. Hal ini dimaksudkan untuk mendapatkan perbandingan yang masih ekonomis anatara jumlah tanah penututp yang harus dikupas dengan jumlah batubara yang dapat digali (economic stripping ratio). Yang harus diperhitungkan dalam penambangan cara ini adalah hitungan pengupasan (stripping ratio) dari endapan yang akan ditambang, yaitu perbandingan banyaknya volume tanah penutup (m3 atau BCM) yang harus dikupas untuk mendapatkan 1 ton endapan.
Strip Mine Strip mine adalah sistem tambang terbuka yang diterapkan untuk menambang endapan-endapan sedimenter yang letaknya relatif mendatar, contohnya tambang batubara. Dinding (wall) pada metode Strip mine dibagi menjadi ke dalam 3 istilah, yaitu : 1. Low wall Merupakan dinding yang dibentuk searah dengan arah kedalaman (Dip) dari batubara. Sudut kemiringan dinding ini biasanya mengikuti sudut dip dari keterdapatan batubaranya, kecuali apabila terdapat kondisi tertentu yang harus dibentuk dinding dengan bentuk khusus. 2. High wall Merupakan dinding yang dibentuk berlawanan/memotong arah dip batubara. Sudut kemiringan dinding ini berdasarkan hasil perhitungan geoteknis dari kondisi batuan yang terdapat di daerah tersebut.
Keuntungan stripmine 1. Produksi tinggi 2. re1elatif lebih aman 3. ongkos penambangan per ton endapan mineral atau bijh lebih murah karena tidak perlu adanya penyanggaan, ventilasi dan penerangan. 4. Kondisi kerjanya baik, karena berhubungan langsung dengan udara luar dan sinar matahari.
5. Penggunaan alat-alat mekanis dengan ukuran besar dapat lebih leluasa, sehingga produksi bisa lebih besar, 6. Pemakaian bahan peledak bisa lebih efisien, leluasa dan hasilnya lebih baik, karena di daerah yang terbuka.
Kerugian Stripmine 1. Para pekerja langsung dipengaruhi leh keadaan cuaca, dimana hujan yang lebat atau suhu yang tinggi mengakibatkan efisiensi kerja menurun, sehingga hasil kerja juga menurun. 2. Kedalaman penggalian terbatas, karena semakin dalam penggalian akan semakin banyak tanah penutup ( overburden ) yang harus digali. 3. Pencemaran lingkungan hidup relatif lebih besar.