Soal-soal Pas 2018.docx

  • Uploaded by: AFDSOE
  • 0
  • 0
  • April 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Soal-soal Pas 2018.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 7,082
  • Pages: 20
Contoh Soal Tentang Struktur Teks Eksplanasi Berikut ini saya akan berikan contoh soal tentang struktur teks eksplanasi, biar pada saat proses pembelajaran sangat mudah dan mampu mengulang semua mata pelajaran tentang teks eksplanasi yang telah di pelajari sebelumnya. Adapun soal yang akan saya berikan adalah soal pilihan ganda, silahkan dicermati : 1. Teks eksplanasi adalah…. a. Teks yang berisi tentang penjelasan. b. Teks yang berisi tentang cara mengerjakan sesuatu. c. Teks yang berisi tentang pendapat. d. Teks yang menceritakan suatu kejadian. e. Teks yang menggambarkan suatu objek. 2. Struktur teks eksplanasi adalah…. a. Pernyataan umum ^ aspek yang dilaporkan b. Pernyataan umum ^ urutan sebab-akibat c. Pernyataan umum ^ argumentasi ^ reiterasi d. Orientasi ^ krisis ^ reaksi ^ koda e. Orientasi ^ urutan peristiwa ^ reorientasi 3. Inti teks eksplanasi terdapat pada bagian…. a. pernyataan umum b. sebab-akibat c. aspek yang dilaporkan d. argumen e. penutup 4. Tahap pernyataan umum berisi tentang…. a. apa yang akan dijelaskan b. alasan-alasan penulis c. pendapat penulis d. penutup sebuah teks e. urutan peristiwa 5. Aspek sebab-akibat berisi hal berikut ini, kecuali …. a. penyebab terjadinya peristiwa b. akibat terjadinya peristiwa c. runtutan peristiwa d. hubungan sebab-akibat peristiwa e. tanggapan penulis 6. Manusia pasti memiliki kelenjar keringat yang berjumlah sekitar dua juta. Kelenjar tersebut dapat menghasilkan 2.8 liter keringat setiap hari. Keringat ini dapat menimbulkan bau yang dapat mengganggu kenyamanan. Bau badan disebabkan oleh beberapa faktor. Faktor tersebut berasal dari diri sendiri maupun dari luar. Faktor yang berasal dari diri sendiri, yakni berat badan, keadaan emosional, penyakit fisik, dan kegiatan otot. Berat badan seseorang terkadang menentukan jumlah keringat yang keluar, orang yang memiliki berat badan lebih akan mengeluarkan banyak keringat. Orang yang baru emosi atau yang baru melakukan kegiatan otot (misalnya, olahraga) juga mengeluarkan banyak keringat. Keringat yang keluar jika bercampur dengan kuman atau penyakit kulit akan menimbulkan bau yang tidak sedap. Faktor dari luar diri sendiri adalah suhu udara luar dan kelembaban udara. Udara yang cukup panas akan memicu seseorang mengelurkan keringat yang banyak. Teks di atas termasuk jenis teks…. a. Teks eksplanasi b. Teks prosedur kompleks c. Teks cerita ulang d. Teks cerpen e. Teks anekdot 7. Imsonia Hampir semua orang pernah mengalami tidak dapat tidur. Kekurangan tidur menyebabkan penurunan kinerja mental dan fisik. Selama tidur merupakan periode REM (rapyd eye movement) yang fungsinya untuk konsolidasi memori. Insomnia sering disebabkan oleh keadaan cuaca, suara bising, cahaya yang terang, penyakit fisik, dan gangguan mental emosional. Cuaca sangat berpengaruh terhadap seseorang. Jika cuaca sangat ekstrem (sangat panas atau dingin), orang akan banyak mengeluarkan keringat dan mudah emosi karena merasa tidak nyaman. Dalam keadaan seperti ini orang akan sulit tidur. Selain hal di atas, suara yang bising dan pencahayaan yang sangat terang juga mengganggu kenyamanan seseorang untuk tidur. Sebab-sebab di atas merupakan faktor pemicu insomnia dari luar, sedangkan faktor dari dalam diri adalah penyakit fisik dan gangguan mental emosional.

Penyakit fisik yang akut atau parah menyebabkan seseorang tidak bisa tidur. Orang yang sedang sakit pasti akan terjaga karena merasakan sakitnya. Gangguan mental juga menyebabkan seseorang susah untuk memejamkan mata. Syaraf-syaraf yang ada di dalam tubuh sulit dikendalikan sehingga tidak bisa memejamkan mata. Pernyataan umum teks di atas adalah .… a. Penyebab insomnia adalah keadaan cuaca, suara bising, cahaya yang terang, penyakit fisik, dan gangguan mental emosional. b. Hampir semua orang pernah mengalami tidak dapat tidur. c. Kekurangan tidur menyebabkan penurunan kinerja mental dan fisik. d. Selama tidur merupakan periode REM (rapyd eye movement) yang fungsinya untuk konsolidasi memori. e. Insomnia termasuk penyakit yang sering diderita oleh manusia. 8. Gempa es disebabkan oleh gletser. Seorang peneliti mempelajari bagaimana gletser membuat gempa es di Antartika. Gempa es tersebut disebabkan oleh gravitasi dan gelombang pasang-surut. Gaya gravitasi menyebabkan aliran Es Whilans tertarik. Tarikan gaya gravitasi menimbulkan daratan es pecah dengan lebar sekitar 96.5 km dan panjang sekitar 482 km ke arah Laut Ross. Gelombang dan pasang mendorong lempeng Es Ross, menghantam gletser yang turun. Gletser terhenti. Saat gelombang surut, es tiba-tiba maju dengan gerakan yang setara dengan gempa berkekuatan 7 pada skala Richter. Teks di atas memiliki struktur…. a. Pernyataan umum ^ aspek yang dilaporkan b. Tujuan ^ langkah-langkah c. Orientasi ^ krisis ^ reaksi ^ koda d. Pernyataan umum ^ urutan sebab-akibat e. Pernyataan umum ^ argumentasi ^ reiterasi 9. Kesuksesan seseorang tidak datang begitu saja. Ada beberapa factor yang mendukung kesuksesan seseorang. Faktor tersebut bisa berasal dari faktor genetik, usaha keras, dan dekat dengan Tuhan. Faktor genetik adalah faktor yang bawaan. Faktor genetik yang mendukung kesuksesan adalah kecerdasan. Walaupun kecerdasan tidak sepenuhnya faktor genetik, tetapi kecerdasan seseorang bisa juga berasal dari bawaan.Orang yang cerdas dapat memahami suatu informasi dengan cepat dan jelas. Selain itu, orang yang cerdas juga kreatif dalam melakukan suatu hal. Kesuksesan juga datang dari usaha keras. Usaha keras diwujudkan dengan pantang menyerah. Ketika menghadapi suatu cobaan, tidak putus asa tetapi berusaha untuk mencari solusi. Kesuksesan bisa diraih jika dekat dengan Tuhan. Orang yang sukses tentunya orang yang selalu mendekatkan dirinya kepada Tuhan. Orang yang selalu berdoa dan bersyukur kepada Tuhan. Sebab-akibat teks di atas, kecuali…. a. Faktor genetik/turunan bisa menyebabkan seseorang memiliki kecerdasan sehingga memiliki daya kreativitas. b. Orang yang berjiwa pantang menyerah tidak putus asa. c. Dengan usaha keras, orang akan pantang menyerah. d. Orang yang dekat dengan Tuhan, doanya mudah dikabulkan. e. Kesuksesaan akan memberikan kehidupan yang nyaman. 10. ADHD (attention Deficite Hyperactivity Disorder) merupakan gangguan kesehatan jiwa yang sering terjadi pada anak. ADHD ini disebabkan oleh kerusakan ringan pada struktur otak, kurangnya aktivitas di daerah frontal otak, dan faktor keturunan. Otak terdiri dari otak besar dan otak kecil. Belahan-belahan otak tersebut dihubungkan oleh neuron. Pada penderita ADHD, neuron penghubung otak tersebut rusak sehingga penderita tidak dapat menafsirkan makna atau gerakan sehingga mereka kurang focus dan berlari ke jalanan tanpa melihat sekelilingnya. Pada penderita ADHD, daerah yang mengendalikan ingatan (memori) dan emosi berukuran lebih kecil daripada orang normal. Hal ini menyebabkan penderita ADHD sering kehilangan atau melupakan sesuatu, kurang sadar, dan mudah emosi. Penderita ADHD, terkadang berasal dari gen atau keturunan. Walaupun tidak semua penderita ADHD merupakan keturunan penderita, tetapi faktor keturunan juga memicu seseorang menderita ADHD. Perhatikan pernyataan berikut ini! 1. Teks tersebut terdapat unsur sebab-akibat. 2. Teks tersebut memiliki struktur pernyataan umum ^ aspek yang dilaporkan. 3. Teks tersebut memberikan penjelasan. 4. Teks di atas merupakan teks observasi. Pernyataan yang benar adalah…. a. 1,2,3 b. 1 dan 3 c. 2 dan 4

d. 4 e. 1,2,3,4 Inilah sepuluh soal yang isa saya lampirkan untuk soal pilihan ganda dengan sub judul struktur teks eksplanasi, semoga bermanfaat.

Bacalah teks di bawah ini untuk menjawab nomor 21-22! Musim kemarau atau musim kering adalah musim di daerah tropis yang dipenuhi oleh system muson. Untuk dapat disebut musim kemarau, curah hujan per bulan harus di bawah 60 mm per bulan (20 mm per dasarian) selama tiga dasarian berurut-turut. Wilayah tropika di Asia Tenggara dan Asia Selatan, Australia bagian timur laut, Afrika dan sebagian Amerika Selatan mengalami musim ini. Musim kemarau adalah pasangan dari musim penghujan dalam wilayah dwimusim. Musim kemarau panjang adalah musim kemarau yang sangat panas dalam jangka waktu yang panjang. Gejala ENSO dikenal dapat memperpanjang durasi musim ini sehingga mengakibatkan kekeringan berkepanjangan. 21. Paragraf tersebut merupakan bagian dari struktur teks eksplanasi yang merupakan bagian …. a. pernyataan umum b. deretan penjelas c. interpretasi d. tesis e. orientasi Jawaban: a. pernyataan umum Pembahasan: dalam paragraf tersebut termasuk dalam teks eksplanasi yaitu pada bagian penyataan umum. 22. Wilayah yang tidak mengalami musim kemarau adalah …. a. Asia Tenggara b. Asia Selatan c. Afrika d. Amerika Utara e. Indonesia Jawaban: d. Amerika Utara Pembahasan: dalam paragraf tersebut wilyah yang tidak mengalami musim kemarau adalah amerika utara. 23. Urutan struktur teks eksplanasi yang tepat adalah …. a. deretan penjelas, pernyataan umum, interpretasi b. pernyataan umum, deretan penjelas, interpretasi c. pernyataan umum, interpretasi, deretan penjelas d. interpretasi, deretan penjelas, pernyataan umum e. pernyataan umum, interpretasi, koda Jawaban: b. pernyataan umum, deretan penjelas, interpretasi Pembahasan: Pada sebuah teks eksplanasi akan kelihatan adanya keterkaitan yang tidak terlepaskan antara satu kejadian dengan kejadian lain sebelum dan sesudahnya. Secara umum teks eksplanasi disusun dengan struktur yang terdiri atas tiga bagian yaitu pernyataan umum, deretan penjelas, interpretasi. 24. Perhatikan kerangka teks eksplanasi berikut! (1) Proses terjadinya gempa bumi (2) Penyebab terjadinya gempa bumi (3) Definisi gempa bumi (4) Akibat gempa bumi (5) Simpulan gempa bumi Jika dikembangkan menjadi sebuah teks eksplanasi, urutan kerangka yang tepat adalah …. a. (3), (1), (2), (4), (5) b. (!), (2), (3), (4), (5) c. (3), (4), (1), (5), (2)

d. (2), (4), (5), (1), (3) Jawaban: a. (3), (1), (2), (4), (5) Pembahasan: Teks eksplanasi adalah teks yang memaparkan suatu kejadian yang sedang terjadi urutan yang tepat adalah jawaban a. Bacalah teks eksplanasi berikut untuk menjawab soal nomor 25-27!

(1) Dengan tenaga yang besar dalam gelombang air tersebut, sangat wajib kita bangunan di daratan bisa tersapu dengan mudah. (2) Gelombang tsunami ini merambat dengan kecepatan yang tak terbayangkan. (3) Gelombang tersebut bisa mencapai 500 sampai 30 kilometer per jam dilautan. (4) Pada saat mencapai bibir pantai, kecepatannya tersebut sudah bisa menyebabkan kerusakan yang parah. 25. Kalimat yang merupakan pendapat dinyatakan pada nomor …. a. (1) dan (2) b. (2) dan (3) c. (3) dan (4) d. (4) dan (5) e. (1) dan (5) Jawaban: a. (1) dan (2) Pembahasan: Opini atau pendapat adalah perkiraan, pikiran, atau tanggapan tentang suatu hal (seperti orang atau peristiwa). Opini atau pendapat yang ada dalam teks tersebut adalah jawaban a 26. Kalimat pada teks eksplanasi di atas yang mempunyai unsur kausalitas (sebab-akibat) adalah nomor …. a. (1) b. (2) c. (3) d. (4) e. (5) Jawaban: e. (5) Pembahasan: Unsur kausatif adalah bentuk verba yang menyatakan. Sebab atau menjadikan unsur kausatif dalam teks tersebut adalah jawaban e. 27. Kalimat pada teks eksplanasi di atas yang mempunyai konjungsi syarat adalah nomor …. a. (1) b. (2) c. (3) d. (4) e. (5) Jawaban: a. (1) Pembahasan: Konjungsi syarat menjelaskan bahwa suatu hal dapat terjadi bila syarat-syarat yang disebutkan itu dipenuhi. Kata-kata yang menyatakan hubunagn ini adalah jika, jikalau, apabila, asalkan, kalau, dan bilamana. Bacalah teks berikut untuk menjawab soal nomor 28-30! Akhir-akhir ini, istilah gempa bumi sering dibicarakan oleh banyak orang. Sepanjang abad 20 dan 2, gempa telah mengakibatkan banyak kematian dan kerugian material yang sangat besar. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa tak pernah ada peristiwa alam lain dalam sejarah yang berpengaruh langsung pada manusia, selain gempa bumi. Bencana gempa bumi telah menjadi peristiwa yang sangat ditakuti. 28. Berdasarkan strukturnya, teks eksplanasi di atas merupakan bagian …. a. kronologis (urutan peristiwa) b. penyebab maupun akibat c. pengenalan objek d. asal usul peristiwa e. kesimpulan Jawaban: c. pengenalan objek Pembahasan: Teks eksplanasi adalah teks yang menjelaskan mengenai suatu fenomena yang ada di dunia. Fenomena tersebut dapat berupa fenomena alam dan fenomena sosial.

29. Kata penunjuk waktu pada teks eksplanasi di atas adalah …. a. oleh karena itu b. akhir-akhir ini c. mengakibatkan d. peristiwa e. dalam sejarah Jawaban: b. akhir-akhir ini Pembahasan: kata penunjuk waktu merupakan kata yang berkaitan dengan waktu. 30. Pernyataan yang tidak sesuai dengan teks di atas adalah …. a. Gempa bumi adalah peristiwa alam yang berpengaruh langsung pada manusia b. Gempa bumi di dasar laut bisa menyebabkan tsunami c. Bencana gempa bumi telah menjadi peristiwa yang sangat ditakuti d. Sepanjang abad 20 dan 21, gempa telah mengakibatkan banyak kematian e. akhir-akhir ini, istilah gempa bumi sering dibicarakan oleh banyak orang Jawaban: b. Gempa bumi di dasar laut bisa menyebabkan tsunami Pembahasan: pernyataan yang ada dalamteks tersebut adalah jawaban a, c, d, e

Bacalah kutipan cerpen berikut! Seperti teman-temannya yang lain, sebenarnya Andi ingin sekali memberi hadiah untuk Tommy, tetapi ia tidak enak hati meminta uang pada ibunya. Apalagi, ibu hanya diam ketika ia menyodorkan undangan pesta ulang tahun Tommy kemarin. Saat itu, ibu sedang duduk-duduk di beranda sambil memandangi matahari yang mulai tenggelam. Diamnya ibu, pertanda ibu belum punya uang untuk membeli hadiah. Andi sadar, sejak ayahnya meninggal tiga tahun yang lalu, ia dan ibunya memang harus hidup hemat. ”Ah masa iya aku tak bisa memberi hadiah untuk Tommy temanku?” gumam Andi seraya bangkit dari tempat tidur pembaringan. Ia beranjak menuju meja belajarnya. Dimatikannya lampu tidurnya dan digantinya dengan lampu belajar. Ia mengambil secarik kertas, pensil, dan spidol warna-warni. Tangannya mulai mencorat-coret. Kini, ada senyum menghiasi bibirnya, “Besok pagi, aku sudah punya hadiah untuk Tommy.” Kata "matahari yang mulai tenggelam" tersebut mengandung makna.... a. hari hampir siang b. hari hampir malam c. hari hampir senja d. hari hampir subuh 6. Kuingin kau berbohong padaku. Seperti yang kau utarakan kemarin, dan yang kemarin dulu itu. Ketika mentari meredup berpendar di pucuk daun sebelah barat rumah dan ketika kerumunan itu tak lagi bersamamu, kau mulai dengan kisah kebohonganmu yang pertama kepadaku. Bukti bahwa kutipan cerpen tersebut berlatar waktu sore adalah.… A. Mentari meredup B. Mentari di sebelah barat C. Ketika kerumunan tidak bersama D. Kebohongan yang disampaikan tokoh kamu 7. (1)"Apakah peranku bagimu, silumankah aku?" tak ada jawabmu, hanya angin berdesir di sekeliling kita. (2)Bulan pucat tak bisa menyembunyikan senyumanmu demi melihat kerutan di dahiku. (3)Biarlah menjadi rahasia alam akan apa yang kita rasakan ini. (4)Jangan lagi memaknainya, menanyakannya atau mengharapkannya esok hari. Bukti bahwa kutipan cerpen tersebut berlatar malam hari terdapat pada nomor …. A. (1) B. (2) C. (3) D. (4) 8. Bacalah kutipan cerpen berikut dengan saksama Dengan memberanikan diri, aku pun bertanya, "Apa Ibu kenal dengan seorang anak bernama Eric yang dulu tinggal di sana itu?" Ia menjawab, "Silakan masuk, Nyonya! Kalau Anda ibunya Eric, sungguh Anda tak punya hati!”. Ia membuka pintu tempat tinggalnya. (1) "Tolong katakan, di mana ia sekarang? Saya janji menyayanginya dan tidak akan meninggalkannya lagi!” (2)

Aku berlari memeluk tubuhnya yang bergetar keras. "Nyonya, semua sudah terlambat. Sehari sebelum nyonya datang, Eric telah meninggal dunia. Jasadnya ditemukan di kolong jembatan,” jawabnya dengan suara terbata-bata. (3) ”Eric... maafkan Ibu, Nak!” Aku sungguh menyesal, mengapa anakku Eric, dulu kutinggalkan. (4) Bukti latar tempat pada kutipan cerita tersebut ditandai nomor ... A. (1) B. (2) C. (3) D. (4) Bacalah kutipan cerpen berikut dengan saksama kemudian kerjakan soal nomor 9 s.d. 11! Seperti teman-temannya yang lain, sebenarnya Andi ingin sekali memberi hadiah untuk Tommy, tetapi ia tidak enak hati meminta uang pada ibunya. Apalagi, ibu hanya diam ketika ia menyodorkan undangan pesta ulang tahun Tommy kemarin. Saat itu, ibu sedang duduk-duduk di beranda sambil memandangi matahari yang mulai tenggelam. Diamnya ibu, pertanda ibu belum punya uang untuk membeli hadiah. Andi sadar, sejak ayahnya meninggal tiga tahun yang lalu, ia dan ibunya memang harus hidup hemat. ”Ah masa iya aku tak bisa memberi hadiah untuk Tommy temanku?” gumam Andi seraya bangkit dari tempat tidur pembaringan. Ia beranjak menuju meja belajarnya. Dimatikannya lampu tidurnya dan digantinya dengan lampu belajar. Ia mengambil secarik kertas, pensil, dan spidol warna-warni. Tangannya mulai mencorat-coret. Kini, ada senyum menghiasi bibirnya, “Besok pagi, aku sudah punya hadiah untuk Tommy.” 9. Bukti bahwa peristiwa tersebut terjadi pada malam hari adalah .... A. kalimat pertama pada paragraf pertama B. Kalimat kedua pada paragraph pertama C. Kalimat ketiga pada paragraf kedua. D. Kalimat keempat pada paragraf kedua 10. Amanat yang terdapat pada kutipan cerpen tersebut adalah ... A. Kita harus menyesuaikan diri di mana pun berada. B. Pikir dulu sebelum bertindak, sesal kemudian tidak berguna. C. Tidak ada kata terlambat untuk memaafkan. D. Kita harus menghormati ibu yang telah melahirkan. 11. Amanat yang terdapat pada cerpen tersebut adalah ... A. Jangan menyusahkan orang tua hanya karena ingin memberi hadiah teman! B. Usahakan selalu memberi hadiah kepada teman orang tua! C. Temanilah ibumu saat duduk-duduk di beranda! D. Matikan lampu jika sudah tidak diperlukan! 12. (1) Boleh jadi, itu sikap angkuhnya seorang yang sukses dan kaya menghadapi pemuda kere macam aku. (2) Sebagai pimpinan sebuah bank papan atas di negeri ini, mungkin dia tak rela hati anak gadisnya kupacari. (3) Jadi, amat wajar dia kelihatan tidak suka terhadapku. (4) Apalagi tampangku tidak keren kayak aktor Nicholas Saputra, sementara wajah Mawar memang cakep. (5) Kamu sendiri bilang, Mawar mirip Dian Sastro dengan bodi semampai macam Luna Maya (padahal menurutku, Mawar lebih mirip penyanyi kesukaanmu, Mulan Jamila). Bukti bahwa watak tokoh ‘dia’ pada kutipan cepen tersebut sombong terletak pada kalimat bernomor .… A. (1) dan (2) B. (2) dan (3) C. (3) dan (4) D. (4) dan (5) 13. Ku tak mungkin jatuh cinta kan? Tidak sekarang, tidak denganmu. Pesonamu menjeratku tapi aku tak kan membiarkan diriku jatuh cinta kepadamu. Tak kan pernah kupercaya segala tuturmu kepadaku, dan ku akan selalu menganggap bohong apa pun yang kau ucapkan kepadaku sejak itu, termasuk yang itu ... yang dua kali kau sampaikan padaku. Sampai kapan pun kau merayuku, aku tak akan pernah lagi percaya padamu. Kebohongan-kebohonganmu telah merusak cintaku.

Bukti bahwa watak tokoh kamu pembohong dapat diketahui melalui …. A. Tingkah laku tokoh kamu B. Tingkah laku tokoh aku C. Dialog tokoh kamu D. Dialog tokoh aku 14. Bacalah dengan saksama! Di Kantor Pos Oleh: Muhammad Ali “Tadi agaknya telah terjadi suatu kekeliruan ketika Nona membayarkan uang pos wesel kepada saya, sebab ….” “Mana bias keliru?” si pegawai menyela dengan cepat. “Seharusnya saya terima tiga ratus rupiah, bukan? Kalau tak salah, sekian itulah angka yang tertulis dalam pos wesel saya.” “Coba saya liat dulu, Saya masih ingat nomor pos wesel Saudara.” Si pegawai lalu memeriksa salah satu lajur dalam daftar yang terkembang di hadapannya, kemudian katanya,”Nah ini, wesel nomor satu empat tujuh dengan tanda C. Jumlah uang:tiga ratus rupiah. Apa yang keliru? Bukankah tadi Saudara terima dari saya tiga ratus rupiah?” “Tidak,”jawab laki-laki itu.” Nona tadi memberikan kepada saya bukan tiga lembar kertas ratusan, tapi empat lembar. Jadi, empat ratus rupiah yang saya terima tadi.” “Oh,, kalau begitu saya keliru. Benar-benar keliru,” kata si pegawai akhirnya dengan kemalumaluan.”Maklum banyak kerja. Lagi pula lembaran-lembaran uang itu masih baru hingga mudah saja terlengket karenanya. Jadi, Saudara mau kembalikan uang yang seratus rupiah kepada saya, sekarang?” “Betul, Saya akan mengembalikannya kepada Nyonya ….” “Nona!” sela si pegawai cepat. Kutipan cerpen tersebut bertema …. a. Keberanian pegawai mengakui kekeliruan. b. Kehati-hatian pegawai terhadap seseorang. c. Kejujuran seseorang dalam hidup. d. Kebaikan seseorang terhadap pegawai pos. 15. Sudut pandang yang digunakan pengarang pada kutipan cerpen tersebut adalah … a. Orang ketiga sebagai pengamat b. Orang pertama tokoh utama c. Orang campuran d. Orang ketiga manatahu 16. Parjimin adalah tukang batu, tetangga Kurdi. Lumayan bagi mereka, mendapat proyek baru. Rupanya, proyek rumah gedong itulah yang selalu diperbincangkan Kurdi disetiap kesempatan. Di tempat perhelatan nikah, supitan, di tempat kerja bakti, sarasehan kampung, sampai ronda malam. Dia senantiasa tidak lupa menceritakan rencananya membangun rumah gedungnya itu. Berdasarkan kutipan cerpen tersebut, Kurdi bersifat … a. pemberani b. baik c. egois d. sombong Struktur teks cerpen adalah a. Orientasi - insiden - interpretasi b. Orientasi - komplikasi - resolusi - koda c. Abstrak - orientasi - komplikasi - evaluasi - resolusi - koda d. Abstrak - orientasi - komplikasi - resolusi - interpretasi e. Abstrak - deskripsi umum - deskripsi bagian - simpulan Jawaban : C 2) Ringkasan atau inti cerita pada cerpen terletak pada ... a. abstrak b. orientasi c. deskripsi umum d. evaluasi e. simpulan Jawaban : A

3) Sarana pengekspresian watak, baik secara fisik maupun psikis dalam teks cerpen terdapat dalam .... a. orientasi b. latar c. abstrak d. komplikasi e. deskripsi bagian jawaban : B 4) Struktur yang berisi pengenalan latar cerita berkaitan dengan waktu, ruang, dan suasana terjadinya peristiwa dalam cerpen terdapat dalam ... a. abstrak b. orientasi c. komplikasi d. deskripsi umum e. koda Jawaban : B 5) Pada teks cerpen, pembaca dapat mengetahu karakter atau watak pelaku cerita dalam ... a, Komplikasi b. abstrak c. orientasi d. evaluasi e. koda jawaban : A 6) Resolusi pada teks cerpen adalah tahapan di mana ... a. pengarang menghidupkan cerita dan meyakinkan pembaca b. berbagai kerumitan bermunculan c. konflik mencapai tingkat intensitas tertinggi d. nilai-nilai atau pelajaran yang dapat dipetik oleh pembaca e. konflik mencapai sebuah selesaian atau leraian jawaban : E 7) Dalam teks cerpen, struktur yang bersifat opsional adalah ... a. abstrak dan evaluasi b. abstrak dan orientasi c. koda dan resolusi d. koda dan abstrak e. evaluasi dan koda Jawaban : D 8) Nilai-nilai atau pelajaran yang dapat dipetik oleh pembaca dari sebuah teks cerpen terdapat dalam struktur ... a. abstrak b. evaluasi c. resolusi d. komplikasi e. koda jawaban : E 9) Perpaduan antara unsur-unsur yang membangun cerita sehingga merupakan kerangka utama cerita disebut dengan ... a. Alur b. Latar c. Tokoh d. Sudut pandang e. Amanat jawaban : A 10) Alur yang urutan peristiwa ceritanya tidak kronologis atau tidak berurutan disebut dengan ... a. Alur progresif b. alur regresif c. alur campuran d. alur gabungan e. alur seragam jawaban : B

1. Bacalah penggalan resensi berikut! Betapa apiknya Mangunwijaya menelusuri latar keturunan tokoh Atik. Ayahnya, Pak Ansana, adalah pecinta alam. Maka, tidak menherankan apabila anaknya, Atik kemudian menjadi ahli biologi. Atik senang buku, ia satu dengan buku. Ia membuat karirnya dengan buku. Keistimewaan Mangunwijaya lagi bahwa ia menampilkan penutur-penutur sesuai dengan tingkat sosial dan lingkungannya. Masalah yang disoroti dalam penggalan resensi novel di atas adalah…. A. Kelebihan pengarang (Mangunwijaya) dalam menggambarkan latar. B. Cara Mangunwijaya bercerita dalam novel. C. Latar belakang kehidupan tokoh Atik. D. Pemaparan keturunan tokoh Atik.

2. Novel ini membuka nuansa baru pada zamannya. Sutan Takdir Alisyahbana membawa pembaharruan dibidang masalah yang diungkapkan. Wanita zaman sebelumnya, adalah pengabdi dalam keluarga yang bertanggung jawab kepada rumah tangga, alias penunggu rumah. Namun Sutan Takdir Alisyahbana menampilkan kedudukan wanita setara dengan pria bekerja, aktif di luar rumah dan memajukan kaumnya yang dieakilkan tokoh Tuti. Tokoh ini sebagai teladan di masa sekarang dan para pelajar(tokoh masa depan) Berdasarkan data buku tersebut jika disusun sebagi kalimat resensi tentang keunggulan novel adalah..... A. Wajarlah novel Layar Terkembang wajib dibaca oleh para siswa. B. memang sepantasnya novel ini mendapat penghargaan dari dunia pendidikan C. masalah perjuangan emansipasi wanitalah yang membawa novel in wajib di dunia Pendidikan. D. S. takdir Alisayhbana seorang yang ahli mengemukakan permasalahan dalam dunia pendidikan

3. Cerita ini baik dan mudah ditangkap. Pengarang menyajikan masalah yang aktual dan sering kita jumpai sehari-hari. Semuanya dapat diterima akal sehat serta tidak membosankan. Pengarang menguraikan panjang lebar karakter tokoh-tokohnya. Jadi cerita tidak kabur. Sayang pengarang sering mengulang-ulang kata porno. Dalam satu buku, mungkin lebih dari empat kisah. Kalimat yang mengungkapkan keunggulan buku adalah... A. cerita dapat diterima akal sehat dan tidak membosankan B. karakter tidak tergambar dengan cepat dan membaca berulang-ulang. C. pengarang menghidupkan cerita dengan cerita porno dan menghalangi D. cerita diungkapkan seperti lazimnya cerita yang lain

4. Perhatikan kutipan data buku berikut! Judul Pengarang Penerbit Tahun

: Riwayat Nabi Daud (Raja Adil Bijaksana, Nabi yang Mulia) :Ismail Pamungkas :PT Remaja Rosdakarya, Bandung : 1995

Setelah dibaca, ternyata buku tersebut menggunakan bahasa yang mudah dipahami. Kalimat resensi yang tepat untuk menggambarkannya adalah . . . . a. Isi buku ini bercerita tentang keadilan dan kebijaksanaan Nabi Daud. Daud menjadi raja sudah kehendak dari Tuhan. b. Bahasa yang digunakan dalam buku ini mudah dipahami dan komunikatif. Dengan demikian,

pembaca dapat menikmati cerita tanpa harus berpikir keras. c. Selain menarik, kelebihan buku ini juga dilengkapi dengan gambar yang mendukung isi cerita sehingga mudah dimengerti. d. Kekurangan cerita ini hanya terletak pada kisahnya yang terlalu singkat sehingga ceritanya kurang lengkap 5. Sulit sekali menemukan kekurangan pada buku ini. Semua unsur yang seharusnya dimiliki sebuah karya fiksi terpenuhi dalam buku ini. Bagi siswa yang tidak senang membaca karya sastra memang buku ini tidak begitu menarik sebab novel ini serius dan tidak cukup menghibur. Masalah yang dinilai dalam penggalan resensi di atas adalah . . A. Kekurangan/kelemahan novel tersebut B. Keunggulan/kelebihan novel tersebut C. Latar belakang pengarang novel D. Kekurangan dan kelebihan novel tersebut E. Sinopsis novel tersebut 6.

Berikut ini yang bukan merupakan kegiatan dalam meresensi buku ialah . . A. Menyunting B. Menimbang C. Membahas D. Mengkritik E. Mengungkapkan kembali

7. Pembuat resensi disebut . . A. Resensator B. Resentor C. Rensensist D. Rensesiers E. Peresensi 8. Berikut merupakan langkah-langkah dalam membuat resensi film, kecuali . . A. Mengenali film yang akan diresensi B. Menandai bagian-bagian yang akan dijadikan sebagai kutipan dalam resensi C. Menonton film yang akan diresensi dengan cermat D. Membuat ikhtisar dari film yang akan diresensi E. Menonton trailer film yang akan diresensi 9. Akhir-akhir ini resensi buku juga disebut . . A. Timbangan buku B. Pencerita buku C. Kelemahan/kelebihan buku D. Pengenalan buku E. Pencermat buku 10. Tujuan dari meresensi novel adalah . . A. Memberi informasi kepada khalayak akan kehadiran suatu buku B. Mensugesti khalayak agar membaca buku-buku yang lain C. Memberitahu khalayan manfaat dari membaca buku D. Menyebar kekurangan dari suatu buku E. Memaksa khalayak untuk membaca buku 11. Identitas buku meliputi sebagai berikut, kecuali. . A. Judul buku B. Harga buku C. Jumlah halaman

D. E.

Penerbit Pengedit buku

12. Berikut bukan merupakan langkah-langkah menulis resensi . . A. Menentukan jenis buku yang ingin diresensi B. Menentukan bagian paling menarik dari buku C. Menyusun ikhtisar dari buku tersebut D. Menaksir harga buku E. Membaca buku hingga halaman terakhir 13. Yang bukan merupakan unsur-unsur dalam resensi novel adalah . . A. Kepengarangan B. Sinopsis C. Kelemahan novel D. Kelebihan novel E. Tempat pembelian novel 14.

"Insiden" kecil ini mewarnai karya Suwarno, yang kalau tidak salah juga merupakan disertasinya. Suwarno adalah orang Yogya. Pendeknya, ia hidup di sana dan merasakan demikian membudaya, Suwarno mengagumi Hamengku Buwono IX. Akibatnya, buku ituoverrepetitive, kurang bermutu, dan kurang perbandingan. Penggalan resensi di atas merupakan unsur resensi yang menunjukkan . . A. Keunggulan buku B. Isi pokok buku C. Deskripsi buku D. Kelemahan buku E. Identitas buku 15. kata resensi berasal dari bahasa.... A. Belanda B. Yunani C. Portugis D. Arab E. Inggris 16. Macam atau jenis buku yg terdapat pada resensi buku adalah.... A. Fiksi dan humor B. Humor dan nonfiksi C. Drama dan humor D .Fiksi dan non fiksi E. Fiksi dan Fiksi 17 . Agar mampu mnulis resensi,anda hrus mengetahui pkok" isi resensi.pokok" yg terdpt dlm resensi,kecuali.... A. identitas,pembuka resensi,keunggulan dan kelemahn B. jenis buku,kalimat pembuka,kalimat penutup C. bahasa,kelemahan buku,nilai buku identitas D. organisasi buku,judul buku,nama penerbit 18. Perhatikan data buku berikut! Judul : Akhlak Mulia bagi Remaja Penulis : Agus Sulaiman Penerbit : PT Pijar Cetak : Pertama tahun 2010 Bekasi Keunggulan : Penyampaian masalah yang kompleks dengan bahasa yang sederhana dan tata letak yang baik.

Kelemahan

: Ada beberapa contoh studi kasus yang tidak sesuai dengan kehidupan ramaja.

Paragraf yang sesuai data tersebut adalah ... A. Buku karya sulaiman ini cukup berhasil menyampaikan persoalan remaja. Sebenarnya persoalannya cukup kompleks. Namun, karena dikemas dengan bahasa sederhana dan didukung dengan tata letak yang baik, buku ini menjadi menarik. Walaupun masih ada contoh yang menyimpang, tetapi buku ini layak dibaca para pembaca. B. PT Pijar sering menerbitkan buku-buku remaja bermutu. Salah satunya buku Akhlak Mulia bagi Remaja. Buku tersebut menyampaikan contoh-contoh kasus yang sesuai dengan kehidupan remaja. Bahasanya pun sederhana cocok dan sesuai dengan bahasa remaja. C. Buku yang dicetak pertama kali tahun 2010 sudah habis terjual. Ini menunjukkan anak remaja harus akan baca yang berkenaan dengan pergaulan meskipun ada beberapa contoh kasus yang tidak sesuai, ini tidak mengurangi antusias remaja untuk membacanya. D. Agus Sulaiman seorang pemerhati kehidupan remaja. Dia begitu piawai menyampaikan tiptip untuk remaja, sehingga sayang jika remaja tidak memiliki buku ini. Buku ini layak dibaca. 19. Perhatikan data buku berikut! Judul : Mengarang, Apa Susahnya? Pengarang : Saya Harto Penerbit : Pustaka Cahaya Tahun terbit : 2015 Tebal : 180 halaman Kelebihan : Mampu menyajikan ide-ide kreatif dan motivasi dalam proses belajar mengarang Kekurangan : Buku tersebut terkesan mahal Paragraf yang tepat berdasarkan buku tersebut adalah .... A. Buku ini telah menjadi pedoman awal bagi orang yang ingin belajar. Ada beberapa teori yang menjadi acuan dalam mengarang bisa gampang. B. Buku setebal 180 halaman ini sangat baik sebagai acuan dalam mengarang. Tiap bagiannya pun dijelaskan dengan baik. C. Buku setebal 180 halaman ini sangat baik sebagai acuan dalam mengarang. Tiap bagiannya pun dijelaskan dengan baik. Idenya kreatif, tapi harganya mahal. D. Buku setebal 180 halaman ini sangat baik. Ide-ide kreatif dan motivasi dalam proses belajar mengarang disajikan dengan baik pula. Sayangnya, buku ini terkesan mahal.

20. Perhatikan data buku berikut! Judul buku : Mengenal Tanaman Obat Nusantara Penulis : Dani Hamdani Penerbit : Panca Anugerah Sakti Tebal : 72 Halaman Keunggulan : Memaparkan 50 jenis tanaman obat nusantara yang berkhasiat dan berguna untuk mengobati berbagai macam penyakit. Kelemahan : Tidak dijelaskan cara meracik hingga menjadi obat tradisional. Paragraf resensi yang tepat berdasarkan data buku tersebut ialah ... A. Buku yang berjudul "Mengenal Tanaman Obat Nusantara" karya Dani Hamdani ini sangat cocok dimiliki pelajar. Buku ini menjelaskan 50 jenis tanaman obat dan khasiatnya, hanya tidak diceritakan cara meraciknya menjadi obat.

B. Buku yang berjudul "Mengenal Tanaman Obat Nusantara" ini tidak terlalu bagus karena hanya 72 halaman dan tidak memaparkan/menjelaskan cara meracik tanaman menjadi obat. C. Buku yang ditulis oleh Dani Hamdani ini masih perlu dipertimbangkan peredarannya karena menjelaskan apa-apa tentang tanaman obat. Selain itu juga terlalu tipis dan tidak menjelaskna. D. Memaparkan 50 jenis tanaman obat, walaupun tidak menjelaskan cara menjadi obat. Setidaknya itulah yang dapat saya peroleh dari sebuah buku yang berjudul "Mengenal Tanaman Obat Nusantara"

1. Buku yang berisi kisahan atau cerita yang dibuat berdasarkan khayalan atau imajinasi pengarang. Pernyataan tersebut merupakan pengertian dari.... a. Buku b. Buku fiksi c. Buku nonfiksi d. Buku pengayaan 2. Buku nonfiksi dibuat berdasarkan...., realita, atau hal-hal yang benar-benar terjadi dalam kehidupan kita sehari-hari. a. Opini b. Pendapat c. Pandangan seseorang d. Fakta 3. Salah satu contoh dari buku nonfiksi adalah.... a. Buku biografi b. Cerpen c. Novel d. Puisi 4. Ada banyak jenis buku di Indonesia. Mulai dari buku fiksi yang menghibur hingga buku nonfiksi yang banyak memberikan .... bagi para pembacanya. a. Pengetahuan b. Nilai keidupan c. Pelajaran hidup d. Motivasi 5. Setiap pembaca diberi kebebsan untuk menikmati setiap karya, baik buku fiksi maupun nonfiksi yang disesuaikan dengan.... a. Hobi dan ketubutuhan b. Kebutuhan c. Hobi d. Peluang 6. Buku nonfiksi lebih populer dikalangan pembaca yang tidak terlalu hobi membaca, karna mereka membeli buku-buku tersebut terdesak oleh.... a. Minat baca b. Keutuhan dan pengetahuan c. Keinginan d. Kemauan untuk membaca 7. Berikut ini termasuk jenis-jenis buku fiksi, kecuali.... a. Buku motivasi b. Novel c. Cerpen d. Drama 8. Baik buku fiksi maupun nonfiksi memiliki tujuan sendiri untuk disampaikan kepada pembacanya, seperti saat membaca buku budidaya akan memberikan keterampilan khusus kepada.... a. Masyarakat b. Pembacanya c. Pendengar d. Penulis 9. Kegiatan mengkaji struktur dan bahasa teks secara mendalam. Pernyataan tersebut merupakan definisi dari.... a. Membaca b. Mengabtraksi c. Menganalisis d. Menelaah 10. Perhatikan kutipan biografi berikut! Raden Ajeng Kartini atau lebih dikenal dengan Ibu katini merupakan keturunan keluatga terpandang Jawa. Dia lair 21 April 1879, di mana adat istiadat masih kukuh dipegang oleh masyarakat, termasuk keluarganya. Satu hal yang diwariskan dari keluarganya adalah pendidikan. Kutipan biografi R.A Kartini tersebut termasuk bagian dari....

a. Orientasi b. Permasalahan c. Puncak konflik d. Peristiwa dana masalah 11. Berikut yang termasuk bagian reorientasi pada kutipan-kutipan biografi R.A. Kartini adalah.... a. Raden Ajeng Kartini atau lebih dikenal Ibu Kartini merupakan keturunan keluarga terpandang Jawa. Dia lahir 21 April 1879, dimana adat istiadat masih kukuh dipegang oleh masyarakat, termasuk keluarganya. b. Kartini menghabiskan sebagian besar waktunya untuk membaca buku ilmu pengetahuan. Kesukaannya membaca ini berubah menjadi rutinitas harian. Bahkan, dia tidak segan untuk bertanya kepada ayahnya bila ada hal yang tidaj dimengertinya. Lambat laun pengetahuannya bertambah dan wawasannya pun meluas. c. Dalam pandangannya, wanita tidak hanya harus bisa urusan “belakang” rumah tangga saja. Lebih dari itu, wanita juga harus punya wawasan dan ilmu yang luas. Dia pun mulai bergerak mengumpulkan teman-teman wanitanya untuk diajari baca tulis dan pengetahuan lainnya. Makin hari, Kartini makin disibukkan dengan aktifitas membaca dan mengajarnya. d. Sesuai keppres No. 10 Tahun 1964 pada 2 Mei 1964, Kartini resmi degelari pahlawan nasional oleh pemerintah Indonesia. Keppres ini juga menetapkan tanggal 21 April sebagai Hari Kartini. 12. Setiap buku, baik fiksi maupun nonfiksi yang sudah dibaca dapat kamu analisis berdasarkan.... a. Struktur dan kebahasaan b. Nilai dan kehidupan c. Intrinsik dan ekstrinsik d. Kebahasaan dan unsur

“Hanya itu alasan Mama melarang Anisa menikah dengan Handoko?” Bibir Anisa menyinggung sinis. “Oh, alangkah piciknya pikiran Mama! Lalu apa artinya kemuliaan hati Mama selama ini yang Anisa kagumi? Padahal dulu Mama tidak pernah mempermasalahkan status Handoko yang ternyata belum mempunyai pekerjaan tetap. Demikian kakakku yang selama ini mendukungku sekarang berbalik arah. 10 Konflik yang terdapat dalam kutipan cerpen tersebut adalah … A. Anisa dan Handoko tidak jadi menikah. B. Anisa dilarang menikah oleh Mama dan kakaknya. C. Mama yang berpikiran picik terhadap Handoko. D. Keinginan Mama agar Anisa hidup bahagia. E. Kakak tidak mendukung pernikahan Anisa dengan Handoko. 11 Penyebab konflik pada kutipan cerpen di atas adalah … A. Status Handoko yang sudah mempunyai istri. B. Mama yang menginginkan menantu orang kaya. C. Handoko yang belum mempunyai pekerjaan tetap. D. Mama yang mempersalahkan masa lalu Handoko. E. Mama melarang Anisa menikah dengan Handoko. Dua kegagalan yang lalu berakhir ketika aku diterima di jurusan bahasa Inggris. Kutekuni masa pendidikan tinggi dengan sepenuh hati. Kendala finansial mendorong ku untuk merambah dunia kerja disamping kuliah. Pucuk dicinta ulam tiba. Suatu hari Kak Ica, saudara sepupuku, datang kepadaku. “Nanda, di sebelah toko Bunda ada kios yang dijual. Bagaimana kalau kita patungan untuk membeli kios itu. Lalu kita jual pakaian di sana?” kata Kak Ica. Ia mengajak berpatungan untuk membeli kios itu. Kami mulai berbisnis pakaian. Tidak kusangka, usaha itu menuai hasil yang gemilang. 12 Tokoh aku dalam penggalan cerpen di atas adalah … A. Ica B. Bunda C. Nanda D. Seorang Siswa E. Seorang penjual kios

13 Kata sepenuh hati dalam cerpen di atas bermakna … A. Semangat B. Percaya diri C. Sungguh-sungguh D. Ikhlas E. Tabah 14 Kata finansial dalam cerpen di atas bermakna… A. Modal B. Sarana C. Ilmu D. Biaya E. Buku 15 Amanat yang tidak sesuai dengan penggalan cerpen di atas adalah … A. Janganlah takut pada kegagalan B. Tekunlah dalam setiap pekerjaan, niscaya menuai hasilnya C. Uang bukanlah penentu keberhasilan seseorang D. Bekerjasamalah dengan baik dan jujur dalam melakukan sebuah pekerjaan E. Berdoa adalah penentu kesuksesan seseorang 16 Elok rupanya pohon belimbing Tumbuh dekat pohon mangga Elok rupanya berbini sumbing Biar marah tertawa juga Berdasarkan jenisnya, pantun di atas termasuk pantun … A. Anak-anak B. Jenaka C. Orang tua D. Teka-teki E. Nasihat 17 Menyapa tamu duduk dibangku, hujan deras membuat badan sakit. Apakah kamu bisa membantuku, mengerjakan tugas yang sangat sulit. Menyapa tamu duduk dibangku, itu sangat baik sekali. Kamu tidak perlu malu-malu, aku akan bantu dengan senang hati. Pantun berbalas tersebut berisi …. A. Seorang siswa yang bodoh dan meminta bantuan temannya untuk mengerjakan PR. B. Dua orang siswa yang bekerja sama saat mengerjakan ulangan. C. Seorang pemalu yang suka membantu temannya D. Seorang siswa yang dengan senang hati memberikan contekan kepada temannya. E. Seseorang yang dengan senang hati membantu temannya yang mengalami kesulitan. 18 Tema pantun berbalas tersebut adalah …. A. Saling menghargai sesama teman B. Memanfaatkan kepintaran C. Menjaga kekompakan

D. Melimpahkan tugas kepada teman E. Saling menolong sesama teman 19 Ke pasar membeli buah manggis, membeli manggis dengan mertua Ibu ingin mempunyai anak gadis, agar dapat membantu orang tua Maksud dari pantun tersebut adalah …. A. Seorang ibu ingin membeli manggis bersama mertuanya. B. Ibu ingin sekali membeli manggis dengan anak gadisnya. C. Ibu yang ingin memiliki anak gadis agar dapat membantu pekerjaannya. D. Seorang ibu yang ingin dibelikan manggis oleh anak gadisnya. E. Seorang gadis kelak akan menjadi seorang ibu 20 Ketika tubuhnya digerogoti penyakit dengan enteng orang miskin itu melenggang ke rumah sakit. Ia menyerahkan Kartu Tanda Miskim pada suster jaga. Karena banyak bangsal kosong, suster itu menyuruhnya menunggu di lorong.”begitulah enaknya jadi orang miskin,” batinnya,”dapat fasilitas gratis tidur di lantai.” Dan orang miskin itu dibiarkan menunggu berhari-hari. Permasalahan pada kutipan cerpen di atas adalah … A. Tubuhnya digerogoti penyakit B. Buruknya pelayanan rumah sakit C. Susahnya menjadi orang miskin D. Banyak bangsal yang kosong E. Tidak mendapat fasilitas gratis 21 Penggalan cerpen berikut untuk tiga butir soal di bawah ini! Tatkala aku masuk sekolah Mulo, demikian fasih lidahku dalam bahasa Belanda sehingga orang yang hanya mendengarkanku berbicara dan tidak melihat aku, mengira aku anak Belanda. Aku pun bertambah lama bertambah percaya pula bahwa aku anak Belanda, sungguh hari-hari ini makin ditebalkan pula oleh tingkah laku orang tuaku yang berupaya sepenuh daya menyesuaikan diri dengan langgam lenggok orang Belanda. “Kenangkenangan” oleh Abdul Gani A.K. Sudut pandang pengarang yang digunakan dalam penggalan tersebut adalah … A. orang pertama pelaku utama B. orang ketiga pelaku sampingan C. orang ketiga pelaku utama D. orang pertama dan ketiga E. orang ketiga serbatahu 22 Watak tokoh “aku” dalam penggalan cerita tersebut adalah … A. percaya diri B. mudah menyesuaikan diri C. sombong D. rajin berusaha E. mudah dipengaruhi 23 Amanat dalam penggalan cerpen tersebut adalah … A. Jangan cepat menyerah pada keadaan bagaimanapun juga. B. Jangan membuang waktu selagi masih ada waktu. C. Sebaiknya kita menyesuaikan diri dengan keadaan. D. Jangan lupa diri bila menguasai bahasa orang. E. Jangan mudah dipengaruhi oleh orang lain.

24 1. Kompilkasi 4. Evaluasi 2. Orientasi 5. Koda 3. Abstrak 6. Resolusi Urut-urutan struktur teks cerpen yang benar adalah… A. 1,2,3,4,5,6 B. 2,6,5,4,3,1 C. 3,2,1,4,6,5 D. 4,5,6,3,2,1 E. 5,6,1,3,4,2 25 Bila ada yang bertanya , siapa makhluk paling kikir di kampung itu, tidak akan ada yang menyanggah bahwa perempuan ringkih yang punggungnya telah melengkung serupa sabut kelapa itulah jawabannya. Semula ia hanya dipanggil Banun. Namun, lantaran sifat kikirnya dari tahun ke tahun semakin mengakar; pada sebuah pergunjingan yang penuh kedengkian, seseorang menambahkan kata kikir di belakang nama ringkas itu, hingga ia ternobat sebagai Banun Kikir. Konon, hingga riwayat ini disiarkan, belum ada yang sanggup menumbangkan rekor kekikiran Banun. (buku paket hal 58) Bagian struktur teks cerpen di atas adalah … A. Orientasi B. Komplikasi C. Koda D. Abstraks E. Evaluasi 26 Pernyataan yang sesuai dengan teks cerpen di atas adalah … A. Banun menobatkan diri sebagai orang kikir B. Predikat Banun Kikir didasari kedengkian C. Banun tidak pernah tahu rekor kikir itu D. Banun tidaklah kikir tetapi hemat E. Tidak ada yang pernah bertanya tentang Banun 27 Berdasar penggalan teks cerpen di atas, Banun adalah … A. Gadis muda belia B. Nenek tua C. Lelaki Muda D. Kakek tua E. Remaja 28 Jika gelap orang berteman Bukalah tingkap lebar lebar Jikalau lenyap tukang pantun sunyi senyap bandar yang besar Pencitraan dalam pantun, imaji visual (melihat) terletak pada… A. Isi B. sampiran C. baris 1 D. baris 3 E. bait 29 Imaji takti (merasakan) pada pantun di atas adalah … A. Melihat orang datang B. Melihat ke luar jendela C. Merasakan sunyi senyap

D. Mendengar orang berpantun E. Mendendangkan pantun 30 Pilihlah pernyataan di bawah ini yang kurang tepat A. Diksi adalah pilihan kata B. Rima adalah persamaan bunyi C. Persajakan syair dan pantun adalah sama D. Karmina adalah pantun kilat E. Raja Ali Haji adalah tokoh Gurindam Dua Belas 31 (1) Khalil Gibran dilahirkan dalam lingkungan sebuah keluarga miskin pada 6 Desember 1883 di Bisharri, sebuah kota kecil di Libanon Utara yang terletak di kaki gunung yang dianggap suci, Pegunungan Cedar (Jabal al-arr). (2) Keluarga Gibran adalah penganut agama kristen Maronit, suatu mazhab yang bernaung dalam lingkungan gereja katolik Roma. (3) Ayahnya seorang yang gagah dan tegar, tetapi pencandu arak dan judi sehingga membuat keluarganya hidup dalam kesempitan. (4) Ibunya, Kamila Rahmi, anak seorang pendeta gereja Maronit, Istifan Rahmi. (5) Dari suaminya terdahulu, Ibu Gibran memperoleh satu anak, yaitu Boutros, sementara dari ayah Gibran ia memperoleh tiga anak, yaitu Gibran, Mariana, dan Sultana. Penggalan Biografi di atas termasuk bagian … A. Orientasi B. Urutan peristiwa kehidupan tokoh C. Reorientasi D. Komplikasi E. Pandangan penulis 32 Berdasarkan teks di atas, Biodata Gibran yang tidak tercantum adalah… A. Nama B. Tempat lahir C. Pendidikan D. Tanggal lahir E. Identitas Orang tua 33 Nama saudara tiri Gibran adalah … A. Boutros B. Mariana C. Sultana D. Istifan E. Kamila Rahmi 34 Kalimat yang terdapat pronomina (kata ganti) adalah kalimat … A. 1,2 B. 1,3,4 C. 3,4,5 D. 4,5 E. 2,3,4 35 Khalil Gibran adalah salah satu tokoh dunia dalam bidang … A. Politik B. Teknologi C. Sastra D. Olah raga E. Kesehatan

36 Selama enam bulan Lie di Semarang kemudian ke RS Rajawali, Bandung. Tahun 1988, Lie berkarir di RS Husada, Jakarta hingga saat ini. Kegiatan sosial pertama Lie sebagai seorang dokter bedah di Indonesia dilakukan saat mengoperasi secara cuma-cuma seorang pembantu rumah tangga tahun 1988. Selanjutnya, Lie juga terus mengupayakan bedah jantung terbuka (bedah di mana jantung dihentikan dari pekerjaannya untuk dibuka untuk diperbaiki). Bedah semacam ini melawan arus karena butuh peralatan yang lebih canggih dan mahal, namun harus dilakukan dalam operasi skala besar. Tahun 1992, Lie akhirnya sukses melangsungkan bedah jantung terbuka untuk pertama kalinya di rumah sakit swasta di Jakarta. http://kolombiografi.blogspot.com/2014/09/biografi-dr-lie-darmawan-dokter-gila.html Keteladanan yang dapat kita ambil dari penggalan teks biografi di atas adalah … A. Tidak boleh gegabah dalam menangani orang sakit B. Berani menanggung resiko C. Berhati-hati dalam bekerja D. Jagalah kesehatan E. Peduli pada sesama 37 Verba yang ada pada teks di atas adalah … A. kegiatan B. terbuka C. peralatan D. mengoperasi E. pekerjaan 38 Berdasarkan data sejarah, R.A. Kartini ikut dengan suaminya ke Rembang setelah menikah. ………………, api cita-citanya tidak padam. Beruntung Kartini memiliki suami yang mendukung cita-citanya. Berkat kegigihan serta dukungan sang suami, Kartini mendirikan Sekolah Wanita di berbagai daerah. Seperti Semarang, Surabaya, Yogyakarta, Malang, Madiun, Cirebon, dan sebagainya. Sekolah Wanita itu dikenal dengan nama Sekolah Kartini. http://www.dbiografi.com/2013/12/biografi-ra-kartini-peloporemansipasi-wanita-indonesia. Konjungsi yang tepat untuk bagian yang rumpang di atas adalah … A. Walaupun begitu B. Selanjutnya C. Selain itu D. Meskipun itu E. Oleh karena itu 39 Kartini pernah merasakan bangku sekolah hingga tamat pendidikan dasar. Karakternya yang haus akan ilmu pengetahuan membuatnya ingin terus melanjutkan sekolah ke jenjang yang lebih tinggi. ………………., ayahnya tidak memberikan izin Kartini melanjutkan sekolah Konjungsi yang tepat untuk bagian yang rumpang di atas adalah … A. Karena B. Sayangnya C. Kalau D. Dan E. Bahkan 40 Bedah semacam ini melawan arus karena butuh peralatan yang lebih canggih dan mahal, namun harus dilakukan dalam operasi skala besar

Kalimat di atas adalah kalimap kompleks (majemuk). Salah satu cirri kalimat majemuk berdasar kalimat di atas adalah … A. Kalimatnya panjang B. Bermacam-macam jenis katanya C. Ada pronominanya D. Ada verbanya E. Predikatnya lebih dari satu II. Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan singkat dan jelas! 1 Dilihat dari segi struktur, pantun dibangun atas unsur bait, larik (baris), rima, sampiran dan isi. Jelaskan ke 5 hal tersebut! 2 Buatlah 2 buah pantun dengan menggunakan istilah matematika! 3 Sebutkan persamaan cerpen dan pantun, minimal 3 persamaan! 4 Sebutkan 5 tokoh dunia dan sebutkan bidang keahliannya! 5 Sebutkan salah satu tokoh dalam cerpen yang pernah Anda baca, dan tentukan karakternya!

Related Documents

So Pas
December 2019 21
Pas Port
April 2020 12
Eta Pas
June 2020 20
So Pas
June 2020 10
Pas 1
November 2019 29

More Documents from ""

Soal-soal Pas 2018.docx
April 2020 27