RINGKASAN Program Studi Ilmu Keperawatan Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Muslim Indonesia Makassar, Juni 2012 MURNI 142 280 252 “FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN PENDOKUMENTASIAN ASUHAN KEPERAWATAN DIRUANG RAWAT INAP INTERNA RUMAH SAKIT ISLAM FAISAL MAKASSAR. (Hj.Hamsiah Hamzah dan Indra Gaffar) (iv + 73 Halaman + 15 Tabel + 6 Lampiran) Keperawatan merupakan salah satu kegiatan pelayanan yang ada di Rumah Sakit, tugas perawat dalam memberikan asuhan keperawatan pada pasien antara pengkajian, diagnosa, perencanaan, pelaksanaan,dan evaluasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor yang berhubungan dengan pendokumentasian asuhan keperawatan di Ruang rawat inap Interna Rumah Sakit Islam Faisal Makassar. Penelitian ini menggunakan pendekatan survei analitik rancangan “Cross Sectional”. Populasi dalam penelitian adalah perawat yang bekerja di Ruang Perawatan Interna Rumah Sakit Islam Faisal Makassar sejumlah 35 orang. Dengan Sampel 35 orang, variabel yang diteliti dalam penelitian ini adalah beban kerja, pengalaman, sikap, penghargaan, dan sanksi. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dan diolah dengan menggunakan program komputer dengan tingkat kemaknaan α = 0.05. Hasil analisis bivariat menunjukkan bahwa dari 35 perawat dengan beban kerja perawat yang ringan dan berat dengan pendokumentasian asuhan keperawatan ,melihat uji statistic penelitian ini tidak berhubungan di mana nilai p=0,640 (α>0,05). Pengalaman perawat yang berpengalaman dan kurang berpengalaman dengan pendokumentasian asuhan keperawatan, melihat uji statistic penelitian ini tidak berhubungan di mana nilai p=0,359 (α>0,05). Sikap perawat yang baik dan kurang dengan pendokumentasian asuhan keperawatan, melihat uji statistic penelitian ini tidak berhubungan di mana nilai p=0,274 (α>0,05). Penghargaan perawat yang baik dan kurang dengan pendokumentasian asuhan keperawatan, melihat uji statistic penelitian ini tidak berhubungan di mana nilai p=1,000 (α>0,05). Sanksi perawat yang ringan dan berat dengan pendokumentasian asuhan keperawatan, melihat uji statistik penelitian ini tidak berhubungan dimana nilai p=1,000 (α>0,05). Kesimpulan tidak ada hubungan antara beban kerja, pengalaman, sikap, penghargaan, dan sanksi dengan pendokumentasian asuhan keperawatan. Adapun saran berdasarkan penelitian diatas untuk meningkatkan pelaksanaan pendokumentasian asuhan keperawatan perlu dilaksanakan secara rutin dan terus menerus serta dilakukan pencatatan dan pelaporan. Kata Kunci Kepustakaan
: Pendokumentasian, Asuhan Keperawatan : 32 (2001 – 2010).
x