Posbindu.doc

  • Uploaded by: rita
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Posbindu.doc as PDF for free.

More details

  • Words: 665
  • Pages: 5
18/12/2015



1 Comment

Peran, Fungsi Dan Konpetensi Kader Posbindu PTM

ShareTweetPinMail

Peran, Fungsi dan Konpetensi Kader Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu) Penyakit Tidak Menular ( PTM) Penyakit Tidak Menular (PTM) terutama kardiovaskuler, kanker, diabetes mellitus, penyakit paru obstruktif kronik dan gangguan akibat kecelakaan dan tindak kekerasan, telah mengalami peningkatan kejadian dengan cepat sehingga berdampak pada peningkatan angka kesakitan dan kematian.

Alur Posbindu Berdasarkan data World Health Organization(2005), 80% kematian akibat PTM berada pada negara yang berpendapatan rendah dan menengah. WHO memperkirakan bahwa pada tahun 2020 PTM akan menyebabkan 60% kematian dan 43% dari seluruh angka kesakitan di dunia.

Sementara berdasarkan hasil Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2007, memperlihatkan bahwa penyebab kematian terbesar di Indonesia untuk penduduk umur 5 tahun ke atas adalahstroke baik di perdesaan maupun di perkotaan. Selanjutnya hasil Riskesdas tersebut juga menunjukkan bahwa, berdasarkan diagnosa tenaga kesehatan, data prevalensi nasional untuk: penyakit sendi sebesar 30,3%, Hipertensi (untuk penduduk umur 18 tahun lebih) adalah 31,7%, Stroke 0,83%, Asma 4,0%, Kanker 0,4%, Jantung sebesar 7,2% dan Diabetes 1,1% (pemeriksaan dengan biomedis sebesar 5,7%).

Prevalensi nasional cedera adalah 7,5% (berdasarkan pengakuan responden, untuk berbagai penyebab cedera, 25,9% merupakan cedera karena lalu lintas darat). Data untuk faktor risiko PTM adalah Obesitas Umum sebesar 10,3%, Obesitas Sentral 18,8%, Toleransi Gula Terganggu (TGT) 10,2%, Kurang makan buah dan sayur 93,6%, Minum beralkohol 4,6%, Kurang aktifitas fisik 48,2%, dan Merokok 23,7% serta prevalensi kurang aktifitas fisik untuk penduduk umur 10 tahun ke atas sebesar 48,2%.

Penyakit tidak menular merupakan titik akhir dari perjalanan faktor risiko yang tidak terkendali yaitu faktor risiko perilaku seperti merokok, diet tidak seimbang, alkohol dan kurang aktifitas fisik yang akan menjadi faktor risiko perantara (hipertensi, hiperglikemia, obesitas dan hiperlipidemia) yang nantinya akan menuju pada titik akhir. Pengendalian PTM lebih dititik beratkan pada promotif dan preventif untuk mencegah faktor risiko, sehingga tidak akan berdampak pada sosial ekonomi.

Salah satu strategi pengendalian PTM diatas dilakukan dengan melibatkan peran serta masyarakat. Sedangkan bentuk pemberdayaan masyarakat dapat dilakukan melalui kegiatan posbindu PTM. Pada pelaksanaannya, peran utama kegiatan posbindu PTM dilakukan oleh kader posbindu. Berikut beberapa hal terkait kader posbindu yang perlu kita ketahui.

Peran, Fungsi dan konpetensi kader Posbindu

Peran

Peran kader posbindu adalah sebagai pelaksana pengendalian faktor risiko PTM bagi masyarakat di sekitarnya melalui Posbindu PTM.

Fungsi

Fungsi kader Posbindu antara lain :

Koordinator penyelenggaraan Posbindu PTM Penggerak masyarakat untuk mengikuti Posbindu PTM Pemantau pengukuran faktor risiko PTM Konselor peserta Posbindu PTM Pencatathasil kegiatanPosbindu PTM

Kompetensi

Jenis kompetensi kader posbindu yang dipersyaratkan antara lain:

Pengetahuan dan pemahaman tentang Penyakit Tidak Menular (PTM) Pengetahuan penyelenggaraan Posbindu PTM Kemampuan dan ketrampilan mengukur Faktor Risiko PTM Kemampuan dan ketrampilan dalam pelaksanakan Konseling Faktor Risiko PTM Kemampuan ndan ketrampilan dalam respon Cepat PTM Untuk membekali kader posbindu dalam melaksanakan fungsi serta untuk meningkatkan kompetensinya, beberapa referensi yang diberikan pada kader posbindu antara lain :

Buku Pedoman Pengendalian DM, Depkes RI, 2006 Buku Kurikulum dan Modul DM, Depkes RI, 2006 Buku Petunjuk Teknis Posbindu PTM, Kemenkes RI, 2013 Buku Petunjuk Teknis Pengendalian Kanker Payudara dan Kanker Leher Rahim, Kemenkes RI, 2012 Buku Petunjuk Teknis Cedera dan Tindak Kekerasan, Kemenkes RI 2012 Buku Pedoman Penyelenggaraan Posbindu PTM, Kemenkes RI, 2012 Buku Petunjuk Teknis Kecelakaan Lalu lintas, Kemenkes RI, 2012 Buku Pedoman Penyelenggaraan Posbindu PTM, Kemenkes RI, 2012 Buku Kader Seri 4, Kemenkes RI, 2013 Buku Kader Seri 1 – 4, Kemenkes RI, 2013 Buku Pintar Kader Seri 1 – 5 Refference: Modul Pelatihan Posbindu PTM, Direktorat PPTM, Direktorat Jenderal PP dan PL, 2013

Incoming Search Terms:

tugas kader posbindu kader posbindu materi pelatihan kader posbindu ptm tugad kader PTM tugas kader penyakit tidak menular Previous Post Lokakarya Mini Lintas Sektor Puskesmas Next Post PIN Polio Tahun 2016 1 response puskesmas sangkulirang 30/05/2018 bagaimana cara cari buku pintar posbindu dari seri 1 s/d 5

Reply

Leave a Reply Your email address will not be published. Required fields are marked *

Comment

Name *

Email *

Website

Post Comment This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Back to top Mobile

More Documents from "rita"

Posbindu.doc
May 2020 27
Ibn Rushd
July 2020 37
May 2020 38
Tandatangan.docx
June 2020 33
July 2020 28