Logo - logo Kejurnas Ikatan Motor Indonesia Logo pertama yang dipergunakan pada Kejurnas IMI adalah Logo Kejurnas Rally, dipergunakan sejak tahun 1991. Logo ini diciptakan dan diusulkan penggunaannya oleh Poedio Oetojo sebagai Logo yang mendampingi Logo IMI pada event Kejurnas, diilhami oleh aturan penggunaan Logo di FIA serta desainnya adalah perpaduan Logo IMI, Logo FIA WRC dan FIA Asia Pasific Rally Championship dan penggambaran dibantu oleh Bp. Ampera, Manager Sekretariat IMI DKI saat itu. Diusulkan oleh Poedio Oetojo pada tahun 1990/1991 kepada Ikatan Motor Indonesia melalui Bp. Dolly Indra Nasution yang saat itu Kadep Olahraga PP IMI. Sejak itu untuk beberapa cabang olahraga otomotif mulai diciptakan Logo Kejurnas, yaitu Motorcross, Balap Motor, Karting. Pada tahun 1999, Kepengurusan PP IMI dibawah Ketua Umum Bp. Bob H.R.E Nasution SH, ada wacana / instruksi melengkapi Logo Kejurnas untuk semua cabang olahraga otomotif. Poedio Oetojo waktu itu Koordinator Komisi Offroad berinisiatif untuk melaksanakan ini dan mengumpulkan ide-ide dari masing-masing komisi cabang olahraga maupun penggemarnya. Penggambaran dibantu oleh desainer Trendy Promo Mandira (maaf, tidak minta ijin Bp. Helmy Sungkar). Usulan kumpulan Logo Kejurnas semua cabang Olahraga Otomotif disampaikan melalui alm. Bp. Ronny Lawrence / Sekretariat PP IMI, yang akhirnya disetujui PP IMI. Catatan : Logo Kejurnas Rally dan Sprint Rally, Logo Kejurnas Slalom Test, Logo Kejurnas Drag Race ide dari Poedio Oetojo. Logo Kejurnas Motor ide dari Bp. Bambang Gunardi yang Pengurus PP IMI. Logo Kejurnas Motorcross ide dari Bp. Faryd Sungkar waktu itu Koordinator Komisi Motorcross. Logo Kejurnas Karting ide dari Bp. Dolly Indra Nasution. Logo Kejurnas Offroad ide dari bp. Donny SQ waktu itu anggauta Komisi Offroad. Logo Kejurnas Rally Wisata, Logo pertama adalah ide dari Bp. Herutomo Hernowo yang Koordinator Wisata Rally. Penggantian nama dari Wisata Rally ke Time Rally diusulkan oleh Bp. Didi Munadjat pada Rakernas IMI 2003 di Balikpapan. Perubahan logo diusulkan oleh Bp. Eko Reksodipuro selaku Koordinator Komisi Time Rally pada Rakernas IMI 2005 di Jakarta. Logo Kejurnas Balap Mobil atau Formula ide bersama ngobrolngobrol di sekretariat PP IMI.