Lembaga Kajian Dan Pengembangan Masyarakat - Profil 2009

  • Uploaded by: sketchpowder
  • 0
  • 0
  • April 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Lembaga Kajian Dan Pengembangan Masyarakat - Profil 2009 as PDF for free.

More details

  • Words: 776
  • Pages: 7
2009 | PROFIL

Masyarakat di seluruh dunia merupakan subyek aktif di segala kepentingan atau isu yang diharapkan menjadi agen dalam penyelesaian masalah-masalah di lingkungannya. Tidak hanya dalam perjuangan meraih kemerdekaan dari kolonialisme, masyarakat Indonesia telah banyak berperan aktif di berbagai bidang kehidupan. Dan terlepas dari berbagai perbedaan, kepedulian mendasar terhadap persoalan-persoalan yang dihadapi bangsa ini merupakan landasan untuk terus bekerja bersama demi terciptanya masyarakat sejahtera, adil, dan makmur. Lembaga Kajian & Pengembangan Masyarakat (LKPM) dibentuk pada tahun 2003 di Jakarta sebagai sebuah komunitas sejumlah aktivis dan peneliti yang terlibat dalam upaya-upaya penyelesaian berbagai persoalan di masyarakat. Anggota-anggotanya secara rutin bertemu untuk saling melibatkan diri dalam berbagai kajian permasalahan sosial masyarakat. LKPM hingga saat ini banyak terlibat dalam konsultansi maupun pelaksanaan penelitian dan pengembangan program kemasyarakatan. Dalam menjalankan usaha jasanya, sejak awal 2009 LKPM bekerja dalam naungan sebuah badan usaha bernama Intuisi Inc.

Halaman 1 (5) | PROFIL

LKPM bertujuan Meningkatkan kualitas pembangunan masyarakat Indonesia sesuai konteks sosial budaya lokal dengan memperkuat kajian-kajian ilmiah sebagai bahan perumusan kebijakan publik.

Halaman 2 (5) | PROFIL

Penelitian dan Pengembangan LKPM Penelitian dan pengembangan merupakan bidang keahlian LKPM sejak awal pembentukannya. Sebagai sebuah komunitas yang berjejaring secara luas, LKPM banyak terlibat dalam berbagai riset maupun pengembangan program dan peningkatan kapasitas organisasi sosial masyarakat. Permasalahan napza dan HIV/AIDS yang kian meluas di Indonesia menumbuhkan kesadaran para aktivis untuk membawa kedua isu tersebut keluar dari keterbatasan lingkup medis. Sejak 2005, sejumlah konsultansi, penelitian, dan pengembangan program dilakukan LKPM bekerja sama dengan organisasi-organisasi non pemerintah yang bergerak di bidang penanggulangan napza dan HIV/AIDS .

Kajian-kajian multidimensional dalam mengungkap secara utuh sebuah persoalan masyarakat merupakan bahan perumusan aksi, melalui kebijakan publik hingga panduan operasionalnya. Oleh sebab itu kapasitas dalam melakukan kajian-kajian tersebut mutlak dimiliki terutama dalam penggunaan metodologi yang sesuai. Kajian atas temuan-temuan penelitian terus diperkaya melalui mekanisme LKPM sebagai jaringan peneliti dan komunitas terkait lainnya. Sehingga kajian-kajian yang dilakukan LKPM tidak berhenti di tingkatan pelaporan dan diseminasi. Organisasi non pemerintah serta organisasi rakyat banyak tumbuh seiring demokratisasi yang berlangsung di Indonesia. Pertumbuhan ini tentunya perlu pula diiringi dengan peningkatan kualitas organisasi-organisasi tersebut. Tak jarang sebuah organisasi terbentuk hanya karena mendapat proyek bantuan yang memiliki keterbatasan jangka waktu, sehingga selain organisasi, program-program pembangunan yang ada perlu diperkuat. Program yang berkesinambungan dan organisasi yang mengakar pada rakyat merupakan asas yang diperkuat oleh LKPM dalam kegiatan-kegiatan penelitian dan pengembangan.

Halaman 3 (5) | PROFIL

Kepengurusan 2007-2009 Ketua

Erwinia Terlibat dalam program-program penanggulangan AIDS sejak 1994 terutama untuk kesehatan seksual dan reproduksi. Penerima beasiswa OSB Australia untuk pengelolaan program penanggulangan AIDS di Indonesia yang didukung oleh AusAID pada tahun 1996. Setahun bekerja untuk pembukaan kantor cabang Jakarta PT Intiteladan Arthaswadaya meliputi perekrutan dan pengembangan SDM. Asisten Peneliti “Kajian Sunat Perempuan di Indonesia” bersama Population Council Jakarta 2002-2003.

Komunikasi & Pengembagan Jaringan Kerja

Lola Lamanda Helmy Putri Sejak 2001 berkecimpung di media elektronik di antaranya RRI Pro 2 FM, ANTV, RCTI, serta MS Tri FM Jakarta sebagai announcer dan narator. Terlibat dalam beberapa produksi Fremantle Media untuk acara-acara televisi. Pernah bekerja sebagai Petugas Program Dukungan Pencegahan HIV, dan masih berafiliasi dengan Yayasan Stigma dan Perkumpulan Femme Jakarta. Saat ini bekerja sebagai announcer di Green Radio.

Pengelola Kegiatan

I Gusti Ngurah Wahyunda Koordinator Ikatan Korban Napza Bali dengan pengalaman lebih dari lima tahun dalam riset dan pengembangan program penanggulangan masalah napza dan HIV/AIDS. Fasilitator penguatan jaringan nasional korban napza serta peningkatan kapasitas aparat pemerintah daerah untuk sejumlah lembaga di antaranya Komisi Penanggulangan AIDS, Open Society Institute, PKNI, dan Yayasan Kesehatan Bali.

Halaman 4 (5) | PROFIL

Kegiatan o Dukungan Pengolahan Data Investigasi Kekerasan oleh Polisi terhadap Korban Napza di Denpasar yang dilakukan oleh IKON Bali, 2008 o Need Assessment Perempuan Pasangan dan Perempuan Pengguna Napza Suntik – kerja sama dengan LSM-LSM Peduli AIDS Jakarta, Bandung, Medan, Malang, Denpasar, Kupang, Makassar, dan Yogyakarta, 2007; o Konsultan DPRD Provinsi Banten: Pengembangan Program Kesehatan Ibu dan Anak serta Kesehatan Reproduksi di 5 Kabupaten Kota, 2007; o Konsultan Aliansi untuk Pembaruan Kebijakan Napza di Indonesia: Advokasi, Pengembangan Media, dan Pengorganisasian Masyarakat, 2006-2008; o Pelatihan Kader dan Penguatan Layanan Puskesmas untuk Dukungan, Pencegahan, Perawatan, dan Pengobatan AIDS – kerja sama dengan Komisi Penanggulangan AIDS, 2006-2007; o Konsultan Lepas LSM-LSM Peduli AIDS dan Narkoba: Penguatan Sistem Kesehatan Masyarakat untuk Pengurangan Dampak Buruk Napza Suntik, 2005-2007; o Pelatihan Pengembangan Penganggaran Berbasis Gender untuk Pembangunan Daerah Perkotaan – kerja sama dengan Yayasan Pattiro, 2005; o Pelatihan Penggunaan dan Interpretasi Data Berbasis Gender untuk Pengembangan Program Lingkungan, Kesehatan Reproduksi, dan Pembangunan bagi LSM Fatayat NU, Yayasan Pilar Perempuan, RMI, Yayasan AMAN – kerjasama dengan Ford Foundation, 2004-2005.

Halaman 5 (5) | PROFIL

Jl. Ekor Kuning II No. 37 Rawamangun, Jakarta 13220 Tel/Fax: +62 21 4788 2133 Email: [email protected]

Related Documents


More Documents from "Idi Istiyana"