Kiat Menghindari Kencing Manis

  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Kiat Menghindari Kencing Manis as PDF for free.

More details

  • Words: 388
  • Pages: 1
Tanggal : 2007-07-04 Oleh :Bpk. ASMUNI

Lima Cara Berdamai dengan Kencing Manis (DM) Penyakit ini jarang menimbulkan gejala klinis;penderita dapat hidup santai bahkan mengaku tidak menyandang penyakit apapun. Baru mengetahui bahwa ada penyakit setalah dokter memberitahukan hasil pemeriksaan laboratorium, khususnya kadar gula darah yang meningkat jauh di atas normal.

Karena penyakit ini jarang menimbulkan gejala klinis dan bersifat menahun, maka banyak para penderita suka tidak memperdulikan penyakitnya.Bahkan penderita menghentikan obat-obat rutin anti Diabetesnya yang biasa diterimanya setiap bulan dan beralih kepada obat-obat tradisional seperti pare, tapak doro. Dengan obat tradisional di merasa fit dan merasa sembuh 9 padahal tidak atau belum sembuh karena memang penyakit ini tidak mempunyai gejala yang berarti.Obat tradisional boleh dicoba, tetapi pemeriksaan gula darah harus tetap dilaksanakan sebagai barometer atas kelanjutan penyakit ini, jika kadar gula darah tetap tinggi, hentikan obat tradisional tersebut dan kembalilah ke obat-obat anti diabetes secara medis Salah satu komplikasinya akan membuat pembuluh darah kapiler mengalami sedikit kerusakan yang para ahli menyebutnya sebagai mikroangiopati. mikroangiopati akan timbul setelah penyakit ini berlangsung 10-20 tahun kedepan. Bila mengenai ginjal maka ginjal ditakutkan tidak dapat bekerja secara sempurna, dan masih banyak organ-organ tubuh yang lain akan bernasib sama. Yang harus diusahakan adalah menjaga kadar gula darah normal, mengusahakan agar kadar kolesterol dan trigliserida tetap dibawah, memonitor akan timbulnya kelainan pada ginjal dengan memeriksa fungsi ginjal yaitu kadar ureum dan kreatinin di dalam darah.

Bagaimana caranya agar kadar gula darah menjadi normal? Lima cara: 1. OLAHRAGA; kita dapat melakukan olahraga yang menyenangkan seperti tennis, volley, badminton,sepakbola,dll. Lebih spesifik untuk melawan penyakit kencing manis adalah mengusahakan agar otot-otot panjang di lengan dan kaki menjadi lebih besar (berotot), dengan pengertian bahwa otot yang besar akan memerlukan zat gula lebih banyak untuk menggerakkannya, dengan kata lain,otot yang besar akan selalu lapar terhadap zat gula yang berada di dalam darah. Dengan demikian zat gula di dalam darah akan turun kadarnya karena selalu dipakai oleh otot sebagai bahan energi. 2. DIET KETAT; membatasi zat karbohidrat, seperti nasi,roti. Pantang manis: sepert sirup, teh manis, kopi manis, kue manis. 3. Obat ANTI DIABETIK: harus tetap minum obat anti diabetik, monitor kadar gula darah. 4. JAGA KEBERSIHAN kulit dan jangan sampai mendap[at luka yang terinfeksi terutama di kaki dan tangan. Jaga kebersihan mulut dan gigi, jaga jangan sampai ada infeksi. 5. BERAT BADAN diusahakan tetap stabil: tidak menjadi gemuk atau menjadi kurus.

Related Documents