Caramel Cake.docx

  • April 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Caramel Cake.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 1,021
  • Pages: 11
CARAMEL CAKE/SARANG SEMUT

BAHAN: 1 ⅟2 gelas terigu serbaguna ⅟ 2 gelas tepung maizena 8 butir telur ayam 150 gram margarine 2 sdt soda kue ⅟ 2 kaleng susu kental manis putih

BAHAN CARAMEL: 2 gelas gula pasir 2 gelas air panas

CARA MEMBUAT: -CARAMEL: Panaskan gula dalam wajan dengan api sedang sampai meleleh baru tambahkan air panas,aduk2 dan dinginkan. -Kocok margarine dengan susu kental manis sampai kental dan putih lalu masukan telur satu persatu.

-Masukan terigu yang sudah dicampur dengan soda kue dan maisena sedikit demi sedikit sambil diaduk perlahan sampai tercampur rata. -Tuang ke dalam Loyang yang sudah diolesi mentega dan terigu. -Pangggang dalam oven bersuhu 160 derajat Celsius sampai matang.

BOLU SAKURA

BAHAN: 4 butir telur ayam 100 gram gula pasir 200 gram tepung terigu 50 gram mentega, cairkan 3 sdm susu kental manis 1 sdt soda kue 1 sdt bumbu spekuk ¼ sdt garam

BAHAN CARAMEL: 150 gram gula pasir 150 cc air panas

CARA MEMBUAT: -Panaskan gula pasir sampai meleleh dan berwarna coklat,tuangi air dan aduk rata.Masak hingga mendidih, angkat dan dinginkan. -Setelah dingin campur dengan 3 sdm susu kental manis dan mentega cair, sisihkan. -Ayak jadi satu tepung terigu, soda kue, bumbu spekuk dan garam, sisihkan. -Kocok telur dan gula sampai mengembang dan putih. Tambahkan campuran tepung terigu, aduk rata dengan sendok kayu. Terakhir masukan campuran bahan caramel. Aduk kembali hingga rata. -Tuang adonan ke dalam cetakan yang sudah diolesi mentega. -Kukus dalam dandang panas selama 20 menit. Angkat.

BOLU KUKUS

BAHAN: 2 butir telur 250 gram gula halus ½ sdm emulsifier/SP 250 gram tepung terigu 50 gram maizena 200 cc susu cair

CARA MEMBUAT: -kocok telur bersama gula pasir sampai kental dan mengembang lalu masukan emulsifier/SP. Kocok lagi sampai adonan kental dan berwarna putih pucat. -Masukan terigu, maizena dan susu cair selang seling sampai habis lalu aduk rata sampai menyatu. -Tuang adonan ke dalam cetakan bolu kukus yang sudah di alasi papercup sampai penuh. -Kukus dalam dandang yang sudah dipanaskan terlebih dahulu.Sebaiknya kukus dengan api besar agar mendapatkan bolu kukus yang mekar.

DONAT KENTANG

BAHAN: 3 buah kentang, kukus dan hakuskan selagi hangat 250 gram tepung terigu *bisa ditambahkan sampai adonan kalis* ½ bungkus fermipan 2 kuning telur 1 sdm mentega, cairkan 1 sdm gula pasir( atau sesuai selera) 3 sdm susu bubuk

CARA MEMBUAT: -Campur semua bahan dan uleni hingga kalis sambil juga dibanting-banting kira-kira ½ jam. -Bulatkan adonan lalu taruh di wadah baskom dan ditutupi dengan kain basah hingga mengembang sekitar 1 jam. -Tipiskan adonan lalu cetak dengan cetakan donat atau bulatkan dengan tangan. -Diamkan sebentar agar donat yang sudah dicetak mengembang lagi. -Goreng donat dengan minyak banyak dan api kecil, bolak- balikan donat agar matangnya merata. -Angkat lalu dinginkan. Bila sudah dingin olesi dengan mentega taburi meises atau keju atau gulingkan dalam gula halus.(sesuai selera)

LAPIS PANDAN COKLAT

BAHAN: 120 gram tepung terigu 20 gram tepung maizena ½ baking powder 250 cc putih telur(8 putih telur) 200 gram gula pasir(150 gram gula halus) ½ sdm emulsifier

½ sdt garam 100 cc susu kental manis 75 gram margarine 1 sdt pasta pandan 1 bungkus coklat meises

CARA MEMBUAT: -Kocok putih telur, gula, emulsifier dan garam hingga mengembang -Masukan susu kental manis, sambil terus dikocok masukan campuran terigu, maisena dan baking powder yang diayak, aduk sampai rata. -Masukan margarine cair dan pasta pandan, aduk hingga adonan tercampur. -Tuang sedikit ke Loyang persegi yang telah dioles margarine, lalu kukus selama 5 menit. Taburkan coklat meises diatasnya dan tuang adonan kembali lalu kukus selama 5 menit -Lakukan selapis demi selapis hingga adonan habis dan kukus terakhir selama 30 menit.

KUE LAPIS TEPUNG TERIGU

BAHAN: ½ kg tepung terigu ½ gelas gula pasir

3 ½ gelas santan Pewarna makanan secukupnya

CARA MEMBUAT: -Campur santan dan gula pasir lalu aduk. -Masukan tepung terigu sedikit demi sedikit ke dalam campuran santan dan gula agar tidak menggumpal. -Buat 2 warna untuk masing2 adonan. -Siapkan Loyang untuk mengukus adonan tersebut dengan menuangkan selapis adonan warna merah ke Loyang kemudian kukus selama 3 menit lalu tuangkan selapis adonan warna putih, selanjutnya sampai adonan habis kemudian kukus selama 10 menit.

BOLA-BOLA MAKARONI

BAHAN: 50 gram macaroni, rebus hingga lunak 50 gram keju cheddar, parut 1 butir telur, kocok lepas 120 cc susu cair 1 sdm margarine

50 gram bawang Bombay, cincang 100 gram daging ayam cincang 1 sdt gula pasir Garam secukupnya Minyak goring

BAHAN PELAPIS: 50 gram tepung panir/tepung roti 1 butir putih telur

CARA MEMBUAT: -Tumis bawang Bombay hingga layu dan wangi, lalu masukan daging ayam, aduk hingga kering.Tambahkan garam dan gula pasir, aduk rata. -Tuangi susu, masukan macaroni dan keju. Didihkan hingga kental lalu masukan kocokan telur, aduk cepat dan masak hingga matang. Angkat dan dinginkan. -Bentuk adonan yang sudah dingin menjadi bola-bola kecil. -Celupkan bola2 makaroni dalam putih telur lalu gulingkan dalam tepung roti. -Goreng hingga kuning kecoklatan, tiriskan. Sajikan.

AYAM KICAP BUGIS

BAHAN: 1 ekor ayam,potong2 5 siung bawang putih 7 buah bawang merah ½ sdm air asam jawa 3 sdm kecap manis ½ sdm merica 1 kunyit bubuk 1 sdm jintan bubuk 4 buah cengkeh 1 sdm pala bubuk 1 buah bawang Bombay, iris-iris Garam secukupnya Minyak sayur secukupnya

CARA MEMBUAT: -Cuic dan bersihkan ayam, tiriskan. Lumuri ayam dengan kunyit bubuk, lalu goring ayam. -Tumbuk jintan, merica, pala bubuk, cengkeh, kunyit, bawang merah dan bawang putih

-Panaskan minyak, tumis bawang Bombay dan bahan yang telah ditumbuk hingga kering dan harum -Masukan ayam dan air asam jawa ke dalam tumisan bumbu, masak hingga bumbu meresap. Beri kecap dan garam, kecilkan api, masak hingga mendidih.

AYAM PAPRIKA

BAHAN: 1 ekor ayam 1 buah paprika merah 1 ons jamur merang 1 sdm tepung sagu/tapioca 2 siung bawang putih 1 iris jahe 1 sdt saos tiram 1 sdm minyak goramg Minyak wijen, garam dan merica halus secukupnya.

CARA MEMBUAT: -Daging ayam yang sudah bersih yang telah dipotong-potong, campur dengan tepung sagu

-Paprika diiris-iris kasar dan jamur dibersihkan, bawang putih dimemarkan -Ayam kemudian digoreng sebentar dengan minyak goring. Bawang putih dan jahe ditumis, setelah cukup masukan saos tiram, merica, minyak wijen dan garam. -Biarkan sampai agak matang, lalu masukan daging ayam dan tambahkan sedikit air sambil diaduk dan biarkan hingga matang.

Related Documents