CARA MEMBUAT TAPLAK MEJA DARI SEDOTAN Alat dan Bahan : gunting jarum benang wol sedotan Langkah-langkah pembuatan taplak meja: Potong sedotan kurang lebih panjangnya 1 atau 2 cm agar memudahkan anda dalam mengkreasikan bentuk taplak mejanya. Masukan benang wol ke dalam jarum seperti anda ingin menjahit. Setelah jarum dan benang wol terpasang, ambil 3 buah sedotan dan masukan jarum tersebut ke dalam lubang sedotan dorong sampai ujung benang. Setelah itu, membuat segitiga dari sedotan tersebut. Masukan jarum ke dalam sedotan yang pertama, kemudian masukan dua sedotan lagi menggunakan jarum di tempat keluarnya benang dari sedotan yang pertama tadi, Lakukan terus langkah di atas sampai sedotan-sedotan tersebut membentuk segi enam. Setelah segi enam terbentuk, lakukan terus langkah di atas dan nantinya sambungan dari segi enam-segi enam tersebut akan membentuk lingkaran yang lebih besar lagi. Tiap segi enam dapat menggunakan satu warna atau lebih bergantung kreasi anda. Semakin banyak warna akan semakin mempercantik taplak meja dari sedotan tersebut.