Boreh Menjaga Kesehatan Anda

  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Boreh Menjaga Kesehatan Anda as PDF for free.

More details

  • Words: 548
  • Pages: 5
TUGAS MATA KULIAH PENGOBATAN TRADISIONAL INDONESIA

BOREH BALI

Disusun oleh : Riana Dyah Suryaningrum 06330059 No HP 085232843210 JURUSAN PENDIDIKAN BIOLOGI FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG 2008

Boreh Menjaga Kesehatan Anda

Bulan September sampai Oktober di Bali bisa menjadi waktu terburuk bagi kesehatan kita, saat itulah waktu bagi datangnya penyakit, waktu diantara musim hujan dan kemarau. Masyarakat Bali percaya bahwa transisi cuaca atau yang sering disebut sebagai “Pancaroba” adalah waktu yang berbahaya untuk kesehatan kita. Inilah waktunya penyakit seperti batuk, iritasi mata, sakit kepala, dan pilek datang. Hal termudah yang perlu dilakukan saat Masyarakat Bali mendapat serangan Pancaroba, terutama untuk generasi muda, mereka akan pergi ke dokter atau tabib untuk mendapat obat jika terdapat masalah-masalah kesehatan tersebut. Tapi untuk orang-orang tua, mereka akan menyuruh anak mereka untuk membeli bumbu dan berbagai macam tanaman herbal. Karena mereka sudah punya obat sendiri untuk penyakit-penyakit itu, yang bernama BOREH.

Boreh dengan Komposisi yang Masih Utuh

Boreh adalah berbagai macam bumbu dan tanaman herbal bubuk yang dicampur dengan air. Kayu cendana, cengkeh, kayu manis, jahe, dan beras adalah komposisi dominant dalam bentuk bubuk. Bumbu dan tanaman herbal ini ditaruh dalam lesung dan ditumbuk sampai menjadi bubuk. Untuk menggunakan boreh, anda harus memberikan sedikit air sampai terlihat seperti bubur pekat gelap dengan aroma yang kuat dan dibalurkan pada daerah yang sakit. Tapi ingat bahwa boreh ini tidak untuk dimakan, walaupun tidak beracun, karena rasanya sangat panas dan pedas. Boreh ini juga dapat digunakan untuk lulur dan bisa mengurangi batuk, pegal linu, dan sakit kepala. Atau juga menyembuhkan pilek dan masuk angina. Boreh bali dapat memberikan sensasi hangat ke seluruh tubuh dan badan tersa lebih baik setelah menggunakan boreh. Itu sebabnya masyarakat bali menggunakan Boreh sebagai perawtan kuratif dan preventif.

Komposisi Boreh 1. Kayu Cendana (Santalum album) Pohon cendana pada umumnya bundar lurus, umbuh secara liar di pulau Jawa begian ujung timur di dataran 1200 meter ke bawah dari permukaan laut. Batangnya yang sudah kering mengeluarkan bau harum yang sedap. 2. Cengkeh (Eugenia aromaica) Cengkeh adalah putik bunga yang dieringkan dari pohon cengkeh. Sebagian orang menamakannya “Bunga Lawang” atau “Kembang Lawang”. 3. Merica putih (Piper nigrum) Merica mengandung zat pemanas. Bahan ini dapat merugikan kesehatan karena dapat menimbulkan pengaru yang buruk pada kerongkongan, hati dan ginjal. 4. Merica hitam Sama dengan merica putih.

5. Cabe Jawa (Piper retrofractum) Buahnya berbentuk bundar atau silinder, atau dengan kata lain apa yang dinamakan merica panjang, berukuran empat sentimeter panjangnya. Biji buahnya berwarna putih sebesar butiran beras, di Jawa Tengah dengan nama “cabe sulah” atau “cabe alas”.

6. Jinten (Carum carvi) Buahnya menghasilkan minyak. Jintan dipakai sebagai bumbu masak.

7. Bulu entok Belum ada keterangan yang jelas mengenai khasiat bulu entok ini.

8. Beras (Oryza sativa) Sumber karbohidrat dan vitamin B. Biasa dikonsumsi sebagai makanan pokok terutama di Indonesia. 9. Ketumbar (Coriandrum sativm) Tanaman ini dapat tumbuh baik di dataran rendah maupun di pegunungan. Daunnya banyak dimakan oleh orang Cina sebagai sayur mayur. Buahnya banyak dipakai sebagai bumbu masak dalam membuat hidangan Indonesia dan sebagai obat tradisional. Ketumbar memperlancar bekerjanya air perut. Daging yang dibubuhi ketumbar, akan mempermudah pencernaannya. 10. Pala (Myristca fragrans) Pohon ini berasal dari Maluku, namun sudah tersebar di mana-mana, misalnya di Jawa Tengah. Tanaman ini tumbuh pada iklim sedang. Buah pala yang biasa berbentuk bulat; di dalam perdagangan disebut pala perempuan.

Related Documents