Berita Acara Persidangan.docx

  • Uploaded by: Ricky Celalu Setia
  • 0
  • 0
  • October 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Berita Acara Persidangan.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 484
  • Pages: 3
BERITA ACARA PERSIDANGAN Nomor : 10/Pdt.G/2018/PN JMB Persidangan terbuka Pengadilan Negeri Jambi yang memeriksa dan mengadili perkara-perkara perdata gugatan pada tingkat pertama, dimana persidangan di lakukan ruangan yang telah di sediakan untuk keperluan itu di gedung Pengadilan Semu Universitas Jambi pada hari: Rabu tanggal 5 April 2018 dalam perkara antara: Nama

:

Pekerjaan

:

Alamat

:

Selanjutnya disebut sebagai PENGGUGAT. Yang dalam hal ini berdasarkan Surat Kuasa Khusus tertanggal 22 Februari 2018 dan Nomor penetapan 01/SKH/PDT2018/ADV-DP-R/JMB memberi kuasa kepada Nadya tasya, S.H.,M.H. untuk bertindak sepenuhnya atas nama Pemberi Kuasa. Pemberi kuasa memilih domisili hukum di tempat Penerima Kuasa pada Kantor Pengacara “ADVOKAD TERPADU”. LAWAN: Nama

:

Umur, Tempat, Tanggal Lahir Pekerjaan

:

Alamat

:

:

Yang dalam hal ini berdasarkan Surat Kuasa Khusus tertanggal 28 februari 2018 dan Nomor penetapan 01/SKH/PDT2018/ADV-DP-R/JMB memberi kuasa kepada Indah Saraswati, S.H.,M.H. untuk bertindak sepenuhnya atas nama Pemberi Kuasa. Pemberi kuasa memilih domisili hukum di tempat Penerima Kuasa pada Kantor Pengacara “FASA&REKAN”. SUSUNAN PERSIDANGAN 1. 2. 3. 4.

Satria, S.H.,M.H. ................................................................................ Hakim Ketua Dian , S.H.,M.H. ................................................................................. Hakim Anggota I Eka , S.H.,M.H. .................................................................................. Hakim Anggota II Muhammad , S.H.,M.H. .................................................................... Panitera

Setelah sidang dibuka dan dinyatakan dibuka untuk umum oleh Hakim Ketua, lalu kedua belah pihak tersebut dipanggil ke ruang sidang.

Untuk pihak Penggugat hadir Kuasanya: Nadya tasya, S.H.,M.H. Advokat, beralamat di Jalan Wijaya Kusuma II Nomor 40, Jambi. Berdasarkan Surat Kuasa Khusus Nomor 01/SKH/PDT2018/ADV-DP-R/JMB tertanggal 22 Februari 2018. Untuk pihak Tergugat hadir Kuasanya:

Indah Saraswati, S.H.,M.H. Advokat,

beralamat di Jalan Prof. Moh. Yamin Nomor 23, Jambi. Berdasarkan Surat Kuasa Khusus Nomor 01/SKH/PDT2018/ADV-DP-R/JMB tertanggal 28 februari 2018. Lalu Kuasa Penggugat dan Kuasa Tergugat menyerahkan Surat Kuasanya dan memperlihatkan kartu tanda pengenalnya kepada Hakim Ketua. Selanjutnya Hakim Ketua memberikan Surat Kuasa dan kartu pengenal tersebut dan setelah itu Hakim Ketua menyatakan bahwa Kuasa tersebut dapat diterima. Selanjutnya Hakim Ketua menerangkan bahwa persidangan akan dilanjutkan dengan mengupayakan kedua belah pihak untuk berdamai, lalu Hakim Ketua menyarankan kepada pihak-pihak agar upaya damainya melalui Mediasi di Pengadilan Negeri Jambi, dan atas saran Hakim Ketua tersebut lalu kedua belah pihak setuju atas saran tersebut. Selanjutnya Maajelis Hakim menunjuk sebagai Hakim untuk mengadakan Mediasi tersebut yaitu saudari putri Kusuma , S.H.,M.H. Hakim pada Pengadilan Semu Universitas Jambi dan setelah itu Hakim Ketua memerintahkan kedua belah pihak supaya datang menghadap kepada Hakim Mediasi yang telah di tunjuk tersebut. Kemudian Hakim Ketua menerangkan guna memberikan kesempatan kepada kedua belah pihak untuk berdamai melalui Hakim Mediasi tersebut lalu Hakim Ketua menunda sidang dan setelah Majelis bermusyawarah lalu Hakim Ketua mengumumkan bahwa persidangan ini di tunda dan persidangan akan dibuka kembali pada hari: Jumat, tanggal 5 mei 2018 dan kepada kedua belah pihak yang telah hadir, diperintahkan supaya hadir pada persidangan yang telah ditetapkan tanpa di panggil lagi. Setelah itu Hakim Ketua menyatakan sidang di tutup. Demikianlah berita acara persidangan ini dibuat dan ditandatangani oleh Hakim Ketua serta Panitera tersebut.

PANITERA

HAKIM KETUA

Muhammad , S.H.,M.H

Satria, S.H.,M.H

Related Documents

Berita Acara
June 2020 42
Berita Acara
October 2019 75
Berita Acara
August 2019 73
Berita Acara
August 2019 76
Berita Acara
July 2020 43

More Documents from ""