Artikel/Saduran.Sarah/Poltek
PERHITUNGAN HARGA POKOK JASA REPARASI DOCKING KAPAL PADA PT.KLASAMAN INDAH RAYA
Hesty Rurusempo ABSTRAK
Harga pokok merupakan Jumlah pengeluaran dan biaya yang di perkenankan, baik secara langsung maupun tidak langsung untuk menghasilkan barang atau jasa di dalam kondisi dan tempat dimana barang itu telah dapat dijual atau digunakan . perhitungan harga pokok harus dilakukan secara tepat dan rasional karena mempengaruhi laba/rugi perusahaan. Apabila harga pokok terlalu tinggi maka perusahaanakan sulit bersaing, sebaliknya pada harga pokok terlalu rendah maka perusahaan maka perusahaanakan sulit akan merugi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis perhitungan harga pokok reparasi docking kapal pada PT.Klasaman Indah Raya. Penelitian ini mengunakan metode studi kasus-kasus langkah-langkah yang dilakukan adalah mengumpulkan bahan dan data yang berhubungan, pokok pembahasan melalui dokumentasi, wawancara dan kepustakaan. Hasil dalam penelitian menunjukkan bahwa perusahaan melekukan perhitungan harga pokok pada akhir tahun dengan mengumpulkan biayabiaya. Namun perusahaan tidak memasukkan biaya overhead pabrik (BOP) dalam perhitungan harga pokoknya, oleh karna itu pada penelitian akan dihitung harga pokok dengan memasukkan smua biaya-biaya termasuk biaya overhead pabrik pada masing-masing kapal perhitungan harga pokok dilakukan dengan metode harga pokok pesanan. Dari hasil analisis perhitung dalam penelitian ini diketahui harga pokok untuk 2 kapal yaitu harga pokok KMP-NW sebesar RP. Rp. 235.690.088 dan harga pokok KM-EVER sebesar RP. 198.197.987.
Kata kunci : Harga Pokok, Biaya, Perhitungan.
1
Artikel/Saduran.Sarah/Poltek ABSTRACT
The cost of an amount of expenses and charges be permitted, either directly or indirectly to produce goods or services in the state and the place where the goods it has can be sold or used. calculation of the cost must be done properly and rationally as it affects the profit / loss of the company. If the cost is too high, the company will be difficult to compete, otherwise the cost is too low, the company then the company will be difficult to lose. The purpose of this study was to determine and analyze the calculation of the cost repair the ship docking at PT. Klasaman Indah Raya. This research uses case study method steps are carried out is to collect materials and data related, subject matter through the documentation, interviews and literature. Results of the study showed that the company calculation of the cost at the end of the year by collecting fees. But the company did not include overhead costs (BOP) in the calculation of the basic price, the research because it will be calculated the cost by incorporating smua costs, including overhead costs for each ship cost price calculation is done by order cost method. From the analysis of the calculations in this research note the cost for the two ships, namely the cost
of
KMP-NWRP.235.690.088
and
Keywords: Cost of goods, the cost calculations.
the
cost
of
KM-EVER
RP.198.197.987.
2
Artikel/Saduran.Sarah/Poltek
LatarBelakangMasalah Setiap organisasi dibentuk dengan tujuan mencari laba, haruslah mempertimbangkan pengeluaran biaya dengan sistem pengendalian biaya untuk memperoleh keuntungan. Setiap perusahaan tentunya harus memiliki sistem akuntansi yang cocok untuk memenuhi kebutuhannya. Perkembangan duni ausaha saat ini sangatlah pesat dan mengakibatkan persaingan antar perusahaan. Adanya persaingan yang ketat, maka untuk mempertahankan usaha yang dijalankan, sangatlah diperlukan informasi yang akurat untuk mengambil keputusan dalam pengendalian biaya. Harga pokok merupakan salah satu dari berbagai variable kegiatan manajemen. Kesalahan dalam perhitungan harga pokok dapat mengakibatkan perhitungan harga pokok pada suatu perusahaan menjadi terlalu tinggi atau terlalu rendah. Kemungkinan tersebut dapat mengakibatkan keadaan yang tidak menguntungkan bagi perusahaan, karena dengan harga pokok yang terlalu tinggi dapat mengakibatkan perusahaan akan sulit bersaing, sebaliknya jika harga rendah akan mengakibatkan perusahaan menderita kerugian, perhitungan harga pokok yang tepat harus di lakukakan oleh perusahaan untuk menghasilkan laba yang optimal. Harga pokok sangat menentukan laba rugi perusahaan, dengan demikian apabila perusahaan kurang teliti atau salah dalam menghitung harga pokok, mengakibatkan kesalahan dalam menentukan laba-rugi yang diperoleh perusahaan. Harga pokok memerlukan ketelitian dan ketepatan, apalagi dalam persaingan yang tajam antara perusahaan yang satu dengan perusahaan yang lain. Perusahaan yang penulis teliti adalah perusahaan yang bergerak dibidang Jasa reparasi/kapallaut. Dalam menjalankan kegiatannya, perusahaan tidak hanya memberikan jasa saja, tetapi juga menyiapkan bahan-bahan untuk mengganti bagian kapal yang sudah tidak memenuhi syarat. Bahan-bahan tersebut misalnya Plat kapal, Cat, Spare part, Oxigen, Lpg,
3
Artikel/Saduran.Sarah/Poltek
Kawat las dll. Setiap kapal yang di reparasi mempunyai kebutuhan yang berbeda. Dalam satu tahun perusahaan hanya dapat hanya dapat mengerjakan beberapa kapal mengingat setiap kapalnya memerlukan waktu yang cukup panjang untuk di selesaikan. PT. Klasaman Indah Raya menghitung harga pokoknya hanya pada akhir tahun dengan mengumpulkan semua biaya-biaya yang telah terjadi,perusahaan tidak menghitung berapa harga reparasi setip kapalnya. Mengigat setiap kapal memerlukan biaya yang besar dan setiap tahun hanya dapat di kerjakan beberapa kapal, maka alangkah baiknya jika harga pokok reparasi tersebut dapat di hitung untuk setiap kapal. Berdasarkan uraian diatas maka penulis tertarik untuk membahas perhitungan harga pokok reparasi docking yang terjadi di PT. Klasaman Indah Raya dengan judul “PERHITUNGAN HARGA POKOKJASA REPARASI DOCKING KAPAL PADA PT.KLASAMAN INDAH RAYA”
Tujuan dan Manfaat
Tujuan Penelitian Tujuan dalam penulisan tugas akhir adalah untuk mengetahui perhitungan harga pokok Reparasi Kapal Laut pada PT. Klasaman Indah Raya.
4
Artikel/Saduran.Sarah/Poltek
Manfaat Manfaat penelitian dalam tugas akhir ini adalah : 1.
Agar dapat mengembangkan dan menerapkan kemampuan pengetahuan dalam
mempelajari serta menyajikan akuntansi biaya secara sederhana. 2.
Untuk mengetahui perhitungan harga pokok jasa Reparasi kapal laut pada PT.
Klasaman Indah Raya. Batasan masalah Dalam penulisan tugas akhir ini penulis membatasai masalah hanya pada perhitungan harga pokok reparasi kapal, penulis akan mengambil 2 kapal yaitu kapal KMP.NW dan KM-EVER. Metodologi Dalam penulisan tugas akhir ini penulis menggunakan metode: 1.
Studi Kepustakaan Yaitu dengan mengumpulkan data teoritis yang berhubungan dengan penulisan Tugas Akhirini. Data tersebut bersumber dari buku-buku literature atau bahan lainnya dengan melalui studi kepustakaan yang mempunyai relevansi terhadap masalah yang sedang diatasi.
2.
Studi lapangan, selain materi-materi yang didapat penulis juga akan mengadakan penelitian lapangan dengan cara mendatangi obyek penelitian pada perusahaan dimana penulis mengasakan penelitian.
5
Artikel/Saduran.Sarah/Poltek
PEMBAHASAN Karakteristik Perusahaan Kapal-kapal yang sebagaian besar bahannya mengandung besi,dalam mengarungi lautan berhadapan dengan kondisi laut yang merusak, sehingga bagian kapal dapat mengalami pengakaratan (korosi). Selain itu, peraturan keselamatan juga mengharuskan kapal-kapal dalam kondisi yang layak untuk berlayar. Karena itu dalam jangka waktu tertentu, setiap kapal harus menjalani docking (reparasi) supaya tetap layak untuk beroperasi. PT.Klasaman Indah Raya adalah perusahaan yang bergerak di bidang docking (reparasi) kapal laut. Dalam menjalankan kegiatan, PT. Klasaman Indah Raya tidak hanya menyediakan jasa saja, tetapi juga mnyediakan material yang diperlukan. Perusahaan memiliki satu foloating dock, yaitu bangunan kontruksi yang digunakan untuk pengedokan dengan cara mengapungkan kapal yang akan di dock. Karakteristik jasa docking yang dilakukan : Pelanggan datang untuk meminta jasa docking kapal. Pelanggan menguraikan garis besar keperluan docking yang diinginkan. Setiap kapal mempunyai kebutuhan perbaikan yang berbeda tergantung kondisi kapal dan keperluan pelanggan.Setelah satu kapal selesai dikerjakan barulah dikerjakan kapal lainnya dalam setahun perusahaan hanya bisa melakukan pekerjaan reparasi kapal.
6
Artikel/Saduran.Sarah/Poltek
Gambaran Umum Perusahaan PT. KLASAMAN INDAH RAYA berkedudukan di sorong dan di dirikan berdasarkan akta notaris NO.42 tanggal 12 April 1986 oleh notaris Rahmat Santoso,SH ketika di Jakarta. Kemudian diubah dengan akta No.10 tanggal 03 juli 2007 oleh Nataris Irnawati Nazar,SHN notaris sorong. Terakhir diubah dengan rapat umum Pemengang saham luarbiasa No 47 tanggal 22 Nopember 2008 oleh Notaris Irnawati Nazar, SH di Sorong. Akta pendirian perseoran telah mendapatkan pengesahaan dari menteri kehakiman sesuai dengan surat keputusan Nomor C2-7086-HT.01.01.Tanggal 9 oktober 1986. Dan pengesahaan dari menteri hukum dan hak asasi manusia Nomor : AHU 09491.AH.01.02. Tahun 2009 tanggal 27 maret 2009. PT. K ASAMAN INDAH RAYA berkedudukan dan berkantor pusat di Sorong ( IrianJaya ) Alamat Perusahaan JL. Gurami- No.229 DISTRIK Sorong Manoi Kelurahan : Klaligi dengan cabang-cabang dan perwakilan-perwakilan di tempat-tempat lain yang di pandang perlu oleh Direksi. Struktur Organisasi Dalam menjalankan kegiatan usaha perusahaan diperlukan adanya suatu struktur organisasi yang baik. Struktur organisasi adalah susunan komponen-komponen dalam organisasi menunjukkan adanya pembagian kerja atas wewenang dan tunggung jawab dari masing-masing bagian. Struktur berbeda antara perusahaan yang satu dengan perusahaan yang lainnya disesuaikan dengan fungsi yang ada.
7
Artikel/Saduran.Sarah/Poltek
8
STRUKTUR ORGANISASI PT. KLASAMAN INDAH RAYA
DIREKTUR UTAMA
MANAJER KEUANGAN
Manajer Operational
BAG. BENGKEL MEKANIK
BAG. LOGISTIK
BAG. SURVEYOR
HEELING SHIP BULDING & Sumber : PT.Klasaman Indah Raya CONTRACTOR CONSTRUCTIONCONTRACTOR
ACCOUNTING
Artikel/Saduran.Sarah/Poltek
KESIMPULAN DAN SARAN
Kesimpulan Dari penelitian yang telah di lakukan terhadap Perhitungan harga pokok Jasa Docking Kapal dapat di simpulkan Bahwa : 1. PT.Klasaman Indah Raya memperhitungkan harga pokok reparasi dockingselama 1 tahun, perusahaan belum memperhitungkan harga perkapal setiap kapalnya. 2. PT.Klasaman Indah Raya hanya memperhitungkan biaya reparasi untuk menentukan harga pokok, sedangkan pada prinsip akuntansi biaya untuk menghitung harga pokok reparasi docking kapal mengunakan metode harga pokok pesanan.
Saran Berdasarkan hasil penelitian yang telah di buat, maka Penulis mencoba memberikan saran yang di harapkan dapat berguna bagi PT. Klasaman Indah Raya adapun saran-saran yang diberikan sebagai berikut : 1. Dalam menghitung harga pokok Reparasi docking kapal perusahaan sebaiknya menggunakan metode harga pokok pesanan supaya diketahuiharga pokok perkapal setiap kapalnya. 2. Perusahaan PT.
Klasman Indah Raya seharusnya menghitung tarif BOP setiap
kapalnya agar bisa mengetahui berapa tarif BOP setiap kapalnya.
9
Artikel/Saduran.Sarah/Poltek
3. Sebaiknya PT. Klasaman Indah Raya dalam menghitung harga pokok Reparasi docking akan lebih baikmenggunakan metode harga pokok pesanan yang akan dikerjakan dengan standar akuntansi dengan menghitung unsur-unsur biaya-biaya yang melekat pada pesanan yang akan diproses karena metode ini lebih akurat, dimana Metode pesanan ini merinci seluruh biaya-biaya yang terkait dengan proses Reparasi berlangsung sehingga hasil perhitungan yang diperoleh menunjukkan hasil akurat yang dikeluarkan selama proses berlangsung pada PT.Klasaman Indah Raya.
10
Artikel/Saduran.Sarah/Poltek
DAFTAR PUSTAKA
Bustami Bastian & Nurlela; Akuntansi Biaya, Edisi 1 ; Penerbit Mitra Wacana Media Jakarta; 2009. Jusup Al Haryono; Dasar – Dasar Akuntansi, Jilid 2; Penerbit Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN, Yogyakarta. Mulyadi, Akuntansi biaya, Penentuan harga pokok dan pengendalian edisi 3,bagian penerbit fakultas Ekonomi Universitas Gajah Mada, Yogyakarta 1983. Supriyono,Akuntansi Biaya Perencanaan dan Pengendalian Biaya serta Pembuatan Keputusan, buku II Edisi 2, BPFE-Yogyakarta.
11