Windows XP - NotePad untuk Format File yang Tidak Dikenal Windows Friday, 02 November 2007
Apabila Windows tidak mengetahui format yang ada dalam salah satu file, biasanya Windows akan menanyakan dengan program apa file tersebut akan dibuka. Program sederhana NotePad menjadi salah satu option untuk membuka file-file tersebut. Oleh sebab itu, sebaiknya NotePad Anda jadikan aplikasi standar untuk file-file yang tidak diketahui formatnya.
Format Asing : NotePad bisa diakses dari menu konteks untuk menangani format yang tidak dikenal.
Tips : Untuk menjalankan trik ini, Anda perlu mengubah susunan registry Windows XP. Pertama-tama yang harus Anda lakukan adalah membuka program registry editor Windows XP. Melalui menu “Start | Run”, ketikkan “Regedit”, lalu klik “OK”. Selanjutnya, masuk ke dalam key “HKEY_LOCAL_MACHINE | SOFTWARE | Classes | Unknown | shell”. Buatlah key baru dengan mengklik “Edit | New | Key” dan namai key tersebut dengan “Open in NotePad”. Langkah selanjutnya adalah membuka key tersebut. Perhatikan jendela kanan registry editor. Di sana terdapat satu entry bernama “Default”. Buka entry tersebut dengan cara mengklik ganda. Pada bagian “Value data”, ketikkan “Notepad.exe %1” lalu klik “OK”. Sebagai langkah terakhir, tutup program registry editor dan restart PC Anda. Setelah Anda balik ke desktop Windows, buka “Windows Explorer” lalu cari salah satu file yang tidak dikenal Windows (misalnya file tanpa ekstension). Klik kanan file tersebut. Sekarang, dalam menu konteks yang terbuka Anda dapat melihat satu option untuk membuka file tersebut, yaitu “Open in NotePad”. Source : CHIP 11 2006 Author :
[email protected]
FEATURES LINKS
Kontes Folding@Home Bergabung dengan CHIP DC Team dan berpartisipasi dalam kontes Folding!
Photo Gallery Classifieds Ads Forum Diskusi
Diskusi dan berbagi ilmu mengenai fotografi Tempat jual beli produk-produk IT Mari bergabung dengan komunitas IT terbesar di Indonesia!