VAGINAL TOUCHER (VT)
A. Pengertian VT adalah pemeriksaan yang dilakukan dengan memasukkan jari ke dalam liang senggama untuk mengetahui ; 1. Pasien yang baru datang, sudah inpartu/belum 2. Menetapkan titik awal suatu persalinan 3. Menetapkan ramalan perjalanan persalinan VT dilakukan berdasarkan indikasi, hal ini penting untuk mencegah timbulnya infeksi
B. Indikasi VT 1. Bila ketuban pecah sebelum waktunya 2. Untuk mengevaluasi pembukaan serviks uteri 3. Untuk menyelesaikan persalinan atau melakukan rujukan 4. Petunjuk partograf WHO setiap 4 jam
C. Kontraindikasi 1. Pasien hamil dengan perdarahan pervaginam 2. Adanya infeksi daerah genetalia D. Hal – hal yang diperhatikan saat VT: 1. Pencegahan infeksi a. Terhadap diri sendiri 1) Pakai sarung tangan 2) Bidan/nakes kemungkinan besar terkena infeksi b. Terhadap pasien khususnya janin dan rahim 1) Lakukan vulva hygiene dengan benar 2) Buka labia kanan dan kiri dengan tangan kiri 3) Masukkan jari tengah dan jari telunjuk ke dalam liang senggama dan tidak boleh dikeluarkan sebelum seluruh pemeriksaan dapat dievaluasi
E. Hal yang dievaluasi saat VT : 1. Inspeksi dan palpasi vulva vagina a. Inspeksi Cairan yang keluar b. Inspeksi Kondisi vagina (pembengkakan kelenjar bartolini atau IMS) c. Palpasi Dinding pada vagina
2. Portio a. Lunak atau kaku b. Pendataran (effecement) c. Tebal tipisnya d. Pembukaan e. Kemana arah serviks/portio 3. Ketuban masih utuh atau sudah pecah a. J = jernih b. K = keruh c. M = mekonium d. D = darah 4. Presentase a. Raba bagian atau presentase janin b. Bila kepala: akan teraba keras dan ditandai dengan sutura (molase) serta ubun-ubun kecil/besar c. Apakah terdapat caput d. Apakah ada penumbungan tali pusat atau ekstremitas bayi 5. Bidang hodge 6. Kesan panggul F. Alat – alat yang perlu dipersiapkan 1. APD lengkap 2. Handscoon steril 3. Kom berisi kapan DTT 4. Larutan klorin 0,5% 5. Nierbeken 6. Tempat sampah 7. Perlak
DAFTAR TILIK VAGINAL TOUCHER PENILAIAN : NILAI 0 (Nol) : Perlu perbaikan Langkah atau tugas tidak dikerjakan dengan benar NILAI 1 (satu) : Mampu Langkah dikerjankan dengan benar dan berurutan tetaoi kurang tepat, perlu dibimbing/ diingatkan NILAI 2 (dua) : Mahir Langkah dikerjankan dengan benar , tepat dan tanpa ragu serta sesuai dengan urutan / prosedur
Beri tanda ceklist (√) pada kolom penilaian NO.
Langkah - langkah
1
Berikan penjelasan pada ibu tentang prosedur yang akan dilakukan
2
Persilahkan ibu untuk BAK dan membuka pakaian dalam serta menggunakan sarung
3
Menyiapkan alat yang akan digunakan secara ergonomis
4
Jaga privasi ibu dengan menutup sampiran
5
Atur posisi ibu berbaring di tempat tidur dengan posisi dorsal recumbent
6
Pasang selimut untuk tetap menjaga privasi ibu
7
Pakai alat PI lengkap kecuali sarung tangan
8
Cuci tangan
9
Dekatkan alat (nierbeken dan kom berisi kapas DTT)
10
Pakai sarung tangan steril
11
Lakukan vulva hygiene dengan kapas DTT
12
Nilai dengan menginspeksi kondisi vulva dan vagina (apakah terdapat luka, luka parut perineum dan IMS)
13
Nilai pengeluaran cairan/lendir/darah atau mekonium (jika ada perdarahan pervaginam jangan lakukan VT). Jika ketuban sudah pecah lihat warna dan baunya, jika mekonium encer dan DJJ normal, teruskan memantau DJJ, jika mekonium kental atau tercium bau busuk (kemungkinan infeksi), nilai DJJ dan segera rujuk
14
Buka labia dengan ibu jari dan jari telunjuk tangan kiri dan masukkan jari telunjuk dan jari tengah kanan ke dalam introitus vagina secara perlahan
Penilaian 0
1
2
15
Lakukan perabaan pada dinding vagina untuk menilai adanya luka bekas jahitan
16
Nilai portio tipis dan tebal
17
Nilai portio lunak dan kaku
18
Nilai pembukaan
19
Nilai kondisi ketuban sudah pecah atau masih utuh (jika pembukaan sudah lengkap dan ketuban belum pecah, lakukan amniotomi)
20
Nilai presentase janin (jika kepala, nilai ubun – ubun dan molase)
21
Nilai bidang hodge
22
Nilai kesana panggul terutama pada primipara dengan cara mencari promontorium dan jarak antara promontorium dengan simpisis, raba linea inominata, kelengkungan sacrum dan penonjolan spina iskiadika
23
Pencegahan infeksi dengan mencelupkan sarung tangan kotor ke dalam larutan klorin 0,5% dan lepaskan sarung tangan secara terbalik
24
Bereskan alat dan rapikan ibu
25
Memberitahukan ibu dan keluarga hasil pemeriksaan
27
Mendokumentasikan hasil pemeriksaan
Nilai
=
Nilai yang didapat x 100 % (jumlah aspek yang dinilai x 2)
DOSEN PEMBIMBIING
(
)