UNDANGAN Samarinda,
3 Januari 2019
Kepada Yth : Bapak/Ibu/Sdr (i) Staf Puskesmas X diTempat Dengan hormat, Bersama ini kami undang Bapak/Ibu untuk dapat hadir pada : Hari
: Senin
Tanggal
: 10-12 Januari 2019
Jam
: 12.00 Wita s.d selesai
Tempat
: Ruang Rapat Puskesmas X
Agenda Kegiatan
: Loka karya mini Awal Tahun 2019
besar harapan kami kepada Bapak/Ibu untuk dapat hadir pada acara tersebut diatas. Demikian pemberitahuan dari kami, atas perhatian dan kerjasamanya kami ucapkan terima kasih.
Mengetahui, Kepala UPT Puskesmas X
drg. Dian Sulistya Anggraini Nip. 19621025 199212 2 001
Kasubag TU
Yenny Indrawaty Nip. 19780924 200911 2 001
NAMA PERTEMUAN : Loka karya mini Awal tahun 2019 (Hari I) Tanggal Pertemuan
Pokok Bahasan
Pembahasan
10 Januari 2019 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 1.
Pembukaan Dinamika kelompok Penyampaian visi, misi, dan tata nilai Puskesmas X Penyampaian Uraian Tugas dan Jabatan Analisa Beban Kerja Petugas Pengenalan Program yang Baru Pembagian tugas dan desa binaan Diskusi Pembukaan Acara dibuka oleh Kepala Puskesmas X dengan ucapan terima kasih atas kehadiran para undangan. Disampaikan mengenai tujuan acara yaitu untuk menggalang tim dan membangun komitmen bersama untuk berperan dalam pembangunan kesehatan
2. Penyampaian Visi, Misi, dan Tata Nilai Puskesmas X Disampaian mengenai ; visi puskesmas : Menjadikan Puskesmas X pilihan Utama Masyarakat dalam pelayanan pada tahun 2021. Misi Puskesmas : a. Pengembangan sumber daya kesehatan b. Pengembangan kualitas pelayanan yang adil dan terjangkau c. Meningkatkan peran serta aktif masyarakat dalam pembangunan kesehatan dan pemberdayaan Tata Nilai Puskesmas X adalah Cepat, Empati, Ramah, Inovatif, dan Aman (CERIA). Kegiatan Puskesmas X berpedoman pada visi, misi, dan tata nilai yang telah disepakati yang tertuang dalam kerangka acuan kegiatan Setelah penyampaian tersebut ditanyakan mengenai pemahaman para hadirin dan semua hadirin menyatakan faham memahami visi, misi dan tata nilai tersebut. 4.
Penyampaian Uraian Tugas dan Jabatan Disampaikan uraian tugas untuk masing- masing pegawai. Selain itu, disampaikan pula uraian tugas berdasarkan masing-masing jabatan.
5.
Analisa Beban Kerja Petugas Disampaikan beban kerja petugas di Puskesmas. Permasalahan yang didapat masih kurangnya jumlah pegawai puskesmas antara lain kurangnya 1 tenaga promkes, 2 perawat dan 1 tenaga administrasi.
6.
Pengenalan Program yang Baru Program baru untuk tahun 2019 di puskesmas X adalah pengobatan tradisional.
7.
Pembagian tugas dan desa binaan Disampaikan desa binaan untuk masing-masing pegawai. 1 orang
pegawai memegang 2 RT. 8.
Diskusi Pegawai menyetujui visi, misi, tata nilai puskesmas X. Adanya pegawai yang meminta tambahan pegawai untuk membantu pencapaian kinerja program.
1. Telah disosialisasikan mengenai visi, misi dan tata nilai puskesmas dan dipahami oleh masing-masing pegawai 2. Telah disampaikan Uraian Tugas dan Jabatan
Kesimpulan
3. Telah disampaikan Analisa Beban Kerja Petugas 4. Telah disampaikan Pengenalan Program yang Baru 5. Telah disampaikan Pembagian tugas dan desa binaan (dibuat sesuai pokok bahasan)
Rekomendasi
1. Tata nilai tetap dilaksanakan
Pengusulan penambahan pegawai berdasarkan kekurangan jumlah tenaga yang btelah dibahas. (dibuat sesuai pokok bahasan)
Pemimpin Pertemuan :
Nama Jabatan
Drg. Dian Sulistya A. Kepala Puskesmas
Notulen :
Nama Jabatan
Rahayu Setiawati A.Md.KG Sekretaris Mutu