Sop Leopold Edit.docx

  • Uploaded by: Siti Qomariah Nurdin
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Sop Leopold Edit.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 645
  • Pages: 3
PEMERIKSAAN LEOPOLD

UPTD. PUSKESMAS RAWAT INAP GALALA 1. Pengertian

2. Tujuan 3. Kebijakan

SOP

No. Dokumen No. Revisi Tgl. Terbit Halaman

: : : : 1/3 Nursahdiana Hamid, S.ST. Keb NIP. 19740624 199301 2 001

LEOPOLD I : untuk menentukan tinggi fundus uteri dan bagian janin LEOPOLD II : untuk menentukan bagian janin yang berada pada sisi uterus LEOPOLD III : untuk menentukan bagian janin yang berada pada bagian bawah. LEOPOLD IV : untuk menentukan presentasi dan berapa masuknya bagian bawah kedalam rongga panggul (engangement) Sebagai pedoman dalam melakukan pemeriksaan Leopold agar diketahui keadaan dan posisi janin dalam kandungan SK KEPALA UPTD PUSKESMAS RAWAT INAP GALALA Nomor: 440/001/SK/PKM-G/2016 Tentang jenis pelayanan yang ada di UPTD Puskesmas Rawat Inap Galala

4. Referensi 5. Prosedur Langkah langkah

Petugas menjelaskan tentang pemeriksaan yang akan dilakukan dan tujuannya

Petugas Persilahkan ibu untuk berbaring Petugas Sisihkan pakaian ibu sehingga seluruh bagian perut ibu tampak jelas Petugas Minta ibu untuk meletakkan kedua telapak kaki pada ranjang sehingga terjadi sedikit fleksi pada sendi paha dan genu, untuk mengurangi ketegangan dinding perut. Petugas Tutup paha dan kaki ibu dengan selimut yang disediakan Petugas berada di sisi kanan ibu, menghadap bagian lateral kanan Petugas memberitahu ibu hamil bahwa pemeriksa akan memulai Pemeriksaan dapat dilakukan dengan cara : LEOPOLD I Letakkan sisi lateral telunjuk kiri pada puncak fundus uteri untuk menentukan tinggi fundus. Perhatikan jari tersebut agar tidak mendorong uterus ke bawah,(jika diperlukan ,fiksasi uterus bawah dengan meletakkan ibu jari dan telunjuk tangan kanan dibagian lateral depan kanan dan kiri,setinggi tepi atas simpisis. Angkat jari telunjuk kiri ( dan jari-jari yang memfiksasi uterus bawah) kemudian atur posisi pemeriksa sehingga menghadap ke bagian kepala ibu. Letakkan ujung telapak tangan kiri dan kanan pada fundus uteri dan rasakan bagian bayi yang ada pada bagian tersebut dengan jalan menekan secara lembut dan menggeser telapak tangan kiri dan kanan secara bergantian

LEOPOLD II Letakkan telapak tangan kiri pada dinding perut lateral kanan dan telapak tangan kanan pada dinding perut lateral kiri ibu secara sejajar pada ketinggian yang sama Mulai dari bagian atas,tekan secara bergantian atau bersamaan (simultan) telapak tangan kiri dan kanan, kemudian geser ke arah bawah dan rasakan adanya bagian yang rata dan memanjang(punggung) atau bagian-bagian kecil (ekstremitas) LEOPOLD III Atur posisi penderita pada sisi kanan dan menghadap ke bagian kaki ibu Letakkan ujung telapak tangan kiri pada dinding lateral kiri bawah, telapak tangan kanan pada dinding lateral kanan bawah perut ibu, tekan secara lembut secara bersamaan atau bergantian untuk menentukan bagian terbawah bayi (bagian keras,bulat dan hampir homogen,adalah kepala, sedangkan tonjolan yang lunak dan kurang simetras, adalah bokong) LEOPOLD IV Letakkan ujung telapk tangan kiri dan kanan pada lateral kiri dan kanan uterus bawah,ujung-ujung jari tanagn kiri dan kanan berada pada tepi atas simfisis. Temukan kedua ibu jari kiri dan kanan kemudian rapatkan semua jari-jari tangan yang meraba dinding bawah uterus Perhatikan sudut-sudut yang dibentuk oleh jari-jari (konvergen atau divergen) Setelah itu ,pindahkan ibu jari dan telunjuk tangan kiri pada bagian terbawah bayi(bila presentasi kepala usahakan memegang bagian kepala di dekat leher dan bila presentasi bokong,upayakan untuk memegang pinggang bayi) Fiksasikan bagian tersebut ke arah pintu atas panggul kemudian letakkan jari-jari tangan kanan diantara tangan kiri dan simfisis untuk menilai seberapa jauh bagian terbawah telah memasuki pintu atas panggul Petugas Jelaskan hasil pemeriksaan palpasi dan auskultasi ,meliputi usia kehamilan, letak janin,posisi janin,presentasi, dan kondisi janin pada ibu. Petugas mencuci tangan 6. Diagram Alir

Petugas menjelaskan tentang pemeriksaan yang akan dilakukan

Petugas meminta ibu untuk meletakan kedua telapak kaki pada ranjang sehingga terjadi sedikit fleksi pada sendi paha

Petugas persilahkan ibu untuk berbaring

Petugas sisihkan pakaian ibu sehingga bagian perut ibu tampak jelas

Petugas tutup paha dan kaki ibu dengan selimut

Petugas mencuci tangan

7.

7.Unit Terkait

KIA /KB,Poli umum

Petugas berada disisi kanan ibu,menghadap bagian lateral kanan

Petugas menjelaskan hasil pemeriksaan pada ibu

Petugas memberitahu pada ibu pemriksaan akan dimulai

Petugas melakukan pemeriksaan dengan cara LEOPOLD I-IV

Related Documents


More Documents from ""