Seo Pada Wordpress

  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Seo Pada Wordpress as PDF for free.

More details

  • Words: 1,795
  • Pages: 15
www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

SEARCH ENGINE OPTIMIZATION PADA WORDPRESS Wordpress merupakan penyedia layanan blog gratisan, silahkan anda kunjungi wordpress.com atau wordpress.org. Lantas apa bedanya? Wordpress.com adalah sharing blog, artinya anda bisa membuat blog di wordpress.com tanpa harus mempunyai hosting maupun domain, karena domain dan hosting disediakan oleh wordpress secara gratis. Sedangkan untuk wordpress.org adalah blog yang stand alone, artinya anda bisa mendownload script wordpress dan menginstallnya di hosting maupun domain milik anda.

Pada pembahasan ini, kita tidak akan membahas bagaimana cara membuat blog wordpress, karena kita asumsikan anda sudah bisa membuatnya. Bagi anda yang belum bisa membuat blog wordpress silahkan anda download ”ebook panduan lengkap membangun blog wordpress secara offline” di studikomputer.com. Adapun pada materi ini kita akan mengupas cara mengoptimalkan wordpress untuk tujuan Search Engine Optimization. Hal pertama yang harus anda lakukan adalah mendownload All in one seo pack plugin (download di http://wordpress.org/extend/plugins/), plugin ini yang akan kita gunakan untuk mengoptimalkan worpress. Jadi yang dimaksud dengan seo pada wordpress yaitu: proses memaksimalkan komponen-konponen yang sudah ada pada wordpress dengan tujuan memperoleh hasil yang optimal di search engine.

Pelajaran seo kali ini akan kita fokuskan pada blog wordpress sebagai studi kasus. Mengapa demikian? Tujuannya untuk mempermudah proses belajar. Namun pada dasarnya pelajaran seo yang akan kita pelajari pada bahasan ini bisa anda terapkan pada jenis blog lain, itu semua tergantung kreatifitas dan kemampuan anda. Saya sarankan untuk menggunakan wordpress seri terbaru karena lebih powerful dan kompatibel dengan plugin-plugin terbaru, yang akan kita gunakan untuk mengoptimalkan fitur wordpress.

1

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

Pelajaran Pertama : W3C compliant pada wordpress themes Pelajaran seo yang pertama mengenai pemilihan themes wordpess, mungkin ada diantara kita yang menganggap ini hal yang tidak terlalu penting, tapi perlu anda ingat gunung setinggi apapun pada dasarnya kumpulan dari serpihan-serpihan tanah. Maksudnya apa? Jangan pernah meremehkan hal-hal kecil. Begitu juga dalam belajar seo, jangan menganggap enteng hal sekecil apapun. Pemilihan theme W3C kompliant akan sangat membantu search engine positioning anda dalam waktu singkat. Hal ini bukan sebuah keharusan namun merupakan anjuran yang sangat ditekankan apabila anda benar-benar serius dalam melakukan optimalisasi search engine.

Meskipun ada beberapa pakar seo yang memperdebatkan pernyataan di atas, namun gimanapun menggunakan W3C kompliant themes lebih menguntungkan daripada tidak, terlebih lagi saat ini google mulai merubah pola search algoritm, dimana search engine akan memberikan perhatian lebih terhadap hal-hal sepele yang diremehkan oleh kebanyakan orang, salah satunya W3C compliance. Disinilah salah satu nilai lebih belajar seo, mengantisipasi segala kemungkinan yang akan terjadi di masa mendatang, sekecil apapun hal tersebut.

Wah kalau gitu belajar seo sulit dong?. Menurut saya belajar seo bukan hal sulit, itu semua tergantung bagaimana anda menyikapinya, kalau anda seorang yang suka tantangan, sudah pasti belajar seo akan terasa menyenangkan, karena kepuasan akan anda dapatkan di akhir perjuangan saat anda mampu mengalahkan momok menakutkan “Search Engine” ☺.

Untuk menjaga struktur themes agar W3C compliance, minimal harus memperhatikan HTML code validates, jangan sampai terdapat ketidakabsahan HTML code. Untuk menjaga dan mengecek agar tidak terdapat XHTML error code pada wordpress lakukan cara berikut : go to admin area > setting > writing kemudian beri tanda centang pada bagian : “wordpress should correct invalidly nested XHTML automatically”.

2

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

Lihat gambar berikut!

Pelajaran Kedua :Optimalisasi Permalinks pada Wordpress Pelajaran seo yang kedua yaitu mengoptimalkan permalinks. Kalau anda perhatikan, secara default, wordpress akan memberi nama post ataupun halaman web yang sudah kita tulis

dengan

nama

yang

tersusun

atas

huruf

dan

angka;

contoh:

http://www.studikomputer.com/?p=1, untuk post pertama http://www.studikomputer.com/?p=2, untuk post kedua.

Pemberian nama default oleh wordpress sangat tidak menguntungkan di search engine, kenapa? Meskipun pada dasarnya alamat tersebut bisa terindex oleh search engine namun “lowers your chance of ranking well in the SERPs (Search Engine Positioning result). Ini berarti kesempatan anda untuk mendapat posisi bagus di search engine sangat kecil.

Untuk itu anda harus mengotimalkan penamaan untuk post yang telah anda tulis dengan cara go to dashboard > setting > permalinks : Pilih salah satu saja diantara 3 pilihan berikut ini 1. klik pada “ Day and name” atau 2. klik pada “Month and name” atau 3. klik pada “Custome structure” kemudian isi dengan /%postname%/ 3

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

Perhatikan gambar berikut!

1 2

3

/%postname%/

Hal ini dilakukan agar penamaan alamat post lebih SEO friendly, sehingga alamat tiaptiap halaman web sesuai dengan judul/kata kunci yang anda bidik. Contoh: http://www.studikomputer.com/optimalisasi-permalinks-pada-wordpress.

Kata kunci(keyword)? Istilah apa lagi tuh?! Bagi anda yang belum begitu paham tentang istilah tersebut, bisa mencari sendiri penjelasan tentang keyword/kata kunci.

Kembali lagi ke pembahasan seo, masih seputar optimalisasi permalinks. Mungkin ada diantara kita yang bertanya :”Apa penamaan alamat post bisa kita perpendek? Agar mudah diingat.” Jawabannya:”bisa”. Perhatikan langkah-langkah berikut ini!

Sebagai contoh : http://www.studikomputer.com/optimalisasi-permalinks-pada-wordpress. Ingin diperpendek menjadi: http://www.studikomputer.com/optimalisasi-permalinks.

4

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

klik edit

klik save untuk menyimpan hasil edit

Sebelum diperpendek http://www.studikomputer.com/optimalisasi-permalinks-pada-wordpress Sebelum diperpendek

5

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

Sesudah diperpendek: http://www.studikomputer.com/optimalisasi-permalinks Sesudah diperpendek

Dengan mengoptimalkan permalinks/penamaan alamat post yang ada di blog, berarti kita telah mempermudah search engine dalam melakukan pengindekan, karena kita memberikan penamaan dengan tepat; ini berarti sebuah keuntungan buat kita.

Pelajaran Ketiga : Optimalisasi Web Page Structure Pelajaran seo yang ketiga yaitu optimalisasi struktur webpage. Mari perhatikan gambar berikut ini dengan seksama!

title description

alamat web Perhatikan gambar diatas! Gambar itu merupakan hasil yang ditampilkan oleh mesin pencari (search engine). Lihat 3 elemen tersebut! 1. title 2. description 3. url Pada pembahasan kali ini akan kita jelaskan cara mengoptimalkan meta title dan meta description pada masing-masing page pada wordpress agar hasil yang di diperoleh di search engine maksimal. Caranya mudah sekali, karena segala kebutuhan untuk memaksimalkan page pada wordpress sudah disediakan oleh All in one seo pack plugin 6

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

(download di http://wordpress.org/extend/plugins/), kemudian upload di wp-content > plugins kemudian aktifkan. Ternyata belajar seo ribet yach? Bukan saya yang bilang lho ☺. Namanya juga belajar, pasti butuh proses, apalagi belajar seo ☺.

Tip-tip dalam menulis page title & description: 1. Masukkan kata kunci, tapi jangan melakukan “stuff”(menghambur-hamburkan kata kunci), masukkan kata kunci diantara title dan description dengan sewajarnya. 2. Jangan menulis title melebihi 67 karakter, standar dari google. Sedangkan yahoo lebih toleran yaitu 76 karakter. Sedangkan untuk penulisan description jangan lebih dari 156 karakter. 3. Usahakan title merupakan inti dari content yang anda tulis. 4. Gunakan bahasa yang simple dan mudah dipahami dan tentunya jangan lupa memasukkan kata kunci.

Seperti yang saya katakan, gunakan All in one seo pack plugin untuk memaksimalkan wordpress. Di dalamnya sudah tersedia berbagai macam fiture yang anda butuhkan untuk optimalisasi search engine. Setelah mengupload All in one seo pack plugin dan mengaktifkannya, ikuti petunjuk berikut, go to > dashboard > setting > All in one seo, isikan sesuai petunjuk pada gambar berikut.

7

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

8

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

9

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

Klik update option untuk menyimpan settingan tadi. Settingan tersebut bertujuan untuk memberikan unique meta title dan meta description untuk index page. Langkah selanjutnya adalah mensetting unique meta title dan meta description untuk tiap-tiap halaman post. Dengan demikian index page serta masing-masing halaman post akan memiliki meta title dan meta description yang berbeda. Untuk membuat meta title dan meta description pada tiap-tiap post silahkan go to dashboard > writing > post, kemudian klik pada All in one seo.

10

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

Pelajaran Keempat : Hindari duplicate content Duplicate content yaitu copy paste artikel dari web/blog lain. Usahakan tulisan yang ada di web/blog anda merupakan original content, alias asli tulisan anda sendiri atau minimal dari blog/web lain tetapi sudah anda modifikasi sedemikian rupa sehingga tidak sama persis dengan aslinya (serupa tapi tak sama ☺). Meskipun ada pakar SEO yang membantah bahwa duplicate content tidak akan memperoleh ranking di search engine, akan tetapi lebih aman menyuguhkan fresh/original content di web/blog anda.

Pelajaran Kelima : Robot.txt Robot.txt ini digunakan untuk mengarahkan crawling/penelusuran search engine terhadap web/blog anda, pastikan anda berhati-hati dalam menulis robot.txt ini. Bila anda kurang paham tentang robot.txt anda tinggal copy paste listing berikut di notepad simpan dengan nama robot.txt dan upload di server pada root directory. Perlu diperhatikan robot.txt ini hanya berfungsi untuk web utama (misal : www.studikomputer.com) dan tidak berfungsi bila

di

tujukan

untuk

web

yang

diinstal

www.studikomputer.com/blog)

11

pada

subdirectory

(misal

:

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

User-agent: * # disallow all files in these directories Disallow: /cgi-bin/ Disallow: /stats/ Disallow: /wp-admin/ Disallow: /wp-includes/ Disallow: /wp-content/themes/ Disallow: /trackback/ Disallow: /*?* Disallow: */trackback/ User-agent: Googlebot # disallow all files ending with these extensions Disallow: /*.php$ Disallow: /*.js$ Disallow: /*.inc$ Disallow: /*.css$ Disallow: /*.gz$ Disallow: /*.cgi$ Disallow: /*.wmv$ Disallow: /*.png$ Disallow: /*.gif$ Disallow: /*.jpg$ Disallow: /*.cgi$ Disallow: /*.xhtml$ Disallow: /*.php* Disallow: */trackback* Disallow: /*?* Disallow: /z/ Disallow: /wp-* Allow: /wp-content/uploads/ # allow google image bot to search all images User-agent: Googlebot-Image Allow: /* # allow adsense bot on entire site User-agent: Mediapartners-Google* Disallow: /*?* Allow: /about/ Allow: /contact/ Allow: /wp-content/ Allow: /*.php$ Allow: /*.js$ Allow: /*.inc$ Allow: /*.css$

12

www.studikomputer.com Allow: Allow: Allow: Allow: Allow: Allow: Allow: Allow: Allow:

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

/*.gz$ /*.cgi$ /*.wmv$ /*.cgi$ /*.xhtml$ /*.php* /*.gif$ /*.jpg$ /*.png$

# disallow archiving site User-agent: ia_archiver Disallow: / # disable duggmirror User-agent: duggmirror Disallow: / Sitemap: http://www.yoursite.com/sitemap.xml

Pelajaran Keenam : Membuat google sitemap Untuk

membuat

sitemap

anda

tinggal

mendownload

sitemap

generator

di

http://wordpress.org/extend/plugins/google-sitemap-generator. Upload plugin tersebut ke web anda pada directori plugin. Untuk mengaktifkan plugin tersebut bisa anda lakukan lewat login admin, dan pastikan sebelumnya anda sudah membuat file kosong bernama sitemap.xml dan sitemap.xml.gz yang diupload pada root directori, CHMOD keduanya menjadi 666

Sitemap sangat berguna untuk memberikan informasi kepada search engine spider mengenai bagian-bagian penting pada web/blog anda dan bagian mana yang kurang penting serta mempermudah spider untuk menjelajah segala informasi yang ada di web/blog anda. Kemudian daftarkan sitemap tadi ke google,yahoo dan msn, silahkan pelajari resource yang sudah tersedia di bagian settingan sitemap untuk informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran sitemap dan petunjuk-petunjuk lainya mengenai sitemap.

13

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

Mengaktifkan google sitemap

1. klik plugin

2. mengaktifkan google sitemap.

mensetting google sitemap

1. klik setting

2. klik XML sitemap

3. resource info seputar sitemap

14

www.studikomputer.com

Wadah Pengetahuan & Wawasan Komputer

Catatan : Perlu dipahami, bahwasannya setelah kita mengoptimalkan wordpress, bukan berarti spontanitas blog/web kita akan memperoleh ranking tinggi di search engine. Optimalisasi yang kita pelajari disini hanya secuil dari sekian tahap untuk memperoleh posisi teratas di search engine, masih banyak hal yang perlu ditimba dan dipelajari. Untuk itu sangat disarankan untuk aktif di forum SEO untuk memperluas wawasan dan pengetahuan tentang Search Engine Optimization.

Lisensi Dokumen: Seluruh dokumen di Studikomputer.com dapat disebarluaskan untuk tujuan bukan komersial (nonprofit), dengan syarat tidak menghapus atau merubah atribut sumber dan pernyataan copyright yang disertakan dalam setiap dokumen. Wadah Pengetahuan dan Wawasan Komputer Copyright © 2008 Studikomputer.com

15

Related Documents

Seo Pada Wordpress
November 2019 6
Wordpress
December 2019 33
Seo
May 2020 43
Wordpress
May 2020 14
Wordpress
October 2019 29