Malas Sarapan.docx

  • Uploaded by: ilmuBiner
  • 0
  • 0
  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Malas Sarapan.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 239
  • Pages: 2
Malas Sarapan? Ini Efeknya Friday, 13 February 2015, 14:29 WIB

Malas sarapan berdampak buruk pada kesehatan dan produktivitas. REPUBLIKA.CO.ID, Tahukah Anda bahwa sarapan dapat meningkatkan daya ingat, menjaga stamina dan konsentrasi, serta meningkatkan prestasi belajar? Namun, masih banyak orang Indonesia tidak meluangkan waktu untuk sarapan. Padahal tubuh membutuhkan gizi di pagi hari dari seperempat kebutuhan gizi setiap hari. Berikut beberapa dampak negatif akibat tidak sarapan menurut ahli gizi keluarga Prof Hardinsyah, Jumat (13/2). Pusing Saat Anda tidak sarapan, tubuh Anda akan merasakan pusing karena kurangnya karbohidrat dan zat gula yang Anda konsumsi di pagi hari. Gelisah Tubuh Anda akan gelisah dan tak bergairah dalam menjalankan aktivitas, badan akan terasa lemas dan tidak bersemangat. Hal ini dikarenakan tubuh Anda tidak diberi asupan energi di pagi hari. Mengganggu konsentrasi Tubuh yang lemas dan tidak bersemangat akan mengganggu konsentrasi Anda dalam belajar maupun bekerja. Sehingga apa yang Anda peroleh tidak mudah masuk ke dalam otak. Turunnya daya ingat Sarapan yang sehat setiap hari dapat meningkatkan daya ingat Anda karena asupan gizi, mineral, protein, dan vitamin yang Anda konsumsi. Namun, hal ini akan berbalik ketika Anda tidak

pernah sarapan. Pingsan Hal ini merupakan dampak yang paling buruk ketika Anda tidak memulai untuk sarapan. Tubuh yang lemas, perut yang kosong, tidak berenergi, membuat kepala pusing, dan setelah itu, tubuh akan terjatuh karena kekurangan asupan gizi di pagi hari. Jadi, biasakanlah sarapan yang sehat agar Anda dapat terus berprestasi dan daya ingat Anda terus terjaga.

Related Documents

Malas Costumbres
June 2020 15
Malas Palabras
May 2020 9
Malas Sarapan.docx
November 2019 9
Malas Noticias
November 2019 17
Como Dar Malas Noticias
November 2019 18

More Documents from ""