Lpj Disaster

  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Lpj Disaster as PDF for free.

More details

  • Words: 509
  • Pages: 3
Penyuluhan Disaster Manajemen Penanggung jawab

: Yolanda Kumalasari dan Yuniar Dwita A.

Dukuh

: Dandong

Kelurahan

: Dandong

Identifikasi Masalah Kelurahan Dandong memiliki karakteristik tanah yang subur, hal ini karena letak kelurahan Dandong yang berada di jalur lahar Gunung Kelud. Memang keadaan geografis seperti ini yang akan menguntungkan bagi pertanian di kelurahan Dandong. Namun setiap warga kelurahan perlu waspada ketika suatu saat terjadi bencana alam, seperti letusan Gunung Kelud dan angin puting beliung yang dapat mengancam keselamatan warga kelurahan. Lahar panas yang keluar ketika terjadi letusan mungkinkan juga akan terjadi gempa bumi vulkanik sebagai akibat aktivitas dari Gunung Kelud. Selain itu angin puting beliung dapat merusak lahan pertanian dan perumahan warga. Oleh karena itu setiap warga kelurahan harus mengantisipasi dan waspada ketika bencana gunung meletus, gempa bumi datang, maupun angin puting beliung. Tujuan Kegiatan Penyuluhan ini dilaksanakan agar warga kelurahan Dandong dapat mengetahui tanda-tanda dan akibat datangnya bencana alam berupa gempa vulkanik yang dikarenakan aktivitas dari Gunung Kelud. Selain itu warga dapat mengantisipasi datangnya bencana angin puting beliung Masalah Yang Dipecahkan Mengajak semua warga kelurahan Dandong untuk waspada terhadap ancaman bencana alam, khususnya gempa vulkanik dan angin puting beliung. Lokasi Kegiatan Kegiatan penyuluhan ini akan dilaksanakan di balai kelurahan Dandong.

Waktu Pelaksanaan Penyuluhan akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 19 Juli 2009 Pukul 19.00 WIB hingga 21.00 WIB Pelaksanaan dan Khalayak Sasaran Penyuluhan mengenai bencana gempa bumi dan angin puting beliung yang disajikan oleh mahasiswa SAP dari jurusan fisika yaitu Djati Cipto Kuncoro, Dwi Wahyudi, Iwan Setiawan, dan Samsul Hadi Wiyono. Setiap warga yang datang mengisikan identitasnya dalam daftar hadir peserta dan memperoleh brosur yang berisi tips menghadapi gempa bumi dan angin puting beliung. Penyuluhan ini diawali dengan sambutan dari Kordes tim KKN kelurahan Dandong yakni Priwanto Arifin, kemudian dilanjutkan dengan sambutan dari perwakilan dari kecamatan Srengat yakni bapak Asmani. Lalu acara dilanjutkan dengan presentasi oleh Samsul Hadi W dengan judul Sosialisasi Peningkatan Pengetahuan Masyarakat Blitar tentang Bencana Gempa Bumi dan Angin Puting Beliung yang Sering Terjadi di Propinsi Jawa Timur. Kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab yang berlangsung selama 30 menit dengan 5 pertanyaan yang diajukan oleh peserta penyuluhan. Acara ini ditutup dengan penyerahan modul mengenai sosialisasi ini oleh penyaji kepada bapak Asmani selaku wakil dari kecamatan Srengat. Sasaran dari program ini adalah seluruh warga kelurahan Dandong dari RW 01 hingga RW 06, serta guru-guru dari SD/MI di kelurahan Dandong. Kendala Adapun kendala yang dihadapi pada pelaksanaan program ini antara lain kesulitan pengundangan warga dikarenakan acara penyuluhan ini bersamaan dengan acara keagamaan yang dilaksanakan di kelurahan Dandong. Sehingga hanya 20 warga yang hadir termasuk perwakilan dari kecamatan Srengat serta bapak Sumarso selaku lurah kelurahan Dandong. Anggaran Dana Bahan/alat

Biaya

Kertas dan fotocopy Rp.

5.700,-

Total

5.700,-

Rp.

Konsumsi sebesar Rp. 90.000,- di tanggung oleh mahasiswa SAP

Hasil Kegiatan Penyuluhan ini berjalan lancar dan dihadiri oleh 20 masyarakat yaitu bapak-bapak, ibu-ibu dan remaja putri warga Kelurahan Dandong dan 15 mahasiswa. Antusias warga dapat dilihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan. Pelaksanaan kegiatan ini makin meriah dengan adanya hadiah yang dibagikan sehingga peserta semakin bersemangat untuk bertanya guna menggali pengetahuan lebih lanjut.

Related Documents

Lpj Disaster
June 2020 26
Disaster
December 2019 41
Disaster
July 2020 23
Disaster
May 2020 17
Lpj Psdm.docx
November 2019 44
Lpj-up
May 2020 29