Latihan Praktikum Kebahasaan 2, Klp I Teknik Penyajian Ilmiah Semester Genap 2007/2008
Nama : Nrp :
A. Perbaiki paragraf di bawah ini dari segi kebahasaan dan ketentuan ilmiah, dan simpan jawabannya dalam folder Saudara. Deteksi BBTV dilakukan dengan metoda Direct ELISA. Antibodi BBTV yang diencerkan 1 : 2000 dalam Buffer ECI (bovine serum albumin 2 gr, polyvinylpyrrolidone 20 gr, sodium azide 0.2 gr) dimasukkan kedalam sumuran ELISA sebanyak 100 mikroliter dan diinkubasikan pada 4 C selama semalam, keesokan harinya sumuran ELISA di bilas 4-8 kali dengan Buffer PBST (sodium chloride 8 gr, sodium phosphate 1.15 gr, potassium phosphate 0.2 gr, potassium chloride 0.2 gr, tween-20 0.5 gr). 0.05 gr daun digerus bersama dengan 500 mikroliter Buffer GEB (sodium sulfite 1.3 gr, polyvinylpyrrolidone 20 gr, sodium azide 0.2 gr, powdered egg chicken albumin 2 gr, tween-20 20 gr). Sap tanaman yang dihasilkan diambil sebanyak 100 mikroliter kemudian dimasukkan kedalam sumuran ELISA, selanjutnya diinkubasikan pada suhu ruang selama dua jam. Selanjutnya sap dibuang dan sumuran ELISA dibilas 4-8 kali dengan Buffer PBST. Kemudian enzim konjugat yang diencerkan 1:200 dalam Buffer ECI dimasukkan kedalam sumuran ELISA sebanyak 100 mikroliter dan diinkubasikan selama dua jam pada suhu ruang, kemudian di bilas kembali dengan PBST 4-8 kali. Deteksi hasil uji ini menggunakan p-nitrophenyl phosphate/PNP yang di larutkan dalam Buffer PNP (magnesium chloride 0.1 gr, sodium azide 0.2 gr, diethanolamine 97 ml) sebanyak 100 mikroliter yang dimasukkan kedalam sumuran ELISA dan diinkubasikan selama 30-60 menit. Reaksi dihentikan dengan menambahkan 50 mikroliter sodium hidroksida 3M. Perubahan warna cairan dalam sumuran yang menjadi kuning menunjukan reaksi positip. Analisa secara kwantitatif dilakukan dengan mengukur nila absoeban dengan ELISA plate reader.
B. Buatlah karangan dengan tema “pengalaman akademik yang paling berkesan” (sejak kuliah di IPB). Beri judul yang sesuai. Panjang tulisan 3 halaman dengan spasi 1,5 dan format halaman sesuai dengan ketentuan format skripsi.
-1-