Insting, Indera Ke Enam Yang Perlu Dipercayai

  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Insting, Indera Ke Enam Yang Perlu Dipercayai as PDF for free.

More details

  • Words: 357
  • Pages: 3
Koleksi Artikel dari Biasawae Community Copyleft  2005 biasawae.com

Insting, Indera Ke Enam Yang Perlu Dipercayai

Sumber :

# #

$



!

"

Koleksi Artikel dari Biasawae Community Copyleft  2005 biasawae.com

Berhenti menebak-nebak diri sendiri ketika anda dihadapkan pada masalah besar. Anda lebih baik mencoba menggunakan indera ke enam karena insting biasa digunakan dalam pengambilan keputusan apabila masih belum menemukan suatu solusi. Bagaimana cara mengembangkan indera ke enam ini agar pengambilan keputusan yang didasari pada insting dapat memberikan nilai positif dalam hidup: •

Mengambil resiko Intuisi adalah semua hal berkaitan dengan pengambilan resiko yang diperhitungkan untuk mendapatkan hasil positif. Agar dapat mengembangkan indera ke enam ini, anda jangan takut mengalami kesalahan ketika pertama kali mengambil resiko. Mengembangkan resiko dengan menggunakan insting berarti belajar melalui trial and error. Setelah itu, anda akan dapat membuat keputusan jelas dan mengambil resiko dengan penuh perhitungan. Keadaan ini dapat diterapkan dalam berbagai aspek kehidupan dari hubungan personal, keputusan karir atau bahkan keputusan kesehatan.



Belajar mendengarkan diri sendiri Banyak diantara kita memiliki suara kecil dalam pikiran dan hati yang mengatakan pada kita untuk melakukan sesuatu tetapi tidak mempercayai karena kita tidak pernah belajar terhadap diri sendiri. Belajar mendengarkan pada diri sendiri secara dalam dan intuitif. hal ini dapat dicapai melalui proses meditasi sehari-hari yang melibatkan ketenangan. Ketika anda mendapatkan kejernihan, suara hati yang sering anda abaikan akan menjadi alasan anda untuk berubah.



Belajar dari orang lain Guru atau seseorang di sekitar yang anda kagumi dapat menjadi sumber dalam mengembangkan insting. Mereka memiliki banyak pengalaman dan dapat membimbing dengan berbagi pengalaman. Penting juga mendengarkan mereka dimana anda dapat belajar. Anda mungkin berpikiran telah beberapa kali mendengar cerita ini tetapi setiap kali anda mendengar, anda akan belajar pelajar berbeda.

Koleksi Artikel dari Biasawae Community Copyleft  2005 biasawae.com



Gunakan setiap situasi Gunakan setiap situasi sebagai suatu kesempatan mengembangkan insting anda. Jika anda baru mengalami masalah kesehatan, gunakan itu sebagai kesempatan meningkatkan kesehatan. Jika proyek yang tengah anda garap belum berhasil, gunakan hubungan tersebut untuk memulai proyek baru, Jika hubungan romantis tidak berjalan, gunakan kesempatan untuk jalan-jalan. Semua ini dapat membantu mengembangkan indera ke enam yang diperlukan untuk

membuat keputusan sulit.

Related Documents