Edisi 05: Final Fantasy Xiii

  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Edisi 05: Final Fantasy Xiii as PDF for free.

More details

  • Words: 5,352
  • Pages:
DiG-i

Lightning dan Snow tidak sabar menanti tanggal rilis FFXIII

DUNIA GIM

“The waiting is near” - Final Fantasy XIII 17 Desember 2009 akan menjadi tanggal penting bagi penggemar serial Final Fantasy, karena itulah tanggal resmi Final Fantasy XIII beredar.

Semua penantian itu terjawab secara resmi oleh SquareEnix pada acara jumpa pers mereka pada tanggal 8 September 2 0 0 9 . Ta n g g a l r i l i s t e r s e b u t mengacu pada waktu rilis di Jepang sedang untuk wilayah lainnya Square Enix hanya memberikan gambaran waktu pada musim semi 2010. Bersamaan dengan pengumuman tersebut juga diungkapkan harga yang menyertainya, yaitu 9240 Yen

2010

(setelah pajak) atau sebesar 1000 USD atau sebesar kurang lebih............1 JUTA RUPIAH. Angka yang cukup fantastis untuk ukuran sebuah game yang bukan merupakan edisi spesial. Tapi kalau melihat sejarah harga dari seri Final Fantasy di Jepang, harga tersebut termasuk standar. Selain pengumuman tersebut juga ada demo baru yang n a n t i nya a ka n d i p e r l i h a t ka n kepada publik di Tokyo Game Show tahun ini. Berdasar impresi dari situs Kotaku, dari sisi grafis FFXIII tidak perlu diragukan lagi keindahannya dengan framerate yang juga terjaga baik. Dari sisi mekanisme permainannya FFXIII kembali menggunakan turn based dengan sedikit perubahan, dimana kali ini kita hanya mengendalikan

satu karakter dan bukan tiap karakter dari kelompok kita. Desember akan menjadi pembuktian kerja keras Square Enix terhadap seri andalan mereka, apakah akan sesuai dengan yang dijanjikan dan dapat memuaskan para penggemar seri Final Fantasy?

SEJARAH HARGA FINAL FANTASY SERI DI JEPANG (DALAM YEN) FF1   5,900円 FF2   6,500円 FF3   8,652円 FF4   9,064円 FF5   10,094円 FF6   11,742円 FF7   7,004円 FF8   8,190円

FF9    8,190円 FF10  9,240円 FF10-2  8,190円 FF12  8,990円 FF13   9,240円

FFXIII 2010 Seperti disebutkan diatas, FFXIII untuk region selain Jepang diharapkan akan muncul di tahun 2010 dan ini tidak hanya untuk versi PS3 nya tetapi juga untuk Xbox360, namun ini tidak berlaku untuk pemilik Xbox 360 di Jepang karena untuk itu hanya berlaku PS3 ekslusif.......paling tidak untuk saat ini ;)

D i g - i(su) Kumpulan isu- isu yang terangkum :D

Sony sendiri bereaksi cepat dengan keluhan yang timbul atas update firmware tersebut. “SCEA sadar akan laporan dari pemilik PS3 tentang masalah di sistem PS3 mereka sejak mengupdate firmware terbaru. Kami akan mencari tahu masalah yang ada, dan memberikan update terbaru secepatnya. Kami juga meminta maaf atas ketidaknyamanan ini,” ungkap direktur komunikasi SCEA Patrick Seybold yang dikutip dari IGN

Pokemon Rumble Pada ajang PAX (Penny A rc a d e E x p o ) 0 9 , N i n t e n d o mengumumkan salah satu judul Wiiware andalannya yaitu: Pokemon Rumble. Pokemon? Yup, Pokemon! Setelah sukses dengan Pokemon Ranch (walau sebenarnya lebih ke versi aquarium untuk Pokemon, dan bukan game) kali ini Nintendo menawarkan hal yang berbeda dari Pokemon Ranch. Pokemon Rumble sepertinya akan lebih berbau action. Beberapa detil yang diumumkan adalah: - Ber tempur melawan banyak Pokemon sekaligus. Tiap level akan dipenuhi banyak Pokemon yang  menghadang perjalananmu - Mode Battle Royal, buktikan siapa yang terakhir bertahan dalam pertempuran antar Pokemon - Fitur multiplayer dengan 4 pemain sekaligus - Keluarkan jurus-jurus andalan u n t u k m e n a k l u k a n Po k e m o n . Taklukan Pokemon dan mereka kadang-kadang akan menjadi anak buah dan temanmu.

Masalah di firmware 3.0 PS3 Firmware terbaru dari Sony yaitu 3.0 ternyata membawa cukup banyak masalah. Salah satunya adalah masalah dengan game U n c h a r t e d : D ra ke ’ s Fo r t u n e . Beberapa pemilik PlayStation 3 juga sudah melaporkan bahwa game ini mengalami ‘freeze’ di tengah permainan.

Penjualan PS3 Seperti yang telah ditebak, peluncuran PlayStation 3 Slim mendapatkan respon yang luar biasa. Setelah mengalami penurunan penjualan sebesar 20% minggu lalu, sebuah situs mencatat grafik peningkatan penjualan PS3 mencapai 999%.  Luar biasa? Tetapi sebenarnya peningkatan penjualan PS3 tersebut mungkin melebihi angka 999%. Hal ini dikarenakan sistem pencatatan penjualan tersebut hanya bisa mencapai hingga 3 digit. Dan dikabarkan penjualan PS3 sekitar 11 kali lipat dibanding minggu sebelumnya.   Selain peningkatan penjualan pada console PS3, software PS3 juga mengalami peningkat an s e b e s a r 17 % . U n t u k u r u t a n penjualan console minggu ini, PS3 menjadi yang terdepan dibanding Xbox, Wii atau DS. Walaupun begitu, Xbox 360 juga mengalami peningkatan penjualan sebesar 29% pada pekan ini.

DLC BatmanArkham Assylum -17 September Yep, salah satu game untuk PlayStation 3 yang sedang hype ini akan mendapatkan DLC baru. Tidak hanya satu, namun pemilik game Batman ini akan langsung mendapatkan dua DLC sekaligus pada bulan September ini. Dan kabarnya, kedua DLC ini gratis. Sebelumnya DLC terbaru ini memang sudah tercium setelah Eidos mengumumkan sendiri di news ticker dalam game Batman itu sendiri. Dan benar saja, 17 September nanti Eidos akan merilis DLC pertama dengan judul “Insane Night” dan di tanggal 24 September, DLC kedua dengan judul “Prey in the Darkness” akan dirilis. Sampai saat ini, belum diketahui tipe game seperti apa yang akan ditawarkan untuk DLC terbaru untuk seri Batman ini. Uncharted 2 demo publik Setelah beberapa kali demo terbatas untuk Uncharted 2 kali ini pada tanggal 29 September, Naughty Dog dan Sony akan membuka demo publik untuk game yang paling dinantikan oleh pemilik PS3 tahun ini. Demo tersebut akan berbeda dengan demo tertutup yang sebelumnya pernah d i l a k u k a n .   Belum ada kejelasan apa perbedaannya, yang pasti hal ini sudah tidak sabar ditunggu oleh pemilik PS3. PSP Dev.Kit Gratis Dalam interview dengan majalah Develop, Sony s e m p a t m e n g u t a r a ka n k e i n g i n a n mereka untuk memberikan development kit untuk produk PSP Go mereka secara gratis kepada para pengembang game. Apakah hal ini untuk memeperkuat layanan Minis mereka dalam bersaing dengan Apple App Store?

Detail terbaru Call of Duty: Modern Warfare 2  

Di seri kedua dari Call of Duty: Modern Warfare, ada beberapa tambahan yang ditanamkan oleh Activision untuk game perang ini. Salah satunya tentu senjata baru. Selain senjata, sistem experience pada mode multiplayer ternyata sedikit berubah dibanding seri yang pertama. Jika pada COD: Modern Warfare kita mendapatkan 10 poin untuk membunuh musuh, kali ini kita akan mendapatkan langsung 50 poin untuk setiap musuh yang kita bunuh. Selain itu, untuk reward dari kill-streak juga kali ini bisa dikostumisasi sekehendak kita. Reward baru untuk 4 kill-streak adalah supply drop, predator missile setelah 5 kill-streak, dan kita bisa memanggil AC-130 gunship setelah 11 kill-streak. Untuk mencapai reward 11 kill-streak sendiri nampaknya bukan pekerjaan yang mudah terkecuali anda adalah veteran di game Call of Duty.   Selain itu, sedikit perubahan juga ditambahkan apabila host sebuah game mengalami gagal koneksi atau kabur dari permainan. Jika di seri pertama permainan tersebut akan langsung berakhir, kali ini host permainan akan dipindah ke orang lain secara otomatis dan permainan akan tetap dilanjutkan.   Untuk mode single player, kita akan memainkan karakter yang bernama Sergeant Gary “Roach” Sanderson. Dan latar belakang cerita di single player akan melanjutkan cerita dari seri pertama. Karakter utama di seri pertama yaitu Sergeant John “Soap” MacTravish kembali di seri kedua ini, namun ia kini menjadi kapten Special Air Service.Namun belum ada detail lebih lanjut apakah kita hanya akan memainkan karakter Sergeant Gary “Roach” Sanderson atau berganti karakter lain di mode single player.Untuk “villain” di game ini sendiri adalah Vladimir Makarov yang merupakan rekan dari Imran Zakhaev (villain seri COD: Modern Warfare). Sedangkan untuk versi dari game COD: Modern Warfare yang akan dijual untuk Xbox360 dan PlayStation3 ini juga memiliki beberap versi. Salah satu yang cukup menggelikan adalah Activision menyertakan sebuah night vision google seharga $150 beserta kepingan game COD: MW2, yang saat ini telah terjual habis. Walaupun begitu, game ini sudah dinanti oleh banyak gamers di seluruh belantara dunia. Dan pastinya saat game ini dirilis, toko game akan penuh dengan gamers yang sudah siap mengantri untuk mendapatkan game yang satu ini.

Detail terbaru Call of Duty: Modern Warfare Wii  

Pemilik Wii tentu tidak akan ketinggalan tahun ini menyambut Modern Warfare, walau itu adalah Modern Warfare pertama yang telah dirilis 2 tahun lalu di Xbox360 dan PS3. Dengan Treyarch yang telah beberapa kali menangani Wii diharapkan seri ini dapat maksimal . Beberapa detail berkaitan dengan versi Wii yang muncul adalah:

- 55 Online Ranks - Golden Guns - Camo Guns - All Challenges - Sistem Anti-Glitching ( semoga tidak ada lagi pertempuran di bawah tanah ^^) - Tidak Ada Ground War ( karena keterbatasan 5 vs 5 di online Wii) - Dalam dua minggu lagi kemungkinan akan dirilis trailer dari game ini - Gambar- gambar yang beredar (termasuk diatas) berasal dari versi Beta jadi kualitas yang sebenarnya belum tercermin karena akan lebih baik lagi - Friends Code akan diperbaiki (sepertinya akan mengadopsi cara GH5) - Wii Zapper tetap didukung penggunaannya - Cover Box akan tetap sesuai dengan yang asli - Tidak akan ada Kill Cam - Versi Wii akan mendekati bila tidak sama dengan versi Xbox360 - Night Vision Googles akan ada di game ini - Tidak ada Offline Multiplayer - Kali ini Nunchuck dapat digunakan untuk bergerak saat Snipping (seperti pada Medal of Honor Heroes 2 , fitur yang bagus yang mengherankan jarang dipakai di game lainnya) bila kita mengaktifkan fitur tersebut. - Deteksi gerakan Pisau akan lebih baik lagi - Konfigurasi tombol yang fleksibel seperti pada Conduit - Suara Headshot akan ada juga di versi ini - Dengan memutar wiimote maka posisi senjata kita juga dapat berubah sesuai dengan gerakan wiimote (fitur ini optional dan dapat dimatikan bila tidak mau)

Selamat Datang Sonic 2D Setelah sekian lama SEGA bereksperimen dengan Sonic versi 3 dimensi, akhirnya mereka menyerah juga. Beberapa judul Sonic yang dikeluarkan untuk next-gen console memang tidak begitu meyakinkan. Dan berulang kali juga fans Sonic menginginkan versi lama dari karakter kebanggaan SEGA tersebut. Menurut rumor, Sonic akan kembali dalam game versi 2 dimensi dan dipoles dengan grafis HD. Memang belum diumumkan ke console mana SEGA akan merilis Sonic terbaru ini. Namun dengan tag HD, kemungkinan besar pasti akan dirilis untuk Xbox360 dan PlayStation 3.









Karakter baru Tatsunoko vs Capcom terungkap Salah satu game Fighting di wii yaitu Tatsunoko Vs Capcom akan di luncurkan untuk wilayagh di laur Jepang, dan dalam prosesnya Capcom t elah mengumumkan adanya 4 karakter baru yang masih dirahasiakan. Namun secara tidak sengaja sepertinya rahasia tersebut telah bocor. Dideteksi dari file yang tercantum dalam sebuah websites terdapat 4 nama yang kemungkina besar akan menjadi karakter rahasia tersebut, yaitu: - Megaman Zero - Frank dari seri Dead Rising - Condor Joe dari Gatchaman - dan yang telah dikonfirmasi keberadaannya oleh Capcom adalah Tekkaman Blade.



  Untuk level yang ditawarkan nantinya akan ada sekitar 40 level. Dimana kita akan dibawa ke kotakota seperti New York, Tokyo, dan beberapa tempat seperti Hollywood, Monte Carlo, dsbnya.   Salah satu yang menarik di game ini adalah fitur co-op. Nantinya kita akan bisa bermain hingga tiga orang via PlayStation Network dan menyelesaikan puzzle-puzzle yang ada di game ini.   Selain itu bagi pecinta trophies, tenang saja. Game ini juga akan menawarkan berbagai trophies yang bisa kita dapatkan. Interpol: T h e Tr a i l o f D r. C h a o s j u g a mendukung penggunaan mouse.   So, tunggu apa lagi? Bagi pecinta genre Hidden Object Game wajib untuk membeli game yang satu ini.

Interpol:the Trail of Dr.Chaos:

Hot Shot Tennis di PSP

Untuk per tama kalinya, PlayStation 3 akan mendapatkan game dengan genre Hidden Object Game. Biasanya game seperti ini dirilis untuk PC atau NDS. Namun kali ini, console PS3 akan kebagian game unik ini pada tanggal 10 September 2009. Game yang bisa di-download via PSN ini akan dijual dengan harga 7.99 euros, dan tentunya dengan dukungan grafis HD. Interpol: The Trail of Dr.Chaos ini sendiri akan mendukung grafis dar i 720p hingga 1080p.

Hot Shot Tennis PSP adalah sekuel dari Hot Shot Tennis PS2 yang terbit tahun 2006. Dengan karakter-karakter baru , 300 kostum, ad-hoc mode untuk multiplayer hingga 4 pemain dari single player sampai double sudah pasti ini bukanlah hanya sekedar remake tapi benar-benar sekuel sesungguhnya. Belum disebutkan kapan akan dirilis yang pasti game ini akan sangat ditunggu oleh penggemar Hot Shot seri yang sebelumnya kecewa dengan Minna no Sukkiri.

D i g - i(su) Kumpulan isu- isu yang terangkum :D

Tekken 6 Cover Akhirnya secara resmi Namco merilis box-art untuk Tekken 6. Rencananya, Tekken 6 akan dirilis pada tanggal 27 Oktober 2009 di Amerika dan 30 Oktober di Eropa. Selain itu, Namco juga mengeluarkan dua versi tambahan : “Arcade Stick” dan “Limited Edition”. Penasaran apa perbedaan versi Arcade Stick dan Limited Edition?Untuk versi “Arcade Stick”, kita akan mendapatkan 100 halaman artbook Tekken 6, fighting stick buatan Hori, dan kepingan game Tekken 6. Untuk Arcade Stick bisa didapatkan seharga 149.99 pound. Sedangkan untuk “Limited Edition”, kita akan mendapatkan 100 halaman ar tbook Tekken 6, sebuah poster eksklusif, jaket (hoodie) Tekken 6, dan tentu saja game itu sendiri. Untuk harga Limited Edition bisa didapatkan dengan harga 69.99 pound.

D a t a Penjualan A m e r i k a Agustus 2009

Sudah sebuah tradisi bila tiap tahun penjualan Madden akan mendominasi di bulan peluncurannya dan kali ini tidak berbeda dengan tahun sebelumnya. 3 versi Madden 10 duduk di top 10 penjualan di Amerika selama bulan Agustus menghambat Batman u n t u k m e n j a d i ya n g terlaris. Selain itu Dissidia dan Fossil Fighter juga berhasil masuk jajaran top 10.

D a t a Penjualan Jepang 31/8 - 6/9 Seperti telah d i p e r k i r a ka n sebelumnya, PS3 minggu ini merupakan konsol ter lar is di Jepang berkaitan dengan penur unan harga dan model baru nya yang lebih l a n g s i n g . Te r j u a l 151, 7 8 3 unit merupakan salah satu jumlah penjualan terbesar untuk sebuah peluncuran ulang konsol.

Seperti bulan-bulan di 2009, bulan ini industri video games di amerika m e n g a l a m i n p e n u r u n a n dibanding tahun lalu. Tapi bulan ini m e n g a l a m i peningkatan dibandingkan bulan lalu. DS dan Wii masih bertahan dan PS3 mengalami p e n i g ka t a n ya n g cukup signifikan.

Hardware Nintendo DS - 552,900 Wii - 277,400

Software 1.    Madden  NFL  10  (360)     -­‐  928,000     2.

Wii   Sports   Resort   (Wii)  -­‐  754,000

3.

Madden   NFL   10  (PS3)   -­‐  665,000

4.

B a t m a n :   A r k h a m   A s y l u m   ( 3 6 0 )   -­‐   303,000

5.

B a t m a n :   A r k h a m   A s y l u m   ( P S 3 )   -­‐   290,000

6.

Madden   NFL   10  (PS2)   -­‐  160,000

7.

D i s s i d i a ( P S P )   -­‐   130,000

8.

W i i   F i t   ( W i i )   -­‐   128,000

9.

Mario  Kart  Wii  (Wii)  -­‐   120,000

Xbox 360 - 215,400 PlayStation 3 - 210,000 PSP - 140,300 PlayStation 2 - 105,900

10. Fossil   Fighters   (DS)   -­‐   92,000

Hardware PlayStation 3 151,783 DSi - 60,419 PSP - 22,184 Wii - 21,557 DS Lite - 8,309 Xbox 360 - 6,827 PlayStation 2 - 3,001

Software 01./00. [PS3] Kidou Senshi Gundam Senki: Lost War Chronicles - 178,000 02./01. [NDS] Tomodachi Collection - 87,000 03./02. [NDS] Dragon Quest IX- 50,000 04./00. [NDS] Love Plus - 46,000 05./03. [WII] Wii Sports Resort - 43,000 06./05. [WII] Monster Hunter 3 - 22,000 07./00. [NDS] Sloane and MacHale's Mysterious Story 2 19,000 08./08. [NDS] You'll Incur Losses if You Remain Ignorant: How Money and Things Work DS - 16,000 09./09. [PSP] Monster Hunter Portable 2 G (BEST) 10./00. [PS3] 428: Fuusa Sareta Shibuya de (Spike) - 15,000

Bersamaan dengan meroketnya PS3 maka tidak mengherankan game nomor 1 minggu ini adalah game yang dipaket dengan PS3 tesebut Kidou Senshi Gundam Senki:Lost Wars. Terjual dengan angka yang nyaris sama dengan mesin PS3 Slim itu sendiri. Pendatang baru lainnya adalah Love Plus, Sloane and MacHale dan 428 Fuusa Sareta Shibuya de.

I M P R E S I

D i g - i(su) Kumpulan isu- isu yang terangkum :D Fragile dan Skycrawler versi non Jepang

A W A L Fragile - wii

Game Wii yang bertajuk Fragile akan dirilis oleh pihak Xseed untuk wilayah diluar Jepang. Dan yang lebih menyenangkan adalah bahwa Xseed tetap mempertahankan sub voice Jepang untuk versi tersebut.

Skycrawler - wii

Namun kabar gembira Fragile tidak diikuti dengan game lainnya yang juga akan dirilis oleh pihak Xseed yaitu Skycrawler Inoccent Aces.Skycrawler a k a n k e h i l a n g a n fi t u r tersebut,sub voice Jepang, karena masalah lisensi. Sehingga Sub Voice Inggris h a nya l a h s a t u - s a t u nya pilihan.

The Beatles - Rockband

The Beatles adalah fenomenal dalam dunia musik. Mereka legendaris, ikon klasik dan selalu hidup selama dunia musik masih ada. Hal tersebut bukanlah berlebihan karena memang itu adanya keberadaan The Beatles dan mereka dihadirkan oleh Harmonix di generasi konsol saat ini. Format seperti ini bukanlah hal baru, dimana Guitar Hero seri telah menghadirkan beberapa game dengan format yang nyaris sama yaitu Guitar Hero Aerosmith dan Guitar Hero Metallica, yang mungkin sedikit membedakan adalah di The Beatles, Harmonix menambahkan sediktit fitur baru untuk lebih membangun atmosfir The Beatles.            

The Beatles menyajikan 45 daftar lagu yang kemudian dapat diperluas dengan pembelian DLC  yang hanya dapat digunakan di game ini atau tidak dapat digunakan pada game seri Rock Band lainnya, lagu- lagu ini telah langsung tersedia sejak awal atau kita tidak perlu meng-”unlock” terlebih dahulu seperti pada game Rock Band sebelumnya. Selain itu hal lainnya yang berbeda adalah adanya penambahan fitur Vocal Harmonies dimana kali ini tidak hanya satu penyanyi diperbolehkan tetapi 3 penyanyi dapat bernyanyi dan membangun harmoni, hal ini memang cukup banyak ada di lagu -lagu The Beatles, sehingga penambahan fitur ini sangat membangun nuansa The Beatles.          

  

Mode permainan yang disajikan di game ini ada Story Mode,Quick Play dan Training. Stroy Mode merupakan hal yang paling menarik dari game ini karena pada mode ini kita akan diajak melihat sejarah The Beatles dari penampilan mereka di the Cavern, pemunculan fenomenal di the Ed Sullivan Show dan beberapa tempat lainnya. Menjadi menarik melihat tempat- tempat tersebut karena seperti biasa Harmonix menyajikan visual yang sangat ciamik  sehingga kita dapat merasakan sensasi tersendiri saat memainkan game ini. Belum lagi penggambaran dunia khayal The Beatles yang juga luar biasa keren diilustrasikan.                     

Tapi memang game ini bukanlah game musik yang dapat dinikmati semua orang, karena game ini memang hanya diperuntukkan bagi mereka yang tertarik dengan The Beatles ataupun memang fans mereka. Jenis musik The Beatles tidak menyajikan banyak tantangan bagi mereka yang senang dengan kerumitan memencet atau memukul instrumen plastik.           



The Beatles bukanlah sebuah game yang inovatif dari sisi permainan dan penyajian, tapi game ini sangat menyenangkan untuk dimainkan, dilihat dan didengar terutama bagi mereka penggemar The Beatles, bagi mereka yang bukan penggemar mungkin dapat mencoba dahulu dan mengetahui kenapa The Beatles dapat menjadi legenda seperti saat ini. Nilai ( 9/10)

I M P R E S I

D i g - i(su) Kumpulan isu- isu yang terangkum :D

Nier 360 eksklusif?

A W A L

Berdasar berita dari Square Enix, Nier game action dari mereka akan hanya hadir di Xbox360. Namun di majalah famitsu terdapat dua versi game ini yaitu Nier Gestalt dan Nier Replicant, apakah ini berarti akan ada dua versi di dua konsol yang b e r b e d a ? K o n fi r m a s i terkahir dari Square-Enix mengatakan bahwa dua versi tersebut hanya akan ada di Jepang dan tetap tidak mengatakan adanya konsol lain.

2 Game rahasia untuk Wii? Berdasar sebuah sumber rahasia dikonfirmasikan bahwa akan ada 2 game yang dikembangkan oleh Factor5 dan akan dirilis tahun ini. Setelah kegagalan Lair di PS3 ,Factor5 sepertinya perlu lebih berhati-hati dalam mengembangkan game mereka.

Guitar Hero 5 - Wii Version

Sang dedengkot musik game kembali tahun ini dan tidak seperti sebelumnya kali ini dia membawa banyak perubahan dan segudang lagu untuk dimainkan. Dari menu awal kita masuk ke game ini terlihat banyak perbedaan dibanding tahun lalu yaitu menunya tidak seruwet tahun lalu. Kali ini menu disajikan dengan sederhana dan enak untuk ditelusuri. Hal tersebut tidak terbatas pada menu awalnya bila kita kemudian mulai bermain pun kita disajikan dengan pilihan-pilihan yang tidak membingungkan baik untuk memulai bermain sebagai band, solo ataupun bila awalnya bermain solo dan kemudian teman kita ingin bergabung.

Untuk pemilik Wii sejak awal telah ada beberapa setting yang dilakukan otomatis di game ini yaitu sign in ke internet (kalau ada koneksi) dan juga mendaftarkan otomatis Wii Friends Code kita ke server activision dan mencatat secara otomatis semua daftar teman kita yang ada di Wii Address Book, hal ini mirip dengan Wii Music sehingga kita tidak perlu lagi susah payah memberitahukan Friends Code kita. Kemudahan menu tersebut ditambah lagi dengan kemudahan pilihan untuk bermain, kadang-kadang masalah yang ada di game musik ini adalah terbatasnya peran serta teman-teman kita dimana jika ada dua orang yang senang bermain gitar maka salah satu harus mengalah memainkan bass. Di seri ini hal tersebut tidak lagi terjadi karena inovasi lainnya adalah multi instrument yang sama diakomodasi dan ini membuat perbedaan yang besar untuk bisa dinikmati bersama teman. Fitur lainnya yang juga menyenangkan dimainkan adalah konektivitas dengan DS. Mode Roadie Battles dimana pemain DS bertarung untuk menyulitkan lawan dan membantu partnernya sangat seru dimainkan atau bila ingin yang tidak terlalu tegang pemilik DS dapat juga menjadi penata lampu dan panggung bagi pemusik di panggung dalam Mii Freestyle.        

Dari daftar lagu yang ada GH5 memberikan banyak pilihan 85 lagu sejak awal, jumlah yang cukup besar dan dapat dinikmati cukup lama. Namun daftardaftar tersebut sebenarnya cukup “aneh” karena beberapa lagu yang disajikan sepertinya tidak terlalu menyenangkan untuk dimainkan seperti Feel Good Inc Gorillaz? Hhhmmmmm...(kalo yang tau lagunya ini lagu beatnya cukup datar dan mencoba memainkannya di instrument plastik tidak terlalu menyenangkan, juga dengan beberapa lagu lainnya). Memang sepertinya dengan daftar lagu yang disajikan, GH5 berusaha menyenangkan semua orang termasuk mereka yang bukan pengemar musik Rock, tapi hal ini bisa menjadi bumerang juga karena seperti kasus Gorillaz bila enak didengar tapi tidak menyenangkan untuk dimainkan lalu siapa yang akan menikmati? Lebih baik beli CD atau mendengarkan di Ipod bukan? Tapi tetap GH5 tahun ini memberikan pengalaman yang menyenangkan dan sangat inovatif. Nilai (9,5/10)

I M P R E S I

D i g - i(su) Kumpulan isu- isu yang terangkum :D

Bug pada PS3 Xbox360 Dirt2

A W A L

Baru saja rilis sepertinya game Dir t2 mengalami masalah. Dilaporkan bahwa di for um resmi Codemaster beberapa pemain mengalami masalah loading yang tiada henti setiap selesai balapan. Codemaster telah memberikan respon dengan mengatakan bahwa saat ini mereka sedang mempelajari isu tersebut dan akan memperbaikinya bila benar.

22,802 kata di Scribblenauts Ternyata 10,000 kata yang sebelumnya ada di Scribblenauts adalah salah, yang tepat terdapat 2 2 , 8 0 2 ka t a d i g a m e tersebut. Hal ini diketahui setelah beberapa hacker yang membongkar data ROM dari game ini. Belum dikonfirmasi apakah hal tersebut benar atau tidak dari pihak 5th Cell.

Scribblenauts - DS

Scribblenauts hadir juga akhirnya minggu ini. Game yang cukup “Hype” ini harus membuktikan apakah sesuai dengan yang dijanjikan? Atau gagal total? Setelah mecoba game ini ternyata.........................sebenernya gara-gara maen game ini jadi gak mau nulis sih karena ketagihan banget :p. Yup, “hype” itu benar adanya. Scribblenauts adalah game Puzzle murni Puzzle dengan mekanisme permainan yang LUARRRRR BIASSSSSAAAAAAAAA inovatif. Write Anything, Solve Everything menggambarkan sangat tepat apa isi game ini. Seperti pernah dibahas pada edisi perdana dalam Scribblenauts kita mendapat misi untuk mendapatkan Starites dari tiap level dan untuk mendapatkannya kita perlu mencari cara karena kadang Starites berada pada posisi yang sulit ataupun juga kita perlu membantu orang-orang menyelesaikan tugasnya baru akan dihadiahkan Starites itu kepada k i t a .   





Bagaimana kita menyelesaikan puzzle itu adalah bagian paling menarik dari game ini. Kita hanya perlu menulis kata-kata yang kemudian apa yang kita tulis akan muncul dan dapat kita gunakan untuk menyelesaikan misi kita. Ada pembatasan dari tiap level dalam penggunaan kata-kata baik dari jumlah benda yang dapat kita gunakan misal hanya boleh menggunakan 3 benda saja, ataupun misal tidak boleh menggunakan senjata dan lain-lainnya, sebagai gambaran pada satu level kita perlu membersihkan sampah di taman dengan 3 kata saja. Yang penulis lakukan adalah menulis kata BLACK HOLES, yang terjadi muncul black Holes yang akan menghisap sampah-sampah yang ada (hehehehehhe) tapi hati-hati kita juga jangan terlalu dekat karena kita dapat terhisap juga. Contoh lain adalah kita harus melindungi makanan dari serangan semut, yang penulis lakukan adalah menulis MAGIC CARPET, kemudian penulis mengambil makanan tersebut dan naik karpet terbang supaya semut tidak mengambil makanan tersebut.



Yang menarik adalah banyak sekali variasi yang dapat dilakukan di satu puzzle untuk kasus yang sama yaitu serangan semut kita dapat menulis TRASH CAN dimana akan muncul tong sampah dan kita hanya memasukkan makanan tersebut ke tong sampah supaya tidak dimakan semut. Tidak hanya terbatas pada benda-benda saja yang dapat kita tulis. Satu level, kita harus mengambil bunga-bunga yang dijaga oleh lebah dan ikan piranha dan ada juga bunga yang terletak diatas gunung. yang penulis lakukan adalah menulis kata HUNTER yang kemudian muncul pemburu yang akan menghalau lebah dan piranha, setelah itu menulis kata UFO yang akan muncul dan dapat dikendarai  untuk mengambil bunga di gunung :D.  Kalau ilustrasi diatas masih tidak menyakinkan kehebatan Scribbelanuts maka game ini bukan untuk anda dan anda akan melewatkan salah satu kandidat GAME OF THE YEAR tahun ini.  Nilai ( 10/10)

D i g - i(su) Kumpulan isu- isu yang terangkum :D

Gunslinger Girl Gratis

Browsing di Playstation Video Store pada bagian Anime maka anda akan menemukan penawaran menarik. Episode pertama dari musim kedua serial ini ditawarkan secara gratis kepada pemilik PSP dan PS3. Penawaran ini berlaku hingga 17Sepetember.

Operation Javier di Resident Evil Darkside Chronicles - Wii Dari trailer terbaru REDC terungkap bahwa terdapat skenario baru yaitu Operation Javier. Skenario tersebut menceritakan saat Leon Kennedy dan Krauser masih dalam satu tim dan menyelidiki wabah T-Virus di sebauh desa di Amerika Selatan. Gambar desa t ersebut sangat mirip dengan lokasi di Resident Evil 5 baru-baru i n i . a p a ka h ke d u a nya b e r ka i t a n ? B e l u m a d a k o n fi r m a s i p a s t i d a r i Capcom.

I M P R E S I A W A L Casual Game – Drawn: The Painted Tower (BigFishGames) Kali ini BigFish merilis sebuah game adventure yang cukup menarik dan dengan puzzle-puzzle yang mengasah otak. Judul game tersebut adalah Drawn: The Painted Tower, yang kini bertengger di puncak top 10 downloads di situs resmi BigFish. Dengan ukuran file hampir mencapai 200mb, game ini sangat layak dicoba dan dimainkan. Drawn juga menampilkan beberapa animasi dalam game dan diberi efek suara yang cukup baik. Untuk permainannya sendiri bertipe point and click. Namun kita harus memecahkan berbagai puzzle yang ada untuk menuju ke level berikutnya. Selain itu, ada beberapa mini game yang disediakan untuk memecahkan suatu puzzle. Puzzle di game ini sendiri bisa dibilang tidak begitu gampang. Ada beberapa puzzle yang membuat kita harus berpikir ulang dan mengingat-ngingat kembali clue yang diberikan di level sebelumnya. Inti cerita sendiri kita diharuskan menyelamatkan seorang gadis yang bernama Iris. Dan sebuah kutukan membuat Iris terperangkap di sebuah menara. Kita pun ditugaskan memecahkan puzzle demi puzzle dalam lukisan untuk mencapai puncak menara – dan tentu, menyelamatkan Iris. Di dalam game, beruntung ada sistem hint yang bisa kita gunakan untuk membantu memecahkan puzzle. Karena terkadang beberapa puzzle cukup membingungkan dan kita harus kembali ke level sebelumnya untuk bisa memecahkan puzzle tersebut. Secara keseluruhan, Drawn: The Painted Tower sangat layak dimainkan bagi pecinta genre adventure. Nilai akhir : 8.5

Kolom Kontributor

New Developer Console Game

Sony, Nintendo dan Microsoft merupakan developer console game yang sudah dikenal baik oleh para pecinta game saat ini. Sony diawali dengan console playstation, Nitendo diawali dengan console nintendo dan Microsoft diawali dengan PC game yang dikenal dengan Microsoft Game Studio, tiga developer ini telah mengawali langkahnya cukup lama sehingga namanya dapat mendominasi di dunia game dan membungkam nama developer-developer baru yang ada. Salah satu developer baru yang ada adalah Qualcomm yang telah mengumumkan bahwa akan merilis console Zeebo. Console ini ditargetkan untuk mendominasi pasar negara-negara yang memiliki perekonomian yang rendah seperti Brazil dan China, karena Microsoft dan Sony tidak merilis console mereka kepada negara ekonomi rendah yang sarat dengan kegiatan bajakmembajak. Dengan teknologi 3G yang diadopsi oleh Zeebo diharapkan dapat meminimalisir kaset bajakan karena game Zeebo hanya dapat diperoleh melalui 3G dengan harga yang cukup murah. Beberapa Developer game telah dipastikan bekerjasama dengan console ini yaitu Electronic Art, Capcom, THQ, Gameloft, Glu dan Namco. Harga yang di tawarkan untuk console ini adalah $199 namun Qualcomm masih akan berusaha menekan harga lebih murah lagi. Steve Pearlman salah satu orang dibalik kesuksesan Apple kini bekerja pada Raden Company yang merupakan induk perusahaan developer console baru yang bernama Onlive, Onlivee telah mengumumkan akan merilis consolenya pada saat developers conference kemarin. Onlive menawarkan kualitas game bergrafik High Resolution melalui jaringan internet. Hal ini akan menjadi terobosan baru dalam dunia game karena Onlivee dapat menawarkan warna baru dengan bermain game melalui komputer dan televisi dengan game yang dimainkan dengan cara streaming melalui internet. Dengan demikian gamers akan dapat memperoleh qualitas console mutakhir yang selalu update tanpa harus membeli console baru setiap saat. Onlive telah melakukan mengerjakan console ini lebih dari 7 tahun untuk mengurangi kemungkinan kesalahan dalam systemnya. Semoga saja dengan bermunculan developer baru ini akan memberikan dampak positif dalam dunia game dan kami berharap developer baru tersebut tidak gagal seperti phantom yang gagal dalam pasar pada tahun 2002.

 By: Dama Adhikara a.k.a KipasAir

Nilai Ulasan dari majalah Famitsu SaGa 2: Goddess of Destiny (DS) – 9/7/7/8 Katekyoo Powerful Pro Yakyuu Portable 4 (PSP) – 10/9/8/8 Idol Master (DS) – 7/8/8/7 Ys 7 (PSP) – 8/8/8/8 Endless Ocean 2 (Wii) – 9/9/9/9 Tantei Saburo Jinguuji: Hai to Diamond (PSP) – 8/8/8/8 Katekyoo Hitman Reborn! Battle Arena 2 – Spirits Burst (PSP) – 7/6/6/7 Ookami to Koushinryou: Omiowataru Kaze (DS) – 7/7/7/8 Crash King (DS) – 8/7/7/7 Tears to Tiara Gaiden Avalon no Nazo (PS3) – 7/8/8/7 Wet (PS3) – 7/7/8/8 Velvet Assassin (360) – 7/7/8/6 Fuel (PS3/360) – 8/6/8/6 Terminator Salvation (PS3/360) – 5/7/7/5

Metacritic - Score: Xbox360:

DiG-i





Gumuk Telat gara-gara k e b a n y a k a n game :hammer:.....Met baca.

....Ampun bang Bajaj :( :(

BajajRoda3 Maaf atas keterlambatannya lagi.... :D <--- punya gara2 tu.... :p Hahahaha...enjoy r e a d i n g a n y wa y. . b a n ya k game bagus minggu ini....Scribblenauts! Yay!

Kontributor Tamu: KipasAir aka Dama Adhikara "kurangin minum bir, banyakin maen game dan belajar, semoga 2 tahun lg gw bisa lulus dengan gelar cum laude dan dpt kerjaan di apple microsoft(maunya sih), amin. Doain yah^^"

Kontak - [email protected] : untuk mengirim artikel, pertanayaan,uneg2,kritik dll dll :) Terbit 1 minggu 1x Website: http://dig-i.posterous.com/

Guitar Hero 5 : 86 The Beatles:Rock Band: 88 Dirt2 : 87 IL-2 Sturmovik : 81 Need For Speed:Shift : 89 NHL 10: 93 PS3: Guitar Hero 5 : 88 The Beatles:Rock Band: 89 Dirt2 : 86 IL-2 Sturmovik : 78 Need For Speed:Shift : 88 NHL 10: 90 Mini Ninjas : 75 Wii: The Beatles:Rock Band: 90 Muramasa : 80 Guitar Hero 5: 90 Cursed Mountain: 69 Spectrobes Origins: 71 DS: Mario & Luigi:Bowser Inside Sroty: 94 Prof.Layton and the Diabolical Box: 85 Fossil Fighter : 70 C.O.R.E : 48 PSP: Soul Calibur BD: 80 Disgaea 2: 88 SMT Persona:83 Dirt2 : 61 PS2: Madden NFL10: 67 Guitar Hero 5 : 90 GI joe : 50 Sumber:metacritic.com

Related Documents

Final Fantasy
May 2020 21
True20 Fantasy 05
July 2020 2
Final Fantasy Ii Theme
November 2019 23
Final Fantasy Tatics
November 2019 24
Xiii
November 2019 25