Curhat Dengan Orang Tua

  • Uploaded by: Stefanus Aryanto
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Curhat Dengan Orang Tua as PDF for free.

More details

  • Words: 315
  • Pages: 1
Curhat dengan Orang Tua, mengapa tidak? Siapa bilang cuma teman yang bisa dijadikan tempat curhat tentang seks ...? Orang tua juga bisa dijadikan tempat curhat yang asik. Beberapa penelitian menyebutkan bahwa anak-anak yang biasa berbicara pada orang dewasa, khususnya orang tua, tentang seks, umumnya lebih sedikit mengalami kehamilan di luar pernikahan dibandingkan dengan mereka yang tidak pernah berbicara pada orang tuanya. Orang tua biasanya punya pandangan yang berharga tentang seks, nilai dan moral. Tapi jangan heran juga kalau mereka agak tidak percaya diri (PD) jika diajak berbicara tentang seks. Tapi kenapa tidak dicoba? Beberapa contoh di bawah ini bisa dicoba untuk latihan berbicara kepada orang tua : •

tulis beberapa pertanyaan kamu, lalu kamu serahkan ke ortu supaya mereka bisa membaca dan menjawabnya



bacakan tulisan kamu di depan ortu



kamu bisa latihan membaca pertanyaan kamu lebih dahulu sebelum kamu serahkan ke ortu



buatlah janji untuk mengadakan semacam pertemuan kecil dengan salah satu dari ortu, sehingga kamu yakin bahwa kerahasiaan cerita kamu terjamin



TV dan film-film bisa dijadikan referensi, untuk memilih topik apa yang akan kamu diskusikan, atau bahkan bagaimana cara mengungkapkannya dengan ortu

Selain itu, beberapa contoh pertanyaan berikut bisa menginspirasikan kamu untuk mulai berdiskusi dengan ortu : 

“Pada pelajaran kesehatan reproduksi tadi pagi, Pak Guru menjelaskan tentang seks yang aman. Sebenarnya ada beberapa hal yang mau aku tanya...tapi aku tidak berani. Aku boleh bertanya sama Mama tentang hal itu ?”



“Pa, apakah pubertas itu ada akhirnya ?“



“Ma, aku lihat ada iklan layanan masyarakat tentang menunda melakukan hubungan seksual.Kenapa mereka mengiklankannya, Ma ?

Kamu gugup ? Hal itu wajar. Tapi kamu akan merasakan manfaat yang lebih besar lagi kalau kamu sudah berhasil berbicara ke orang tua kamu. Pengetahuan kamu akan bertambah, dan keakraban antar kamu dengan ortu pasti lebih dekat lagi. Berani coba...? Translated freely from : “How to Talk to Your Parents” (http://www.advocatesforyouth.org) oleh Maria Zulfah

Related Documents


More Documents from "inas klepon"