Atun - Proposal Kepemudaan

  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Atun - Proposal Kepemudaan as PDF for free.

More details

  • Words: 955
  • Pages: 4
I. PENDAHULUAN A. Latar Belakang Negara Indonesia adalah negara yang kaya akan sumber daya, baik itu sumber daya alam maupun sumber daya manusia. Namun sayang sumber daya yang melimpah tersebut kurang bisa dimaksimalkan sesuai dengan fungsinya. Sumber daya alam yang melimpah belum dapat digunakan untuk mensejahterakan masyarakat. Sumber daya manusia yang juga melimpah belum dapat digunakan untuk membuat negara ini maju. Lemahnya kualitas sumber daya manusia menjadikan banyaknya pengangguran di Indonesia. Kemiskinan, pengangguran, kesenjangan sosial di sana sini. Tidak berbeda di desa Bandingan, Kecamatan Kejobong, Kabupaten Purbalingga. Pengangguran juga banyak ditemukan di setiap RW. Terutama para pemuda putus sekolah maupun pemuda usia produktif yang tak kunjung mendapatkan pekerjaan. Sebagai mahasiswa sekaligus warga negara Indonesia yang peduli terhadap sesamanya, terpikirlah untuk membantu perekonomian warga sekitar tempat tinggal agar dapat meningkatkan penghasilan dan dapat memenuhi kebutuhan hidup terutama untuk membiayai sekolah anak, adik, atau keluarga mereka. Pemuda adalah harapan bangsa di masa depan. Pemuda yang

berkualitas

akan

dapat

mengembangkan

daerahnya

dan

akhirnya

dapat

mengembangkan negara ini menjadi negara yang sejahtera dan maju. B.

Tujuan Tujuan dari pembinaan kepemudaan di desa Bandingan Kecamatan Kejobong Kabupaten Purbalingga adalah untuk meningkatkan kualitas pemuda yaitu sebagai:

1.

Pemuda yang berkualitas sebagai sumber daya manusia yang unggul.

2.

Penggerak pembangunan di daerahnya.

3.

Penggerak peningkatan kesejahteraan masyarakat di daerahnya.

4.

Pemuda yang peduli terhadap lingkungan sekitarnya.

C.

Hasil yang Ingin Dicapai Hasil yang ingin dicapai dalam pembinaan kepemudaan di desa Bandingan adalah untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia (terutama para pemuda) melalui pembinaan kepemudaan yaitu di bidang produksi dan pemasaran keripik singkong (sriping).

II. A.

B.

PELAKSANAAN PROGRAM

Tempat dan Waktu Kegiatan Tempat Pembinaan

: Desa Bandingan Kecamatan Kejobong.

Waktu Pelaksanaan

: Bulan Oktober s/d November 2008 (Jadwal terlampir)

Materi Kegiatan Materi kegiatan pembuatan keripik singkong. Singkong (Manihot esculenta), yang juga dikenal sebagai ketela pohon atau ubi kayu, dalam bahasa Inggris bernama cassava, adalah pohon tahunan tropika dan subtropika (daerah tropis / katulistiwa) dari keluarga Euphorbiaceae (umbi-umbian). Umbinya dikenal luas sebagai makanan pokok penghasil karbohidrat dan daunnya dimanfaatkan sebagai sayuran. Umbi singkong tidak tahan simpan meskipun ditempatkan di lemari pendingin. Gejala kerusakan ditandai dengan keluarnya warna biru gelap akibat terbentuknya asam sianida yang bersifat racun bagi manusia. Kecamatan Kejobong Kabupaten Purbalingga meskipun terkenal sebagai daerah yang tandus, namun terkenal pula akan penghasil singkongnya. Semua desa di Kecamatan Kejobong memiliki lahan pertanian yang ditanami singkong. Singkong yang ditanam umumnya singkong hasil sambungan antara singkong biasa dengan singkong karet yang lebih dikenal oleh warga sekitar sebagai singkong taun. Namun yang disayangkan singkong ini bukanlah singkong yang enak untuk dimakan langsung maupun enak untuk diolah menjadi jajanan. Singkong ini harus diolah terlebih dahulu agar bisa dinikmati oleh manusia, misalnya sebagai bahan baku pembuatan tepung tapioka dan saus sambal. Masyarakat Kecamatan Kejobong gemar memakan singkong. Namun mereka hanya bisa memakan singkong dua kali dalam satu tahun, itu juga tidak banyak karena mereka lebih banyak menanam singkong taun / singkong bahan baku pembuatan tepung tapioka. Selain itu juga mereka tidak bisa menyimpan singkong terlalu lama dan akhirnya digunakan untuk pakan ternak mereka. Camilan lezat yang terbuat dari singkong juga jarang ditemukan di desa Bandingan. Hal inilah yang membuat berbisnis keripik singkong (produksi dan pemasarannya) menjadi unggul dan berpeluang besar untuk dapat dikembangkan di Desa Bandingan Kecamatan Kejobong Kabupaten Purbalingga. Dari uraian di atas maka kami menyusun materi yang akan kami sampaikan pada para pemuda di antaranya: 1. Penyuluhan Penyuluhan yang dilaksanakan antara lain tentang: a. Mengenal lebih jauh singkong dan jenis-jenisnya.

b. Potensi daerah dan prospeknya. c. Persiapan awal untuk membuat keripik singkong. d. Pengolahan singkong menjadi keripik yang lezat. e. Tata cara pengemasan keripik singkong yang baik. f. Pemasaran keripik singkong. 2. Kegiatan Praktek Lapangan Kegiatan praktek lapangan antara lain: a.

Mempersiapkan bahan baku keripik.

b.

Mempersiapkan peralatan pengolahan bahan baku.

c.

Membuat keripik singkong dengan berbagai bentuk dan ukuran.

d.

Membuat bumbu aneka rasa untuk keripik singkong.

e.

Mengemas keripik agar menarik, awet renyah dan tahan lama.

f.

Menjajakan keripik hasil pengolahan di warung-warung terdekat. C. Pengampu / Narasumber Pengampu atau narasumber kami merencanakan dari mahasiswa, masyarakat sekitar serta dari PPL Pertanian tingkat kecamatan. D. Strategi Strategi yang direncanakan dalam pembinaan kepemudaan di desa Bandingan adalah sebagai berikut: 1. pendataan para pemuda 2. penyusunan proposal 3. sosialisasi Kegiatan Kepemudaan 4. pengajuan proposal kepada para pemuda untuk mendapat persetujuan 5. melaksanakan kegiatan pembinaan kepemudaan 6. melaksanakan praktek 7. menyusun laporan akhir E. Dana Dana yang diperlukan dalam kegiatan ini dihimpun dari swadaya mahasiswa, pemuda, dan dari pihak lain yang peduli terhadap kegiatan kepemudaan ini. F. Sarana dan Prasarana Sarana

: Buku Panduan Membuat Keripik Singkong.

Prasarana

:

a. Ruangan untuk dapur

b. Alat-alat menggoreng c. Kompor d. Wadah untuk bahan baku dan hasil jadi e. Plastik kemasan f. Alat pengemas plastik / sealer g. Alat pemotong / pengiris singkong h. Bumbu dapur pendukung i. dan alat pendukung lain G. Teknik Evaluasi Keberhasilan Untuk mengukur keberhasilan kegiatan ini digunakan beberapa teknik, di antaranya adalah: a.

kelengkapan daftar hadir

b.

kesesuaian antara praktek dengan petunjuk yang telah diberikan

oleh mahasiswa selama pembinaan c.

pencapaian hasil olahan yang lebih baik dari sebelum pembinaan,

dibuktikan dengan wujud keripik yang menarik, kemasan yang lebih rapi dan bersih, dan rasa yang lebih lezat. d.

pemasaran yang lebih baik, dibuktikan dengan keuntungan yang

meningkat. III.

SARAN DAN KESIMPULAN A.

SARAN Dalam merencanakan usaha keripik singkong sebaiknya dianalisa terlebih dahulu apa dan bagaimana teknik yang benar dalam mengolah bahan baku, berapa biaya yang harus dikeluarkan serta bagaimana cara agar dapat dicapai keuntungan yang maksimal.

B.

KESIMPULAN Kegiatan kepemudaan yang direncanakan di desa Bandingan Kecamatan Kejobong Kabupaten Purbalingga menitikberatkan pada bidang industri rumah tangga dengan alasan untuk mengolah sumber daya alam, meningkatkan kreativitas dan menambah pengetahuan para pemudanya. Sehingga diharapkan pemuda dapat mengisi waktu luang dengan kegiatan yang bermanfaat serta dapat menambah penghasilan dalam keluarga.

Related Documents