Rpp 1.docx

  • Uploaded by: Nugroho Abu Fatih
  • 0
  • 0
  • December 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Rpp 1.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 1,811
  • Pages: 9
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Nama satuan pendidikan

: SMP Muhammadiyah 3 Metro

Mata Pelajaran

: Bahasa Inggris

Kelas/semester

: VII/1

Materi pokok

: ungkapan sapaan, pamitan, ucapan terimakasih, dan permintaan maaf, serta responnya

Pertemuan ke-

: 1 dan 2

Alokasi waktu

: 4 x 40 menit (2 kali pertemuan)

A. Kompetensi Inti KI 1: Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya KI 2: Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya. KI 3: Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata. KI 4: Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. Kompetensi Dasar (KD) Kompetensi Dasar (KD): 1.1 Mensyukuri kesempatan dapat mempelajari bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar komunikasi internasional yang diwujudkan dalam semangat belajar. 2.1 Menunjukkan perilaku santun dan peduli dalam melaksanakan komunikasi interpersonal dengan guru dan teman.

3.1 Memahami fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan pada ungkapan sapaan, pamitan, ucapan terimakasih, dan permintaan maaf, serta responnya, sesuai dengan konteks penggunaannya. 4.1 Menyusun teks lisan sederhana untuk mengucapkan dan merespon sapaan, pamitan, ucapan terimakasih, dan permintaan maaf, dengan memperhatikan fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan yang benar dan sesuai konteks.

C. Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK) Pertemuan 1 1.1.1. Secara spiritual, mensyukuri anugerah Tuhan akan keberadaan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar komunikasi internasional. 1.1.2. Serius dalam melaksanakan setiap kegiatan pada pembelajaran Bahasa Inggris. 2.1.1. Secara sosial, melakukan sikap yang santun dan peduli dalam melaksanakan komunikasi interpersonal dengan guru dan teman. 2.1.2. Melakukan sikap peduli dalam menjawab atau menjelaskan pertanyaan teman yang kurang paham dengan konteks/ materi ungkapan sapaan dan pamitan dan responsnya. 3.1.1. Mengidentifikasi fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan pada ungkapan sapaan (greeting) dan pamitan (leave taking) serta responnya, sesuai dengan konteks penggunaannya. 3.1.2. Melakukan tindak tutur menyapa (greeting) dan pamitan (leave taking) dalam bahasa Inggris dengan percaya diri sesuai dengan konteks penggunaannya. 4.1.1. Menyusun teks lisan sederhana untuk mengucapkan dan merespon sapaan dan pamitan dengan memperhatikan fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan yang benar dan sesuai konteks. Pertemuan 2 1.1.1. Secara spiritual, mensyukuri anugerah Tuhan akan keberadaan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar komunikasi internasional. 1.1.2. Serius dalam melaksanakan setiap kegiatan pada pembelajaran Bahasa Inggris. 2.1.1. Secara sosial, melakukan sikap yang santun dan peduli dalam melaksanakan komunikasi interpersonal dengan guru dan teman. 3.1.3. Mengidentifikasi fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan pada ucapan terimakasih, dan permintaan ma’af, serta responnya, sesuai dengan konteks penggunaannya.

3.1.4. Melakukan tindak tutur ucapan terimakasih, dan permintaan ma’af serta responnya dalam bahasa Inggris dengan percaya diri sesuai dengan konteks penggunaannya. 4.1.2. Menyusun teks lisan sederhana untuk mengucapkan terimakasih, dan permintaan ma’af dengan memperhatikan fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan yang benar dan sesuai konteks.

D. Tujuan pembelajaran

:

Pertemuan 1 1. Secara spiritual, siswa mampu mensyukuri anugerah Tuhan akan keberadaan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar komunikasi internasional. 2. Secara sosial, siswa mampu melakukan sikap yang santun dan peduli dalam melaksanakan komunikasi interpersonal dengan guru dan teman sesuai konteks. 3. Mengidentifikasi fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan pada ungkapan sapaan (greeting) dan pamitan (leave taking) serta responnya, sesuai dengan konteks penggunaannya. 4. Melakukan tindak tutur menyapa (greeting) dan pamitan (leave taking) dalam bahasa Inggris dengan percaya diri sesuai dengan konteks penggunaannya. 5. Menyusun teks lisan sederhana untuk mengucapkan dan merespon sapaan dan pamitan dengan memperhatikan fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan yang benar dan sesuai konteks. Pertemuan 2 1. Secara spiritual, mensyukuri anugerah Tuhan akan keberadaan bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar komunikasi internasional. 2. Secara sosial, melakukan sikap yang santun dan peduli dalam melaksanakan komunikasi interpersonal dengan guru dan teman. 3. Mengidentifikasi fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan pada ucapan terimakasih, dan permintaan ma’af, serta responnya, sesuai dengan konteks penggunaannya. 4. Melakukan tindak tutur ucapan terimakasih, dan permintaan ma’af serta responnya dalam bahasa Inggris dengan percaya diri sesuai dengan konteks penggunaannya. 5. Menyusun teks lisan sederhana untuk mengucapkan terimakasih, dan permintaan ma’af dengan memperhatikan fungsi sosial, struktur teks, dan unsur kebahasaan yang benar dan sesuai konteks.

E. Materi Pembelajaran 1.

Fungsi Sosial dari ungkapan: a. sapaan b. pamitan c. ucapan terima kasih d. ungkapan permintaan ma’af

2.

Struktur Teks dari percakaan yang menggunakan ungkapan sapaan dan pamitan, ucapan terima kasih dan permintaan ma’af, yaitu: a. opening b. content/sustaining c. closing

3.

Unsur Kebahasaan dari ungkapan sapaan dan pamitan, ucapaan terima kasih dan permintaan ma’af, antara lain yaitu: a. ungkapan sapaan dan responsnya (Hello, Hi, Good morning?, Good afternoon?,dsb.) b. ungkapan pamitan dan responsnya (Goodbye, Bye,See you, dsb.) c. ucapan terima kasih dan permintaan ma’af (Thank you, I’m soryy, dsb.) d. makna kata berkaitan dengan tema berupa kata/frasa/kalimat yang berkaitan dengan ungkapan sapaan dan pamitan, ucapan terima kasih dan permintaan ma’af (morning,afternoon, evening, very well, not too bad,I’m not feeling well,thank you, i’m sorry, dsb) e. ucapan/pelafalan,

tekanan

kata,

dan

intonasi

dari

kosa

kata

(berupa

kata/frasa/kalimat) berkaitan dengan tema.

F. Metode Pembelajaran 1.

Pendekatan Saintifik

2.

Pendekatan Komunikatif

G. Media, Alat, dan Sumber Pembelajaran 1. Media a. Notasi dan lirik lagu “Good Morning”.(Tersedia di Buku “When English Rings the Bell” halaman 2)

b. Video percakapan pendek sedehana yang melibatkan ungkapan sapaan dan pamitan beserta

responsnya.(Tersedia

di

www.dreamenglish.com

dan/atau

www.englishwithjenifer.com) c. Flashcard terbuat dari kertas origami berwarna, berukuran 15 cm x10 cm, berisi kata kunci. d. Kartu situasi terbuat dari origami berwarna, berukuran 15 cm x10, berisi deskripsi situasi yang harus diperankan oleh peserta didik. 2.

Alat/Bahan Komputer, Marker, Papan Tulis

3.

Sumber Belajar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.2014. Bahasa Inggris When English Rings the Bell SMP/MTs Kelas VII.Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan

H. Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran 1.

Pertemuan pertama a.

Pendahuluan (10 menit) 1) Guru menyiapkan peserta didik secara psikis dan fisik untuk mengikuti proses

pembelajaran dengan memberi salam, mengajak peserta didik

untuk merapikan kelas dan penampilan mereka, mengajak peserta didik untuk mengawali kegiatan dengan berdoa, dan memeriksa kehadiran peserta didik. 2) Guru mengajak peserta didik menyanyikan lagu “Good Morning” untuk membangkitkan motivasi belajar Bahasa Inggris. 3) Guru mengajukan pertanyaan tentang materi Bahasa Inggris yang dipelajari atau telah dikenal sebelumnya. 4) Guru menyampaikan tentang tujuan pembelajaran atau kompetensi dasar yang akan dicapai. 5) Guru menyampaikan cakupan materi dan uraian kegiatan sesuai RPP.

b. Inti (60 menit) 1) Mengamati a) Peserta didik menyaksikan/mendengarkan video percakapan singkat dan sederhana yang melibatkan ungkapan sapaan dan berpamitan.

b) Peserta didik menuliskan hal-ikhwal yang belum diketahui berkaitan dengan berkomunikasi dalam bahasa Inggris yang didengarkannya. 2) Menanya a) Dengan bimbingan guru peserta didik merumuskan pertanyaan terkait dengan isi, fungsi sosial, dan struktur teks, serta unsur kebahasaan dalam teks yang telah didengarkan. b) Dengan bimbingan guru merumuskan pertanyaan tentang bagaimana menyapa dan merespon sapaan. c) Dengan bimbingan guru peserta didik merumuskan pertanyaan tentang bagaimana berpamitan dan merespon pamitan. 3) Mencoba/Mengumpulkan Data atau Informasi a) Secara berpasangan peserta didik menjawab pertanyaan tentang isi teks dari lima percakapan yang didengarkan. b) Secara berpasangan peserta didik menjawab pertanyaan tentang fungsi sosial teks dari lima percakapan yang didengarkan. c) Secara berpasangan peserta didik menjawab pertanyaan tentang struktur teks dari lima percakapan yang didengarkan. d) Secara berpasangan peserta didik menemukan ungkapan sapaan dan responsnya yang terdapat dalam lima percakapan yang didengarkan. e) Secara berpasangan peserta didik menemukan ungkapan pamitan dan responsnya yang terdapat dalam lima percakapan yang didengarkan. 4) Mengasosiasi/Menganalisis Data atau Informasi a) Dalam kelompok yang terdiri dari tiga pasangan (6 peserta didik), dengan data yang dimiliki saat bekerja berpasangan, peserta didik menjawab pertanyaan-pertanyaan yang telah mereka rumuskan. b) Peserta didik meminta bantuan guru bila memerlukannya. 5) Mengomunikasikan a) Setiap kelompok mempresentasikan jawaban terhadap pertanyaanpertanyaan melalui wakil kelompok. b) Peserta didik menerima umpan balik dan/atau penguatan (isi, fungsi sosial, struktur, dan unsur kebahasaan teks) dari guru.

c. Penutup (10 Menit) 1)

Guru dan peserta didik secara bersama-sama membuat ringkasan bahan yang sudah dipelajari pada pertemuan ini.

2)

Guru mengajukan pertanyaan kepada peserta didik untuk membantu mereka melakukan refleksi terhadap kegiatan belajar yang telah mereka lakukan.

3)

Guru memberikan tugas kepada peserta didik untuk mempraktikkan ungkapan sapaan dan mencatat kepada siapa saja peserta didik mengucapkan ungkapan tersebut.

4)

2.

Guru menjelaskan rencana kegiatan pembelajaran yang akan datang.

Pertemuan Kedua a. Pendahuluan (10 menit) 1) Guru menyiapkan peserta didik secara psikis dan fisik untuk mengikuti proses

pembelajaran dengan memberi salam, mengajak peserta didik untuk

merapikan kelas dan penampilan mereka, mengajak peserta didik untuk mengawali kegiatan dengan berdoa, dan memeriksa kehadiran peserta didik. 2) Guru membacakan beberapa kata mutiara/kata motivasi tentang prestasi belajar seseorang untuk memotivasi belajar peserta didik. 3) Guru mengajukan pertanyaan tentang materi yang dipelajari sebelumnya. 4) Guru menjelaskan tentang tujuan pembelajaran atau kompetensi dasar yang akan dicapai. 5) Guru menyampaikan cakupan materi dan uraian kegiatan sesuai RPP.

b. Kegiatan inti (60 menit) 1) Mengamati a) Peserta didik menyimak percakapan singkat dan sederhana yang melibatkan ucapan terima kasih dan permintaan ma’af. b) Peserta didik menuliskan hal-ikhwal yang belum diketahui berkaitan dengan ucapan terima kasih dan permintaan ma’af dalam bahasa Inggris yang didengarkannya. 2) Mencipta a) Secara berpasangan peserta didik melengkapi 2 dialog rumpang yang melibatkan ungkapan-ungkapan terima kasih dan permintaan ma’af serta responsnya lalu memperagakannya.

b) Secara

berpasangan

peserta

didik

melakukan

2

percakapan

dengan

menggunakan kata-kata kunci yang terdapat dalam flashcard. c) Secara

berpasangan

peserta

didik

melakukan

2

percakapan

dengan

menggunakan kata-kata kunci yang terdapat dalam flashcard. d) Secara berpasangan peserta didik melakukan 2 percakapan berdasarkan kartu situasi yang disediakan. e) Secara berpasangan peserta didik melakukan 2 percakapan berdasarkan kartu situasi yang disediakan.

a. Penutup (10 Menit) 1) Guru dan peserta didik secara bersama-sama membuat ringkasan bahan yang sudah dipelajari pada pertemuan ini. 2) Guru mengajukan pertanyaan kepada peserta didik untuk membantu mereka melakukan refleksi terhadap kegiatan belajar yang telah mereka lakukan. 3) Guru menjelaskan rencana kegiatan pembelajaran yang akan datang.

I. Penilaian

1. Format Penilaian Individu Nama Kegiatan Tanggal Pelaksanaan Nama NIS

: ____________________________________________________ : ____________________________________________________ : ____________________________________________________ : ____________________________________________________

No Aspek yang Dinilai Sikap 1 Santun (Respect) 2 Peduli (care) 3 Jujur (Honest) 4 Disiplin (Discipline) 5 Percaya Diri (Confidence) 6 Bertanggung Jawab (Responsible) 7 Kerja Sama (Team Work) 8 Cinta Damai (Peace) 9 Berkomunikasi baik (Communicative) Pengetahuan 1 Tujuan Komunikatif 2 Keruntutan Teks 3 Pilihan Kosa Kata 4 Pilihan Tata Bahasa

Nilai

Keterampilan Menulis 1 Originalitas Penulisan 2 Kesesuaian isi dengan judul 3 Keruntutan Teks 4 Pilihan Kosa Kata 5 Pilihan Tata Bahasa 6 Penulisan Kosa Kata 7 Kerapihan Tulisan Keterampilan Berbicara 1 Pengucapan (Pronounciation) 2 Intonasi (Intonation) 3 Kelancaran (Fluency) 4 Ketelitian (Accuracy) Total Rata-rata Ket. Skor: 1 : Tidak 2 : Pernah/Kurang 3 : Beberapa kali/Cukup 4 : Sering/Tepat/Sesuai 5 : Sangat sering/Sangat tepat/Sangat sesuai

Metro, September 2016 Guru Pamong

Guru Praktikan

Eko Nugroho, S.Pd.

Hani Sofiati

NBM : 1187270

NPM : 13340010

Mengetahui, Kepala SMP Muhammadiyah 3 Metro

Agus Pujianto, S.Pd., M.Pd NBM : 1042089

Related Documents

Rpp
November 2019 58
Rpp
May 2020 38
Rpp
October 2019 62
Rpp
May 2020 36
Rpp
June 2020 23
Rpp
April 2020 28

More Documents from ""

Fisik Rosul.docx
December 2019 34
Biography Nabi.pptx
December 2019 20
Rpp 1.docx
December 2019 17
Uts Smt 2 Sbk 9.docx
December 2019 14