PROSEDUR PENGAJUAN KLAIM JKK I. LAPORAN KECELAKAAN TAHAP PERTAMA 1. Terjadi kecelakaan kerja perusahaan wajib lapor dengan mengisi formulir BPJS Ketenagakerjaan 3 (Laporan Kecelakaan Tahap I) disampaikan ke BPJS KETENAGAKERJAAN setelah mengetahui DEPNAKER. Pengajuan laporan tahap ini tidak boleh melabihi batas waktu 2x24 jam. 2. Atau laporan kecelakaan kerja disampaikan melalui telepon atau faxmail apabila persyaratannya di atas belum terpenuhi dalam waktu 2x24 jam II. LAPORAN KECELAKAAN TAHAP KEDUA A. Perusahaan mengisi formulirBPJS Ketenagakerjaan 3a (Laporan Kecelakaan Tahap II) mengetahui DEPNAKER dan formulir 3b (Surat ke Dokter). Khusus formulir 3b diisi dan ditandatangani oleh dokter yang merawat serta di cap (stempel). B. Formulir dimaksud huruf A setelah diisi dan ditandatangani disampaikan ke BPJS KETENAGAKERJAAN dengan dilampiri dokumen pendukung. BILA KECELAKAAN TERJADI DALAM LOKASI PERUSAHAAN 1. photocopy KPJ 2. photocopy KTP 3. photocopy absensi 4. kwitansi pengobatan danperawatan serta resep dokter yang asli 5. kwitansi transport yang asli (apabila ada) 6. surat istirahat dokter yang asli 7. surat konsul dokter/rujukan dari dokter pertama ke dokter selanjutnya apabila pindah rumah sakit/dokter 8. daftar upah (DUTK) yang dilaporkan ke BPJS Ketenagakerjaan 9. berita acara kecelakaan terjadinya kecelakaan kerja dan disertai 2 orang saksi (FC KTP Saksi), ditanda tangani dan stempel dari perusahaan 10. Mengisi Formulir 3b jika sudah selesai pengobatan BILA KECELAKAAN TERJADI DILUAR LOKASI PERUSAHAAN 1. prosedur pengajuan sama seperti di atas no urut 1 s/d 8 2. surat tugas/dinas dari perusahaan 3. surat keterangan kepolisian apabila kecelakaan terjadi ditangani polisi catatan: 1. pelaporan tahap kedua tersebut diatas disampaikan tenaga kerja yang mengalami kecelakaan kerja dinyatakan sembuh oleh dokter yang merawat 2. kwitansi pengobatan di atas Rp 250.000,- (dua ratus lima puluh ribu) diberi materai 3000 3. kwitansi pengobatan di atas Rp 1.000.000,- (satu juta) diberi materai 6000 BILA KECELAKAAN MENGAKIBATKAN MENINGGAL DUNIA 1. urutan 1 s/d 8 dan no urut 1 s/d 4 di atas 2. photocopy surat nikah 3. photocopy kartu keluarga 4. photocopy surat kematian 5. photocopy KTP ahli waris langkah-langkah yang ditempuh oleh perusahaan dan tenaga kerja pada saat pengambilan Jaminan Kecelakaan Kerja sbb: klaim tenaga kerja diambil oleh tenaga kerja itu sendiri dan kalau ditransfer tunjukan nomer rekening bank klaim perusahaan diambil oleh perusahaan itu sendiri dan kalau ditransfer tunjukan nomer rekening bank1