Presentasi Yg Sukses

  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Presentasi Yg Sukses as PDF for free.

More details

  • Words: 5,354
  • Pages: 44
es

Pr Halo para professional bisnis,

en

Untuk meningkatkan KESUKSESAN presentasi sales dan meeting Anda, Anda harus F O K U S pada . . .

dan

ion

tat

bahan presentasi Anda atau bahan sales meeting

pada kata-katanya serta gesture tubuh Anda

[email protected]

om t.c

CALL or SMS US for RENT (Mr. Bowo) :

or

Kami akan mendukung Anda dengan berbagai TOOLS dan Perlengkapan pendukung PRESENTASI Anda baik di kantor pelanggan Anda, di hotel, di business suite atau di mana saja dan kapan saja.

pp

su

Karena itu jangan bebankan diri dan tim Anda dengan berbagai hal-hal yang menyimpangkan perhatian Anda.

es

Pr en

PRESENTASI yang SUKSES

ion

tat Oleh : Tim Presentation Support

or

pp

su

om t.c 2

Pr

es

PRESENTASI yang SUKSES

Dirangkum oleh: Tim Presentation Support www.presentationsupport.com

en

Telp : (021) 925 2348 email : [email protected] Cetakan Pertama : Juni 2003

ion

tat or

pp

su

om t.c 3

es

Pr KATA PENGANTAR

en

Melakukan presentasi adalah bagian yang integral dari kegiatan bisnis.

Dari yang hanya sekedar

tat

training untuk beberapa pegawai, pertemuan bisnis antara pembeli dan penjual sampai dengan seminar Bukan

hal

ion

yang melibatkan ratusan atau bahkan ribuan orang. yang

sepele,

memang,

mengingat

kepiawaian berbicara di depan umum bukanlah bakat semua orang.

su

Namun, hal ini bukanlah sesuatu yang mustahil untuk

dapat

dilakukan

oleh

orang

yang

pada

pp

mulanya merasa sama sekali tidak punya talenta untuk itu. Perasaan tegang, takut, rendah diri dan frustrasi, tak ayal lagi menghinggapi para pembicara

or

yang masih baru.

Bukan hal yang aneh, kok.

Semua pembicara yang paling berbakat pun pernah

om t.c

mengalami hal demikian.

4

Pr

es

Karena itu, kami, tim dari Presentation Support senang untuk mengumpulkan tips-tips yang, kami yakin

sangat

berguna

bagi

Anda,

entah

Anda

en

seorang praktisi bisnis atau bukan, siapa saja yang ingin belajar menjadi pembicara yang baik di depan umum

atau

mungkin

Anda

tat

menjadi

pembicara

yang

yang

sudah ingin

biasa lebih

mengembangkan kemampuan Anda dengan optimal.

ion

Ada banyak tips spesifik yang membantu Anda untuk menemukan kesalahan-kesalahan yang biasa dilakukan oleh para pembicara, cara praktis untuk sebaiknya

su

memperbaiki kesalahan tersebut, bagaimana Anda menyusun

ruang

presentasi

sesuai

dengan tujuan presentasi tersebut sampai dengan

pp

persiapan fisik yang dapat Anda lakukan sebelum berangkat ke tempat presentasi Anda. mengerti,

bahwa

kita

semua

memang

or

Kami

bukanlah pribadi yang bisa mewujudkan segala hal Maka dari itu, kami senang

om t.c

dengan sempurna.

mengajak siapa saja untuk belajar bersama-sama,

5

Pr

es

khususnya dalam hal menjadi seorang pembicara yang lebih baik. Kami merasa bahagia bisa berbagi dengan Anda, karena kami peduli kepada Anda.

en

Semoga buku ini menjadi sesuatu yang berguna bagi Anda, dan kita semua.

tat

Salam,

ion

Tim Presentation Support www.presentationsupport.com

or

pp

su

om t.c 6

en

es

Pr tat

DAFTAR ISI

ion

Kata Pengantar . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 4 Daftar Isi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 7 Tips 1

su

4 Langkah Mudah Bagi Presentasi yang Sukses . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 10 Langkah 1 – Latar Belakang . . . . . . . . . . . 11 Langkah 2a - Isi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 11 Langkah 2b – Visual . . . . . . . . . . . . . . . . 11 Langkah 3 - Penyampaian . . . . . . . . . . . 12 Langkah 4 - Presentasi Akhir . . . . . . . . . 12 Tips Ampuh 1 . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 13 Tips Ampuh 2 . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 14

Tips 2

Mempersembahkan Presentasi Umum Anda yang Pertama . . . . . . . . . . . . . . . 15

2.1 2.2 2.3

Informasi Umum . . . . . . . . . . . . . . . . . . 16 Informasi Audiens . . . . . . . . . . . . . . . . . 16 Informasi Tempat . . . . . . . . . . . . . . . . . 17

or

om t.c

Tips 3

pp

1.1 1.2 1.2.1 1.3 1.4

Menghindari Kesalahan yang Biasa

7

es

Pr 3.1

Hindari Terlalu Banyaknya Kutipan dari Nara Sumber. . . . . . . . . . . . . . . . . . 18 Berkomunikasi dengan Audiens Anda . .. . . 19 Peliharalah kendali. . . . . . . . . . . . . . . . . . 19 katakan “Saya Tidak Tahu, Tapi...” . . . . . 20 Jangan Terlalu berlebihan. . . . . . . . . . . . . 20

en

3.2 3.3 3.4 3.5

Dilakukan oleh Para Presenter . . . . . . 18

Tips 4

Menganalisa Audiens Anda . . . . . . . .

tat 4.1 4.2 4.3 4.4

Tips Bonus . . . . . . . . . . . . . .

Tips 6

23 23 24 24

Melakukan Kontak mata dengan Audiens Anda . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 25

ion

Tips 5

Siapakah Audiens Anda? . . . . . . . . . . . . . Apa yang Diinginkan Audiens Anda? . . . . . Mengapa Anda Melakukan Presentasi?. . . . Kapan/Dimana Presentasi berlangsung? . .

22

. . . . . . . . 26

Atasi Rasa Gugup Anda Sebelum Melakukan Presentasi . . . . . . . . . . . . . 27

su

LATIHAN A. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 28 LATIHAN B . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 28 LATIHAN C. . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 29

Tips 7

Mengatasi Rasa Takut Anda dalam Melakukan Presentasi . . . . . . . . . . . . 30

7.1 7.2

Sepuluh Hal yang Paling Membuat Takut . . 31 Latihan Evaluasi Diri . . . . . . . . . . . . . . . . 31

Tips 8

Cara Penyampaian yang Buruk . . . . . . 33

or

Kata-kata janggut “e”, “ehm”, dan “dan”. . Gerakan-Gerakan yang mengganggu . . . . Terlalu Banyak Isyarat. . . . . . . . . . . . . . . Pakaian yang Menyolok . . . . . . . . . . . . . .

34 34 34 35

om t.c

8.1 8.2 8.3 8.4

pp

6.1 6.2 6.3

8

Editing yang Tidak Rapi . . . . . . . . . . . . . . 35 Memutar Punggung Anda . . . . . . . . . . . . . 35

Tips 9

Memadukan Gerak dalam Presentasi . . 36 Melakukan Gerakan Semudah Menghitung 1-2-3! . . . . . . . . . . . . . . . . . . .. . . . . . . 38

en

es

Pr

8.5 8.6

Langkah 10

Menggunakan Seorang Asisten Presentasi . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 39

tat 10.1

11.1 11.2 11.3

ion

Langkah 11

Tips-Tips Untuk Menggunakan Seorang Asisten Presentasi . . . . . .. . . . . . . . . . . . 40

Bekerja dengan Susunan Ruang . . . . . 41

Tips-Tips Menyusun Ruangan . . . . . . . . . . 42 Model Bioskop . . . . . . . . . . . . . . . . . . . . 42 Model Ruang Kelas/ Gaya Bentuk U . . .. . . 43 Model Untuk Pertemuan . .. . . . . . . . . . . . 43

or

pp

su

om t.c 9

en

es

Pr Langkah Mudah bagi Presentasi yang Sukses

pp

su

4

ion

tat

Tips 1

or

Sewaktu kita akan mengembangkan suatu presentasi, hal itu bisa menjadi pekerjaan yang membuat kita kecil hati. Apa yang Anda lakukan pertama kali? Membuat data tentang apa saja yang harus dilakukan, memilih template untuk tampilan atau meriset?

om t.c

Biasanya, ada empat tahap yang dilakukan untuk menciptakan presentasi yang sukses dan tahap tersebut bukanlah apa yang biasa orang pertimbangkan.

10

Pr

en

es

Kenyataannya, yang pertama kali orang pikirkan adalah memilih latar seni nya atau tentang pengorganisasiannya tanpa mempertimbangkan pentingnya pertanyaan latar belakang.

1.1 Langkah 1 – Latar Belakang

tat

Sebelum Anda mulai mengembangkan isi presentasi Anda, Anda perlu tahu dulu dasarnya: kepada siapa presentasi ini Anda tujukan, apa topik spesifik yang tercakup didalamnya, apa format presentasinya, dsb.

ion

Simaklah topik tentang Mempersembahkan Presentasi Publik Anda dan Menganalisa Audiens Anda agar presentasi Anda sesuai dengan kebutuhan audiens Anda.

1.2 Langkah 2a – Isi

su

pp

Sewaktu informasi tentang latar belakangnya telah selesai dikerjakan, barulah kita mulai membangun isi presentasi kita. Ini merupakan pekerjaan yang PALING PENTING.

1.2.1 Langkah 2b – Visual

or

Sebagai rujukan silakan simak topik Cuci Otak dengan Catatan yang Rinci dan 4 Komponen Kunci yang ada di dalam Isi suatu Presentasi

om t.c

Perlu juga menciptakan pendukung visual yang efektif guna menegaskan poin-poin kunci dari isi.

11

Pr

en

es

Silakan lihat topik Poin-poin Mengapa Anda memerlukan Visualisasi jika anda ingin tahu pengaruh dari pendukung visual. Kemudian, silakan kunjungi Sumber Data Online bagi para Presenter untuk men-download template PowerPoint atau untuk mencari beberapa clip art yang baru. 1.3 Langkah 3 – Penyampaian

tat

Sewaktu Anda menciptakan presentasi anda, itulah saatnya bagi Anda untuk mengasah ketrampilan penyampaian Anda.

ion

Maka cobalah periksa dulu topik Melakukan kontak Mata dengan Audiens Anda, Memadukan Gerakan dalam suatu Presentasi, 6 Tips Agar Presentasi Anda Tetap Menarik untuk menyimak tips-tips cepat dalam meningkatkan teknik penyampaian Anda. 1.4 Langkah 4 – Presentasi akhir

su

pp

Sewaktu Anda telah menyelesaikan presentasi, melakukan penyampaian, dan membereskan pendukung visual anda. Anda pasti merasa bahwa anda sudah bisa segera pulang.

or

NAMUN, apakah Anda masih ingat cara mengeset proyektor dan menyambungkannya ke laptop? Apakah Anda telah menyimpan salinan backup presentasi anda ke dalam disket atau CD? Dan bagaimana men‘shutdown’ nya, mebereskan pernik-pernik persentasi Anda? Jangan biarkan kesulitan-kesulitan teknis menghancurkan presentasi yang sukses.

om t.c 12

Pr

es

Maka daripada pusing-pusing, serahkan saja pada orang yang menyewakannya, misalnya, silakan kunjungi http://www.presentationsupport.com/

en

Simak sedikit topik tentang Daftar Periksa para Mobile Presenter guna memastikan bahwa Anda memiliki segala yang anda butuhkan untuk presentasi Anda.

tat

Anda ragu pakai kabel yang mana? Topik Kabel Proyektor 101 bisa memberitahu apa yang Anda butuhkan.

ion

Dapatkan informasinya langkah demi langkah di Menghubungkan Laptop ke Proyektor dan Menghubungkan PowerBooks ke Proyektor. Bicara ke audiens yang lebih besar? Silakan periksa topik Menghubungkan Proyektor ke Sistem Alamat Publik atau ke Speaker Eksternal.

pp

Aturan “SAYA”

su

TIPS AMPUH 1

or

Apa yang harus SAYA lakukan? Pastikan Anda telah merincinya dengan saksama (pada awal presentasi Anda) soal bagaimana audiens akan mendapat manfaat dengan mendengarkan Anda.....mengajak audiens Anda untuk ikut menikmati manfaat dari presentasi Anda adalah faktor kunci dalam seluruh kesuksesan Anda.

om t.c 13

en

es

Pr TIPS AMPUH 2

Gunakan Pendukung Visual sebagai Pelaksana

tat

Gunakan pendukung visual demi manfaat Anda! Tonjolkan pesan-pesan kunci dalam sebuah presentasi dengan menggunakan pendukung visual yang efektif.

ion

Riset menunjukkan bahwa para presenter yang paling efektif menggunakan perpaduan antara metode komunikasi kata dan gambar untuk mencapai minat audiens mereka.

or

pp

su

om t.c 14

en

es

Pr tat

Tips 2

ion su

Mempersembahkan Presentasi Umum Anda yang Pertama

pp

or

Bos Anda memberitahu Anda bahwa Anda akan berbicara pada pertemuan makan siang dari asosiasi marketing profesional minggu depan.

om t.c

Dia mengatakan bahwa topik yang akan Anda sampaikan harus berhubungan dengan kampaye marketing yang sukses yang baru saja Anda selesaikan, namun dia tidak merinci secara detil. Anda senang tapi sangat gugup.

15

Pr

es

Anda belum pernah memberikan presentasi di depan banyak orang dan Anda tidak tahu harus mulai dari mana.

en

Jangan takut! Daftar periksa berikut ini akan membantu Anda untuk mendapatkan informasi dasar yang Anda perlukan untuk mengembangkan presentasi yang efektif. 2.1 Informasi Umum

tat

ion

1. Siapa saja yang akan hadir? 2. Bagaimana topik yang akan Anda sampaikan berhubungan dengan audiens? 3. Apakah kelompok ini mengerti bahasa teknis/industri yang mungkin Anda gunakan dalam presentasi Anda? 4. Berapa lama Anda perlu berbicara? 5. Gaya presentasi apa yang lebih disukai? 6. Apakah akan ada sesi Tanya jawab? 7. Apa nama organisasi yang mensponsori dan kunci informasi kontaknya?

su

2.2 Informasi Audiens

or

pp

1. Berapa banyak audiensnya? 2. Apa saja demografis dasar dari audiens (usia, jenis kelamin, suku bangsa, kepercayaan, tingkat pendidikan, tingkat sosio-ekonomi, dsb.)? 3. Apa saja minat audiens yang saling berkaitan? 4. Apa yang akan dipakai oleh audiens (pakaian audiens)? 5. Bagaimana watak para audiens (ramah, sportif, netral, bermusuhan)? 6. Bagaimana tingkat pengetahuan audiens sehubungan dengan topik presentasi Anda?

om t.c 16

Pr

en

es

Jika Anda sudah tahu siapa saja dan berapa banyak audiens Anda, maka Anda pun harus mengetahui barang-barang presentasi apa saja yang Anda bawa, sehingga mempersiapkannya tidak terlalu lama sebelum Anda akhirnya tampil untuk berbicara di forum Tanya Jawab. 2.3 Informasi Tempat

tat

ion

1. Kapan presentasi akan diadakan? (waktu/tanggal/lokasi)? 2. Informasi apa yang ada sehubungan dengan even tersebut? 3. Apa nama tempat presentasinya? 4. Apa nama ruangannya? 5. Jika Anda memerlukan perlengkapan listrik, apakah pegawainya dapat menyediakannya bagi Anda? 6. Apakah ada pembicara lain? Dalam kepentingan apa mereka berbicara? Apa topik yang akan mereka sampaikan? 7. Apakah ada yang akan mengenalkan Anda? Berapa nomor kontaknya? 8. Apakah akan ada konferensi pers? 9. Siapa yang bertanggung jawab untuk mengatur perjalanan dan hotel/pengeluaran uang?

or

pp

su

om t.c 17

en

es

Pr Tips 3

tat

ion

Menghindari Kesalahan yang Biasa Dilakukan oleh Para Presenter

3.1

pp

su

Jangan terjebak pada kesalahan yang biasa dilakukan oleh kebanyakan presenter. Dengan mewaspadai kesalahan-kesalahan yang menjebak berikut ini, Anda dapat melancarkan jalan Anda menuju presentasi yang sukses. Hindari Terlalu Banyaknya Kutipan dari Nara Sumber

or

Banyak pembicara kehilangan kredibilitas mereka karena terlalu banyak mengutip pernyataan para ahli dan nara sumber. Waspadailah pernyataan para ahli dan memasukkannya dalam presentasi Anda meskipun itu relevan dengan bahan.

om t.c 18

Pr

es

Namun, presentasi ini ADALAH presentasi Anda. Audiens Anda seharusnya melihat Anda sebagai yang berwenang atas pokok yang dibicarakan. 3.2 Berkomunikasi dengan Audiens Anda.

en

tat

Siapapun bisa berbicara kepada audiens. Anda tinggal berdiri saja lalu mengatakan apa yang harus dikatakan dan kemudian duduk kembali. Namun Pertanyaannya adalah, “Apakah audiens Anda mengerti apa yang Anda katakan?”

ion

Presenter yang baik tidak sekedar berbicara kepada audiens mereka; mereka berkomunikasi dengan mereka. Mereka memperlakukan sebuah presentasi sebagaimana layaknya sebuah dialog – dan bagi mereka, faktor audiens begitu penting. 3.3 Peliharalah Kendali

pp

su

Jika Anda tidak dapat mengendalikan audiens itu berarti Anda tidak dapat mengendalikan presentasi. Bahkan dalam keadaan yang tepat sekalipun, Anda bisa kehilangan kendali atas audiens Anda jika mereka memberondong Anda dengan pertanyaan di luar perkiraan Anda.

or

Cara terbaik untuk mengatasi situasi ini adalah dengan menjawab secara ringkas setiap pertanyaan yang diajukan – kemudian berpindahlah ke pertanyaan berikutnya.

om t.c

Gunakan agenda Anda untuk memfokuskan audiens kembali kepada pokok permasalahan yang ada di tangan Anda dan arahkan kembali pada pertanyaan lain yang akan dibahas dalam topik presentasi berikutnya.

19

Pr

es

Ingatlah bahwa Anda adalah pembicara dan Anda perlu mengendalikan audiens Anda. Terarah, namun selalu ramah. 3.4 Katakan “Saya Tidak Tahu” tapi ....

en

tat

Kalimat ini boleh saja diucapkan. Ketika Anda mengetahui jawaban dari sebuah pertanyaan spesifik, jangan berlagak sok tahu. Jika Anda dalam menjawab pertanyaan, Anda malah kehilangan kredibilitas Anda.

tidak yang salah akan

ion

Cara terbaik untuk menangani situasi tesebut adalah dengan mengatakan bahwa Anda akan mencari tahu dan memberikan jawabannya kepada mereka, segera.

su

Pada break berikutnya, cobalah hubungi beberapa nara sumber siapa tahu Anda bisa temukan jawabannya. Jika Anda sudah tahu jawabannya, berikan informasi tersebut kepada kelompok yang bersangkutan setelah selesai break.

pp

Jika tidak, pastikan untuk mem-follow-up dengan audiens setelah presentasi. Ini merupakan cara lain untuk mempertahankan kredibilitas Anda. 3.5 Jangan Terlalu Berlebihan

or

Jangan memberondong audiens Anda dengan banyak informasi.

om t.c

Sewaktu Anda mengembangkan suatu isi presentasi, penting untuk mengingat bahwa yang dibutuhkan oleh audiens Anda hanyalah informasi yang cukup untuk membuat suatu keputusan yang terinformasi, bukan

20

Pr

es

setiap detil informasi yang telah Anda riset selama sepuluh tahun terakhir. Presentasi Anda hendaknya jelas, ringkas dan tepat ke sasaran! Jadi tetaplah sederhana!

en ion

tat or

pp

su

om t.c 21

en

es

Pr Tips 4

tat

ion

Menganalisa Audiens Anda

Salah satu kunci untuk mengembangkan presentasi yang efektif adalah mempelajari cara menganalisis audiens.

su

Sebagai contoh, anggaplah Anda sedang berbicara kepada tim sales yang baru saja melewati masa triwulan yang berat.

pp

Jika Anda tanggap pada situasi ini sebelum Anda menuliskan presentasi, Anda dapat memasukkan jenis informasi yang paling mendukung, dan menghindari jenis informasi yang paling berbahaya.

or

Para presenter mempelajari audiens mereka dari beragam sumber. Maka pertimbangkan hal -hal berikut ini sebelum melakukan presentasi:

om t.c 22

Pr

Lakukan interview dengan para pimpinan organisasi/perusahaan berkenaan dengan meeting/event yg akan dilangsungkan . Lakukan interview dengan para perwakilan audiens Tinjau literatur mengenai perusahaan/organisasi tersebut Lakukan riset tentang berita organisasi/industri yang bersangkutan melalui internet, majalah, Koran, dll.

es



en

• • •

tat

Yang jauh lebih penting, cobalah jawab pertanyaanpertanyaan berikut ini guna mengenal audiens Anda sebaik mungkin.

ion

4.1 Siapakah Audiens Anda?

su

Agar Presentasi Anda efektif, Anda perlu mengenal audiens Anda sebaik mungkin. Temukan demografi kunci dari audiens Anda dan tentukan seberapa jauh mereka mengenal subyek presentasi Anda. 4.2 Apa yang Diinginkan Audiens Anda?

pp

Salah satu tujuan presentasi Anda adalah membuatnya sesuai dengan harapan audiens Anda.

or

Maka fokuskanlah pada keinginan dan kebutuhan audiens Anda. Kesuksesan presentasi Anda bergantung pada kemampuan Anda dalam memusatkan perhatian pada keinginan dan kebutuhan tersebut.

om t.c 23

Pr

es

4.3 Mengapa Anda Melakukan Presentasi? Seraya Anda mengenal lebih jauh para audiens dan harapan mereka, penting juga untuk menginstropeksi diri Anda sendiri.

en

tat

Apakah Anda sendiri merasa nyaman membawakan pokok ini kepada audiens Anda? Apakah Anda merasa yakin bahwa Anda lah adalah orang yang tepat untuk menyampaikan presentasi ini? Bagaimana Anda bisa menyiapkan diri untuk “menjadi” orang yang tepat? 4.4 Kapan/Di Mana Presentasi Berlangsung?

ion

Banyak presenter melupakan langkah ini padahal waktu dan tempat adalah pokok yang penting untuk diperhatikan sewaktu merencanakan presentasi Anda.

su

Penelitian menunjukkan bahwa respon audiens pada siang hari berbeda dengan pagi hari. Biasanya, audiens di siang hari membutuhkan break tambahan karena rentang waktu atensi mereka telah berkurang.

pp

Selain itu, tempat presentasi Anda memiliki pengaruh yang sangat berarti terhadap presentasi Anda.

or

Menyajikan presentasi pada sebuah breakfast luncheon contohnya, membutuhkan perencanaan yang lebih matang daripada melakukan presentasi di sebuah ruang konferensi biasa.

om t.c 24

es

Pr Tips 5

en ion

tat Melakukan Kontak Mata dengan Audiens Anda

su

Orang dapat berbicara dengan mata seperti mereka berbicara dengan mulut.

pp

Salah satu cara terbaik untuk membuat audiens merasa menjadi bagian dari presentasi adalah melalui kontak mata yang efektif dengan mereka.

or

Dengan membuat kontak mata dengan audiens Anda, perhatian mereka tidak akan terbagi dan minat mereka terhadap presentasi Anda tetap bertahan.

om t.c

Aturan baku yang jempolan adalah untuk melakukan kontak mata dengan salah seorang audiens selama 3 sampai 5 detik atau selama durasi sebuah frase atau buah pikiran.

25

Pr

es

Berhati-hatilah untuk tidak melakukan kontak mata terlalu lama sehingga audiens merasa terintimidasi oleh tatapan mata Anda.

en

Sebagai tambahan, berhati-hatilah untuk tidak memelototi atau memandang audiens yang ada di ruangan dengan tajam. Itu bukan kontak mata namanya.

tat

Jika mungkin, cobalah untuk menkombinasikan kontak mata dengan menyebut nama mereka.

ion

Jika Anda menggunakan nametag, atau kartu di meja, ikutsertakanlah nama audiens ketika berbicara dengan mereka. Menyebut nama orang secara langsung dan melakukan kontak mata dengan mereka akan membuat audiens merasa tetap dilibatkan dan turut mempertahankan minat mereka terhadap presentasi Anda.

su

Tips Bonus!

or

pp

Ketika Anda melakukan kontak mata dengan audiens Anda, berarti Anda sedang memaksa diri Anda untuk memusatkan perhatian pada mereka! Sehingga Anda bisa membatasi ketergantungan terhadap naskah.

om t.c 26

en

es

Pr Tips 6

tat

ion

Atasi Rasa Gugup Anda Sebelum Melakukan Presentasi

su

Bukan rahasia lagi kalau kebanyakan orang merasa kurang nyaman berdiri di depan audiens untuk melakukan presentasi.

pp

Rasa takut sedikit saja waktu melakukan presentasi bisa membuat pembicara menjadi gugup. Jika hal ini terjadi pada diri Anda, apa yang dapat Anda lakukan? Presenter-presenter terbaik belajar bagaimana caranya memanfaatkan kegugupan ini dan mengubahnya menjadi kesadaran pesentasi!

or

om t.c

Dengan melakukan latihan-latihan berikut, Anda dapat mengubah rasa takut Anda menjadi kekuatan dalam melakukan presentasi. Cobalah!

27

es

Pr 6.1 Latihan A Bernapas - Relaks – Bernapas

en

Tarik napas dalam-dalam lalu keluarkan lagi pelan-pelan. Ulangi.

tat

Regangkan otot-otot Anda. Mulailah dengan leher, kaki dan tangan. Ulangilah latihan pernapasan.

ion

Akhirnya, diam sebentar dan tutup mata Anda. Fokuskan agar terasa rileks dan siap sepenuhnya. Buka mata Anda dan jalan!

su

6.2 Latihan B Jalan Kaki

Gunakan waktu beberapa menit dan berjalanlah sepanjang ruang presentasi sebelum audiens datang.

or

pp

Bayangkan diri Anda sedang memberikan suatu presentasi yang sukses dari tempat yang berlainan di dalam ruangan. Tujuannya adalah untuk membuat ruangan tersebut serasa seolah-olah adalah tempat kesuksesan Anda.

om t.c 28

en

es

Pr 6.3 Latihan C Memberi salam

tat

Kalahkan rasa takut kepada “audiens” dengan memberi salam sewaktu mereka memasuki ruangan. Katakan “hallo”, jabat tangan mereka, dan mulailah membangun jembatan “persahabatan”.

ion

Tindakan sederhana ini dapat menyingkapkan misteri tentang audiens dan membantu Anda menanamkan pengaruh dengan cepat sebagai seorang presenter.

or

pp

su

om t.c 29

en

es

Pr ion

tat Tips 7

pp

su Mengatasi Rasa Takut Anda dalam Melakukan Presentasi

or

Menurut survei, 41% orang mengatakan bahwa hal yang paling menakutkan adalah berbicara di depan umum.

om t.c

Sebagai seorang pembicara, bagaimana Anda dapat mengatasi rasa takut ini? 30

es

Pr en

Salah satu cara terbaik adalah dengan memanfaatkan latihan evaluasi diri untuk mematahkan rasa takut tersebut menjadi komponen-komponen yang dapat diatur. Sederhana saja cara melakukannya dan benarbenar berhasil!

tat

Berikut ini sebuah pelatihan yang mudah yang dapat Anda lakukan jika Anda, seperti banyak orang lainnya, merasa takut berbicara.

ion

7.1 Sepuluh Hal yang Paling Membuat Takut 1. Berbicara di depan umum 2. Ketinggian 3. Serangga dan hama 4. Problem keuangan 5. Air yang dalam (Takut tenggelam) 6. Sakit 7. Kematian 8. Terbang 9. Kesepian 10.Anjing

pp

su

7.2 Latihan Evaluasi Diri

Katakan pada diri sendiri dengan jelas apa yang membuat Anda takut

or

Saya takut berbicara di depan orang banyak Jelaskan pada diri sendiri mengapa Anda takut

om t.c 31

Pr

es

Saya takut karena saya pikir semua orang akan menertawakan saya. Saya takut sesuatu akan menjadi tidak beres.

en

Katakan pada diri Anda sendiri mengapa Anda seharusnya tidak takut

tat

Saya tidak pernah melihat seorang pembicara di atas panggung ditertawakan. Tak seorang pun pernah menertawakan saya selama presentasi berlangsung. Jika sesuatu menjadi tidak beres, saya dapat memperbaikinya.

ion

Akhiri dengan pikiran yang positif mengenai diri Anda sendiri Saya seorang yang cerdas dan seorang yang outgoing. Saya dapat memberikan presentasi yang prima dan mengesankan audiens saya.

or

pp

su

om t.c 32

en

es

Pr ion

tat Tips 8

pp

su Cara Penyampaian yang Buruk

or

om t.c

Sewaktu Anda menulis presentasi yang baik dan merancang pendukung visual yang bernilai seni tinggi 33

Pr

es

lalu Anda berdiri di depan audiens dan segera kehilangan mereka hanya dalam sepuluh menit hanya karena kebiasaan-kebiasaan yang menjengkelkan.

en

Yang paling buruk, Anda bahkan tidak tahu bahwa yang Anda lakukan tersebut begitu mengganggu. Di bawah ini adalah beberapa kesalahan penyampaian yang umum dilakukan dan bagaimana menghindarinya.

tat

8.1 Kata-Kata Janggut: “e”, “ehm”, dan “dan”

ion

Kata-kata ini disebut sebagai kata-kata janggut. Katakata ini mengganggu isi presentasi dan mengurangi wibawa Anda sebagai seorang pembicara. Kata-kata ini juga membuat Anda kelihatan kurang persiapan.

su

Secara umum, kata-kata ini digunakan ketika ada perhentian sejenak. Cobalah untuk mengganti kata-kata janggut dengan diam saja – buatlah penghentian yang wajar. 8.2 Gerakan-Gerakan yang Mengganggu Memainkan perhiasan Menjilati dan/atau menggigit bibir Terus-menerus membenarkan letak kacamata Memencet-mencet ujung pena Memainkan cambang Memainkan / memilin-milin rambut Menggerincingkan uang receh di dalam saku Bersandar pada apa saja sebagai sandaran

or

pp

• • • • • • • •

om t.c

Sekali lagi, tindakan-tindakan ini dapat Anda ganti dengan suatu tindakan yang lebih berarti. 34

Pr

en

es

Jika Anda merasa gugup – lalu mulai memencet-mencet ujung pena Anda, bila mungkin berpindahlah ke tempat lain. Buang rasa gugup Anda dengan berjalan ke arah audiens, contohnya. 8.3 Terlalu Banyak Isyarat

tat

Hal lain yang bahkan lebih buruk dari presentasi tanpa isyarat adalah menggunakan terlalu banyak isyarat. Buat beberapa orang, hal ini bukanlah masalah – namun bila ini Anda alami, cobalah untuk tetap melakukan kontak mata yang teratur dengan audiens.

ion

Sangatlah sulit untuk melakukan isyarat dengan bebas sambil memandang seseorang. 8.4 Pakaian yang Menyolok

Pakaian yang menyolok menyampaikan maksud tertentu. Sayangnya, seringkali itu menunjukkan siapa Anda.

su

pp

Apapun gaya pribadi Anda, gunakan pakaian yg berwarna agak lembut untuk presentasi selanjutnya. Cobalah warna-warna yang solid – perhiasan yang sewajarnya. 8.5 Editing yang Tidak Rapi

or

Kata-kata yang salah tulis menunjukkan ketidakrapian dan seringkali mempertaruhkan kredibilitas Anda.

om t.c

Cetaklah bahan visual apapun yg Anda gunakan pada kertas dan telitilah dengan cermat. Lebih mudah untuk menemukan kesalahan-kesalahan sepele dalam bentuk tercetak.

35

Pr

es

8.6 Memutar Punggung Anda

en

Jangan berbicara menghadap ke layar proyektor, papan tulis, atau flipchart. Jika Anda perlu mengacu kepada gambar, lakukan dengan berdiri membentuk sudut 45 derajat dari audiens.

ion

tat or

pp

su

Tips 9

Memadukan Gerakan dalam Presentasi

om t.c 36

Pr

es

Gerakan adalah kunci untuk mematahkan penghalang jarak psikologi yang terdapat di antara pembicara dan audiens.

en

Sebagai seorang pembicara, Anda mengamati penghalang otomatis ini sewaktu memberikan sebuah presentasi. Anda seorang pembicara – mereka adalah audiens, dan audiens berada di sisi lain dari garis imajiner.

tat

Dalam rangka mematahkan penghalang buatan ini, penting sekali bagi Anda untuk “menyeberangi garis”. Cara termudah dan paling efektif untuk melakukannya adalah melalui gerakan.

ion

Seorang pembicara harus menetapkan tiga posisi di dalam ruangan dimana dia bisa mondar mandir selama presentasi berlangsung.

pp

su

Posisi pertama adalah posisi home. Posisi ini adalah posisi dimana Anda paling sering berada di situ selama presentasi berlangsung. Dalam rangka memaksimalkan interaksi Anda dengan audiens, hendaknya Anda tidak menggunakan podium sebagai posisi ini.

or

Posisi kedua dirancang untuk menciptakan perubahan langkah dan meningkatkan minat pada presentasi Anda. Posisi kedua dapat digunakan sebagai daerah panggung untuk me-review gambar-gambar seperti flipchart, transparansi atau slide elektronik.

om t.c

Posisi ini biasanya berseberangan langsung dari posisi home, pada sisi ruangan yang sama. Kesejajaran posisi ini menciptakan nuansa seimbang.

37

Pr

es

Posisi ketiga dirancang untuk hal-hal khusus dalam presentasi Anda, dan hendaknya digunakan seperlunya.

en

Posisi ini adalah satu-satunya posisi yang menyeberangi garis imajiner antara Anda dan audiens. Saat Anda memasuki ruang ini, Anda menjembatani jarak antara Anda dan audiens Anda.

tat

Tidaklah sulit untuk menggabungkan gerakan ke dalam sebuah presentasi; hanya butuh perencanaan. Sebelum presentasi Anda selanjutnya, datanglah lebih awal dan tetapkan tiga posisi Anda.

ion

Praktekkan kapan dan bagaimana Anda akan menggunakan posisi-posisi ini. Segera, Anda akan belajar bagaimana menggunakan gerakan dengan efektif dalam presentasi Anda.

su

Melakukan gerakan semudah menghitung 1-2–3! Posisi 1

Posisi 3

pp

Posisi 2

Posisi “Home” Posisi Visual Posisi HighImpact

or

om t.c 38

en

es

Pr ion

tat su

Tips 10

or

pp Menggunakan Seorang Asisten Presentasi

om t.c 39

Pr

en

es

Ketika Anda merasa bahwa semua hal telah dilakukan ... Anda sudah selesai menulis presentasi Anda, Anda telah membuat slide-slide dan diktat yang begitu bagus, Anda telah menganalisa kondisi ruangan dan yang lainnya ... Apa lagi ya yang mungkin belum dilakukan? Dalam beberapa kasus, ini mungkin waktunya bagi Anda untuk bertanya pada diri sendiri apakah Anda membutuhkan bantuan seorang “asisten presentasi”.

tat

Semakin rumit sebuah presentasi, tampaknya semakin berguna seorang asisten presentasi.

ion

Berbicara tentang seorang asisten, berarti bicara tentang seseorang yang dapat menyediakan seperangkat tangan ekstra, yang mengetahui caranya melakukan hal-hal yang, mengingat waktu, tidak dapat Anda lakukan ... seorang asisten presentasi dapat mengedarkan diktat, mengembangkan slide, atau membantu pelatihanpelatihan kelompok.

su

10.1

Tips-Tips untuk Menggunakan Asisten Presentasi

Seorang

Pilih seorang asisten presentasi yang dapat bekerja sama dengan Anda: seseorang yang Anda kenal dan percayai.



Pilih seorang asisten presentasi yang mengenal baik presentasi Anda atau yang dapat mengerti. Siapkan meeting tersebut dan bawakan seluruh presentasi Anda berulang kali. Tentukan kapan dan di point mana saja asisten tersebut harus melanjutkan slide-nya, menyalakan lampu, atau membagikan diktat yang cocok.

or

pp



om t.c 40

Pr

Latihlah isyarat-isyarat berkomunikasi.



Dan yang paling penting, ketika Anda menyampaikan presentasi, pastikan untuk memperkenalkan asisten Anda.

yang

bersahaja

untuk

en

es



ion

tat su

Tips 11

or

pp

om t.c

Bekerja dengan Susunan Ruang

41

es

Pr Yang mengagetkan, susunan ruang dapat mempengaruhi semua aspek presentasi.

en

Hanya dengan menyusun kursi saja, dapat tercipta rasa intim dan kerjasama atau keotoriteran. Jika mungkin, hendaknya Anda mencoba untuk memilih susunan ruang yang paling sesuai bagi Anda, bergantung pada banyaknya audiens, isi presentasi, dan gambar-gambar.

tat

Berikut ini adalah susunan ruang yang umum dan tipstips bagaimana dan kapan Anda menggunakannya.

ion

Tips-Tips Menyusun Ruangan Periksa ruangan tersebut. Anda dapat menghindari kesalahan umum dalam menyusun ruangan jika Anda mengunjunginya terlebih dahulu sebelum Anda mengadakan presentasi disana. Jika mungkin, berbicaralah dengan staf tempat tersebut untuk memastikan bahwa ruangannya tersedia sehigga mereka dapat mengakomodasi semua kebutuhan presentasi Anda.



Buatlah rencana yang pasti untuk visualisasi. Ketika merencanakan susunan ruangan, pastikan Anda mengakomodasi gambar-gambar dan perlengkapan visual Anda. Sisakan ruangan yang cukup untuk meletakkan semua perlengkapan. Tes jarak pandang dari semua sudut di dalam ruangan.

or

pp

su



om t.c 42

Pr

Gunakan potret. Buatlah potret susunan ruang yang Anda inginkan. Ketika Anda berbicara dengan staf tempat tersebut, beri mereka potret tersebut sebagai panduan ketika menyusun ruangan.

en

es



11.1 Model Bioskop ini

terutama

dipakai

untuk

audiens

yang

tat

Susunan banyak.

ion

Susunan ini adalah susunan dimana Anda lebih sedikit bisa mengontrol – jika mungkin, jaraknya disusun untuk Anda. Berdasarkan ukuran dan formalitas susunan ini, khususnya penting untuk memastikan bahwa audiens Anda dapat melihat Anda dan gambar-gambar Anda dari semua daerah ruangan.

su

11.2 Model Ruang Kelas / Gaya Bentuk U Susunan ini cenderung paling efektif untuk presentasi pengajaran dan pelatihan.

pp

or

Gaya ruang kelas terutama dipakai untuk audiens yang lebih banyak, sedangkan gaya bentuk U lebih cocok untuk kelas-kelas pelatihan yang bernuansa lebih akrab. Kedua susunan ini membuat audiens bisa mencatat dan berpartisipasi dalam kegiatan kelompok.

om t.c

Tantangan bagi pembicara adalah menjaga agar peserta dapat dengan leluasa bergerak tanpa menyebabkan gangguan yang berarti.

43

Pr

es

Cobalah untuk mengarahkan orang-orang dewasa untuk berjalan melalui lorong yang telah disediakan. 11.3 Model untuk Pertemuan

en

Susunan ruang yang paling populer untuk kelompok kecil orang adalah gaya pertemuan.

tat

Susunan ini membebaskan pembicara membentuk presentasinya resmi atau tidak resmi sesuai keinginannya.

ion

Lagipula, pembicara memiliki tingkat interaksi yang tinggi dengan audiens. Hal ini penting agar pembicara masih menjadi fokus perhatian.

or

pp

su

Jadi, bahkan dalam susunan yang tidak resmi, pembicara hendaknya tetap duduk di muka atau menempati posisi lain yang terlihat lebih bermartabat. Terlebih penting lagi pada saat menggunakan alat visualisasi.

om t.c 44

Related Documents

Presentasi Yg Sukses
November 2019 9
Sukses
April 2020 41
Sukses
May 2020 44
Sukses
November 2019 68
Paradigma Sukses
June 2020 28
Presentasi
December 2019 62