Pendidikan Kewarga Negaraan.docx

  • Uploaded by: Stevano. Shap
  • 0
  • 0
  • December 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Pendidikan Kewarga Negaraan.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 550
  • Pages: 3
Nama anggota : 1. Refie Hidayat F (04) 2. Risco Andri N. F (10) 3. Riski Muhammad I (14) 4. Stevano Yulio S. (21) Soal 1. Pengertian warga negara 2. Isi pasal 26 thn 1945 dan pasal 12 tahun 2006 3. Asas asas kewarganegaraan Jawaban 1. Pengertian warga negara adalah penduduk sebuah negara atau bangsa yang berdasarkan keturunan, tempat kelahiran, dan sebagainya mempunyai kewajiban dan hak penuh sebagai seorang warga negara dari negara itu. Dalam UndangUndang Nomor 12 Tahun 2006 tentang Kewarganegaraan Republik Indonesia pasal 1 angka (1) pengertian warga negara adalah warga suatu negara yang ditetapkan berdasarkan peraturan perundangundangan.Secara umum, pengertian warga negara adalah anggota suatu negara yang mempunyai keterikatan timbal balik dengan negaranya. Warga negara dalam bahasa Inggris dikenal dengan kata citizens. Seseorang dapat menjadi warga negara setelah memenuhi persyaratan yang telah ditentukan oleh suatu negara. 2. SIAPA YANG MENJADI WARGA NEGARA DALAM PASAL 26 UUD 1945 (1) Yang menjadi warga negara ialah orang-orang bangsa Indonesia asli dan orang-orang bangsa lain yang disahkan dengan undang-undang sebagai warga negara. (2) Penduduk ialah warga negara Indonesia dan orang asing yang bertempat tinggal di Indonesia. (3) Hal-hal mengenai warga negara dan penduduk diatur dengan undang-undang. Yang dimaksud dengan kewarganegaraan Indonesia menurut UUNo.12 Tahun 2006 Pasal 4 adalah . 1) Setiap orang berdasarkan peraturan perundang-undangan dan / atau berdasarkan perjanjian Pemerintah RI dengan Negara lain sebelum UU ini berlaku sudah menjadi WNI 2)

Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ayah dan ibu WNI

3)

Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ayah WNI dan ibu WNA

4)

Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ayah WNA dan ibu WNI

5) Anak yang lahir dari perkawinan yang sah dari seorang ibu WNI, tetapi ayahnya tidak mempunyai kewarganegaraan atau hukum Negara asal ayahnyatidak memberikan kewarganegaraan kepada anak tersebut 6) Anak yang lahir dalam tenggang waktu 300 hari setelah ayahnya meninggal dunia dari perkawinan yang sah dan ayahnya WNI 7)

Anak yang lahir di luar perkawinan yang sah dari seorang ibu WNI

8) Anak yang lahir di luar perkawinan yang sah dari seorang ibu WNA yang diakui oelh seorang ayah WNI sebagai anaknya dan pengakuan itu dilakukan sebelum anak tersebut berusia 18 tahun atau belum kawin 9) Anak yang lahir di wilayah negara RI yang pada waktu lahir tidak jelas status kewarganegaraannya. 10) Anak yang lahir yang ditemukan diwilayah RI selama ayah dan ibunya tidak diketahui. 11) Anak yang lahir diwilayah negara RI apabila ayah dan ibunya tidak mempunyai kewarganegaraan atau tidak diketahui keberadaannya. 12) Anak yang lahirkan diluar wilayah negara RI dari seorang ayah dan ibu WNI yang karena ketentuan dari Negara tempat anak tersebut dilahirkan memberikan kewarganegaraan kepada anak yang bersangkutan. 13) Anak dari seorang ayah dan ibu yang telah dikabulkan permohonan kewarganegaraannya kemudian ayah dan ibunya meninggal dunia sebelum mengucapkan sumpah atau menyatakan janji setia.

3. Untuk menentukan kewarganegaraan seseorang ada 3 asas yang harus dipahami : 1) Ius Soli (disebut asas kelahiran)adalah Asas yang menentukan kewarganegaraan seseorang menurut daerah atau tempat dimana dilahirkan. Asas ini ianut oleh Inggris, Mesir, Amerika dll 2) Ius Sanguinis (asas keturunan) adalah Asas yang menentukan kewarganegaraan seseorang menurut darah dan keturunan dari orangtua yang bersangkutan. Asas ini dianut oleh RRC.

3) Naturalisasi(pewarganegaraan)adalah Orang dapat menjadi warga negara dari suatu negara setelah melakukan langkah-langkah hukum tertentu. Biasanya dilakukan setelah dewasa.

Related Documents

Pendidikan
May 2020 19
Pendidikan
April 2020 23
Pendidikan
June 2020 11
Pendidikan
June 2020 16
Pendidikan
May 2020 23

More Documents from "Syahida Aziz"