Nurul Habibah Lubis_kel3_cv2_modul 1_awi.docx

  • Uploaded by: nurul habibah lubis
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Nurul Habibah Lubis_kel3_cv2_modul 1_awi.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 955
  • Pages: 9
LAPORAN AKHIR PRAKTIKUM MEKANIKA FLUIDA MODUL 1 PENGUKURAN DENSITAS MENGGUNAKAN HIDROMETER PERIODE I (2018/2019)

Kelompok 3 Nurul Habibah Lubis/104117062

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL FAKULTAS PERENCANAAN INFRASTRUKTUR UNIVERSITAS PERTAMINA 2018

PENGUKURAN DENSITAS MENGGUNAKAN HIDROMETER Nurul Habibah Lubis3*,Alifah Nur Sadrina3,Syafiq Alam Aulia3, Muhammad Al-asad3, Alditya Riefqi3,Muhammad Farhan3 Program Studi Teknik Sipil, Fakultas Perencanaan Infrastruktur, Universitas Pertamina *Corresponding Author: [email protected]

ABSTRAK Dalam praktikum ini, mahasiswa akan mengukur nilai densitas suatu fluida dengan menggunakan hidrometer. Berdasarkan praktikum yang telah dilakukan, didapatkan data-data seperti kerapatan relatif fluida, densitas fluida, dan massa fluida. Kata kunci : densitas,fluida,hidrometer,kerapatan relatif,massa

ABSTRACT In this practice, students will measure the density of some fluid using hydrometer. Based on the practice that has been done, we obtained datas such as specific gravity of the fluid, the density of the fluid, and the mass of the fluid. Keyword : density,fluid,hydrometer,specific gravity,mass

PENDAHULUAN 1. Latar Belakang Setiap zat didunia ini pasti memiliki rapat massa atau yang lebih dikenal dengan densitas, setiap zat juga akan memiliki densitas yang berbeda, tergantung dengan massa dan volume zat tersebut. Densitas dapat didefinisikan sebagai massa per unit volume suatu zat pada suhu tertentu. Densitas dapat dicari dengan menggunakan beberapa alat, salah satu contohnya adalah Hidrometer. 2. Rumusan Masalah a. Bagaimana cara mengukur densitas suatu fluida dengan menggunakan Hidrometer ? 3. Tujuan Penelitian a. Mengukur nilai densitas beberapa fluida 4. Teori Dasar a. Fluida Fluida adalah suatu zat yang dapat mengalir. Bentuk fluida dapat berupa zat cair, maupun zat gas. Fluida dapat berubah bentuk sesuai dengan wadahnya. Fluida selalu mengerjakan gaya tegak lurus pada permukaan fluida, gaya tersebut sering dikaitkan dengan tekanan fluida terhadap dinding wadah penampang. Dalam fluida, ada istilah tekanan gauge, yang berarti selisih antara tekanan fluida yang sebenarnya dengan tekanan udara. Tekanan udara pada satu titik dalam fluida memiliki nilai yang sama ke setiap arah. b. Densitas Densitas atau yang sering disebut massa jenis, dapat didefinisikan sebagai jumlah suatu zat yang terkandung pada suatu unit volume. Densitas dapat dihitung dengan persamaan :

Densitas = Massa (Kg) / Volume (m3) c. Hidrometer Hidrometer adalah alat yang dapat mengukur berat jenis dari cairan, yaitu perbandingan densitas suatu cairan dengan densitas air. Hydrometer biasanya terbuat dari kaca dan terdiri dari batang silinder dan bola pembobotan dengan merkuri atau tembakan timah agar dapat

mengapung tegak. Cara kerja hidrometer menggunakan prinsip hukum Archimedes, yang menyatakan bahwa benda yang tercelup ke dalam suatu fluida (zat gas / zat cair) akan mengalami gaya dorong ke atas sama dengan berat fluida yang dipindahkan.

METODE PENELITIAN 1. Alat dan Bahan a. Alat Alat-alat yang digunakan berupa hidrometer universal, gelas ukur hidrometer (2 unit), dan termometer. b. Bahan Bahan yang digunakan adalah air, minyak goreng, dan oli. 2. Cara Kerja a. Letakkan hidrometer universal pada permukaan yang tegak lurus dengan tabung hidrometer. b. Isi tabung hidrometer dengan air bersih dan isi tabung lainnya dengan cairan yang berbeda seperti minyak goreng dan oli. Kedalaman dari cairan harus cukup untuk memungkinkan hidrometer mengapung. Hidrometer akan mengapung dengan hati-hati didalam air, pastikan dindingnya bersih. Ketika telah stabil, pastikan bahwa permukaan air sesuai dengan pembacaan 1.00 pada skala hidrometer. Hal ini menunjukkan bahwa alat hidrometer beroperasi dengan benar. Ukur dan catat suhu air dengan menggunakan hidrometer. c. Ganti air dengan cairan yang akan diujikan dan isi tabung dengan cairan lainnya untuk diuji. d. Hidrometer akan mengapung di setiap cairan yang di uji. Ukur dan catat pembacaan nilai yang ditunjukkan skala. e. Ukur suhu pada masing-masing cairan. f. Setelah selesai digunakan, bersihkan hidrometer dan tabung ukur dengan hati-hati. Hal ini dilakukan untuk menghindari adanya kontaminasi dari berbagai cairan.

HASIL DAN PEMBAHASAN 1. Hasil Berikut data-data yang didapat dari praktikum modul I Tabel 1.1 Hasil Pembacaan Skala Tekanan Barometrik Suhu Cairan Jenis Cairan Air (240 ml) Minyak Goreng (250 ml) Oli ( 250 ml)

mmHg 26 oC Pembacaan Skala Kerapatan Relatif (gr/cm3) (SG) 1 1 0.91 0.91 0.89 0.89

Tabel 1.2 Hasil Perhitungan Aktual Jenis Cairan

Densitas (gram/ml) 1 0.91 0.89

Air Minyak Goreng Oli

(Kg/m3) 1000 910 890

Tabel 1.3 Massa Fluida Jenis Cairan Air Minyak Goreng Oli

Massa (Kg) 0.2500 0.2275 0.2225



Menghitung densitas

 Air � = � (𝑘�) /� (�3) = 250 /250 = 1 �𝑟𝑎�/��

 Minyak gor � = � (𝑘�) /� (�3) = 227,5 /250 = 0,91 �𝑟𝑎�/��  Oli � = � (𝑘�)/ � (�3) = 222.5 /250 = 0,89 �𝑟𝑎�/�� 

Konversi nilai densitas

 Air 1 gram/ml >> 1000 𝑘�/�3

 Minyak gor 0,91 gram/ml >> 910 𝑘�/�3  Oli 0,88 gram/ml >> 880 𝑘�/�3 

Menghitung kerapatan relative (SG)

 Air 𝑆� = �/ ��2� =1 / 1= 1 �𝑟𝑎�/��

 Minyak gor 𝑆� = �/ ��2�=0,91/1 = 0,91 �𝑟𝑎�/��  Oli 𝑆� = � /��2�=0,88 / 1= 0,88 �𝑟𝑎�/��

2.

Pembahasan

a.

Bagaimana prinsip kerja dari hidrometer ?

Prinsip kerja hidrometer adalah menggunakan hukum Archimedes, dimana benda yang tercelup kedalam suatu fluida, akan mengalami gaya dorong ke atas seberat zat cair yang dipindahkan oleh benda itu. b. Mengapa merkuri atau tembakan timah yang digunakan pada perangkat hidrometer ? Karena merkuri dan tembakan timah memiliki densitas yang tinggi, sehingga akan membantu hidrometer berdiri dengan tegak didalam fluida-fluida lainnya. c. Faktor apa yang memengaruhi densitas ? Massa, Volume, dan Suhu.

KESIMPULAN Untuk menentukan densitas suatu fluida, menggunakan hidrometer merupakan salah satu cara yang dapat digunakan, cara kerja hidrometer adalah dengan memasukan fluida yang ingin diukur kedalam gelas ukur, kemudian masukkan hidrometer kedalam gelas ukur tersebut, penggunaan hidrometer ini menggunakan prinsip Archimedes, dimana benda yang tercelup kedalam suatu fluida, akan mengalami gaya dorong ke atas, sehingga akan terlihat skala densitasnya di hidrometer tersebut.

DAFTAR PUSTAKA 1. Ashar, Fajar. Pengertian Fluida: Apa itu Fluida ?. Diakses dari http://pengertianahli.id/2014/01/pengertian-fluida-apa-itu-fluida-2.html 2. Anon.Pengertian Densitas dan Viskositas.Diakses dari http://www.definisimenurutparaahli.com/pengertian-densitas-danviskositas/ 3. muidah.02-08-16.Fungsi Hidrometer.Diakses dari http://www.fungsiklopedia.com/fungsi-hidrometer/ 4. Anon.2018.Modul Praktikum Mekanika Fluida I 2018/2019.Jakarta LAMPIRAN

Related Documents

Nurul Silabus.docx
June 2020 25
Nurul Hidayah
April 2020 41
Nurul Awaliah.pdf
October 2019 45
Nurul Pancasila
June 2020 24
Nurul Aisyah.docx
December 2019 41

More Documents from "yuyu"