Momentum Dan Impuls.docx

  • Uploaded by: Febrina Rahayu
  • 0
  • 0
  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Momentum Dan Impuls.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 493
  • Pages: 2
MOMENTUM DAN IMPULS

1. Dua nelayan, masing-masing bermassa 50 kg dan 75 kg, berada di perahu yang bergerak dengan kecepatan 2 m/s. Bila massa perahu 200 kg, berapa kecepatan perahu jika terjadi kasus seperti ini: a. Seorang nelayan bermassa 50 kg terjatuh sedangkan nelayan lainnya tetap di perahu? b. Seorang nelayan dengan massa 75 kg meloncat dari perahu dengan kecepatan 4 m/s searah gerak perahu sedangkan nelayan lainnya tetap di perahu? c. Seorang nelayan dengan massa 50 kg meloncat dari perahu dengan kecepatan 4 m/s berlawanan arah gerak perahu sedangkan nelayan lainnya tetap di perahu? 2. Dua balok terdapat pada satu bidang datar, Balok 1 bermassa 2 kg melaju dengan kecepatan 4 m/s, sehingga bertabrakan dengan blok ke 2 yang bermassa 1 kg yang terikat pada pegas yang ujung lainnya dipasang pada dinding. Pada saat tabrakan terjadi dua balok tersebut menempel menjadi satu kemudian diam dan menyentuh ujung pegas dengan konstan pegas 200 N/m. Ketika blok berhenti, pegas telah tertekan sejauh? 3. Terdapat sebuah kubus kecil yang meluncur pada bidang miring tanpa gesekan dan menabrak dengan lenting kubus lainnya yang berada di dasar bidang miring tersebut yang massanya hanya setengah dari massa kubus pertama. Bidang miring terletak dia atas sebuah meja tingginya 90 cm di atas lantai sedangkan tinggi bidang miring 30 cm, tentukan dimana masing-masing kubus tersebut mendarat? 4. 10 gram proyektil bergerak ke timur dengan kecepatan 2 m /s ketika tiba-tiba meledak menjadi tiga bagian. Bagian pertama bermassa 3 gram ditembakkan ke barat 10 m /s sedangkan fragmen 3 gram lainnya bergerak 400 ke utara dari timur pada 12 m/s. a. Berapa kecepatan dan kemana arah gerakan dari pecahan ketiga? b. Berapa banyak energi yang dilepaskan dalam ledakan tersebut jika pengaruh gravitasi dibaikan? 5. Sebuah bola kecil bermassa m bergerak dan bertabrakan secara elastis dengan bola lainnya yang diam dengan massa sama. Tunjukkan bahwa kedua bola bergerak saling tegak lurus satu sama lain setelah tabrakan. 6. Bola besi bermassa 0,5 kg diikat pada sebuah tali yang panjangnya 70, cm. Bola lalu dilepaskan dari arah horisontal, bola tersebut menumbuk balok bermassa 2,50 kg yang terdapat pada bagian dasar lintasannya. Bola kemudian berhenti tanpa gesekan. Tentukan (a) kecepatan awal bola dan (b) kecepatan bola-blok, keduanya tepat setelah tumbukan.

7. Sebuah balok bermassa 2,5 kg meluncur pada posisi horizontal diatas meja tanpa gesekan dengan kecepatan 3 m/s dan bertabrakan dengan balok lainnya yang bermassa 2 kg. Keduanya awalnya diam di tepi meja, pada ketinggian h = 0,5 m. Jika kedua balok saling menempel berapakah besar energi kinetik mereka tepat sebelum mereka jatuh menyentuh lantai? 8. Tinjau suatu sistem yang terdiri dari dua pendulum. Pendulum pertama beramssa M dengan panjang 2 L, dan pendulum kedua bermassa m dengan panjang L, seperti pada gambar di bawah. Pendulum pertama dilepaskan dari sudut 900 dan bertumbukan dengan pendulum kedua. Setelah tumbukan, pendulum pertama mencapai sudut 900, sedangkan pendulum kedua berhasil berputar dengan lintasan berbentuk linngkaran penuh. Tentukan: a. Koefisien restitusi b. Perbandingan massa dari 2 pendulum ini M/m

Related Documents

Momentum Dan Impuls.docx
November 2019 17
07 Impuls Dan Momentum
June 2020 25
Momentum Dan Impuls
November 2019 36
Momentum Dan Impuls
April 2020 36
Momentum
May 2020 31

More Documents from ""