Modul 3 (pengenalan Dan Cara Simulasi).docx

  • Uploaded by: fiyan ndut
  • 0
  • 0
  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Modul 3 (pengenalan Dan Cara Simulasi).docx as PDF for free.

More details

  • Words: 527
  • Pages: 6
PENGENALAN DAN CARA SIMULASI MENGGUNAKAN CX-PROGRAMMER Cara mudah untuk mempelajari sebuah PLC jika kita tidak memiliki PLCnya adalah dengan menggunakan program software cx-programer dan cx-simulator. dan kedua program tersebut telah terintegrasi didalam program plc omron yaitu CX-One. Aplikasi ini sangat membantu jika kita ingin mebuat program unruk PLC. Kita bisa mencoba berbagai macam rangkaian yang ingin kita simulasikan seolah-olah kita praktik dengan hardware. Langsung saja kita mulai langkah-langkah pembuatannya. Aplikasi yang dibutuhkan adalah : 1. Cx-Programmer 2. Cx-Designer Yang mana kedua program ini akan didapatkan ketika sudah menginstal Cx-One. Untuk cara simulasi serta langkah-langkah untuk membuat project baru adalah sebagai berikut : 1. Buka Cx-Programmer Membuka Cx-Programmer, dengan cara klik Start – All Program – OMRON, seperti gambar dibawah ini :

Jika sudah tampil seperti gambar diatas, silahkan pilih CX-Programmer, selanjutnya akan tampil seperti gambar dibawah dan pilih CX-programmer.

Atau bisa dengan memunculkan CX-programmer.exe ke desktop monitor PC/Laptop yang digunakan. Jika program sudah berhasil terbuka, maka akan tampil seperti gambar dibawah ini :

Jika muncul peringatan seperti diatas silahkan klik exit, maka program CXProgrammer siap digunakan dan tampak seperti dibawah ini :

2. Langkah selanjutnya adalah membuat project baru a. Klik menubar File dan pilih New untuk membuat project baru

b. Maka akan muncul comment windows seperti dibawah ini

Device Name diisi dengan projek yang ingin disimulasikan Sedangakn untuk Device Type adalah untuk memilih tipe PLC yang ingin digunakan, misal CJ1M, setelah itu klik Setting untuk memilih CPU yang akan digunakan, misal CPU11. Setelah itu klik OK, maka akan muncul seperti gambar dibawah ini

c. Langkah selanjutnya yakni memasukkan simbol ladder diagram. Untuk membuat kontak N/O tekan huruf C maka akan muncul seperti gambar dibawah :

Isikan address/ alamat pada kolom, missal 00.1 Setelah selesai membuat kontak N/O klik Detail untuk membuat comment/nama untuk kontak lalu klik OK

Untuk memasukkan simbol N/C tekan / (garis miring) dan isi alamat input/output pada kolom. Klik detail untuk membuat komen lalu klik OK Untuk membuat Output, tekan huruf O pada keyboard maka akan muncul tab seperti dibawah ini:

Isikan address pada kolom, missal 100.0 lalu klik detail dan isi komen setelah itu klik OK Untuk membuat instruksi : Timer, Counter, Mov, Scaling, Difu, IL – ILC dll. Tekan hutuf I lalu akan muncul seperti gb di bawah ini:

Ketik pada kolom, nama Instruksi yang akan dipakai misalnya ketik TIM untuk Timer, ketik CNT untuk Counter dll. Setelah itu klik detail isi komennya lalu klik OK d. Selanjutnya untuk memasukkan symbol yang lain bisa dengan menggunakan kombinasi keyboard : Ctrl + → = untuk membuat garis horisontal. Ctrl + ↓ = untuk membuat garis vertikal Tekan huruf R untuk menambah network ditengah2 network yang lain. Catatan Untuk PLC jenis CJ1M semua input dan output harus berurutan dalam memberi alamat/address sesuai susunan rack modulnya di mulai dari yang terkecil atau modul yang berada disamping CPU. Modul input 0 yaitu dari 0.00 – 0.15 Modul input 1 yaitu dari 1.00 – 1.15 Modul output 0 yaitu dari 2.00 – 2.15

Modul output 1 yaitu dari 3.00 – 3.15 (16 alamat per modul) Intenal Relay bisa di mulai dari address terakhir yang dipakai Misalnya dari 100.00 – 6100.15 bisa digunakan untuk IR (internal Relay)

Related Documents


More Documents from "Luqman Effendi"