Li Lbm 4 Nms 2.docx

  • Uploaded by: Angga Firmansyah
  • 0
  • 0
  • April 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Li Lbm 4 Nms 2.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 549
  • Pages: 3
Apa klasifikasi dari neuropati diabetika ? Jawab : National Diabetes Information Clearinghouse tahun 2013 mengelompokkan neuropati diabetik berdasar letak serabut saraf yang terkena lesi menjadi: 1) Neuropati Perifer Neuropati Perifer merupakan kerusakan saraf pada lengan dan tungkai. Biasanya terjadi terlebih dahulu pada kaki dan tungkai dibandingkan pada tangan dan lengan. Gejala neuropati perifer meliputi: 

Mati rasa atau tidak sensitif terhadap nyeri atau suhu



Perasaan kesemutan, terbakar, atau tertusuk-tusuk



Nyeri yang tajam atau kram



Terlalu sensitif terhadap tekanan bahkan tekanan ringan



Kehilangan keseimbangan serta koordinasi

Gejala-gejala tersebut sering bertambah parah pada malam hari. Neuropati perifer dapat menyebabkan kelemahan otot dan hilangnya refleks, terutama pada pergelangan kaki. Hal itu mengakibatkan perubahan cara berjalan dan perubahan bentuk kaki, seperti hammertoes. Akibat adanya penekanan atau luka pada daerah yang mengalami mati rasa, sering timbul ulkus pada kaki penderita neuropati diabetik perifer. Jika tidak ditangani secara tepat, maka dapat terjadi infeksi yang menyebar hingga ke tulang sehingga harus diamputasi. 2) Neuropati Autonom Neuropati autonom adalah kerusakan pada saraf yang mengendalikan fungsi jantung, mengatur tekanan darah dan kadar gula darah. Selain itu, neuropati autonom juga terjadi pada organ dalam lain sehingga menyebabkan masalah pencernaan, fungsi pernapasan, berkemih, respon seksual, dan penglihatan.

3) Neuropati Proksimal Neuropati proksimal dapat menyebabkan rasa nyeri di paha, pinggul, pantat dan dapat menimbulkan kelemahan pada tungkai.

4) Neuropati Fokal Neuropati fokal dapat menyebabkan kelemahan mendadak pada satu atau sekelompok saraf, sehingga akan terjadi kelemahan pada otot atau dapat pula menyebabkan rasa nyeri. Saraf manapun pada bagian tubuh dapat terkena, contohnya pada mata, otot-otot wajah, telinga, panggul dan pinggang bawah, paha, tungkai, dan kaki. Subekti (2009) mengelompokkan neuropati diabetik menurut perjalanan penyakitnya menjadi: 1) Neuropati Fungsional Neuropati ini ditandai dengan gejala yang merupakan manifestasi perubahan kimiawi. Pada fase ini belum ditemukan kelainan patologik sehingga masih bersifat reversible.

2) Neuropati Struktural/ Klinis Pada fase ini gejala timbul akibat kerusakan struktural serabut saraf dan masih ada komponen yang reversible.

3) Kematian Neuron/ Tingkat Lanjut Kematian neuron akan menyebabkan penurunan kepadatan serabut saraf. Kerusakan serabut saraf biasanya dimulai dari bagian distal menuju ke proksimal, sebaliknya pada proses perbaikan dimulai dari bagian proksimal ke distal. Sehingga lesi paling banyak ditemukan pada bagian distal, seperti pada polineuropati simetris distal. Pada fase ini sudah bersifat irreversibel.

Bagaimana interpretasi dari hasil pemeriksaan fisik pada scenario tersebut ? Jawab :

Dari hasil pemeriksaan fisik pada seorang laki laki dengan usia 52 tahun, dengan riwayat diabetes militus yang tidak terkontrol dalam 2 tahun ini. Saat ini pasien mengeluhkan lengan dan tungkai kesemutan, kurangnya keseimbangan, jalan sempoyongan dan pemeriksaan fisik didapatkan TD 130/80 mmHg yang menunjukkan sudah memasuki tahap prehipertensi berdasarkan JNC7, suhu 36oC masi dalam batas normal, nadi 80x/menit masi dalam batas normal, RR 20x/menit masi dalam batas normal, dan pemeriksaan GDP 280 mg/dl yang menunjukkan keadaan hiperglikemia. Dari hasil pemeriksaan neurologi didapatkan sensabilitan sensori pada ekstremitas atas dan bawah menurun, reflek fisiologis menurun Romberg test tutup mata positif. Dari keluhan dan gejala yang dialami oleh pasien tersebut merupakan hasil dari proses perjalanan penyakit yang panjang atau sebuah komplikasi dari penyakit diabetes militus yang dideritanya sejak 2 tahun terakhir. Penurunan sensibilitas ini dikarenakan kurangnya sumplai O2 dan nutrisi di saraf perifer sebagai akibat dari kadar glukosa yang tinggi membuat aliran darah lewat pembuluh dara kecil disaraf perifer terhambat. Maka kemungkinan pasien mengalami gangguan seperti neuropati diabetikum.

Related Documents

Li Lbm 4 Nms 2.docx
April 2020 23
Li Bach Lbm 4.docx
June 2020 14
Li Lbm 4 Zahra'.docx
April 2020 27
Lbm 2 Li Yusri.docx
December 2019 41
Li Lbm 1 Word.docx
July 2020 26
Li Lbm 2
August 2019 46

More Documents from "Rahmailla Khanza Diana Febriliantri"

Kata Pengantar.docx
April 2020 7
Li Lbm 4 Nms 2.docx
April 2020 23
Sgd Lbm 1.docx
April 2020 40
Tr Epilepsi.docx
April 2020 6