Laporan Iut 2a Geodesi Undip 2018.pdf

  • April 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Laporan Iut 2a Geodesi Undip 2018.pdf as PDF for free.

More details

  • Words: 9,634
  • Pages: 63
LAPORAN PRAKTIKUM ILMU UKUR TANAH I (Disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Ilmu Ukur Tanah I)

Disusun oleh : Kelompok II-A Risa Maulina

21110118120010

Herninda Rindi Widyaningrum

21110118120031

Eko Widayanti

21110118120033

Anjar Pangestu

21110118130045

Akhmad Rizky Fernanda

21110118140048

PROGRAM STUDI TEKNIK GEODESI FAKULTAS TEKNIK - UNIVERSITAS DIPONEGORO Jl. Prof. Sudarto SH, Tembalang Semarang Telp. (024) 76480785, 76480788 e-mail: [email protected] 2018

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

HALAMAN PENGESAHAN

Laporan Praktikum Ilmu Ukur Tanah I Ini telah diperiksa, disetujui dan disahkan oleh Asisten Dosen dan Dosen sebagai tugas mata kuliah Ilmu Ukur Tanah I Program studi Teknik Geodesi Fakultas Teknik Universitas Diponegoro

Disusun oleh : Kelompok II-A

Risa Maulina

21110118120010

Eko Widayanti

21110118120033

Herninda Rindi Widyaningrum

21110118120031

Anjar Pangestu

21110118130045

Akhmad Rizky Fernanda

21110118140048

Semarang, 25 Oktober 2018 Asisten Praktikum,

Risqi Fadly Robby NIM. 21110115140081

Dosen Mata Kuliah,

Ir. Bambang Sudarsono, MS NIP. 195709131986031001

Kelompok II-A 2018

i

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

KATA PENGANTAR Segala puji kami syukuri kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan karunia-Nya kami dapat menyelesaikan laporan praktikum Ilmu Ukur Tanah I pada waktunya. Tak lupa kami ucapakan terima kasih kepada : 1. Bapak DR. Yudo Prasetyo, S.T M.T selaku ketua jurusan Teknik Geodesi Fakultas Teknik Universitas Diponegoro 2. Bapak Ir. Bambang Sudarsono, MS. selaku dosen mata kuliah Ilmu Ukur Tanah I 3. Risqi Fadly Robby, selaku asisten praktikum mata kuliah Ilmu Ukur Tanah I yang telah membimbing kami dalam penyusunan laporan ini dan seluruh pihak yang telah membantu kami dalam menyusun laporan praktikum Ilmu Ukur Tanah I. Laporan ini ditujukkan untuk memenuhi tugas dari hasil praktikum pengukuran menggunkan alat ukur waterpass dan theodolite dan pemaparan kami dalam menyusun laporan ini. Akhir kata, semoga laporan ini bisa bermanfaat dari kami kepada pembaca. Kami sebagai penulis menyadari bahwa dalam penyelesaian penyusunan laporan ini jauh dari kata sempurna karena masih terbatasnya pengetahuan dan pengalaman yang kami miliki. Maka dari itu, kami menerima kritik dan saran yang membangun untuk kesempurnaan laporan ini.

Semarang, 25 Oktober 2018

Penulis,

Kelompok II-A 2018

ii

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................ ii DAFTAR ISI .......................................................................................................... iii DAFTAR GAMBAR .............................................................................................. v DAFTAR TABEL .................................................................................................. vi BAB I

PENDAHULUAN .............................................................................. I-1

I.1.1

Latar Belakang ................................................................................ I-1

I.1.2

Maksud dan Tujuan ......................................................................... I-2

I.1.3

Ruang Lingkup Praktikum .............................................................. I-2

I.1.4

Lokasi Praktikum ............................................................................ I-3

I.1.5

Sistematika Laporan ........................................................................ I-4

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA ................................................................... II-1

II.1.1

Ilmu Ukur Tanah ........................................................................... II-1

II.1.2

Alat Ukur Waterpass ..................................................................... II-2

II.1.3

Alat Ukur Theodolite..................................................................... II-2

II.1.4

Macam metode pengukuran Poligon ............................................. II-3

II.1.5

Macam Metode Pengukuran Penampang ...................................... II-5

(geodesi10-materi-kkv.blogspot.com,2015) ................................................... II-5 II.1.6

Kesalahan pada saat pengukuran ................................................ II-11

II.1.7

Software yang digunakan ............................................................ II-13

BAB III

PELAKSANAAN PRAKTIKUM ................................................... III-1

III.1.1

Alat dan Bahan ............................................................................. III-1

III.1.2

Metode.......................................................................................... III-5

Geodetic-survey.wordpress.com,2009) .......................................................... III-5 BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ..................................................... IV-13 Kelompok II-A 2018

iii

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

IV.1.1 Hasil dan Pembahasan Waterpass .............................................. IV-13 IV.1.2 Hasil dan Pembahasan Theodolit ................................................. IV-4 IV.1.3 Hasil dan Pembahasan Cross Section .......................................... IV-5 IV.1.4 Kendala dan Penyelesaiannya .................................................... IV-12 BAB V

PENUTUP ...................................................................................... V-13

V.1.1

Kesimpulan ................................................................................. V-13

V.1.2

Saran ............................................................................................ V-14

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................. v LAMPIRAN ............................................................................................................ v

Kelompok II-A 2018

iv

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

DAFTAR GAMBAR GAMBAR I.I Peta Fakutas Sains dan Matematika (google maps, 2018) ...... Error! Bookmark not defined. GAMBAR I.II Peta Jalan Prof. Soedarto sepanjang FEB (google maps 2018).... I-4 GAMBAR II.I Poligon Tertutup ......................................................................... II-4 GAMBAR II.II Poligon Terbuka ........................................................................ II-4 GAMBAR II.III Poligon Bercabang ................................................................... II-4 GAMBAR II.IV Metode sipat datar memanjang ................................................ II-5 GAMBAR II.V Waterpass salah satu titik.......................................................... II-7 GAMBAR II.VI Waterpass di antara dua titik ................................................... II-8 GAMBAR II.VII Waterpass di luar titik ............................................................ II-8 GAMBAR II.VIII Tampilan Ms.Word ............................................................. II-13 GAMBAR II.IX Tampilan Ms. Excel ............................................................... II-14 GAMBAR III.I Waterpass Kelompok IUT II-A, 2018) ................................... III-1 GAMBAR III.II Theodolite ............................................................................... III-3 GAMBAR III.III Gambar Poligon Tertutup. ..................................................... III-5

Kelompok II-A 2018

v

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

DAFTAR TABEL

Tabel IV-I Hasil pengukuran waterpass tertutup ............................................. IV-13 Tabel IV-II Hitungan waterpass tertutup ........................................................... IV-2 Tabel IV-III Hasil koordinat polygon tertutup ................................................... IV-4 Tabel IV-IV Hasil Cross Section P6 .................................................................. IV-5 Tabel IV-V Hasil Cross Section P7 ................................................................... IV-7 Tabel IV-VI Hasil Cross Section P8 .................................................................. IV-8 Tabel IV-VII Hasil Cross Section P9 ................................................................. IV-9 Tabel IV-VIII Hasil Cross Section P10 ........................................................... IV-10

Kelompok II-A 2018

vi

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

BAB I PENDAHULUAN I.1.1

Latar Belakang Geodesi berasal dari bahasa Yunani, Geo (γη) = bumi dan daisia / daiein

(δαιω) = membagi, kata geodaisia atau geodeien berarti membagi bumi. Menurut IAG (International Association Of Geodesy, 1979), Geodesi adalah disiplin ilmu yang mempelajari tentang pengukuran dan perepresentasian dari bumi dan bendabenda langit lainnya, termasuk medan gaya beratnya masing-masing, dalam ruang tiga dimensi yang berubah dengan waktu. Ilmu Ukur Tanah adalah bagian dari ilmu geodesi yang mempelajari cara-cara pengukuran dipermukaan bumi dan dibawah tanah untuk berbagai keperluan seperti pemetaan dan penentuan posisi relatif pada daerah yang relatif sempit sehingga unsur kelengkungan permukaan buminya dapat diabaikan. Ilmu ukur tanah mempelajari sebagian kecil dari permukaan bumi dengan cara melakukan pengukuran (surveying) guna mendapatkan hasil akhir yakni sebuah peta. Pengukuran ini dilakukan terhadap detil-detil alam maupun buatan manusia meliputi posisi horizontal (x,y) dan juga posisi secara vertikal (z). (Bambang S. 2006) Pengukuran dalam bidang ilmu ukur tanah menghasilkan ukuran-ukuran dan kontur permukaan tanah, misalnya untuk persiapan gambar rencana atau peta, menarik garis batas tanah, mengukur luasan dan volume tanah, dan memilih tempat yang cocok untuk suatu proyek rekayasa. Baik gambar rencana maupun peta merupakan representasi grafis dari bidang horizontal. Proses yang digunakan oleh kami dalam pengukuran menggunakan metode proses pemetaan teretris. Pemetaan teretris adalah proses pemetaan yang pengukurannya langsung dilakukan di permukaan bumi dengan peralatan tertentu. Alat yang kami gunakan adalah waterpass dan theodolite. Oleh karena itu, penting bagi mahasiswa Teknik Geodesi untuk mengetahui dan memahami metode-metode pengukuran yang baik dan benar. Hal tersebut yang menyebabkan perlu diadakannya Praktikum Ilmu Ukur Tanah I. Sehingga Kelompok II-A 2018

I-1

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Mahasiswa dapat lebih mudah mengetahui dan memahami tentang pengukuran (surveying) yang merupakan bagian penting yang harus dikuasai dalam mempelajari ilmu Geodesi. I.1.2

Maksud dan Tujuan Adapun maksud dari praktikum ini adalah : 1.

Agar mahasiswa memahami Ilmu Ukur Tanah.

2.

Agar mahasiswa mengetahui pengukuran

lapangan,

dan memahami

mengolah

dan

bagaimana cara

menghitung

data

hasil

pengukuran. Adapun tujuan dari praktikum ini adalah : 1.

Mengetahui dan memahami cara pengukuran menggunkan alat waterpass untuk mengukur beda tinggi dengan metode poligon tertutup.

2.

Mengetahui dan memahami cara pengukuran menggunkan alat theodolite untuk mencari sudut dan azimut dengan metode poligon tertutup.

3.

Mengetahui dan memahami cara pengukuran menggunkan alat waterpass untuk pengukuran penampang melintang dan penampang memanjang (cross section).

I.1.3

Ruang Lingkup Praktikum Dalam praktikum Ilmu Ukur Tanah terdapat kegiatan yang dilakukan kami,

diantaranya : 1.

Pengenalan alat ukur waterpass dan theodolite.

2.

Melakukan survey tempat pengukuran dan menentukan titik patok.

3.

Pemasangan patok ditempat pengukuran.

4.

Pengukuran menggunakan waterpass dilakukan untuk mendapatkan nilai beda tinggi dimana titik akhir akan kembali ke titik awal dengan penukuran pulang-pergi. Setelah itu, tidak lupa melakukan perhitungan data di

lapangan secara langsung. Setelah selesai pengukuran dan

pengolahan data melakukan penggambaran di kertas milimeter blok dan disalin ke kertas kalkir.

Kelompok II-A 2018

I-2

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

5.

Pengukuran menggunakan theodolite dilakukan untuk mencari sudut dan azimut dengan titik awal dan akhir yang sama, dan azimut awal akan sama dengan azimut akhir. Tidak jauh berbeda dengan pengukuran waterpass, hasil pengukuran dari theodolite dilakukan penggmbaran di kertas milimeter blok dan disalin dikertas kalkir.

6.

Pengukuran dan perhitungan penampang memanjang. Dilakukan untuk mencari titik-titik detail dari suatu patok yang diketahui referensinya. Praktikum Ilmu Ukur Tanah I meliputi tahaptahap berikut : a) Pemasangan patok di detail-detail tiap titik. b) Pengukuran jarak detail. c) Pembuatan sketsa detail tiap titik yang akan diukur. d) Pengaturan alat waterpass. e) Pengukuran detail-detail dengan profil memanjang. f) Pengukuran lebar jalan. g) Menggambar pada milimeter blok dan kertas kalkir.

7.

Pengukuran dan perhitungan penampang melintang (cross section). Dilakukan untuk mencari beda tinggi dengan satu titik referensi tinggi yang diketahui, dan nilai titik akhir adalah hasil titik awal ditambah beda tinggi. Setelah mendapatkan perhitungan dan pengolahan data, melakukan penggambaran di ketas milimeter blok dan kertas kalkir.

I.1.4

Lokasi Praktikum

Gambar I-1 Peta Fakutas Sains dan Matematika (google maps, 2018) Kelompok II-A 2018

I-3

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

GAMBAR I-2 Peta Jalan Prof. Soedarto sepanjang FEB (google maps 2018)

Praktikum Ilmu Ukur Tanah I kelompk II-A mendapatkan 2 lokasi pengukuran : 1.

Pengukuran waterpass tertutup dan poligon tertutup dilakukan pengukuran dikawasan Fakultas Sains dan Matematika Universitas Diponegoro.

2.

Pengukuran profil memanjang dan melintang dilakukan pengukuran dikawasan Jalan Prof. Soedarto sepanjang FEB.

I.1.5

Sistematika Laporan BAB I PENDAHULUAN Membahas tentang pengertian umum Ilmu Ukur Tanah, maksud dan tujuan praktikum, ruang lingkup praktikum, lokasi pelaksanaan praktikum dan sistematika laporan. BAB II DASAR TEORI Membahas tentang teori dalam pengukuran jarak yang terdapat dua bahasan yaitu pengukuran jarak langsung dan optis. Selain itu, pemasangan patok, pengukuran sifat datar, pengukuran sudut, penentuan azimuth, alat ukur yang terdiri dari waterpass, theodolite, dan cross section. BAB III PELAKSANAAN PRAKTIKUM Membahas tentang survey lapangan, pemasangan patok, dan pengukuran waterpass, pengukuran theodolite, dan pengukuran cross section.

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN Membahas tentang perhitungan waterpass, poligon tertutup, dan cross section. Kelompok II-A 2018

I-4

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

BAB V PENUTUP Mengulas kesimpulan dalam pelaksanaan praktikum, perhitungan data, penulisan laporan dan saran.

Kelompok II-A 2018

I-5

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

BAB II TINJAUAN PUSTAKA II.1.1 Ilmu Ukur Tanah Ilmu ukur tanah adalah bagian dari ilmu geodesi yang mempelajari cara-cara pengukuran di permukaan bumi dan di bawah tanah untuk berbagai keperluan seperti pemetaan dan penentuan posisi relatif pada daerah yang relatif sempit sehingga unsur kelengkungan permukaan buminya dapat diabaikan (Basuki, S, 2006). Proses pemetaan dapat dilakukan dengan dua cara yaitu dengan cara terestrial dan ektra terestrial. Pemetaan terestris merupakan pemetaan yang dilakukan dengan menggunakan alat yang berpangkal di tanah. Pemetaan ekstra terestris adalah pemetaan yang dilakukan dengan menggunakan alat yang tidak berpangkal di tanah tapi dilakukan dengan wahana seperti pesawat terbang, pesawat ulang alik atau satelit. Melakukan pengukuran yaitu menentukan unsur-unsur (Jarak dan sudut) titik yang ada di suatu daerah dalam jumlah yang cukup, sehingga daerah tersebut dapat digambar dengan skala tertentu. (Wongsotjitro, 1980) Sesuai dengan perkembangan teknologi, teknik-teknik dalam mengukur tanahpun berkembang. Peralatan untuk mengukur tanah juga semakin berkembang. Mulai dari peralatan manual menjadi peralatan elektris sehingga pengukuran menjadi lebih cepat, tepat dan mudah. Bantuan komputer dalam perhitungan juga memudahkan manusia mendapatkan hasil yang cukup akurat. Ilmu ukur tanah memiliki tiga unsur yang harus diukur di lapangan, yaitu: jarak antara dua titik, beda tinggi dan sudut arah. Pengukuran yang dilakukan dengan menggunakan alat ukur sederhana sering disebut pula dengan istilah pengukuran secara langsung karena hasilnya dapat diketahui sesaat setelah selesai pengukuran. Sebagai contoh alat tersebut adalah pita ukur, baak ukur, yalon dan abney level. Selain alat ukur sederhana terdapat alat lain yang digunakan untuk pengukuran dilapangan yang dikenal dengan tacheometer. Tacheometer merupakan alat pengukuran cepat yang dilengkapi oleh peralatan optis, misalnya lensa sehingga dapat melakukan pengukuran secara optis. Sebagai contoh adalah compass survey, waterpass dan theodolit. Kelompok II-A 2018

II-1

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Penggunaan dan perlakuan seorang surveyor terhadap alat merupakan hal yang penting dan harus diperhatikan. Penggunaan alat yang tidak tepat dapat mengakibatkan hasil pengukuran yang salah. Cara perawatannya pun harus diperhatikan agar alat ukur tanah tidak rusak. Alat ukur tanah merupakan alat-alat yang harganya cukup mahal II.1.2 Alat Ukur Waterpass Waterpass merupakan alat survey yang lebih simpel dibandingkan dengan theodolite. Selain instrument ini lebih kecil dan ringan. bagian-bagian di dalamnya pun lebih sedikit sehingga fungsi dan kegunaan di lapangan juga terbatas. Fungsi waterpass di lapangan di antaranya digunakan untuk mengukur elevasi atau ketinggian tanah. Biasa digunakan pada proyek perataan tanah, pembuatan lapangan bola, cross section dan long section pada jalan atau sungai, untuk marking elevasi pada bowplank atau patok, penentuan elevasi bantu pada kolom bangunan dan sebagainya. Kekurangan dari waterpass ini tidak bisa untuk mengukur dengan sudut horizontal maupun vertikal. Sehingga alat ini tidak bisa digunakan untuk menentukan koordinat suatu titik. hanya elevasi yang mampu dibaca. Sedangkan kelebihan alat ini lebih simpel, kecil, ringan, dan cepat untuk setting alatnya karena pada instrument ini tidak terdapat nivo tabung. hanya ada nivo kotak saja. (Jasasipil, 2014) II.1.3 Alat Ukur Theodolite Theodolite adalah salah satu alat ukur tanah yang digunakan untuk menentukan tinggi tanah dengan sudut mendatar dan sudut tegak. Berbeda dengan waterpass yang hanya memiliki sudut mendatar saja. Di dalam theodolite sudut yang dapat di baca bisa sampai pada satuan sekon (detik). Theodolite merupakan alat yang paling canggih di antara peralatan yang digunakan dalam survey. Pada dasarnya alat ini berupa sebuah teleskop yang ditempatkan pada suatu dasar berbentuk membulat (piringan) yang dapat diputar-putar mengelilingi sumbu vertikal, sehingga memungkinkan sudut horisontal untuk dibaca. Teleskop tersebut juga dipasang pada piringan kedua dan dapat diputar-putar mengelilingi sumbu horisontal, sehingga memungkinkan sudut vertikal untuk dibaca. Kedua sudut tersebut dapat dibaca dengan tingkat ketelitian sangat tinggi. (Farrington, 1997) Kelompok II-A 2018

II-2

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

II.1.4 Macam metode pengukuran Poligon Poligon adalah metode pengukuran dengan rangkaian segi banyak dalam menentukan suatu posisi atau titik yang dapat diketahui koordinatnya dengan menghitung dari pengukuran arah, sudut dan jarak. Hasil pengukuran ini digunakan sebagai kerangka dasar pemetaan. Penentuaan koordinat dengan cara ini membutuhkan 1. Koordinat awal

Bila diinginkan sistem koordinat terhadap suatu sistem tertentu maka dipilih koordinat titik yang sudah diketahui. Bila dipakai sistem koordinat lokal maka pilih salah satu titik BM kemudian beri harga koordinat tertentu dan titik tersebut dipakai sebagai acuan untuk titiktitik yang lain. 2. Koordinat akhir

Koordinat titik ini dibutuhkan untuj memenuhi syarat geometri hitungan koordinat dan harus dipilih titik yang mempunyai sistem koordinat yang sama dengan koordinat awal. 3. Azimuth awal

Azimuth awal harus diketahui sehubungan dengan arah orientasi dari sistem koordinat yang dihasilkan dan pengadaan datanya dapat dapat ditempuh dengan dua cara sebagai berikut: a) Hasil hitungan koordinat titik-titik yang telah diketahui dan akan

dipakai sebagai titik acuan sistem koordinatnya. b) Hasil pengamatan astronomis (matahari) pada salah satu titik

poligon sehingga didapatkan azimuth ke matahari dari tiitk yang bersangkutan. Dan selanjutnya dihasilkan azimuth kesalah satu poligon tersebut dengan ditambahkan ukuran sudut mendatar (azimuth matahari). 4. Data ukuran sudut dan jarak

Sudut mendatar pada setiap stasiun dan jarak antar dua titik kontrol perlu diukur dilapangan. Berdasarkan bentuknya poligon dapat dibagi dalam dua bagian, yaitu: Poligon berdasarkan visualnya,yaitu: Kelompok II-A 2018

II-3

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

a) Poligon tertutup

Gambar II-1 Poligon Tertutup (geodesi10-materi-kkh.blogspot.com,2015)

b) Poligon terbuka

Gambar II-2 Poligon Terbuka (geodesi10-materi-kkh.blogspot.com,2015)

c) Poligon bercabang

Gambar II-3 Poligon Bercabang (geodesi10-materi-kkh.blogspot.com,2015)

Kelompok II-A 2018

II-4

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

II.1.5 Macam Metode Pengukuran Penampang II.1.5.1

Pengukuran Sudut dan Jarak

Gambar II-4 Metode sipat datar memanjang (geodesi10-materi-kkv.blogspot.com,2015) Dalam pelaksanaannya, pengukuran sudut dengan menggunakan alat theodolite didapat 2 jenis data, yaitu sudut vertikal dan sudut horizontal. Sudut horizontal diperoleh apabila kita mengerakkan bagian datar atau bagian horizontal dari alat theodolite, misalkan digerakkan memutar ke arah kanan atau kiri. Sedangkan sudut vertikal diperoleh apabila kita menggerakkan bagian lensa dan teropong ke arah vertikal atau sebaliknya, misalkan kita arahkan memutar keatas atau kebawah. Ada 2 jenis sudut yang dibutuhkan dalam pengukuran theodolite ini, yang pertama yaitu sudut biasa dan yang kedua yaitu sudut luar biasa. Pengukuran jarak adalah dasar dari semua pekerjaan pengukuran. Ada banyak sekali metode dalam pengukuran jarak salah satunya adalah dengan menggunakan pita ukur. Pada pengukuran dengan pita ukur di tanah yang datar, pita ukur dapat langsung diletakkan di atas tanah. Apabila pengukuran jarak dengan peta ukur dilakukan di atas bidang yang miring, dapat dilakukan dengan langsung mengukur jarak miringnya, atau dengan cara pegukuran bertahap. Pengukuran secara bertahap bertujuan agar menjaga pita benar benar horizontal. Untuk mendapat hasil pengukuran yang teliti, maka perlu adanya koreksi dari hasil pengukuran tersebut terhadap pengaruh : 1.

Panjang pita ukur yang tidak standar.

2.

Akibat temperatur.

3.

Akibat tarikan atau tegangan pita ukur pada saat mengukur.

Kelompok II-A 2018

II-5

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

4.

Akibat lendutan.

5.

Akibat letak pita ukur yang tidak horizontal.

II.1.5.2

Pengukuran Sudut

Pengukuran sudut berarti mengukur sudut suatu patok yang berada diantara dua patok lainnya. Sudut dapat dihitung langsung di lapangan dengan menggunakan kompas, theodolite kompas, theodolite biasa, maupun sextan . Sedangkan melalui penghitungan tidak langsung dapat menggunakan metode pita. Tiga syarat untuk menentukan sudut adalah titik awal, arah putaran, dan besar sudut. Menurut Sudaryatno (2009), sudut-sudut yang diukur dalam pengukuran tanah dapat digolongkan menjadi dua yaitu: 1.

Sudut Horizontal Sudut horizontal merupakan pengukuran dasar untuk penentuan sudut arah dan azimut. Adapun jenis sudut horizontal yang biasa diukur dalam pengukuran tanah antara lain: 

Sudut dalam adalah sudut yang berada di dalam poligon tertutup.



Sudut luar adalah sudut yang terletak di luar poligon tertutup.



Sudut ke kanan adalah sudut yang diukur searah jarum jam dari stasiun belakang ke stasiun depan.



Sudut belokan adalah sudut yang dibentuk dari putaran berlawanan arah jarum jam dari stasiun belakang.

2.

Sudut Vertikal Sudut vertikal merupakan sudut yang diukur dari zenith sampai kegaris bidik theodolite. Zenith adalah posisi tertinggi di bola langit khayal yang tegak lurus di atas kepala pengamat di bumi. Pengukuran sudut dalam pelaksanaan praktikum ini menggunakan alat theodolite yang telah diketahui besar sudut horizontal dan sudut vertikalnya.

II.1.5.3

Penentuan Azimuth

Azimut adalah sudut mendatar yang dihitung dari arah Utara, searah jarum jam sampi ke arah yang dimaksud. Dalam suatu pengukuran, pastikan ada acuan untuk penghitungan Azimut, misalkan dalam hal ini kita menggunakan BM (BenchMark). Pada BM, kita mendapatkan informasi mengenai elevasi dan Kelompok II-A 2018

II-6

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

koordinat yang dapat membantu kita dalam menentukan azimut di titik titik yang lain. Rumus untuk menentukan Azimut adalah : 𝒔ʯ = ʯ𝑠𝑒𝑏𝑒𝑙𝑢𝑚𝑛𝑦𝑎 ± 180° ± 𝛽.......................................................(II.7) Keterangan : ʯ

: Azimut

β

: Sudut

Rumus tersebut berlaku umum, dengan ketentuan bahwa tanda plus – minus (±). Ditentukan sebagai berikut : 1.

Untuk ± 180° dapat dipakai plus (+) atau minus (-), pilih salah satu.

2.

Untuk ± β dipakai tanda plus (+) bila sudut β berada di sebelah kiri arah jurusan. Sedangkan untuk tanda minus (-) dipakai apabila β berada disebelah kanan arah jurusan.

3.

Bila hasil akhir ʯ < 0°, harus ditambah 360°

4.

Bila hasil akhir ʯ ≥ 360°, harus dikurangi dengan kelipatan 360°.

II.1.5.4

Pengukuran Sipat Datar

Menurut Frick (1979), pengukuran Beda tinggi waterpassing dapat dilakukan dengan beberapa cara, yaitu: 1.

Alat waterpass di salah satu titik

Pada cara ini kita meletakkan alat waterpass tepat di atas salah satu titik yang kita buat. Dapat dilihat pada gambar berikut:

Gambar II-5 Waterpass salah satu titik (http://treemusketer.blogspot.co.id/2015/03/v behaviorurldefaultvmlo.html, 2017)

Kelompok II-A 2018

II-7

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Cara kedua kita meletakkan alat waterpass di antara kedua titik yang kita buat. Perhatikan gambar berikut:

Gambar II-6 Waterpass di antara dua titik (http://treemusketer.blogspot.co.id/2015/03/vbehaviorurldefaultvmlo.html, 2017) 2.

Alat waterpass tidak di salah satu titik maupun di antaranya

Berbeda dengan sebelumnya, cara ketika kita lakukan di daerah-daerah yang memang tidak memungkinkan untuk meletakkan waterpas di atas salah satu titik maupun diantaranya. Dapat dilihat pada gambar berikut:

Gambar II-7 Waterpass di luar titik (http://treemusketer.blogspot.co.id/2015/03/v behaviorurldefaultvmlo.html, 2017) Dari ketiga cara tersebut, cara yang paling efisien dan efektif adalah cara kedua yaitu, Alat waterpass berdiri di antara kedua titik. Cara tersebut akan memberi hasil yang paling teliti karena kesalahan dapat lebih diminimalisir. Apalagi jika alat berdiri tepat di tengah dengan jarak yang sama antara kedua titik tersebut, kesalahan pembacaan dapat diminimalisir karena pembacaan akan memberikan hasil yang sama. Sehingga selisih antara pembacaan benang Kelompok II-A 2018

II-8

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

belakang dan benang muka akan memberikan hasil beda tinggi kedua titik yang sebenarnya (Ramatama, 2011). II.1.5.5

Pengukuran Beda Tinggi

Pengukuran beda tinggi dilakukan dengan menggunakan alat sipat datar (waterpass). Alat didirikan pada suatu titik yang diarahkan pada dua buah rambu yang berdiri vertikal. Maka beda tinggi dapat dicari dengan menggunakan pengurangan antara bacaan muka dan bacaan belakang. (Mardiansyah, 2011) Rumus beda tinggi antara dua titik : BT = BTB – BTA...................................................................................(II.4) Keterangan: BT = beda tinggi BTA = bacaan benang tengah A BTB = bacaan benang tengah B Sebelum mendapatkan beda tinggi antara dua titik, diperlukan dulu pembacaan benang tengah titik tersebut, dengan menggunakan rumus : 2BT = BA + BB.....................................................................................(II.5) Keterangan: BT = bacaan benang tengah BA = bacaan banang atas BB = bacaan benang bawah Untuk mencari jarak optis antara dua titik dapat digunakan rumus sebagai berikut : J = (BA – BB) x 100.............................................................................(II.6) Keterangan: J = jarak datar optis BA = bacaan benang atas BB = bacaan benang bawah 100 = konstanta pesawat Dalam setiap pengukuran tidaklah lepas dari adanya kesalahan pembacaan angka, sehingga diperlukan adanya koreksi antara hasil yang didapat di lapangan dengan hasil dari perhitungan. Fungsi dari pengukuran beda tinggi ini, antara lain : Kelompok II-A 2018

II-9

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

a.

Merancang jalan raya, jalan baja, dan saluran-saluran yang mempunyai garis gradien paling sesuai dengan topografi yang ada.

b.

Merencanakan proyek-proyek konsruksi menurut evaluasi terencana.

c.

Menghitung volume pekerjaan tanah.

d.

Menyelidiki ciri-ciri aliran di suatu wilayah.

e.

Mengembangkan peta-peta yang menunjukkan bentuk tanah secara umum.

Digunakan untuk mementukan ketinggian titik-titik yang menyebar dengan kerapatan tertentu untuk membuat garis-garis ketinggian (kontur). 1.

Pengukuran sipat datar resiprokal (reciprocal levelling) Pengukuran sipat datar dimana alat sipat datar tidak dapat ditempatkan antara dua station. Misalnya pengukuran sipat datar menyeberangi sungai/lembah yang lebar.

2.

Pengukuran sipat datar teliti (precise levelling) Pengukuran sipat datar yang menggunakan aturan serta peralatan sipat datar teliti.

II.1.5.6

Pengukuran Cross Section

Pelaksanaan pengukuran sipat datar profil melintang (cross section) dilakukan setelah pengukuran sipat datar profil memanjang, jarak antar potongan melintang dibuat sama, sedangkan pengukuran kearah samping kiri dan kanan as jalur memanjang lebarnya dapat ditentukan sesuai perencanaan dengan pita ukur misalnya pada jalan raya, potongan melintang dibuat dari tepi yang satu ke tepi yang lain. Arah potongan melintang tegak lurus dengan as, kecuali pada titik tikungan maka potongan diusahakan membagi sudut terseut sama besar atau bila perlu dibuatkan 2 buah potongan melintang yang masing-masing tegak lurus pada arah datang dan arah belokan selanjutnya. (Wirshing, 1995)

Kelompok II-A 2018

II-10

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

II.1.6 Kesalahan pada saat pengukuran Berdasarkan hal-hal yang menyebabkan terjadinya kesalahan, kesalahan yang terjadi pada pengukuran dapat diklasifikasikan sebagai kesalahan karena alam (natural errors), kesalahan karena alat ( instrumental errors) dan kesalahan karena pengukur (personal errors).( fabulousgrace.2014) Kesalahan yang bersumber dari pengukur. Secara konvensional kesalahan dikategorikan ke dalam tiga jenis yaitu kesalahan besar (gross error), kesalahan sistematik (systematic error) dan kesalahan acak (random/accidental error). 1.

Kesalahan Besar atau Gross Error/Blunder,

Karakteristik pada kesalahan ini yaitu nilai pengukuran menjadi sangat besar/kecil/berbeda bila dibandingkan dengan nilai ukuran yang seharusnya. sumber kesalahannya yaitu karena kesalahan personal (kecerobohan pengukur) yang menyebabkan hasil pengukuran yang tidak homogen. cara penanganannya yaitu harus dideteksi dan dihilangkan dari hasil pengukuran. adapun langkahlangkah yang dilakukan untuk menghindari terjadinya kesalahan besar ini yaitu : Cek secara hati-hati semua objek yang akan diukur; Melakukan pembacaan hasil ukuran secara berulang untuk mengecek kekonsistenan; memverifikasi hasil yang dicatat dengan yang dibaca; Mengulangi seluruh pengukuran secara mandiri untuk mengeek kekonsistenan data; Penggunaan rumus aljabar atau geometrik sederhana untuk mengecek kebenaran hasil ukuran. 2.

Kesalahan Sistematik (Systematic Error),

Karakteristik pada kesalahan ini yaitu terjadi berdasarkan sistem tertentu (deterministic system) yang dapat dinyatakan dalam hubungan fungsional (hubungan matematik) tertentu dan mempunyai nilai yang sama untuk setiap pengukuran yang dilakukan dalam kondisi yang sama. Sumber kesalahannya yaitu terjadi karena kesalahan alat sehingga menyebabkan hasil pengukuran menyimpang dari hasil pengukuran yang seharusnya. Cara penanganannya yaitu harus dideteksi dan dikoreksi dari nilai pengukuran. contohnya dengan melakukan kalibrasi alat sebelum pengukuran. kesalahan sistematik dapat dieliminasi dengan melakukan : Kalibrasi peralatan; Menggunakan metoda pengukuran tertentu. Kelompok II-A 2018

II-11

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

3.

Kesalahan Acak (Random/Accidental Error),

Karakteristik pada kesalahan ini yaitu kesalahan yang masih terdapat pada pengukuran setelah blunder dan kesalahan sistematik dihilangkan dan tidak memiliki hubungan fungsional yang dapat dinyatakan dalam model deterministik, tetapi dapat dimodelkan menggunakan model stokastik (berdasarkan teori probabilitas). Sumber kesalahannya yaitu terjadi karena kesalahan personal, alat, dan alam. tidak dapat dihilangkan tetapi dapat diminimalkan dengan melakukan pengukuran berulang (redundant observations) dan melakukan hitung perataan terhadap hasil pengukuran dan kesalahan pengukuran. Salah satu metode perataan adalah metode perataan kuadrat terkecil (Least Square Adjusment). Jika kesalahan sistematik, koreksi dapat dilakukan dengan menggunakan model fungdional dan kalibrasi alat, maka untuk mengeliminir kesalahan acak digunakan model probabilitas.

Kelompok II-A 2018

II-12

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

II.1.7 Software yang digunakan 1.

Microsoft Word

Microsoft Word merupakan program aplikasi dari microsoft office yang biasa sering di gunakan untuk pengelolahan teks, pengelolahan dokumen, laporan dan lain sebagainya. sekarang hampir semua lapisan masyarakat menggunakan komputer terutama microsoft office word untuk aktifitasnya, seperti halnya siswa, guru, pekerja, pengusaha, dan hampir semuanya menggunakan office word untuk menunjang aktifitasnya. Dalam hal ini, Microsoft Word digunakan dalam pengolahan laporan praktikumsebelum mendapat acc dai dosen.

Gambar II-8 Tampilan Ms.Word (belajar-word.wordpress.com, 2017) 2.

Microsoft Excel

Microsoft Excel adalah sebuah program atau aplikasi yang merupakan bagian dari paket installasi Microsoft Office, berfungsi untuk mengolah angka menggunakan spreadsheet yang terdiri dari baris dan kolom untuk mengeksekusi perintah. Microsoft Excel telah menjadi software pengolah data / angka terbaik di dunia, selain itu Microsoft Excel telah didistribusikan secara multi-platform. Microsoft Excel tidak hanya tersedia dalam platform Windows, Microsoft Excel juga tersedia di MacOS, Android dan Apple. Microsoft Excel secara fundamental menggunakan spreadsheet untuk memanagemen data serta melakukan fungsifungsi Excel yang lebih dikenal dengan formula Excel. Excel merupakan program spreadsheet elektronik. Spreadsheet adalah kumpulan dari Sel yang terdiri atas Kelompok II-A 2018

II-13

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

baris dan kolom tempat anda memasukkan angka pada Microsoft Excel. Jumlah Sel Microsoft Excel 2016 terdiri dari 1.048.576 Baris dan 16.384 Kolom atau 17.179.869.184 Sel. Microsoft Excel kali ini, digunakan untuk mengolah data angka dari hasil pengukuran dalam praktikum IUT I.

Gambar II-9 Tampilan Ms. Excel (belajar-excel.word.dph.com , 2013)

Kelompok II-A 2018

II-14

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

BAB III PELAKSANAAN PRAKTIKUM III.1.1 Alat dan Bahan III.1.1.1

Pengukuran Waterpass

Gambar III-1 Waterpass Kelompok IUT II-A, 2018) 1.

Alat yang digunakan pada pengukuran waterpass, yaitu :

a. Statif b. Rambu ukur c. Payung d. Waterpass topcon e. Kalkulator f. Topo 01 dan topo 02 2.

Spesifikasi Waterpass a. Teleskop a. Panjang 215mm (8,46 di). b. Pembesaran 24X c. Tujuan Aperture 32mm (1,26 di). d. Menyelesaikan daya 4 di. e. Bidang View 1 ° 25 '(di 100m / 328ft.) (Di 100m / 328ft.) (2,5 m / 8.2 ft.) f. Min. Fokus dari ujung teleskop 0,2 m (7,9 in.) g. Min. Fokus dari pusat instrumen 0.3M (1 ft.) h. Gambar Tegak

Kelompok II-A 2018

III-1

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

i. Stadia Constant 0 j. Stadia Rasio 100 k. Fokus Knob 1 kecepatan l. Penampakan Bantuan Gun Penglihatan b. Akurasi a. Tanpa Micrometer 2.0mm (0,08 di). b. Dengan Micrometer n / a c. Kompensator a. Sistem redaman magnetik b. Pengaturan Akurasi 0,5. c. Rentang kerja ± 15 ft. d. Tingkat Edaran AT-B4 dan Lingkaran Horizontal a. Sensitivitas 10 ft. / 2mm b. Diameter 103mm (4.1 in.) c. Divisi minimal 1 ° / 1gon e. Umum a. Air Resistance IPX6 (IEC 60529: 2001) b. Suhu Operasional -4 ° F sampai + 122 ° F (-20 º C sampai + 50ºC)

Kelompok II-A 2018

III-2

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

III.1.1.2

PengukuranTheodolite 1.

Alat yang digunakan pada pengukuran theodolite, yaitu:

a.

Theodolite

Gambar III-2 Theodolite Kelompok IUT II-A, 2018

2.

b.

Statif

c.

Pita ukur

d.

Kalkulator

e.

Payung

f.

Alat tulis

Spesifikasi alat Theodolit 3.

Teleskop a. Diameter efektif dari objektif: 1,77 di (45 mm) b. Pembesaran: 30x c. Gambar: tegak d. Bidang pandang: 1 ° 20' (2.3ft @ 100 ft / 2.3m @ 100 m) e. Jarak minimum fokus: 2,3 ft (0,7 m)

f. Stadia multiplier konstan: 100 Kelompok II-A 2018

III-3

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

g. Stadia konstan aditif: 0 h. Reticle illuminator: yang disediakan 4.

Sudut Pengukuran a. Sistem Membaca: fotolistrik incremental encoder b. Diameter Lingkaran: 3,1 di (79 mm) c. Membaca unit: derajat / gon / mil d. Pembacaan Minimum digital: 10/20" , 2/5 mgon, 0,05 / 0,1 mil e. Akurasi (DIN 18.723) 10" / 3 mgon

5.

Display / Keypad depan a. Jenis: dot-matrix LCD (20 karakter x 2 baris) b. Backlight: 1-tingkat pencahayaan c. Keypad: 5 tombol

6.

Optik a. Pembesaran: 2,2x b. Bidang pandang: 5 ° c. Jarak fokus: 4.3 ft (1,3 m) tetap

7.

Tingkat Sensitivitas a. Tingkat plate: 60" / 2 mm b. Tingkat Edaran: 10' / 2 mm

8.

Leveling dasar a. Jenis: dilepas b. Tingkat Batas Suhu 122 ° F (-20 sampai 50 C) c. Rating lingkungan IP54

9.

Ukuran dan Berat a. Instrumen: 6.0 x 6.8 x 13.1 di (153,5 x 172 x 334 mm) b. Instrumen: 9.8 lbs (4,5 kg) c. Tas: 5.4 lbs (2,5 kg)

10. Sumber Daya a. Jenis baterai: 1.5V alkaline AA x 6 b. Waktu operasi kontinyu (pada 68 ° F / 20C) 48 jam

Kelompok II-A 2018

III-4

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

III.1.2 Metode III.1.2.1

Metode Poligon Tertutup Poligon tertutup merupakan poligon "ang titik a
Gambar III-3 Gambar Poligon Tertutup. (Geodetic-survey.wordpress.com,2009)

Keterangan: 1, 2, 3, ..., n

: titik kontrol poligon

D12, D23,..., Dn1

: jarak pengukuran sisi poligon

S1, S2, S3, ..., Sn

: sudut

Kelompok II-A 2018

III-5

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Syarat geometris dari poligon tertutup sebagai berikut. 1. Σδ = ( n – 2 ) . 180º ( untuk sudut dalam ) 2. Σδ = ( n + 2 ) . 180º ( untuk sudut luar ) 3. Σδ + ƒ(δ) = ( n – 2 ) . 180 ( untuk sudut dalam ) 4. Σδ + ƒ(δ) = ( n + 2 ) . 180 ( untuk sudut luar ) 5. Σ ( D . sin α ) = ΣΔX = 0 6. Σ ( D . cos α ) = ΣΔY = 0 7. Σ ( D . sin α ) + ƒ(x) = 0 8. Σ ( D . cos α ) + ƒ(y) = 0 Keterangan: Σδ

: Jumlah sudut

Σd Sin α : Jumlah ∆x Σd Cos α : Jumlah ∆y ΣΔX ΣΔY f(δ) f(x) f(y) n D α

: Jumlah selisih absis ( X ) : Jumlah selisih ordinat ( Y ) : Kesalahan sudut : Kesalahan koordinat X : Kesalahan koordinat Y : Jumlah titik pengukuran : Jarak / sisi poligon : Azimuth

Langkah awal perhitungan koordinat ( X,Y ) poligon tertutup adalah sebagai berikut : a. Menghitung jumlah sudut ƒδ = Σδ hasil pengukuran - ( n - 2 ).180.............................................(III-1)

Apabila selisih sudut tersebut masuk toleransi, maka perhitungan dapat dilanjutkan tetapi jika selisih sudut tersebut tidak masuk toleransi maka akan dilakukan cek lapangan atau pengukuran ulang. b. Mengitung koreksi pada tiap-tiap sudut ukuran ( kδi ) 𝑘𝛿𝑖 =

𝑓𝛿𝑖 𝑛

................................................................................................ (III-2)

Kelompok II-A 2018

III-6

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Jika kesalahan penutup sudut bertanda negatif (-) maka koreksinya positif (+), begitu juga sebaliknya. c. Menghitung sudut terkoreksi d. 𝛿𝑖 = 𝛿1 + 𝑘𝛿1 ............................................................... (III-3) e. Menghitung azimuth sisi poligon (α) Misal diketahui azimuth awal (α1-2 ) α2-3 = α1-2 + 180º - δ2 ( untuk sudut dalam ) α2-3 = α1-2 - 180º + δ2 ( untuk sudut luar ) ........................ (III-4)

Dengan catatan, apabila azimuth lebih dari 360º, maka :

α2-3 = ( α1-2 + 180º - δ2 ) - 360º ........................................ (III-5) Apabila azimuth kurang dari 0º, maka :

α2-3 = ( α1-2 + 180º - δ2 ) + 360º ................................ (III-6)) f. Menghitung selisih absis dan selisih ordinat ( ΔX dan ΔY ) ΔX1-2 = d1-2 . sin α1-2 ΔY1-2 = d1-2 . cos α1-2 .......................................................... (III-7)) g. Melakukan koreksi pada tiap-tiap kesalahan absis dan ordinat ( kΔXi dan kΔYi ) kΔXi = ( di / Σd ) . ƒΔX kΔYi = ( di / Σd ) . ƒΔY ....................................................... (III-8) Dalam hal ini ƒΔX = ΣΔX dan ƒΔY = ΣΔY. Jika kesalahan absis dan ordinat bertanda negatif (-) maka koreksinya positif (+) begitu juga sebaliknya. h. Menghitung selisih absis ( ΔX ) dan ordinat ( ΔY ) terkoreksi ΔX1-2 = ΔX1-2 + k ΔX1-2 ΔY1-2 = ΔY1-2 + k ΔY1-2 ..................................................... (III-9) Koordinat ( X,Y ) Kelompok II-A 2018

III-7

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Misal diketahui koordinat awal ( X1 , Y1 ) maka : X2 = X1 + ΔX1-2 Y2 = Y1 + ΔY1-2 Jika pada proses perhitungan poligon tertutup koordinat akhir sama dengan koordinat awal maka perhitungan tersebut dianggap benar, sebaliknya jika koordinat akhir tidak sama dengan koordinat awal maka perhitungan tersebut dinyatakan salah karena titik awal dan titik akhir poligon tertutup adalah sama atau kembali ketitik semula. RUMUS POLIGON TERTUTUP a. Untuk mengukur koordinat sementara semua titik polygon Keterangan: Xn = Xn-1 + d Sin αn-1.n Yn = Yn-1 + d Cos αn-1.n .................................................... (III-10) Xn, Yn: koordinat titik n Xn-1, Yn-1: koordinat titik n-1 b. Untuk mengukur koordinat terkoreksi dari semua titik polygon Xn = Xn-1.n + dn Sin αn-1.n + (dn / Σd) x f(x) ..................... (III-11) Yn = Yn-1.n + d Cos αn-1.n + (dn / Σd) x f(y) .................... (III-12) Keterangan: n : Nomor titik Xn, Yn: Koordinat terkoreksi titik n Xn-1.n, Yn-1.n: Koordinat titik ke n-1

dn: Jarak sisi titik n-1 ke n

αn-1.n: Azimuth sisi n-1 ke n c. Untuk mengukur ketelitian polygon f(d)=√f(x)2 + f(y)2 ..................................................................... (III-13) 𝐾=

∑𝑑 𝑓(𝑑)

....................................................................................... (III-14)

Kelompok II-A 2018

III-8

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Keterangan: f(d) : Kesalahan jarak f(x) : Kesalahan linier absis f(y) : Kesalahan linier ordinat Σd : Jumlah jarak K : Ketelitian linier d. Untuk poligon tertutup yang diukur sudut dalamnya maka :  Syarat sudut :

.....................................(III-15)  Syarat absis :

............................................................(III-16)  Syarat ordinat :

...................................................................(III-17) e. Untuk poligon tertutup yang diukur sudut luarnya maka :  Syarat sudut :

........................................(III-18)  Syarat absis

.............................................................(III-19)  Syarat ordinat

............................................................. .(III-20) Kelompok II-A 2018

III-9

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Toleransi Pengukuran

Beberapa hal yang harus diperhatikan dalam penyelesaian poligon: i. Besar sudut tiap titik hasil setelah koreksi 𝑆′ = 𝑆 +

𝑓(𝑠) 𝑛

Di mana:

................................................................................... (III-21) S’ : Sudut terkoreksi S : Sudut ukuran

ii. Azimuth semua sisi poligon dihitung berdasarkan azimuth awal dan semua sudut titik hasil koreksi (S’): a) Urutan hitungan azimuth sisi poligon searah jarum jam

αn.n+1 = (αn-1.n +180°) – δ ’ .............................................. (III-22) αn.n+1 = (αn-1.n + δ’) – 180° .............................................. (III-23) b) Urutan hitungan azimuth sisi poligon berlawanan arah jarum jam

αn.n+1 = (αn-1.n + δ’) – 180°............................................ (III-24) αn.n+1 = (αn-1.n +180°) – δ’............................................. (III-25) Kelompok II-A 2018

III-10

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Di mana: n : Nomor titik

αn.n+1: Azimuth sisi n ke n+1

αn-1.n: Azimuth sisi n-1 ke n III.1.2.2

Metode Penampang Memanjang Maksud dan tujuan pengukuran profil memanjang adalah untuk

menentukan ketinggian titik-titik sepanjang garis rencana proyek, sehingga dapat digambarkan irisan tegak keadaan permukaan tanah sepanjang garis rencana proyek tersebut.Jadi, profil adalah irisan tegak permukaan bumi. (Wongsotjitro, 2009) Hitung jarak optis dengan rumus: Dij = k (BA-BB) sin2 v ........................................................ (III-26) Dimana: BA

= bacaan benang atas (mm)

BB

= bacaan benang bawah (mm)

V

= sudut vertical (˚)

Dij

= jarak optis (m)

Karena waterpass selalu berada dalam keadaan mendatar (90˚), sehingga sin2V selalu bernilai satu, sehingga persamaan diatas berubah menjadi: Dij = k (BA-BB) ................................................................... (III-27) Penentuan jarak optis ini dapat juga digunakan untuk mengotrol benar atau tidaknnya benang diafrgama. b.

Hitung beda tinggi dengan persamaan:

Δh = k (BA-BB) * ½ sin 2V + (TA-BT)/1000 ...................... (III-28) Dimana: Δh BA Kelompok II-A 2018

= Beda tinggi (mm) = Bacaan benang atas (mm) III-11

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

BT

= Bacaan benang tengah (mm)

BB

= Bacaan benang bawah (m)

V

= Sudut vertical (˚)

i

= Tinggi alat (m)

Karena alat waterpass selalu berada dalam keadaan mendatar (90˚) sehingga sin 2V bernilai nol, maka persaman di atas menjadi: Δh = (TA-BT)/1000 ............................................................. (III-29) Apabila beda tinggi yang diperoleh bernilai negative, berarti titik dimana alat berdiri lebih tinggi dari titik target. Dan apabila yang diperoleh bernilai positif, bearti titik taret yang lebih tinggi. c.

Hitung elevasi/ketinggian (h) masing-masing titik pengukuran

HB = HA + ΔhAB ................................................................ (III-30) Dimana: HA ΔhAB HB III.1.2.3

= Elevasi titik acuan (m) = Beda tinggi hasil pengukuran dari A dan B (m) = Elevasi titik target (m)

Metode Cross Section Survey cross sectional ialah suatu penelitian untuk mempelajari

dinamika korelasi antara faktor-faktor resiko dengan efek, dengan cara pendekatan, observasi atau pengumpulan data sekaligus pada suatu saat (point time approach). Artinya, tiap subjek penelitian hanya diobservasi sekali saja dan pengukuran dilakukan terhadap status karakter atau variabel subjek pada saat pemeriksaan. Hal ini tidak berarti bahwa semua subjek penelitian diamati pada waktu yang sama. Desain ini dapat mengetahui dengan jelas mana yang jadi pemajan dan outcome, serta jelas kaitannya hubungan sebab akibatnya (Notoatmodjo, 2002).

Kelompok II-A 2018

III-12

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN IV.1.1 Hasil dan Pembahasan Waterpass Pengukuran waterpass tertutup dilakukan dengan metode double stand. Dari pengukuran waterpass didapat bacaan BA, BT, BB yang dapat digunakan untuk menentukan beda tinggi dan tinggi titik tiap patok / titik. Beda tinngi tersebut dicari untuk mendapatkan elevasi dari tiap titik. Hasil dari pengukuran waterpass tertutup sebagai berikut : Tabel IV-i Hasil Pengukuran Waterpass Tertutup

Titik BM P1 P2 P3 P4 P5 P6 P7 P8 P9 P10 P11 P12 P13 P14 P15 P16 P17 P18 P19 BM

Kelompok II-A 2018

Tinggi (m) 187.416 186.291 185.402 185.302 185.299 185.299 185.250 185.290 185.705 186.169 187.566 189.267 191.253 193.608 194.838 195.398 195.074 190.355 188.030 188.030 187.416

III-13

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Tabel IV-ii Hitungan Waterpass Tertutup

No. titik Dari

Ke

Pergi

Pulang

Beda tinggi Rata-rata

Koreksi

Definitif

P1

P2

-1.125

1.126

-1.126

0.001

-1.125

P2

P3

-0.891

0.889

-0.890

0.001

-0.889

P3

P4

-0.100

0.101

-0.101

0.001

-0.100

P4

P5

-0.003

0.003

-0.003

0.001

-0.002

P5

P6

-0.050

0.049

-0.050

0.001

-0.049

P6

P7

0.039

-0.040

0.040

0.001

0.040

P7

P8

0.415

-0.414

0.415

0.001

0.415

P8

P9

0.464

-0.463

0.464

0.001

0.464

P9

P10

1.397

-1.395

1.396

0.001

1.397

P10

P11

1.701

-1.700

1.701

0.001

1.701

P11

P12

1.985

-1.985

1.985

0.001

1.986

P12

P13

2.355

-2.355

2.355

0.001

2.356

P13

P14

1.230

-1.228

1.229

0.001

1.230

P14 P15

P15 P16

0.560 -0.325

-0.560 0.325

0.560 -0.325

0.001 0.001

0.561 -0.324

Kelompok II-A 2018

IV-2

Tinggi titik

No. titik

187.416

P1

186.291

P2

185.402

P3

185.299

P4

185.299

P5

185.250

P6

185.290

P7

185.705

P8

186.169

P9

187.566

P10

189.267

P11

191.253

P12

193.608

P13

194.838

P14

195.398

P15

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

P16

P17

-2.545

2.545

-2.545

0.001

-2.544

P17

P18

-2.175

2.175

-2.175

0.001

-2.174

P18

P19

-2.325

2.325

-2.325

0.001

-2.324

P19

P1

-0.616

0.617

-0.617

0.002

-0.615

-0.009

0.015

-0.012

0.012

0.000

Jumlah Toleransi Salah Penutup Jumlah Jarak

= = =

0,018mm -0,024mm 837,2 m

Koreksi

0.001

Toleransi

0,015

Kelompok II-A 2018

IV-3

195.074

P16

192.529

P17

190.355

P18

188.030

P19

187.416

P1

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

1. Dalam waterpass tertutup, perhitungan waterpass tertutup harus diperhitungkan koreksinya. Bedasarkan perhitungan tabel diatas, koreksi yang didapat sebesar +0,001m dan +0,002 dimana jumlah koreksi dan beda tinggi rata-rata harus sama. Kesamaan tersebut mengakibatkan jumlah beda tinggi yang dikoreksi menjadi 0. 2.

Perhitungan selanjutnya yaitu menghitung beda tinggi defintif dan definitif tersebut syaratnya yaitu jumlah seluruh definitif harus sama dengan nol. definitif

= beda tinggi rata-rata + koreksi

defintif P1-P2 = -1,126 m + 0,001 = -1,125 m 3. Perhitungan terakhir yaitu menghitung elevasi (elevasi awal= 187,416 m) dengan rumus: Elevasi titik P1

= elevasi titik BM + Beda tinggi definitif P1 = 187,416+ (-1,125) = 186.291 m

4. Lakukan hal yang sama sampai semua titik diketahui elevasinya dan kembali ke titik awal 5. Toleransi kesalahan penutup beda tinggi Menghitung toleransi kesalahan penutup beda tinggi 20 mm D dimana D (dalam km) = jarak total Maka, 20mm D = 20 0.8372 = 18.29972677 mm = 0,018 m 6. Kesalahan penutup Menghitung kesalahan penutup dengan persamaan jumlah beda tinggi pergi dikurangi jumlah beda tinggi pulang. ΣΔhpulang ΣΔhpergi- =– 0,015-(-0,009 ) = -0,006 m

Kelompok II-A 2018

IV-3

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

IV.1.2 Hasil dan Pembahasan Theodolit Dari pengukuran poligon tertutup diperoleh data sudut, kemudian setelah diperoleh data sudut, data tersebut kemudian diolah sehingga didapat koordintkoordinat yang berguna untuk memetakan suatu lokasi yang diukur. Koordinatkoordinat tersebut sebagai berikut: Tabel IV-iii Hasil Koordinat Polygon Tertutup

Koordinat X

Koordinat Y

Titik

438413.545

9220746.083

BMGD04

438406.945

9220716.823

P10

438374.486

9220701.259

P11

438326.165

9220714.121

P12

438279.987

9220733.307

P13

438237.418

9220753.240

P14

438205.627

9220795.658

P15

438197.835

9220842.017

P16

438192.244

9220891.713

P17

438190.339

9220919.653

P18

438189.903

9220955.658

P19

438193.162

9220975.493

P1

438248.691

9220982.741

P2

438300.397

9220985.688

P3

438356.391

9220986.378

P4

438405.609

9220983.947

P5

Kelompok II-A 2018

IV-4

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

438441.277

9220965.704

P6

438440.979

9220911.715

P7

438429.163

9220824.529

P8

438413.545

9220746.083

BMGD04

Kelompok II-A 2018

IV-5

Tabel IV-iv Tabel Hitungan Theodolite

No. Titik

Sudut Ukuran °

'

KB

"

Laporan Ilmu Ukur Tanah I Sudut Koreksi °

'

"

Azimuth °

'

191.00 12 BM GD04

181

29 57

181.4992

3.21 181 30

231

39 48

231.6633

3.21 231 39

220

31 27

220.5242

3.21 220 31

187

39 18

187.655

3.21 187 39

182

31 48

182.53

3.21 182 31

208

3

38

208.0606

3.21 208

3

207

18 48

207.3133

3.21 207 18

4 8

P16

183

7

20

183.1222

3.21 183

7

30

-6.599

-0.001

-29.265

P17

182

31

8

182.5189

3.21 182 31

11.21

P18

183

12 21

183.2058

3.21 183 12

24.21

356.00

6

X (meter)

Y (meter)

438413.545

9220746.083

438406.945

9220716.823

438374.486

9220701.259

438326.165

9220714.121

438279.987

9220733.307

438237.418

9220753.240

438205.627

9220795.658

438197.835

9220842.017

438192.244

9220891.713

438190.339

9220919.653

0.005764

14.22

36

-32.458

-0.001

-15.572

0.006917

44.43

50

-48.320

-0.001

12.853

0.009607

5.64

50

-46.177

-0.001

19.176

0.009607

56.85

47

-42.568

-0.001

19.924

0.00903

38.06

53

-31.790

-0.001

42.408

0.010183

29.27

47

-7.791

-0.001

46.350

0.00903

23.21 353.00 34

Kelompok II-A 2018

23.01

51.21 350.00 27

KOORDINAT

22.80

41.21 323.00

P15

meter

51.21 295.00

P14

meter

KΔY

21.21 292.00 33

P13

meter

D COS (α) meter

30.21 284.00 53

P12

KΔX

51.21 244.00 22

P11

D SIN (α)

0.21 192.00 42

P10

"

Jarak (D) meter

52.48 3.69

50 28

-5.590 -1.904

IV-5

-0.001 -0.001

49.687 27.935

0.009607 0.00538

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

359.00 18 P19

190

1

28

190.0244

3.21 190

1

253

14 28

253.2411

3.21 253 14

184

10 22

184.1728

3.21 184 10

182

33 18

182.555

3.21 182 33

183

32

0

183.5333

3.21 183 32

204

15 29

204.2581

3.21 204 15

243

13

0

243.2167

3.21 243 13

19

34 44 18 50 5

187

23 55

187.3986

3.21 187 23

183

32 28

183.5411

3.21 183 32

0

0

0

3780

1

1

3780.034

Kelompok II-A 2018

0.000

19.832

30.32

56

55.530

-0.001

7.237

55.53

51.79

51.707

-0.001

2.937

16.74

56.00

55.996

-0.001

0.680

19.95

49.28

49.220

-0.001

-2.441

52.16

40.07

35.669

-0.001

-18.251

55.37

54.00

-0.297

-0.001

-53.999

53.58

88.00

-11.813

-0.002

-87.203

24.79

80.00

922.235

-15.617

0.023

IV-6

-0.002

-0.023

-78.461

-0.177

438189.903

9220955.658

438193.162

9220975.493

438248.691

9220982.741

438300.397

9220985.688

438356.391

9220986.378

438405.609

9220983.947

438441.277

9220965.704

438440.979

9220911.715

438429.163

9220824.529

438413.545

9220746.083

0.003861

0.010759 0.009951 0.01 0.01 0.01 0.01 0.02

31.21 191.00 15

BMGD04

3.259

58.21 187.00 42

P8

20.098

3.21 180.00 18

P7

59.11

32.21 117.00

P6

0.006917

3.21 92.00

P5

35.997

21.21 89.00

P4

-0.001

25.21 86.00

P3

-0.435

31.21 82.00

P2

36

31.21 9.00

P1

27.90

0.02

0.177

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Berdasarkan data yang di dapatkan dari pengukuran dilapangan, diperoleh hasil data pengukuran sebagai berikut : 1. Pertama, alat diletakkan di titik BM GD 04 , kemudian bidik ke titik GD 04. Setelah itu alat diset 0°0′0″. 2. Kemudian alat membidik P1, didapat sudut horizontal untuk arah biasa 231°39′48″. 3. Kemudian teropong diputar arah luar biasa, kemudian membidik P1, didapat sudut horizontal arah luar biasa 74°24′10″ 4. Melakukan langkah 1-4 sampai titik BM GD 04. 5. Setelah itu menghitung sudut biasa, sudut luar biasa, dan sudut rata-rata pada titik P1. Sudut biasa

: 231°39′48″

Sudut luar biasa

: 51°39′48″+ 180°00′00″ = 231°39′48″.

6. Melakukan langkah diatas sampai pada BM GD 04. 7. Sudut rata-rata yang sudah diperoleh kemudian dimasukkan ke form hitungan poligon tertutup sebagai sudut ukuran (β). 8. Untuk mencari azimuth (α) terlebih dahulu menjumlahkan sudut ukuran (β) kemudian + 180 . 9. Syarat besarnya sudut dihitung dengan menggunakan rumus : ( n + 2 ) x 180

= ( 19+ 2 ) x 180 = 37800

Hasil pengukuran di lapangan ternyata jumlah sudut ukuran (∑β) sebesar = 3780°02′01″, maka dihitung dengan menggunakan rumus :  3780°02′01″ f

= [ ( 19 + 2 ) x 180 ] + f  = 37800+ f = +0°01′01″ ( koreksi seluruh sudut)

Koreksi sudut = f / 19 = 61″ / 19 = -3.21 (koreksi per titik)

Kelompok II-A 2018

IV-1

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

a)

Perhitungan azimuth Berdasarkan data azimuth awal sebesar = 2700°01′30″ Untuk menghitung azimuth titik selanjutnya yaitu α akhir = α awal   - 180 dihitung dengan menggunakan rumus : αBM GD 04-P1 = α1+ β2 - 180° = 191°12′22,80″+181°30′0,21″- 180° = 192°42′23,01″ 1) Perhitungan tersebut digunakan sampai BM GD 04 – P11 2) Hasil azimuth dapat dilihat di dalam form perhitungan poligon tertutup di halaman lampiran. 3) Menjumlahkan jarak (d), diperoleh =922,235 m.

b) Perhitungan koreksi fx 1) Menghitung d sin α dengan menggunakan rumus : XBM TK 08 - P1

= d BM GD 04-P1 sin α BM GD 04-P1 = 30 sin 191°12′22,80″ = -6.599 m

2) Perhitungan tersebut digunakan sampai BM GD 04 – P11 3) Kemudian dijumlahkan, ternyata hasil yang didapatkan ≠ 0, melainkan : 0,023 m, maka harus ada koreksi. Cara menghitung koreksi dihitung dengan menggunakan rumus : k  X/titik

=

d  kx d

k x12

=

30 × 0,023 922.235

= -0,001 m Perhitungan tersebut digunakan sampai kX BM GD 04-P1 Besarnya  d sin α

= 0,023 m

4) Jumlah dari koreksi tiap titik (kX/titik) harus sama dengan koreksi (kX) Masing-masing besarnya koreksi d sin α per titik dapat dilihat di form poligon tertutup pada halaman lampiran.

Kelompok II-A 2018

IV-2

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

5) Perhitungan koreksi fy Menghitung d cos α dengan menggunakan rumus : = d BM GD 04-P1 cos α BM GD 04-P1

Y BM GD 04-P1

= 30 cos 191°12′22.80″ = -29,265 m 6) Perhitungan tersebut digunakan sampai BM GD 04 –P11 7) Kemudian dijumlahkan, ternyata hasilnya ≠ 0, melainkan 0,177 m, maka harus ada koreksi. Cara menghitung koreksi dengan menggunakan rumus : k  Yi/titik

=

k y

=

12

d  ky d

30  0,177 922,235

= 0,005764 m 8) Hitungan tersebut digunakan sampai BM GD 04-P11 Besarnya  d cos α = -0,177 m 9) Jumlah dari koreksi tiap titik (kY/titik) harus sama dengan koreksi (kY) 10) Masing-masing besarnya koreksi d cos α per titik dapat dilihat di form poligon tertutup pada halaman lampiran. 11) Perhitungan terakhir dari poligon tertutup, yaitu perhitungan koordinat. Koordinat awal (BM) = (438413.545 ; 9220746.083) m sudah diketahui. Koordinat awal berguna untuk menghitung koordinat selanjutnya. 12) Rumus yang digunakan adalah : X1

= BM + d BM GD 04-P1 + kX BM GD 04-P1 = 438413,545 + (--6,599) + (-0,001) = 438406.945 m

Y1

= BM + d BM GD 04-P1 + kY BM GD 04-P1 = 9220746,083+ (-29,265)+ (-0,005764) = 9220716.823 m

Kelompok II-A 2018

IV-3

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Perhitungan tersebut digunakan sampai kembali ke koordinat BM.

c) Ketelitian Linier Rumus ketelitian linier adalah sebagai berikut :

( fx) 2  ( fy ) 2 fl  d d fx = (  d sin  )

= 0,023

fy = (  d cos  )

= 0,177

fl  ( fx ) 2  ( fy ) 2 = √ 0,0232 + 0,1772

= 0,178 ∑d

= 922,235 m

Jadi, ketelitian linier =

fl = d

1 0,178 = 922 ,235 5181

dan pengukuran yang Kelompok II-A lakukan memenuhi batas toleransi dengan toleransi ketelitian jarak linear sebesar = 1 : 5181.

Kelompok II-A 2018

IV-4

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

IV.1.3 Hasil dan Pembahasan Cross Section Dalam pengukuran Cross Section kita mengukur beda tinggi dari detail detail jalan tiap titik dan kita peroleh BA, BT, dan BB tiap titik yang digunakan untuk mencari tinggi masing-masing detail tiap titik yang diukur. Kelompok II-A mendapat tinggi titik detail-detail pada P6 sampai P10. Dengan diketahuinya tinggi titik detail-detail pada P6 sampai P10 kita dapat merencanakan pekerjaan selanjutnya seperti perbaikan jalan atau pembuatan jalan baru.

Tabel IV-v Hasil Cross Section P6 (Kelompok II-A, 2018) Titik Detail Dari

Ke

Bacaan Benang Jarak

Beda Tengah

Atas

Bawa

Tinggi

Elevasi

h Patok

P6

2

1,628

1,638

1,618

-0,278

183,149

(muka) P6

B

2

1,303

1,313

1,293

0,047

183,474

P6

C

2,4

1,344

1,356

1,332

0,006

183,433

P6

D

2,4

1,608

1,620

1,596

-0,258

183,169

P6

E

4,2

1,641

1,662

1,620

-0,291

183,136

P6

F

7,6

1,643

1,681

1,605

-0,293

183,134

P6

G

7,6

1,255

1,293

1,217

0,095

183,522

P6

H

8

1,255

1,295

1,215

0,095

183,522

P6

I

8

1,369

1,409

1,329

-0,019

183,408

P6

J

9,2

1,441

1,487

1,395

-0,091

183,336

P6

K

11,6

1,449

1,507

1,391

-0,099

183,328

Kelompok II-A 2018

IV-5

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

P6

L

11,6

1,396

1,454

1,338

-0,046

183,381

P6

M

12

1,396

1,456

1,336

-0,046

183,381

P6

N

12

1,754

1,814

1,694

-0,404

183,023

P6

O

15

1,809

1,884

1,734

-0,459

183,968

P6

P

17,6

1,833

1,921

1,745

-0,483

182,944

P6

Q

17,5

1,548

1,635

1,460

-0,198

183,229

P6

R

19

1,533

1,628

1,438

-0,183

183,244

Kelompok II-A 2018

IV-6

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Tabel IV-vi Hasil Cross Section P7 (Kelompok II-A, 2018) Titik Detail

Bacaan Benang Jarak

Dari Patok

Ke P7

Tengah

Atas

Beda

Bawah

Tinggi

Elevasi

2

1,181

1,191

1,171

0,149

184,104

(muka)

P7

B

2

1,218

1,228

1,208

0,112

184,067

P7

C

2

1,672

1,628

1,662

-0,342

183,613

P7

D

4,4

1,673

1,695

1,651

-0,343

183,612

P7

E

7,8

1,585

1,624

1,546

-0,255

183,700

P7

F

7,8

1,351

1,390

1,312

-0,021

183,934

P7

G

9,6

1,337

1,385

1,289

-0,007

183,948

P7

H

12

1,410

1,470

1,350

-0,080

183,875

P7

I

12

1,580

1,640

1,520

-0,250

183,705

P7

J

15

1,625

1,700

1,550

-0,295

183,660

P7

K

17,4

1,702

1,789

1,615

-0,372

183,583

P7

L

17,6

1,432

1,520

1,344

-0,102

183,853

P7

M

19,4

1,446

1,543

1,349

-0,116

183,839

P7

N

19,6

1,600

1,698

1,502

-0,270

183,685

Kelompok II-A 2018

IV-7

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Tabel IV-vii Hasil Cross Section P8 (Kelompok II-A, 2018) Titik Detail

Bacaan Benang

Beda

Jarak Dari Patok

P8

Elevasi

Tengah

Atas

Bawah

Tinggi

3,2

1,148

1,164

1,132

0,192

185,579

Ke

(muka)

P8

B

2

1,150

1,160

1,140

0,190

185,577

P8

C

2

1,515

1,525

1,505

-0,175

185,212

P8

D

4,6

1,489

1,512

1,466

-0,149

185,238

P8

E

8

1,449

1,489

1,409

-0,109

185,278

P8

F

8

1,248

1,288

1,208

0,092

185,479

P8

G

8

1,310

1,350

1,270

0,030

185,417

P8

H

11,6

1,424

1,482

1,366

0,084

185,471

P8

I

11,6

1,362

1,420

1,304

-0,022

185,365

P8

J

11,8

1,559

1,618

1,500

-0,219

185,168

P8

K

15

1,605

1,680

1,530

-0,265

185,122

P8

L

17,4

1,613

1,700

1,526

-0,273

185,114

P8

M

17,6

1,476

1,564

1,388

-0,136

185,251

P8

N

19

1,463

1,558

1,368

-0,123

185,264

Kelompok II-A 2018

IV-8

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Tabel IV-viii Hasil Cross Section P9 (Kelompok II-A, 2018) Titik Detail Dari Patok

Jarak

Ke P9

Bacaan Benang

beda

Elevasi

tinggi

Tengah

Atas

Bawah

3,2

1,424

1,440

1,408

-0,094

187,122

(muka)

P9

B

3

1,433

1,448

1,418

-0,103

187,113

P9

C

3

1,241

1,256

1,226

0,089

187,305

P9

D

2

1,211

1,221

1,201

0,119

187,335

P9

E

2

1,871

1,881

1,861

-0,541

186,675

P9

F

10

2,015

1,062

1,968

-0,685

186,531

P9

G

18

1,970

2,060

1,880

-0,640

186,576

Kelompok II-A 2018

IV-9

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Tabel IV-ix Hasil Cross Section P10 (Kelompok II-A, 2018) Titik Detail

Bacaan Benang Jarak

Dari Patok

Elevasi

Tengah

Atas

Bawah

Tinggi

2,8

1,442

1,456

1,428

-0,042

188,236

Ke P10

Beda

(muka)

P10

B

2,8

2,585

2,599

2,571

-1,185

187,093

P10

C

2,5

2,5775

2,590

2,565

-1,178

187,100

P10

D

2,4

1,436

1,448

1,424

-0,036

188,242

P10

E

2,2

1,365

1,376

1,354

0,035

188,313

P10

F

2

1,446

1,456

1,436

-0,046

188,232

P10

G

2

1,402

1,412

1,392

-0,002

188,276

P10

H

1,8

1,354

1,363

1,345

0,046

188,324

P10

I

1,8

1,313

1,322

1,304

0,087

188,365

P10

J

2

1,794

1,803

1,785

-0,394

187,884

P10

K

9,2

1,819

1,865

1,773

-0,419

187,859

P10

L

16,4

1,774

1,856

1,692

-0,374

187,901

P10

M

16,6

1,676

1,759

1,593

-0,276

188,002

P10

N

7

1,665

1,755

1,685

-0,265

188,013

Kelompok II-A 2018

IV-10

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Hasil Pengukuran tinggi diatas diperoleh dengan cara sebagai berikut: 1.

Pengukuran cross section dilakukan dengan menggunakan metode pengukuran waterpass terbuka.

2.

Menentukan detail-detail titik yang akan diukur.

3.

Menggambar sketsa pengukuran dan titik-titik detail yang akan diukur untuk mempermudah dalam melakukan pengukuran.

4.

Mendirikan alat (metode alat diatas patok) di patok P6, kemudian membaca dan mencatat bacaan BA, BB, BT pada patok dilanjutkan ketitik detail 1 hingga titik terakhir.

5.

Melakukan langkah-langkah di atas pada patok selanjutnya hingga patok P10.

6.

Menghitung tinggi tiap titik dengan menjumlahkan tinggi patok dengan tinggi tiap titik detail. Contoh pada P1 dengan titik detail pertama : Tinggi titik detail 1 = Tinggi 1 + beda tinggi titik 1 = 183,149 + (-0,287) = 182,862 m Dan seterusnya sampai diketahui tinggi seluruh titik detail pada titik P6 sampai P10 dan seterusnya sampai diketahui tinggi titik detail pada titik P10.

Dari pengukuran cross section yang telah dilakukan, terdapat kesalahan dalam pengukuran dan perhitungan yaitu : rambu ukur yang tidak terbaca karena tertutup taman dan pepohonan maka tidak terbaca oleh waterpass. Sehingga penyusun hanya memperkirakan bacaan BA, BT dan BB nya dengan menggunakan hitungan.

Kelompok II-A 2018

IV-11

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

IV.1.4 Kendala dan Penyelesaiannya Adapun kesulitan yang dihadapi saat melakukan praktikum adalah sebagai berikut : 1.

Kesulitan melihat patok karena lokasi praktikum berada diantara pohon.

2.

Kesulitan melihat patok karena tertutup tumbuhan.

3.

Jarak yang terlalu jauh membuat mata susah melihatnya.

4.

Kesulitan melihat rambu karena banyaknya kendaraan yang berlalu lalang.

5.

Cuaca yang sangat terik.

6.

Adanya kegiatan di lokasi saat pengukuran.

7.

Kelelahan.

8.

Ada anggota yang susah dibangunkan saat ada agenda mengukur dini hari.

Penyelesaian yang kita lakukan saat pengukuran : 1.

Menggunakan alat bantu seperti pulpen atau pensil, agar patok terlihat oleh alat.

2.

Melakukan pengukuran saat pagi hari.

3.

Melakukan pengukuran saat kendaraan sedang lengang.

4.

Menggunakan payung.

5.

Bergantian saat penggunaan alat, agar tidak terjadi kesalahan karena kelelahan.

6.

Berhenti melakukan pengukuran saat sudah merasa kelelahan.

7.

Terus menghubungi dan mendatangi kosannya agar kami dapat mengukur tepat waktu.

Kelompok II-A 2018

IV-12

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

BAB V PENUTUP V.1.1 Kesimpulan 1.

Ilmu Ukur Tanah I adalah ilmu untuk menentukan posisi relatif titik di atas tanah dan digambar di dalam peta.

2.

Pada pengukuran poligon tertutup diperoleh sudut dan arah yang selanjutnya bisa digunakan untuk menghitung luas suatu daerah. Pada pengukuran ini menggunakan alat theodolite. Dari hasil pengukuran dengan alat ini diperoleh koordinat-koordinat yang nantinya dapat digambarkan pada peta dan kita dapat mengetahui wilayahnya.

3.

Pengukuran metode sipat datar menggunakan alat waterpass digunakan untuk mengukur beda tinggi antar dua titik.

4.

Pengukuran waterpass tertutup elevasi awal akan sama dengan elevasi akhir.

5.

Pada hasil pengukuran waterpass tertutup terdapat koreksi beda tinggi sebesar -0,012 m.

6.

Pada pengukuran poligon didapat koreksi sudut sebesar 0o01’01”

7.

Pada pengukuran poligon di lapangan terdapat kesalahan jarak linier sebesar 1 : 5181

8.

Pada pengukuran poligon terdapat toleransi kesalahan jarak linier sebesar 1 : 2500, maka hasil dari pengukuran memenuhi toleransi.

9.

Pengukuran penampang melintang (crosssection) dilakukan pada lokasi yang sama dengan pengukuran profil memanjang. Dengan mengetahui elevasi titik pada profil memanjang, dapat diketahui beda tinggi antar titik detail.

Kelompok II-A 2018

IV-13

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

V.1.2 Saran Dari hasil praktikum Ilmu Ukur Tanah I kami menyarankan bahwa : 1.

Lakukan praktikum dengan rasa penuh tanggung jawab.

2.

Perhatikan aturan-aturan yang ada saat praktikum

3.

Diusahakan tidak mengukur pada saat tengah hari yang panas ataupun saat hujan.

4.

Pergunakan payung untuk melindungi alat agar tidak terkena sinar secara langsung.

5.

Pastikan rambu ukur berdiri secara vertikal agar tidak terjadi kesalahan pembacaan sudut atau benang tengah.

6.

Pastikan nivo benar-benar centering dan pengukuran tidak terjadi kesalahan.

7.

Pada saat pengukuran jarak dengan pita meter pastikan pita meter tidak cacat dan keadaan di lapangan aman untuk pengukuran jarak secara manual.

8.

Apabila terjadi hujan saat mengukur, usahakan segera mengamankan alat agar tidak terkena air.

9.

Waktu yang baik buat mengukur adalah saat pagi hari atau sore hari.

Kelompok II-A 2018

IV-14

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

DAFTAR PUSTAKA

Basuki, Slamet. 2006. Ilmu Ukur Tanah. Yogyakarta: Universitas Gadjah Mada Press. Hani’ah, Ir. 2008. Ilmu Ukur Tanah 1. Hendro Kustarto, Hartanto J.Andy. 2007. Ilmu Ukur Tanah Metode dan Aplikasinya. Malang : Penerbit DIOMA. Anonim. 2014. Fungsi benchmark. http://www.jasasipil.com/2014/09/standar-ukuran-patok-benchmarkbm.html. Diakses pada tanggal 23 November 2016 Anonim. 2014. Penentuan azimut. http://www.pa-brebes.go.id/images/stories/data_pdf/azimut-dg-theodltbbs.pdf. Diakses pada tanggal 23 November 2016 Anonim, 2017, Pengukuran Cross Section https://www.academia.edu/27450780/Cara_Melakukan_Pengukuran_Cro ss_Section_Dan_Long_Section_Menggunakan_Waterpass Kustarto, Hendro dan Andy Hartanto.2012.Ilmu Ukur Tanah Metode dan Aplikasi bagian kedua.Malang:Dioma Brinker, Russel.C.2000.Dasar-Dasar Pengukuran Tanah Jilid 1.Jakarta:Erlangga Brinker, Russel.C.1997.Dasar-Dasar Pengukuran Tanah Jilid 2.Jakarta:Erlangga Kelompok 9 Kelas B. 2015. Laporan Praktikum Ilmu Ukur Tanah I. Fakultas Teknik Universitas Diponegoro.Semarang.2015. Kelompok 3 Kelas B. 2016. Laporan Praktikum Ilmu Ukur Tanah I. Fakultas Teknik Universitas Diponegoro.Semarang.2016. Kelompok 7 Kelas B. 2017. Laporan Praktikum Ilmu Ukur Tanah I. Fakultas Teknik Universitas Diponegoro. Semarang. 2017.

Kelompok II-A 2018

v

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

LAMPIRAN

Kelompok II-A 2018

v

Laporan Ilmu Ukur Tanah I

Dokumentasi

Kelompok II-A 2018

v

Related Documents

Geodesi Gravimeter
May 2020 14
2a
November 2019 50
2a
April 2020 44