Nama Kelompok 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10.
Evita Pratiwi Farhan Subakti Fitri Nur Asriyani Ilham Afriza A Indah Nur Lutfiana Irma Dwijayanti Meliana Sekarwangi Nadia Putri Noviolita Wirda Affiyanti
Prodi D3 Analis Kesehatan
3. Dalam sejarah pra kebangkitan nasional coba jelaskan peran beberapa kerajaan besar yang mempengaruhi munculnya semangat nusantara?
A. Faktor Internal • Perlakuan membeda-bedakan dari penjajah Barat (Belanda) menimbulkan kesengsaraan dan penderitaan terhadap rakyat Indonesia yang akhirnya menimbulkan perasaan senasib. Contohnya tanam paksa, monopoli, diskriminasi dan sebagainya • Adanya kenangan kejayaan masa lalu. Khususnya pada kejayaan Kerajaan Majapahit dan Sriwijaya serta kebesaran kerajaankerajaan Islam.
• Timbulnya kaum terpelajar akibat adanya politik Ethis Van Derenter. • Lahirnya kelompok terpelajar islam telah menyadarkan bangsa Indonesia terjajah yang sebagian besar penduduknya beragama Islam. • Muncul dan berkembangnya semangat persamaan derajat pada masyarakat Indonesia dan berkembang menjadi gerakan politik yang sifatnya nasional.
B. Faktor Eksternal • Munculnya fase kesadaran pentingnya semangat nasional dan perasaan senasib, serta keinginan untuk mendirikan negara berdaulat lepas dari cengkeraman imperialisme di seluruh negara-negara jajahan di Asia, Afrika, dan Amerika latin pada akhir abad ke-19 dan awal abad ke-20.
• Peristiwa Perang Dunia I menyadarkan para terpelajar mengenai penentuan nasib sendiri. Perang tersebut merupakan perang memperebutkan daerah jajahan. Tokoh-tokoh pergerakan nasional di Asia, Afrika dan Amerika Latin telah menyadari bahwa kini saatnya telah tiba bagi mereka untuk melakukan perlawanan terhadap panjajah yang sudah lelah berperang.
• Munculnya dorongan untuk melawan imperialisme barat karena adanya konflik ideologi antara kapitalisme / imperialisme dengan sosialisme / komunisme. • Lahirnya nasionalisme di Asia dan Afrika memberi inspirasi kaum terpelajar di Indonesia bahwa imperialisme harus dilawan melalui organisasi modern. • Kemenangan Jepang atas Rusia tahun 1904-1965, telah menyadarkan bangsa Asia khususnya Indonesia akan kekuatan dan kemampuannya sebagai bangsa Asia yang telah mampu mengalahkan bangsa Eropa yang selalu menganggap bangsa yang super.
4. Kebudayaan Hindu dan Pengaruh terhadap Kebudayaan di Indonesia?
• Bahasa (Bahasa Sansekerta), serta huruf Pallawa Sebelum bahasa Sanskerta masuk ke Indonesia, bangsa Indonesia telah memiliki bahasa Ibu. Di mana pada masa ini telah berkembang bahasa Austronesia yang berkembang sejalan dengan perkembangan kebudayaan bercocok tanam. • Teknologi, terutama arsitektur bangunan dan irigasi Teknologi dalam hal ini bukan hanya terbatas benda-benda yang terlihat pada zaman sekarang, tetapi teknologi yang dimaksud yaitu pada intinya suatu alat yang dipakai untuk dapat menguasai lingkungan. Sistem peralatan dan teknologi kebudayaan Hindu yang mempengaruhi kebudayaan Indonesia terutama dapat dilihat dalam teknologi arsitektur dan irigasi.
• Sistem Ekonomi Unsur kebudyaan Hindu di bidang sistem ekonomi yang mempengaruhi kebudayaan Indonesia adalah dengan adanya sistem ekonomi yang ada pada Kerajaan Sriwijaya, • Sistem sosial Unsur kebudayaan Hindu di bidang sistem sosial yang mempengaruhi kebudayaan Indonesia dalam hal ini tampak nyata dalam konsep dasar sistem kerajaan dan sistem Warna yang berkembang di Indonesia.
• Sistem pengetahuan Dalam sistem pengetahuan, pengaruh kebudayaan Hindu terlihat dalam ilmu kedokteran, yang tercantum dalam buku-buku Usada. • Agama atau Religi Kebudayaan Hindu memberikan pengaruh di bidang agama yaitu yang berupa agama Hindu dan Budha.
• Kesenian Unsur kesenian adalah unsur yang paling menonjol dalam suatu kebudayaan jika dibandingkan dengan unsur-unsur lainnya.