Kelas Rhodophyceae.docx

  • Uploaded by: Jeki Simorangkir
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Kelas Rhodophyceae.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 869
  • Pages: 6
Kelas Rhodophyceae

Deskripsi Rhodophyceae berwarna merah sampai ungu, kadang kadang juga lembayung atau pirang kemerah merahan. Kromatofora berbentuk cakram atau suatu lembaran,vmengandung klorofil a dan karotenoid, tetapi warna itu tertutup oleh zat warna yang mengadakan fluoresensi, yaitu fikoeritrin. Alga ini pada umumnya banyak sel (multiseluler) dan makroskopis. Panjangnya antara 10 cm sampai 1 meter dan berbentuk berkas atau lembaran.

Sifat biologi rhodophyceae 1. Inti sel bersifat eukariotik karena inti sel telah memiliki membran. 2. Sebagian besar multiseluler (bersel banyak). 3. Umumnya makroskopis (dapat dilihat dengan kasat mata) dengan panjang dapat mencapai 1 meter. 4. Satu-satunya alga yang tidak memiliki fase berflagel dalam siklus hidupnya. 5. Bersifat autotorof, karena memiliki klorofil untuk melakukan fotosintesis. 6. Kloroplas mengandung pirenoid untuk menyimpan hasil fotosintesis. 7. Cadangan makanan disimpan dalam bentuk tepung fluoride (sejenis karbohidrat), floridosid (senyawa gliserin dan galaktosa) dan tetes-tetes minyak. Floridosid akan bewarna kemerahmerahan jika ditambah dengan iodium. 8. Bentuk talus berupa helaian atau berbentuk seperti pohon. 9. Talus bewarna merah sampai ungu tetapi ada juga yang pirang atau kemerah-merahan. 10.Tubuhnya diselimuti kalsium karbonat (CaCO3). 11. Dinding sel terdiri atas komponen yang berlapis-lapis. Dinding sel sebelah dalam tersusun dari myofibril, sedangkan sel sebelah luar tersusun dari zat lendir.

Struktur rhodophyceae Struktur sel Rhodophyta (Alga merah)

Dinding selnya terdiri dua lapis, lapisan bagian dalam kasar (rigid) dan menyerupai mikrofibril, sedangkan bagian luar berbentuk lapisan mucilaginous. pada dinding selnya terdapat berbagai macam bahan selain selulosa, yaitu polisakarida sulfat, agar dan karagenin. Pada alga pembentuk koral, dapat mengumpulkan CaCO3 di dalam dinding selnya. Oleh karena hal tersebut jenis alga ini berperan penting dalam proses pembentukan karang.

Taksonomi rhodophyceae Dibagi dalam dua anak kelas yaitu Bangie dan Florodeae 1. Anak kelas Bangieae(Protoflorideae) Talus terbentuk benang, cakram, atau pita dengan tidak ada percabangan yang beraturan. Pembiakan vegetatif dengan monospora yang dapat memperlihatkan gerakan ameboid. Pembiakan seksual dengan oogami. Oogonium berupa sel yang sedikit saja bedanya dengan sel sel talus, kadang kadang mempunyai alat tambahan seperti trikogin. Anteridium menghasilkan gamet jantan yang disebut spermatium. Zigot dengan langsung membuat spora atau setelah mengadakan pembelahan baru mengeluarkan spora. Dalam golongan ini termasuk suku bangiaceae, yang membawahi antara lain ganggang tanah dan ganggang laut.

2. Anak kelas Florideae Talus ada yang masih sederhana, tetapi umumnya hampir selalu bercabang cabang dengan beraturan dan mempunyai beraneka ragam bentuk seperti benang, lembar lembaran. Percabangannya menyirip atau menggarpu.

Florideae dibagi dalam sejumlah bangsa, diantaranya yaitu: 1. bangsa Nemalionales Di dalamnya termasuk suku Helminthocladiaceae yang antara lain mencakup Batrachospermum moniliforme, Bonnemaisonia hamifera. 2. Bangsa Gelidiales Di dalamnya termasuk suku Gelidiaceae, misalnya Gelidium cartilagineum dan Gelidium lichenoides, terkenal sebagai penghasil agar-agar.

Gelidium cartilagineum

Gelidium lichenoides

3. Bangsa Gigartinales Kebanyakan terdiri atas ganggang laut. Yang penting ialah suku Cigartinaceae dengan dua warganya yang menghasilkan bahan yang berguna ialah Chondrus crispus dan Gigartina mamillosa, penghasil karagen atau lumut islandia yang berguna sebagai bahan obat.

Chondrus crispus 4. Bangsa Nemastomales Dari bangsa ini perlu disebut suku Rhodophylliadaceae yang salah satu warganya terkenal sebagai penghasil agar agar, yaitu Euchema spinosum.

Euchema spinosum

5. Bangsa Ceramiales Dalam bangsa ini termasuk antara lain suku Ceramiaceae di dalamnya. Contoh jenis ganggang yang tergolong dalam suku ini ialah Callithamnion corymbosum.

Manfaat Rhodophyceae beberapa alga merah bermanfaat sebagai penyokong penting bagi batu karang tropis. Ganggang merah merupakan bahan pangan penting di negara-negara Asia. Di Jepang misalnya, alga merah dikeringkan dan digunakan dalam berberapa hidangan masakan. Selain menghasilkan algin, ganggang merah juga menghasilkan karagenan dan agar.

Karagenan (carrageenan) merupakan sejenis polisakarida yang digunakan sebagai bahan kosmetik dan kapsul gelatin dan merupakan zat aditif yang dapat ditambahkan pada puding dan es krim. Agar digunakan sebagai bahan pangan. Selain untuk bahan makanan, agaragar juga dimanfaatkan sebagai medium kultur mikroorganisme, kosmetik, obat, pelapis daging kaleng, pengeras es krim, serta pengelmusi lemak dan cokelat batangan.

Beberapa contoh Rodophyta adalah sebagai berikut. 1. Eucheuma spinosum, banyak dibudidayakan karena menghasilkan agar, banyak terdapat di perairan Indonesia. 2. Chondrus crispus, juga dibudidayakan yang dikenal sebagai rumput laut. 3. Gelidium coulteri dan Gracilaria sp., sebagai bahan pembuatan agar-agar banyak terdapat di perairan negara yang agak dingin.

Reproduksi Ganggang merah dapat bereproduksi secara aseksual (vegetatif) dan secara seksual (generatif). Perkembangbiakan aseksual dengan membentuk aplanospora, yaitu spora nonmotil (tidak bergerak) dan berasal dari talus ganggang yang diploid. Selanjutnya, spora tersebut akan tumbuh menjadi ganggang merah baru. Pada Rhodophyta, perkembangbiakan aseksual secara fragmentasi jarang terjadi. Perkembangbiakan seksual (generatif) terjadi secara oogami, dan pada beberapa jenis mengalami pergiliran keturunan (metagenesis). Reproduksi secara generatif dilakukan dengan peleburan antara gamet jantan yang tidak memiliki alat gerak (spermatium) dan ovum. Gamet jantan tersebut dibentuk dalam spermatangium, sedangkan gamet betina dibentuk dalam karpogonium. Zigot hasil pembuahan selanjutnya akan tumbuh menjadi ganggang merah yag diploid. Berikut ini bagan daur hidup atau pergiliran keturunan pada salah satu contoh spesies alga merah yaitu Polysiphonia.

Sporofit menghasilkan meiospora yang akan berkembang menjadi gametofit. Gametofit membentuk spermatangia yang menghasilkan spermatia dan carpogonium yang mengandung sel trichogen. Spermatia menempel pada ujung trichogen, terus masuk ke dasar sel. Di sini terjadi peleburan antara inti sperma dan inti sel betina membentuk zigot (goninoblast). Goninoblast adalah filamen yang terbentuk dari zigot dan di ujung filamen terbentuk carposporangium.

Selanjutnya, di dalam carposporangium terbentuk carpospora. Carpospora keluar dari carposporangium, untuk selanjutnya tumbuh menjadi sporofit (Polysphonia baru). Dalam

pertumbuhannya, Polysiphonia mengalami pergiliran keturunan (metagenesis), yaitu perkembangbiakan aseksual dan perkembangbiakan seksual berlangsung secara bergantian

Related Documents

Jenjang Kelas
October 2019 48
Presentasi Kelas
June 2020 18
Kelas Fkl.docx
May 2020 21
Hiasan Kelas
November 2019 37
Kelas Ii.docx
December 2019 35
Kelas Xii
July 2020 21

More Documents from "Seni Asiati"

Artikel Jeki.docx
June 2020 4
Praktikum.docx
December 2019 3
Info.pdf
June 2020 5
Ipll.docx
June 2020 4
Artikel Jeki.docx
June 2020 3