Icq Herman Modul 3.docx

  • Uploaded by: nindya
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Icq Herman Modul 3.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 766
  • Pages: 4
KOREKSI ICQ HERMAN Modul 3 Buku 1 Halaman 70 - 78 PENYIMPANAN DAN PENGAWASAN FISIK Penyimpanan dan pengawasan fisik pada PT PETA dapat disebutkankurang efektif, dibuktikan dengan beberapa alasan, yaitu : 1. Pada No. 3, disebutkan bahwa apakah kecuali petugas gudang dilarang masuk ke gudang? Menurut kami, seharusnya hanya petugas gudang saja yang dapat masuk ke gudang, agar tidak terjadi kecurangan. 2. Pada no. 9 disebutkan bahwa apakah yang mengawasi/melakukan perhitungan atau menyusun buku ikhtisar hasil perhitungan terlepas dari penguasaan secara fisik atas barang (penjaga gudang dan sebagainya? Menurut kami, apabila penguasaan fisik tidak dilakukan secara terpisah, maka kemungkinan terjadinya fraud akan lebih tinggi. 3. Pada no. 12, disebutkan bahwa apakah barang yang penjualannya lambat (slow moving), usang (obsolete) atau rusak telah dipisahkan? Menurut kami, seharusnya dipisahkan antara barang yang penjualannya lambat (slow moving), usang (obsolete) atau rusak agar pada saat melakukan penjualan barang tidak melakukan dua kali kerja. 4. Pada no. 16, disebutkan bahwa apakah barang – barang yang penjualannya lambat, barang yang rusak (obsolete), barang yang rusak dan kelebihan persediaan dilaporkan segera kepada manajemen (untuk perbaikan/diambil keputusan)? Menurut kami, apakah barang – barang yang penjualannya lambat, barang yang usang (obsolete), barang yang rusak dan kelebihan persediaan seharusnya dilaporkan segera kepada manajemen untuk perbaikan/diambil keputusan. 5. Pada no. 17, disebutkan bahwa persediaan barang konsinyasi keluar (milik klien) dan barang konsinyasi yang diterima (milik perusahaan lain untuk dijualkan) dikendalikan dan dibukukan dengan baik? Menurut kami, setiap barang konsinyasi semestinya terdapat pengendalian dan pembukuan dengan baik, agar barang – barang yang masuk dan keluar dapat dihitung secara jelas.

ORDER PEMBELIAN 1. Pada no.1, disebutkan bahwa apakah pembelian dilakukan dengan syarat yang menguntungkan (misalnya tender, pemasok terseleksi)? Menurut kami, pembelian semestinya dilakukan dengan syarat yang menguntungkan, agar PT PETA nantinya tidak akan merugi. 2. Pada no. 3, disebutkan bahwa apakah pembelian dikoordinasikan dengan anggaran penjualan? Menurut kami, pembelian seharusnya dikoordinasikan dengan anggaran penjualan yang sudah dibuat, agar nantinya pengeluaran tidak lebih besar dari pemasukan. 3. Pada no. 5, disebutkan bahwa apakah harga penawaran penjual yang terdaftar (approved) ditinjau secara berkala, untuk memastikan bahwa selalu merupakan harga bersaing? Menurut kami, seharusnya harga penawaran penjual yang terdaftar (approved) ditinjau secara berkala agar harga tetap bersaing. 4. Pada no. 6, disebutkan bahwa apakah terdapat bagian penerimaan barang yang terpisah dari bagian penyimpanan? Menurut kami, bagian penerimaan barang seharusnya terpisah dari bagian penyimpanan, agar barang nantiya tidak tercampur. 5. Pada no.7, disebutkan bahwa apakah barang yang diterima disertai dengan surat keterangan pengangkut? Menurut kami, sebaiknya barang yang diterima sebaiknya disertai dengan surat keterangan pengangkut, karena tujuan dari adanya surat keterangan pengangkut ini adalah untuk mencantumkan data barang – barang yang dikirim disertai dengan kualitas barang tersebut. Dengan begitu, kita akan merasa aman apabila ada petugas berwajib seperti polatnas atau dinas lainnya yang ingin memeriksa barang tersebut. 6. Pada no. 9, apakah laporan penerimaan barang diberi nomor cetak? Menurut kami, laporan penerimaan barang seharusnya diberi nomor cetak agar barang yang sudah diterima dapat diurutkan. 7. Pada no. 9, apakah laporan penerimaan barang tembusannya dikirim kepada bagian pembelian, sebagai informasi bahwa pesanan telah diterima? Menurut kami, laporan penerimaan barang tembusannya semestinya dikirim kepada bagian pembelian. 8. Pada no. 16, disebutkan bahwa apakah system informasi termasuk anggaran biaya, perbandingan antara anggaran dengan yang sebenarnya dan penjelasan tertulis atas penyimpangan yang material (penting)?

Menurut kami informasi termasuk anggaran biaya, perbandingan antara anggaran dengan yang sebenarnya dan penjelasan tertulis atas penyimpangan yang material seharusnya masuk dalam system informasi 9. Pada no. 17, disebutkan bahwa apakah perhitungan rasio yang berikut secara teratur diperiksa dan dijelaskan dengan cukup pada presentase laba kotor dengan penjualan, presentase biaya penjualan dengan penjualan dan tingkat perputaran persediaan (inventory turn over)? Menurut kami, pada presentase laba kotor dengan penjualan, presentase biaya penjualan dengan penjualan agar PT PETA dapat mengetahui tingkat keuntungan perusahaan. 10. Pada no. 18, disebutkan bahwa apakah ada prosedur yang cukup untuk menjamin pertimbangan yang tepat pada pisah batas pembelian, penyesuaian pendapatan & biaya dan laba yang tidak direalisasi pada barang? Menurut kami, seharusnya terdapat pisah batas pembelian, penyesuaian pendapatan & biaya dan laba yang tidak direalisasi pada barang agar pencatatan dilakukan pada periode akuntansi atau tahun buku yang tepat.. 11. Pada no.22, disebutkan bahwa apakah pemegang buku akun kontrol utang terpisah dari pemegang buku pembantu utang? Menurut kami, seharusnya buku akun kontrol utang terpisah dari pemegang buku pembantu utang agar data yang masuk tidak tercampur dan tidak tertukar, pemisahan buku akun ini juga agar tidak terjadi kecurangan pada pencatatan.

MODUL 3 PRAKTIKUM PENGAUDITAN dan PDE

KELOMPOK 3 GRACIELA IMMANUELITA (1607531055) PUTU RISKA DIVIANA (1607531107) NI PUTU ANDRIANI MEGANTARI (1607531118) PUTU NINDYA PARISTA YANTI (1607531116)

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS UDAYANA 2019

Related Documents

Icq
May 2020 12
Icq Matrix
November 2019 8
Herman Heijermans2
July 2020 18
Herman Hesse
May 2020 28

More Documents from "Maria Jose"