FUNGSI LOOKUP A. VLOOKUP Fungsi
: Untuk mencari data tertentu dari suatu tabel secara vertikal
Rumus
: =VLOOKUP(Nilai_Kunci;Range_Tabel;Offset_Kolom;Range_Lookup)
Contoh Soal: Ketik soal seperti pada gambar beserta tabelnya:
Penyelesaian: Rumus yang Anda gunakan pada cell D8: =VLOOKUP(C8;$C$19:$F$23;2;FALSE)
Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 100.000 yang diambil kolom ke-2 dari tabel dengan nilai kunci golongan. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data GAJI lainnya. Rumus yang Anda gunakan pada cell E8: =VLOOKUP(C8;$C$19:$F$23;3;FALSE) Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 1.500 yang diambil kolom ke-3 dari tabel dengan nilai kunci golongan. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data UANG MAKAN lainnya. Rumus yang Anda gunakan pada cell F8: =VLOOKUP(C8;$C$19:$F$23;4;FALSE) Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 10.000 yang diambil kolom ke-4 dari tabel dengan nilai kunci golongan. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data TUNJANGAN lainnya. Rumus yang Anda gunakan pada cell G8: =SUM($D8;$F8) Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 111.500 yang diambil penjumlahan antara Gaji, Uang Makan dan Tunjangan. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data TOTAL GAJI lainnya.
LATIHAN
Nama Barang diambil dari tabel 1 berdasarkan kode
Bonus diambil dari tabel 2 berdasarkan kode
Harga Satuan daimbil dari tabel 1 berdasarkan kode
Total Harga merupakan hasil perkalian Jumlah barang dengan Harga Satuan
Diskon diambil dari tabel 2 berdasarkan Kode kemudian dikalikan Tota Harga
Total Bayar = Total Harga – Diskon
Total Maximun, Minimum dan Rata-rata cukup jelas (gunakan fungsi masing-masing)
B. HLOOKUP Fungsi
: Untuk mencari data tertentu dari suatu tabel secara horizontal
Rumus
: =HLOOKUP(Nilai_Kunci;Range_Tabel;Offset_Baris;Range_Lookup)
Contoh Soal: Ketik soal seperti pada gambar beserta tabelnya:
Penyelesaian: Rumus yang Anda gunakan pada cell D8: =HLOOKUP(C8;$C$18:$G$21;2;FALSE) Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 65.000 yang diambil baris ke-2 dari tabel dengan nilai kunci golongan sebagai kolom. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data GAJI lainnya. Rumus yang Anda gunakan pada cell E8: =HLOOKUP(C8;$C$18:$G$21;3;FALSE) Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 1.500 yang diambil baris ke-3 dari tabel dengan nilai kunci golongan sebagai kolom. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data UANG MAKAN lainnya. Rumus yang Anda gunakan pada cell F8: =HLOOKUP(C8;$C$18:$G$21;4;FALSE) Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 10.000 yang diambil baris ke-4 dari tabel dengan nilai kunci golongan sebagai kolom. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data TUNJANGAN lainnya. Rumus yang Anda gunakan pada cell G8: = SUM($D8:$F8) Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 76.500 yang diambil penjumlahan antara Gaji, Uang Makan dan Tunjangan. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data TOTAL GAJI lainnya.
LATIHAN
Tanggal Laporan diperoleh dengan fungsi tanggal hari ini
Gaji Pokok diambil dari tabel berdasarkan Gol
Masa Kerja =(Tanggal Laporan – Tanggal Masuk) dibagi 360
Masa kerja > 3 tahun dan agama = "Islam" maka Ket = "THR" selain itu Ket "-"
Jika Ket = "THR" maka jumlah THR = 1,5 dikali Gaji Pokok selain itu jumlah THR = 0
Jumlah = Gaji Pokok + Jumlah THR
Jika jumlah > 1000000 maka pajaknya = 9 % x jumlah, selain dari itu pajaknya 8 % x jumlah
Diterima = Jumlah - Pajak
C. CHOOSE Fungsi
: Untuk mencari data secara berurut dari tabel
Rumus
: =CHOOSE (Kriteria;Pilihan 1;Pilihan 2;…)
Contoh Soal:
Penyelesaian: Rumus yang Anda gunakan pada cell D8: =CHOOSE(C8;$C$19;$D$19;$E$19;$F$19;$G$19) Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 65.000 yang diambil baris ke-2 dari tabel dengan nilai kunci golongan sebagai pilihan pada kolomnya. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data GAJI lainnya. Rumus yang Anda gunakan pada cell E8: =CHOOSE(C8;$C$20;$D$20;$E$20;$F$20;$G$20) Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 1.500 yang diambil baris ke-3 dari tabel dengan nilai kunci golongan sebagai pilihan pada kolomnya. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data UANG MAKAN lainnya. Rumus yang Anda gunakan pada cell F8: =CHOOSE(C8;$C$21;$D$21;$E$21;$F$21;$G$21)
Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 10.000 yang diambil baris ke-4 dari tabel dengan nilai kunci golongan sebagai pilihan pada kolomnya. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data TUNJANGAN lainnya. Rumus yang Anda gunakan pada cell G8:
=SUM($D8:$F8) Jika benar maka Anda akan mendapatkan hasil 76.500 yang diambil penjumlahan antara Gaji, Uang Makan dan Tunjangan. Selanjutnya copy ke bawah untuk mengisi data TOTAL GAJI lainnya.