Evolusi Kelompok 2.docx

  • Uploaded by: Pratiwi Dwi
  • 0
  • 0
  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Evolusi Kelompok 2.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 1,516
  • Pages: 6
TUGAS EVOLUSI WORKSHEET OF “BECOMING HUMAN” ANGGOTA KELOMPOK  Alfina Zahwa

(006)

 Anggela Hajar P

(008)

 Wulan Reza Lulita (018)  Niswatul Aini

(021)

 Rysa Titanika W.

(031)

1. Setelah menonton video di prolog, daftarkan tiga pertanyaan yang Anda miliki tentang evolusi manusia ? Jawab: 1) Dari manakah kita (manusia) berasal ? 2) siapakah nenek moyang kita (manusia) ? 3) bagaimanakah nenek moyanh bisa berkembamh (memiliki keturunan) dam dapat bertahan hidup hanya dengan mengembangkan budaya?

Revisi: 1) apakah manusia berevolusi? 2) bagaiman evolusi manusia? 3) mengapa manusia berevolusi? 2. Di mana hadar dan mengapa itu penting ? Jawab: Letak Hadar yakni di wilayah Afar Utara. Wilayah Hadar dinilai sangat penting bagi perkembangan evolusi manusia dikarenakan tempat tersebut merupakan tempat untuk mempelajari asal usul manusia. Disitu pula pertama kalinya ditemukan fosil sendi lutut. 3. Mengapa fosil hominid berusia 3,2 juta tahun yang ditemukan di Hadar disebut "Lucy” ? Jawab: Panggilan sebutan Lucy muncul ketika memeriksa fosil tersebut di latar belakangi oleh lagu Beatles berjudul; "Lucy in the sky with diamonds" yang diputar berulang-ulang dengan alat perekam kecil. Selain itu, mungilnya bentuk kerangka membuat peneliti curiga bahwa fosil itu adalah perempuan. 4. Apa itu ahli paleoekologi ?

Jawab: orang yang ahli/pakar dalam mempelajari hubungan dan interaksi antara bentuk kehidupan purba dan lingkungannya. 5. Metode ilmiah dimulai dengan pengamatan, informasi yang diambil dari pengamatan ini bertumpu pada prinsip pemikiran ilmiah. Apa 3 prinsip pemikiran ilmiah ? Jawab: Terdapat 3 prinsip pemikiran ilmiah sebagai berikut : a. Rasionalisme Rasionalisme adalah doktrin filsafat yang menyatakan bahwa kebenaran haruslah ditentukan melalui pembuktian, logika, dan analisis yang berdasarkan fakta, daripada melalui iman, dogma atau ajaran agama. b. Empirisme Empirisme berpendapat bahwa pengetahuan tentang kebenaran yang sempurna tidak diperoleh melalui akal, melainkan di peroleh atau bersumber dari panca indera manusia, yaitu mata, lidah, telinga, kulit dan hidung. Dengan kata lain, kebenaran adalah sesuatu yang sesuai dengan pengalaman manusia. c. Skeptisme Skeptisisme adalah paham yang memandang sesuatu selalu tidak pasti (meragukan, mencurigakan) contohnya; kesulitan itu telah banyak menimbulkan skeptisisme terhadap kesanggupan dalam menanggapi gejolak hubungan.

Revisi menurut Bu sifak : - Real: berdasarkan fakta - Ditentukan dengan hukum - Berdasarkan penelitian atau observasi 6. Menemukan fosil bisa jadi sulit. nama 4 lokasi di bumi di mana ditemukan fosil hominid yang signifikan ? Jawab: Hadar Ethiopia, Tanzania, Kenya, dan Feldhofer di Jerman 7. Ketika sebuah fosil ditemukan, pembuatan profil dapat dilakukan untuk menjawab pertanyaan tentang organisme. Bagaimana para ilmuwan menentukan: spesies, usia, jenis kelamin, dan kesehatan ? Jawab: ada beberapa cara yang dilakukan arkeolog menetukan spesies, usia, jenis kelamin, dan kesehatan pada suatu fosil, antara lain:

1. Metode Radiometric Dating Metode radiometric dating ini sangat umum dilakukan oleh ahli arkeolog, yang pada intinya adalah menghitung perbandingan unsur tertentu pada specimen fosil untuk kemudian dibandingkan dengan kandungan unsur yang sama pada atmosfir dengan prinsip waktu paruh peluruhan atom. Dari semua jenis radiometric dating ini, yang akan gua bahas adalah pendekatan unsur karbon atau lebih ngetren dengan istilah carbon dating atau C-14 dating. Metode ini dikembangkan oleh profesor kimia di Amrik bernama Willard Libby di akhir 1940an yang akhirnya menjadi metode standard bagi para arkeolog di seluruh dunia.

2. Metode Stratigrafi Stratigrafi ini cabang dalam geologi yang meneliti lapisan bumi, tepatnya lapisan batuan di lapisan terluar bumi alias kerak, dan terbentuknya lapisan-lapisan itu. Bidang ini pertama diteliti mendalam oleh Nicolas Steno tahun 1669, yang membuat teori dasar agar para ilmuwan dapat menganalisa umur fosil berdasarkan letaknya di lapisan tanah yang berbeda. Nah, masing-masing lapisan itu disebut stratum, kalo banyak disebut strata.

Untuk menetukan jenis kelamin, spesies, maupun kesehatan arkeolog menggunakan DNA sebagai ujinya. Selain DNA, email gigi juga dapat digunakan untuk menentukan jenis kelamin fosil, karena pada email gigi terdapat dua gen berbeda untuk amilogenin yaitu AMELY dan AMELX. AMELY untuk kromosom Y dan AMELX untuk kromosom X.

8. Apa kerabat terdekat yang paling dekat dengan manusia ? Jawab: bahwa kerabat terdekat manusia yang hidup adalah simpanse Afrika 9. Apa leluhur yang sama ? Jawab: Dalam jutaan tahun di masa lalu kita memiliki nenek moyang yang sama yakni simpanse atau kera 10. Bagaimana kaki manusia dibandingkan dengan kaki simpanse? Jawab : kaki manusia berbeda dengan kaki sipanse. Hal ini ditunkjukkan pada fosil ibu jari yang sangat berbeda. Pada simpenase ibu jari mereka sangat besar dan memungkinkan

mereka untuk mengenggam. Sedangkan pada manusia ibu arinya sejajar yang mendukung cara berjalan dengan tegak. 11. Tengkorak homo erectus berbeda dari tengkorak homo sapiens. Bagaimana Anda membedakan tengkorak homo erectus dari tengkorak homo sapiens? Jawab: pada tengkorak homo erectus lebih besar dari pada homo sapiens. Bagian wajah pada homo erectus berada di bawah tepurug otak, sedangkan homo sapiens di depan tempurng otak. 12. Manusia seperti primata lain dalam banyak hal. Sebutkan dua kesamaan antara manusia dan primata lainnya! Jawab : kesamaan simpanse dengan manusia yaitu 98% dari gen simpanse sma dengan gen manusia, selain itu kerangka simpanse yang memungkinkan simpanse untuk berjalan seperti manusia meskipun masih ada perbedaan diantara keduanya. Selain itu, primata memiliki otak yang rumit dan kemampuan berkomunikasi, namun manusia memiliki otak yang lebih rumit lagi dan terorganisasi untuk menggunakan bahasa

13. Bipedalisme membutuhkan perubahan anatomi dalam struktur tulang untuk memungkinkan berjalan tegak. Sebutkan satu perbedaan antara kerangka simpanse dan manusia yang membantu manusia berjalan tegak! Jawab : yang membedakan kerangka simpanse dengan manusia yang membantu berjalan tegak yaitu ibu jari kaki yang sejajar pada kernagka manusia, hal ini mendukung manusia untuk berjalan tegak. 14. Di mana fosil paling neanderthal ditemukan? Jawab: fosil neanderthal ditemukan di sebuah gua batu kapur, yang disebut Feldhofer di Lembah Neander Jerman

15. Apa bedanya wajah neanderthal dengan manusia modern? Jawab: perawakan Neanderthal berbeda dengan manusia. Pembedanya yaitu Tulang lengan yang ditemukan pada Neanderthal sangat berat dan alis yang besar menonjol di atas rongga mata pada tutup tengkorak.

16. Sarankan satu alasan mengapa neanderthal menjadi punah! Jawab: punahnya Neanderthal kemungkingan disebabkan oleh isolasi geologi dan iklim dingin. Daerah yang cocok yaitu Eropa dan Asia Barat saja dengan suhu dingin kala itu, sehingga Neanderthal tidak dapat berpindah ke daerah lain dan ketika suhu mulai berubah Neanderthal berevolusi.

17. Apa yang dimaksud dengan Rantai Hilang dan mengapa itu bukan istilah yang akurat untuk evolusi hominid? Jawab : yang dimaksud rantai hilang yaitu ketika Neanderthal tiba – tiba hilang dan kemudian datang Homo sapiens. Pada bukti sejarah tidak ditemukan adanya konflik antara mereka yang menyebabkan kepunahan dari Neanderthal. Selain itu, fosl Neanderthal yang ditemukan sangat berbeda jauh dengan manusia modern begitu pula dengan DNA yang mereka miliki. Jika, Neanderthal dan homo sapiaens menikah maka DNA Neanderthal akan ada pada homo sapiens, tetapi bukti penelitian tidak mendukung pernyataan tersebut. Namun, untuk tingkah laku yang dimiliki sama dikeduanya. Sehingga, Neanderthal masih belum bisa disebut sebagai nenek moyang dari homo sapiens karena beberapa perbedaan tersebut.

18. Bagaimana manusia mengisi populasi dunia adalah pertanyaan di antara para paleoanthroplogis. Bandingkan "Teori Afrika Keluar" dengan "Teori Multiregional"? Jawab : Teori “out of Africa”. Dalam teori ini berhipotesis bahwa manusia modern berasal dari satu daerah yaitu dari Afrika. Manusia awal yang hidup di afrika lambat laun mengalami proses evolusi sehingga mencapai bentuk manusia modern (Homo sapiens). Kelompok-kelompok Homo sapiens modern ini kemudian bermigrasi dari Afrika menuju belahan bumi lainnya. Kedatangan manusia modern ini lambat laun pada akhirnya menggantikan populasi manusa pra modern yang ada. Kemudiam ada bukti-bukti penelitian genetika mengenai variasi DNA dalam inti sel dan mitokondria manusia modern yang lebih mendukung teori ini. Teori Evolusi Multiregional. Teori ini memandang asal-usul manusia modern sebagai suatu fenomena yang mencakup seluruh dunia. Pada prinsionya, manusia modern berasal dari kerabat dekat yang sama, yaitu dari jenis “ the java man” (Homo erectus). Mereka menyebar secara bersamaan ke seluruh dunia dan baru kemudian ditempatnya yang baru mereka melakukan proses evolusi sehingga mencapai manusia modern. Menurut hipotesis, jenis manusia Neanderthal merupakan peralihan antara Homo erectus dan Homo sapiens di Eropa, Timur

Tengah dan asia sebelah barat. Homo Sapiens yang terjadi diseluruh dunia didorong oleh lingkungan kebudayaan baru ditempat yang baru. Dengan berkembangnya kebudayaan ke arah yang lebih kompleksitas. Mendorong kemampuan otak untuk semakin berkembang. Otak yang besar dan cerdas membawa kebudayaan yang lebih kompleks, yang pada gilirannya menjadikan otak yang lebih besar dan lebih cerdas lagi. Hal tersebeut akhirnya mempengaruhi penyebarluasan perubahan genetis dengan cepat pada setiap populasi diselurh dunia.

19. Bagaimana evolusi menjelaskan keragaman orang di seluruh dunia, seperti jenis warna kulit? Jawab : Untuk mengetahui hal tersebut evolusi membahas tentang genetika. Dengan memahami penyebab keragaman ras di dunia ini dengan memahmi variasi. Variasi adalah sebuah istilah dalam ilmu genetika, yaitu peristiwa genetis yang menyebabkan timbulnya perbedaan ciri-ciri suatu atau sekelompok individu dalam suatu jenis atau spesies tertentu. Sumber variasi adalah informasi genetis yang dimiliki individu dalam spesies itu. Sebagai akibat perkawinan antar individu, informasi genetis itu bergabung dalam berbagai kombinasi pada generasi berikutnya. Terjadi pertukaran materi genetis antara kromosom ayah dan kromosom ibu. Jadi, gen saling bercampur-baur. Hasilnya terdapat ciri-ciri individual yang sangat tajam. Ciri-ciri fisik yang berbeda antar-ras manusia yang berbeda ditimbulkan oleh variasi yang terdapat dalam ras manusia. Semua orang dimuka bumi memiliki informasi genetis yang sama, namun ada yang bermata sipit, ada yang berambut merah, ada yang hidung mancung, ada yang bertubuh pendek, tergantung sejauh mana potensi variasi informasi genetis ini. .

Related Documents

Evolusi Kelompok 2.docx
November 2019 14
Evolusi
June 2020 21
Evolusi
August 2019 32
Evolusi
June 2020 30
Evolusi Spesiasi.docx
June 2020 26
Tugas Evolusi
June 2020 14

More Documents from ""