Estimasi Biaya Konstruksi.docx

  • Uploaded by: Edogawa Comang
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Estimasi Biaya Konstruksi.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 26,782
  • Pages: 156
SI-4152 ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI PEMBANGUNAN GEDUNG CIBE ITB LAPORAN TUGAS BESAR Dosen: Ir. Biemo Woerjanto Soemardi, M.Sc., Ph.D.

Oleh: Fredrik S. Hutapea

15012006

Annisa Anjani

15012090

Carolina Elvi

15012029

M. Sapto Nugroho

15012133

Awan Jayawiguno

15012034

Lutfi Yusup

15012157

Adni Bidari Putri

15012048

PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL FAKULTAS TEKNIK SIPIL DAN LINGKUNGAN INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG

2016

KATA PENGANTAR Puji Syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, berkat rahmat dan karunia-Nya kami dapat menyelesaikan laporan Tugas Besar Estimasi Biaya Konstruksi tentang Proyek Pembangunan Gedung CIBE ITB. Penyelesaian laporan tugas besar ini tidak terlepas dari berbagai pihak yang senantiasa membantu, mendukung, serta memberikan kritik dan saran kepada kami dalam berbagai bentuk. Sehingga, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada: 1. Orangtua yang selalu mendoakan serta memberikan dukungannya dalam proses penyelesaian laporan praktikum ini. 2. Dosen Mata Kuliah SI-4152 Estimasi Biaya Konstruksi, yaitu Bapak Ir. Biemo Woerjanto Soemardi, M.Sc., Ph.D. yang telah memberikan bantuan kepada kami dalam pembuatan laporan praktikum ini. Kami menyadari bahwa laporan tugas besar ini masih belum sempurna, baik dari segi isi dan metode penulisan. Namun dibalik kekurangan dan kesalahan tersebut, kami berharap laporan pengamatan penulis dapat bermanfaat bagi para pembaca .Dengan kesadaran sebagai manusia yang tidak sempurna, kami mengharapkan kritik serta saran yang membangun dari para pembaca guna menjadi pembelajaran dan sarana mendewasakan diri kami di kemudian hari.

Bandung, Mei 2016

Penyusun

i

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................. i DAFTAR ISI ........................................................................................................... ii DAFTAR GAMBAR ............................................................................................. iv DAFTAR TABEL .................................................................................................. vi BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 1 1.1

Latar Belakang dan Gambaran Umum Proyek ....................................... 1

1.2

Tujuan ..................................................................................................... 3

1.3

Lingkup Pekerjaan .................................................................................. 3

BAB II METODE ESTIMASI ................................................................................ 4 2.1

Proses Estimasi Biaya ............................................................................. 4

2.2

Quantity Take Off ................................................................................... 4

2.2.1

Site Planning ..................................................................................... 5

2.2.2

Kuantifikasi Ketentuan Umum (General Conditions) ...................... 5

2.2.3

Kuantifikasi Pekerjaan Persiapan ...................................................... 6

2.2.4

Kuantifikasi Pekerjaan Tanah dan Pondasi ....................................... 7

2.2.5

Kuantifikasi Pekerjaan Struktur Atas Beton ................................... 30

2.2.6

Kuantifikasi Pekerjaan Struktur Atas Baja ..................................... 59

2.2.7

Kuantifikasi Pekerjaan Arsitektural ................................................ 65

2.3

Metode Estimasi .................................................................................... 75

2.3.1

Unit Price Analysis ......................................................................... 75

2.3.2

Resource Enumeration .................................................................... 76

2.3.3

Assembly Method ........................................................................... 76

2.4 2.4.1

Estimasi Biaya ....................................................................................... 76 Analisis Harga Satuan Ketentuan Umum ....................................... 77

ii

2.4.2

Analisis Harga Satuan Pekerjaan Persiapan .................................... 81

2.4.3

Analisis Harga Satuan Pekerjaan Tanah dan Pekerjaan Pondasi .... 90

2.4.4

Analisis Harga Satuan Pekerjaan Struktur Atas Beton ................... 98

2.4.5

Analisis Harga Satuan Pekerjaan Struktur Atas Baja ................... 106

2.4.6

Analisis Harga Satuan Pekerjaan Arsitektural .............................. 109

BAB III ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI .................................................... 115 3.1

Analisis dan Estimasi Biaya Ketentuan Umum (General Condition) 115

3.2

Analisis dan Estimasi Biaya Pekerjaan Persiapan .............................. 115

3.3

Analisis dan Estimasi Biaya Pekerjaan Tanah dan Pekerjaan Pondasi 116

3.4

Analisis dan Estimasi Biaya Pekerjaan Struktur Atas......................... 116

3.5

Analisis dan Estimasi Biaya Pekerjaan Arsitektural ........................... 117

3.6

Rekapitulasi Estimasi Anggaran Biaya Pelaksanaan .......................... 118

LAMPIRAN ........................................................................................................ 120

iii

DAFTAR GAMBAR Gambar 1. 1 Gedung CIBE ITB .............................................................................. 1 Gambar 1. 2 Lokasi Proyek Gedung CIBE ............................................................. 2 Gambar 2. 1 Flowchart Proses Estimasi Biaya Konstruksi..................................... 4 Gambar 2. 2 Site Plan Gedung CIBE ITB .............................................................. 5 Gambar 2. 3 Excavator Komatsu PC-200 ............................................................... 7 Gambar 2. 4 Building Plan CIBE .......................................................................... 10 Gambar 2. 5 Bouwplank ....................................................................................... 10 Gambar 2. 6 Denah Pondasi .................................................................................. 11 Gambar 2. 7 Detail dan Potongan Pondasi............................................................ 12 Gambar 2. 8 Detail Pondasi P1A Ø 800 mm ........................................................ 14 Gambar 2. 9 Detail Pondasi P1 Ø 600 mm ........................................................... 15 Gambar 2. 10 Ilustrasi Loading Test ..................................................................... 17 Gambar 2. 11 Pile Cap P1, Pile Cap P2, Pile Cap P4, Pile Cap P6..................... 18 Gambar 2. 12 Detail Pile Cap P2 .......................................................................... 19 Gambar 2. 13 Ilustrasi Excavator Komatsu PC200-8 untuk Pekerjaan Earth Back Filling .................................................................................................................... 21 Gambar 2. 14 Ilustrasi Dump Truck HINO FM260 JD......................................... 22 Gambar 2. 15 Rencana Penggalian Gedung CIBE ITB ........................................ 24 Gambar 2. 16 Potongan Galian Gedung CIBE ITB .............................................. 24 Gambar 2. 17 Northern Industrial Tamping Rammer with Robin Engine ............ 27 Gambar 2. 18 Alat Power Sprayer ........................................................................ 28 Gambar 2. 19 Keyplan Balok Basement ............................................................... 30 Gambar 2. 20 Daerah Tinjauan Balok Basement 1 ............................................... 31 Gambar 2. 21 Potongan Memanjang Balok .......................................................... 31 Gambar 2. 22 Panjang Tulangan Memanjang ....................................................... 31 Gambar 2. 23 Pengangkuran Balok Alternatif 1 ................................................... 32 Gambar 2. 24 Panjang Penyaluran dan Kait ......................................................... 32 Gambar 2. 25 Denah Perencanaan Kolom ............................................................ 35 Gambar 2. 26 Elevasi Lantai Gedung CIBE ......................................................... 36 Gambar 2. 27 Detail Penampang Kolom, Bagian 1 .............................................. 36 Gambar 2. 28 Detail Penampang Kolom, Bagian 2 .............................................. 37 iv

Gambar 2. 29 Penulangan Kolom pada Pile Cap .................................................. 37 Gambar 2. 30 Detail Penampang K1..................................................................... 38 Gambar 2. 31 Standar Selimut Beton.................................................................... 38 Gambar 2. 32 Basement 2nd Floor Plan ............................................................... 41 Gambar 2. 33 Type – A Slab Reinforcement ........................................................ 41 Gambar 2. 34 Potongan Melintang Pelat .............................................................. 42 Gambar 2. 35 Ilustrasi Bekisting Pelat .................................................................. 44 Tabel 2. 33 Rekapitulasi Pelat Lantai ................................................................... 45 Gambar 2. 36 Tampak Lift Wall ........................................................................... 45 Gambar 2. 37 Keyplan Lift Wall........................................................................... 46 Gambar 2. 38 Potongan Pintu Lift Wall ............................................................... 47 Gambar 2. 39 Denah Retaining Wall pada Basement 2nd Floor .......................... 48 Gambar 2. 40 Detail Potongan Tipe Retaining Wall ............................................ 49 Gambar 2. 41 Potongan Tangga ............................................................................ 50 Gambar 2. 42 Flow Chart Pekerjaan Struktur Tangga .......................................... 51 Gambar 2. 43 Ilustrasi Perancah dan Bekisting Pekerjaan Tangga ...................... 51 Gambar 2. 44 Denah Pekerjaan Tangga Lantai 1 ................................................. 52 Gambar 2. 45 Detail Pekerjaan Tangga Lantai 1 .................................................. 52 Gambar 2. 46 Detail Penampang (memanjang, end span, mid span) Pekerjaan Tangga Lantai 1..................................................................................................... 53 Gambar 2. 47 Denah Kanopi Basement 1 ............................................................. 60 Gambar 2. 48 Prosedur Pasangan Dinding Bata .... Error! Bookmark not defined. Gambar 2. 49 Denah Dinding Lantai 4 .................. Error! Bookmark not defined. Gambar 2. 50 Detil Gambar Langit-Langit ........................................................... 73 Gambar 2. 51 Denah Plafon Lantai 4 .................................................................... 73

v

DAFTAR TABEL Tabel 2. 1 Kuantifikasi General Conditions ............................................................ 6 Tabel 2. 2 Kuantifikasi Pekerjaan Persiapan........................................................... 7 Tabel 2. 3 Faktor pengisian bucket excavator ......................................................... 8 Tabel 2. 4 Efisiensi kerja ......................................................................................... 9 Tabel 2. 5 Titik Boring Pile .................................................................................. 11 Tabel 2. 6 Kuantifikasi Beton Bertulang Bored Pile P1,P2,P4, dan P6 ................ 12 Tabel 2. 7 Kuantifikasi Tulangan Sengkang Bored Pile P1,P2,P4, dan P6 .......... 13 Tabel 2. 8 Kuantifikasi Tulangan Utama Bored Pile P1,P2,P4, dan P6 ............... 13 Tabel 2. 9 Kuantifikasi Panjang Bored Pile P1,P2,P4, dan P6 ............................. 13 Tabel 2. 10 Kuantifikasi Beton Bertulang Bored Pile P1A 800 mm .................... 14 Tabel 2. 11 Kuantifikasi Tulangan Sengkang Bored Pile P1A 800 mm ............... 14 Tabel 2. 12 Kuantifikasi Tulangan Utama Bored Pile P1A 800 mm .................... 15 Tabel 2. 13 Kuantifikasi Panjang Bored Pile P1A 800 mm .................................. 15 Tabel 2. 14 Kuantifikasi Beton Bertulang Bored Pile P1 600 mm ....................... 16 Tabel 2. 15 Kuantifikasi Tulangan Sengkang Bored Pile P1 600 mm.................. 16 Tabel 2. 16 Kuantifikasi Tulangan Utama Bored Pile P1 600 mm ....................... 16 Tabel 2. 17 Kuantifikasi Panjang Bored Pile P1 600 mm .................................... 16 Tabel 2. 18 Perhitungan QTO Bekisting Pile Cap ................................................ 19 Tabel 2. 19 Perhitungan QTO Beton fc’ = 30 MPa Pile Cap ............................... 20 Tabel 2. 20 Kuantifikasi Timbunan Tahap Awal .................................................. 25 Tabel 2. 21 Kuantifikasi Timbunan Pile Cap ........................................................ 25 Tabel 2. 22 Kuantifikasi Timbunan Tie Beam ...................................................... 26 Tabel 2. 23 Rekapitulasi Timbunan ...................................................................... 26 Tabel 2. 24 Spesifikasi Northern Industrial Tamping Rammer with Robin Engine ............................................................................................................................... 27 Tabel 2. 25 Luas Kontak Pile Cap untuk Termite Control ................................... 29 Tabel 2. 26 Luas Kontak Tie Beam untuk Termite Control ................................. 29 Tabel 2. 27 Rekapitulasi Kuantifikasi Termite Control ........................................ 30 Tabel 2. 28 QTO Balok Total ............................................................................... 34 Tabel 2. 29 Tabel Perencanaan Kolom ................................................................. 35 Tabel 2. 30 Rekapitulasi Volume Pekerjaan Kolom ............................................. 40 vi

Tabel 2. 31 Kait Standar untuk Sengkang dan Pelat ............................................. 42 Tabel 2. 32 Panjang Penjangkaran Standar ........................................................... 43 Tabel 2. 33 Rekapitulasi Pelat Lantai ................................................................... 45 Tabel 2. 34 QTO Pekerjaan Pembesian Lift Wall................................................. 46 Tabel 2. 35 QTO Pintu Lift Wall .......................................................................... 47 Tabel 2. 36 Rekapitulasi QTO Lift Wall ............................................................... 48 Tabel 2. 37 QTO Beton Pekerjaan Retaining Wall ............................................... 50 Tabel 2. 38 QTO Pembesian Pekerjaan Retaining Wall ....................................... 50 Tabel 2. 39 Standar Selimut Beton ....................................................................... 53 Tabel 2. 40 Rekapitulasi Perhitungan Pekerjaan Tangga ..................................... 59 Tabel 2. 41 QTO Rangka Baja Kanopi ................................................................. 60 Tabel 2. 42 QTO Pelat Kanopi .............................................................................. 61 Tabel 2. 43 QTO Penutup Atap............................................................................. 61 Tabel 2. 44 QTO Sambungan Kanopi ................................................................... 61 Tabel 2. 45 Asumsi Crew Hours yang Dibutuhkan .............................................. 62 Tabel 2. 46 Perhitungan Resources yang Dibutuhkan .......................................... 62 Tabel 2. 47 Profil Baja ......................................................................................... 63 Tabel 2. 48 QTO Rangka Baja Atap ..................................................................... 64 Tabel 2. 49 QTO Pelat Rangka Baja Atap ............................................................ 64 Tabel 2. 50 QTO Sambungan Rangka Atap.......................................................... 65 Tabel 2. 51 QTO Penutup Rangka Atap Baja ....................................................... 65 Tabel 2. 52 Kuantifikasi Pekerjaan Pasangan Dinding Bata Lantai 4 ........... Error! Bookmark not defined. Tabel 2. 53 Kuantifikasi Pekerjaan Plesteran Lantai 4Error!

Bookmark

not

defined. Tabel 2. 54 Kuantifikasi Pekerjaan Dinding .......... Error! Bookmark not defined. Tabel 2. 55 Kuantifikasi Pekerjaan Langit-Langit ................................................ 75 Tabel 2. 56 Analisis Harga Satuan Jaminan.......................................................... 77 Tabel 2. 57 Analisis Harga Satuan Quality Control .............................................. 78 Tabel 2. 58 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Pembongkaran Beton Bertulang ... 78 Tabel 2. 59 Analisis Harga Satuan Pembongkaran Dinding Bata ........................ 78 Tabel 2. 60 Analisis Harga Satuan Pembuatan Kantor Sementara ....................... 79

vii

Tabel 2. 61 Analisis Harga Satuan Pembuatan Pos Jaga ...................................... 79 Tabel 2. 62 Analisis Harga Satua Pembuatan Gudang Semen dan Alat ............... 80 Tabel 2. 63 Analisis Harga Satuan Penyewaan Hoist ........................................... 81 Tabel 2. 64 Analisis Harga Satuan Pengadaan Sarana Komunikasi ..................... 81 Tabel 2. 65 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Staking Out Substation ................. 82 Tabel 2. 66 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Staking Out STP ........................... 82 Tabel 2. 67 Analisis Harga Satuan Pembuatan Papan Nama Proyek ................... 82 Tabel 2. 68 Analisis Harga Satuan Pembuatan Bedeng Pekerja ........................... 83 Tabel 2. 69 Analisis Harga Satuan Pembuatan Toilet........................................... 84 Tabel 2. 70 Analisis Harga Satuan Pembersihan Lahan ....................................... 84 Tabel 2. 71 Analisis Harga Satuan Pengadaan Listrik Kerja ................................ 85 Tabel 2. 72 Analisis Harga Satuan Pengadaan Air Kerja ..................................... 85 Tabel 2. 73 Analisis Harga Satuan Penyewaan Tower Crane ............................... 85 Tabel 2. 74 Analisis Harga Satuan Penyediaan Perlengkapan K3 ........................ 86 Tabel 2. 75 Analisis Harga Satuan Pengadaan Asuransi ...................................... 87 Tabel 2. 76 Analisis Harga Satuan Survey Fasilitas Bawah Tanah ...................... 88 Tabel 2. 77 Analisis Harga Satuan Mobilisasi dan Demobilisasi ......................... 90 Tabel 2. 78 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Pengukuran ................................... 90 Tabel 2. 79 Biaya Total Pekerjaan Pengukuran .................................................... 90 Tabel 2. 80 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Galian ........................................... 91 Tabel 2. 81 Biaya Total Galian ............................................................................. 91 Tabel 2. 82 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Pematokan .................................... 91 Tabel 2. 83 Biaya Total Pematokan ...................................................................... 91 Tabel 2. 84 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Pondasi .......................................... 92 Tabel 2. 85 Biaya Total Pekerjaan Bored Pile ...................................................... 93 Tabel 2. 86 Perhitungan Biaya Loading Test ........................................................ 94 Tabel 2. 87 Biaya Pekerjaan Bekisting Batako untuk Pile Cap ............................ 94 Tabel 2. 88 Biaya Pekerjaan Pengecoran Pile Cap ............................................... 95 Tabel 2. 89 Biaya Pekerjaan Pembetonan Pile Cap fc’ 30 MPa ........................... 95 Tabel 2. 90 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Timbunan ...................................... 95 Tabel 2. 91 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Lantai Kerja .................................. 96 Tabel 2. 92 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Timbunan dengan Tanah Awal .... 96

viii

Tabel 2. 93 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Pembuangan Tanah ...................... 97 Tabel 2. 94 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Pemadatan Stomper ...................... 97 Tabel 2. 95 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Termite Control ............................ 98 Tabel 2. 96 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Balok Beton Bertulang .................. 99 Tabel 2. 97 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Balok Beton Bertulang .................... 100 Tabel 2. 98 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Kolom .............................................. 100 Tabel 2. 99 Biaya Pekerjaan Pengecoran Pelat Lantai ........................................ 101 Tabel 2. 100 Biaya Pekerjaan Pembesian Pelat Lantai ....................................... 101 Tabel 2. 101 Biaya Pekerjaan Bekisting Pelat Lantai ......................................... 102 Tabel 2. 102 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Pelat................................................ 102 Tabel 2. 103 Analisis Harga Satuan Pengecoran Pekerjaan Lift Wall ................ 103 Tabel 2. 104 Analisis Harga Satuan Bekisting Pekerjaan Lift Wall ................... 103 Tabel 2. 105 Analisis Harga Satuan Penulangan Pekerjaan Lift Wall ................ 103 Tabel 2. 106 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Lift Wall ......................................... 103 Tabel 2. 107 Analisis Harga Satuan Pengecoran Pekerjaan Retaining Wall ...... 104 Tabel 2. 108 Analisis Harga Satuan Penulangan Pekerjaan Retaining Wall ...... 104 Tabel 2. 109 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Retaining Wall ............................... 105 Tabel 2. 110 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Struktur Tangga ............................. 105 Tabel 2. 111 Faktor Biaya ................................................................................... 106 Tabel 2. 112 Analisis Harga Struktur Baja ......................................................... 106 Tabel 2. 113 Harga Kebutuhan Anchor dan Baut ............................................... 106 Tabel 2. 114 Analisis Harga Kebutuhan Sambungan ......................................... 107 Tabel 2. 115 Penggunaan Faktor Biaya (Peurifoy,2002) .................................... 107 Tabel 2. 116 Harga Penutup Atap ....................................................................... 107 Tabel 2. 117 Upah Pekerja .................................................................................. 107 Tabel 2. 118 Biaya Satuan Pekerjaan .................................................................. 107 Tabel 2. 121Analisa Harga Satuan Pekerja Struktur Baja .................................. 109 Tabel 2. 122 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Pasangan BataError!

Bookmark

not defined. Tabel 2. 123 Analisis Harga Satuan Pekerjaan PlesteranError! Bookmark not defined.

ix

Tabel 2. 124 Analisis Harga Satuan Pekerjaan PengecatanError! Bookmark not defined. Tabel 2. 125 Biaya Total Pekerjaan Dinding ......... Error! Bookmark not defined. Tabel 2. 126 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Langit-Langit Akustik .............. 113 Tabel 2. 127 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Langit-Langit Gypsum Board... 114 Tabel 2. 128 Biaya Total Pekerjaan Langit-Langit ............................................. 114 Tabel 3. 1 Rekapitulasi Biaya Ketentuan Umum ................................................ 115 Tabel 3. 2 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Persiapan ............................................ 115 Tabel 3. 3 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Tanah dan Pondasi ............................. 116 Tabel 3. 4 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Arsitektural ........................................ 117 Tabel 3. 5 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Arsitektural ........................................ 117 Tabel 3. 6 Rekapitulasi Estimasi Biaya Pembangunan Gedung CIBE ITB ........ 118

x

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

BAB I PENDAHULUAN 1.1

Latar Belakang dan Gambaran Umum Proyek Institut Teknologi Bandung (ITB) merupakan salah satu institusi pendidikan

tinggi di Indonesia yang memiliki visi menjadi perguruan tinggi yang unggul, bermartabat, mandiri, dan diakui dunia serta memandu perubahan yang mampu meningkatkan kesejahteraan bangsa Indonesia dan dunia. Dengan cita-cita menjadi institusi pendidikan tinggi berbasis riset dan pusat inovasi teknologi, Institut Teknologi Bandung membutuhkan pengembangan di berbagai aspek seperti pengembangan program, dan pengembangan kapasitas yang meliputi berbagai fasilitas. Salah satu pengembangan fasilitas yang dilakukan ITB adalah pembangunan gedung penunjang fasilitas pendidikan dan laboratorium. Salah satu gedung yang menjadi bagian dari pengembangan fasilitas yang dilakukan oleh ITB adalah gedung Center of Infrastructure and Built Environment (CIBE).

Gambar 1. 1 Gedung CIBE ITB

CIBE adalah gedung yang akan berlokasi di sebelah Gedung Program Studi Fisika dan Program Studi Teknik Sipil, dan sebelah utara dari Gedung Basic Science. Sebelumnya, lokasi ini digunakan untuk gedung pramuka, gedung BRT, dan gedung ganesha bicycle yang kemudian dibongkar

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

1

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

sebelum pelaksanaan konstruksi. Pada gambar di bawah ini terdapat denah gedung baru dan renovasi yang akan dilakukan di ITB, untuk Gedung CIBE tersendiri terletak di bagian Barat Daya dari ITB.

Gambar 1. 2 Lokasi Proyek Gedung CIBE

Pembangunan gedung CIBE – ITB merupakan salah satu contoh dari proyek konstruksi. Proyek konstruksi sendiri tidak terlepas dari 3 aspek penting yaitu waktu, biaya, dan sumber daya. Dalam tahap pelaksanaan konstruksi, dibutuhkan desain pelaksanaan yang dapat mengakomodasi ketiga aspek tersebut agar optimal. Proses desain dan pelaksanaan konstruksi membutuhkan sumber daya manusia dengan kompetensi yang memadai di bidang teknik sipil. Oleh karena itu melalui tugas besar ini mahasiswa diminta melakukan praktik estimasi biaya konstruksi proyek pembangunan Gedung CIBE ITB sehingga pemahaman tentang aspek manajemen konstruksi terutama di bidang estimasi biaya konstruksi dapat dimengerti dengan baik.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

2

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

1.2

Tujuan Tujuan dari pengerjaan tugas besar ini adalah: 1. Mampu mengimplementasikan materi kuliah SI – 4152 Estimasi Biaya Konstruksi dalam contoh kasus yang sebenarnya. 2. Menghitung estimasi biaya langsung dan tidak langsung untuk melaksanakan pekerjaan persiapan, pekerjaan tanah dan pondasi, pekerjaan struktur atas, dan pekerjaan arsitektural proyek pembangunan Gedung CIBE ITB. 3. Membuat harga penawaran sesuai dengan format penawaran untuk pekerjaan persiapan, pekerjaan tanah dan pondasi, pekerjaan struktur atas, dan pekerjaan arsitektural proyek pembangunan Gedung CIBE ITB.

1.3

Lingkup Pekerjaan Ruang lingkup pembahasan dalam penyusunan tugas besar ini adalah

estimasi biaya konstruksi pada proyek pembangunan Gedung CIBE ITB yang meliputi: 1. General condition 2. Pekerjaan Persiapan 3. Pekerjaan Tanah dan Pondasi 4. Pekerjaan Struktur Atas 5. Pekerjaan Arsitektural

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

3

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

BAB II METODE ESTIMASI 2.1

Proses Estimasi Biaya Untuk menentukan estimasi biaya dari suatu pekerjaan sebelumnya

ditentukan dahulu lingkup pekerjaan yang akan dikerjaan berdasarkan dokumen kontrak, RKS, dan Bill of Quantities. Setelah itu lakukan kuantifikasi volume pekerjaan dengan data masukan berupa shop drawing dan spesifikasi teknis, sehingga bisa ditentukan metode yang akan dikerjakan dan dapat diestimasi kebutuhan sumber daya dan alat yang diperlukan. Lalu, lakukan survey harga material, alat & bahan, tenaga kerja yang diperlukan selama di proyek, nilai harga satuan juga dapat dikutip dari Jurnal Harga Satuan Bahan Bangunan, Konstruksi dan Interior. Lakukan pencarian total harga tiap pekerjaan berdasarkan volume dan harga satuan. Berikut flowchart dari proses estimasi biaya.

Gambar 2. 1 Flowchart Proses Estimasi Biaya Konstruksi

2.2

Quantity Take Off Kuantifikasi (quantity take off) adalah perhitungan volume pekerjaan yang

ditetapkan dalam satuan pengukuran (unit of measurement). Kuantifikasi berguna untuk menentukan volume pekerjaan yang nantinya berguna sebagai data masukan

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

4

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

untuk mengestimasi biaya suatu pekerjaan. Dalam melakukan kuantifikasi pekerjaan diperlukan dokumen berupa shop drawing dan juga RKS yang berguna untuk mengetahui dimensi suatu item kerja serta kebutuhan material dan alat yang dibutuhkan. Berikut dijelaskan kuantifikasi masing-masing dari pekerjaan pada proyek pembangunan gedung CIBE yang merupakan lingkup pengerjaan tugas besar ini. 2.2.1

Site Planning Site plan perlu dirancang untuk memudahkan aksesibilitas dan mobilitas

kerja pada proyek. Aksesibilitas dan mobilitas yang baik akan meningkatkan produktivitas dan menjaga ketepatan jadwal yang ada. Selain itu site plan yang baik dapat meningkatkan efektifitas dan efisiensi dari proses konstruksi yang sedang berlangsung. Dari site plan juga dapat ditentukan biaya umum (general condition) yang ada pada proyek. Berikut adalah site plan pada gedung CIBE.

Gambar 2. 2 Site Plan Gedung CIBE ITB

2.2.2

Kuantifikasi Ketentuan Umum (General Conditions) General conditions atau biaya umum adalah biaya yang dibutuhkan untuk

hal-hal yang harus ada sebelum pekerjaan proyek pembangunan dimulai, hal-hal yang dimaksud adalah hal yang disyaratkan owner dan tercantum di dalam dokumen kontrak. Pekerjaan yang termasuk general conditions didapat dengan mengidentifikasi pekerjaan yang ada pada RKS namun tidak tercantum dalam bill of quantities (BOQ). Selain itu, pengadaan atau pembuatan fasilitas sementara yang

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

5

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

tidak tercantum dalam RKS maupun BOQ juga termasuk pekerjaan general conditions. Berikut ini adalah hasil kuantifikasi pekerjaan yang termasuk ke dalam general conditions pada proyek pembangunan Gedung CIBE: Tabel 2. 1 Kuantifikasi General Conditions

I 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

2.2.3

GENERAL CONDITION Jaminan Perizinan Quality Control Pembongkaran Beton Bertulang Pembongkaran Dinding Bata Pembuatan Kantor Sementara (Direksi Kit) Pos Jaga Motor Pool & Workshop Oil & Grease Storage Washing Bay Sewa Hoist Sarana Komunikasi

1 ls 1 ls 1 ls 128.52 m3 171.35 m3 20 m2 4 m2 36 m2 2 m2 1 ls 1 ls 16 bulan

Kuantifikasi Pekerjaan Persiapan Pekerjaan persiapan adalah pekerjaan yang dilakukan kontraktor sebelum

memulai konstruksi. Pekerjaan persiapan ini berguna untuk memastikan bahwa lahan yang ada sudah dapat dilakukan pekerjaan konstruksi serta sumberdaya yang ada telah tersedia dan siap digunakan di lokasi proyek selama pekerjaan konstruksi berlangsung. Berikut ini adalah hasil kuantifikasi pekerjaan yang termasuk ke dalam pekerjaan persiapan pada proyek pembangunan Gedung CIBE:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

6

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 2 Kuantifikasi Pekerjaan Persiapan

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15

2.2.4

Staking Out - Substation Staking Out - STP Papan Nama Proyek Pagar Proyek Tempat Penyimpanan Bedeng Pekerja Toilet Pembersihan Lahan Listrik Kerja Air Kerja Sewa Tower Crane Health & Safety Asuransi Survey Fasilitas Bawah Tanah Mobilisasi dan Demobilisasi

50 m2 56 m2 1 unit 300 m 17.15 m2 15 m2 2 unit 2150 m2 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls

Kuantifikasi Pekerjaan Tanah dan Pondasi

1. Site Measurement Pengukuran dilakukan oleh surveyor khusus dan menggunakan alat bantu theodolite. Pengukuran dilakukan pada seluruh area site yang akan digunakan untuk galian, timbunan, dan pembangunan. Setelah dilakukan perhitungan luas tanah yang dipergunakan untuk bangunan, ditentukan luas yang harus dilakukan pengukuran sebesar 3445 m2. 2. Earth Work Excavation w/ Excavator Penggalian dilakukan pada areal yang telah ditentukan pada gambar. Galian direncanakan menggunakan excavator backhoe dengan tipe Komatsu PC 200 dan dump truck 5 ton.

Gambar 2. 3 Excavator Komatsu PC-200

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

7

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Contoh perhitungan dan asumsi yang digunakan: Produktivitas Excavator Komatsu PC 200 dapat dihitung sebagai berikut: 𝑄 =𝑞×𝑁×𝐸 Keterangan : Q

= kapasitas excavator tiap jam

q’

= kapasitas penuh excavator setiap siklus = 0,95 m3 sesuai dengan spesifikasi excavator

q

= kapasitas excavator setiap siklus setelah koreksi

K

= factor pengisian bucket excavator = 0,9 (asumsi tanah merupakan jenis tanah biasa) Tabel 2. 3 Faktor pengisian bucket excavator

Material

Faktor Pengisian

Pasir kerikil

0.90 – 1.00

Tanah biasa

0.80 – 0.90

Tanah liat keras

0.65 – 0.75

Tanah liat basah

0.50 – 0.60

Batu pecahan baik

0.60 – 0.75

Batu pecahan kurang baik

0.40 – 0.50

(Sumber : Rochmanhadi, 1985) 𝑞 = 𝑞 ′ × 𝐾 = 0,95 × 0,9 = 0,855 𝑚3 N = jumlah siklus per jam C = total waktu 1 siklus = 26 detik (didapat dari pengamatan lapangan) 𝑁=

3600 3600 = = 138,46 𝐶 26

E = efisiensi kerja = 0,83

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

8

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 4 Efisiensi kerja

Kondisi operasi alat

Pemeliharaan Mesin Baik sekali

Baik Normal Buruk Buruk sekali

Baik sekali

0.83

0.81

0.76

0.7

0.63

Baik

0.78

0.75

0.71

0.65

0.6

Normal

0.72

0.69

0.65

0.6

0.54

Buruk

0.63

0.61

0.57

0.52

0.45

Buruk sekali

0.52

0.5

0.47

0.42

0.3

Sumber : Rochmanhadi, 1985 Kapasitas satu buah excavator Komatsu PC 200 adalah 𝑄 = 0,855 × 138,46 × 0,83 = 𝟗𝟖, 𝟐𝟔 𝒎𝟑 /𝒋𝒂𝒎 Untuk menghitung durasi pekerjaan galian maka total volume galian dibagi dengan produktivitas, sehingga 15925.89 𝑚3 𝑑𝑢𝑟𝑎𝑠𝑖 = = 162.08 𝑗𝑎𝑚 𝑚3 98.26 𝑗𝑎𝑚 3. Staking Out (Marking) Pemasangan patok/marking dilakukan pada titik-titik di sekeliling bangunan yang jika ditarik melintang satu sama lain akan menunjukkan titik-titik as kolom serta garis-garis as untuk tie beam. Pada gedung CIBE terdapat 7 titik pada tiap sisi yang akan diberikan patok.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

9

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 4 Building Plan CIBE

Patok yang dibuat terbuat dari kayu, dengan setiap patok yang berdampingan dihubungkan oleh kayu papan dan masing-masing patok terdapat paku untuk tempat menarik benang.

Gambar 2. 5 Bouwplank

Perhitungan patok menggunakan bahan kayu usuk 4/6, paku biasa, dan kayu papan 2/20. 4. Determining Point of Boring Pile Pondasi bored pile adalah pondasi tiang dalam berbentuk tabung yang berfungsi meneruskan beban bangunan kedalam permukaan tanah hingga pada tanah yang keras. Namun pondasi bore pile dikerjakan dengan mesin alat mini crane dengan kedalaman pondasi mencapai 30 meter. Jumlah titik

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

10

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

pengeboran tiang ini dilakukan berdasarkan denah pondasi yang diberikan yaitu:

Gambar 2. 6 Denah Pondasi

Maka dengan elevasi yang berbeda-beda untuk beberapa titik dan jenis struktur strong wall and floor, maka boring pile dibagi menjadi beberapa tipe dengan jumlah sebanyak: Tabel 2. 5 Titik Boring Pile

Tipe Pondasi

Jumlah Pondasi

A

77

A1

8

B

8

C

2

D

22

E1

1

E

1

Strong Wall & Floor

35

Total Point

154

5. Boring Pile Ø800 mm (P1,P2,P4,P6) Perhitungan volume pondasi bore pile dilakukan dengan menentukan banyaknya coran yang diperlukan dalam (m3) dan banyaknya tulangan yang ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

11

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

dibutuhkan dalam (kg). Terdapat lima jenis tiang untuk elevasi dan detail tulangan yang berbeda (tanpa menghitung bagian strong wall and floor). Contoh detail dan potongan pondasi untuk tipe A adalah:

Gambar 2. 7 Detail dan Potongan Pondasi

1. Beton Bertulang Kuantifikasi volume pengecoran beton bertulang untuk tiap bored pile dengan kedalaman sesuai detail adalah: Tabel 2. 6 Kuantifikasi Beton Bertulang Bored Pile P1,P2,P4, dan P6 Tipe

Dia. Pondasi

Jumla

Tinggi

Luas

Total Volume

Pondasi

(mm)

h

(mm)

(m3)

(m3)

C

800

2

16030

0.503

16.115

A

800

77

12750

0.503

493.481

A1

800

8

12700

0.503

51.070

B

800

8

12250

0.503

49.260

D

800

22

11750

0.503

129.936

Total Beton Bertulang (m3)

739.863

2. Tulangan sengkang Pondasi bored pile yang digunakan pada proyek Gedung CIBE disimplifikasi menjadi bentuk bulat, sehingga dapat dihitung volume tulangan sengkang yang diperlukan adalah:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

12

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 7 Kuantifikasi Tulangan Sengkang Bored Pile P1,P2,P4, dan P6 Tipe Pondasi

Dia. Pondasi (mm)

Jumlah Pondasi

Dia. Sengkang (mm)

Spasi (mm)

Tinggi (mm)

Jml. Sengkang

Panj. Tulangan (m)

Berat Tul (kg/m)

Total Tul (kg)

C

800

2

10

100

16030

161

404.637

0.627

507.4

A

800

77

13

100

12750

128

321.699

1.04

25761.6

A1

800

8

13

100

12700

127

319.186

1.04

2655.6

B

800

8

13

100

12250

123

309.133

1.04

2571.94

D

800

22

10

100

11750

118

296.566

0.627

4090.8 35587.5

Total Tul. Sengkang (kg)

3. Tulangan Utama Tulangan utama yang digunakan dalam pondasi bored pile ini adalah: Tabel 2. 8 Kuantifikasi Tulangan Utama Bored Pile P1,P2,P4, dan P6 Tipe Pondasi

Dia. Pondasi (mm)

Jumlah Pondasi

Dia. Tulangan (mm)

Jml. Tulangan

Tinggi (mm)

Panjang 1 buah Tul (m)

Panj. Tulangan (m)

Berat Tul (kg)

Total Tul (kg)

C

800

2

19

7

16030

6

18.702

2.23

83.409

A

800

77

25

18

12750

6

38.25

3.85

11339.2

A1

800

8

25

18

12700

6

38.1

3.85

1173.4

B

800

8

25

9

12250

6

18.375

3.85

565.9

D

800

22

25

9

11750

6

17.625

3.85

1492.8 14654.9

Total Tul. Pokok (kg)

Maka didapatkan panjang total untuk tiap tiang bored adalah: Tabel 2. 9 Kuantifikasi Panjang Bored Pile P1,P2,P4, dan P6 Tipe Pondasi

Dia. Pondasi (mm)

Jumlah Pondasi

Panjang Pondasi (mm)

Total Panjang Pondasi (m)

A

800

77

12750

981.75

A1

800

8

12700

101.6

B

800

8

12250

98

C

800

2

16030

32.06

D

800

22

11750

258.5

Total Panjang Pondasi (m)

1471.91

6. Boring Pile Ø800 mm (P1A-Strong Floor Area) Pondasi tipe ini menggunakan beton dengan kekuatan 20 MPa pada usia sampel 28 hari dan tulangan baja ulir dengan fy 400. Dengan mengasumsikan bahwa detail pondasi P1A sama dengan pondasi P1 diameter 800 mm, kemudian volume pekerjaan bored pile dihitung dengan menentukan volume beton cor yang diperlukan dalam (m3) dan banyaknya tulangan yang dibutuhkan dalam (kg). Terdapat dua jenis tiang P1 600 mm untuk elevasi

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

13

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

berbeda (tanpa menghitung bagian strong wall and floor). Berikut adalah detail dan potongan pondasi.

Gambar 2. 8 Detail Pondasi P1A Ø 800 mm

1. Volume Pengecoran Beton Bertulang Berikut adalah kuantifikasi volume pengecoran beton bertulang untuk tiap bored pile dengan kedalaman sesuai detail (asumsi pengeboran dibuat lebih dalam 500 mm dan ditambah 10 cm beton yang merupakan beton kualitas buruk): Tabel 2. 10 Kuantifikasi Beton Bertulang Bored Pile P1A 800 mm Tipe Pondasi Dia. Pondasi (mm) Jumlah Bored Pile P1A 800

9

Tinggi (mm) Luas (m2) Total Volume (m3) 13550 0.50 61.30

2. Tulangan sengkang Berikut ini dapat dihitung volume tulangan sengkang yang diperlukan pada pondasi P1A 800 mm gedung CIBE: Tabel 2. 11 Kuantifikasi Tulangan Sengkang Bored Pile P1A 800 mm Tipe Pondasi Dia. Pondasi (mm) Bored Pile P1A

800

Jumlah 9

Diameter Sengkang Spasi (mm) (mm) 13 100

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

Panj. Tul (m) 340.5486436

berat Tul. Total Tul (kg/m) (kg) 1.04 3187.535

14

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

3. Tulangan Utama Tulangan utama yang digunakan dalam pondasi bored pile ini adalah: Tabel 2. 12 Kuantifikasi Tulangan Utama Bored Pile P1A 800 mm Tipe Pondasi Dia. Pondasi (mm) Bored Pile P1A

Jumlah

800

9

Diameter Tulangan Jml.Tulangan (mm) 25 18

Pjg 1 Panjang Total Tul. Buah Tul. Tulangan (kg) (m) (m) 14250 12 281721.6 1083545

Tinggi (mm)

Ld (m) 1.2

Sehingga didapatkan panjang total tiang bored sebagai berikut. Tabel 2. 13 Kuantifikasi Panjang Bored Pile P1A 800 mm Tipe Pondasi Dia. Pondasi (mm) Bored Pile P1A

Jumlah

800

9

Panjang total Panjang Pondasi (m) (mm) 13550 121.95

7. Boring Pile Ø600 mm (P1) Volume pekerjaan bored pile dihitung dengan menentukan volume beton cor yang diperlukan dalam (m3) dan banyaknya tulangan yang dibutuhkan dalam (kg). Terdapat dua jenis tiang P1 600 mm untuk elevasi berbeda (tanpa menghitung bagian strong wall and floor). Berikut adalah detail dan potongan pondasi untuk tipe E dan E1 adalah:

Gambar 2. 9 Detail Pondasi P1 Ø 600 mm

1. Volume Pengecoran Beton Bertulang Berikut adalah kuantifikasi volume pengecoran beton bertulang untuk tiap bored pile dengan kedalaman sesuai detail (asumsi pengeboran

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

15

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

dibuat lebih dalam 500 mm dan ditambah 10 cm beton yang merupakan beton kualitas buruk): Tabel 2. 14 Kuantifikasi Beton Bertulang Bored Pile P1 600 mm Tipe Pondasi Bored Pile E1 Bored Pile E

Dia. Pondasi (mm) Jumlah Tinggi (mm) Luas (m2) Total Volume (m3) 600 1 11470 0.28 3.24 600 1 11250 0.28 3.18 Total Volume Beton Bertulang (m3) 6.42

2. Tulangan sengkang Berikut ini dapat dihitung volume tulangan sengkang yang diperlukan pada pondasi P1 600 mm gedung CIBE: Tabel 2. 15 Kuantifikasi Tulangan Sengkang Bored Pile P1 600 mm Tipe Pondasi Dia. Pondasi (mm) Bored Pile E1 Bored Pile E

Jumlah

600 600

1 1

Diameter Sengkang Spasi (mm) (mm) 10 100 10 100

Panj. Tul (m)

berat Tul. Total Tul (kg/m) (kg)

216.2044064 212.0575041

0.627 135.5602 0.627 132.9601

3. Tulangan Utama Tulangan utama yang digunakan dalam pondasi bored pile ini adalah: Tabel 2. 16 Kuantifikasi Tulangan Utama Bored Pile P1 600 mm Tipe Pondasi Dia. Pondasi (mm) Bored Pile E1 Bored Pile E

600 600

Jumlah 1 1

Diameter Tulangan Jml.Tulangan (mm) 19 7 19 7

Pjg 1 Panjang Total Tul. Buah Tul. Tulangan (kg) (m) (m) 12170 12 12171.2 27549.15 11950 12 11951.2 27051.18

Tinggi (mm)

Ld (m) 1.2 1.2

Sehingga didapatkan panjang total tiang bored sebagai berikut. Tabel 2. 17 Kuantifikasi Panjang Bored Pile P1 600 mm Tipe Pondasi Dia. Pondasi (mm) Bored Pile E1 Bored Pile E

Jumlah

600 600

Panjang total Panjang Pondasi (m) (mm) 1 11470 11.47 1 11250 11.25 Panjang Total 22.72

8. Loading Test Kontraktor wajib melakukan loading test untuk cast-in-place concrete pile. Loading test merupakan pengujian yang dilakukan dengan memberikan pembebaban secara vertikal dan horizontal untuk membuktikan bahwa tingkat keamanan bored pile sudah memenuhi persyaratan. Loading test bertujuan untuk mengetahui settlement dan displacement yang terjadi dengan pembebanan maksimum sebesar 150% sampai 200% dari beban layan jalan ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

16

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

(2.036 kN untuk vertical loading test dan 420 kN untuk lateral loading test). Displacement yang diizinkan sebesar 12,7 mm. Metode pembebanan menggunakan cyclic loading test (pembebanan siklik). Vertical loading test menggunakan acuan ASTM D-1143-81 dan untuk lateral loading test menggunakan acuan ASTM D-3966-81. Berdasarkan dokumen gambar, loading test dilakukan pada 2 jenis pile yaitu pile berdiameter 600 mm dan 800 mm. Secara lebih detail, loading test dilakukan pada tiga titik pada proyek pembangunan Center for Infrastructure and Environment. Berikut adalah ilustrasi yang menunjukkan loading test.

Gambar 2. 10 Ilustrasi Loading Test (Sumber: Atmadilaga, Adi. Pile Loading Test. 22 Januari 2012. http://kampuzsipil.blogspot.com/2012/01/pil1-loading-test.html)

9. Concrete Work of Pile Cap fc’=30 MPa Pile cap merupakan elemen struktur yang menghubungkan bored pile dan kolom. Pile cap berfungsi untuk menerima beban dari kolom yang kemudian disalurkan ke bored pile. Setelah pekerjaan pondasi selesai, maka dimulai pekerjaan pile cap. Pekerjaan pile cap dimulai dengan pekerjaan galian sedalam elevasi pile cap lalu dilanjutkan dengan pekerjaan pembesian yang dihubungkan dari tulangan pondasi dengan tulangan pile cap. Setelah tulangan dipasang, bekisting yang terbuat dari pasangan batako akan segera dipasang. Bagian dasar pile cap diberi lantai kerja yang terbuat dari sand fill setebal 100 mm dan lean concrete setebal 50 mm. Kemudian, pekerjaan pengecoran pile cap pun dilakukan. Beton fc’ = 30 MPa harus digunakan pada pile cap dan harus beton tipe-A (beton dengan bahan tambah yang ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

17

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

mengurangi air pencampur yang diperlukan guna meningkatkan kekuatan tekan beton). Berdasarkan gambar diketahui tebal pile cap sebesar 1,8 m dan terdapat 4 jenis pile cap (P1, P2, P4, dan P6). Berikut adalah ilustrasi keempat jenis pile cap.

Gambar 2. 11 Pile Cap P1, Pile Cap P2, Pile Cap P4, Pile Cap P6

P1 = 1.100 mm x 1.100 mm P2 = 3.500 mm x 1.100 mm P4 = 3.500 mm x 3.500 mm P6 = 3.500 mm x 5.900 mm

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

18

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Detail pondasi pile cap P2 dapat dilihat pada gambar berikut.

A

A Gambar 2. 12 Detail Pile Cap P2

Sebelum pekerjaan pengecoran pile cap, pekerjaan bekisting untuk pile cap perlu dilakukan. Pasangan batako digunakan sebagai bekisting untuk pile cap karena biaya yang lebih murah daripada menggunakan bekisting kayu dan lebih praktis karena dapat ditimbun langsung dengan tanah (dalam dokumen kontrak dinyatakan tidak boleh menimbun material kayu pada tanah). Berikut adalah perhitungan kebutuhan bekisting beton untuk pile cap. Kebutuhan bekisting = (panjang x lebar) + 2 x (panjang x tinggi) + 2 x (lebar x tinggi) Tabel 2. 18 Perhitungan QTO Bekisting Pile Cap

Tipe P1 P2 P4 P6

Volume Dimensi (mm) Panjang Lebar Tinggi (m2/pile cap) 1100 1100 1800 9.13 3500 1100 1800 20.41 3500 3500 1800 37.45 3500 5900 1800 54.49 Total Volume

Jumlah 23 3 21 1

Volume (m2) 209.99 61.23 786.45 54.49 1113

Volume pekerjaan bekisting batako adalah 1.113 m2.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

19

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Sementara itu, berikut adalah perhitungan kebutuhan material beton pada pondasi pile cap. Kebutuhan beton = panjang x lebar x tinggi Tabel 2. 19 Perhitungan QTO Beton fc’ = 30 MPa Pile Cap

Tipe P1 P2 P4 P6

Volume Dimensi (mm) Panjang Lebar Tinggi (m3/pile cap) 1100 1100 1800 2.178 3500 1100 1800 6.93 3500 3500 1800 22.05 3500 5900 1800 37.17 Total Volume

Jumlah 23 3 21 1

Volume (m3) 50.094 20.79 463.05 37.17 572

Pekerjaan pengecoran dengan volume 572 m3 memerlukan material beton ready mix fc’ 30 MPa ditambah allowance sebesar 5%. Pekerjaan pengecoran ini menggunakan alat concrete pump dan concrete vibrator. 10. Sand Filling Sand fill merupakan pasir yang dihamparkan sedemikian di bagian bawah pile cap untuk fungsi drainase. Pada pekerjaan bangunan CIBE, perhitungan volume urugan pasir (sand fill) dilakukan berdasarkan perhitungan luasan dari keseluruhan pile cap. Luas total yang diperoleh disesuaikan dengan ketinggian urugan pasir setinggi 100mm sehingga diperoleh volume total pekerjaan sebesar 31.728 m3. 11. Lean Concrete Lean concrete adalah lapisan beton yang menjadi lantai kerja dari pekerjaan pile cap. Ketebalan dari lean concrete adalah sebesar 50mm. Perhitungan luasan dari lean concrete sama dengan luasan keseluruhan pile cap. Untuk volume pekerjaan merupakan perkalian dari luasan keseluruhan pile cap dan tebal dari lean concrete. Volume pekerjaan yang diperoleh adalah 15.864 m3. 12. Earth Back Filling Pekerjaan penimbunan kembali (back filling) merupakan pada proyek pembangunan gedung CIBE merupakan pekerjaan penimbunan kembali terhadap bekas lubang-lubang galian seperti menutup kembali gorong-gorong

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

20

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

di bawah tanah, penimbunan lubang fondasi ataupun menutup kembali jaringan perpipaan yang telah terpasang. Dari perhitungan pekerjaan tanah maka diperoleh volume pekerjaan back filling ini adalah sebesar 8.435,90 m3. Oleh karena itu akan terlebih dahulu di analisa kemungkinan penggunaan peralatan dan kapasitasnya. Akan digunakan escavator Komatsu PC200-8 dengan produktivitas 98,26 m3/jam dengan kemampuan bekerja selama 8 jam per harinya.

Gambar 2. 13 Ilustrasi Excavator Komatsu PC200-8 untuk Pekerjaan Earth Back Filling

Perhitungan waktu penyelesaian untuk pekerjaan back filling tersebut adalah sebagai berikut. 𝑇𝑖𝑚𝑒 𝑡𝑜 𝐹𝑖𝑛𝑖𝑠ℎ =

8435,9 85,8 = 85,8 𝑗𝑎𝑚 → ≈ 11 ℎ𝑎𝑟𝑖 98,26 8

Dengan demikian, untuk pekerjaan back filling akan dibutuhkan pekerja, operator excavator, dan mandor pengawas pekerjaan tersebut selama 11 hari. Diketahui excavator tersebut memiliki kekuatan 158 hp dan load factor 0,65. Maka dapat dilakukan perhitungan untuk mengetahui kebutuhan bahan bakar (diesel/solar) dari escavator tersebut, yaitu sebagai berikut. 𝐹𝑢𝑒𝑙 𝐶𝑜𝑛𝑠𝑢𝑚𝑝𝑡𝑖𝑜𝑛 =

𝐹𝑢𝑒𝑙 𝐶𝑜𝑛𝑠𝑢𝑚𝑝𝑡𝑖𝑜𝑛𝑒𝑠𝑐𝑎𝑣𝑎𝑡𝑜𝑟 𝑃𝐶200−8 =

0,5 × ℎ𝑝 × 𝑙𝑜𝑎𝑑 𝑓𝑎𝑐𝑡𝑜𝑟 7,2

0,5 × 158 × 0,65 𝑔𝑎𝑙𝑙𝑜𝑛 = 7,12 = 27 𝑙𝑖𝑡𝑒𝑟/𝑗𝑎𝑚 7,2 𝑗𝑎𝑚

13. Disposal Earth Work Excavation Pekerjaan disposal atau pembuangan tanah galian yang berlebih pada lokasi atau area proyek. Pada proyek pembangunan gedung CIBE ini tanah akan

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

21

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

dibuang ke luar lokasi proyek agar tidak mengganggu jalannya aktivitas pembangunan selama proyek berlangsung. Dari selisih perhitungan galian timbunan diperoleh volume pekerjaan ini sebesar 7.489 m3. Pekerjaan dilakukan dengan terlebih dahulu tanah dimuat ke menggunakan escavator yang sama seperti pekerjaan timbunan (produktivitas 98,26 m3/jam). Digunakan dump truck HINO FM260 JD dengan kapasitas 30 m3. Dump truck tersebut dapat mengangkut tanah cukup banyak sehingga akan menghemat kebutuhan jumlah dump truck dan waktu pelaksanaan pembuangan (disposal) menjadi lebih cepat sehingga biaya yang digunakan akan menjadi lebih kecil. Dengan demikian akan dibutuhkan seorang supir, kenek supir, dan mandor yang mengawasi pekerjaan tersebut.

Gambar 2. 14 Ilustrasi Dump Truck HINO FM260 JD

Truk memiliki kecepatan hingga 75 km/jam, karena lokasi proyek termasuk di perkotaan maka asumsi kecepatan truk sebesar rata-rata 50 km/jam. Tanah pembuangan selanjutnya akan diangkut ke daerah pembuangan, yaitu di Buah Batu (Bandung) yang berjarak sekitar 10 km dari lokasi proyek (kampus ITB). 𝑊𝑎𝑘𝑡𝑢 𝑡𝑒𝑚𝑝𝑢ℎ 𝑘𝑒 𝑙𝑜𝑘𝑎𝑠𝑖 𝑑𝑖𝑠𝑝𝑜𝑠𝑎𝑙 =

10 = 0,2 𝑗𝑎𝑚 50

Asumsi proses pemindahan tanah (menurunkan tanah) dari dump truck ke daratan di lokasi pembuangan adalah sebesar maksimal 1 jam. Maka dump truck akan memakan waktu sekitar 1,4 jam untuk dapat kembali dioperasikan di lokasi proyek. 𝑇𝑖𝑚𝑒 𝐶𝑦𝑙𝑐𝑒𝑑𝑢𝑚𝑝𝑡𝑟𝑢𝑐𝑘 = 0,2 + 1 + 0,2 = 1,4 𝑗𝑎𝑚

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

22

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Maka produktivitas dump truck tersebut adalah sebagai berikut. 𝐾𝑎𝑝𝑎𝑠𝑖𝑡𝑎𝑠 × 𝐸𝑓𝑖𝑠𝑖𝑒𝑛𝑠𝑖 𝑇𝑖𝑚𝑒 𝐶𝑦𝑐𝑙𝑒

𝑃𝑟𝑜𝑑𝑢𝑘𝑡𝑖𝑣𝑖𝑡𝑎𝑠𝑑𝑢𝑚𝑝 𝑡𝑟𝑢𝑐𝑘 𝐹𝑀260 𝐽𝐷 =

𝑃𝑟𝑜𝑑𝑢𝑘𝑡𝑖𝑣𝑖𝑡𝑎𝑠𝑑𝑢𝑚𝑝 𝑡𝑟𝑢𝑐𝑘 𝐹𝑀260 𝐽𝐷 =

50 30 × 60 1,4

= 17,9 𝑚3 /𝑗𝑎𝑚

Sehingga akan dihitung keperluan jumlah dump truck yang disesuaikan dengan produktivitas escavator dan time cycle dump truck. 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝐷𝑢𝑚𝑝 𝑇𝑟𝑢𝑐𝑘 =

𝑃𝑟𝑜𝑑𝑢𝑘𝑡𝑖𝑣𝑖𝑡𝑎𝑠𝑒𝑠𝑐𝑎𝑣𝑎𝑡𝑜𝑟 98,26 = ≈ 5 𝑑𝑢𝑚𝑝 𝑡𝑟𝑢𝑐𝑘 𝑃𝑟𝑜𝑑𝑢𝑘𝑡𝑖𝑣𝑖𝑡𝑎𝑠𝑑𝑢𝑚𝑝 𝑡𝑟𝑢𝑐𝑘 17,9

Diketahui dumptruck tersebut memiliki kekuatan 256 hp dan load factor 0,9. Maka dapat dilakukan perhitungan untuk mengetahui kebutuhan bahan bakar (diesel/solar) dari escavator tersebut, yaitu sebagai berikut. 𝐹𝑢𝑒𝑙 𝐶𝑜𝑛𝑠𝑢𝑚𝑝𝑡𝑖𝑜𝑛 =

𝐹𝑢𝑒𝑙 𝐶𝑜𝑛𝑠𝑢𝑚𝑝𝑡𝑖𝑜𝑛𝑒𝑠𝑐𝑎𝑣𝑎𝑡𝑜𝑟 𝑃𝐶200−8 =

0,5 × ℎ𝑝 × 𝑙𝑜𝑎𝑑 𝑓𝑎𝑐𝑡𝑜𝑟 7,2

0,5 × 256 × 0,9 𝑔𝑎𝑙𝑙𝑜𝑛 = 16,03 = 61 𝑙𝑖𝑡𝑒𝑟/𝑗𝑎𝑚 7,2 𝑗𝑎𝑚

Jika jam kerja pr harinya sebesar 8 jam, maka produktivitas 5 dump truck akan sama dengan produktivitas escavator. Dengan kata lain perhitungan waktu selesai adalah dengan menggunakan produktivitas escavator sebagai acuan. 𝑇𝑖𝑚𝑒 𝑡𝑜 𝐹𝑖𝑛𝑖𝑠ℎ =

7489 76,21 = 76,21 𝑗𝑎𝑚 → ≈ 9,5 ℎ𝑎𝑟𝑖 98,26 8

Oleh karena itu pekerjaan disposal tanah ini akan memerlukan peralatan mencakup escavator dan 5 dump truck beserta bahan bakarnya, pekerja, operator (supir, kenek supir), dan mandor pengawas pekerjaan selama 9,5 hari. 14. Pemadatan dengan Stomper Setelah timbunan selesai dilakukan maka tanah dipadatkan hingga mencapai 90% dari kepadatan kering maksimum dan diuji setiap lapis timbunan yang dipadatkan.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

23

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Untuk melakukan pekerjaan pemadatan sebelumnya dicari terlebih dahulu volume untuk pekerjaan timbunan. Berikut adalah Rencana Penggalian pada proyek pembangunan Gedung CIBE.

Gambar 2. 15 Rencana Penggalian Gedung CIBE ITB

Dalam perhitungan pekerjaan timbunan, volume didapat dari galian segitiga dan galian spasi untuk pekerja dari tiap pekerjaan galian tanah awal, pile cap, dan tie-beam. Berikut adalah gambar potongan dari galian miring pada galian tahap awal.

Gambar 2. 16 Potongan Galian Gedung CIBE ITB

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

24

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Untuk penggalian tanah awal didapat panjang galian sebesar 205.72 m. Untuk luas timbunan rata-rata sesuai dengan gambar potongan galian didapat sebesar 12.87 m2. Lalu untuk volume timbunan pada galian di bagian tengah didapat panjang galian sebesar 62.92 m dengan luas penampang galian 1.24 m2. Berikut adalah perhitungan pekerjaan timbunan. Tabel 2. 20 Kuantifikasi Timbunan Tahap Awal

Timbunan Tahap Awal Tahap

Luas

Panjang

Penampang

Galian

Total Volume

1

12.87 m2

205.72 m

2647.62 m3

2

1.24 m2

62.92 m

78.02 m3 2725.64 m3

Total

Selanjutnya akan dihitung volume timbunan pada pile cap, dengan asumsi kemiringan galian 2:1 dan lebar ruang gerak pekerja 0.6 m maka didapat galian sebagai berikut. Tabel 2. 21 Kuantifikasi Timbunan Pile Cap

Timbunan Pile Cap Tipe

P (m)

L (m)

H (m)

Jumlah

P1

1.1

1.1

1.95

23

214.61 m3

P2

1.1

3.5

1.95

3

58.53 m3

P4

3.5

3.5

1.95

19

564.09 m3

P6

3.5

5.9

1.95

1

39.87 m3

Total

Total Volume

877.09 m3

Dengan asumsi yang sama seperti pada galian pile cap, didapat volume timbunan untuk pekerjaan tie beam sebagai berikut.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

25

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 22 Kuantifikasi Timbunan Tie Beam

Timbunan Tie Beam Tipe

H (m)

B (m)

Panjang (m)

Total Volume

TB1

1.6

0.6

176

281.6 m3

TB2

1.8

0.6

48

90.72 m3

TB3

1.6

0.45

227.7

364.32 m3

B1

0.8

0.4

140

89.6 m3

B4

1.8

0.3

26

49.14 m3

B5

0.7

0.3

47

25.4975 m3

B6

0.6

0.3

23

10.35 m3

B7

0.5

0.3

19

6.8875 m3

B8

0.5

0.25

4

1.45 m3

B9

0.5

0.2

8

2.9 m3

B10

0.4

0.2

2

0.56 m3

B11

1.8

0.2

4

7.56 m3

Total

930.59 m3

Maka total volume tanah yang harus dipadatkan pada proyek gedung CIBE dapat dilihat pada tabel rekapitulasi berikut. Tabel 2. 23 Rekapitulasi Timbunan

Timbunan Tahap Awal

2725.64 m3

Timbunan Pile Cap

877.09 m3

Timbunan Tie Beam

930.59 m3

Total

4533.31 m3

Pemadatan dilakukan dengan ketebalan lapisan 30 cm setiap dipadatkan. Pemadatan dilakukan dengan alat Tamping Rammer dengan pertimbangan area kerja yang sempit.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

26

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 17 Northern Industrial Tamping Rammer with Robin Engine

Berikut adalah spesifikasi dari alat Northern Industrial Tamping Rammer with Robin Engine. Tabel 2. 24 Spesifikasi Northern Industrial Tamping Rammer with Robin Engine

Dari spesifikasi tersebut selanjutnya bisa didapat spesifikasi alat sebagai berikut: 𝑄=

𝑊×𝑆×𝐿×𝐸 𝑃

Q = Produktivitas alat (m3/jam) S = Kecepatan rata-rata (km/jam) W = Lebar Pemadatan (m) P = Jumlah Alat L = Tebal per Lapisan (m) 𝑄=

0.332 × 768.1 × 0.3 × 0.85 = 6.5 𝑚3 /𝑗𝑎𝑚 10

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

27

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Dari Produktivitas tersebut selanjutnya dapat ditentukan durasi pekerjaan dengan asumsi pekerjaan 1 harinya memakan waktu 9 jam/hari maka didapat durasi pekerjaan sebagai berikut: 𝐷𝑢𝑟𝑎𝑠𝑖 =

4533.31 ≈ 8 ℎ𝑎𝑟𝑖 6.5 × 10 × 9

15. Termite Control Termite Control adalah cara pengendalian terhadap rayap meliputi pembasmian dan pencegahan. Pencegahan dilakukan pada komponenkomponen bangunan yang terletak dibawah tanah dan seluruh permukaan tanah disekitar bangunan. Untuk melakukan pengendalian rayap tersebut digunakan alat Power Sprayer dengan produktivitas alat 1m2/menit.

Gambar 2. 18 Alat Power Sprayer

Luas wilayah pekerjaan termite control sama dengan luas pile cap dan tie beam dengan tanah. Termite control sendiri membutuhkan volume anti rayap sebesar 5 ml yang dicampur dengan 5 liter air untuk penyemprotan 1 m². Berikut adalah perhitungan luas kontak untuk termite control:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

28

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 25 Luas Kontak Pile Cap untuk Termite Control

Luas Kontak Pile Cap Tipe

P (m)

L (m)

H (m)

Jumlah

Luas Kontak

P1

1.1

1.1

1.95

23

225.17 m2

P2

1.1

3.5

1.95

3

65.37 m2

P4

3.5

3.5

1.95

19

751.45 m2

P6

3.5

5.9

1.95

1

57.31 m2 1099.30 m2

Total

Tabel 2. 26 Luas Kontak Tie Beam untuk Termite Control

Luas Kontak Tie Beam Tipe

H (m)

B (m)

Panjang (m)

Luas Kontak

TB1

1.6

0.6

176

668.8 m2

TB2

1.8

0.6

48

201.6 m2

TB3

1.6

0.45

227.7

831.105 m2

B1

0.8

0.4

140

280 m2

B4

1.8

0.3

26

101.4 m2

B5

0.7

0.3

47

79.9 m2

B6

0.6

0.3

23

34.5 m2

B7

0.5

0.3

19

24.7 m2

B8

0.5

0.25

4

5 m2

B9

0.5

0.2

8

9.6 m2

B10

0.4

0.2

2

2 m2

B11

1.8

0.2

4

15.2 m2

Total

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

2253.81 m2

29

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Sehingga total volume pekerjaan termite control menjadi: Tabel 2. 27 Rekapitulasi Kuantifikasi Termite Control

Luas Kontak Pile Cap

1099.30 m3

Luas Kontak Tie Beam

2253.81 m3 3353.11 m3

Total

Berdasarkan total volume tersebut dapat diketahui kebutuhan material dan pekerja serta durasi pekerjaan sebagai berikut: 𝐴𝑛𝑡𝑖 𝑅𝑎𝑦𝑎𝑝 =

𝐷𝑢𝑟𝑎𝑠𝑖 = 2.2.5

3353.11 × 5 = 16.8 𝑙𝑖𝑡𝑒𝑟 1000 3353.11 ≈ 4 ℎ𝑎𝑟𝑖 60 × 2 × 9

Kuantifikasi Pekerjaan Struktur Atas Beton

1. Pekerjaan Balok Pada contoh perhitungan, volume balok yang akan dijadikan contoh adalah balok pada titik D yang terletak di lantai basement 1 zona 1 sesuai dengan key plan pada gambar berikut:

Gambar 2. 19 Keyplan Balok Basement

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

30

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Dengan detail potongan tulangan untuk keyplan :

Gambar 2. 20 Daerah Tinjauan Balok Basement 1

Dengan potongan memanjang tulangan balok adalah:

Gambar 2. 21 Potongan Memanjang Balok

Ketentuan panjang tulangan memanjang untuk tiap potongan memanjang balok mengikuti gambar detail yang ada dengan panjang:

Gambar 2. 22 Panjang Tulangan Memanjang

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

31

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Pengangkuran antara balok dan kolom untuk tiap tipenya mengacu pada gambar standard drawing yang memberikan beberapa alternative kait, tergantung pada lokasi elemennya. Contoh pengangkuran untuk alternatif 1 adalah:

Gambar 2. 23 Pengangkuran Balok Alternatif 1

Dengan ketentuan panjang penyaluran dan kait detail pada pengangkuran berupa:

Gambar 2. 24 Panjang Penyaluran dan Kait

1. Tulangan a. Tulangan Atas 𝐷 = 25 𝑚𝑚 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝐸𝑛𝑑 = 5 ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

32

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑀𝑖𝑑 = 3 𝑉. 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝜋𝑟 2 × ((𝑝. 𝑒𝑛𝑑 𝑥 𝑗𝑙ℎ. 𝑒𝑛𝑑) + (𝑝. 𝑚𝑖𝑑 × 𝑗𝑙ℎ 𝑚𝑖𝑑) + (𝑗𝑙ℎ. 𝑡𝑖𝑡𝑖𝑘 𝑝𝑒𝑛𝑦𝑎𝑙𝑢𝑟𝑎𝑛 × 𝑗𝑙ℎ. 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 × 465))

𝑉. 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝜋12.52 × ((6050 × 5) + (4950 × 3) + (5 × 1.4 × 465)) = 0.024 𝑚3

b. Tulangan Tengah 𝐷 = 13 𝑚𝑚 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ = 2 𝑉. 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝜋𝑟 2 × (𝑗𝑙ℎ × (𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 + 240)) 𝑉. 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝜋𝑟 2 × (2 × (11000 + 240)) = 0.003 𝑚3 c. Sengkang 𝐷 = 10 𝑚𝑚 𝐽𝑎𝑟𝑎𝑘 = 100𝑚 𝑚 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ =

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑏𝑒𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 11000 = = 110 𝐽𝑎𝑟𝑎𝑘 100

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑠𝑒𝑛𝑔𝑘𝑎𝑛𝑔 = 2 × (𝐵 + 𝐻 − 4 × 𝑠𝑒𝑙𝑖𝑚𝑢𝑡 𝑏𝑒𝑡𝑜𝑛) + 2 𝜋𝐷 × (6 × ( ) + 𝑘𝑎𝑖𝑡) 2 𝜋10 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑠𝑒𝑛𝑔𝑘𝑎𝑛𝑔 = 2 × (400 + 800 − 4 × 50) + 2 × (6 × ( ) + 75) 2 = 2263.5 𝑚𝑚

𝑉. 𝑠𝑒𝑛𝑔𝑘𝑎𝑛𝑔 = 𝜋𝑟 2 × 𝑗𝑙ℎ 𝑠𝑒𝑛𝑔𝑘𝑎𝑛𝑔 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑠𝑒𝑛𝑔𝑘𝑎𝑛𝑔 𝑉. 𝑠𝑒𝑛𝑔𝑘𝑎𝑛𝑔 = 𝜋52 × 110 × 263.5 = 0.02 𝑚3 d. Total Volume Tulangan 𝑉𝑜𝑙 . 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝑉𝑜𝑙. 𝑇𝑢𝑙 𝐴𝑡𝑎𝑠 + 𝑉𝑜𝑙. 𝑇𝑢𝑙 𝑇𝑒𝑛𝑔𝑎ℎ + 𝑉𝑜𝑙. 𝑇𝑢𝑙 𝑆𝑒𝑛𝑔𝑘𝑎𝑛𝑔 + 𝑉𝑜𝑙. 𝑇𝑢𝑙 𝐵𝑎𝑤𝑎ℎ

𝑉𝑜𝑙 . 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 0.024 + 0.023 + 0.02 + .003 = 0.069 𝑚3 ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

33

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

2. Beton Bertulang 𝑏 = 400 𝑚𝑚 ℎ = 800 𝑚𝑚 𝑙 = 11000 𝑚𝑚 𝑉𝑜𝑙 . 𝑏𝑒𝑡𝑜𝑛 𝑏𝑒𝑟𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔 = (𝑙 × 𝑏 × ℎ) = 3.52 𝑚3 𝑉𝑜𝑙 . 𝑏𝑒𝑡𝑜𝑛 = 𝑉. 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 − 𝑉. 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 3.52 − 0.069 = 3.451 𝑚3 3. Bekisting 𝐵𝑒𝑘𝑖𝑠𝑡𝑖𝑛𝑔 = (2 × ℎ × 𝑙) + (𝑏 × 𝑙) + (2 × 𝑏 × ℎ) = 2.64 𝑚2 Maka didapatkan kuantitas untuk seluruh tipe balok disetiap lantai. Hasil rekapitulasi perhitungan volume balok adalah: Tabel 2. 28 QTO Balok Total

Lantai

Tulangan (kg)

Beton (m3)

Bekisting (m2)

B1

42732.3

294.5

1605.1

1

46581.6

295

1608.8

2

34994.6

203.7

1091.6

3

33242.3

184.5

1013.2

4

31078.2

167.8

1041.6

5

24763

137.8

904.6

6

22373.8

134.6

891.9

PH

22373.8

134.6

891.9

2. Pekerjaan Kolom Cara perhitungan volume pekerjaan kolom adalah dengan menghitung volume masing tiap lantai yang tertera pada gambar rencana kolom. Lalu selanjutnya tinggi kolom dapat diketahui dari gambar elevasi. Berikut adalah data yang dibutuhkan dalam perhitungan pekerjaan kolom beton. ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

34

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 29 Tabel Perencanaan Kolom

Gambar 2. 25 Denah Perencanaan Kolom

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

35

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 26 Elevasi Lantai Gedung CIBE

Gambar 2. 27 Detail Penampang Kolom, Bagian 1

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

36

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 28 Detail Penampang Kolom, Bagian 2

Pada contoh perhitungan, volume kolom yang akan dijadikan contoh adalah kolom tipe K1. Kolom ini terletak di lantai B2. Kolom pada lantai B2 tersambung langsung dengan pile cap dengan ketentuan penulangan sebagai berikut:

Gambar 2. 29 Penulangan Kolom pada Pile Cap

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

37

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 30 Detail Penampang K1

Sebelumnya ditentukan tebal selimut beton yang bisa didapatkan dari standar pada tabel berikut:

Gambar 2. 31 Standar Selimut Beton

Kolom K1 memiliki tulangan utama lebih dari D19 sehingga tebal selimut beton yang digunakan adalah 50 mm.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

38

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Berikut contoh perhitungan volume tulangan, bekisting, dan beton pada kolom dengan tipe K1, K2, K3 yang memiliki dimensi yang sama. A. Penulangan 1. Tulangan Utama Tulangan Utama Diamater

= 32 mm

Jumlah

= 40

Jumlah Kolom

= 20

𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 𝜋𝑟 2 × (3500 + 𝑝𝑒𝑛𝑦𝑎𝑙𝑢𝑟𝑎𝑛) × 40 × 20 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 𝜋𝑟 2 × (3500 + 1400 + 450 + (1.4 × 590)) × 40 × 20 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 3.974 𝑚³

2. Tulangan Hoops Diameter tulangan

= 13 mm

Spasi Tumpuan

= 100 mm

Spasi Lapangan

= 150 mm

𝜋𝐷 ) + 𝑘𝑎𝑖𝑡) 2 𝜋 × 13 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 = 4 × (1000 − 100) + 2 × (6 × ( ) + 75) 2

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 = 4 × (1000 − 2 × 𝑠) + 2 × (6 × (

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 = 3995 𝑚𝑚 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ =

2 × 𝐿𝑡𝑢𝑚𝑝𝑢𝑎𝑛 𝐿𝑙𝑎𝑝𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 + = 35 𝑆𝑝𝑎𝑠𝑖 𝑇𝑢𝑚𝑝𝑢𝑎𝑛 𝑆𝑝𝑎𝑠𝑖 𝐿𝑎𝑝𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛

𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 𝜋𝑟 2 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 × 𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ × 𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑘𝑜𝑙𝑜𝑚 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 𝜋𝑟 2 × 3994.04 × 35 × 20 = 0.366 𝑚³

3. Tulangan Ties Perhitungan tulangan ties dilakukan dengan cara yang sama dengan Hoops 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 0.949 𝑚³ 4. Volume Tulangan 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 = 𝑉. 𝑢𝑡𝑎𝑚𝑎 + 𝑉. ℎ𝑜𝑜𝑝𝑠 + 𝑉. 𝑡𝑖𝑒𝑠 = 5.288 𝑚³ 5. Berat Tulangan 𝐵𝑒𝑟𝑎𝑡 = 𝑉 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 × 𝜌 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 5.288 × 7580 = 41513.7 𝑘𝑔 ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

39

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

B. Bekisting 𝐿𝑢𝑎𝑠 𝑏𝑒𝑘𝑖𝑠𝑡𝑖𝑛𝑔 = ((2 × 𝑏 × 𝑡) + (2 × ℎ × 𝑡)) × 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑘𝑜𝑙𝑜𝑚 = 280 𝑚²

Dengan b merupakan lebar kolom, h merupakan panjang kolom, dan t merupakan tinggi kolom. C. Volume Beton 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒𝑔𝑟𝑜𝑠𝑠 = 𝑙𝑢𝑎𝑠 × 𝑡𝑖𝑛𝑔𝑔𝑖 × 𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒𝑔𝑟𝑜𝑠𝑠 = 1 × 1 × 3.5 × 20 = 70 𝑚³ 𝑉. 𝑏𝑒𝑡𝑜𝑛 = 𝑉. 𝑔𝑟𝑜𝑠𝑠 − 𝑉. 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 70 − 3.869 = 64.712 𝑚³ Dengan cara yang sama dilakukan pehitungan untuk seluruh tipe kolom di masing-masing lantai. Hasil rekapitulasi perhitungan volume kolom ditampilkan pada tabel berikut: Tabel 2. 30 Rekapitulasi Volume Pekerjaan Kolom REKAPITULASI VOLUME KOLOM

Lantai

Berat tulangan (kg)

Volume beton (m³)

Luas Bekisting (m²)

B2

57113.244

91.984

520.800

B1

41597.568

97.141

507.200

1

21210.990

63.538

307.200

2

20784.099

62.152

288.000

3

20784.099

62.152

288.000

4

12296.227

33.714

201.600

5

12296.227

33.714

201.600

6

11793.237

33.022

218.880

3. Pekerjaan Pelat Pada contoh perhitungan, volume pelat yang akan dijadikan contoh adalah pelat tipe A yang terletak di lantai basement 2 sesuai pada basement 2nd floor plan berikut.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

40

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 32 Basement 2nd Floor Plan

Detail potongan tulangan tipe A.

Gambar 2. 33 Type – A Slab Reinforcement

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

41

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 34 Potongan Melintang Pelat

Pengangkuran antara pelat dengan balok untuk tiap tipe mengacu pada gambar standard detailing yang memberikan beberapa alternatif panjang penyaluran berdasarkan mutu baja dan diameter baja yang disambung. Tabel 2. 31 Kait Standar untuk Sengkang dan Pelat

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

42

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 32 Panjang Penjangkaran Standar

fy = 400 MPa A. Tulangan a. Tulangan Atas Arah x D = 10 mm Jarak = 150 mm Jumlah =

2.500 150

= 16,67 ≈ 17

Panjang per tulangan = 5.000 mm b. Tulangan Atas Arah y D = 10 mm Jarak = 150 mm Jumlah =

5.000 150

= 33,33 ≈ 34

Panjang per tulangan = 2.500 mm c. Tulangan Bawah Arah x D = 10 mm Jarak = 150 mm Jumlah =

2.500 150

= 16,67 ≈ 17

Panjang per tulangan = 5.000 mm

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

43

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

d. Tulangan Bawah Arah y D = 10 mm Jarak = 150 mm Jumlah =

5.000 150

= 33,33 ≈ 34

Panjang per tulangan = 2.500 mm Sehingga volume tulangan, 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 0,25 × 𝜋 × 𝐷2 × ((𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑎𝑟𝑎ℎ 𝑥 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑥) + (𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑎𝑟𝑎ℎ 𝑦 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑦))

𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 0,25 × 𝜋 × 102 × ((17 × 5.000) + (34 × 2.500)) 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 0,013 𝑚3 Massa jenis tulangan = 7.850 kg/m3 Berat tulangan = vol. tulangan x massa jenis tulangan = 0,013 x 7.850 = 104,811 kg B. Beton Volume beton = (2,3 x 4,8 x 0,15) – 0,013 = 1,629 m3 C. Luas Bekisting (2,3 x 4,8) + (2 x 2,3 x 0,15) + (2 x 4,8 x 0,15) = 13,17 m2

y tebal x Gambar 2. 35 Ilustrasi Bekisting Pelat

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

44

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 33 Rekapitulasi Pelat Lantai REKAPITULASI VOLUME PELAT Lantai B2 B1 1 2 3 4 5 6 Penthouse Penthouse & Roof

TOTAL

Berat tulangan (kg)

Volume beton (m³)

26454.024 26202.353 27359.101 16631.752 12271.687 13136.045 16690.838 14500.394 4115.063 11453.243 168,815

193.039 200.558 200.558 126.778 110.074 118.112 113.933 114.212 28.028 109.109 1,315

Luas Bekisting (m²)

1451.8525 1487.6675 1683.78 973.86685 832.99 910.32 867.81 867.81 196.38 814.55 10,088

4. Pekerjaan Lift Wall Lift Wall atau yang biasa disebut juga core wall merupakan dinding yang dibuat mengelilingi elevator lift yang berfungsi sebagai penahan gaya horizontal yang terjadi pada bangunan. Karena terdiri dari beton bertulang, lift wall memberikan kekakuan lateral pada struktur. Pekerjaan lift wall pada proyek CIBE menggunakan dimensi penulangan yang tipikal pada setiap lantai. Mutu beton yang digunakan adalah 30 MPa.

Gambar 2. 36 Tampak Lift Wall

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

45

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 37 Keyplan Lift Wall

Berikut adalah rekapitulasi Quantity Take Off pekerjaan pembesian pada Lift Wall. Tabel 2. 34 QTO Pekerjaan Pembesian Lift Wall

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

46

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 38 Potongan Pintu Lift Wall Tabel 2. 35 QTO Pintu Lift Wall

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

47

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Berikut adalah rekapitulasi dari pekerjaan Lift Wall. Tabel 2. 36 Rekapitulasi QTO Lift Wall

5. Retaining Wall Retaining wall adalah dinding yang berfungsi sebagai pelindung bangunan dari longsoran tanah. Pada gedung CIBE, retaining wall terdapat pada sekeliling Basement 2nd Floor karena lantai tersebut terdapat pada elevasi di bawah permukaan tanah. Beton yang digunakan memiliki kekuatan 30 MPa.

Gambar 2. 39 Denah Retaining Wall pada Basement 2nd Floor

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

48

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 40 Detail Potongan Tipe Retaining Wall

Berdasarkan gambar detail tersebut dihasilkan kuantifikasi volume Retaining Wall setiap tipe pada tabel berikut.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

49

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 37 QTO Beton Pekerjaan Retaining Wall

Tabel 2. 38 QTO Pembesian Pekerjaan Retaining Wall

6. Pekerjaan Struktur Tangga Tangga

merupakan

sebuah

konstruksi

yang

dirancang

untuk

menghubungkan dua lantai atau tingkat vertikal yang memiliki jarak satu sama lain. Tangga menghubungkan satu lantai dengan lantai berikutnya. Konstruksi tangga bertumpu pada pelat dan kolom sebagai penyangganya.

Gambar 2. 41 Potongan Tangga

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

50

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Pekerjaan tangga dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut. Penentuan Posisi Pekerjaan •Penentuan titik as •Penentuan marking Pemasangan Perancah Kayu Pemasangan Bekisting •Bekisting bagian pelat tangga •Bekisting bagian pada bordes •Bekisting sekat pada anak tangga Pemasangan Tulangan •Tulangan pada badan tangga •Tulangan pada anak tangga

Pengecoran, Pembongkaran Bekisting, dan Curing

Gambar 2. 42 Flow Chart Pekerjaan Struktur Tangga

Gambar 2. 43 Ilustrasi Perancah dan Bekisting Pekerjaan Tangga

Terdapat 4 tipe tangga (ST-1, ST-2, SM, dan MT) dengan dimensi dan penulangan yang berbeda. Berikut merupakan contoh perhitungan pekerjaan tangga dengan mengambil perhitungan tipe tangga ST-01.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

51

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Contoh Perhitungan – Tipe ST-01:

Gambar 2. 44 Denah Pekerjaan Tangga Lantai 1

Gambar 2. 45 Detail Pekerjaan Tangga Lantai 1

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

52

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Berikut sistem penulangan yang digunakan:

Gambar 2. 46 Detail Penampang (memanjang, end span, mid span) Pekerjaan Tangga Lantai 1

Tebal selimut beton pada pekerjaan tangga ditentukan melalui standar tabel berikut: Tabel 2. 39 Standar Selimut Beton

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

53

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Dari tabel di atas, untuk tangga tipe ST-01dengan tulangan D16 maka diperoleh tebal selimut 20 mm. Berikut merupakan contoh perhitungan penulangan, volume beton, dan bekisting pekerjaan tangga tipe ST-01. 1. Tulangan Arah memanjang

= 3700 mm

Arah melintang

= 1400 mm

Bordes

= 1475 mm

Lebar penampang

= 300 mm

Tinggi penampang

= 200 mm

A. Tulangan Melintang Diameter tulangan

= 10 mm

Jarak antar tulangan

= 200 mm

Panjang

= 1100 mm

tulangan

Massa jenis tulangan

= 7850 kg/m3

Maka diperoleh sebagai berikut: 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑚𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 3700 ×4= × 4 = 148 𝑏𝑢𝑎ℎ 𝐽𝑎𝑟𝑎𝑘 𝑎𝑛𝑡𝑎𝑟 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 200

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 = 148 ×

𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

1100 = 162,8 𝑚 1000

𝜋𝐷2 𝜋(0,001)2 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 = × 162,8 = 0,013 𝑚3 4 4

𝐵𝑒𝑟𝑎𝑡 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝑚𝑎𝑠𝑠𝑎 𝑗𝑒𝑛𝑖𝑠 × 𝑣𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 7850 × 0,013 = 100,37 𝑘𝑔

B. Tulangan Atas Diameter tulangan

= 13 mm

Jarak antar tulangan

= 200 mm

Panjang penyaluran, Ld = 455 mm Massa jenis tulangan

= 7850 kg/m3

Maka diperoleh sebagai berikut: ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

54

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 2(𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑚𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 + 1,3𝐿𝑑 × 2 + 𝐿𝑑 + 450) = 11576 𝑚𝑚

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 1400 ×2= × 2 = 14 𝑏𝑢𝑎ℎ 𝐽𝑎𝑟𝑎𝑘 𝑎𝑛𝑡𝑎𝑟 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 200

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 = 14 ×

𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

11576 = 162,06 𝑚 1000

𝜋𝐷2 𝜋(0,0013)2 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 = × 162,06 = 0,022 𝑚3 4 4

𝐵𝑒𝑟𝑎𝑡 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝑚𝑎𝑠𝑠𝑎 𝑗𝑒𝑛𝑖𝑠 × 𝑣𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 7850 × 0,022 = 168,86 𝑘𝑔

C. Tulangan Bawah Diameter tulangan

= 16 mm

Jarak antar tulangan

= 100 mm

Panjang penyaluran, Ld = 560 mm Massa jenis tulangan

= 7850 kg/m3

Maka diperoleh sebagai berikut. 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 2(𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑚𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 + 1,3𝐿𝑑 × 2 + 𝐿𝑑 + 450) = 12332 𝑚𝑚

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 1400 ×2= × 2 = 28 𝑏𝑢𝑎ℎ 𝐽𝑎𝑟𝑎𝑘 𝑎𝑛𝑡𝑎𝑟 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 100

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 = 28 ×

𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

12332 = 345,30 𝑚 1000

𝜋𝐷2 𝜋(0,0016)2 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 = × 345,30 = 0,069 𝑚3 4 4

𝐵𝑒𝑟𝑎𝑡 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝑚𝑎𝑠𝑠𝑎 𝑗𝑒𝑛𝑖𝑠 × 𝑣𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 7850 × 0,069 = 545 𝑘𝑔

D. Tulangan Siku Diameter tulangan

= 10 mm

Jarak antar tulangan

= 150 mm

Panjang penyaluran, Ld = 150 mm Massa jenis tulangan

= 7850 kg/m3

Maka diperoleh sebagai berikut: 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 750 + 2𝐿𝑑 = 1050 𝑚𝑚

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

55

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 1400 × 2 × 𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 = × 2 × 11 = 205 𝑏𝑢𝑎ℎ 𝐽𝑎𝑟𝑎𝑘 𝑎𝑛𝑡𝑎𝑟 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 150

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 = 205 ×

𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

1050 = 215,6 𝑚 1000

𝜋𝐷2 𝜋(0,001)2 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 = × 215,6 = 0,017𝑚3 4 4

𝐵𝑒𝑟𝑎𝑡 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝑚𝑎𝑠𝑠𝑎 𝑗𝑒𝑛𝑖𝑠 × 𝑣𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 7850 × 0,017 = 132,93 𝑘𝑔

E. TYP Diameter tulangan

= 10 mm

Massa jenis tulangan

= 7850 kg/m3

Maka diperoleh sebagai berikut: 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 = 1400 𝑚𝑚 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 × 2 = 11 × 2 = 22 𝑏𝑢𝑎ℎ 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 = 22 × 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

1400 = 30,8 𝑚 1000

𝜋𝐷2 𝜋(0,001)2 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 = × 30,8 = 0,002 𝑚3 4 4

𝐵𝑒𝑟𝑎𝑡 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝑚𝑎𝑠𝑠𝑎 𝑗𝑒𝑛𝑖𝑠 × 𝑣𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 7850 × 0,002 = 19 𝑘𝑔

F. Bordes Diameter tulangan

= 13 mm

Jarak antar tulangan

= 200 mm

Massa jenis tulangan

= 7850 kg/m3

Maka diperoleh sebagai berikut: 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 = 1400 𝑚𝑚 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

𝐵𝑜𝑟𝑑𝑒𝑠 1475 ×4= × 4 = 30 𝑏𝑢𝑎ℎ 𝐽𝑎𝑟𝑎𝑘 𝑎𝑛𝑡𝑎𝑟 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 200

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 = 30 × 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

1400 = 42 𝑚 1000

𝜋𝐷 2 𝜋(0,0013)2 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 = × 42 = 0,005 𝑚3 4 4

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

56

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

𝐵𝑒𝑟𝑎𝑡 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝑚𝑎𝑠𝑠𝑎 𝑗𝑒𝑛𝑖𝑠 × 𝑣𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 7850 × 0,005 = 43,03 𝑘𝑔

G. Tulangan Ke Kolom Atas Diameter tulangan

= 13 mm

Jarak antar tulangan

= 200 mm

Panjang penyaluran, Ld = 455 mm Massa jenis tulangan

= 7850 kg/m3

Maka diperoleh sebagai berikut: 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 1,3𝐿𝑑 + 𝐵𝑜𝑟𝑑𝑒𝑠 + 𝐿𝑑 = 2521,5 𝑚𝑚 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 1400 = × 2 = 14 𝑏𝑢𝑎ℎ 𝐽𝑎𝑟𝑎𝑘 𝑎𝑛𝑡𝑎𝑟 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 200

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 = 14 ×

𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

2521,5 = 35,3 𝑚 1000

𝜋𝐷2 𝜋(0,0013)2 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 = × 35,3 = 0,005 𝑚3 4 4

𝐵𝑒𝑟𝑎𝑡 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝑚𝑎𝑠𝑠𝑎 𝑗𝑒𝑛𝑖𝑠 × 𝑣𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 7850 × 0,005 = 36,78 𝑘𝑔

H. Tulangan Ke Kolom Bawah Diameter tulangan

= 16 mm

Jarak antar tulangan

= 100 mm

Panjang penyaluran, Ld = 560 mm Massa jenis tulangan

= 7850 kg/m3

Maka diperoleh sebagai berikut. 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 1,3𝐿𝑑 + 𝐵𝑜𝑟𝑑𝑒𝑠 + 𝐿𝑑 = 2763 𝑚𝑚 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 1400 ×2= × 2 = 28 𝑏𝑢𝑎ℎ 𝐽𝑎𝑟𝑎𝑘 𝑎𝑛𝑡𝑎𝑟 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 100

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 = 28 ×

𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 =

2763 = 77,36 𝑚 1000

𝜋𝐷2 𝜋(0,0016)2 × 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 = × 77,36 = 0,016 𝑚3 4 4

𝐵𝑒𝑟𝑎𝑡 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 𝑚𝑎𝑠𝑠𝑎 𝑗𝑒𝑛𝑖𝑠 × 𝑣𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 = 7850 × 0,016 = 122,12 𝑘𝑔

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

57

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Dari perhitungan tulangan di atas maka diperoleh sebagai berikut. 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 0,149 𝑚3 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝐵𝑒𝑟𝑎𝑡 𝑇𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 = 1168,06 𝑘𝑔 2. Luas Bekisting 𝐿𝑢𝑎𝑠 𝑏𝑒𝑘𝑖𝑠𝑡𝑖𝑛𝑔 = [(0,25 + 0,2) × 𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑚𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 × 2 × 2] + [𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 × 𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑚𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 × 2] + [𝐵𝑜𝑟𝑑𝑒𝑠 × 𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 × 2] + [𝐵𝑜𝑟𝑑𝑒𝑠 × 0,2 × 2] + [𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 × 0,2 × 𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑎𝑛𝑎𝑘 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎] = 𝟐𝟕, 𝟗 𝒎𝟐

3. Volume Beton 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝐵𝑒𝑡𝑜𝑛 𝐴𝑛𝑎𝑘 𝑇𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 = (𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑚𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 × 𝐴𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 × 0,2) + (𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑎𝑛𝑎𝑘 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 × 0,5 × 𝐿𝑒𝑏𝑎𝑟 𝑝𝑒𝑛𝑎𝑚𝑝𝑎𝑛𝑔 × 𝑡𝑖𝑛𝑔𝑔𝑖 𝑝𝑒𝑛𝑎𝑚𝑝𝑎𝑛𝑔) = 2,073 𝑚3 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝐵𝑒𝑡𝑜𝑛 𝐵𝑜𝑟𝑑𝑒𝑠 = 𝐵𝑜𝑟𝑑𝑒𝑠 × 0,2 × 2 × 𝑎𝑟𝑎ℎ 𝑚𝑒𝑙𝑖𝑛𝑡𝑎𝑛𝑔 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 × 𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑏𝑜𝑟𝑑𝑒𝑠 = 1,652 𝑚3 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝐵𝑒𝑡𝑜𝑛 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 = 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑏𝑒𝑡𝑜𝑛 𝑎𝑛𝑎𝑘 𝑡𝑎𝑛𝑔𝑔𝑎 + 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑏𝑒𝑡𝑜𝑛 𝑏𝑜𝑟𝑑𝑒𝑠 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝐵𝑒𝑡𝑜𝑛 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 = 2,073 + 1,652 = 3,725 𝑚3 𝑁𝑒𝑡 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝐵𝑒𝑡𝑜𝑛 = 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑏𝑒𝑡𝑜𝑛 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙 − 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝑡𝑜𝑡𝑎𝑙

𝑁𝑒𝑡 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝐵𝑒𝑡𝑜𝑛 = 3,725 − 0,149 = 3,576 𝑚3

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

58

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Maka dengan melakukan perhitungan dengan metode yang sama seperti contoh perhitungan di atas untuk semua tipe tangga maka diperoleh hasil sebagai berikut. Tabel 2. 40 Rekapitulasi Perhitungan Pekerjaan Tangga

2.2.6

Kuantifikasi Pekerjaan Struktur Atas Baja Pekerjaan struktur baja pada gedung CIBE terdiri dari pekerjaan struktur

baja rangka atap dan pekerjaan kanopi. Berikut adalah perhitungannya. 1. Pekerjaan Canopy Pekerjaan canopy menggunakan baja profil sebagai material konstruksi. Canopy terdapat pada basement I dan lantai I. Quantity take off dilakukan dengan melihat gambar detail struktur. Berikut adalah daftar gambar yang dijadikan referensi: 

Gambar SC10-101 Canopy (halaman 122)



Gambar SC10-102 Canopy (halaman 123)

Dengan spesifikasi sebagai berikut: 

Hot-rolled structural steel BJ37, atau SS400, fy= 240 N/mm2



Anchors SS400, fy = 310 N/mm2

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

59

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 47 Denah Kanopi Basement 1

Berikut adalah QTO Struktur Rangka baja Kanopi Tabel 2. 41 QTO Rangka Baja Kanopi

Tipe Type B1 WF 250x125x6x9 Type B2 Baja WF 300x150x6.5x9 C1 (pipe d165x7) R1 (d22) Purlin C100x50x20x2.3

A (mm²) 3766 4678 3479 380 517.2

Panjang (mm) 4750 4750

Panjang (mm) 5000 5000 3200 5400 20300

Jumlah

Volume Total Baja (m³)

Massa Jenis (kg/m)

4 0.07532 11 0.25729 5 0.055664 8 0.016416 2 0.02099832

25.7 32 28.3 1.27 4.14 Total

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

Berat Total Baja (kg) 514 1760 452.8 54.864 168.084 2949.748

60

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 42 QTO Pelat Kanopi

Material Pelat T 19 mm 300 x 300

Jumlah

A (mm2) Berat (kg) 5

100 x 165 300 x 400

450000

67.1175

10 5

165000 24.60975 600000 89.49 1215000 181.2173

Pelat T 10 mm 155 x 220 190 x 190

10 5

341000 50.86015 180500 26.92158

200 x 155 155 x 150 185 x 185 160 x 155

10 4 5 6

310000 46.2365 93000 13.87095 171125 25.52329 148800 22.19352

total

total

1244425

185.606

Tabel 2. 43 QTO Penutup Atap Area (mm2) Penutup Atap

57855000

Area (m2) 57.855

Berat (kg/m2 6.24

Total Weight (kg) 361.0152

Tabel 2. 44 QTO Sambungan Kanopi Material Bolt d 34 " A 325 HTB Anchor Bolt d 19 Bolt d 19 HTB Bolt d 13 A 325 HTB

Jumlah 60 110 94 12

Properti material baja yang digunakan menggunakan asumsi dengan supplier Gunung Garuda. Langkah selanjutnya adalah estimasi resource labor kanopi. Berikut adalah asumsi yang digunakan di mana Crew Hours yang digunakan adalah per 1000 lin ft. Panjang 1 m = 3,281 lin ft.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

61

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 45 Asumsi Crew Hours yang Dibutuhkan

Type of Work Erecting Steel Beams, bolted connections Crew: 4 ironworkers, 1 crane operator, 1 foreman Equipment: 1 Crane W-Sections 8 in deep W-Sections 10 in deep W-Sections 12 in deep W-Sections 14 in deep W-Sections 16 in deep Erecting Steel Columns Crew: 4 ironworkers, 1 crane operator, 1 foreman Equipment: 1 Crane W-Sections 8 in deep W-Sections 10 in deep W-Sections 12 in deep W-Sections 14 in deep

Crew Hours (per 1000 lin ft)

15.6 15.2 12.6 11 10.5 Crew Hours (per 1000 lin ft)

8.9 8.9 9.1 9.3

(Sumber: Estimating Construction Costs 5th ed., Peurifoy.) Tabel 2. 46 Perhitungan Resources yang Dibutuhkan

Tipe Beam Column

O.H. Dibutuhk O.H. Panjang Total Panjang Total an/1000 Erecting (m) (lin ft) Hari lin ft 158.8 521.0228 15.6 8.127956 16 52.496 8.9 0.467214 Total 8.59517

2 1 3

2. Struktur Rangka Baja Atap Pada bangunan struktur CIBE terdapat struktur baja atap. Penentuan Quantity Take Off dari struktur baja dilakukan dengan peninjauan gambar detail dari struktur. Daftar gambar detail yang menjadi referensi adalah 

Roof Steel Framing & Purlin Plan

(SC10-106)



Roof Steel Connection Detail -1

(SC10-107)



Roof Steel Connection Detail -2

(SC10-108)



Roof Steel Connection Detail -3

(SC10-109)

Berdasarkan tinjauan gambar, diperoleh kebutuhan untuk material profil baja adalah sebagai berikut:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

62

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 47 Profil Baja Profil Baja WF (Wide Flange) 250x125x9x14 Unit weight = 29.60 Kg/m

Profil Baja Castelated WF Profil yang digunakan adalah profil Honey Comb 900x200x11x17 Unit weight = 106 kg/m

Profil Baja 2L 100x100x13 Unit weight = 24.95 kg/m

Berdasarkan metode perhitungan langsung volume pekerjaan baja yang terdapat pada gambar, diperoleh kuantifikasi pekerjaan struktur baja sebagai berikut:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

63

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 48 QTO Rangka Baja Atap length (mm)

Jenis Baja

691 3483 3600 3300 3000 3538 536 Total

Baja WF 250x125x9x14

Castelated WF 900x200x11x17

2L 100x100x13

Purlin

12262 Total 4933 4588 3704 Total 200x75x20x3.2 Total

quantity 700 3500 3600 3300 3000 3600 600

2 6 7 2 7 24 2

12300

7

5000 4600 3800

16 8 8

11

33300

Total Total Length Length 1400 1.4 21000 21 25200 25.2 6600 6.6 21000 21 86400 86.4 1200 1.2 162800 162.8 86100 86100 80000 36800 30400 147200 366300 366300

Massa Jenis 29.6 29.6 29.6 29.6 29.6 29.6 29.6 29.6

Massa (kg) 41.44 621.6 745.92 195.36 621.6 2557.44 35.52 4818.88

106 106 24.95 24.95 24.95 24.95 9.27 9.27

9126.6 9126.6 1996 918.16 758.48 3672.64 3395.601 3395.601

86.1 86.1 80 36.8 30.4 147.2 366.3 366.3

Tabel 2. 49 QTO Pelat Rangka Baja Atap Material

Pelat t=10mm

Spesifikasi

Material

Massa Jenis (kg/m2)

Area

20

33250

665000

0.665

150x205

99

30750

3044250

3.04425

155x190

28

29450

824600

0.8246

240x225x129x99

28

26255

735140

0.73514

78.5 57.70849

L1

14

126781

1774934 1.774934

78.5 139.3323

L2

28

126000

3528000

3.528

78.5

276.948

L3

14

74000

1036000

1.036

78.5

81.326

L4

14

61000

854000

0.854

78.5

67.039

Spesifikasi

Jumlah

78.5

Massa

175x190

Material

Pelat t=16mm

Jumlah

78.5 238.9736 78.5

Massa Jenis (kg/m2)

Area

52.2025

125.6

64.7311

Massa

300x300

2

90000

180000

0.18

270x145

4

39150

156600

0.1566

125.6 19.66896

22.608

300x360

16

108000

1728000

1.728

125.6 217.0368

1450x200

28

290000

8120000

8.12

125.6 1019.872

Segi8

7

502000

3514000

3.514

125.6 441.3584

Segi6

9

550000

4950000

4.95

Spesifikasi

Jumlah

125.6 Massa Jenis (kg/m2)

Area

621.72 Massa

450x600

7

270000

1890000

1.89

149.15 281.8935

Pelat t=19mm 400x540

7

216000

1512000

1.512

149.15 225.5148

14

27000

378000

0.378

149.15

240x178x102x99 Material Purlin

Spesifikasi 200x75x20x3.2

Jumlah 11

Panjang 33300

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

366300

56.3787

Massa Jenis Massa (kg/m) 366.3 9.27 3395.601

64

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 50 QTO Sambungan Rangka Atap

Jenis Material Anchor A325 HTB

Spesifikasi d19 d3/4" d13 d1/2" d22mm

Jumlah 216 540 396 296 672

Tabel 2. 51 QTO Penutup Rangka Atap Baja

Penutup Atap

Area 455000000

2.2.7

Kuantifikasi Pekerjaan Arsitektural

1.

Dinding

Weight 455 6.24

Total Weight 2839.2

Dinding merupakan pembatas akses dari ruangan dengan fungsi yang berbeda. Langkah pertama yang dilakukan adalah pemasangan batu bata yang dilanjutkan dengan pekerjaan plesteran agar dinding terlihat rapih dan memiliki permukaan rata. Pasangan dinding bata merah dilakukan dengan perbandingan adukan 1 semen : 5 pasir untuk dinding biasa dan diatas dinding bata trasram, sedangkan adukan 1

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

65

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

semen : 3 pasir digunakan pada tempat yang kedap air seperti dinding kamar mandi. Dalam melakukan pemasangan dinding bata, dilakukan beberapa prosedur seperti:

Gambar 3. 1 Prosedur Pemasangan Dinding Bata

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

66

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Dalam melakukan pemasangan dinding partisi yang terbuat dari gypsum board, maka ada beberapa komponen yang harus dipasang yaitu:

Gambar 3. 2 Prosedur Pemasangan Dinding Partisi

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

67

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Salah satu contoh detail denah dan dinding pada lantai 4 dapat dillihat pada detail gambar

berikut.

Gambar 3. 3 Denah Dinding Lantai 4

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

68

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Untuk detail arsitektural dari dinding pada lantai 4 terdiri dari jenis tipe. Adapun tipe tersebut adalah sebagai berikut 

Tipe 8 Dinding pasangan bata yang dilapisi dengan plester dan cat dinding biasa. Tipe ini digunakan pada dinding bagian dalam gedung



Tipe 7 Dinding pasangan bata yang dilapisi dengan plester dan cat dinding tahan air



Tipe 10 Dinding partisi yang menggunakan bahan gypsum board ketebalan 12 mm

Detail volume dari pasangan bata pada dinding lantai 4 adalah sebagai berikut:

Tabel 3. 1 Volume Dinding Pasangan Bata Lantai 4

Tipe

Jumlah

Tinggi

Panjang

Tebal

Volume (m3)

Volume Bukaan (m3)

Volume Net

Volume Bata (20x5x10)

C-402

1

2.8

43.78

0.1

12.26

1.65

10.61

0.001

10608

Dinding

2

2.8

4.60

0.1

1.29

0.00

1.29

0.001

1288

C-403-1

2

2.8

13.24

0.1

3.71

0.45

3.25

0.001

3254

C-403-2

21

2.8

9.29

0.1

2.60

0.17

50.98

0.001

50981

Dinding Diagonal

2

2.8

2.77

0.1

0.78

0.00

0.78

0.001

777

C-403B

2

2.8

10.35

0.1

2.90

0.28

2.62

0.001

2618

Dinding

1

2.8

14.69

0.1

4.11

0.00

4.11

0.001

4115

C-401

1

2.8

43.90

0.1

12.29

1.65

10.64

0.001

10643

D. Stair Case

1

2.8

6.50

0.1

1.82

0.00

1.82

0.001

1820

Pantry

1

2.8

3.30

0.1

0.92

0.00

0.92

0.001

924

Toilet (F)

1

2.8

3.30

0.1

0.92

0.00

0.92

0.001

924

Toilet (M)

1

2.8

3.30

0.1

0.92

0.00

0.92

0.001

924

D. Toilet

1

2.8

2.96

0.1

0.83

0.00

0.83

0.001

829

D. Toilet

1

2.8

3.05

0.1

0.85

0.00

0.85

0.001

854

D. Toilet

1

2.8

2.93

0.1

0.82

0.12

0.70

0.001

699

D. Janitor

4

2.8

1.27

0.1

0.35

0.00

0.35

0.001

355

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

69

Jumlah Bata

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

D. Stair Case (1)

1

2.8

5.65

0.1

1.58

0.00

1.58

0.001

1582

D. Stair Case (1)

1

2.8

3.80

0.1

1.06

0.00

1.06

0.001

1064

D. Stair Case (1)

1

2.8

1.65

0.1

0.46

0.00

0.46

0.001

462

Total

94.72

94721

Contoh perhitungan dari dinding lantai 4 untuk tipe C-402 adalah:

𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑑𝑖𝑛𝑑𝑖𝑛𝑔 = 𝑝𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑥 𝑡𝑖𝑛𝑔𝑔𝑖 𝑥 𝑡𝑒𝑏𝑎𝑙 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑑𝑖𝑛𝑑𝑖𝑛𝑔 = 43.78 𝑚 𝑥 2.8 𝑚 𝑥 0.1 𝑚 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑑𝑖𝑛𝑑𝑖𝑛𝑔 = 12.26 𝑚3 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑛𝑒𝑡 = 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑑𝑖𝑛𝑑𝑖𝑛𝑔 − 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑏𝑢𝑘𝑎𝑎𝑛 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑛𝑒𝑡 = 12.26 − 1.65 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑛𝑒𝑡 = 10.61 𝑚3

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝐵𝑎𝑡𝑎 =

𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑛𝑒𝑡 𝑉𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑏𝑎𝑡𝑎

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝐵𝑎𝑡𝑎 =

10.61 0.001

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝐵𝑎𝑡𝑎 = 10608 𝑏𝑢𝑎ℎ

Dengan jumlah plesteran sebesar:

Tipe

Jumlah

Tinggi

Panjang

Tebal

Luas (m2)

Luas Bukaan (m2)

Luas Bersih (m2)

Tebal Plester (m)

Volume plester (m3)

C-402

1

2.8

43.78

0.10

122.57

16.50

106.08

0.0125

1.33

Dinding

2

2.8

4.60

0.10

12.88

0.00

12.88

0.0125

0.16

C-403-1

2

2.8

13.24

0.10

37.07

4.54

32.54

0.0125

0.41

C-403-2

21

2.8

9.29

0.10

26.01

1.74

24.28

0.0125

0.30

Dinding Diagonal

2

2.8

2.77

0.10

7.76

0.00

7.76

0.0125

0.10

C-403B

2

2.8

10.35

0.10

28.98

2.80

26.18

0.0125

0.33

Dinding

1

2.8

14.69

0.10

41.14

0.00

41.14

0.0125

0.51

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

70

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

C-401

1

2.8

43.90

0.10

122.92

16.50

106.43

0.0125

1.33

D. Stair Case

1

2.8

6.50

0.10

18.20

0.00

18.20

0.0125

0.23

Pantry

1

2.8

3.30

0.10

9.24

0.00

9.24

0.0125

0.12

Toilet (F)

1

2.8

3.30

0.10

9.24

0.00

9.24

0.0125

0.12

Toilet (M)

1

2.8

3.30

0.10

9.24

0.00

9.24

0.0125

0.12

D. Toilet

1

2.8

2.96

0.10

8.29

0.00

8.29

0.0125

0.10

D. Toilet

1

2.8

3.05

0.10

8.54

0.00

8.54

0.0125

0.11

D. Toilet

1

2.8

2.93

0.10

8.19

1.20

6.99

0.0125

0.09

D. Janitor

4

2.8

1.27

0.10

3.54

0.00

3.54

0.0125

0.04

D. Stair Case (1)

1

2.8

5.65

0.10

15.82

0.00

15.82

0.0125

0.20

D. Stair Case (1)

1

2.8

3.80

0.10

10.64

0.00

10.64

0.0125

0.13

D. Stair Case (1)

1

2.8

1.65

0.10

4.62

0.00

4.62

0.0125

0.06

Total

461.64

5.77

Sehingga didapatkan total kebutuhan pasangan dinding bata dan plesteran untuk gedung CIBE adalah: Tabel 3. 2 Kuantitas Total Dinding Bata Gedung CIBE

Lantai

Luas Bersih Bata 1 Pc : 5 Ps (m2)

Luas Bersih Bata 1 Pc : 3 Ps (m2)

Basement 2

690.76

172.69

Basement 1

1361.96

340.49

1

686.49

171.62

2

861.00

215.25

3

764.38

191.09

4

635.58

158.90

5

521.73

130.43

6

338.35

84.59

Total

5860.25

1465.06

Sedangkan untuk dinding partisi yang menggunakan gypsum board ketebalan 12 mm dengan rangka metal, maka didapatkan volume totalnya adalah:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

71

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 3. 3 Kuantitas Total Dinding Partisi Gedung CIBE

Lantai Basement 2 Basement 1 1 2 3 4 5 6 Total

Luas Bersih (m2) 0.00 0.00 0.00 71.14 0.00 398.79 595.00 467.52 1532.45

Sedangkan untuk dinding yang menggunakan keramik yang terletak pada toilet dan pantry, maka digunakan keramik dengan kuantitas: Tabel 3. 4 Kuantitas Total Dinding Keramik Gedung CIBE

Basement 2 Basement 1 1 2 3 4 5 6

Luas Bersih Keramik 600x600 (m2) 15.20 15.20 15.20 15.20 15.20 15.20 15.20 15.20

Total

121.60

Lantai

Luas Bersih Keramik 200x400(m2) 0.00 86.00 66.00 66.00 66.00 66.00 77.00 66.00 493.00

2. Langit-Langit Pekerjaan plafon atau langit-langit dilakukan agar terdapat penutup langitlangit atap dengan keindahan dan rasa aman ketika melintas dibawahnya. Material yang digunakan adalah acoustic gypsum board tebal 9mm dengan ceiling suspension system berupa G.R.C Board tebal 4mm. Pekerjaan langitlangit ini dilakukan dengan menggantungkan rangka baja ringan seperti: ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

72

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 48 Detil Gambar Langit-Langit

Contoh dari denah pemasangan plafon untuk lantai 4 adalah:

Gambar 2. 49 Denah Plafon Lantai 4

Perhitungan dari luas plafon ini dilakukan perbagian jenis ruangan secara akumulatif, contoh perhitungannya adalah: 𝑃𝑙𝑎𝑓𝑜𝑛 𝐶 − 402 = 𝐿𝑢𝑎𝑠 𝑅𝑢𝑎𝑛𝑔𝑎𝑛 𝐶 − 402 = 8000 × 8500 = 68 𝑚2

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

73

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Kemudian digunakan rangka plafon berupa rangka hollow galvanis dengan ketebalan 30 mm. Maka perhitungan kebutuhan rangka hollow untuk ruangan C-402 adalah sebagai berikut. 𝐿𝑢𝑎𝑠 1 𝑔𝑦𝑝𝑠𝑢𝑚 𝑏𝑜𝑎𝑟𝑑 = 1,2 × 2,4 = 2,88 𝑚2 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑔𝑦𝑝𝑠𝑢𝑚 𝑏𝑜𝑎𝑟𝑑 =

68 = 23,6 ≈ 24 𝑙𝑒𝑚𝑏𝑎𝑟 2,88

Untuk rangka hollow yang terpasang pada sekeliling dinding maka : 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑟𝑎𝑛𝑔𝑘𝑎 ℎ𝑜𝑙𝑙𝑜𝑤 𝑡𝑒𝑟𝑝𝑎𝑠𝑎𝑛𝑔 𝑝𝑎𝑑𝑎 𝑑𝑖𝑛𝑑𝑖𝑛𝑔 = (8,5 + 8) × 2 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑟𝑎𝑛𝑔𝑘𝑎 ℎ𝑜𝑙𝑙𝑜𝑤 𝑡𝑒𝑟𝑝𝑎𝑠𝑎𝑛𝑔 𝑝𝑎𝑑𝑎 𝑑𝑖𝑛𝑑𝑖𝑛𝑔 = 33 𝑚

Isian rangka per 60 cm (melintang) dan 120 cm (memanjang) maka : 8000 8500 + = 20,4 ≈ 21 𝑏𝑎𝑡𝑎𝑛𝑔 600 1200 8000 8500 𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑟𝑎𝑛𝑔𝑘𝑎 ℎ𝑜𝑙𝑙𝑜𝑤 = ( × 8) + ( × 8.5) 600 1200

𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑟𝑎𝑛𝑔𝑘𝑎 ℎ𝑜𝑙𝑙𝑜𝑤 =

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑟𝑎𝑛𝑔𝑘𝑎 ℎ𝑜𝑙𝑙𝑜𝑤 = 166,88 ≈ 167 𝑚

Untuk rangka penggangtung diguakan rangka hollow 1 m. 𝐽𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑟𝑎𝑛𝑔𝑘𝑎 ℎ𝑜𝑙𝑙𝑜𝑤 𝑝𝑒𝑛𝑔𝑔𝑎𝑛𝑡𝑢𝑛𝑔 =

8000 8500 × = 95 𝑏𝑎𝑡𝑎𝑛𝑔 600 1200

𝑃𝑎𝑛𝑗𝑎𝑛𝑔 𝑟𝑎𝑛𝑔𝑘𝑎 ℎ𝑜𝑙𝑙𝑜𝑤 𝑝𝑒𝑛𝑔𝑔𝑎𝑛𝑡𝑢𝑛𝑔 = 95 × 1 = 95 𝑚

Maka total kebutuhan rangka hollow untuk pekerjaan plafon runagan C-402 adalah : 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝑘𝑒𝑏𝑢𝑡𝑢ℎ𝑎𝑛 𝑟𝑎𝑛𝑔𝑘𝑎 ℎ𝑜𝑙𝑙𝑜𝑤 = 33 + 167 + 95 = 295 𝑚

Dengan demikian dibutuhkan rangka hollow galvanis ketebalan 30 mm dengan panjang total 295 m.

Sehingga didapatkan total kuantifikasi untuk plafon sebesar:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

74

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 52 Kuantifikasi Pekerjaan Langit-Langit

2.3

Metode Estimasi Dalam menentukan estimasi biaya suatu pekerjaan terdapat suatu

mekanisme tertentu sehingga didapatkan hasil estimasi sesuai dengan volume pekerjaan. Tiap metode memiliki langkah tersendiri dalam mengestimasi pekerjaan, begitu juga dengan tingkat akurasi dari hasil estimasinya. Berikut dijelaskan metode estimasi unit price analysis, resource enumeration, dan assembly method. 2.3.1

Unit Price Analysis Metode ini digunakan untuk jenis pekerjaan yang termasuk dalam kategori

standar. Jenis pekerjaan standar adalah jenis pekerjaan yang sudah sering dilakukan di berbagai proyek, sehingga metode yang digunakan cenderung sama. Sumber data dari estimasi Unit Pricing dapat berasal dari data historis, suppliers, referensi standar nasional (contoh: SNI), dan lain-lain. Kekurangan dari metode ini adalah nilai yang didapatkan berasal dari nilai rata-rata beberapa proyek pada suatu wilayah dan dalam suatu rentang waktu. Sehingga untuk tempat yang berbeda, nilai dari harga dan produktivitas dapat berbeda. Harga satuan yang telah didapatkan pun perlu diperbarui seiring dengan waktu. Kekurangan lainnya yaitu metode ini tidak menjelaskan tingkat kualitas pekerjaan yang dihasilkan, sehingga apabila ada spesifikasi tertentu yang diinginkan sebaiknya tidak menggunakan metode Unit Pricing.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

75

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

2.3.2

Resource Enumeration Metode Resource Enumeration adalah perhitungan harga satuan yang

disesuaikan dengan kebutuhan proyek tersebut, biasanya untuk kegiatan yang unik dan tidak terstandardisasi pada SNI atau harga satuan lainnya. Metode ini biasa disebut dengan Analisa Harga Satuan (AHS). Produktivitas dari tim kerja dan peralatan yang digunakan dihitung berdasarkan data historis atau sesuai dengan penentuan jumlah tim kerja aktual yang ditetapkan nantinya. Dengan demikian, koefisien yang digunakan untuk estimasi analisa harga satuan akan lebih akurat karena telah disesuaikan teknologi yang dipilih. 2.3.3

Assembly Method Pada metode ini, estimasi biaya disusun berdasarkan suatu paket pekerjaan

(assembly) yang sering ditemui dalam pekerjaan konstruksi. Pekerjaan yang dikelompokkan ini diestimasi dengan kuantitas dan parameter harga yang telah terdefinisi. Metode ini biasanya menggunakan sistem yang telah terkomputasi dan otomatis dalam perhitungan kuantitasnya. Di Indonesia, masih sangat jarang penggunaan metode ini karena teknologi yang ada belum mencukupi. 2.4

Estimasi Biaya Dalam melakukan estimasi biaya pekerjaan pada proyek pembangunan

Gedung CIBE ITB dilakukan dengan menggunakan SNI ABK (Analisis Biaya Konstruksi) yang mengacu kepada hasil pengkajian dari beberapa analisa pekerjaan yang telah diaplikasikan oleh beberapa kontraktor dengan pembanding adalah analisa BOW 1921 dan penelitian analisa biaya konstruksi. Pada SNI ABK perhitungan indeks bahan sudah ditambahkan toleransi 15% - 20%, dimana di dalamnya termasuk angka susut, yang besarnya tergantung dari jenis bahan dan komposisi adukan, termasuk biaya langsung dan tidak langsung dengan jam kerja efektif untuk para pekerja diperhitungkan 5 jam per hari. Untuk beberapa pekerjaan

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

76

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

yang unik, dimana tidak ada dalam SNI ABK, dilakukan resource enumeration untuk penentuan harga satuan pekerjaanya. Harga yang didapat pada analisis harga satuan tiap masing-masing item pekerjaan bersumber pada Jurnal Harga Satuan Bahan Bangunan, Konstruksi dan Interior tahun 2016 dan hasil survey harga dari situs online. 2.4.1

Analisis Harga Satuan Ketentuan Umum

1. Jaminan Pada proyek ini, besarnya bid security adalah 5,26 miliar rupiah. Dalam membuat jaminan penawaran kontraktor diminta membayar premi sebesar 0,25%-1% per 3 bulan untuk jaminan penawaran dari asuransi. Sedangkan untuk performance security, nilai jaminan diambil sebesar 10% dari nilai proyek dengan rate dari bank sebesar 4.5%/tahun. Tabel 2. 53 Analisis Harga Satuan Jaminan Harga Satuan

JAMINAN A 1

BID SECURITY Bid Security Biaya Premi Bank per 3 bulan (1% dari Bid 2 Security) Total Bid Security B PERFORMANCE SECURITY 1 Nilai Proyek 2 Nilai Jaminan 10% 3 Jangka Waktu 4 Rate per tahun 5 Biaya Jasa Total Performance Security TOTAL BIAYA PENYEDIAAN JAMINAN MARK-UP 10% HSP PENYEDIAAN JAMINAN

Rp Rp

Jumlah Harga

5,260,000,000.00 Rp 5,260,000,000.00 52,600,000.00 Rp Rp

52,600,000.00 52,600,000.00

Rp 32,669,984,947.60 Rp 32,669,984,947.60 Rp 3,266,998,494.76 Rp 3,266,998,494.76 16 bulan 4.50 % Rp

196,019,909.69 Rp Rp Rp Rp Rp

196,019,909.69 196,019,909.69 248,619,909.69 24,861,990.97 273,481,900.65

2. Perizinan Untuk biaya perizinan diasumsikan seharga Rp 10.000,00/m2, sehingga dengan luas lahan proyek 2150 m2 diestimasi biaya perizininan sebesar Rp 21.500.000,00. 3. Quality Control Biaya quality control pada proyek Gedung CIBE melingkupi uji tanah dengan sondir, uji material beton, dan uji material baja tulangan.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

77

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 54 Analisis Harga Satuan Quality Control Koefisien Satuan 1 ls

QUALITY CONTROL A JENIS QC 1 Sondir 2 Uji Beton 3 Uji Baja Total Biaya QC TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP QUALITY CONTROL

5 titik 533 sampel 50 set

Harga Satuan

Rp Rp Rp

Jumlah Harga

297,000.00 Rp 15,000.00 Rp 300,000 Rp Rp Rp Rp Rp

1,485,000.00 7,995,000.00 15,000,000.00 24,480,000.00 24,480,000.00 2,448,000.00 26,928,000.00

4. Pembongkaran Beton Bertulang Analisis harga satuan pembongkaran beton bertulang menggunakan acuan RSNI T-12-2002. Tabel 2. 55 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Pembongkaran Beton Bertulang Pekerjaan

Satuan

Indeks SNI

OH OH

6.667 0.3330

Harga Satuan Rp

Harga Total Rp

1 m3 Pembongkaran Beton Bertulang TENAGA Pekerja Mandor

Rp Rp

90,000 159,000

Rp Rp

600,030 52,947

JUMLAH HARGA TENAGA

Rp

652,977

JUMLAH HARGA TENAGA DAN BAHAN OVER HEAD DAN PROFIT HARGA SATUAN PEKERJAAN

Rp Rp Rp

652,977 65,298 718,275

5. Pembongkaran Dinding Bata Analisis harga satuan pembongkaran dinding bata menggunakan acuan RSNI T-12-2002. Tabel 2. 56 Analisis Harga Satuan Pembongkaran Dinding Bata Pekerjaan

Satuan

Indeks SNI

OH OH

6.667 0.3330

Harga Satuan Rp

Harga Total Rp

1 m3 Pembongkaran Dinding Bata TENAGA Pekerja Mandor

Rp Rp

90,000 159,000

Rp Rp

600,030 52,947

JUMLAH HARGA TENAGA

Rp

652,977

JUMLAH HARGA TENAGA DAN BAHAN OVER HEAD DAN PROFIT HARGA SATUAN PEKERJAAN

Rp Rp Rp

652,977 65,298 718,275

6. Pembuatan Kantor Sementara (Direksi Kit) Analisis harga satuan pembuatan kantor sementara menggunakan acuan RSNI T-12-2002.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

78

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 57 Analisis Harga Satuan Pembuatan Kantor Sementara Pekerjaan

Satuan

Indeks SNI

Btg M3 Kg Kg zak M3 M3 M3 Bh Lbr Bh M2 Bh Lmb

1.250 0.180 0.850 1.100 0.700 0.150 0.100 0.150 30.000 0.250 2.000 0.080 0.150 0.060

Harga Satuan Rp

Harga Total Rp

1 m2 Pembuatan kantor sementara BAHAN Dolken kayu Ø 8-10/400cm Kayu Paku Biasa Besi strip Semen Portland Pasir pasang Pasir beton Koral beton Bata merah Seng plat Jendela nako Kaca polos Kunci tanam Plywood 4 mm

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

31,400 Rp 1,500,000 Rp 27,000 Rp 25,000 Rp 70,800 Rp 161,600 Rp 222,000 Rp 240,000 Rp 750 Rp 29,000 Rp 74,100 Rp 71,000 Rp 70,000 Rp 68,500 Rp

39,250 270,000 22,950 27,500 49,560 24,240 22,200 36,000 22,500 7,250 148,200 5,680 10,500 4,110

Rp

689,940

113,000 Rp 90,000 Rp 136,000 Rp 159,000 Rp

226,000 180,000 40,800 7,950

JUMLAH HARGA TENAGA

Rp

454,750

JUMLAH HARGA TENAGA DAN BAHAN OVER HEAD DAN PROFIT HARGA SATUAN PEKERJAAN

Rp Rp Rp

1,144,690 114,469 1,259,159

JUMLAH HARGA BAHAN TENAGA Tukang kayu Pekerja Kepala tukang Mandor

OH OH OH OH

2.000 2.000 0.300 0.050

Rp Rp Rp Rp

7. Pembuatan Pos Jaga Analisis harga satuan pembuatan pos jaga menggunakan acuan RSNI T-122002. Tabel 2. 58 Analisis Harga Satuan Pembuatan Pos Jaga Pekerjaan

Satuan

Indeks SNI

Btg M3 Kg Lbr

3.000 0.276 0.700 1.500

Harga Satuan Rp

Harga Total Rp

1 m2 Pembuatan Pos Jaga BAHAN Dolken kayu Ø 8-10/400cm Kayu Paku biasa Seng gelombang bwg 32

Rp Rp Rp Rp

Rp Rp Rp Rp

94,200 414,000 18,900 68,438

Rp

595,538

113,000 Rp 90,000 Rp 136,000 Rp 159,000 Rp

169,500 90,000 20,400 7,950

JUMLAH HARGA TENAGA

Rp

287,850

JUMLAH HARGA TENAGA DAN BAHAN OVER HEAD DAN PROFIT HARGA SATUAN PEKERJAAN

Rp Rp Rp

765,038 76,504 841,541

JUMLAH HARGA BAHAN TENAGA Tukang kayu Pekerja Kepala tukang Mandor

OH OH OH OH

1.500 1.000 0.150 0.050

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

Rp Rp Rp Rp

31,400 1,500,000 27,000 45,625

79

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

8. Motor Pool & Workshop Analisis harga satuan pembuatan motor pool & workshop menggunakan acuan RSNI T-12-2002 dengan asumsi pekerjaan serupa dengan pembuatan gudang alat dan material. Tabel 2. 59 Analisis Harga Satua Pembuatan Gudang Semen dan Alat Pekerjaan

Satuan

Indeks SNI

Btg M3 Kg zak M3 M3 Lbr

1.700 0.210 0.300 0.010 0.030 0.050 1.500

Harga Satuan Rp

Harga Total Rp

1 m2 Pembuatan Gudang Semen dan Alat BAHAN Dolken kayu Ø 8-10/400cm Kayu Paku biasa Semen Portland Pasir beton Koral beton Seng gelombang bwg 32

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

31,400 Rp 1,500,000 Rp 27,000 Rp 70,800 Rp 222,000 Rp 240,000 Rp 45,625 Rp

53,380 315,000 8,100 708 6,660 12,000 68,438

Rp

464,286

113,000 Rp 90,000 Rp 136,000 Rp 159,000 Rp

226,000 180,000 27,200 7,950

JUMLAH HARGA TENAGA

Rp

441,150

JUMLAH HARGA TENAGA DAN BAHAN OVER HEAD DAN PROFIT HARGA SATUAN PEKERJAAN

Rp Rp Rp

905,436 90,544 995,979

JUMLAH HARGA BAHAN TENAGA Tukang kayu Pekerja Kepala tukang Mandor

OH OH OH OH

2.000 2.000 0.200 0.050

Rp Rp Rp Rp

9. Oil & Grease Storage Analisis harga satuan pembuatan oil & grease storage menggunakan acuan RSNI T-12-2002 dengan asumsi pekerjaan serupa dengan pembuatan gudang alat dan material sehingga didapat harga satuan pekerjaan adalah Rp 995.979,05/m2. 10. Washing Bay Washing bay merupakan tempat mencuci roda alat berat sebelum meninggalkan lokasi proyek. Biaya untuk pembuatan washing bay ini diestimasi sebesar Rp 4.000.000,00. 11. Sewa Hoist Analisis harga satuan penyewaan hoist menggunakan metode resource enumeration dengan durasi penyewaan selama 5 bulan.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

80

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 60 Analisis Harga Satuan Penyewaan Hoist Koefisien Satuan 1 ls

SEWA HOIST A PEKERJAAN 1 Biaya Sewa Hoist 2 Mob/Demob 3 Erection & Dismantling 4 Operator 5 Asuransi Alat 6 Ijin Depnaker Total Biaya Sewa Hoist TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP BIAYA SEWA HOIST

5 1 1 4 1 1

bulan ls ls orang ls ls

Harga Satuan

Rp Rp Rp Rp Rp Rp

30,000,000.00 30,000,000.00 40,000,000.00 25,000,000.00 10,000,000.00 10,000,000.00

Jumlah Harga

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

150,000,000.00 30,000,000.00 40,000,000.00 100,000,000.00 10,000,000.00 10,000,000.00 340,000,000.00 340,000,000.00 34,000,000.00 374,000,000.00

12. Sarana Komunikasi Analisis harga satuan penyediaan sarana komunikasi menggunakan metode resource enumeration dengan kebutuhan komunikasi berupa telepon dan internet yang diperlukan selama proyek berlangsung yaitu 16 bulan. Tabel 2. 61 Analisis Harga Satuan Pengadaan Sarana Komunikasi SARANA KOMUNIKASI A JENIS SARANA KOMUNIKASI 1 Telepon 2 Internet Total Biaya Pengadaan Komunikasi TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP PENGADAAN KOMUNIKASI

2.4.2

Koefisien Satuan 16 bulan 1 1

bulan bulan

Harga Satuan

Rp Rp

250,000.00 Rp 400,000.00 Rp Rp Rp Rp Rp

Jumlah Harga

250,000.00 400,000.00 650,000.00 650,000.00 65,000.00 715,000.00

Analisis Harga Satuan Pekerjaan Persiapan

1. Staking Out Stake out atau pengukuran dan pematokan merupakan pekerjaan awal untuk mengukur dan memastikan agar pedoman atau acuan titik-titik referensi untuk konstruksi nantinya sesuai dengan dokumen gambar kerja yang ada di kontrak. Pengukuran dimulai dengan membuat titik-titik acuan untuk koordinat dan elevasi dengan menggunakan alat-alat pengukuran seperti Theodolite dan Waterpass. Kemudian titik-titik tersebut ditandai dengan bench mark sebagai acuan elevasi. Kemudian untuk acuan as bangunan dihasilkan berupa bouwplank dengan menggunakan alat pengukuran kembali. Bench mark dibuat dari besi baja ringan yang dihubungkan dengan beton yang ditanam dan ditonjolkan ke permukaan tanah. Sedangkan untuk bouwplank, sesuai dengan standar RSNI-T12-2002 tentang Pekerjaan Persiapan maka digunakan material kayu 5/7 cm, paku biasa 2 inci – 5 inci,

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

81

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

dan kayu papan 3/20 cm. Berikut adalah analisis harga satuan untuk pemasangan bouwplank Substation dan STP: Tabel 2. 62 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Staking Out Substation STAKING OUT - SUBSTATION A MATERIAL 1 Kayu meranti (lokal) 5/7 2 Paku biasa 2 inci - 5 inci 3 Kayu meranti (lokal) papan 3/20 Total Material B TENAGA KERJA 1 Tukang kayu 2 Pekerja 3 Kepala tukang 4 Mandor Total tenaga Kerja TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP STAKING OUT - SUBSTATION

Koefisien Satuan

Harga Satuan

50

m2

0.012 0.02

m3 kg

0.007

m3

Rp Rp Rp

0.1 0.1 0.01 0.005

OH OH OH OH

Rp Rp Rp Rp

Jumlah Harga

2,400,000.00 Rp 15,800.00 Rp 2,700,000.00 Rp Rp 113,000.00 90,000.00 136,000.00 159,000.00

28,800.00 316.00 18,900.00 48,016.00

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

11,300.00 9,000.00 1,360.00 795.00 22,455.00 70,471.00 7,047.10 77,518.10

Tabel 2. 63 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Staking Out STP STAKING OUT - STP A MATERIAL 1 Kayu meranti (lokal) 5/7 2 Paku biasa 2 inci - 5 inci 3 Kayu meranti (lokal) papan 3/20 Total Material B TENAGA KERJA 1 Tukang kayu 2 Pekerja 3 Kepala tukang 4 Mandor Total tenaga Kerja TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP STAKING OUT - STP

Koefisien Satuan

Harga Satuan

56

m2

0.012 0.02

m3 kg

0.007

m3

Rp Rp Rp

0.1 0.1 0.01 0.005

OH OH OH OH

Rp Rp Rp Rp

Jumlah Harga

2,400,000.00 Rp 15,800.00 Rp 2,700,000.00 Rp Rp 113,000.00 90,000.00 136,000.00 159,000.00

28,800.00 316.00 18,900.00 48,016.00

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

11,300.00 9,000.00 1,360.00 795.00 22,455.00 70,471.00 7,047.10 77,518.10

2. Papan Nama Proyek Analisis harga satuan pembuatan papan nama proyek menggunakan metode resource enumeration sebagai berikut: Tabel 2. 64 Analisis Harga Satuan Pembuatan Papan Nama Proyek PAPAN NAMA PROYEK A MATERIAL 1 Multipleks 2 Paku 3 Dolken kayu Ø 8-10/400cm 4 Print Total Material B TENAGA KERJA 1 Tukang kayu 2 Pekerja Total tenaga Kerja TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP PEMBUATAN PAPAN NAMA PROYEK

Koefisien Satuan 1 unit

Harga Satuan

1 0.1 2 1

lbr kg btg ls

Rp Rp Rp Rp

0.1 0.1

OH OH

Rp Rp

68,500.00 15,800.00 31,400 50,000.00

Jumlah Harga

Rp Rp Rp Rp Rp

68,500.00 1,580.00 62,800.00 50,000.00 182,880.00

113,000.00 Rp 90,000.00 Rp Rp Rp Rp Rp

11,300.00 9,000.00 20,300.00 203,180.00 20,318.00 223,498.00

3. Tempat Penyimpanan ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

82

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Analisis harga satuan pembuatan tempat penyimpanan menggunakan acuan RSNI T-12-2002 untuk pembuatan gudang alat dan material sehingga didapat harga satuan pekerjaan adalah Rp 995.979,05/m2. 4. Bedeng Pekerja Analisis harga satuan pembuatan bedeng pekerja menggunakan acuan RSNI T-12-2002. Tabel 2. 65 Analisis Harga Satuan Pembuatan Bedeng Pekerja Pekerjaan

Satuan

Indeks SNI

Btg M3 Kg zak M3 M3 Lbr Lbr

1.250 0.186 0.300 0.360 0.030 0.050 1.500 1.350

Harga Satuan Rp

Harga Total Rp

1 m2 Pembuatan Bedeng Pekerja BAHAN Dolken kayu Ø 8-10/400cm Kayu Paku biasa Semen Portland Pasir beton Koral beton Seng gelombang bwg 32 Plywood 4 mm

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

31,400 Rp 1,500,000 Rp 27,000 Rp 70,800 Rp 222,000 Rp 240,000 Rp 45,625 Rp 68,500 Rp

39,250 279,000 8,100 25,488 6,660 12,000 68,438 92,475

Rp

531,411

113,000 Rp 90,000 Rp 136,000 Rp 159,000 Rp

226,000 90,000 27,200 7,950

JUMLAH HARGA TENAGA

Rp

351,150

JUMLAH HARGA TENAGA DAN BAHAN OVER HEAD DAN PROFIT HARGA SATUAN PEKERJAAN

Rp Rp Rp

882,561 88,256 970,817

JUMLAH HARGA BAHAN TENAGA Tukang kayu Pekerja Kepala tukang Mandor

OH OH OH OH

2.000 1.000 0.200 0.050

Rp Rp Rp Rp

5. Toilet Analisis harga satuan pembuatan toilet menggunakan metode resource enumeration sebagai berikut:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

83

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 66 Analisis Harga Satuan Pembuatan Toilet Koefisien Satuan 1 unit

PEMBUATAN TOILET

Harga Satuan

Jumlah Harga

A

MATERIAL Dolken kayu Ø 8-10/400cm Kayu Paku biasa Semen Portland Pasir beton Koral beton Seng gelombang bwg 32 Plywood 4 mm Kran Tembok ITAP dia.1/2" Closet Jongkok Standar Putih Poslin TOTO Tempat Sabun Poslin Keramik 20x20 anti slip Pekerjaan Pemipaan Total Biaya Material B TENAGA KERJA 1 Tukang kayu 2 Pekerja 3 Kepala tukang 4 Mandor Total Biaya Tenaga Kerja TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP BIAYA PEMBUATAN TOILET

1.250 0.186 0.300 0.360 0.030 0.050 1.500 1.350 1 1 1 1 5

Btg M3 Kg zak M3 M3 Lbr Lbr buah unit buah m2 m

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

2.000 1.000 0.200 0.050

OH OH OH OH

Rp Rp Rp

31,400 1,500,000 27,000 70,800 222,000 240,000 45,625 68,500 42,700 168300 37,100 53,900 25,000.00

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

39,250 279,000 8,100 25,488 6,660 12,000 68,438 92,475 42,700 168,300 37,100 53,900 125,000 958,410.50

Rp Rp Rp Rp

113,000 90,000 136,000 159,000

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

226,000.000 90,000.000 27,200.000 7,950.000 351,150.00 1,309,560.50 130,956.05 1,440,516.55

6. Pembersihan Lahan Lokasi dibersihkan dari pohon dan hal-hal yang mengganggu lainnya menggunakan shovel excavator, palu godam, dan gergaji. Semua sisa pembersihan lapangan akan dibawa ke lokasi pembuangan menggunakan truk. Berdasarkan perhitungan luas pembersihan lokasi kerja, diasumsikan tebal perkerasan tanah yang disingkirkan sebesar 5 cm sehingga volume pekerjaan pembersihan lahan dengan luas lahan areal proyek 2150 m2 sebesar 107.5 m3. Berikut adalah tabel perhitungan biaya pekerjaan pembersihan lahan berdasarkan Daftar Harga Satuan Kota Bandung. Tabel 2. 67 Analisis Harga Satuan Pembersihan Lahan PEKERJAAN PEMBERSIHAN LAHAN (SITE CLEANING) A ALAT 1 Excavator backhoe 2 Dump Truck 5 ton Total Biaya Penyewaan Alat B TENAGA KERJA 1 Pekerja 2 Mandor Total Tenaga Kerja TOTAL BIAYA PEKERJAAN HARGA SATUAN MARK-UP 10% HSP PEMBERSIHAN LAHAN

Koefisien Satuan

Harga Satuan

Jumlah Harga

107.5

m3

5 5

hari hari

Rp Rp

188,800.00 Rp 135,600.00 Rp Rp

944,000.00 678,000.00 1,622,000.00

0.1 0.005

OH OH

Rp Rp

90,000.00 Rp 159,000.00 Rp Rp Rp Rp Rp Rp

967,500.00 85,462.50 1,052,962.50 2,674,962.50 24,883.37 2,488.34 27,371.71

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

84

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

7. Listrik Kerja Listrik ini digunakan untuk sistem penerangan dan operasional peralatan konstruksi (misal las listrik, dsb). Generator mesin harus disediakan oleh kontraktor dan harus mencukupi kebutuhan hingga akhir konstruksi. Generator yang digunakan dengan kapasitas 150 kVA (dari spesifikasi). Tabel 2. 68 Analisis Harga Satuan Pengadaan Listrik Kerja PENGADAAN LISTRIK KERJA A PEKERJAAN 1 Sewa Generator 2 Bahan Bakar Solar Indiustri 3 Pengkabelan 4 Operator Total Biaya Pengadaan Listrik Kerja TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP BIAYA PENGADAAN LISTRIK KERJA

Koefisien Satuan 1 ls 16 2912 1 10

bulan liter ls orang

Harga Satuan

Rp Rp Rp Rp

Jumlah Harga

35,000,000.00 11,338.00 150,000.00 1,440,000.00

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

560,000,000.00 33,016,256.00 150,000.00 14,400,000.00 607,566,256.00 607,566,256.00 60,756,625.60 668,322,881.60

8. Air Kerja Kebutuhan selain untuk toilet dan air minum diasumsikan menggunakan air dewatering yang telah di treatment. untuk toilet diasumsikan membutuhkan 5 m3/ hari dan dipenuhi dari air PDAM Tabel 2. 69 Analisis Harga Satuan Pengadaan Air Kerja PENGADAAN AIR KERJA A PEKERJAAN 1 Bor Pantek + Pemipaan dalam Sumur 2 Pemipaan site PVC Ø 1" 3 Tangki Air Kapasitas 2000 lt 4 Dudukan tangki air dari baja siku 5 Pompa hisap Grunpos 500 watt Total Biaya Pengadaan Air Kerja TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP BIAYA PENGADAAN AIR KERJA

Koefisien Satuan 1 ls 1 50 1 1 1

ls m bh bh ls

Harga Satuan

Rp Rp Rp Rp Rp

35,000,000.00 25,000.00 3,000,000.00 8,000,000.00 6,250,000.00

Jumlah Harga

Rp Rp Rp

35,000,000.00 1,250,000.00 3,000,000.00

Rp Rp Rp Rp Rp

6,250,000.00 45,500,000.00 45,500,000.00 4,550,000.00 50,050,000.00

9. Sewa Tower Crane Analisis harga satuan penyewaan tower crane menggunakan metode resource enumeration dengan durasi penyewaan selama 10 bulan. Tabel 2. 70 Analisis Harga Satuan Penyewaan Tower Crane SEWA TOWER CRANE A PEKERJAAN 1 Sewa Tower Crane 2 Pondasi Tower Crane + Angkur 3 Erection & Dismantling 4 Operator 5 Asuransi Alat 6 Mob/Demob 7 Ijin Depnaker Total Biaya Sewa Tower Crane TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP BIAYA SEWA TOWER CRANE

Koefisien Satuan 1 ls 10 1 1 2 1 1 1

bulan ls ls orang ls ls ls

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

Harga Satuan

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

80,000,000.00 100,000,000.00 80,000,000.00 85,000,000.00 2,500,000.00 90,000,000.00 10,000,000.00

Jumlah Harga

Rp 800,000,000.00 Rp 100,000,000.00 Rp 80,000,000.00 Rp 170,000,000.00 Rp 2,500,000.00 Rp 90,000,000.00 Rp 10,000,000.00 Rp 1,252,500,000.00 Rp 1,252,500,000.00 Rp 125,250,000.00 Rp 1,377,750,000.00

85

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

10. Health & Safety Pelaksanaan proyek konstruksi harus memenuhi aspek K3. Untuk memenuhi aspek ini, dibutuhkan biaya K3. Perlengkapan K3 pada proyek ini meliputi penyediaan safety shoes, safety helmet, kliniki lapangan, dan safety. Berikut adalah analisis harga satuan pekerjaannya: Tabel 2. 71 Analisis Harga Satuan Penyediaan Perlengkapan K3 HEALTH & SAFETY A PERLENGKAPAN HEALTH & SAFETY 1 Safety Shoes 2 Safety Helmet (Untuk Staff) 3 Safety Helmet (Untuk Pekerja) 4 P3K dan Safety Total Biaya Health & Safety TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP PENYEDIAAN HEALTH & SAFETY

Koefisien Satuan 1 ls 12 pasang 14 buah 100 buah 10 set

Harga Satuan

Rp Rp Rp Rp

250,000.00 40,000.00 25,000.00 5,000,000

Jumlah Harga

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

3,000,000.00 560,000.00 2,500,000.00 50,000,000.00 56,060,000.00 56,060,000.00 5,606,000.00 61,666,000.00

11. Asuransi Pada proyek pembangunan Gedung CIBE asuransi yang digunakan adalah Contractor’s All Risk (CAR) dan JAMSOSTEK. Nilai CAR adalah 1% dari nilai proyek. Sementara JAMSOSTEK merupakan program jaminan kecelakaan kerja dan jaminan kematian yang wajib menjadi tanggung jawab kontraktor yang melaksanakan jasa konstruksi. Biaya untuk JAMSOSTEK ditetapkan sebagai berikut: 1. Pekerjaan Konstruksi sampai dengan Rp 100.000.000,- (seratus juta rupiah) sebesar 0,24% dari nilai kontrak kerja konstruksi. 2. Pekerjaan Konstruksi diatas Rp 100.000.000,- (seratus juta rupiah sampai dengan Rp 500.000.000,- (lima ratus juta rupiah) sebesar penetapan angka 1 ditambah 0,19% dari selisih nilai yakni dari nilai Kontrak Kerja Konstruksi dikurangi Rp 100.000.000,- (seratus juta rupiah) 3. Pekerjaan Konstuksi diatas Rp 500.000.0000,- (lima ratus juta rupiah) sampai dengan Rp 1.000.000.000,- (satu miliar rupiah) sebesar penetapan angka 2 ditambah 0,15% dari selisih nilai, yakni dari nilai Kontrak Kerja Konstruksi dikurangi Rp 500.000.000,- (lima ratus juta rupiah)

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

86

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

4. Pekerjaan Konstruksi diatas Rp 1.000.000.000,- (satu miliar rupiah) sampai dengan Rp 5.000.000.000,- (lima miliar rupiah) sebesar penetapan angka 3 ditambah 0,12% dari selisih nilai, yakni dari nilai Kontrak Kerja Konstruksi dikurangi Rp 1.000.000.000,- (satu miliar rupiah) 5. Pekerjaan Konstruksi diatas Rp 5.000.000.000,- (lima miliar rupiah) sebesar penetapan angka 4 ditambah 0,10% dari selisih nilai, yakni dari nilai Kontrak Kerja Konstruksi dikurangi Rp 5.000.000.000,- (lima miliar rupiah) Berikut adalah analisi harga satuan untuk pengadaan asuransi: Tabel 2. 72 Analisis Harga Satuan Pengadaan Asuransi ASURANSI A ASURANSI CAR 1 Nilai Proyek 2 CAR (1% Biaya Proyek) Total Biaya Asuransi CAR B ASURANSI JAMSOSTEK 1 Nilai Proyek Jamsostek Angka 1 Jamsostek Angka 2 Jamsostek Angka 3 Jamsostek Angka 4 2 Jamsostek Angka 5 Total Biaya Asuransi JAMSOSTEK TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP BIAYA ASURANSI

Harga Satuan

Jumlah Harga

Rp 32,669,984,947.60 Rp 32,669,984,947.60 Rp 117,790,115.00 Rp 117,790,115.00 Rp 117,790,115.00 Rp 32,669,984,947.60 Rp 32,669,984,947.60 Rp 78,407,963.87 Rp 78,407,963.87 Rp 140,290,935.27 Rp 140,290,935.27 Rp 188,545,912.70 Rp 188,545,912.70 Rp 226,549,894.63 Rp 226,549,894.63 Rp 254,219,879.58 Rp 254,219,879.58 Rp 254,219,879.58 Rp 372,009,994.58 Rp 37,200,999.46 Rp 409,210,994.04

12. Survey Fasilitas Bawah Tanah Survey fasilitas bawah tanah dilakukan untuk mengetahui kondisi fasilitasfasilitas yang ada di bawah permukaan tanah sebelum konstruksi gedung CIBE dimulai. Survey ini dapat dilakukan dengan menggunakan alat ataupun berkoordinasi dengan pihak Sarana dan Prasarana (Sarpras) ITB untuk meminta data-data fasilitas bawah tanah di lokasi proyek gedung CIBE. Jika terdapat fasilitas bawah tanah maka dapat diambil tindakan mengangkat fasilitas tersebut ataupun berkoordinasi lebih lanjut dengan unit Sarpras ITB untuk penindakan yang lebih tepat. Untuk lahan proyek gedung CIBE ini, fasilitas bawah tanah yang dimaksud adalah saluran air dan saluran (jaringan) listrik. Berikut asumsi biaya untuk pekerjaan survey fasilitas bawah tanah:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

87

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 73 Analisis Harga Satuan Survey Fasilitas Bawah Tanah Koefisien Satuan 1 ls 1 set

SURVEY FASILITAS BAWAH TANAH 1 Tim survey fasilitas bawah tanah Total Biaya Pekerjaan TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP SURVEY FASILITAS BAWAH TANAH

Harga Satuan Rp

Jumlah Harga

2,000,000.00 Rp Rp Rp Rp Rp

2,000,000.00 2,000,000.00 2,000,000.00 200,000.00 2,200,000.00

13. Mobilisasi dan Demobilisasi Mobilisasi dan demobilisasi merupakan aspek yang harus sangat diperhatikan pada perencanaan proyek konstruksi, ketepatan perencanaan mengenai mobilisasi dan demobilisasi alat berat maupun pekerja/staff pada suatu proyek akan menyebabkan lancarnya sirkulasi pergerakan di dalam area proyek dan akses keluar masuk proyek. Oleh karena itu, dikarenakan gedung CIBE berada di sebelah barat kampus ITB dan berdekatan dengan Jalan Taman Sari, maka direncanakan dibuat akses keluar masuk melalui Jalan Taman Sari dengan menggunakan perkerasan beton. Jalan akses yang direncanakan memiliki lebar 6 meter, tebal 20 cm dan total panjang jalan hingga mencapai jalan lingkar barat ITB adalah 8 meter menggunakan perkerasan beton dengan tulangan ulir D12 setiap 150 mm (membujur) dan 400 mm (melintang) agar jalan tidak rusak saat kendaraan berat melewatinya (dikarenakan antara Jalan Taman Sari dan Lingkar Barat ITB memiliki perbedaan tinggi/elevasi yang cukup besar). Untuk alat-alat berat konstruksi CIBE hanya diperbolehkan memasuki area konstruksi melalui Jalan Taman Sari di atas jam 20:00 WIB. Berikut kebutuhan material untuk pekerjaan perkerasan jalan mobilisasi dan demobilisasi tersebut Kemudian untuk akses keluar masuk juga direncanakan dibuat gerbang sementara

(temporary

gate).

Berdasarkan

technical

specification

pembangunan gedung CIBE maka letak gerbang berada pada TG2 yang berada di sebelah barat kampus ITB, ilustrasi posisi tersebut adalah sebagai berikut.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

88

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Gambar 2. 50 Ilustrasi Letak Pintu Gerbang Proyek Pembangunan Gedung CIBE

Karena TG2 akan dijadikan sebagai gerbang permanen setelah proyek selesai maka pekerjaan akan dilakukan dengan cara membobol dinding beton pembatas ITB dengan Jalan Taman Sari di arah barat dengan lebar pembobolan sebesar 7,5 m. Kemudian berikut beberapa alat berat yang harus dimobilisasi dan demobilisasi. 1. 2. 3. 4. 5.

Excavator; Drilling Machine; Mixer Concrete; Mobil Pick Up pembawa material; dan, Compactor;

Berikut merupakan biaya untuk proses mobilisasi dan demobilisasi proyek pembangunan gedung CIBE.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

89

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 74 Analisis Harga Satuan Mobilisasi dan Demobilisasi Koefisien Satuan 1 ls 1 m3

MOBILISASI DAN DEMOBILISASI A PEMBUATAN JALAN AKSES A.1 Material 1 Beton ready mix K300 2 Tulangan membujur - ulir D13 3 Tulangan melintang - ulir D13 A.2 Tenaga Kerja 1 Pekerja 2 Mandor Total Pembuatan Jalan Akses B PENGADAAN ALAT BERAT 1 Excavator PC200-8 2 Compactor 3 Drilling Machine 4 Pick Up Pembawa Material 5 Mixer Concrete Total Pengadaan Alat Berat TOTAL BIAYA PEKERJAAN MARK-UP 10% HSP MOBILISASI DAN DEMOBILISASI

2.4.3

Harga Satuan

Jumlah Harga

1.041667 56 21

m3 btg btg

Rp Rp Rp

955,900.00 Rp 110,375.00 Rp 110,375.00 Rp

995,729.17 6,181,000.00 2,317,875.00

20.83333 1.041667 0.96 1 1 1 1 1 1 1

OH OH

Rp Rp

90,000.00 Rp 159,000.00 Rp Rp

1,875,000.00 165,625.00 11,073,820.00

m3 set set set set set set set

Rp Rp Rp Rp Rp

2,000,000.00 2,000,000.00 3,000,000.00 1,000,000.00 5,000,000.00

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

2,000,000.00 2,000,000.00 3,000,000.00 1,000,000.00 5,000,000.00 13,000,000.00 24,073,820.00 2,407,382.00 26,481,202.00

Analisis Harga Satuan Pekerjaan Tanah dan Pekerjaan Pondasi Berdasarkan kuantifikasi volume pekerjaan dan perhitungan produktivitas

alat yang telah dilakukan, dapat dihitung harga satuan dan estimasi biaya pekerjaan tanah dan pondasi sebagai berikut. 1. Site Measurement Tabel 2. 75 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Pengukuran Jenis Pekerjaan Pengukuran Tenaga Surveyor Tukang Alat Theodolite

Satuan m2

Index

Harga Satuan

Harga

OH OH

0.0067 0.0133

Rp Rp

159,000.00 Rp 90,000.00 Rp

1,065.30 1,197.00

hari

0.0067

Rp 352,300.00 Rp Jumlah Rp

2,360.41 4,622.71

Untuk pengukuran lahan seluas 3445 m2 maka harga yang dibutuhkan adalah Tabel 2. 76 Biaya Total Pekerjaan Pengukuran WORKS DESCRIPTION

Site Measurement

VOLUME

UNIT

3,445.00

m2

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

UNIT PRICE (Rp)

Rp

4,622.71

TOTAL PRICE (Rp.)

Rp

15,925,235.95

90

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

2. Earth Work Excavation w/ Excavator Tabel 2. 77 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Galian Jenis Pekerjaan Penggalian dengan Alat Berat Tenaga Tukang Mandor Alat Dump Truck 5 ton Excavator

Satuan m3

Index

OH OH

0.226 0.007

jam jam

Harga Satuan

Rp Rp

Harga

113,000.00 Rp 159,000.00 Rp

25,538.00 1,113.00

0.010177 Rp 33,900.00 Rp 0.010177 Rp 188,800.00 Rp Jumlah Rp

345.00 1,921.43 28,917.44

Untuk pekerjaan galian dengan volume 15925,89 m3 maka harga yang dibutuhkan adalah Tabel 2. 78 Biaya Total Galian WORKS DESCRIPTION

Earth Work Excavation w/ Excavator

VOLUME

UNIT

15,925.89

m3

UNIT PRICE (Rp)

Rp

28,917.44

TOTAL PRICE (Rp.)

Rp 460,535,904.60

3. Staking Out (Marking) Tabel 2. 79 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Pematokan Jenis Pekerjaan Pemasangan bouwplank/marking Bahan Kayu meranti (usuk 4/6) Paku biasa 4cm-7cm Kayu meranti (papan 2/20) Tenaga Tukang kayu Pekerja Kepala tukang Mandor

Satuan m m3 kg m3

Index

Harga Satuan

Harga

0.001054 Rp 2,400,000.00 Rp 0.001806 Rp 15,800.00 Rp 0.003011 Rp 2,700,000.00 Rp

OH OH OH OH

0.1 0.1 0.01 0.005

Rp 113,000.00 Rp 90,000.00 Rp 136,000.00 Rp 159,000.00 Jumlah

Rp Rp Rp Rp Rp

2,529.03 28.54 8,129.03

11,300.00 9,000.00 1,360.00 795.00 33,141.61

Satuan pekerjaan dalam meter telah dikonversikan dari keliling bangunan dibagi dengan jumlah patok yang dibutuhkan. Sehingga untuk kebutuhan keliling bangunan (186 meter) maka harga yang dibutuhkan adalah Tabel 2. 80 Biaya Total Pematokan WORKS DESCRIPTION

Staking Out (Marking)

VOLUME

UNIT

186.00

m

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

UNIT PRICE (Rp)

Rp

33,141.61

TOTAL PRICE (Rp.)

Rp

6,164,338.80

91

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

4. Bored Pile Tabel 2. 81 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Pondasi

Jenis Pekerjaan

Satua n

Index

Harga Satuan

Harga

Alat:

Pengeboran D80cm Bored Pile Upah:

M

Mandor

OH

0.1600

159,000

25,440

Tukang Gali Tanah

OH

0.0080

113,000

904

Jumlah

26,344

Alat:

Crawler Crane

jam

0.1330

190,000

25,270

Mesin Bor

jam

0.1350

160,000

21,600

Oli+Solar

Ls

1.0000

14,000

14,000

Alat Bantu

Ls

0.2200

46,870

10,311

Jumlah Total Jumlah

71,181

Beton Readymix Bored Pile D80cm, K375

97,525

m3

Upah: Mandor

OH

0.0210

159,000

3,339

Tukang Batu

OH

0.4250

113,000

48,025

Jumlah

51,364

Alat:

Beton Readymix K-375

m3

1.2000

940,000

1,128,0 00

Pipa Tremi+Casing Pelindung

Ls

1.0000

12,500

12,500

Jumlah

1,140,5 00

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

92

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Total Jumlah

1,191,8 64

Pembesian Bored Pile Kg Upah:

Mandor

OH

0.0004

159,000

64

Kepala Tukang

OH

0.0007

136,000

95.20

Tukang Besi

OH

0.0070

113,000

791.00

Pekerja

OH

0.0070

90,000

630.00

Jumlah

1,580

Alat:

Besi Beton Ulir

Kg

67.9078

8,500

577,216

Kawat Beton

Kg

0.0150

13,500

203

Jumlah Total Jumlah

577,418 578,998

Sehingga dengan kuantitas yang telah didapatkan pada perhitungan sebelumnya dapat dilakukan perhitungan koefisien pembesian dengan: 𝑖𝑛𝑑𝑒𝑘𝑠 𝑝𝑒𝑚𝑏𝑒𝑠𝑖𝑎𝑛 𝑝𝑜𝑛𝑑𝑎𝑠𝑖 =

𝑣𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑏𝑒𝑠𝑖 (𝑘𝑔) 50242 = = 67.9 𝑣𝑜𝑙𝑢𝑚𝑒 𝑏𝑒𝑡𝑜𝑛 𝑏𝑒𝑟𝑡𝑢𝑙𝑎𝑛𝑔 (𝑚3) 739.9

Maka biaya yang diperlukan untuk seluruh pekerjaan bored pile adalah:

Tabel 2. 82 Biaya Total Pekerjaan Bored Pile Works Description

Volume

Unit

Unit Price (Rp)

Total Price (Rp)

Bored Pile dia. 800 mm + Concrete (20 Mpa) + Rebar Pekerjaan Beton

740

m3

1,191,864

881,815,672.78

Pekerjaan Besi

4,242

Kg

578,998

2,456,110,500.13

Pekerjaan Pengeboran

1,472

M

97,525

143,548,611.51

Total

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

3,481,474,784.42

93

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Works Description Volume Unit Bored Pile dia. 600 mm + Concrete (20 Mpa) + Rebar Pekerjaan Beton 6.42 m3 Pekerjaan Besi 689 Kg Pekerjaan Pengeboran 23 m Total

Unit Price (Rp)Total Price (Rp) 1,191,864 578,998 97,525

7,656,449.31 398,762,169.24 2,215,768.00 408,634,386.55

5. Loading Test Berikut adalah analisis estimasi biaya untuk loading test. Tabel 2. 83 Perhitungan Biaya Loading Test

No. Jenis 1 Loading Test

Jumlah 3

Satuan titik

Harga Satuan Jumlah Rp 36,000,000.00 Rp 118,800,000

Pelaksanaan loading test diasumsikan dilakukan oleh pihak luar sehingga kontraktor mengeluarkan biaya per titik dan sudah termasuk operator dan segala peralatannya. Harga satuan di atas berdasarkan harga satuan loading test di pasaran. Harga total sudah termasuk mark-up dan allowance sebesar 10%. Biaya yang diperlukan untuk loading test 3 titik sebesar Rp 118.800.000. 6. Concrete Work of Pile Cap fc’=30 MPa Berikut adalah perhitungan biaya pekerjaan bekisting pengecoran pile cap. Tabel 2. 84 Biaya Pekerjaan Bekisting Batako untuk Pile Cap Pekerjaan Bekisting Batako Quantity Take Off No. Material 1 Batako 20 x 40 x 10 cm 2 Semen Portland/50 kg

1113 Satuan buah zak

3 Pasir Pasang No. Tenaga Kerja 1 Pekerja 2 Mandor

m3 Satuan O.H O.H

m2 Koefisien 13 0.069

Volume 14469 76.797

Harga Satuan Harga Total Rp 2,875.00 Rp 41,598,375.00 Rp 70,800.00 Rp 5,437,227.60

0.013 Koefisien 0.52 0.026 Harga Total Harga Satuan

14.469 Volume 578.76 28.938

Rp 150,000.00 Rp 2,170,350.00 Harga Satuan Harga Total Rp 90,000.00 Rp 27,085,968.00 Rp 159,000.00 Rp 119,629.69 Rp 76,411,550.29 Rp 68,653.68

Biaya yang dibutuhkan untuk pekerjaan bekisting pile cap sebesar Rp 76.411.550

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

94

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 85 Biaya Pekerjaan Pengecoran Pile Cap Pekerjaan Pengecoran Pile Cap 572 m3

Quantity Take Off No. Material

Satuan

1 No. 1 2 No. 1 2

m3 Satuan hari hari Satuan O.H O.H

Beton Ready Mix FC 30 Alat Concrete Vibrator Concrete Pump Tenaga Kerja Pekerja Mandor

Harga Satuan Rp Durasi 5 5 Koefisien 0.52 0.026 Harga Total Harga Satuan

Harga Total

950,000.00 Harga Satuan Rp 156,800.00 Rp 3,500,000.00 Volume Harga Satuan 297.44 Rp 90,000.00 14.872 Rp 159,000.00

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

543,400,000.00 Harga Total 784,000.00 17,500,000.00 Harga Total 13,920,192.00 61,480.85 575,665,672.85 1,006,408.52

Biaya yang dibutuhkan untuk pekerjaan pengecoran pile cap sebesar Rp 575.665.673. Berikut adalah total biaya pekerjaan pemasangan bekisting dan pengecoran pile cap. Tabel 2. 86 Biaya Pekerjaan Pembetonan Pile Cap fc’ 30 MPa

Pekerjaan Pembetonan Pile Cap Jenis Pekerjaan Harga Bekisting Batako Rp 76,411,550.29 Pengecoran Pile Cap Rp 575,665,672.85 Harga Total Rp 717,284,945

Harga total termasuk mark-up dan allowance sebesar 10%. Dengan demikian, total biaya yang diperlukan untuk pekerjaan pile cap adalah Rp 717.284.945. 7. Sand Filling Tabel 2. 87 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Timbunan Material Bahan

Satuan

Indeks

Pasir Urug

m3

1.2

Harga Satuan Rp 153,800.00

Rp 172,700.00

Total biaya Material

Harga Total Rp 163,250.00

Rp 195,900.00 Rp 195,900.00

Upah Upah

Satuan

Indeks

Harga Satuan

Upah Total

Pekerja

OH

0.3

Rp90,000.00

Rp27,000.00

Mandor

OH

0.01

Rp159,000.00

Rp1,590.00

Volume

31.728

m3

Total upah

Rp28,590.00

Biaya satuan Pekerjaan

Rp224,490.00

Biaya Pekerjaan

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

Rp7,122,618.72

95

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Biaya total dari pekerjaan adalah sebesar Rp 7.123.000,00. 8. Lean Concrete Untuk perhitungan kebutuhan dari pekerjaan didasarkan pada SNI DT-91008-2007 untuk pekerjaan pembuatan 1 m3 lantai kerja beton mutu 𝑓′𝑐 = 7.4 𝑀𝑃𝑎, slum(3-6)cm, w/c = 0.87. Untuk biaya satuan didasarkan pada jurnal Harga Satuan tahun 2016. Tabel 2. 88 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Lantai Kerja Bahan Semen Portland Pasir Beton Kerikil (max 30 mm) Air

Upah Mandor Kepala Tukang Batu Tukang Batu Pekerja

Volume Pekerjaan

Material Indeks Berat Jenis Kebutuhan Satuan 230 50 4.6 zak Rp70,800.00 893 1400 0.637857143 m3 Rp222,200.00 1027 1800 0.570555556 m3 Rp148,200.00 200 1000 0.2 m3 Rp1,700.00 Total Biaya Material Upah Satuan Indeks Harga Satuan Upah Total OH 0.06 Rp159,000.00 Rp9,540.00 OH 0.02 Rp136,000.00 Rp2,720.00 OH 0.2 Rp113,000.00 Rp22,600.00 OH 1.2 Rp90,000.00 Rp108,000.00 Total Upah Rp142,860.00 Total Biaya Satuan Pekerjaan 15.864 m3 Total Biaya Pekerjaan

Satuan kg kg kg liter

Harga Satuan Rp73,100.00 Rp71,950.00 Rp242,600.00 Rp232,400.00 Rp154,900.00 Rp151,550.00 Rp5,700.00 Rp3,700.00

Harga Total Rp330,970.00 Rp148,238.00 Rp86,467.69 Rp740.00 Rp566,415.69

Rp709,275.69 Rp11,251,949.62

Dari perhitungan yang dilakukan diperoleh biaya total pekerjaan sebesar Rp11.251.000,00. 9. Earth Back Filling Tabel 2. 89 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Timbunan dengan Tanah Awal

Dari tabulasi perhitungan di atas diperoleh estimasi biaya untuk pekerjaan Earth Back Filling adalah sebesar Rp 44.082.600,00.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

96

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

10. Disposal Earth Work Excavation Tabel 2. 90 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Pembuangan Tanah

Dari tabulasi perhitungan di atas diperoleh estimasi biaya untuk pekerjaan Disposal Earth Work Excavation adalah sebesar Rp 92.002.700,00. 11. Pemadatan dengan Stomper Tabel 2. 91 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Pemadatan Stomper Pekerjaan Pemadatan Quantity Take Off No.

Alat

1

Stomper

2

Solar

No.

Tenaga Kerja

4533.31

m3

Kuantitas

Satuan

Hari Kerja

10

unit/hari

8

Rp Rp

200

liter/hari

8

Kuantitas

Satuan

Hari Kerja

1

Mandor

1

O.H.

8

2

Operator Satamper

10

O.H.

8

Harga Satuan

Harga Total

345,000.00

Rp

6,950.00

Rp

Harga Satuan Rp

159,000.00

Rp

90,000.00

27,600,000.00 11,120,000.00 Harga Total

Rp

1,272,000.00

Rp

7,200,000.00

Harga Total

Rp

47,192,000.00

Harga Satuan

Rp

10,410.05

Maka biaya untuk pekerjaan pemadatan sebesar Rp 47.192.000,00. 12. Termite Control ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

97

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 92 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Termite Control Quantity Take Off No. 1 2 No. 1

Alat Power Sprayer Cairan Anti Rayap Tenaga Kerja Pekerja

Pekerjaan Termite Control 3353.11 m2 Hari Kuantitas Satuan Kerja 2 unit/hari 4 16.77 liter 4 Hari Kuantitas Satuan Kerja 2 O.H. 4

Harga Satuan

Harga Total

Rp 300,000.00 Rp 250,000.00

Rp 2,400,000.00 Rp 16,765,525.00

Harga Satuan Rp 90,000.00 Harga Total Harga Satuan

Harga Total Rp 720,000.00 Rp 19,885,525.00 Rp 5,930.48

Maka biaya untuk pekerjaan termite control sebesar Rp 19.885.525,00. 2.4.4

Analisis Harga Satuan Pekerjaan Struktur Atas Beton

1. Pekerjaan Balok Menggunakan referensi SNI 2007 Analisa Harga Satuan, maka didapatkan harga satuan pekerjaan beton bertulang untuk balok sebesar:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

98

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 93 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Balok Beton Bertulang m2

Pekerjaan Bekisting Balok Upah: Mandor Kepala Tukang Kayu Tukang Kayu Pekerja

0.033 0.033 0.33 0.66

OH OH OH OH

Rp Rp Rp Rp Jumlah:

Bahan/Material: Kayu Meranti Bekisting

0.04

Paku Usuk Minyak Bekisting

0.4 0.2

m3 kg Ltr

0.018 2 0.35

Kayu Kamper balok 3/5 Dolken kayu Gelam dia 8-10 cm, panjang 4m Plywood tebal 9 mm

97,500.00 83,600.00 69,600.00 55,000.00

Rp Rp Rp Rp Rp

3,217.50 2,758.80 22,968.00 36,300.00 65,244.30

Rp

3,200,000.00 Rp

128,000.00

Rp Rp

22,000.00 Rp 27,600.00 Rp

8,800.00 5,520.00

m3

Rp

6,400,000.00 Rp

115,200.00

btg

Rp

31,400.00 Rp

62,800.00

lbr

Rp 93,600.00 Rp Jumlah: Rp Nilai HSPK Rp

32,760.00 353,080.00 418,324.30

2,437.50 2,750.00 5,187.50 5,187.50

Pembongkaran Cetakan dan Penyiraman Upah: Mandor Pekerja

0.025 0.05

OH OH

Rp 97,500.00 Rp Rp 55,000.00 Rp Jumlah: Rp Nilai HSPK Rp

Pekerjaan Beton K-225 Upah: Mandor Kepala Tukang Kayu Tukang Kayu Pekerja

0.083 0.028 0.275 1.65

OH OH OH OH

Rp Rp Rp Rp Jumlah:

9.275

kg

0.4363 m3 0.511 m3

Bahan/Material: Semen portland (40kg) Pasir Beton Batu Pecah Mesin 1/2 cm Air (biaya air tawar)

m2

215

liter

Pekerjaan Pembesian dengan kg besi beton (polos/ulir) Upah: Mandor 0.0004 OH Kepala Tukang Besi 0.0007 OH Tukang Besi 0.007 OH Pekerja 0.007 OH Bahan/Material: Besi Beton (polos/ulir) Kawat Beton

1.05 0.015

Beton bertulang K 225 Balok Ulir ... kg Pekerjaan pembesian Pekerjaan Bekisting Balok Pekerjaan Beton K-225 Pembongkaran Cetakan Penyiraman Beton

Dan

kg kg

97,500.00 83,600.00 69,600.00 55,000.00

Rp Rp Rp Rp Rp

8,092.50 2,340.80 19,140.00 90,750.00 120,323.30

Rp

52,000.00 Rp

482,300.00

Rp

222,200.00 Rp

96,945.86

Rp

466,000.00 Rp

238,126.00

27.00 Rp Rp Rp

5,805.00 823,176.86 120,323.30

Rp Jumlah: Nilai HSPK

Rp Rp Rp Rp Jumlah:

97,500.00 83,600.00 69,600.00 55,000.00

Rp Rp Rp Rp Rp

39.00 58.52 487.20 385.00 969.72

Rp 12,000.00 Rp Rp 20,500.00 Rp Jumlah: Rp Nilai HSPK Rp

12,600.00 307.50 12,907.50 13,877.22

m3 53.8825 kg

Rp

14,498.00 Rp

781,188.49

6.5475 m2 1 m3

Rp

261,290.00 Rp

1,710,796.28

Rp

1,134,786.23 Rp

1,134,786.23

3

Rp

7,950.00 Rp

7,950.00

Rp Rp

3,634,720.99 3,634,720.99

1

m

Jumlah: Nilai HSPK

Sehingga dengan volume yang telah didapatkan dari perhitungan quantity take off, biaya yang diperlukan untuk balok yang terbuat dari beton bertulang adalah:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

99

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 94 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Balok Beton Bertulang Works Description

Volume

Unit

Unit Price (Rp)

Total Price (Rp)

I

Beton bertulang K 225 Balok Tulangan Ulir

1

Pekerjaan Beton

1,553

Pekerjaan Besi

258,140

m kg

Rp

2

Rp

13,877.00 Rp 3,582,208,780.00

9,049

m

2

Rp

423,512.00 Rp 3,832,360,088.00 Rp 8,879,824,368.00

3 Pekerjaan Bekisting Total

3

943,500.00 Rp 1,465,255,500.00

2. Pekerjaan Kolom Berdasarkan SNI Analisa Harga Satuan Pekerjaan Beton, berikut adalah biaya pekerjaan untuk pekerjaan kolom. Tabel 2. 95 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Kolom Pekerjaan Beton Bahan: Semen Portland Pasir Beton Kerikil Beton Air Tenaga Kerja: Pekerja Tukang Batu Kepala Tukang Mandor

Pekerjaan Kolom 477.42 m3 Indeks: Volume: 448 213882.77 kg 0.476 227.46 m3 0.690 329.25 m3 215 102644.63 liter 2.100 0.350 0.035 0.105

1002.58 OH 167.10 OH 16.71 OH 50.13 OH

Pekerjaan Penulangan Bahan: Besi Beton (polos/ulir) Kawat beton Tenaga Kerja: Pekerja Tukang Besi Kepala Tukang Mandor

197875.69 kg Indeks: Volume: 1.050 207769.48 kg 0.015 7.16 kg

Pekerjaan Bekisting Bahan: Kayu kelas III Paku 5 cm - 12 cm Minyak Bekisting Balok Kayu kelas II Plywood tebal 9 mm Dolken kayu galam, Ø (8-10) cm, panjang 4 m Tenaga Kerja: Pekerja Tukang Besi Kepala Tukang Mandor

2533.28 m2 Indeks: Volume: 0.040 101.33 m3 0.400 1013.31 kg 0.200 506.66 liter 0.015 38.00 m3 0.350 886.65 lembar

0.007 0.007 0.0007 0.0004

2.000 0.660 0.330 0.0330 0.0330

3.34 OH 3.34 OH 0.33 OH 0.19 OH

Rp

Harga Satuan: Harga Total: Rp 1,416.00 Rp 302,858,007.52 Rp 222,200.00 Rp 50,540,513.06 Rp 23,700.00 Rp 7,803,297.01 Rp 18.00 Rp 1,847,603.42 Rp Rp Rp Rp

90,000.00 Rp 113,000.00 Rp 136,000.00 Rp 159,000.00 Rp Jumlah: Rp

90,231,795.14 18,881,838.61 2,272,504.47 7,970,475.24 482,406,034.48

Harga Satuan: Harga Total: Rp 10,800.00 Rp 2,243,910,343.64 Rp 23,700.00 Rp 169,721.71 Rp Rp Rp Rp

90,000.00 Rp 113,000.00 Rp 136,000.00 Rp 159,000.00 Rp Jumlah: Rp

300,772.65 377,636.77 45,450.09 30,363.72 2,244,834,288.58

Harga Satuan: Harga Total: Rp 1,200,000.00 Rp 121,597,440.00 Rp 13,000.00 Rp 13,173,056.00 6,000.00 3,039,936.00 6,294,200.00 239,174,564.64 123,500.00 109,501,028.00

5066.56 batang 1671.96 OH 835.98 OH 83.60 OH 83.60 OH

3,642,420,655.69

31,400.00 Rp Rp Rp Rp

90,000.00 Rp 113,000.00 Rp 136,000.00 Rp 159,000.00 Rp Jumlah: Rp Harga Total: Rp

159,089,984.00 150,476,832.00 94,466,011.20 11,369,360.64 13,292,120.16 915,180,332.64 3,642,420,655.69

3. Pekerjaan Pelat Pekerjaan pelat dibagi menjadi beberapa tahapan pekerjaan, yang dimana memiliki analisis tersendiri untuk pembiayaannya

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

100

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

a. Pekerjaan Pengecoran Pelat Lantai Volume pekerjaan pengecoran pelat sebesar 1.315 m3. Alat yang digunakan pada pekerjaan ini adalah concrete pump dan concrete vibrator. Perhitungan biaya pekerjaan pengecoran pelat telah ditambahkan mark-up dan allowance sebesar 10%. Berikut adalah perhitungan pekerjaan pengecoran pelat. Tabel 2. 96 Biaya Pekerjaan Pengecoran Pelat Lantai Pengecoran Pelat Quantity Take Off No. Material

1,315 m3 Satuan

1 Beton Ready Mix Fc 30 No. Alat 1 Concrete Vibrator 2 Concrete Pump No. Tenaga Kerja 1 Pekerja 2 Mandor

m3 Rp Satuan Durasi hari 12 hari 12 Satuan Koefisien O.H 1.65 O.H 0.083 Harga Total Harga Satuan

Harga Satuan 950,000.00 Harga Satuan Rp 156,800.00 Rp 3,500,000.00 Volume Harga Satuan 2,169.75 Rp 55,000.00 109.145 Rp 97,500.00

Harga Total Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

1,249,250,000.00 Harga Total 1,881,600.00 42,000,000.00 Harga Total 119,336,250.00 10,641,637.50 1,565,420,436 1,190,434

Biaya yang dibutuhkan untuk pekerjaan pengecoran pelat lantai sebesar Rp 1.565.420.436. b. Pekerjaan Pembesian Pelat Pekerjaan pembesian pelat memiliki volume sebesar 168.815 kg. Material yang diperlukan adalah besi beton dan kawat beton. Biaya total pekerjaan pembesian sudah termasuk mark-up dan allowance sebesar 10%. Berikut adalah total biaya yang diperlukan untuk pekerjaan pengecoran pelat. Tabel 2. 97 Biaya Pekerjaan Pembesian Pelat Lantai Quantity Take Off No. Material 1 Besi Beton (ulir/polos) 2 Kawat Beton No. Tenaga Kerja 1 Pekerja 2 Mandor 3 Kepala Tukang Besi 4 Tukang Besi

Pembesian Pelat 168,815 kg Satuan Koefisien Volume kg 1.050 177,255.75 kg 0.015 2,532.23 Satuan Koefisien Volume O.H 0.007 1,181.71 O.H 0.0004 67.53 O.H 0.0007 118.17 O.H 0.007 1,181.71 Harga Total Harga Satuan

Harga Satuan Rp 12,000.00 Rp 20,500.00 Harga Satuan Rp 55,000.00 Rp 97,500.00 Rp 83,600.00 Rp 69,600.00

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

Harga Total 2,127,069,000.00 51,910,612.50 Harga Total 64,993,775.00 6,583,785.00 9,879,053.80 82,246,668.00 2,576,951,184 15,265

Biaya yang diperlukan untuk pekerjaan pengecoran pelat lantai adalah sebesar Rp 2.576.951.184.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

101

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

c. Pekerjaan Bekisting Pelat Lantai Bekisting untuk pelat terbuat dari bekisting kayu. Pada proyek ini, pekerjaan pelat menggunakan bekisting sebanyak dua kali. Biaya total pekerjaan bekisting sudah termasuk mark-up dan allowance sebesar 10%. Berikut adalah biaya pekerjaan bekisting pelat. Tabel 2. 98 Biaya Pekerjaan Bekisting Pelat Lantai Pekerjaan Bekisting Pelat 10,088 m2 Satuan Koefisien Volume

Quantity Take Off No. Material

Harga Satuan

Harga Total

Kayu Meranti Bekisting

m3

0.040

403.52 Rp 3,200,000.00 Rp

1,291,264,000.00

Kayu Kamper Balok 3/5 Dolken Kayu Gelam dia 8 - 10 3 cm, panjang 4 m 4 Plywood tebal 9 mm 5 Minyak Bekisting 6 Paku Usuk No. Tenaga Kerja 1 Pekerja 2 Tukang Kayu 3 Kepala Tukang Kayu 4 Mandor

m3

0.018

181.58 Rp 6,400,000.00 Rp

1,162,137,600.00

1 2

batang 2 lembar 0.35 liter 0.2 kg 0.4 Satuan Koefisien O.H 0.66 O.H 0.33 O.H 0.033 O.H 0.033 Harga Total Harga Satuan

20,176.00 3,530.80 2,017.60 4,035.20 Volume 6,658.08 3,329.04 332.90 332.90

Rp 62,800.00 Rp 93,600.00 Rp 27,600.00 Rp 22,000.00 Harga Satuan Rp 55,000.00 Rp 69,600.00 Rp 83,600.00 Rp 97,500.00

Rp Rp Rp

Rp Rp Rp Rp Rp Rp

1,267,052,800.00 330,482,880.00 55,685,760.00 88,774,400.00 Harga Total 366,194,400.00 231,701,184.00 27,830,774.40 32,458,140.00 3,203,364,079 317,542

Biaya yang diperlukan untuk pekerjaan bekisting pelat adalah sebesar Rp 3.203.364.079.

Berikut adalah rekapitulasi biaya pekerjaan pelat. Tabel 2. 99 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Pelat Pekerjaan

Satuan 3

Volume

Harga Satuan

Harga Total

Pengecoran Pelat Pembesian Pelat

m kg

1315 168815

Rp Rp

1,190,434 Rp 1,565,420,436 15,265 Rp 2,576,951,184

Bekisting Pelat

m2 TOTAL

10088

Rp

317,542 Rp 3,203,364,079 Rp 7,345,735,699

4. Pekerjaan Lift Wall Perhitungan Analisa Harga Satuan untuk pekerjaan Lift Wall terbagi atas pengecoran beton, pekerjaan bekisting dan pemasangan tulangan. ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

102

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 100 Analisis Harga Satuan Pengecoran Pekerjaan Lift Wall

Tabel 2. 101 Analisis Harga Satuan Bekisting Pekerjaan Lift Wall

Tabel 2. 102 Analisis Harga Satuan Penulangan Pekerjaan Lift Wall

Berdasarkan perhitungan di atas, maka biaya yang dibutuhkan untuk membangun struktur lift wall secara keseluruhan dapat dilihat pada tabel berikut. Tabel 2. 103 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Lift Wall

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

103

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

5. Retaining Wall Perhitungan Analisa Harga Satuan untuk pekerjaan Retaining Wall terbagi atas pengecoran beton dan pemasangan tulangan. Karena metode pelaksanaannya dibuat Retaining Wall terlebih dahulu selanjutnya dilakukan penggalian basement, maka tidak dibutuhkan bekisting dalam pengecoran Retaining Wall. Tabel 2. 104 Analisis Harga Satuan Pengecoran Pekerjaan Retaining Wall

Tabel 2. 105 Analisis Harga Satuan Penulangan Pekerjaan Retaining Wall

Berdasarkan perhitungan di atas, maka biaya yang dibutuhkan untuk membangun struktur retaining wall secara keseluruhan dapat dilihat pada tabel berikut.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

104

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 106 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Retaining Wall

6. Pekerjaan Struktur Tangga Berikut

merupakan

perhitungan

biaya

pekerjaan

tangga

proyek

pembangunan gedung CIBE ITB. Tabel 2. 107 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Struktur Tangga

Dari tabulasi perhitungan di atas diperoleh estimasi biaya untuk pekerjaan tangga (staircase) adalah sebesar Rp 674.262.600,00.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

105

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

2.4.5

Analisis Harga Satuan Pekerjaan Struktur Atas Baja

1. Struktur Rangka Atas Baja Pada perhitungan cost of fabricated Structural Steel delivered, digunakan factor biaya sebagai berikut yang berdasarkan buku Estimating Cost, Peurifoy, 2002. Tabel 2. 108 Faktor Biaya

Jenis Biaya Material Sambungan Fabrikasi Shop Painting Shop Drawing Transportasi

Faktor 0,10 0,85 0,8 0,08 0,05

Berdasarkan factor tersebut, dihitung besarnya harga masing-masing material kebutuhan berdasarkan harga dari buku Jurnal Harga Satuan 2016. Maka data biaya diperoleh sebagai berikut Tabel 2. 109 Analisis Harga Struktur Baja length (mm)

Jenis Baja

691 3483 3600 3300 3000 3538 536 Total

700 3500 3600 3300 3000 3600 600

12262 Total 4933 4588 3704 Total 200x75x20x3.2 Total

12300

Baja WF 250x125x9x14

Castelated WF 900x200x11x17

2L 100x100x13

Purlin

Total Total Length (m) Length

quantity

5000 4600 3800 11

2 6 7 2 7 24 2

Massa Jenis (kg/m)

Massa (kg) Harga Satuan (Rp/kg)

Harga Total

1400 21000 25200 6600 21000 86400 1200 162800

1.4 21 25.2 6.6 21 86.4 1.2 162.8

29.6 29.6 29.6 29.6 29.6 29.6 29.6 29.6

41.44 621.6 745.92 195.36 621.6 2557.44 35.52 4818.88

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

16,000.00 16,000.00 16,000.00 16,000.00 16,000.00 16,000.00 16,000.00 16,000.00

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

86100 86100 80000 36800 30400 147200 33300 366300 366300

86.1 86.1 80 36.8 30.4 147.2 366.3 366.3

106 106 24.95 24.95 24.95 24.95 9.27 9.27

9126.6 9126.6 1996 918.16 758.48 3672.64 3395.601 3395.601

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

48,000.00 48,001.00 15,000.00 15,001.00 15,002.00 15,003.00 12,500.00 12,500.00

Rp 438,076,800.00 Rp 438,085,926.60 Rp 29,940,000.00 Rp 13,773,318.16 Rp 11,378,716.96 Rp 55,100,617.92 Rp 42,445,012.50 Rp 42,445,012.50

7

16 8 8

663,040.00 9,945,600.00 11,934,720.00 3,125,760.00 9,945,600.00 40,919,040.00 568,320.00 77,102,080.00

Tabel 2. 110 Harga Kebutuhan Anchor dan Baut Jenis Material Anchor A325 HTB

Spesifikasi d19 d3/4" d13 d1/2" d22mm

Jumlah 216 540 396 296 672

Harga Satuan (Rp/Buah) Rp 40,500.00 Rp 11,800.00 Rp 11,800.00 Rp 11,800.00 Rp 11,800.00

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

Harga Total Rp 8,748,000.00 Rp 6,372,000.00 Rp 4,672,800.00 Rp 3,492,800.00 Rp 7,929,600.00

106

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 111 Analisis Harga Kebutuhan Sambungan Material

Pelat t=10mm

Material

Pelat t=16mm

Material Pelat t=19mm Material Purlin

Spesifikasi 175x190 150x205 155x190 240x225x129x99 L1 L2 L3 L4 Spesifikasi 300x300 270x145 300x360 1450x200 Segi8 Segi6 Spesifikasi 450x600 400x540 240x178x102x99 Spesifikasi 200x75x20x3.2

Jumlah 20 99 28 28 14 28 14 14 Jumlah 2 4 16 28 7 9 Jumlah 7 7 14 Jumlah 11

33250 30750 29450 26255 126781 126000 74000 61000 90000 39150 108000 290000 502000 550000 270000 216000 27000 33300

Area 665000 3044250 824600 735140 1774934 3528000 1036000 854000 Area 180000 156600 1728000 8120000 3514000 4950000 Area 1890000 1512000 378000 Panjang 366300

Massa Jenis (kg/m2) Massa Harga Satuan (Rp/kg) 78.5 52.2025 Rp 15,900.00 78.5 238.97363 Rp 15,900.00 78.5 64.7311 Rp 15,900.00 78.5 57.70849 Rp 15,900.00 78.5 139.33232 Rp 15,900.00 78.5 276.948 Rp 15,900.00 78.5 81.326 Rp 15,900.00 78.5 67.039 Rp 15,900.00 Massa Jenis (kg/m2) Massa Harga Satuan (Rp/kg) 0.18 125.6 22.608 Rp 15,900.00 0.1566 125.6 19.66896 Rp 15,900.00 1.728 125.6 217.0368 Rp 15,900.00 8.12 125.6 1019.872 Rp 15,900.00 3.514 125.6 441.3584 Rp 15,900.00 4.95 125.6 621.72 Rp 15,900.00 Massa Jenis (kg/m2) Massa Harga Satuan (Rp/kg) 1.89 149.15 281.8935 Rp 15,900.00 1.512 149.15 225.5148 Rp 15,900.00 0.378 149.15 56.3787 Rp 15,900.00 Massa Jenis (kg/m) Massa Harga Satuan (Rp/kg) 366.3 9.27 3395.601 Rp 12,500.00

0.665 3.04425 0.8246 0.73514 1.774934 3.528 1.036 0.854

Harga Total Rp 830,019.75 Rp 3,799,680.64 Rp 1,029,224.49 Rp 917,564.99 Rp 2,215,383.87 Rp 4,403,473.20 Rp 1,293,083.40 Rp 1,065,920.10 Harga Total Rp 359,467.20 Rp 312,736.46 Rp 3,450,885.12 Rp 16,215,964.80 Rp 7,017,598.56 Rp 9,885,348.00 Harga Total Rp 4,482,106.65 Rp 3,585,685.32 Rp 896,421.33 Harga Total Rp 42,445,012.50

Tabel 2. 112 Penggunaan Faktor Biaya (Peurifoy,2002)

Harga Base Steel Shop Drawing Paint Fabrication Transportation Sambungan

100% 8% 80% 85% 5%

Rp 716,939,213.40 Rp 57,355,137.07 Rp 573,551,370.72 Rp 609,398,331.39 Rp 35,846,960.67 Rp 31,215,200.00 Rp 2,024,306,213.26

Total

Tabel 2. 113 Harga Penutup Atap Area Penutup Atap

455000000

Weight Total Weight Harga Satuan Harga total (kg/m2) 455 6.24 2839.2 Rp 20,300.00 Rp 57,635,760.00

Tabel 2. 114 Upah Pekerja Pekerja Ironworkers Mandor

Jumlah

Peralatan Crane

Jumlah

Jam Kerja Jam Kerja (per 1000 Aktual Hari 4 16.8 21.83228 1 16.8 21.83228 Jam Kerja Jam Kerja (per 1000 Aktual Jam 1 16.8 21.83228

Harga Satuan (Rp/hari) Harga Total 3 Rp113,000.00 Rp1,356,000.00 3 Rp159,000.00 Rp477,000.00 Harga Satuan (RPp/jam) Harga total 22 Rp54,000.00 Rp1,188,000.00

Tabel 2. 115 Biaya Satuan Pekerjaan

Biaya Total Pekerjaa Volum Total Harga Satuan Pekerjaan

Rp2,293,459,270.59 31.13283419 ton Rp73,666,896.38 Rp/ton

2. Kanopi Pada perhitungan cost of fabricated Structural Steel delivered, berikut adalah faktor biaya yang digunakan. Nilai-nilai berikut adalah faktor yang digunakan pada perhitungan berdasarkan buku Estimating Construction ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

107

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Cost, Peurifoy, 2002. Faktor biaya adalah proporsi terhadap besarnya base cost material. Tabel 2. 116 Faktor Biaya

Jenis Biaya Material Sambungan Fabrikasi Shop Painting Shop Drawing Transportasi

Faktor 0,10 0,85 0,8 0,08 0,05

Tabel 2. 117 Perhitungan Harga Satuan Baja fabricated delivered di lapangan 1. Perhitungan Base Price Berat Total Tipe Baja (kg)

harga Satuan (Rp/kg)

Beam 2328.864 Rp16,000.00 Column 452.8 Rp16,000.00 Pelat 185.61 Rp15,900.00 Purlin 168.084 Rp12,500.00 Penutup Atap 361.0152 Rp20,300.00 Total Berat (kg) 3496.37 Total Cost 2. Material Sambungan faktor Biaya Total Base Cost (peurifoy) 0.1 Rp 56,887,417.78 3. Biaya Fabrikasi faktor Biaya Tipe Base Cost (peurifoy) Beam & Column Pelat

Base Cost

Rp Rp Rp Rp Rp

Total Cost Rp

5,688,741.78 Total Cost

0.85 Rp 46,607,674.00 Rp 0.85 Rp 10,279,743.78 Rp Total Cost Rp

4. Biaya Shop Painting faktor Biaya (peurifoy)

37,261,824.00 7,244,800.00 2,951,135.22 2,101,050.00 Rp7,328,608.56 56,887,417.78

Total Base Cost

39,616,522.90 8,737,782.21 48,354,305.11 Total Cost

0.8 Rp56,887,417.78 Rp 45,509,934.22 5. Biaya Shop Drawings faktor Biaya Total Base Cost Total Cost (peurifoy) 0.08

Rp56,887,417.78 Rp

4,550,993.42

6. Transport faktor Biaya (peurifoy)

Total Base Cost

Total Cost

0.05 Rp 56,887,417.78 Rp Cost of Fabricated Str. Steel Delivered Rp Total Steel Weight (kg)

Cost of Fabricated Str. Steel Delivered (Rp/kg)

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

Rp

2,844,370.89 163,835,763.21 3496.37

46,858.83

108

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 118Analisa Harga Satuan Pekerja Struktur Baja

Crew Mandor Tukang Besi

Jumlah

Alat Crane

Jumlah

Biaya Satuan (Rp/hari) 1 3 Rp 159,000.00 4 3 Rp 113,000.00 Biaya Satuan Jam Kerja aktual Rp/jam 1 9 Rp 54,000.00 Total Hari

Total Biaya Rp 477,000.00 Rp1,356,000.00 Total Biaya Rp 486,000.00 Rp2,319,000.00

𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝐶𝑜𝑠𝑡 = 𝐷𝑒𝑙𝑖𝑣𝑒𝑟𝑒𝑑 𝐹𝑎𝑏𝑟𝑖𝑐𝑎𝑡𝑒𝑑 𝑆𝑡𝑒𝑒𝑙 𝐶𝑜𝑠𝑡 + 𝐿𝑎𝑏𝑜𝑢𝑟 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝐶𝑜𝑠𝑡 = 163.835.763 + 2.319.000 = 𝑅𝑝 166.154.763,00 𝑇𝑜𝑡𝑎𝑙 𝐶𝑜𝑠𝑡 = 2.4.6

𝑅𝑝 166.154.763,00 = 𝑅𝑝 47.522,00/𝑘𝑔 3496,37 𝑘𝑔

Analisis Harga Satuan Pekerjaan Arsitektural

1. Dinding Dengan menggunakan SNI 6897-2008 untuk pekerjaan dinding dan SNI 2837-2008 untuk pekerjaan plesteran, maka didapatkan harga satuan pekerjaan dari pemasangan dinding bata dan dinding gypsum yaitu: Tabel 2. 119 Analisa Harga Satuan Pekerjaan Arsitektural Dinding

Pemasangan Dinding Batu Merah 1 Pc : 5 Pp tebal 1/2 bata

m2

Upah: Mandor

0.0150

OH

Rp159,000.00

Rp2,385.00

Kepala Tukang Kayu

0.0100

OH

Rp136,000.00

Rp1,360.00

Tukang Kayu

0.1000

OH

Rp113,000.00

Rp11,300.00

Pekerja

0.3000

OH

Rp90,000.00

Rp27,000.00

Jumlah:

Rp42,045.00

Bahan/Material: Semen PC (Portland Cement) 40 kg

0.3590

Zak

Rp63,000.00

Rp22,617.00

Pasir Pasang

0.0450

m3

Rp161,600.00

Rp7,272.00

Batu Bata Merah uk 22 x 11 x 4.5 cm

70.0000

bh

Rp650.00

Rp45,500.00

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

109

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Jumlah: Nilai HSPK

Pemasangan Dinding Batu Merah 1 Pc : 3 Pp tebal 1/2 bata

Rp75,389.00 Rp117,434.00

m2

Upah: Mandor

0.0150

OH

Rp159,000.00

Rp2,385.00

Kepala Tukang Kayu

0.0100

OH

Rp136,000.00

Rp1,360.00

Tukang Kayu

0.1000

OH

Rp113,000.00

Rp11,300.00

Pekerja

0.3000

OH

Rp90,000.00

Rp27,000.00

Jumlah:

Rp42,045.00

Bahan/Material: Semen PC (Portland Cement) 40 kg

0.3590

Zak

Rp63,000.00

Rp22,617.00

Pasir Pasang

0.0750

m3

Rp161,600.00

Rp12,120.00

Batu Bata Merah uk 22 x 11 x 4.5 cm

70.0000

bh

Rp650.00

Rp45,500.00

Jumlah:

Rp80,237.00

Nilai HSPK

Plesteran Halus 1 Pc : 5 Ps tebal 1.5 cm

Rp122,282.00

m2

Upah: Mandor

0.0150

OH

Rp159,000.00

Rp2,385.00

Kepala Tukang Kayu

0.0150

OH

Rp136,000.00

Rp2,040.00

Tukang Kayu

0.1500

OH

Rp113,000.00

Rp16,950.00

Pekerja

0.3000

OH

Rp90,000.00

Rp27,000.00

Jumlah:

Rp48,375.00

Bahan/Material: Semen PC (Portland Cement) 40 kg

0.1940

Zak

Rp63,000.00

Rp12,222.00

Pasir Pasang

0.0260

m3

Rp161,600.00

Rp4,201.60

Jumlah:

Rp16,423.60

Nilai HSPK

Rp64,798.60

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

110

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Mengecat Tembok Baru (1 Lapis Plamir, 1 Lapis Cat Dasar, 2 Lapis Cat Penutup) Indoor

m2

Upah: Mandor

0.0025

OH

Rp159,000.00

Rp397.50

Kepala Tukang Cat

0.0063

OH

Rp136,000.00

Rp856.80

Tukang Cat

0.6300

OH

Rp113,000.00

Rp71,190.00

Pekerja

0.0200

OH

Rp90,000.00

Rp1,800.00

Jumlah:

Rp74,244.30

Rp95,000.00

Rp50,540.00

Bahan/Material: Gypsum Jayaboard T=12mm + Hollow Many 4x4x0.35

0.5320

m2

Mur Drywall

0.0400

dos

Rp110,000.00

Rp4,400.00

Pelekat Kertas

0.0520

rol

Rp61,000.00

Rp3,172.00

Adhesive Cornice

0.0340

zak

Rp49,500.00

Rp1,683.00

Jumlah:

Rp59,795.00

Nilai HSPK

Pemasangan Partisi Gypsum Board 12mm + Frame Metal

Rp134,039.30

m2

Upah: Mandor

0.0250

OH

Rp159,000.00

Rp3,975.00

Tukang Kayu

0.1220

OH

Rp113,000.00

Rp13,786.00

Pekerja

0.1080

OH

Rp90,000.00

Rp9,720.00

Jumlah:

Rp27,481.00

Rp95,000.00

Rp50,540.00

Bahan/Material: Gypsum Jayaboard T=12mm + Hollow Many 4x4x0.35

0.5320

m2

Mur Drywall

0.0400

dos

Rp110,000.00

Rp4,400.00

Pelekat Kertas

0.0520

rol

Rp61,000.00

Rp3,172.00

Adhesive Cornice

0.0340

zak

Rp49,500.00

Rp1,683.00

Jumlah:

Rp58,112.00

Nilai HSPK

Rp85,593.00

Pemasangan 20x40 cm

Tegel

Keramik

m2

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

111

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Upah: Mandor

0.0350

OH

Rp159,000.00

Rp5,565.00

Kepala Tukang Batu

0.0350

OH

Rp136,000.00

Rp4,760.00

Tukang Batu

0.3500

OH

Rp113,000.00

Rp39,550.00

Pekerja

0.7000

OH

Rp90,000.00

Rp63,000.00

Jumlah:

Rp112,875.00

Bahan/Material: Semen PC (Portland Cement) 40 kg

0.2500

Zak

Rp63,000.00

Rp15,750.00

Semen berwarna Yiyitan

1.5000

kg

Rp11,200.00

Rp16,800.00

Pasir Pasang

0.0450

m3

Rp161,600.00

Rp7,272.00

Tegel keramik 60x60

1.0639

m2

Rp56,000.00

Rp59,578.40

Jumlah:

Rp99,400.40

Nilai HSPK

Pemasangan 60x60 cm

Tegel

Keramik

Rp212,275.40

m2

Upah: Mandor

0.0350

OH

Rp159,000.00

Rp5,565.00

Kepala Tukang Batu

0.0350

OH

Rp136,000.00

Rp4,760.00

Tukang Batu

0.3500

OH

Rp113,000.00

Rp39,550.00

Pekerja

0.7000

OH

Rp90,000.00

Rp63,000.00

Jumlah:

Rp112,875.00

Bahan/Material: Semen PC (Portland Cement) 40 kg

0.2500

Zak

Rp63,000.00

Rp15,750.00

Semen berwarna Yiyitan

1.5000

kg

Rp11,200.00

Rp16,800.00

Pasir Pasang

0.0450

m3

Rp161,600.00

Rp7,272.00

Tegel keramik 60x60

1.0639

m2

Rp68,000.00

Rp72,345.20

Jumlah:

Rp112,167.20

Nilai HSPK

Rp225,042.20

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

112

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Dengan mengalikan volume dari quantity take off pada Tabel 3.2 hingga Tabel 3.4 dan dengan harga satuan pekerjaan pada Tabel 3.5 maka didapatkan seluruh biaya untuk pekerjaan dinding arsitektural sebesar: Tabel 2. 120Total Biaya Pekerjaan Arsitektural Dinding Volum e

Uni t

Pemasangan Bata Merah 1 Pc : 5 Ps

5,860

m2

Rp117,434

Rp688,192,364

Pemasangan Bata Merah 1 Pc : 3 Ps

1,465

m2

Rp122,282

Rp179,150,711

Pemasangan Dinding Partisi Gypsum

1,532

m2

Rp85,593

Rp131,166,993

Pemasangan Dinding Keramik 200x400

493

m2

Rp212,275

Rp104,651,772

Pemasangan 600x600

122

m2

Rp225,042

Rp27,365,132

Plesteran Halus Tebal 1.5 cm

6,872

m2

Rp64,799

Rp445,277,188

Pengecatan Indoor dan Outdoor

5,860

m2

Rp134,039

Rp785,503,540

Pekerjaan

Keramik

Unit Price (Rp)

Total Price (Rp)

Homogen

Rp2,361,307,699

2. Langit-Langit Menggunakan SNI 2839-2008 didapatkan harga satuan pekerjaan untuk pekerjaan langit-langit sebesar: Tabel 2. 121 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Langit-Langit Akustik

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

113

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 2. 122 Analisis Harga Satuan Pekerjaan Langit-Langit Gypsum Board

Dari perhitungan quantity take off yang dilakukan sebelumnya dan dikalikan dengan harga satuan pekerjaan, maka didapatkan total biaya untuk pekerjaan langit-langit sebesar: Tabel 2. 123 Biaya Total Pekerjaan Langit-Langit

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

114

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

BAB III ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI 3.1

Analisis dan Estimasi Biaya Ketentuan Umum (General Condition) Berdasarkan analisis harga satuan dan volume pekerjaan yang didapat pada

bab sebelumnya berikut adalah biaya yang diperlukan untuk ketentuan umum: Tabel 3. 5 Rekapitulasi Biaya Ketentuan Umum NO I 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

JENIS PEKERJAAN GENERAL CONDITION Jaminan Perizinan Quality Control Pembongkaran Beton Bertulang Pembongkaran Dinding Bata Pembuatan Kantor Sementara (Direksi Kit) Pos Jaga Motor Pool & Workshop Oil & Grease Storage Washing Bay Sewa Hoist Sarana Komunikasi Total & Pembulatan

Volume

SAT.

1 ls 1 ls 1 ls 128.52 m3 171.35 m3 20 m2 4 m2 36 m2 2 m2 1 ls 1 ls 16 bulan

HARGA SATUAN Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

273,481,900.65 21,500,000.00 26,928,000.00 718,274.70 718,274.70 1,259,159.00 841,541.25 995,979.05 995,979.05 4,000,000.00 374,000,000.00 715,000.00

JUMLAH Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

273,481,900.65 21,500,000.00 26,928,000.00 92,309,527.96 123,079,370.62 25,183,180.00 3,366,165.00 35,855,245.80 1,991,958.10 4,000,000.00 374,000,000.00 11,440,000.00 993,135,400.00

Berdasarkan tabel di atas, biaya untuk ketentuan umum pada proyek pembangunan gedung CIBE ITB sebesar Rp. 993.135.400,00. 3.2

Analisis dan Estimasi Biaya Pekerjaan Persiapan Berdasarkan analisis harga satuan dan volume pekerjaan yang didapat pada

bab sebelumnya berikut adalah biaya yang diperlukan untuk pekerjaan persiapan: Tabel 3. 6 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Persiapan NO II 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15

JENIS PEKERJAAN PEKERJAAN PERSIAPAN Staking Out - Substation Staking Out - STP Papan Nama Proyek Pagar Proyek Tempat Penyimpanan Bedeng Pekerja Toilet Pembersihan Lahan Listrik Kerja Air Kerja Sewa Tower Crane Health & Safety Asuransi Survey Fasilitas Bawah Tanah Mobilisasi dan Demobilisasi

Volume

SAT.

50 m2 56 m2 1 unit 300 m 17.15 m2 15 m2 2 unit 107.5 m3 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls Total & Pembulatan

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

HARGA SATUAN Rp 77,518.10 Rp Rp 77,518.10 Rp Rp 223,498.00 Rp Rp 302,881.54 Rp Rp 995,979.05 Rp Rp 970,816.55 Rp Rp 1,440,516.55 Rp Rp 27,371.71 Rp Rp 668,322,881.60 Rp Rp 50,050,000.00 Rp Rp 1,377,750,000.00 Rp Rp 61,666,000.00 Rp Rp 409,210,994.04 Rp Rp 2,200,000.00 Rp Rp 26,481,202.00 Rp Rp

JUMLAH 3,875,905.00 4,341,013.60 223,498.00 90,864,460.50 17,081,040.71 14,562,248.25 2,881,033.10 40,086,750.00 668,322,881.60 50,050,000.00 1,377,750,000.00 61,666,000.00 409,210,994.04 2,200,000.00 26,481,202.00 2,769,597,100.00

115

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Berdasarkan tabel di atas, biaya untuk pekerjaan persiapan pada proyek pembangunan gedung CIBE ITB sebesar Rp. 2.769.597.100,00. 3.3

Analisis dan Estimasi Biaya Pekerjaan Tanah dan Pekerjaan Pondasi Berdasarkan analisis harga satuan dan volume pekerjaan yang didapat pada

bab sebelumnya berikut adalah biaya yang diperlukan untuk pekerjaan tanah dan pondasi: Tabel 3. 7 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Tanah dan Pondasi NO III 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

JENIS PEKERJAAN Volume SAT. PEKERJAAN TANAH & PONDASI Site Measurement 3445.00 m2 Earth Work Excavation w/ Excavator 15925.89 m3 Staking Out (Marking) 186.00 m Determining Point of Boring Pile 154.00 Point Boring Pile Ø 800 mm + Concrete Fc=20 Mpa + Rebar 1370.31 m (P1, P2, P4, P6) Boring Pile Ø 800 mm + Concrete Fc=20 Mpa + Rebar 101.60 m (P1A -(Strong Floor Area)) Loading Test 3.00 Pile Concrete Work of Pile Cap Fc=30Mpa 572.00 m3 Sand Fill T.100 mm, Pile cap 31.73 m3 Lean Concrete T.50 mm, Pile cap 15.86 m3 Earth Back Filling 8436.00 m3 Disposal Earth Work Excavation 7489.00 m3 Soil Compaction w/ Stomper 4533.31 m3 Termite Control 3353.11 m3 Total & Pembulatan

HARGA SATUAN Rp Rp Rp Rp

4,622.71 28,917.44 33,141.61 125,000.00

JUMLAH Rp Rp Rp Rp

15,925,235.95 460,535,904.60 6,164,338.80 19,250,000.00

Rp

2,365,276.00 Rp

3,241,161,355.56

Rp

2,365,276.00

Rp

240,312,041.60

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

36,000,000.00 1,006,408.52 224,490.00 709,275.69 5,225.52 12,285.04 10,410.05 5,930.48

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

108,000,000.00 575,665,673.44 7,122,618.72 11,251,949.55 44,082,486.72 92,002,664.56 47,191,983.77 19,885,551.79 4,888,551,900.00

Berdasarkan tabel di atas, biaya untuk pekerjaan tanah dan pondasi pada proyek pembangunan gedung CIBE ITB sebesar Rp. 4.888.551.900,00. 3.4

Analisis dan Estimasi Biaya Pekerjaan Struktur Atas Berdasarkan analisis harga satuan dan volume pekerjaan yang didapat pada

bab sebelumnya berikut adalah biaya yang diperlukan untuk pekerjaan struktur atas:

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

116

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

Tabel 3. 8 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Struktur Atas NO A 1 2 3 B 1 2 3 4 5 6 7 D 1 2 3 4 5 6 F 1 2 3 4 5 6

JENIS PEKERJAAN Pekerjaan Balok Pekerjaan Beton Balok Pekerjaan Besi Balok Pekerjaan Bekisting Balok Pekerjaan Pelat Pengecoran Pelat Pembesian Pelat Pekerjaan Bekisting Pelat Pekerjaan Kolom Pekerjaan Beton Kolom Pekerjaan Penulangan Kolom Pekerjaan Bekisting Kolom Pekerjaan Lift Wall Pekerjaan Beton Lift Wall Pekerjaan Bekisting Dinding Lift Wall Pekerjaan Penulangan Dinding Lift Wall untuk 10 kg besi ulir Pekerjaan Retaining Wall Pekerjaan Beton Retaining Wall Pekerjaan Penulangan untuk 10 kg besi ulir Pekerjaan Tangga Pembesian tangga Pemasangan Bekisting Pengecoran Beton Tangga Struktur Baja Struktur Rangka Baja Atap Kanopi Total & Pembulatan

Volume

SAT.

HARGA SATUAN

JUMLAH

1,553.00 m3 258,140.00 kg 9,049.00 m2

Rp Rp Rp

943,500.00 Rp 13,877.00 Rp 423,512.00 Rp

1,465,255,500.00 3,582,208,780.00 3,832,360,088.00

1,315.00 m3 168,815.00 kg 10,088.00 m2

Rp Rp Rp

1,190,433.79 Rp 15,264.94 Rp 317,542.04 Rp

1,565,420,436.25 2,576,951,183.73 3,203,364,079.34

477.42 m3 197,875.69 kg 2,533.28 m2

Rp Rp Rp

1,010,450.26 Rp 11,344.67 Rp 361,263.00 Rp

482,409,161.29 2,244,834,269.53 915,180,332.64

68.83 m3 875.67 m2 62,059.78 kg

Rp Rp Rp

1,263,826.40 Rp 304,536.00 Rp 130,641.00 Rp

86,989,171.11 266,673,039.12 810,755,171.90

255.46 m3 17,309.02 kg

Rp Rp

1,263,826.40 Rp 130,641.00 Rp

322,857,092.14 226,126,768.18

19,424.00 kg 494.00 m2 56.00 m3

Rp Rp Rp

22,531.95 Rp 331,310.00 Rp 1,302,408.00 Rp

437,660,596.80 163,667,140.00 72,934,848.00

31.13 ton 3.5 ton

Rp Rp

73,666,896.38 Rp 2,293,250,484.32 47,522,087.70 Rp 166,327,306.94 Rp 24,715,225,500.00

Berdasarkan tabel di atas, biaya untuk pekerjaan struktur atas pada proyek pembangunan gedung CIBE ITB sebesar Rp. 24.715.225.500,00. 3.4.1

Analisis dan Estimasi Biaya Pekerjaan Arsitektural Berdasarkan analisis harga satuan dan volume pekerjaan yang didapat pada

bab sebelumnya berikut adalah biaya yang diperlukan untuk pekerjaan arsitektural: Tabel 3. 9 Rekapitulasi Biaya Pekerjaan Arsitektural NO V 1 2 3 4 5 6 7 8 9

JENIS PEKERJAAN PEKERJAAN ARSITEKTUR Pemasangan Bata Merah 1 Pc : 5 Ps Pemasangan Bata Merah 1 Pc : 3 Ps Pemasangan Dinding Partisi Gypsum Pemasangan Dinding Keramik 200x400 Pemasangan Keramik Homogen 600x600 Plesteran Halus Tebal 1.5 cm Pengecatan Indoor dan Outdoor Pemasangan Langit-Langit Akustik 60x120 cm Pemasangan Langit-Langit Gypsumboard T=9cm Total & Pembulatan

Volume

SAT.

5860 m2 1465 m2 1532 m2 493 m2 122 m2 6872 m2 5860 m2 5224.51 m2 366.14 m2

HARGA SATUAN Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

117,434.00 122,282.00 85,593.00 212,275.00 225,042.00 64,799.00 134,039.00 125,533.98 84,544.71

JUMLAH Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

688,192,364.00 179,150,711.00 131,166,993.00 104,651,772.00 27,365,132.00 445,277,188.00 785,503,540.00 655,853,554.52 30,955,200.57 3,048,116,455.09

Berdasarkan tabel di atas, biaya untuk pekerjaan arsitektural pada proyek pembangunan gedung CIBE ITB sebesar Rp. 3.048.116.455.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

117

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

3.5

Rekapitulasi Estimasi Anggaran Biaya Berdasarkan analisis perhitungan-perhitungan sebelumnya, berikut adalah

rekapitulasi estimasi anggaran biaya. Tabel 3. 10 Rekapitulasi Estimasi Biaya Pembangunan Gedung CIBE ITB

NO. I II III IV V

PEKERJAAN General Condition Pekerjaan Persiapan Pekerjaan Tanah dan Pondasi Pekerjaan Struktur Atas Pekerjaan Arsitektural Total Biaya PPN 10% Total Rancangan Anggaran Biaya Pembulatan

Sehingga

didapat

biaya

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

pelaksanaan

BIAYA TOTAL 993,015,945.96 2,769,437,823.90 4,888,551,805.05 24,715,225,449.30 3,048,116,455.09 36,414,347,479.31 3,641,434,747.93 40,055,782,227.24 40,055,800,000.00

konstruksi

sebesar

Rp.

40.055.800.000,00.

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

118

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

DAFTAR PUSTAKA 

Jurnal Harga Satuan Bahan Bangunan Konstruksi dan Interior edisi 35, 2016.



Ketentuan Umum dan Pekerjaan Persiapan RSNI T-12-2002, Analisa Biaya Konstuksi (ABK) Bangunan Gedung dan Perumahan Pekerjaan Persiapan



Pekerjaan Pondasi SNI 2836-2008 Tata Cara Perhitungan Harga Satuan Pekerjaan Pondasi untuk Konstruksi Bangunan Gedung dan Perumahan



Pekerjaan Beton dan lean concrete SNI DT-91-008-2007, Tata Cara Perhitungan Analisa Harga Satuan Pekerjaan Beton



Pekerjaan Dinding SNI 6897-2008, Tata Cara Perhitungan Harga Satuan Pekerjaan Dinding untuk Konstruksi Bangunan Gedung dan Perumahan



Pekerjaan Plesteran SNI 2837-2008, Tata Cara Perhitungan Harga Satuan Pekerjaan Plesteran untuk Konstruksi Bangunan Gedung dan Perumahan



Pekerjaan langit-langit SNI 2839-2008, Tata Cara Perhitungan Harga Satuan Pekerjaan Langitlangit untuk Konstruksi Bangunan Gedung dan Perumahan



Pekerjaan Struktur Baja dan Kanopi -

Peurifoy, Robert L, dkk.. 2002. Estimating Construction Costs 5th ed., New York, McGraw-Hill

-

Katalog Produk Gunung Garuda (http://www.gunungsteel.com/images/stories/file/GRDNewCatalogue.pdf , diakses tanggal 19 April 2016)

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

119

SI 4152

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI

LAMPIRAN

ESTIMASI BIAYA KONSTRUKSI GEDUNG CIBE ITB

120

Nomor

: 001/GK/EBK/II/2016

Lampiran

:

Perihal

: Surat Penawaran Peserta Lelang

Bandung, 3 Mei 2016

Kepada Direktorat Logistik ITB diKampus ITB, Jl.Ganeca no.10 Bandung 40132 Perihal: Konstruksi Gedung Center for Infrastructure and Built Environment ITB Sehubungan dengan pengumuman dan pengambilan Dokumen Lelang dan setelah kami pelajari dengan seksama Dokumen Lelang dan Gambar Bestek, dengan ini kami mengajukan Penawaran Konstruksi Gedung Center for Infrastructure and Built Environment ITB Surabaya Sebesar Rp. 36.433.000.000,00. (Tiga puluh Enam milyar Empat ratus Tiga puluh Tiga juta rupiah). Penawaran ini sudah memperhatikan ketentuan dan persyaratan yang tercantum dalam Dokumen Pengadaan untuk melaksanakan pekerjaan tersebut d iatas. Penawaran ini berlaku selama 30 (tiga puluh) hari kalender sejak batas akhir pemasukan penawaran. Sesuai dengan persyaratan, bersama Surat Penawaran ini kami lampirkan Dokumen Harga yang meliputi daftar kuantitas dan harga yang terdiri dari RAB, Rekapitulasi Bill of Quantitiy, dan Analisa Harga. Dengan disampaikannya Surat Penawaran ini, maka kami menyatakan sanggup dan akan menerima semua ketentuan yang tercantum dalam Dokumen Lelang. Pernyataan ini kami buat dalam kondisi sadar dan tanpa adanya paksaan dari pihak manapun.

Hormat kami,

Direktur Utama PT Ganesha Konstruksi

RANCANGAN ANGGARAN PELAKSANAAN

NO

JENIS PEKERJAAN

I 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12

GENERAL CONDITION Jaminan Perizinan Quality Control Pembongkaran Beton Bertulang Pembongkaran Dinding Bata Pembuatan Kantor Sementara (Direksi Kit) Pos Jaga Motor Pool & Workshop Oil & Grease Storage Washing Bay Sewa Hoist Sarana Komunikasi

II 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15

PEKERJAAN PERSIAPAN Staking Out - Substation Staking Out - STP Papan Nama Proyek Pagar Proyek Tempat Penyimpanan Bedeng Pekerja Toilet Pembersihan Lahan Listrik Kerja Air Kerja Sewa Tower Crane Health & Safety Asuransi Survey Fasilitas Bawah Tanah Mobilisasi dan Demobilisasi

III 1 2 3 4

PEKERJAAN TANAH & PONDASI Site Measurement Earth Work Excavation w/ Excavator Staking Out (Marking) Determining Point of Boring Pile Boring Pile Ø 800 mm + Concrete Fc=20 Mpa + Rebar (P1, P2, P4, P6) Boring Pile Ø 800 mm + Concrete Fc=20 Mpa + Rebar (P1A -(Strong Floor Area)) Loading Test Concrete Work of Pile Cap Fc=30Mpa Sand Fill T.100 mm, Pile cap Lean Concrete T.50 mm, Pile cap Earth Back Filling Disposal Earth Work Excavation Soil Compaction w/ Stomper Termite Control

5 6 7 8 9 10 11 12 13 14

Volume

SAT.

HARGA SATUAN

JUMLAH

1 ls 1 ls 1 ls 128.52 m3 171.35 m3 20 m2 4 m2 36 m2 2 m2 1 ls 1 ls 16 bulan

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

248,511,362.26 19,545,454.55 24,480,000.00 652,977.00 652,977.00 1,144,690.00 765,037.50 905,435.50 905,435.50 3,636,363.64 340,000,000.00 650,000.00

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

248,511,362.26 19,545,454.55 24,480,000.00 83,917,752.69 111,890,336.92 22,893,800.00 3,060,150.00 32,595,678.00 1,810,871.00 3,636,363.64 340,000,000.00 10,400,000.00

50 m2 56 m2 1 unit 300 m 17.15 m2 15 m2 2 unit 2150 m2 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls 1 ls

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

70,471.00 70,471.00 203,180.00 275,346.85 905,435.50 882,560.50 1,309,560.50 16,950.00 607,566,256.00 45,500,000.00 1,252,500,000.00 56,060,000.00 371,865,264.68 2,000,000.00 24,073,820.00

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

3,523,550.00 3,946,376.00 203,180.00 82,604,055.00 15,528,218.83 13,238,407.50 2,619,121.00 36,442,500.00 607,566,256.00 45,500,000.00 1,252,500,000.00 56,060,000.00 371,865,264.68 2,000,000.00 24,073,820.00

Rp Rp Rp Rp

4,202.46 26,288.58 30,128.73 113,636.36

Rp Rp Rp Rp

14,477,487.23 418,669,004.18 5,603,944.36 17,500,000.00 2,946,510,323.24

3445.00 m2 15925.89 m3 186.00 m 154.00 Point 1370.31 m

Rp

2,150,250.91 Rp

101.60 m

Rp

2,150,250.91

Rp

218,465,492.36

3.00 Pile 572.00 m3 31.73 m3 15.86 m3 8436.00 m3 7489.00 m3 4533.31 m3 3353.11 m3

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

32,727,272.73 914,916.84 204,081.82 644,796.08 4,750.47 11,168.22 9,463.68 5,391.35

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

98,181,818.18 523,332,430.40 6,475,107.93 10,229,045.04 40,074,987.93 83,638,785.96 42,901,803.42 18,077,774.36

Material

Bobot Biaya Alat Upah 100.00% 100.00% 100.00% 100.00% 100.00% 39.77% 22.22% 48.73% 48.73% 100.00%

60.23% 77.78% 51.27% 51.27% 100.00% 100.00%

68.57% 68.57% 81.61% 76.36% 51.27% 60.20% 84.04%

31.43% 31.43% 18.39% 23.64% 48.73% 39.80% 15.96% 100.00% 100.00% 100.00% 100.00% 100.00% 100.00% 100.00% 100.00%

50.00% 78.57%

94.71%

73.20% 1.05%

50.00% 21.43% 69.70% 26.80% 4.24%

94.71%

1.05%

4.24%

94.43% 87.05% 79.94%

3.13%

30.30%

71.96% 75.69% 82.47% 96.38%

1.00% 2.43% 12.95% 20.06% 28.04% 24.31% 17.53% 3.62%

RANCANGAN ANGGARAN PELAKSANAAN

NO IV A 1 2 3 B 1 2 3 4 5 6 7 D 1 2 3 4 5 6 F 1 2 3 4 5 6

1 2 3 4 5 6 7 8 9

JENIS PEKERJAAN

Volume

SAT.

PEKERJAAN STRUKTUR ATAS Pekerjaan Balok Pekerjaan Beton Balok 1,553.00 m3 Pekerjaan Besi Balok 258,140.00 kg Pekerjaan Bekisting Balok 9,049.00 m2 Pekerjaan Pelat Pengecoran Pelat 1,315.00 m3 Pembesian Pelat 168,815.00 kg Pekerjaan Bekisting Pelat 10,088.00 m2 Pekerjaan Kolom Pekerjaan Beton Kolom 477.42 m3 Pekerjaan Penulangan Kolom 197,875.69 kg Pekerjaan Bekisting Kolom 2,533.28 m2 Pekerjaan Lift Wall Pekerjaan Beton Lift Wall 68.83 m3 Pekerjaan Bekisting Dinding Lift Wall 875.67 m2 Pekerjaan Penulangan Dinding Lift Wall untuk 10 kg besi ulir62,059.78 kg Pekerjaan Retaining Wall Pekerjaan Beton Retaining Wall 255.46 m3 Pekerjaan Penulangan untuk 10 kg besi ulir 17,309.02 kg Pekerjaan Tangga Pembesian tangga 19,424.00 kg Pemasangan Bekisting 494.00 m2 Pengecoran Beton Tangga 56.00 m3 Struktur Baja Struktur Rangka Baja Atap 31.13 ton Kanopi 3.5 ton PEKERJAAN ARSITEKTUR Pemasangan Bata Merah 1 Pc : 5 Ps 5,860 m2 Pemasangan Bata Merah 1 Pc : 3 Ps 1,465 m2 Pemasangan Dinding Partisi Gypsum 1,532 m2 Pemasangan Dinding Keramik 200x400 493 m2 Pemasangan Keramik Homogen 600x600 122 m2 Plesteran Halus Tebal 1.5 cm 6,872 m2 Pengecatan Indoor dan Outdoor 5,860 m2 Pemasangan Langit-Langit Akustik 60x120 cm 5224.51 m2 Pemasangan Langit-Langit Gypsumboard T=9cm 366.14 m2 Total Direct Cost Mark Up 10% (Profit dan Overhead) Total Rancangan Anggaran Pelaksanaan

HARGA SATUAN

JUMLAH

Material

Bobot Biaya Alat Upah

Rp Rp Rp

857,727.27 Rp 12,615.45 Rp 385,010.91 Rp

1,332,050,454.55 3,256,553,436.36 3,483,963,716.36

87.39% 93.02% 84.45%

12.61% 6.98% 15.55%

Rp Rp Rp

1,082,212.54 Rp 13,877.22 Rp 288,674.58 Rp

1,423,109,487.50 2,342,682,894.30 2,912,149,163.04

87.39% 93.02% 84.45%

12.61% 6.98% 15.55%

Rp Rp Rp

918,591.14 Rp 10,313.34 Rp 328,420.91 Rp

438,553,783.00 2,040,758,426.84 831,982,120.58

87.39% 93.02% 84.45%

12.61% 6.98% 15.55%

Rp Rp Rp

1,148,933.09 Rp 276,850.91 Rp 118,764.55 Rp

79,081,064.65 242,430,035.56 737,050,156.27

87.39% 93.02% 84.45%

12.61% 6.98% 15.55%

Rp Rp

1,148,933.09 Rp 118,764.55 Rp

293,506,447.40 205,569,789.26

81.00% 87.69%

19.00% 12.31%

Rp Rp Rp

20,483.59 Rp 301,190.91 Rp 1,184,007.27 Rp

397,873,269.82 148,788,309.09 66,304,407.27

87.39% 93.02% 84.45%

12.61% 6.98% 15.55%

Rp Rp

66,969,905.80 Rp 43,201,897.91 Rp

2,084,773,167.56 151,206,642.67

95.02% 98.89%

625,602,945.45 162,857,390.91 119,207,705.45 95,137,795.45 24,959,203.64 404,817,025.45 714,062,309.09 596,230,504.11 28,141,091.43 33,103,953,265.74 3,310,395,326.57 36,414,348,592.31

64.10% 71.43% 68.24% 47.17% 50.22% 25.00% 44.03% 86.23% 47.83%

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

106,758.18 111,165.45 77,811.82 192,977.27 204,583.64 58,908.18 121,853.64 114,121.80 76,858.83

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

1.96% 0.29%

3.02% 0.82%

35.90% 28.57% 31.76% 52.83% 49.78% 75.00% 55.97% 13.77% 52.17%

RANCANGAN ANGGARAN BIAYA

NO IV A 1 2 3 B 1 2 3 4 5 6 7 D 1 2 3 4 5 6 F 1 2 3 4 5 6

1 2 3 4 5 6 7 8 9

JENIS PEKERJAAN

Volume

SAT.

PEKERJAAN STRUKTUR ATAS Pekerjaan Balok Pekerjaan Beton Balok 1,553.00 m3 Pekerjaan Besi Balok 258,140.00 kg Pekerjaan Bekisting Balok 9,049.00 m2 Pekerjaan Pelat Pengecoran Pelat 1,315.00 m3 Pembesian Pelat 168,815.00 kg Pekerjaan Bekisting Pelat 10,088.00 m2 Pekerjaan Kolom Pekerjaan Beton Kolom 477.42 m3 Pekerjaan Penulangan Kolom 197,875.69 kg Pekerjaan Bekisting Kolom 2,533.28 m2 Pekerjaan Lift Wall Pekerjaan Beton Lift Wall 68.83 m3 Pekerjaan Bekisting Dinding Lift Wall 875.67 m2 Pekerjaan Penulangan Dinding Lift Wall untuk 10 kg besi ulir62,059.78 kg Pekerjaan Retaining Wall Pekerjaan Beton Retaining Wall 255.46 m3 Pekerjaan Penulangan untuk 10 kg besi ulir 17,309.02 kg Pekerjaan Tangga Pembesian tangga 19,424.00 kg Pemasangan Bekisting 494.00 m2 Pengecoran Beton Tangga 56.00 m3 Struktur Baja Struktur Rangka Baja Atap 31.13 ton Kanopi 3.5 ton PEKERJAAN ARSITEKTUR Pemasangan Bata Merah 1 Pc : 5 Ps 5,860 m2 Pemasangan Bata Merah 1 Pc : 3 Ps 1,465 m2 Pemasangan Dinding Partisi Gypsum 1,532 m2 Pemasangan Dinding Keramik 200x400 493 m2 Pemasangan Keramik Homogen 600x600 122 m2 Plesteran Halus Tebal 1.5 cm 6,872 m2 Pengecatan Indoor dan Outdoor 5,860 m2 Pemasangan Langit-Langit Akustik 60x120 cm 5224.51 m2 Pemasangan Langit-Langit Gypsumboard T=9cm 366.14 m2 Total Direct Cost Mark Up 10% (Profit dan Overhead) Total Rancangan Anggaran Pelaksanaan

HARGA SATUAN

JUMLAH

Material

Bobot Biaya Alat

Upah

Rp Rp Rp

857,727.27 Rp 12,615.45 Rp 385,010.91 Rp

1,332,050,454.55 3,256,553,436.36 3,483,963,716.36

87.39% 93.02% 84.45%

12.61% 6.98% 15.55%

Rp Rp Rp

1,082,212.54 Rp 13,877.22 Rp 288,674.58 Rp

1,423,109,487.50 2,342,682,894.30 2,912,149,163.04

87.39% 93.02% 84.45%

12.61% 6.98% 15.55%

Rp Rp Rp

918,591.14 Rp 10,313.34 Rp 328,420.91 Rp

438,553,783.00 2,040,758,426.84 831,982,120.58

87.39% 93.02% 84.45%

12.61% 6.98% 15.55%

Rp Rp Rp

1,148,933.09 Rp 276,850.91 Rp 118,764.55 Rp

79,081,064.65 242,430,035.56 737,050,156.27

87.39% 93.02% 84.45%

12.61% 6.98% 15.55%

Rp Rp

1,148,933.09 Rp 118,764.55 Rp

293,506,447.40 205,569,789.26

81.00% 87.69%

19.00% 12.31%

Rp Rp Rp

20,483.59 Rp 301,190.91 Rp 1,184,007.27 Rp

397,873,269.82 148,788,309.09 66,304,407.27

87.39% 93.02% 84.45%

12.61% 6.98% 15.55%

Rp Rp

66,969,905.80 Rp 43,201,897.91 Rp

2,084,773,167.56 151,206,642.67

95.02% 98.89%

625,602,945.45 162,857,390.91 119,207,705.45 95,137,795.45 24,959,203.64 404,817,025.45 714,062,309.09 596,230,504.11 28,141,091.43 33,103,953,265.74 3,310,395,326.57 36,414,348,592.31

64.10% 71.43% 68.24% 47.17% 50.22% 25.00% 44.03% 86.23% 47.83% 49.33%

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

106,758.18 111,165.45 77,811.82 192,977.27 204,583.64 58,908.18 121,853.64 114,121.80 76,858.83

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

1.96% 0.29%

3.02% 0.82%

10.66%

35.90% 28.57% 31.76% 52.83% 49.78% 75.00% 55.97% 13.77% 52.17% 40.01%

RANCANGAN ANGGARAN BIAYA

NO IV A 1 2 3 B 1 2 3 4 5 6 7 D 1 2 3 4 5 6 F 1 2 3 4 5 6 V 1 2 3 4 5 6 7 8 9

JENIS PEKERJAAN Volume SAT. PEKERJAAN STRUKTUR ATAS Pekerjaan Balok Pekerjaan Beton Balok 1,553.00 m3 Pekerjaan Besi Balok 258,140.00 kg Pekerjaan Bekisting Balok 9,049.00 m2 Pekerjaan Pelat Pengecoran Pelat 1,315.00 m3 Pembesian Pelat 168,815.00 kg Pekerjaan Bekisting Pelat 10,088.00 m2 Pekerjaan Kolom Pekerjaan Beton Kolom 477.42 m3 Pekerjaan Penulangan Kolom 197,875.69 kg Pekerjaan Bekisting Kolom 2,533.28 m2 Pekerjaan Lift Wall Pekerjaan Beton Lift Wall 68.83 m3 Pekerjaan Bekisting Dinding Lift Wall 875.67 m2 Pekerjaan Penulangan Dinding Lift Wall untuk 10 kg besi ulir62,059.78 kg Pekerjaan Retaining Wall Pekerjaan Beton Retaining Wall 255.46 m3 Pekerjaan Penulangan untuk 10 kg besi ulir 17,309.02 kg Pekerjaan Tangga Pembesian tangga 19,424.00 kg Pemasangan Bekisting 494.00 m2 Pengecoran Beton Tangga 56.00 m3 Struktur Baja Struktur Rangka Baja Atap 31.13 ton Kanopi 3.5 ton PEKERJAAN ARSITEKTUR Pemasangan Bata Merah 1 Pc : 5 Ps 5,860 m2 Pemasangan Bata Merah 1 Pc : 3 Ps 1,465 m2 Pemasangan Dinding Partisi Gypsum 1,532 m2 Pemasangan Dinding Keramik 200x400 493 m2 Pemasangan Keramik Homogen 600x600 122 m2 Plesteran Halus Tebal 1.5 cm 6,872 m2 Pengecatan Indoor dan Outdoor 5,860 m2 Pemasangan Langit-Langit Akustik 60x120 cm 5224.51 m2 Pemasangan Langit-Langit Gypsumboard T=9cm 366.14 m2 Total Biaya PPN 10% Total Rancangan Anggaran Biaya Pembulatan

HARGA SATUAN

JUMLAH

Rp Rp Rp

943,500.00 Rp 13,877.00 Rp 423,512.00 Rp

1,465,255,500.00 3,582,208,780.00 3,832,360,088.00

Rp Rp Rp

1,190,433.79 Rp 15,264.94 Rp 317,542.04 Rp

1,565,420,436.25 2,576,951,183.73 3,203,364,079.34

Rp Rp Rp

1,010,450.26 Rp 11,344.67 Rp 361,263.00 Rp

482,409,161.29 2,244,834,269.53 915,180,332.64

Rp Rp Rp

1,263,826.40 Rp 304,536.00 Rp 130,641.00 Rp

86,989,171.11 266,673,039.12 810,755,171.90

Rp Rp

1,263,826.40 Rp 130,641.00 Rp

322,857,092.14 226,126,768.18

Rp Rp Rp

22,531.95 Rp 331,310.00 Rp 1,302,408.00 Rp

437,660,596.80 163,667,140.00 72,934,848.00

Rp Rp

73,666,896.38 Rp 47,522,087.70 Rp

2,293,250,484.32 166,327,306.94

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

117,434.00 Rp 122,282.00 Rp 85,593.00 Rp 212,275.00 Rp 225,042.00 Rp 64,799.00 Rp 134,039.00 Rp 125,533.98 Rp 84,544.71 Rp Rp Rp Rp Rp

688,192,364.00 179,150,711.00 131,166,993.00 104,651,772.00 27,365,132.00 445,277,188.00 785,503,540.00 655,853,554.52 30,955,200.57 36,414,347,479.31 3,641,434,747.93 40,055,782,227.24 40,055,800,000.00

REKAPITULASI RANCANGAN ANGGARAN BIAYA

NO. I II III IV V

PEKERJAAN General Condition Pekerjaan Persiapan Pekerjaan Tanah dan Pondasi Pekerjaan Struktur Atas Pekerjaan Arsitektural Total Biaya PPN 10% Total Rancangan Anggaran Biaya Pembulatan

Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp Rp

BIAYA TOTAL 993,015,945.96 2,769,437,823.90 4,888,551,805.05 24,715,225,449.30 3,048,116,455.09 36,414,347,479.31 3,641,434,747.93 40,055,782,227.24 40,055,800,000.00

Bobot Biaya 2.479% 6.914% 12.204% 61.702% 7.610%

Lampiran 1 Design Drawing Lampiran A Gambar Tampak Gedung CIBE ITB

Sisi Utara Gedung CIBE ITB

Sisi Selatan Gedung CIBE ITB

Sisi Timur Gedung CIBE ITB

Sisi Barat Gedung CIBE ITB

Lampiran B Rencana Galian Gedung CIBE ITB

Rencana Galian Gedung CIBE ITB

Lampiran C Denah Pondasi Gedung CIBE ITB

Denah Pondasi Gedung CIBE ITB

Lampiran D Denah Kolom Gedung CIBE ITB

Denah Kolom Gedung CIBE ITB

Lampiran 2 Quantity Take Off Lampiran A Bar Schedule Proyek Gedung CIBE ITB KOLOM Basement 2 TIPE KOLOM

Tulangan Utama

Jumlah D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Sketsa

Hoops Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Ties Sketsa

Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Sketsa

Jumlah (Batang)

K1, K2, K3

20

32

6.18

40

800

13

4.00

35

230

13

1.30

276

613

K5

21

22

5.74

16

168

13

2.00

29

102

13

0.82

233

327

KT2

4

16

5.34

8

16

13

1.20

29

12

-

-

-

-

KT6

11

16

5.34

12

66

13

2.00

29

53

13

0.82

29

21

Rekapitulasi Tulangan Kolom B2 D (mm)

Jumlah (Batang)

32

800

22

168

16

82

13

1358

Basement 1 TIPE KOLOM

Tulangan Utama

Jumlah D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Hoops Sketsa

Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Ties Sketsa

Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Sketsa

Jumlah (Batang)

K1, K2, K3

20

32

5.40

20

200

13

3.87

33

267

13

1.11

133

267

K5

21

22

4.96

21

221

13

1.87

33

140

13

0.61

133

280

KT2

4

16

4.56

4

6

13

1.13

23

9

-

-

0

0

Rekapitulasi Tulangan Kolom B1 D (mm)

Jumlah (Batang)

32

200

22

221

16

6

13

547

Lantai 1 TIPE KOLOM

Tulangan Utama

Jumlah D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Hoops Sketsa

Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Ties Sketsa

Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Sketsa

Jumlah (Batang)

K1, K2, K3

20

25

5.05

40

800

13

3.47

33

200

13

1.01

133

267

KT6

4

16

4.56

11

44

13

1.13

23

9

-

-

0

0

Rekapitulasi Tulangan Kolom Lantai 1 D (mm)

Jumlah (Batang)

25

800

16

44

13

476

Lantai 2-3 TIPE KOLOM K1, K2, K3

Tulangan Utama

Jumlah D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

25

5.05

40

20

Hoops Sketsa

Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

800

13

3.47

33

Ties Sketsa

Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

200

13

1.01

133

Sketsa

Jumlah (Batang) 267

Rekapitulasi Tulangan Kolom Lantai 2-3 D (mm)

Jumlah (Batang)

25

800

13

467

Lantai 4-5 TIPE KOLOM K1, K2, K3

Tulangan Utama

Jumlah D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

25

4.65

20

20

Hoops Sketsa

Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

400

13

2.67

30

Ties Sketsa

Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

180

13

0.81

120

Sketsa

Jumlah (Batang) 240

Rekapitulasi Tulangan Kolom Lantai 4-5 D (mm)

Jumlah (Batang)

25

400

13

420

Lantai 6-Penthouse Floor TIPE KOLOM

Tulangan Utama

Jumlah D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Hoops Sketsa

Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Ties Sketsa

Jumlah (Batang)

D (mm)

Panjang (m)

Jumlah

Sketsa

Jumlah (Batang)

K1

16

25

4.65

24

384

13

2.67

30

144

13

0.81

120

192

KT3

4

16

4.16

8

32

13

0.87

30

12

-

-

0

0

K2, KT1

6

22

4.56

16

96

13

1.76

30

36

13

4.28

120

288

Rekapitulasi Tulangan Kolom Lantai 6-Penthouse D (mm)

Jumlah (Batang)

25

384

22 16

96 32

13

672

PELAT Tipe A B C E

Jumlah 237 2 11 28

D(mm) 10 13 10 10

Rekapitulasi Kebutuhan Tulangan Pelat D10 22581 batang D13 141 batang

Panjang 1 batang (m) 12 12 12 12

Volume 1 batang (m3) 0.00094 0.00159 0.00094 0.00094

Berat 1 batang (kg) 7.398 12.503 7.398 7.398

Berat Total (kg) 150757.012 1759.643 8258.151 8039.694

Jumlah (batang) 20377 141 1117 1087

Lampiran 3 Lain-Lain Lampiran A Site Plan

Site Plan Gedung CIBE ITB

Lampiran B Ilustrasi Fasilitas Sementara Ilustrasi Kantor Sementara (Direksi Kit)

Ilustrasi Washing Bay

Ilustrasi Oil & Grease Storage

Ilustrasi Hoist

Ilustrasi Tempat Penyimpanan Material

Ilustrasi Motor Pool & Workshop

Ilustrasi Tower Crane

Ilustrasi Pagar Proyek

Ilustrasi Pos Jaga

Ilustrasi Toilet Proyek

Ilustrasi Bedeng Pekerja

Related Documents


More Documents from "Ardhie"