Bunyi A.Pengertian Bunyi: Gelombang yang di hasilkan oleh benda yang bergetar, benda ini disebut sumber bunyi. Kita dapat mendengar bunyi karena bunyi merambat. •
•
• • •
Proses merambatnya bunyi : benda yg bergetar akan menggetarkan molekul udara di sekitarnya lalu molekul yg bergetar akan merambatkan ke molekul udara yg lain , dan begitu seterusnya sampai getaran itu terdengar di telinga kita. Molekul udara membentuk rapatan (R) dan renggangan (r) mirip seperi rapatan dan renggangan pada slinki. Cara terjadinya rapatan dan renggangan pada molekul udara : getaran yang di hasilkan benda hanya berupa gerakan maju-mundur pada posisi setimbangnya , getaran ini menyebabkan molekul udara terdorong mendekat dan pada saat yg berbeda molekul udara terdorong menjauh. ( rapatan & renggangan) Gelombang bunyin tergolong gelombang longitudinal Gelombang bunyi juga termasuk gelombang mekanik karena membutuhkan medium untuk merambat Syarat terjadi dan terdengarnya bunyi adalah Ada benda bergetar ( sumber bunyi ) Ada medium yg merambatkan bunyi Ada penerima yang berada di dalam jangkauan sumber bunyi
1. Cepat Rambat Bunyi Bunyi mempunyai cepat rambat yang terbatas. Bunyi memerlukan waktu untuk berpindah. Cepat rambat bunyi sebenarnya tidak terlampau besar. Cepat rambat bunyi jauh lebih kecil dibandingkan dengan cepat rambat cahaya. Karena bunyi termasuk gelombang, cepat rambat bunyi juga memenuhi persamaan cepat rambat gelombang. Jika bunyi menempuh jarak (s) selama selang waktu (t) maka akan memenuhi hubungan V=
s t
dengan , s = jarak tempuh (m) , t = waktu ( s ) , dan v = cepat rambat bunyi (m/s). satu periode gelombang menempuh jarak sejauh satu panjang gelombang. Maka , jika t = T , maka s = lambda . maka bentuk lain ungkapan cepat rambat gelombang adalah v= oleh karena f = 1/T , maka
λ T
v= λf
dengan lambda = panjang gelombang bunyi (m) T = periode gelombang bunyi (s) F = ferkuensi gelombang bunyi (Hz)
• Suhu
makin tinggi suhu medium , makin cepat rambat bunyi dalam medium itu . karena makin tinggi suhu , maka semakin cepat getaran partikel-partikel dalam medium tersebut . akibatnya , proses perpindahan getaran makin cepat .
• Kekerasan
Makin keras medium umumnya semakin besar cepat rambat bunyi dalam medium tersebut . penyebabnya adalah makin keras medium maka makin kuat gaya kohesi antar-partikel . akibatnya pengaruh suatu bagian medium kepada bagian yg lain akan mengikuti getaran tersebut dengan segera . akibatnya perpindahan getaran terjadi sangat cepat .
2. Batas Pendengaran Manusia Manusia dapat mendengar bunyi karena mempunyai telinga . Kemampuan telinga manusia untuk mendengar bunyi sangat terbatas . telinga manusia normal umumnya hanya dapat mendengar bunyi dengan frekuensi antara 20 – 20 000 Hz . Bunyi dalam jangkauan seperti itu di sebut audiosonik . Gendang teLinga manusia hanya dapat menghasilkan elombang listrik syaraf yang dapat diterjemahkan otak jika bergetar dengan frekuensi audiosonik .
Bunyi dengan frekuensi di bawah 20 Hz disebut infrasonik . Bunyi dengan frekuensi di atas 20 000 Hz disebut ultrasonik . manusia tidak bisa mendengar bunyi infrasonik atau ultrasonik . Manfaat bunyi ultrasonik bagi manusia : Melihat bagian dalam tubuh : penggunaan gelombang bunyi untuk melihat kondisi janin jauh lebih aman dari pada sinar X . Membersihkan benda yg halus : banyak digunakan di pabrik untuk membersihkan partikel kecil pada benda dgn cara mengarahkan bunyi ultrasonik pada benda-benda tersebut dan partikel kotoran akan lepas . Kacamata tunanetra : sama seperti prinsip kerja kelelawar kacamata ini memiliki alat yg dapat berfungsi menghasilkan bunyi ultrasonik dan alat menangkap suara ultrasonik tersebut .
3. Tingi Rendah Bunyi Bunyi ditimbulkan oleh benda yang bergetar . Frekuensi yang dihasilkan oleh benda tersebut berbeda-beda . makin tinggi frekuensi sumber bunyi makin tinggi bunyi yg di hasilkan . bunyi yg sangat tinggi menyebabkan telinga sakit hal tersebut karena ketika mencapai telinga bunyi yang tinggi menyebabkan gendang telinga bergetar cepat , akibatnya telinga terasa nyeri .
4. Kuat Lemah Bunyi Kuat lemah bunyi ditentukan oleh amplitudonya . makin besar amplitudo bunyi maka makin kuat bunyi tersebut begitu juga sebaliknya . saat kita membesarkan suara televisi atau radio kita tidak memperbesar frekuensi nya ktia hanya memperbesar amplitudonya . semakin besar amplitudo semakin besar getaran semakin besar gelombang bunyinya . sesampainya di telinga getaran tersebut mengetarkan gendang telinga . dengan demikian dihasilkanlah gelombang listrik syaraf pendengaran yang lebih besar pula . otak kemudian menerjemahkan gelombang tersebut sebagai bunyi yang keras . perlu di ingat bahwa bunyi yang keras dapat merusak gendang telinga .
5. Kualitas Bunyi Karakter bunyi yang khas disebut kualitas bunyi . kualitas bunyi sering disebut timbre atau warna bunyi . kualitas bunyi inilah yang membedakan bunyi yg dikeluarkan oleh berbagai jenis alat musik . kualitas bunyi bergantung pada nada atas dan nada dasar .
B . Resonansi Resonansi adalah peristiwa ketika sumber bunyi bergetar menimbulkan bunyi yang nyaring karena udara di sekitarnya ikut bergetar . pada umumnya benda mempunyai frekuensi alamiahnya . dapat disimpukan bahwa resonansi adalah peristiwa ikut bergetarnya benda karena didekatnya ada getaran yg frekuensinya sama dengan frekuensi alamiah benda tersebut .
1. Resonansi Pada Alat Musik Banyak alat musik yang menggunakan peristiwa resonansi . resonansi dapat terjadi pada alat musik petik , tiup , gamelan , & alat musik selaput tipis .
Alat musik senar Gitar memiliki beberapa senar dan mempunyai ruang kosong dalam kotaknya . udara dalam kotak memiliki sejumlah frekuensi getaran alamiah . jika senar di petik udara dalam kotak ikut bergetar . jika frekuensi getaran senar sama dengan frekuensi getaran alamiah udara dalam kotak gitar , udara tersebut akan beresonansi . getaran udara mempunyai amplitude yg cukup besar sehingga suara gitar pun terdengar cukup keras . kotak pada gitar merupakan tempat resonansi .
Alat musik Tiup Panjang kolom udara pada tiap- tiap alat musik di atur dengan menarik keluar masuk sebuah pipa . frekuensi yang dihasilkan dapat dirubah dengan menarik keluar masuk sebuah pipa .
Gamelan Resonansi yang terjadi pada alat musik ini terjadi di dalam kotak kosong . Resonansi udara dalam ktoak menghasilkan suara yang kuat . bentuk kotak gamelan juga menyebabkan terjadinya resonansi beberapa frekuensi yang berbeda sekaligus . gelombang yang di hasilkan merupakan penjumlahan gelombang-gelombang yang beresonansi . pola gelombang yang terjadi dalam kotak berbeda dengan pola gelombang nada tunggal sehingga hasilnya menjadi lebih baik .
Alat musik selaput tipis
Alat musik ini mempunyai bagian yang sangat simpel dengan ruang besar yang atasnya di tutup dengan selaput yang tipis . saat selaput itu di pukul maka udara dalam ruangan ikut bergetar sehingga suara yang di hasilkan menjadi lebih kuat . 2 . masalah yang di timbulkan Resonansi Salah satu masalah yang di timbulkan resonansi ialah runtuhnya jembatan selat Tacoma di Washington , Amerika Serikat pada tahun 1940 . masalah dalam resonansi dapat terjadi karena benda yang bergetar mempunyai frekuensi yang sama dengan frekuensi alamiah benda tersebut .
C. Pemantulan Bunyi Bunyi merupakan gelombang yang mempunyai sifat dapat memantuL . sudut datang adalah sudut yang di bentuk oleh arah datang dan garis normal . sudut pantul adalah sudut yang du bentuk oleh arah pantul dan garis normal Hukum pemantulan bunyi menyatakan bahwa : Sudut datang = sudut pantul ( i = r ) Bunyi datang , bunyi pantul , garis normal berada dalam satu bidang ketiganya berpotongan di satu titik . Jika bunyi yang datang berimpit dengan garis normal ( sudut datang = 0 ) , bunyi pantulnya juga berhimpit dengan garis normal ( sudut pantul = 0 ) , dengan kata lain bunyi pantul akan berbalik ke arah datangnya bunyi . jika sudut datangnya lebih dari 0 . bunyi pantulnya tidak akan berbalik arah ke arah datangnya bunyi itu lagi . 1 . jenis-jenis bunyi pantul
Gaung
Gaung adalah Bunyi pantulan yang yang sebagian terdengar bersamaan dengan bunyi asli sehingga bunyi asli menjadi tidak jelas . Untuk menghilangkan resiko gaung dapat dilakukan cara meredam suara . comtohnya dalam ruangan bioskop pada dinding-dindingnya di lapisi oleh kain yang terbuat dari bahan kapas .
Gema
Gema berbeda dengan gaung . gema ialah bunyi pantul yang terdengar setelah bunyi asli diucapkan . gema tidak menggangu bunyi asli karena terdengar sete;ah bunyi asli kita dengar .
Bunyi Pantul yang memperkuat bunyi asli Jarak dinding pantul sangat dekat dengan sumber bunyi , waktu yang diperlukan bunyi pantul untuk kembali sangat singkat maka dari itu bunyi pantul memperkuat bunyi aslinya . manfaat bunyi pantul ini adalah konser musik diruang tertutup. 2 . manfaat bunyi pantul
Mengukur cepat rambat bunyi cara mengukur cepat rambat bunyi dalam prinsip ini cukup mudah yaitu dengan cara mengukur waktu yang diperlukan bunyi sejak keluar dari sumber bunyi sampai kembali ke tempat semula . kemudian kita mengukur jarak sumber bunyi ke tempat pemantul . dengan melakukan pengukuran ini kita dapat mengetahui cepat rambat bunyi di udara . v=
2s t
dengan v = cepat rambat bunyi ( m / s ) , s = jarak ( m ) , dan t = waktu ( s ) . jika cepat rambat bunyi sudah di ketahui pemantulan bunyi dapat digunakan untuk mengukur jarak . 1
s = 2 vt dengan mengukur waktu yg di perlukan bunyi sejak dipancarkan sampai di tangkap kembali, jarak pemantuL dari sumber bunyi dapat dihitung .
Mengukur Kedalaman Laut Cepat rambat bunyi dalam air laut sudah diketahui . untuk mengukur kedalaman laut , kapal memancarkan bunyi ke dasar laut . pada dasar kapal terdapat pendeteksi bunyi ( detektor ) . detektor ini menghasilkan gelombang listrik jika mendapat bunyi pantul . dengan mengukur waktu yang diperlukan sejak bunyi dipancarkan sampai ditangkap kembali oleh detektor , kedalaman laut di bawah posisi kapal dapat ditentukan dengan demikian kedalaman laut suatu wilayah dapat dipetakan dengan teliti .
Mengetahui Kandungan Ikan di bawah laut
Dengan mengarahkan gelombang bunyi ke dalam laut kita dapat mengetahui kandungan ikan di bawah laut . sebagian gelombang akan dipantulkan oleh ikan-ikan yang berenang di bawah permukaan laut . kita dapat membedakan gelombang pantul benda yang diam dan benda yang bergerak .
Mengukur panjang lorong gua Dengan mengarahkan gelombang bunyi ke dalam gua kita dapat mengetahui panjang lorong gua . gelombang tersebut akan dipantulkan oleh dinding gua . dengan mengukur waktu yang di perlukan gelombang kembali ke pengirim setelah dipantulkan oleh dinding gua panjang lorong gua dapat ditentukan .
Menyelidiki lapisan bumi gelombang sebenarnya tidak harus dipantulkan oleh benda yang keras , pantulan pada benda yang lunak itu sebenarnya terjadi yaitu pemantulan , dan penerusan . kulit bumi terdiri dari berbagai lapisan bahan . jika gelombang bunyi dihasilkan dipermukaan ( contoh : meledakan dinamit ) , gelombang tersebut merambat masuk ke kulit bumi sebelah dalam. Setelah menjumpai lapisan kulit bumi yg berbeda sebagian dr gelombang tsb akan di pantulkan . dengan mengukur waktu yang diperlukan gelombang pantul kembali ke permukaan bumi kedalaman suatu lapisan dapat di tentukan . manfaat : menyelidiki kandungan barang tambang . dengan demikian . dapat diketahui barang dan jumlah barang tsb .
Untuk SMP kelas VIII
©“
HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG-UNDANG !
“ Ms.ve©