Buang Air Besar/ Kecil Di Jamban
Mengapa Harus BAB/ BAK di Jamban? • Menjaga lingkungan pengungsi bersih, sehat dan tidak berbau • Tidak mencemari sumber air yang ada disekitarnya • Tidak mengundang datangnya lalat, kecoa, tikus yang dapat menjadi penularan penyakit Diare, Kolera, Disentri, Thypus dan Kecacingan
Ciri Jamban Sehat • Tidak mencemari sumber air minum (jarak antara sumber air minum dengan lubang penampungan minimal 10 meter) • Tidak berbau. • Kotoran tidak dapat dijamah oleh serangga dan tikus. • Tidak mencemari tanah disekitarnya. • Mudah dibersihkan dan aman digunakan. • Dilengkapi dinding dan atap pelindung. • Penerangan dan ventilasi cukup . • Lantai kedap air dan luas ruangan memadai. • Tersedia air, sabun, dan alat pembersih.
Cara Memelihara Jamban Sehat? • Lantai jamban selalu bersih dan tidak ada genangan air • Bersihkan jamban secara teratur sehingga lubang jamban dalam keadaan bersih • Di dalam jamban tidak ada kotoran yang terlihat • Tidak ada lalat, kecoa, tikus yang berkeliaran • Tersedia alat pembersih (sabun, sikat, dan air bersih) • Tersedia cairan pembunuh kuman. • Jamban harus sering dibersihkan dan tersedia air untuk membilas. • Jarak antara sumur dengan jamban lebih dari 10 meter
Sumber Pustaka ---. 2014. Info Datin: CTPS. Depkes: Jakarta