BENDA BERSEJARAH Benda-benda Bersejarah yang berada di Kabupaten Bogor :
Prasasti Batu Tulis Prasasti ini disebut demikian karena merupakan batu berisi tulisan berjumlah 8 1/2 baris. Prasasti ini dibuat oleh Prabu Surawisesa putera Sri Baduga dalam Tahun 1533 M.
Prasasti Ciaruteun Prasasti ini bergambar sepasang padatala (jejak kaki), yang menunjukkan tanda kekuasaan yang berfungsi mirip "tanda tangan" seperti jaman sekarang
Prasasti Pasir Koleangkak/Prasasti Jambu : Prasasti ini berukiran sepasang telapak kaki dan diberi keterangan berbentuk puisi.
Pintu Bendungan : Batu besar ini terdapat pada aliran Ciliwung di dekat Pasar Gembrong. menurut Suhamir pada lokasi belakang Pasar Sukasari pada aliran Ciliwung di bagian inilah dahulu letak "hulu leuwi" (pangkal lubuk) sipatahunan.
Prasasti Batu Lingga Batu ini dipancangkan sebagai tanda kekuasaan Sri Baduga.
Prasasti Kebon Kopi : Prasasti ini bergambar sepasang telapak kaki gajah yang diberi
keterangan satu baris berbentuk puisi yang artinya : kedua jejak telapak kaki adalah jejak kaki gajah yang cemerlang seperti airawata kepunyaan penguasa Tarumanagara yang jaya dan berkuasa.
Patung Purwa Galih : Penduduk menyebutnya patung Embah Purwa Galih. Patung "nenek moyang" ini banyak ditemukan di kawasan Jawa Barat.
Batu congkrang : Batu ini terletak di tepi Jl. Batutulis dekat persimpangan Gang Balekambang merupakan saksi keperubakalaan bahwa sejak ratusan tahun sebelum masehi ditempat itu sudah ada pemukiman manusia.
Padatala : Padatala di depan prasasti Batu Tulis : Merupakan cap telapak kaki yang diletakkan tepat di depan batu prasasti, sebagai tanda "kehadiran" Surawisesa sebagai pembuat prasasti untuk sakakala terhadap ayahnya.
Tangga Batu : Tangga Batu ini adalah peninggalan masa silam yang tetap dimanfaatkan dengan beberapa perbaikan.