Bab I.docx

  • Uploaded by: Amaliah Muthmainnah
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Bab I.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 348
  • Pages: 2
BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Larutan merupakan salah satu jenis campuran biner, campuran yang terdiri dari dua komponen yang bersifat homogen yang tidak dapat dibedakan lagi antara fase pelarut dan zat terlarutnya. Penambahan zat terlarut ke dalam suatu pelarut menyebabkan terjadinya perubahan sifat termodinamik larutan yang disebut sifat molal parsial larutan. Sifat molal parsial yang paling mudah digambarkan adalah volume molar parsial yang didefinisikan sebagai kontribusi pada volume dari satu komponen dalam sampel terhadap volume total. Volume molar parsial terdiri dari beberapa campuran komponen dengan komposisi kimia berbeda dengan jenis molekul yang berbeda pula, sehingga dapat menghasilkan komposisi sifat termodinamika yang bervariasi (Atkins dan Paula, 2006). Sifat molal parsial yang paling mudah digambarkan yaitu konsentrasi pada volume dari satu komponen dalam sampel terhadap volume total. Suatu volume yang besar dari air murni, jika lebih lanjut ditambahkan 1 mol H2O maka volumenya bertambah 18 cm3 dan dapat dikatakan bahwa 18 cm3 mol-1 adalah volume molal air murni. Volume molal parsial dalam etanol murni yaitu volume campuran yang dapat dianggap berasal dari satu komponen (Atkins dan Paula, 2006). Dalam menentukan volume molal parsial kita dapat menggunakan hubungan antara densitas suatu larutan terhadap volume molal parsial larutan. Densitas suatu cairan atau larutan dapat ditentukan dengan menggunakan alat piknometer sehingga nilai volume molal parsial larutan dapat diketahui. Berdasarkan pada teori tersebut maka dilakukan percobaan penentuan volume molal suatu larutan NaCl.

1.2 Rumusan Masalah Adapun rumusan masalah dari percobaan ini ialah: 1. bagaimana cara menentukan volume molal parsial suatu larutan? 2. bagaimana cara mengukur densitas larutan dengan menggunakan piknometer ?

1.3 Maksud dan Tujuan Percobaan 1.3.1 Maksud Percobaan Maksud dari percobaan ini adalah untuk mengetahui dan mempelajari metode penentuan volume molal parsial suatu larutan.

1.3.2 Tujuan Percobaan Adapun tujuan dari percobaan ini adalah: 1. untuk menentukan volume molal parsial larutan NaCl sebagai fungsi konsentrasi 2. mengukur densitas larutan dengan menggunakan piknometer.

1.4 Prinsip Percobaan Prinsip dari percobaan ini adalah menentukan volume molal parsial larutan natrium klorida dengan menghitung densitas larutan natrium klorida dengan variasi konsentrasi yaitu 1,5 M; 0,75 M; 0,375 M; dan 0,1875 M melalui penimbangan bobot larutan dengan menggunakan piknometer.

Related Documents

Bab
April 2020 88
Bab
June 2020 76
Bab
July 2020 76
Bab
May 2020 82
Bab I - Bab Iii.docx
December 2019 87
Bab I - Bab Ii.docx
April 2020 72

More Documents from "Putri Putry"