Askep Osteoartritis.docx

  • Uploaded by: Lila Muliyani
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Askep Osteoartritis.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 3,260
  • Pages: 18
ASUHAN KEPERAWATAN PADA GANGGUAN SISTEM MUSCULOSKELETAL PASIEN OSTEOARTRITIS A. Definisi

Osteoartritis berasal dari bahasa Yunani yaitu osteo yang berarti tulang, arthro yang berarti sendi, dan itis yang berarti inflamasi meskipun sebenarnya penderita osteoartritis tidak mengalami inflamasi atau hanya mengalami inflamasi ringan (Koentjoro, 2010). Osteoarthritis ialah suatu penyakit sendi menahun yang ditandai oleh adanya kelainan pada tulang rawan (kartilago) sendi dan tulang di dekatnya. Tulang rawan (kartilago) adalah bagian dari sendi yang melapisi ujung dari tulang, untuk memudahkan pergerakan dari sendi. Kelainan pada kartilago akan berakibat tulang bergesekan satu sama lain, sehingga timbul gejala kekakuan, nyeri dan pembatasan gerakan pada sendi (Nur, 2009). Osteoartritis adalah penyakit peradangan sendi yang sering muncul pada usia lanjut. Jarang dijumpai pada usia dibawah 40 tahun dan lebih sering dijumpai pada usia diatas 60 tahun. Osteoartritis yang dikenal sebagai penyakit sendi degeneratif atau osteoartrosis (sekalipun terdapat inflamasi) merupakan kelainan sendi yang paling sering ditemukan dan kerapkali menimbulkan ketidakmampuan (disabilitas) American College of Rheumatology (2011) mengartikan osteoarthritis sebagai sekelompok kondisi heterogen yang mengarah kepada tanda dan gejala sendi. Penyakit ini ditandai oleh adanya abrasi rawan sendi dan adanya pembentukan tulang baru yang irreguler pada permukaan persendian. Nyeri merupakan gejala khas pada sendi yang mengalami osteoarthritis. Rasa nyeri semakin berat bila melakukan aktivitas dengan penggunaan sendi dan rasa nyeri diakibatkan setelah melakukan aktivitas dengan penggunaan sendi dan rasa nyeri semakin ringan dengan istirahat (Sumual, 2012). Kejadian osteoarthritis banyak pada orang yang berusia di atas 45 tahun. Laki-laki di 1

bawah umur 55 tahun lebih sering menderita penyakit ini dibandingkan dengan wanita pada umur yang sama. Namun, setelah umur 55 tahun prevalensi osteoarthritis lebih banyak wanita dibandingkan pria. Hal ini diduga karena bentuk pinggul wanita yang lebar dapat menyebabkan tekanan yang menahun pada sendi lutut. Osteoartritis juga sering ditemukan pada orang yang kelebihan berat badan dan mereka yang pekerjaanya mengakibatkan tekanan yang berlebihan pada sendi-sendi tubuh (Nur, 2009). B. Etiologi

Penyebab dari osteoartritis hingga saat ini masih belum terungkap, namun beberapa faktor resiko untuk timbulnya osteoartritis antara lain adalah : 1. Umur. Dari semua faktor resiko untuk timbulnya osteoartritis, faktor ketuaan adalah yang terkuat. Prevalensi dan beratnya orteoartritis semakin meningkat dengan bertambahnya umur. Osteoartritis hampir tak pernah pada anak-anak, jarang pada umur dibawah 40 tahun dan sering pada umur diatas 60 tahun. 2. Jenis Kelamin. Wanita lebih sering terkena osteoartritis lutut dan sendi , dan lelaki lebih sering terkena osteoartritis paha, pergelangan tangan dan leher. Secara keeluruhan dibawah 45 tahun frekuensi osteoartritis kurang lebih sama pada laki dan wanita tetapi diatas 50 tahun frekuensi oeteoartritis lebih banyak pada wanita dari pada pria hal ini menunjukkan adanya peran hormonal pada patogenesis osteoartritis. 3. Genetic Faktor herediter juga berperan pada timbulnya osteoartritis missal, pada ibu dari seorang wanita dengan osteoartritis pada sendi-sendi inter falang distal terdapat dua kali lebih sering osteoartritis pada sendi-sendi tersebut, dan anak-anaknya perempuan cenderung mempunyai tiga kali lebih sering dari pada ibu dananak perempuan dari wanita tanpa osteoarthritis. 2

4. Suku. Prevalensi dan pola terkenanya sendi pada osteoartritis nampaknya terdapat

perbedaan

diantara

masing-masing

suku

bangsa,

misalnya

osteoartritis paha lebih jarang diantara orang-orang kulit hitam dan usia dari pada kaukasia. Osteoartritis lebih sering dijumpai pada orang – orang Amerika asli dari pada orang kulit putih. Hal ini mungkin berkaitan dengan perbedaan cara hidup maupun perbedaan pada frekuensi kelainan kongenital dan pertumbuhan. 5. Kegemukan Berat badan yang berlebihan nyata berkaitan dengan meningkatnya resiko untuk timbulnya osteoartritis baik pada wanita maupun pada pria. Kegemukan ternyata tak hanya berkaitan dengan osteoartritis pada sendi yang menanggung beban, tapi juga dengan osteoartritis sendi lain (tangan atau sternoklavikula).

C. Klasifikasi Osteoarthritis

Pada umumnya diagnosis osteoarthritis didasarkan pada gabungan gejala klinik dan perubahan radiografi. Gejala klinik perlu diperhatikan, oleh karena tidak semua pasien dengan perubahan radiografi osteoarthritis mempunyai keluhan pada sendi. Terdapat 4 kelainan radiografi utama pada osteoarthritis, yaitu: penyempitan rongga sendi, pengerasan tulang bawah rawan sendi, pembentukan kista di bawah rawan sendi dan pembentukan osteofit, sendi yang dapat terkena osteoarthritis antara lain: 1. Osteoarthritis sendi lutut. 2. Osteoarthritis sendi panggul. 3. Osteoarthritis sendi-sendi kaki.

3

4. Osteoarthritis sendi bahu. 5. Osteoarthritis sendi-sendi tangan. 6. Osteoarthritis tulang belakang (Nur, 2009).

Namun ada pula yang membagi klasifikasi osteoarthritis berdasarkan primer dan sekunder. Pembagian osteoarthritis berdasarkan patogenesisnya dibagi menjadi osteoarthritis primer yang disebut juga osteoarthritis idiopatik adalah osteoarthritis yang kausanya tidak diketahui dan tidak ada hubungannya dengan penyakit sistemik maupun proses perubahan lokal pada sendi. Sedangkan osteoarthritis sekunder adalah osteoarthritis yang didasari oleh adanya kelainan endokrin, inflamasi, metabolik, pertumbuhan dan imobilisasi yang lama. osteoarthritis primer lebih sering ditemukan dari pada osteoarthritis sekunder (Arissa, 2012).

D. Faktor Resiko

Faktor-faktor yang telah diteliti sebagai faktor risiko osteoarthritis lutut antara lain usia lebih dari 50 tahun, jenis kelamin perempuan, ras / etnis, genetik, kebiasaan merokok, konsumsi vitamin D, obesitas, osteoporosis, diabetes melitus, hipertensi, hiperurisemi, histerektomi, menisektomi, riwayat trauma lutut, kelainan anatomis, kebiasaan bekerja dengan beban berat, aktivitas fisik berat dan kebiasaan olah raga (Wahyuningsih, 2009). Terjadi peningkatan dari angka kejadian osteoarthritis selama atau segera setelah menopause karena faktor hormon seks (Sheikh, 2013). Menurut Buku Ajar Gangguan Muskuloskeletal yang disusun oleh Helmi tahun 2012, terdapat beberapa faktor resiko yang terdiri dari : 1) Peningkatan usia. Osteoarthritis biasanya terjadi pada usia lanjut, jarang dijumpai penderita osteoarthritis yang berusia di bawah 40 tahun. Usia rata−rata laki yang

4

mendapat osteoartritis sendi lutut yaitu pada umur 59 tahun dengan puncaknya pada usia 55 - 64 tahun, sedang wanita 65,3 tahun dengan puncaknya pada usia 65 – 74 tahun. Presentase pasien dengan osteoarthritis berdasarkan usia di RSU dr. Soedarso menunjukan bahwa pada usia 43-48 tahun (13,30%), usia 49- 54 tahun (16,06%), dan usia 5560 tahun meningkat (27,98%) (Arissa, 2012). 2) Obesitas. Membawa beban lebih berat akan membuat sendi sambungan tulang bekerja dengan lebih berat, diduga memberi andil pada terjadinya osteoarthritis. Setiap kilogram penambahan berat badan atau masa tubuh dapat meningkatkan beban tekan lutut sekitar 4 kilogram. Dan terbukti bahwa penurunan berat badan dapat mengurangi resiko terjadinya osteoarthritis atau memperparah keadaan steoarthritis lutut (Meisser, 2005). 3) Jenis kelamin wanita. Angka kejadian osteoartritis berdasarkan jenis kelamin didapatkan lebih tinggi pada perempuan dengan nilai persentase 68,67% yaitu sebanyak 149 pasien dibandingkan dengan laki-laki yang memiliki nilai persentase sebesar 31,33% yaitu sebanyak 68 pasien (Arissa, 2012). 4) Riwayat trauma. Cedera sendi, terutama pada sendi – sendi penumpu berat tubuh seperti sendi pada lutut berkaitan dengan risiko osteoartritis yang lebih tinggi. Trauma lutut yang akut termasuk robekan terhadap ligamentum krusiatum dan

meniskus

merupakan

faktor

timbulnya

osteoartritis

lutut

(Wahyuningsih, 2009). 5) Riwayat cedera sendi. Pada cedera sendi perat dari beban benturan yang berulang dapat menjadi faktor penentu lokasi pada orang-orang yang mempunyai predisposisi

5

osteoarthritis dan berkaitan pula dengan perkembangan dan beratnya osteoarthritis (Sudoyono,2009) 6) Faktor genetik. Faktor herediter juga berperan pada timbulnya osteoartritis. Adanya mutasi dalam gen prokolagen atau gen-gen struktural lain untuk unsurunsur tulang rawan sendi seperti kolagen dan proteoglikan berperan dalam timbulnya kecenderungan familial pada osteoartritis (Wahyuningsih, 2009). 7) Kelainan pertumbuhan tulang Pada kelainan kongenital atau pertumbuhan tulang paha seperti penyakit perthes dan dislokasi kongenitas tulang paha dikaitkan dengan timbulnya osteoarthrtitis paha pada usia muda (Sudoyono, 2009)

8) Pekerjaan dengan beban berat. Bekerja dengan beban rata-rata 24,2 kg, lama kerja lebih dari 10 tahun dan kondisi

geografis

berbukit-bukit

merupakan

faktor

resiko

dari

osteoarthritis lutut (Maharani, 2007). Dan orang yang mengangkat berat beban 25 kg pada usia 43 tahun, mempunyai resiko lebih tinggi untuk terjadinya osteoarthritis dan akan meningkat tajam pada usia setelah 50 tahun (Martin, 2013). 9) Tingginya kepadatan tulang Tingginya kepadatan tulang merupakan salah satu faktor yang dapat meningkatkan resiko terjadinya osteoarthritis, hal ini mungkin terjadi akibat tulang yang lebih padat atau keras tak membantu mengurangi benturan beban yang diterima oleh tulang rawan sendi (Sudoyono, 2009). 10) Gangguan metabolik menyebabkan kegemukan. Berat badan yang berlebih ternyata dapat meningkatkan tekanan mekanik pada sendi penahan beban tubuh, dan lebih sering menyebabkan osteoartritis lutut. Kegemukan ternyata tidak hanya berkaitan dengan 6

osteoartritis pada sendi yang menanggung beban, tetapi juga dengan osteoartritis sendi lain, diduga terdapat faktor lain (metabolik) yang berperan pada timbulnya kaitan tersebut antara lain penyakit jantung koroner, diabetes melitus dan hipertensi (Wahyuningsih, 2009).

E. Patofisiologi Osteoarthritis Lutut

Rawan sendi dibentuk oleh sel tulang rawan sendi (kondrosit) dan matriks rawan sendi. Kondrosit berfungsi mensintesis dan memelihara matriks tulang rawan sehingga fungsi bantalan rawan sendi tetap terjaga dengan baik. Matriks rawan sendi terutama terdiri dari air, proteoglikan dan kolagen. Perkembangan perjalanan penyakit osteoarthritis dibagi menjadi 3 fase, yaitu sebagai berikut :

1) Fase 1 Terjadinya penguraian proteolitik pada matriks kartilago. Metabolisme kondrosit menjadi terpengaruh dan meningkatkan produksi enzim seperti metalloproteinases yang kemudian hancur dalam matriks kartilago. Kondrosit juga memproduksi penghambat protease yang mempengaruhi proteolitik. Kondisi ini memberikan manifestasi pada penipisan kartilago. 2) Fase 2 Pada fase ini terjadi fibrilasi dan erosi dari permukaan kartilago, disertai adanya pelepasan proteoglikan dan fragmen kolagen ke dalam cairan sinovia. 3) Fase 3 Proses penguraian dari produk kartilago yang menginduksi respons inflamasi pada sinovia. Produksi magrofag sinovia seperti interleukin 1 (IL-1), tumor necrosis factor-alpha (TNF-α), dan metalloproteinase menjadi meningkat. Kondisi ini memberikan manifestasi balik pada kartilago dan secara langsung memberikan dampak adanya destruksi pada 7

kartilago. Molekul-molekul pro-inflamasi lainnya seperti nitric oxide (NO) juga ikut terlibat. Kondisi ini memberikan manifestasi perubahan arsitektur sendi dan memberikan dampak terhadap pertumbuhan tulang akibat stabilitas sendi. Perubahan arsitektur sendi dan stress inflamasi memberikan pengaruh pada permukaan artikular menjadi kondisi gangguan yang progresif (Helmi, 2012).

F. Manifestasi Klinis

Menurut Australian Physiotherapy Association (APA) (2003) dalam Nur (2009) penyakit osteoarthritis mempunyai gejala-gejala yang biasanya menyulitkan bagi kehidupan penderitanya. Adapun gejala tersebut antara lain: 1) Nyeri sendi (recurring pain or tenderness in joint) Keluhan nyeri merupakan keluhan utama yang sering-kali membawa penderita ke dokter, walaupun mungkin sebelumnya sendi sudah kaku dan berubah bentuknya. Biasanya nyeri sendi bertambah dikarenakan gerakan dan sedikit berkurang bila istirahat. Pada gerakan tertentu (misal lutut digerakkan ke tengah) menimbulkan rasa nyeri. Nyeri pada osteoarthritis dapat menjalar kebagian lain, misal osteoarthritis pinggang menimbulkan nyeri betis yang disebut sebagai “claudicatio intermitten”. Korelasi antara nyeri dan tingkat perubahan struktur pada osteoarthritis sering ditemukan pada panggul, lutut dan jarang pada tangan dan sendi apofise spinalis. 2) Kekakuan (stiffness) Pada beberapa penderita, kaku sendi dapat timbul setelah duduk lama di kursi, di mobil, bahkan setelah bangun tidur. Kebanyakan penderita mengeluh kaku setelah berdiam pada posisi tertentu. Kaku biasanya kurang dari 30 menit. 3) Hambatan gerakan sendi (inability to move a joint) Kelainan ini biasanya ditemukan pada osteoarthritis sedang sampai berat. Hambatan gerak ini disebabkan oleh nyeri, inflamasi, sendi membengkok, 8

perubahan bentuk. Hambatan gerak sendi biasanya dirasakan pada saat berdiri dari kursi, bangun dari tempat berbaring, menulis atau berjalan. Semua gangguan aktivitas tergantung pada lokasi dan beratnya kelainan sendi yang terkena. 4) Bunyi gemeretak (krepitasi) Sendinya terdengar berbunyi saat bergerak. Suaranya lebih kasar dibandingkan dengan artritis reumatoid dimana gemeretaknya lebih halus. Gemeretak yang jelas terdengar dan kasar merupakan tanda yang signifikan. 5) Pembengkakan sendi (swelling in a joint) Sendi membengkak / membesar bisa disebabkan oleh radang sendi dan bertambahnya cairan sendi atau keduanya. 6) Perubahan cara berjalan atau hambatan gerak Hambatan gerak atau perubahan cara berjalan akan berkembang sesuai dengan beratnya penyakit. Perubahan yang terjadi dapat konsentris atau seluruh arah gerakan maupun eksentris atau salah satu gerakan saja (Sudoyono, 2009). 7) Kemerahan pada daerah sendi (obvious redness or heat in a joint) Kemerahan pada sendi merupakan salah satu tanda peradangan sendi. Hal ini mungkin dijumpai pada osteoarthritis karena adanya sinovitis, dan biasanya tanda kemerahan ini tidak menonjol dan timbul belakangan (Sudoyono, 2009) G. Penatalaksanaan Osteoarthritis

Tujuan utama dari program pengobatan adalah untuk menghilangkan nyeri dan peradangan, mempertahankan fungsi sendi dan kemampuan maksimal dari klien, serta mencegah atau memperbaiki deformitas yang terjadi pada sendi. Pengobatan harus di berikan secara paripurna, karena penyakit sulit sembuh. Oleh karena itu,pengobatan dapat dimulai secara lebih 9

dini. Langkah pertama dari program penatalaksanaan osteoatritis adalah memberikan pendidikan kesehatan yang cukup tentang penyakit kepada klien, kelurganya, dan siapa saja yang berhubungan dengan klien. Pendidikan kesehatan yang diberikan meliputi pengertian tentang patofisiologi penyakit, penyebab dan prognosis penyakit, semua komponen program penatalaksanaan termasuk regimen obat yang kompleks, sumber- sumber bantuan untuk mengatasi penyakit, dan metode-metode yang efektif tentang penatalaksanaan yang diberikan oleh tim kesehatan. Tujuan

pengobatan

pada

pasien

osteoarthritis

adalah

untuk

mengurangi gejala dan mencegah terjadinya kontraktur atau atrofi otot. Penanganan pertama yang perlu dilakukan adalah dengan memberikan terapi non farmakologis berupa edukasi mengenai penyakitnya secara lengkap, yang selanjutnya adalah memberikan terapi farmakologis untuk mengurangi nyerinya yaitu dengan memberikan analgetik lalu dilanjutkan dengan fisioterapi (Imayati, 2012). Penanganan osteoatritis berdasarkan atas distribusinya (sendi mana yang terkena) dan berat ringannya sendi yang terkena. Penanganannya terdiri dari 3 hal : 1) Terapi non-farmakologis: a. Edukasi b. Terapi fisik dan rehabilitasi c. Penurunan berat badan 2) Terapi farmakologis : a. Analgesik oral non-opiat b. Analgesik topical c. NSAID d. Chondroprotective e. Steroid intra-artikuler 3) Terapi bedah : a. Malaligment, deformitas lutut Valgus-Varus dsb 10

b. Arthroscopic debridement dan joint lavage c. Osteotomi d. Artroplasti sendi total Terapi fisik berguna untuk melatih pasien agar persendiannya tetap dapat dipakai dan melatih pasien untuk melindungi sendi. Terapi fisik membuat penderita dapat beraktivitas seperti biasanya sekaligus mengurangi resiko fisik yang tidak berfungsi dengan baik. Terapi fisik pada penderita osteoartritis dapat berupa fisioterapi ataupun olahraga ringan seperti bersepeda dan berenang. Terapi fisik ini berusaha untuk tidak memberikan beban yang terlalu berat pada penderita (Nur, 2009). H. Pemeriksaan Penunjang

1.

Foto Rontgent menunjukkan penurunan progresif massa kart

ilago sendi sebagai penyempitan rongga sendi 2.

Serologi dan cairan sinovial dalam batas normal

I. Asuhan Keperawatan

1.

Pengkajian

a. Aktivitas/istirahat Gejala : nyeri sendi karena pergerakan, nyeri tekan, yang memburuk dengan stress dengan sendi, kekakuan senda pada pagi hari, biasanya terjadi secara bilateral dan simetris. Tanda : malaise, keterbatasan ruang gerak, atrofi otot, kulit kontraktur atau kelainan pada sendi dan otot. b.

Kardiovaskur

Gejala : fenomena Raynaud jari tangan/kaki, missal pucat intermitten, sianotik kemudian kemerahan pada jari sebelum warna kembali normal c.

Integritas ego

11

Gejala : factor-faktor stress akut/kronis missal finansial, pekerjaan, ketidakmampuan,

factor-faktor

hubungan

social,

keputusan

dan

ketidakberdayaan. Ancaman pada konsep diri, citra tubuh, identitas diri missal ketergantungan pada orang lain, dan perubahan bentuk anggota tubuh d.

Makanan / cairan

Gejala : ketidakmampuan untuk menghasilkan atau mengonsumsi makanan atau cairan adekuat : mual, anoreksia, dan kesulitan untuk mengunyah. Tanda : penurunan berat badan, dan membrane mukosa kering. e. Hygiene Gejala : berbagai kesulitan untuk melaksanakan aktivitas perawatan pribadi secara mandiri, ketergantungan pada orang lain. f.

Neurosensory

Gejala : kebas/ kesemutan pada tangan dan kaki, hilangnya sensasi pada jari tangan. Tanda : pembengkakan sendi simetri g.

Nyeri/kenyamanan

Gejala : fase akut dari nyeri ( disertai / tidak disertai pembengkakan jaringan lunak pada sendi ), rasa nyeri kronis dan kekakuan ( terutama pada pagi hari ). h.

Keamanan

Gejala : kulit mengkilat, tegang, nodus subkutaneus. Lesi kulit, ulkus kaki, kesulitan dalam menangani tugas/pemeliharaan rumah tangga, demam ringan menetap, kekeringan pada mata, dan membrane mukosa. i.

Interaksi social

Gejala : kerusakan interaksi dengan keluarga/orang lain, perubahan peran, isolasi.

12

J. Diagnose Keperawatan dan Intervensi

Diagnosa 1: Nyeri b/d penurunan fungsi tulang Kriteria hasil: nyeri hilang atau tekontrol Intervensi

Rasional

Mandiri

1.

1. kaji keluhan nyeri, catat lokasi dan

Membantu

dalam

menentukan

kebutuhan managemen nyeri dan

intensitas (skala 0 – 10). Catat

keefektifan program.

faktor-faktor yang mempercepat dan 2. Matras yang lembut/empuk, bantal

2.

tanda-tanda rasa sakit non verbal

yang

berikan matras atau kasur keras,

pemeliharaan kesejajaran tubuh yang

bantal kecil. Tinggikan linen tempat

tepat, Peninggian linen tempat tidur

tidur sesuai kebutuhan

menurunkan tekanan pada sendi yang

3. biarkan pasien mengambil posisi

besar

akan

mencegah

terinflamasi / nyeri

yang nyaman pada waktu tidur atau 3. Pada penyakit

berat,

tirah

baring

duduk di kursi. Tingkatkan istirahat

mungkin diperlukan untuk membatasi

di tempat tidur sesuai indikasi

nyeri atau cedera sendi.Mencegah

4. dorong

untuk

sering

mengubah

terjadinya

kelelahan

umum

dan

posisi. Bantu pasien untuk bergerak

kekakuan sendi. Menstabilkan sendi,

di tempat tidur, sokong sendi yang

mengurangi gerakan/rasa sakit pada

sakit di atas dan di bawah, hindari

sendi

gerakan yang menyentak

4.

Panas meningkatkan relaksasi otot

5. anjurkan pasien untuk mandi air

dan mobilitas, menurunkan rasa sakit

hangat atau mandi pancuran pada

dan melepaskan kekakuan di pagi

waktu bangun. Sediakan waslap

hari. Sensitifitas pada panas dapat

hangat untuk mengompres sendi-

dihilangkan dan luka dermal dapat

sendi yang sakit beberapa kali sehari.

disembuhkan

Pantau suhu air kompres, air mandi 6. berikan masase yang lembut

5.

.Meningkatkanrelaksasi/mengurangi

tegangan otot

13

6.

Meningkatkan relaksasi, mengurangi tegangan otot, memudahkan untuk ikut serta dalam terapi

Diagnosa 2 : Intoleran aktivitas b/d perubahan otot. Kriteria Hasil : Klien mampu berpartisipasi pada aktivitas yang diinginkan. Intervensi

Rasional

1. Pertahankan

istirahat

tirah 1. Untuk

baring/duduk jika diperlukan. 2. Bantu

bergerak

dengan

mencegah

kelelahan

dan

mempertahankan kekuatan. bantuan 2. Meningkatkan fungsi sendi, kekuatan

seminimal mungkin.

otot dan stamina umum.

3. Dorong klien mempertahankan postur 3. Memaksimalkan fungsi sendi dan tegak, duduk tinggi, berdiri dan berjalan.

mempertahankan mobilitas. 4.

4. Berikan lingkungan yang aman dan

Menghindari

cedera

akibat

kecelakaan seperti jatuh

menganjurkan untuk menggunakan 5.

Untuk menekan inflamasi sistemik

alat bantu.

akut.

5. Berikan obat-obatan sesuai indikasi seperti steroid.

Diagnosa 3 : Risiko cedera b/d penurunan fungsi tulang. Kriteria Hasil : Klien dapat me mpertahankan keselamatan fisik. Intervensi 1.

Kendalikan

Rasional lingkungan

dengan

: 1. Lingkungan yang bebas bahaya akan

Menyingkirkan bahaya yang tampak

mengurangi

jelas, mengurangi potensial cedera

membebaskan

resiko

cedera

dan

keluarga dari

14

akibat jatuh ketika tidur misalnya menggunakan

penyanggah

kekhawatiran yang konstan.

tempat 2. Hal ini akan memberikan pasien

tidur, usahakan posisi tempat tidur

merasa

otonomi,

restrain

rendah, gunakan pencahayaan malam

meningkatkan agitasi,

dapat

siapkan lampu panggil 2.

Izinkan kemandirian dan kebebasan maksimum

dengan

memberikan

kebebasan dalam lingkungan

yang

aman, hindari penggunaan restrain, ketika

pasien

melamun

alihkan

perhatiannya ketimbang mengagetkannya.

Diagnosa 4 : Perubahan pola tidur b/d nyeri Kriteria Hasil : Klien dapat memenuhi kebutuhan istirahat atau tidur. Intervensi

Rasional

Madiri

1. Mengkaji

1.

Tentukan kebiasaan tidur biasanya

mengidentifikasi

dan biasanya dan perubahan yang

tepat.

perlunya intervensi

dan yang

2. Meningkatkan kenyamaan tidur serta

terjadi 2.

Berikan tempat tidur yang nyaman

3.

Instruksikan tindakan relaksasi

4.

Tingkatkan

regimen

dukungan fisiologis/psikologis 3. Membantu menginduksi tidur

kenyamanan 4. Meningkatkan efek relaksasi

waktu tidur, misalnya mandi hangat 5. Dapat merasakan takut jatuh karena

5.

dan massage.

perubahan ukuran dan tinggi tempat

Gunakan pagar tempat tidur sesuai

tidur, pagar tempat untuk membantu

indikasi: rendahkan tempat tidur bila

mengubah posisi

15

6. Tidur

mungkin. 6.

tanpa

gangguan

lebih

Hindari mengganggui bila mungkin,

menimbulkan rasa segar dan pasien

misalnya memb angunkan untuk obat

mungkin

atau terapi

kembali tidur bila terbangun.

mungkin

tidak

mampu

Kolaborasi 1.

Berikan sedative, hipnotik sesuai indikasi

Diagnosa 5 : Defisit perawatan diri b/d nyeri Kriteri Hasil : Klien dapat melaksanakan aktivitas per awatan sendiri secara mandiri Intervensi

Rasional

1.

Kaji tingkat fungsi fisik

2.

Pertahankan

1.

mobilitas,

kontrol

terhadap nyeri dan program latihan 3.

Kaji

hambatan

4.

Identifikasikasi yang diperlukan,

untuk

2.

3.

kemandirian

Menyiapkan untuk

meningkatkan

kemandirian yang akan meningkatkan

lift,

peninggian dudukan toilet, kursi roda

Mendukung fisik/emosional

perawatan

misalnya;

itingkat

bantuan/dukungan yang diperlukan

terhadap

partisipasi dalam perawatan diri.

Mengidentifikas

harga diri 4.

Memberikan kesempatan untuk dapat melakukan aktivitas secara mandiri

K. Implementasi

Melaksanakan tindakan sesuai dengan intervensi yang telah di rencanakan dan di lakukan sesuai dengan kebutuhan klien/pasien tergantung pada kondisinya. Sasaran utama pasien meliputi peredaan nyeri, mengontrol

16

ansietas, pemahaman dan penerimaan penanganan, pemenuhan aktivitas perawatan diri, termasuk pemberian obat, pencegahan isolasi social, dan upaya komplikasi.

L. Evaluasi

Melakukan pengkajian kembali untuk mengetahui apakah semua tindakan yang telah dilakukan dapat memberikan perbaikan status kesehatan terhadap klien. Hasil yang di harapkan : 1.

Mengalami peredaan nyeri

2.

Tampak tenang dan bebas dari ansietas

3.

Memperhatikan aktifitas perawatan diri secara efektif

17

DAFTAR PUSATAKA Nurma, Ningsih lukman., 2009. Asuhan keperawatan pada klien dengan gangguan system musculoskeletal. Jakarta: salemba medika. Smeltzer C. Suzannne, (2002 ), Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah, Alih Bahasa Andry Hartono, dkk., Jakarta, EGC.

18

Related Documents

Askep
October 2019 90
Askep
July 2020 51
Askep
May 2020 71
Askep Malaria.docx
April 2020 6
Askep Parkinson.pptx
November 2019 14

More Documents from ""