Analisis Ekonomi Dan Psikologis.docx

  • Uploaded by: Meli Ardiana
  • 0
  • 0
  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Analisis Ekonomi Dan Psikologis.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 262
  • Pages: 1
Analisis Ekonomi : Aspek ekonomi dapat di tinjau dari tingkat pendapatan masyarakat, jumlah angkatan kerja, kesejahteraan masyarakat, dan jenis mata pencaharian penduduk pada wilayah kajian. Rata-rata masyarakat berprofesi sebagai ibu rumah tangga, pegawai negeri, dosen, wirausaha, part time, pelajar/ mahasiswa dari profesi tersebut rata-rata pendapatan masyarakat antara Rp. 1.000.000 – 8.000.000/ bulan, dengan pendapatan yang cukup tinggi tempat tinggal masyarakat di wilayah kajian ini tergolong cukup mewah dan masyarakat di Kelurahan Sungai Bangkong dapat dinilai tingkat kesejahteraannya sudah cukup baik. Di wilayah kajian terdapat usaha-usaha masyarakat misalnya warung-warung kecil yang menjual sembako, jajanan, tukang jahit, mebel, toko roti, pertokoan dan perusahaan. Usaha dibagi menjadi usaha industri, usaha dagang dan badan usaha milik swasta. Usaha industri merupakan jenis usaha yang menghasilkan barang baru/ mengolah bahan baku, diwilayah kajian terdapat usaha industri yaitu mebel. Usaha dagang merupakan orang yang menjual barang-barang tertentu, diwilayah kajian terdapat usaha dagang yaitu warung-warung yang menjual bahan kebutuhan sehari-hari, pertokoan dan Badan Usaha Milik Swasta juga terdapat di wilayah kajian yaitu PT. ENDAH TUNGGAL PERKASA.

Analisis psikologis : Hasil wawancara dengan masyarakat yang tinggal di sekitar Kelurahan Sungai Bangkong yaitu sebagian dari mereka merasa nyaman dan aman tinggal di sekitar kawasan tersebut tetapi ada juga yang merasa tidak aman dikarenakan terdapat sebagian wilayah yang sering terjadi kecurian dan membuat masyarakat memiliki rasa waspada untuk meninggalkan rumahnya dalam keadaan tidak terjaga. Wilayah Kelurahan Sungai Bangkong menurut sebagian besar masyarakat kondisi lingkungannya sudah cukup aman tetapi pada RT 01 RW 17 masyarakat mengaku tidak aman karena baru-baru ini sering terjadi pencurian sehingga masyarakat kembali memfungsikan pos SISKAMLING dan melakukan ronda malam.

Related Documents


More Documents from ""

Tokyo.pdf
November 2019 22
Analisis Budaya.docx
November 2019 16
Tabel Drainase Fix.docx
November 2019 25
Transmart.pdf
November 2019 26