1600512_ensiklopedia Penjelajahan Negara Populer_rizki Dwi Priantoro.docx

  • Uploaded by: Rizki Dwi Al-Utsmani
  • 0
  • 0
  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View 1600512_ensiklopedia Penjelajahan Negara Populer_rizki Dwi Priantoro.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 23,515
  • Pages: 95
Kata Pengantar Penerbit

Slovakia

30

Daftar Isi

Hongaria

31

Rumania

32

Kroasia

33

Bosnia Herzegovina

34

Serbia Montenegro

35

Portugal

Bulgaria

36

Spanyol

Macedonia

37

Prancis

Albania

38

Inggris

Yunani

39

Irlandia

Federasi Rusia

40

GEOGRAFI EROPA

4

Belgia

0

Ukraina

41

Belanda

II

Belarusia

42

Luksemburg

12

Moldova

43

Swiss

13

ASIA

44

Italia

14

Israel

45

Jerman

15

Irak

46

Austria

16

Iran

47

Andorra-Monako

17

Saudi Arabia

48

Vatikan-San Marino-Malta

18

Turki

49

Liechtenstein

19

Afghanistan

50

Islandia

20

India

51

Norwegia

21

Republik Rakyat Cina

52

Swedia

22

Jepang

53

Finlandia

23

AMERIKA

54

Denmark

24

Amerika Serikat

55

Estonia

25

Kanada

56

Latvia

26

Meksiko

57

Lithuania

27

Guatemala

58

Polandia

28

Honduras

59

Republik Ceko

29

Panama

60

t

Kolombia

62

OSEANIA

78

Venezuela

63

Australia

79

Brasil

64

Selandia Baru

80

Ekuador

65

Kepulauan Pasifik

81

Peru

66

Arktika

82

Bolivia

67

Antartika

83

Chili

68

Penjelajah besar

84

Argentina

69

Profesi dalam bidang Geografi

85

AFRIKA

70

Organisasi Internasional

86

Maroko

71

Nato

87

Tunisia

72

Uni Eropa

88

Mesir

73

PBB

89

Ethiopia

74

Unesco

90

Republik Demokratik Kongo

75

Unicef

91

Kenya

76

Glosarium

92

Afrika Selatan

77

Semua kata yang tercetak tebal (bold) dalam buku ini dijelaskan di halaman glosarium.

^

GEOGRAFI

Ilmu ini mempelajari tentang relief bumi dan memberikan informasi yang lebih mendalam mengenai aktivitas manusia. Geografi juga memberikan data-data tentang iklim, penduduk, struktur sosial, dan ekonomi suatu negara. Dengan ilmu ini kalian dapat lebih mengenal dan memahami negara-negara di dunia yang kadang kala berdekatan letaknya, tetapi mempunyai banyak perbedaan.

©NASA

AMERIKA UTARA SAMUDRA ATLANTIK SAMUDRA PASIFIK

AMERIKA SELATAN i*A

I ■ '.Jl

<•' X-

e>



<2 LAUT

ARKTIK

)

<

SAMUDRA PASIFIK

OSEANIA

AUSTRALIA SAMUDRA

O.

HINDIA

EROPA

SWEDIA

NORWEGIA Helsinki Stokholm

FEDERASI RUSIA

Moskow (Federal Rusia)

POLANDIA Warsawa

LUKSEMBURG

SLOVAKIA

Bratislava □ Budapest

LIECHT PRANCIS

Bern

SWISS ..SIC

HONGARIA

Zagreb ASIA Beograd

RUMANIA Bukarest

MONAKO SAN MARINO BOSNIA HERZ. VATIKAN

SPANYOL

Nikosia

PORTUGAL Portugal dibatasi oleh Samudra Atlantik yang di dalamnya terdapat Kepulauan Portugal Azores dan Madeira. Luas wilayahnya 92.080 km2 dengan penduduk sebanyak 10.356.000 jiwa.

f

Lisabon adalah ibu kota Portugal sekaligus kota pelabuhan pertama sebelum Oporto. Pelabuhannya terletak di muara Sungai Tagus. Sungai Tagus merupakan sungai terpanjang di Semenanjung Iberia. Relief tanah di wilayah bagian utara Sungai Tagus, bergunung-gunung dengan ketinggian lebih dari 1.000 m. Daerah tengah berbentuk lembah dengan bukit-bukit dan pegunungan kecil. Bagian selatan terdiri atas dataran, dataran tinggi, dan laguna.

1*

' J-U

Pantai Carvoeira, di sebelah utara Lisabon

Penduduknya berbicara dengan bahasa Portugis. Kebanyakan mereka tinggal di pedesaan atau di kota-kota kecil. Sekitar 10 % penduduknya bekerja dalam bidang pertanian.

Pada zaman dahulu Menara Belem di Lisabon dibangun di tengah laut. Namun, kemudian pasir dari daratan menutupinya.

Sektor pertanian bergerak terutama di bidang vitikultur. Anggur kemudian diolah menjadi minuman, yaitu port, madeira, dan vinho verde. Produksi yang lain adalah buah, sereal, dan minyak zaitun. Portugal merupakan produsen pertama liege yang digunakan untuk membuat gabus penutup serta membuat ubin untuk lantai dan tembok. Negara ini juga mengekspor tekstil dan sepatu. Orang Portugis merupakan konsumen besar sekaligus pengekspor ikan (kod, sarden, tuna).

Monumen Penemuan di Lisabon Adanya pengaruh iklim Mediterania menyebabkan daerah di bagian selatan sering kekeringan, di daerah utara zerudara segar, dan di daerah barat berrcurah hujan tinggi.

Sama seperti Yunani, Portugal memiliki tingkat hidup terendah di Uni Eropa. Negara ini menjadi anggota Uni Eropa pada tahun 1986. Keadaan ekonomi negara yang sulit mengharuskan sejumlah besar orang Portugis berimigrasi, terutama menuju Prancis.

SPANYOL Luas Negara Spanyol adalah 504.782 km2. Negara ini dipisahkan dengan Negara Prancis oleh Pegunungan Pyrenean. Di bagian tenggara dibatasi oleh Laut Tengah dan di barat laut dibatasi oleh Samudra Atlantik.



Terdapat enam sungai besar yang mengalir di negara ini, termasuk Tagus, Duero, dan Guadalquivir yang dapat dilewati di sepanjang alirannya.



Kepulauan Balearik dan Kanari merupakan kepulauan "komunitas otonomi Spanyol”, yang mengandalkan pariwisata sebagai kegiatan ekonomi utama karena iklimnya yang tenang dan stabil. Pertanian adalah kegiatan ekonomi kedua.



Spanyol terletak di daerah Mediterania, dengan relief bervariasi yang menyebabkan iklimnya bervariasi pula. Di Pyrenean, udaranya lembap dan bersalju. Di bagian tengah mengalami musim panas yang sangat panas dan musim dingin yang sangat dingin. Sedangkan, di bagian selatan terjadi musim dingin yang teduh dan kering, serta kekeringan di musim panas.

Jumlah penduduknya 40.281.000 jiwa. Sebagian besar berbahasa Spanyol, tetapi, ada juga yang berbahasa Catalan di bagian timur laut, Galicia di bagian tenggara, dan Basque di bagian utara. Madrid adalah ibu kota Spanyol. Kota ini berada di tengah negara dengan ketinggian 655 m. Kekayaan budayanya menarik banyak wisatawan. Museum Prado memiliki koleksi lukisan yang menakjubkan dari bangsa Spanyol, Flam, dan Italia.

Pantai di Andalusia

Pada tahun 1898, Spanyol kehilangan koloni terakhirnya yang ada di seberang lautan, yaitu Kuba, Puerto Rico, dan Filipina. ■

Spanyol memiliki daerah yang bergunung-gunung di bagian utara. Ada dua pegunungan di Spanyol, yaitu Pegunungan Pyrenean dan Pegunungan Cordillera Cantabrica. Di bagian tengah terdapat Meseta berupa dataran tinggi yang tandus. Di bagian selatan Meseta dibatasi oleh barisan Pegunungan Betique (Sistemas Beticos), yang membentang di sepanjang Mediterania.

Perkebunan zaitun



Pertanian (sereal, buah-buahan, sayuran, linen) dikembangkan secara intensif di dataran yang dialiri Sungai Ebro, di daerah Catalonia.



Sektor industri bergerak di bidang tekstil, otomotif, industri besi baja (siderurgie) dan industri makanan (minyak zaitun, pengawetan ikan, dan buah-buahan).



Spanyol bergabung dengan Masyarakat Ekonomi Eropa pada tahun 1986. Industrinya dapat berkembang, tetapi tingkat penganggurannya tetap termasuk yang tertinggi di Eropa, yaitu sebesar 13 %.

PRANCIS Prancis adalah negara ketiga terbesar di Eropa dengan luas 547.026 km2. Tingkat kepadatan penduduknya rendah, yaitu 109,61 penduduk/km2 di kota-kota besar. Total penduduknya (di kota besar, DOM, dan TOM) adalah 61.388.000 jiwa.

kuno, seperti Masif Sentral,Vosges, dan pegunungan muda (Alpen dan Pyrenean).

Prancis dibatasi oleh LautTengah di sebelah tenggara, Samudra Atlantik di sebelah timur, dan Selat Inggris di bagian barat laut. Paris adalah ibu kota Prancis. Paris merupakan kota terbesar di negara ini. Paris didiami oleh dua juta penduduk. Banyak turis yang berkunjung ke negara ini untuk melihat monumen dan museum. Prancis terdiri atas 22 daerah yang dibagi ke dalam 96 departemen. Bahasa yang dipergunakan adalah bahasa Prancis.

Gereja Notre-Dame di Paris dan Sungai Seine

Tanah Prancis yang berada di seberang lautan mencakup 4 departemen (DOM), yaitu Martiniq, Guadeloupe, Guiana Prancis, dan Reunion; 4 teritorial (TOM), yaitu Polynesia Prancis, Kaledonia Baru,Wallis dan Pulau Futuna, tanah austral dan Antartika Prancis; dan 3 daerah kolektif yaitu Corsica, Mayotte, serta Saint Pierre dan Miquelon. Pemandangan di Prancis sangat bervariasi.Terdapat dataran rendah dan dataran tinggi, juga pegunungan

Perigord

Ada empat sungai besar yang mengaliri Prancis. Sungai tersebut adalah Sungai Loire di bagian barat, Sungai Seine di bagian utara, Sungai Rhone di bagian timur, dan Sungai Guronne di bagian barat daya. Iklimnya bervariasi yaitu iklim laut (berkabut, teduh, dan lembap), kontinental (musim dingin yang dingin, musim panas yang panas) atau Mediterania (musim panas yang panas dan kering, musim dingin teduh) sesuai dengan daerah masing-masing. Prancis memiliki banyak sumber daya pertanian (sereal, anggur, dan buah-buahan), hidrolik, dan pariwisata. Aktivitas industri terutama bergerak di bidang otomotif, aeronatika, dan teknologi maju. Prancis menjadi anggota Masyarakat Ekonomi Eropa sejak tahun 1958.

Panjang seluruh pesisir Prancis adalah 6.500 km.

INGGRIS Kerajaan Inggris Raya dan Irlandia Utara merupakan sebuah negara kepulauan yang terletak di barat laut Eropa yang menyatukan daerah Wales, Skotlandia, dan juga Irlandia Utara ke dalam negara Inggris.

Puri Eilian Dorian di Skotlandia

Inggris beriklim laut yang tenang dan lembap. Curah hujannya tinggi di wilayah utara dan barat. Daerah Inggris bagian utara mempunyai relief terjal dengan titik tertinggi di barisan Pegunungan Pennine, yaitu 978 m. Di selatan dan timur pegunungan itu terdapat daerah pertanian. Daerah Wales terdiri atas pegunungan dengan ketinggian sedang, sedangkan pantai-pantai di Calais terbentuk dari tebing berkapur. Inggris dibatasi oleh Laut Utara di bagian Timur, Samudra Atlantik dan Laut Irlandia di bagian barat, dan Selat Inggris di bagian selatan.

Banyak pulau yang telah memiliki otonomi pemerintahan, tetapi tetap berada di bawah kendali Inggris atau bergantung pada negara tersebut dalam bidang pertahanan dan diplomatik.

Terowongan Selat Inggris (Channel Tunnel) menghubungkan Cheriton dengan Coquelle di dekat Calais. Dengan kecepatan 130 km/jam, perjalanan hanya berlangsung selama 35 menit.

Dengan luas 244.046 km2 dan penduduk 58.790.00 jiwa, Inggris menjadi negara yang sangat padat. Sebagian besar (90 %) penduduk tinggal di kota.

Walaupun termasuk dalam Masyarakat Ekonomi Eropa sejak 1973, Inggris tidak menggunakan mata uang tunggal, tetapi tetap mempertahankan poundsterling.

London adalah ibu kota Inggris Raya. Sungai Thames mengalir di tengahnya, sebelum berakhir di Laut Utara. Beberapa jembatan melintang di atasnya, di antaranya adalah Tower Bridge, Di London, banyak terdapat ’’kawasan hijau”.

Inggris merupakan negara industri yang maju. Namun, sektor jasalah yang menyediakan lapangan kerja terbanyak. Pertanian hanya mempekerjakan ji sebagian kecil penduduk.

i

1

..

Saat ini London merupakan kota terbesar di Eropa, dan menjadi satu di antara tiga empat beredarnya uang terbesar di dunia setelah New York dan Tokyo.

II

Big Ben dan Istana Parlemen



IRLANDIA kepulauan Inggris. Bengawan itu mengalir ke Atlantik setelah melewati banyak danau. Dublin adalah ibu kota Irlandia sejak tahun 1922. Dublin menghubungkan sebagian besar aktivitas ekonomi dan administratif. Sebagai kota pelabuhan, Dublin terbuka dengan negara terdekatnya, yaitu Prancis, Inggris, dan Skotlandia.

Tebing Moher, Le Buren

Irlandia adalah negara kepulauan yang terletak di Samudra Atlantik. Luasnya 70.280 km2 dan penduduknya 3.918.000 jiwa. Pada tahun 1921, bagian selatan pulau yang berada di bawah kekuasaan Inggris, berhasil memperoleh kemerdekaannya. Tiga belas daerah administratif membentuk Republik Irlandia. Irlandia Utara terdiri atas enam daerah administratif. Saat ini, Irlandia Utara oerada di bawah kekuasaan Inggris. Bagian tengah negara tersebut berupa dataran rendah subur yang luas, danaudanau. dan tanah lapuk yang berasal dari tumbuh-tumbuhan. Gunung dengan ketinggian rendah (maksimal 1.041 m) berdiri di sekelilingnya. Pesisirnya berupa zataran berpasir, dan bertebing curam. Irlandia beriklim teduh dan lembap. namun, pada musim panas curah dan tinggi dan suhu udara dingin yang disebabkan oleh arus hangat yang dibawa angin dari Atlantik. Bengawan dan sungai sangat banyak di Irlandia. Shannon merupakan bengawan utama dan yang terpanjang di

Kepadatan penduduknya cukup rendah, yaitu 55,47 penduduk/km2.Tingkat kelahiran yang tinggi belum dapat mengimbangi hilangnya penduduk akibat imigrasi besar-besaran yang terjadi pada tahun 1970-an. Penduduk Irlandia menggunakan bahasa Inggris dan Irlandia (Gael). Irlandia adalah negara yang sangat konservatif. Sekitar 95 % penduduknya beragama Katolik. Perceraian sudah diizinkan sejak 1995, tetapi kontrasepsi dan aborsi tetap menjadi hal yang ditabukan di Irlandia. Irlandia, yang dahulu sangat miskin, kini mengalami peningkatan ekonomi yang sangat tajam karena masuk sebagai anggota Masyarakat Ekonomi Eropa pada tahun 1973. Dunia pertanian bergerak di bidang peternakan, pertanian serealia, dan kentang. Perikanan adalah sektor yang sedang berkembang. Industri makanan (whiski, bir, dan produk susu) adalah aktivitas ekonomi yang utama.

Tempat penyulingan Old Bushmills adalah yang tertua di dunia.

BELGIA Ada dua sungai besar yang melintasi Belgia dan dapat dilalui, yaitu Sungai Meuse dan Escaut. Sungai Escaut melewati Anvers. Anvers adalah daerah yang memiliki pelabuhan-pelabuhan terpenting di Eropa. Iklimnya sedang, teduh, dan lembap. Musim dingin terasa membeku dan sering bersalju di Arden. Namun, pada bulan-bulan tertentu curah hujannya cukup tinggi.

Atomium, Brussel

Belgia adalah negara kecil yang memiliki luas 30.500 km2. Penduduknya berjumlah 10.373.000 jiwa. Ibu kotanya adalah Brussel. Selain sebagai ibu kota negara, kota ini juga dijadikan sebagai markas Uni Eropa.

Di Belgia terdapat 1.000 jenis bir. Ada tiga komunitas budaya yang berbaur di negara tersebut, yaitu Flander, Prancis, dan Jerman. Mereka berbicara dalam bahasa Belanda, Prancis, dan Jerman.

Belgia memiliki tingkat kepadatan penduduk yang tinggi, yaitu 339.22 jiwa/km2. Sebanyak 30 % penduduknya adalah kaum imigran, yang berasal dari Italia, Maroko, dan Turki. Produk pertanian utama adalah gandum, kentang, buah-buahan, dan bit gula. Beternak babi dan sapi serta memproduksi susu merupakan beberapa aktivitas masyarakat yang penting. Pada zaman dahulu, penambangan batu bara menjadi jantung aktivitas industri. Namun, saat ini tambang-tambang itu telah ditutup. Belgia bergabung dengan Uni Eropa sejak tahun 1958. Belgia juga menjadi anggota Benelux yaitu Belgia, Belanda, dan Luksemburg. Rumah-rumah dengan gebel (tutup keong) di Bruges

Permukaan tanahnya bervariasi. Flanders, di bagian utara, merupakan dataran rendah berupa bukit pasir yang berbatasan dengan Laut Utara. Di selatan, Pegunungan Ardennes tertutup oleh hutan dan lembah-lembah yang dalam. Titik tertinggi negara ini adalah puncak Botrange yang terletak pada ketinggian 694 m di Hautes Fagnes.

4

s

BELANDA r

p 7; •'

Taman Keukenhof di Harlem

Belanda yang terletak di barat laut Eropa, memiliki wilayah seluas 34.000 km2 yang sebagian mengarah ke Laut Utara. Karena daerah ini terletak di bawah permukaan laut, di sekeliling polder dibuat tanggul, bendungan, dan sistem pembuangan air agar lahan itu tidak tergenang air. ■

Amsterdam adalah ibu kota negara yang dilalui oleh banyak saluran air. Sebagai kota pelabuhan kedua yang terhubung dengan Laut Utara, Amsterdam terkenal dengan bangunan-bangunan bersejarah yang artistik. Tingkat kepadatan penduduk di Belanda sangat tinggi,yaitu 432,5 jiwa/km2 dari total penduduk 16.147.000 jiwa. Penduduknya tinggal di sekitar kota Amsterdam dan Rotterdam. Negara Belanda merupakan tanah tujuan bagi para imigran. Seluruh wilayah negara terdiri atas dataran rendah berpasir dan bukitbukit. Pantainya dibatasi dengan bukitbukit yang berguna untuk melindungi daerah itu dari genangan air. Belanda beriklim laut, teduh, dan lembap. Angin badai menyerang daerah pantai pada musim dingin.

Escaut, Meuse, dan Rhein adalah sungaisungai utama di Belanda. Meuse, yang bersumber di Prancis, panjangnya 900 km dan merupakan salah satu sungai penting yang dapat dilalui. Rotterdam merupakan pelabuhan terbesar di Benua Eropa, letaknya berdekatan dengan muara Sungai Rhein. Energi kincir angin digunakan selama berabadabad sebagai sumber energi utama. Sekarang, penolakan terhadap nuklir mendorong dibangunnya kincir anginkincir angin baru. Belanda mengekspor banyak produk seperti tulip, keju, sayur, dan daging. Sebagian tanahnya dipergunakan untuk padang rumput dan sisanya untuk perkebunan bunga dan sayuran. Industri di Belanda berupa pertambangan gas alam dan minyak bumi di Laut Utara. Pembuatan kapal, sektor kimia, dan elektronik juga menjadi bagian pertumbuhan industri yang pesat.

Titik terendah di negara Belanda adalah - 6,7 m.

LUKSEMBURG Negara kecil seluas 2.586 km2 ini terletak di antara Belgia, Prancis, dan Jerman.

Prancis, sedangkan media massa ditulis dalam bahasa Jerman. Selain sebagai ibu kota, Luksemburg sekaligus menjadi markas berbagai institusi Eropa, seperti Pengadilan Tinggi Eropa, Bank Investasi Eropa, dan Parlemen Eropa (bersama dengan Strasburg). Hasil pertanian ditujukan untuk produksi anggur mosele, yaitu anggur putih yang diperoleh dari anggur yang ditanam di tanah berkapur di sebelah timur. Sisa lahan dimanfaatkan untuk padang rumput dan pertanian serealia.

Gereja Saint-John



Bagian utara Luksemburg adalah dataran tinggi berhutan lebat yang menjadi bagian dari Pegunungan Arden. Titik tertingginya mencapai 559 m. Daerah sebelah selatan merupakan kelanjutan dari dataran tinggi Lorrain dan penuh dengan tanah pertanian Luksemburg beriklim semikontinental dengan musim dingin membeku dan musim panas yang teduh dan berhujan. Penduduknya mencapai 438.000 jiwa yang terdiri atas sekitar 30 % orang asing dari Uni Eropa.Taraf hidup penduduknya sangat tinggi.

Luksemburg adalah anggota Benelux bersama Belgia dan Belanda. Bahasa Luksemburg merupakan sebuah dialek dari bahasa Jerman yang kemudian dijadikan bahasa nasional. Masalah hukum ditangani dengan bahasa

Pada zaman dahulu, penambangan mineral (besi) membawa kesejahteraan dalam dunia industri Luksemburg. Namun, saat ini sektor metalurgi menurun dan digantikan oleh industri kimia, plastik, serta makanan. Sektor keuangan merupakan sektor yang paling menonjol saat ini.Adanya kebijakan fiskal dan kerahasiaan perbankan menyebabkan banyak modal asing masuk ke sana. Luksemburg adalah salah satu anggota pendiri Masyarakat Ekonomi Eropa pada tahun 1958. Mata uang yang dipergunakan adalah euro. Istana Vianden

SWISS Swiss mempunyai luas 41.288 km2 dengan total penduduk sebanyak 7.321.000 jiwa. Ibu kotanya adalah Bern. Sedangkan, kota-kota besarnya yang lain adalah Zurich, Bale,Jenewa, dan Constance. Kota Zurich merupakan pusat keuangan yang memiliki jumlah penduduk paling besar.Taraf hidup penduduk Swiss adalah yang tertinggi di dunia.

Swiss beriklim dingin, berhujan, dan bersalju di daerah pegunungan. Salju abadi terjadi pada ketinggian di atas 2.700 m. Beberapa terowongan dapat dipergunakan untuk melewati Alpen. Di antara ketiga terowongan itu, Saint Gothard adalah terowongan yang terpanjang di dunia (16,32 km).

Swiss menempati peringkat pertama dalam aktivitas keuangan dan pendapatan per kapita penduduknya.

Pariwisata menjadi sumber daya penting di negara ini. Namun, karena sektor perbankan merupakan sektor penarik modal asing, maka sektor ini menjadi sumber utama pendapatan nasional. Roda gigi sebuah arloii

Bahasa resmi yang digunakan penduduk Swiss adalah Jerman (65 %), Prancis (18,4 %), Italia (9,08 %), dan Roma (0,8 %). Barisan Pegunungan Alpen mengisi sekitar 70 % dari wilayah negara ini. Barisan pegunungan ini merupakan yang terluas di Eropa. Barisan pegunungan lain yang melintasi Swiss adalah Jura. Para penduduknya bermukim di antara dua barisan pegunungan yang terbentang dari Danau Leman hingga Danau Constance. Kedua danau itu merupakan danau terbesar di Eropa. Swiss terbagi dalam 26 daerah yang dialiri Sungai Rhein, Rhone,Tessin, dan Inn.

Sumber daya lain berasal dari sektor industri jam, kimia, mekanik, dan makanan, khususnya pembuatan cokelat. Cervin

ITALIA Italia memiliki wilayah seluas

Venesia adalah kota yang memiliki banyak saluran air. Di Venesia juga terdapat beragam jenis mahakarya arsitektur Gothik, Renaisans, dan Barok.

301.225 km2. Penduduknya berjumlah 56.306.000 jiwa dan berbicara dalam bahasa Italia. Negara ini masuk dalam Masyarakat Ekonomi Eropa pada tahun 1958 dan mempergunakan mata uang euro.

Pompei adalah kota yang terletak di dekat Naples, di kaki Gunung Vesuvius. Kota ini terkubur abu gunung berapi pada tahun 79 M. Benda-benda yang diketemukan setelah penggalian masih dalam keadaan baik. Benda-benda ini merupakan saksi berharga tentang peradaban pada abad I M. Permukaan tanahnya sangat bergununggunung, yaitu Alpen, Dolomita, dan Pegunungan Apennina yang mencakup 35 % dari seluruh teritorial. Pegunungan-pegunungan tersebut memiliki puncak ketinggian lebih dari 4.000 m.

Ponte Vecchio di Florence.

Negara ini dibatasi oleh lima laut dan pulau-pulau, seperti Sardinia, Sisilia, dan Elba. Sisilia merupakan pulau terbesar yang memiliki beberapa gunung api. Salah satu gunung api adalah Gunung Etna yang berada di pantai. Gunung Etna merupakan gunung berapi tertinggi dan selalu aktif di Eropa.

Dataran rendah Po, di sebelah selatan Alpen sangat subur karena dialiri sungai. Arno dan Tiber adalah dua sungai yang berasal dari Pegunungan Appenina. Iklim di Italia sangat kontras dan bervariasi sesuai dengan daerahnya. Iklim pegunungan terdapat di Alpen dan puncak-puncak Apennina. Iklim semikontinental terdapat di dataran rendah Po, sedangkan iklim Mediterania terdapat di bagian tengah dan selatan.

Roma merupakan ibu kota negara, sekaligus kota terbesar di Italia. Keindahan arsitektur bangunan yang bersejarah menjadikan Roma sebagai kota yang banyak dikunjungi wisatawan. Di dalamnya terdapat kotaVatikan yang merupakan tempat kediaman Sri Paus.

Italia adalah negara produsen anggur nomor dua terbesar di dunia setelah Prancis.

Produksi pertanian dipusatkan pada gandum, buah-buahan, zaitun, dan anggur. Italia juga memproduksi beragam jenis keju. ■

Sektor industri di Italia cukup dinamis dan dititikberatkan pada konstruksi otomobil, tekstil, baja, dan peralatan elektronik.

JERMAN Jerman, yang luasnya 357.050 km2, berbatasan dengan sembilan negara. Setelah terpisah menjadi dua negara sejak Perang Dunia II, akhirnya Jerman bersatu kembali pada tahun 1990. Jerman adalah negara Eropa yang paling banyak penduduknya. Jumlahnya tercatat sebanyak 82.442.000 jiwa. Terjadinya imigrasi mengimbangi tingkat kelahiran yang terus menurun. Orang Turki, Italia, Yunani, Polandia, dan bekas Yugoslavia membentuk golongan minoritas yang cukup menonjol.

Ornamen papan nama toko

Berlin menjadi ibu kota negara sejak tahun l990.Tembok Berlin yang dibangun pada tahun 1961 menjadi lambang perpisahan dua wilayah, yaitu, Republik Federal Jerman dan Republik Demokratik. Dua wilayah Jerman itu masing-masing berada dalam pengaruh barat dan Uni Soviet.Tembok Berlin dihancurkan pada tahun 1989. Daerah di bagian utara berupa dataran yang dibatasi oleh Laut Utara dan Laut Baltik. Daerah di tengahnya berupa pegunungan tua.

Hutan Hitam yang berada di sebelah barat daya ramai dikunjungi wisatawan. Wilayah itu tertutup . oleh hutan cemara, pohon maple, dan pohon beech. Daerah Selatan berupa Pegunungan Alpen Bavaria. Sungai Rhein dan Danube merupakan dua sungai yang dapat dilayari. Air Sungai Rhein berasal dari Pegunungan Alpen Swiss yang mengalir ke Laut Utara. Sedangkan Sungai Danube berasal dari Hutan Hitam yang mengalir menuju Austria.

Gereja Bavaria

Jerman bagian utara dan barat laut beriklim laut dengan musim dingin berhujan serta musim panas yang teduh dan berhujan. Di bagian timur negara ini, iklimnya hampir kontinental, yaitu musim dingin yang membeku dan musim panas yang sangat panas. Jerman mengembangkan industri kimia, farmasi, dan mesin perkakas. Sedangkan industri besi baja, otomobil, dan industri teknologi maju menjadi sektor-sektor penting. Sektor pertanian menempati peringkat tertinggi. Orang Jerman memelihara babi, sapi, pertanian bit gula, serealia, dan anggur. Jerman adalah salah satu pendiri Masyarakat Ekonomi Eropa pada tahun 1958 dan saat ini menjadi kekuatan ekonomi pertama di Eropa dan ketiga di dunia.

AUSTRIA Austria menempati wilayah seluas 83.580 km2 dan sekitar 2/3 wilayahnya berupa Pegunungan Alpen yang mencakup tiga barisan, yaitu Pre-Alpen di bagian utara, Alpen Besar di bagian tengah, dan Pre-Alpen di bagian selatan. Jumlah penduduknya 8.190.000 jiwa. Ibu kotanya adalah Wina. Wina merupakan kota yang paling penting. OPEC (Organisasi Negara Pengekspor Minyak) bermarkas di Wina.

Sebagian besar hutan terdiri atas hutan berdaun jarum (konifer) yang menjadi sumber daya utama di Austria. Sumber daya lainnya adalah pengolahan mineral, seperti besi, tembaga, dan timah hitam.

Saat ini, Austria hanya menempati 12,5 % wilayah dari bekas seluruh wilayah Kekaisaran Austria. Kebutuhan energi negara ini disediakan oleh pusat-pusat pembangkit hidroelektrik. Bahkan, sebagian sisa energi itu diekspor ke negara lain di Eropa. Produk pertaniannya adalah serealia (gandum, jagung, oats, gandum hitam), kentang, dan bit gula. Anggur ditanam di dataran Danube. Austria menjadi anggota Uni Eropa sejak tahun 1995. Mata uangnya adalah euro.

Seorang laki-laki memetik untaian anggur.

Sungai Danube mengaliri negara ini mulai dari selatan hingga ke utara dan melintasi Wina. Dataran Danube ditempati oleh sebagian besar penduduk. Austria beriklim kontinental dan bervariasi menurut ketinggian. Pada musim dingin, angin yang tertinggal di lembah-lembah menjadi lebih dingin dari udara yang ada di ketinggian. Bahasa yang utama adalah bahasa Jerman. Bahasa yang dipergunakan kaum minoritas adalah bahasa Rumania, Ceko, Serbia, dan Italia.

Negara ini terbagi menjadi sembilan provinsi. Salzburg, yang berada di kota Innsburck provinsi Tirol adalah daerah yang menarik banyak wisatawan. Barisan rumah di Innsbruck

ANDORRA - MONAKO Andorra adalah negara kecil dengan luas 468 km2. Negara ini terletak di Pegunungan Pyrenia di perbatasan Prancis-Spanyol. Ibu kotanya adalah Andorra la Vella. Penduduknya (orang Andorra), mencapai 66.000 jiwa. Mereka berbicara dalam bahasa Catalan (sebagai bahasa resmi), Prancis, dan Spanyol. Penduduknya tidak terkena pajak dan jumlah calon pemegang kewarganegaraan Andorra berjumlah sangat banyak. Meskipun sejak tahun 1993 mempunyai konstitusi sendiri, Andorra tetap merupakan negara kepangeranan yang berada di bawah kekuasaan bersama antara Uskup Urgel dan Presiden Prancis. Karena daerahnya bergunung, pertanian dilakukan di lembah-lembah dan perbukitan. Cadangan airnya berlimpah sehingga dimanfaatkan sebagai sumber energi. Sektor pariwisatanya sangat maju. Ski, iklim, dan toko-toko yang menjual produk tanpa pajak merupakan salah satu daya tarik Andorra.

Andorra tua di Andorra



Monako adalah negara kepangeranan kecil seluas 1,95 km2 yang terletak di tenggara Prancis. Daerah berkarang ini dibagi dalam enam blok.

Kasino Monte Carlo di Monako

Sebagian besar dari 3 1.700 orang penduduknya adalah orang asing. Mereka datang menetap di Monako karena tidak ada pajak di negara tersebut. Bahasa resminya adalah Prancis, sedangkan dialek lokalnya adalah Liguria. Setiap tahun Monako mengadakan reli mobil dan Grand Prix Formula I. Kasino yang terkenal adalah Monte Carlo. Kasino ini menjadi sumber keuangan yang sangat penting disamping sektor perbankan yang lain. Orang Monako memiliki taraf hidup sangat tinggi, pajak sangat rendah, Tahukah sehingga banyak orang yang kalian bahwa di mencalonkan Monako terdapat diri menjadi warga negara. orang-orang dengan Namun, untuk mendapatkan 108 status warga kewarganegaraan negara tidak mudah.

VATIKAN-SAN MARINO-MALTA San Marino terletak di Italia, di daerah Apennina (lihat ’’Italia”). Luas wilayahnya adalah 61 km2 dengan jumlah penduduk 27.000 jiwa. Penduduknya hidup dari sektor pariwisata.

Vatikan adalah negara terkecil di dunia. Negara ini terletak di tengah kota Roma dan luasnya hanya 0,44 km2 yang ditempati oleh 750 jiwa. Mata uangnya adalah euro. ■

Negara ini dibangun pada abad IV. San Marino merupakan negara republik tertua di Eropa. Konstitusinya berasal dari abad XV. Saat ini produk pertanian yang paling utama adalah zaitun, sereal, anggur, dan produk susu.



Basilika Santo Petrus, Vatikan, Roma

Paus memegang kekuasaan absolut. la adalah kepala negara dan pemerintahan. Kota Vatikan memiliki banyak bangunan

Malta adalah kepulauan seluas 316 km2 yang terletak di Mediterania, di sebelah selatan Sisilia. Ibu kotanya adalah Valletta yang berada di Pulau Malta. Malta merdeka sejak tahun 1964. Penduduknya berjumlah 399.000 jiwa. Bahasa Malta digunakan sebagai bahasa resmi. Bahasa Malta mirip (dekat) dengan bahasa Arab. Selain itu, mereka juga berbahasa Italia dan Prancis.

berharga. Basilika Santo Petrus adalah gereja kristiani yang terbesar. Gereja itu dirancang dan dihias oleh senimanseniman yang paling berbakat dari zaman Renaisans (Raphael, Michel Angelo, dan Bernin). Pasukan Kepausan terdiri atas orang­ orang berkebangsaan Swiss. Pasukan ini ada sejak abad XV yang dikenal sebagai pengawal Swiss (Swiss Guard). Teluk Saint Julien di Malta

Republik San Marino mengganti mata uang negaranya dengan euro.

Pariwisata adalah sumber pendapatan utama. Pembuatan kapal, tekstil, kimia, dan plastik adalah sektor industri yang penting.

LIECHTENSTEIN Liechtenstein adalah negara kepangeranan kecil seluas 157 km2 yang terletak di antara Swiss dan Austria. Sejak Perang Dunia I, Liechtenstein menjaga hubungan erat dengan Swiss yang mewakilinya dalam bidang diplomatik.

Liechtenstein adalah monarki konstitusional yang diubah menjadi kepangeranan oleh Kaisar Charles VI. Pangeran Hans Adam II adalah bangsawan yang berkuasa pada saat ini. Penduduknya berjumlah 32.000 jiwa dan berbahasa Jerman.Taraf hidupnya sangat tinggi karena didukung oleh kebijakan fiskal yang menguntungkan. Produk pertaniannya berupa sereal, anggur, dan buah-buahan. Peternakan yang utama adalah sapi, babi, dan unggas. Negara ini merupakan pusat keuangan dunia dengan banyak perusahaan asing yang didirikan di sana karena tertarik oleh peraturan perbankan yang menguntungkan.

Kebun anggur di dekat Vaduz

Sungai Rhein dan anak sungainya mengaliri sebagian besar negara yang 25 % wilayahnya tertutup hutan. Sebuah pegunungan yang merupakan bagian dari Alpen, terdapat di selatan. Sebuah dataran rawa terbentang di sisi kanan Sungai Rhein. Di sebelah timur Liechtenstein terdapat lembah tinggi Samina. Lembah ini memiliki relief yang tingginya mencapai 2.750 m di perbatasan Swiss dan Austria. Iklimnya kontinental, tetapi teduh pada saat musim dingin berkat jaraknya yang berdekatan dengan Danau Constance. Ibu kota negara adalah Vaduz. Selain sebagai ibu kota negara,Vadus juga merupakan kota terpenting di negara ini. Istana kepangeranan yang didirikan sejak awal abad XVI mendominasi kota.

!■

Mata uang Liechtenstein adalah Franc Swiss.

ISLANDIA Islandia merupakan sebuah pulau, di Samudra Atlantik. Luas Islandia adalah 103.000 km2. Letaknya tepat berada di bawah lingkar Kutub Arktika.

Meskipun dijajah oleh Denmark hingga tahun 1918, orang Islandia mempertahankan bahasanya sendiri yang berasal dari bahasa Viking. Perikanan laut merupakan mata pencaharian yang utama. Kod dan capelan adalah ikan-ikan yang sering ditangkap. Islandia melarang perburuan ikan paus sejak 1989. Orang Islandia beternak domba dan memproduksi sutra dalam jumlah besar.

Gunung berapi Hverjfall

Gletser dan gunung berapi menutupi sebagian besar wilayahnya. Sedangkan, daerah yang dihuni hanya sekitar I %. Pulau ini sering mengalami gempa bumi karena terletak di punggung Atlantik dan barisan pegunungan bawah laut. Di Islandia terdapat hampir 200 gunung berapi yang masih aktif sehingga aliran lava membuat 10 % wilayahnya tidak bisa dihuni. Pada tahun 1996, letusan salah satu gunung berapi membuat gletser mencair. Daerah utara mempunyai iklim dingin, bersalju lebat, dan badai salju. Daerah selatan diuntungkan dengan iklim yang jauh lebih teduh karena adanya arus teluk (Gulf Stream). Penduduknya yang berjumlah 227.000 jiwa tinggal di kota-kota pesisir, di barat daya, dan dekat ibu kota Reykjavik.

Islandia memiliki gletser terbesar di Eropa yang meliputi wilayah seluas 8.300 km2. Energi geotermi yang dikeluarkan oleh sumber air panas alam dan hidroelektrik menjadi kekayaan negara yang besar. Sumber air panas juga banyak dikunjungi untuk alasan kesehatan.

Gereja di Seydisfjordur

NORWEGIA Norwegia terletak di tepi Samudra Atlantik. Negara ini dibatasi oleh Laut Arktik di sebelah utara, Laut Utara di sebelah selatan, dan Samudra Atlantik di sebelah barat. Luas Norwegia adalah 324.220 km2. Banyak pulau kecil dan kepulauan yang menjadi bagian dari negara ini berada di Laut Arktik dan Atlantik. Sekitar 60 % wilayahnya terdiri atas gunung. Pantai-pantainya terbentang 20.000 km yang terbentuk oleh fjords (lihat ’’Denmark”). Iklimnya oceanik dan kutub. Suhu udara di sepanjang pesisir lebih teduh karena adanya arus teluk (Gulf Stream). Kabut sering turun karena curah hujan yang sangat tinggi. Wilayah di bagian tengah mengalami musim dingin yang menggigit dan musim panas yang terik. Norwegia beriklim laut dan kutub. Daerah bagian utara tertutup oleh tundra. Daerah itu merupakan tempat makan bagi rusa kutub karena terdapat lumut dan kerak lumut (lihat ’’Tundra”). Penduduknya berjumlah 4.474.000 jiwa. Harapan hidup mereka sangat tinggi seperti halnya di Swedia. Sebagian besar penduduknya tinggal di bagian selatan. Daerah bagian utara dihuni orang-orang Saamis (Lapon).

Oslo adalah ibu kota Norwegia. Kota pelabuhan ini terletak di dasar fjord di bagian Rumah Noresund, tenggara. Kroendsherad Negara ini mengandalkan aktivitas industri, budaya, dan administratif. Karena kaya akan museum dan arsitektur modern, Oslo menarik wisatawan dalam jumlah besar. Lahan pertanian hanya mencakup 9 % dari keseluruhan wilayahnya. Hal itu sebagai akibat bentuk relief tanah yang bergunung dan tanah yang kurang subur. Perladangan sereal dan peternakan (domba) merupakan mata pencaharian penduduk daerah tersebut. Hasil Perikanan laut merupakan produk ekspor yang penting, terutama budidaya salmon. Norwegia merupakan salah satu negara produsen ikan terbesar di dunia. Negara ini memiliki banyak sumber minyak bumi dan gas alam di Laut Utara. Produksi listrik berasal dari pusat hidroelektrik.

-

% /J

Pantai Norwegia

Tahukah kalian kalau 80 % orang Norwegia bermata biru dan berambut pirang

SWEDIA Swedia merupakan negara yang berada di bagian utara Eropa, meliputi wilayah di bagian timur Skandinavia, dan berada di sebelah Norwegia. Negara ini juga berbatasan dengan Finlandia di bagian timur laut. Keduanya dipisahkan oleh Teluk Bothnia. Pulau Oland dan Gotland, di Laut Baltik, juga menjadi bagian dari negara ini. Luas negara seluruhnya adalah 449.960 km2 dengan jumlah penduduk 8.944.000 jiwa. Ibu kota Swedia adalah Stockholm. Kota ini adalah kota pelabuhan penting yang terletak di sebuah teluk kecil dengan pulaupulau yang tersebar, tetapi saling terhubung oleh jembatan. Kota ini memainkan peranan penting dalam kehidupan budaya dan ekonomi Swedia. Pemandangannya yang indah mengingatkan kita padaVenesia. Yayasan Nobel bermarkas di Stockholm. Alfred Nobel, industriawan dan ahli kimia Swiss (penemu dinamit), menggagas penghargaan Nobel yang dianugerahkan pada bidang-bidang yang berbeda (kimia, fisika, kedokteran, ilmu ekonomi, dan perdamaian). Di bagian utara Swedia dan di luar lingkar kutub, terbentang Laponia yang merupakan sumber besi dan mineral. Daerah ini memiliki banyak beruang, rusa kutub, dan serigala. Daerah di bagian tengah Swedia bergunung-gunung. Di sepanjang perbatasan Norwegia, menjulang Gunung Kolen dengan ketinggian 2.1 17 m yang berbatasan dengan Teluk Bothnia di sebelah timur.

Pemandangan udara kota Stokholm

Daerah di sebelah selatan Swedia terdiri atas dataran rendah dan danau. Di tepi Danau Vanern banyak berdiri perusahaan-perusahaan kayu. Swedia beriklim ekstrem pada musim dingin, terutama di daerah sebelah utara. Salju bertahan selama 6 bulan dan malam hari berlangsung selama hampir 2 bulan. Sedangkan di selatan, salju turun selama sekitar 2 bulan dan beriklim sedang.

Swedia mempunyai tambang besi yang terbesar di dunia, yaitu di Kirunia dan Laponia Penduduk Swedia berbahasa Swedia dan Samet. Harapan hidup penduduknya adalah yang tertinggi di dunia, yaitu 79 tahun. Industri hutan menjadi sumber daya penting di negara ini. Produk eskpornya berupa perikanan laut, produksi mineral, dan otomobil.

FINLANDIA Luas wilayah Finlandia adalah 337.000 km2. Sekitar 1/4 bagiannya terletak di lingkar kutub, dan 70 % wilayah tertutup hutan. Sekitar 188.000 danau terdapat di pesisir atau pedalaman. Rusia, yang berada di sebelah timur Finlandia mengakui kemerdekaan negara ini sejak tahun 1920. Ada beberapa negara yang berbatasan dengan Finlandia. Di sebelah barat, negara ini berbatasan dengan Swedia dan Norwegia, yang mempunyai wilayah lapon yang sama. Pantainya dibatasi oleh beberapa pulau besar dan pulau kecil. Pulau terbesar adalah Pulau Aland yang terletak di Laut Baltik. Dengan luas 640 km2, pulau ini mengandalkan pariwisata, pertanian, dan perikanan laut sebagai mata pencaharian.

Di daerah utara Arktika, musim panas berlangsung selama 73 hari dan matahari tidak pernah terbenam. Matahari terus bersinar selama 24 jam. Inilah yang disebut matahari tengah malam.

Finlandia disebut juga negara seribu danau. Seseorang pernah menghitung dan jumlahnya mencapai 187.888 buah danau. Helsinki adalah ibu kota negara sekaligus kota terbesar di Finlandia. Kota ini terletak di sebuah pulau di Teluk Finlandia. Pelabuhannya tertutup es pada bulan Januari-Mei, tetapi tetap bisa dilayari karena adanya alat pemecah es. Sektor industri kayu, baik pengolahan kayu menjadi bubur kertas maupun ekspor kayu merupakan perekonomian utama Finlandia. Sebuah sistem terusan yang menghubungkan danau-danau telah memungkinkan danau-danau untuk dilewati. Tanahnya kaya akan mineral (perak, seng, tembaga, dan cobalt) dan metalurgi merupakan sektor kegiatan yang penting.

•X Museum Nasional Helsinki

Di bagian utara Finlandia, relief tanahnya tidak rata dengan titik tertinggi 1.328 m. Daerah utara negara ini menunjukkan sisa-sisa zaman es. c

Finlandia beriklim ekstrem. Salj bertahan sekitar 7 bulan di Laponia dan sekitar 5 bulan di tempat lain. Daerah selatan beriklim sedang dan dingin. Musim panasnya pendek, terang, dan segar.

Finlandia menjadi anggota Uni Eropa pada tahun 1995 dan menggunakan euro sebagai mata uang.

Stasiun Helsinki

DENMARK Denmark terletak di barat laut Eropa dengan luas 43.070 km2. Inilah negera terkecil di Skandinavia. Penduduknya berjumlah 5.330.000 jiwa.

Iklimnya teduh di musim panas dan berhujan selama musim dingin. Suhunya mengalami perbedaan yang menyolok akibat perubahan arah angin.

Ibu kotanya adalah Kopenhagen, sebuah kota pelabuhan, industri, dan perdagangan. Sepertiga penduduk Denmark tinggal di sana.

Meskipun sektor industri (makanan, industri besi baja, dan tembakau) merupakan sektor utama, sektor pertanian, peternakan, produksi susu, dan perikanan laut tetap merupakan produk ekspor yang dinamis. Denmark bergabung dengan Masyarakat Ekonomi Eropa pada tahun 1973 dengan rekan perdagangan utamanya, yaitu Jerman dan Inggris. Greenland adalah pulau yang sangat

Putri Duyung Kecil di Kopenhagen

Untuk menghormati Hans Christian Andersen (seorang penulis cerita anak terkenal), maka didirikanlah patung Putri Duyung kecil di pintu masuk pelabuhan Kopenhagen. Wilayah terluas dari negara ini terbentang di atas Semenanjung Jutland. Pulau-pulau utama lainnya adalah Sjaelland, Fionia, Lolland, dan Falster. Sedangkan, sekitar 500 pulau kecil lainnya tersebar di Laut Utara dan Balti k. Negara ini sangat datar. Pesisirnya dibatasi oleh bukit pasir di sebelah barat dan fjords di sebelah timur. Hanya daerah timur yang memiliki beberapa bukit rendah dan dataran rendah yang subur. Fjords adalah teluk yang sempit di antara tebing-tebing yang tinggi.

besar, yaitu 2.000.000 km2. Pulau ini pernah menjadi bagian dari Denmark. Namun, sejak tahun 1979 telah menjadi wilayah otonomi. Bangsa Eskimo tinggal di sana sejak abad X.

Kapal yang berlabuh di Kopenhagen

JI x<

t

ESTONIA Estonia beriklim maritim, kecuali di pedalaman yang beriklim kontinental. Estonia adalah republik yang dahulu dikuasai oleh bekas Uni Soviet. Negara ini merdeka sejak 1991. Penduduknya mencapai 1.399.000 jiwa. Orang Estonia, yang berjumlah 2/3 dari penduduknya, mengalami konflik etnis dengan orang Rusia yang datang dan menetap secara besarbesaran selama rezim komunis. Bahasa dan budaya Estonia mirip dengan Finlandia.

Menara kota tua Tallinn

Estonia adalah salah satu dari tiga negara Baltik yang terletak di tepi Teluk Finlandia dan Laut Baltik serta di sebelah barat Rusia. Luasnya adalah 45.200 km2. Pantainya terbentang sepanjang 1. 160 km dan terdapat lebih dari 1.500 pulau di wilayah ini. Dua pulau terpenting, Saaremaa dan Khiuma terletak di antara Teluk Riga dan Laut Baltik. Estonia merupakan negara yang memiliki daratan berupa dataran rendah yang sebagian besar wilayahnya adalah rawa dan danau. Sungai Peipus meliputi wilayah seluas 3.500 km2 dan hanya dapat dilewati selama 8 bulan dalam setahun karena membeku (mulai bulan Desember-Maret). Hutan di daerah ini beripa hutan birch dan hutan berdaun jarum (konifer).

Orang asing yang tinggal di Estonia selama lebih dari 2 tahun dapat memperoleh kewarganegaraan Estonia.

Sebagian besar penduduknya tinggal di perkotaan.Tallinn adalah ibu kota Estonia.Tallinn memiliki jumlah penduduk terbanyak. Kota terbesar kedua adalah Tartu.Tartu berada di sebelah timur dan dekat dengan Danau Peipus. Industri metalurgi dan mekanik menjadi industri merupakan aktivitas utama di Estonia, selain industri kayu dan tekstil. Estonia bergabung dengan Uni Eropa pada tanggal I Mei 2004. Pelabuhan Tallinn

LATVIA hidroelektrik) dan sebagai sarana transportasi kayu dari hutan pedalaman menuju pelabuhan dengan cara dihanyutkan. Latvia mengalami musim dingin yang membeku saat semua wilayahnya tertutup salju selama 4 bulan. Sedangkan, musim panasnya cukup panas, kecuali di sebelah barat yang beriklim laut. Hutan di Latvia berupa hutan birch, pinus, dan cemara yang menempati 1/4 wilayahnya. Hutan ini merupakan kekayaan ekonomi karena menjadi penggerak utama industri pengolahan kayu. Pertanian dititikberatkan pada peternakan dan produksi susu. Linen, bit, dan sereal merupakan jenis tanaman pertanian yang paling besar. Menara tiga gereja yang paling terkenal di Riga (gereja Dom, Santo Petrus, dan Anglikan)

Latvia adalah bagian dari negara Baltik. Di sebelah barat, negara ini dibatasi oleh Laut Baltik dan di sebelah utara dibatasi olehTeluk Riga. Selain itu, Latvia juga berbatasan langsung dengan beberapa negara, yaitu Federasi Rusia di sebelah trmur, Estonia di sebelah utara, dan Lithuania di sebelah selatan. Negara ini mempunyai relief tanah berketinggian sedang, yang terdiri atas hamparan rawa, tanah lapuk yang berasal dari tumbuh-tumbuhan, dan sejumlah danau.Wilayah keseluruhannya seluas 64.000 km2. Sebuah sungai melintasi negara ini dan berakhir di Teluk Riga, yaitu Sungai Dvina. Sungai tersebut dimanfaatkan sebagai pembangkit listrik (produksi

Penangkapan ikan haring dan kod adalah aktivitas yang sangat penting. Latvia mempunyai penduduk berjumlah 2.326.000 jiwa. Orang Rusia membentuk kelompok minoritas yang menonjol, menyusul bersatunya negara ini dengan bekas Uni Soviet. Sepertiga penduduk tinggal di ibu kota negara, Riga. Riga merupakan kota pelabuhan dan industri, yang aktivitasnya dipusatkan pada pembuatan kapal, kayu, produksi bahan-bahan rel, dan industri farmasi. Latvia merdeka sejak tahun 1991.

Latvia menjadi anqgota Uni Eropa sejak 1 Mei 2004.

LITHUANIA

©EPAPHOTO/AFI/NORMUNDSMEZINS

Lithuania merupakan salah satu dari tiga negara Baltik. Lithuania terletak di sebelah selatan Latvia dan di sebelah timur Laut Baltik. Negara ini berbatasan langsung Bagian dalam terminal minyak dengan bumi di Klaipeda beberapa negara, yaitu di sebelah selatan dan timur dengan Polandia dan Belarusia. Negara ini terbentang sepanjang 65.200 km2. Relief tanahnya terdiri atas dataran rendah, rawa-rawa, dan bukitbukit kecil. Ribuan danau tersebar di wilayah ini. Sungai Niemen dimanfaatkan untuk produksi hidroelektrik. ■

Iklim laut yang menyebabkan musim dingin yang teduh dan musim panas yang segar, menjadi ciri daerah bagian barat Lithuania. Daerah timur Lithuania mengalami iklim yang lebih kontinental dengan musim panas yang terik dan musim dingin yang lebih ekstrem. Penduduknya berjumlah 3.572.000 jiwa, yang mayoritas adalah orang Lithuania asli. Orang Rusia merupakan golongan minoritas dan ada pula orang Polandia. Vilnius adalah ibu kota negara Lithuania. Kota yang terletak di atas Vilija, anak Sungai Niemen ini, mempunyai aktivitas industri yang intensif. Sektor ini bergerak di bidang produksi mesin perkakas, mesin pertanian, motor

elektrik untuk industri tekstil, dan makanan. Kota-kota besar lainnya, seperti Kaunas dan Klaipeda, dihuni oleh banyak penduduk. Klaipeda adalah kota pelabuhan yang sangat aktif berkat industri penangkapan dan pabrik pengolahan ikan. Selain itu, kota ini juga menjadi tempat transit industri, antara lain adalah industri hidrokarbon dari utara Rusia. Peternakan sapi dan babi serta pertanian sereal, linen, dan kentang adalah aktivitas pertanian yang mempekerjakan 20 % dari jumlah penduduk yang aktif. Pesisir pantainya kaya akan hutan yang pohonnya berdaun jarum (konifer). Selain itu, ditemukan amber dan getah fosil. Amber yang berwarna kuning kecokelatan digunakan dalam pembuatan perhiasan atau barangbarang.

Lithuania menjadi anggota Uni Eropa pada tanggal 1 Mei 2003. Pemandangan kota tua Vilnius di malam hari

POLANDIA Polandia adalah salah satu dari 4 negara di EropaTengah. Negara ini terletak di sebelah selatan Laut Baltik, di sebelah timur Jerman dan di sebelah utara Republik Ceko.

Polandia beriklim kontinental sehingga musim panasnya terik dan musim dinginnya membeku, bahkan di daerah pegunungan sangat bersalju. Warsawa adalah ibu kota Polandia yang terletak di tengah-tengah negara, dilintasi Sungai Vistula, serta memiliki kawasan hijau yang cukup banyak. Setelah hancur selama Perang Dunia II, kota ini dibangun kembali. Saat ini kota Warsawa menjadi pusat budaya dan industri. Sekitar 98 % penduduknya adalah orang Polandia asli. Jumlahnya mencapai 38.623.000 jiwa dan terutama tinggal di daerah selatan dan dekat dengan Gdansk, sebuah kota besar yang menjadi pusat pelabuhan dan industri.

Kota tua Warsawa

Dengan luas 312.685 km2, Polandia merupakan negara yang wilayahnya berupa dataran rendah. Daerah selatan mempunyai relief pegunungan dengan barisan Pegunungan Carpathia dan Sudete. Daerah pesisir di sepanjang Laut Baltik berpasir. Lautnya masuk ke daratan dan membentuk teluk.

Polandia adalah negara datar yang mempunyai sedikit pegunungan. Sekitar 97 % wilayahnya mempunyai ketinggian kurang dari 500 m. Dua sungai besar melintasi negara ini. Sungai itu adalah sungai Vistula dan Oder. Sungai Vistula merupakan sungai terpanjang, yaitu 1.070 km. Sungai Oder panjangnya 854 km. Kedua sungai itu dimanfaatkan sebagai jalur transportasi sungai.

Pertanian menjadi bagian penting dalam perekonomian Polandia. Daerah barat daya merupakan daerah yang paling subur di seluruh negara. Hasil pertaniannya, yaitu sereal, buah, bit, dan kentang. Tanahnya kaya akan mineral, yaitu belerang, perak, antrasit, dan seng. Polandia memiliki industri berat dan daerahnya sudah terpolusi. Beberapa sektor, seperti industri besi dan baja serta tambang batu bara, mulai terancam. Polandia bergabung dengan Uni Eropa pada tanggal I Mei 2004.

Desa di dekat Zakopone dan Gunung Tatra

REPUBLIK CEKO Republik Ceko terletak di Eropa Tengah, berbatasan dengan Austria di tenggara, Polandia di utara dan timur, dan Jerman di barat. Dengan luas 78.864 km2, Republik Ceko menggabungkan daerah Bohemia, Moravia, dan Silesia. Penduduknya berjumlah 10.247.000 jiwa. Cekoslovakia terdiri atas Republik Ceko dan Slovakia. Republik Federasi Cekoslovakia membubarkan diri pada tahun 1993 sehingga kedua negara ini sekarang menjadi dua negara yang terpisah.

Sungai Vltava di Praha

Ibu kota negara adalah Praha. Ibu kota ini terletak di Bohemia. Banyak jembatan menghubungkan Sungai Vltava. Sungai ini melintasi kota. Praha adalah kota yang kaya akan museum dan monumen sehingga menjadi salah satu kota yang paling banyak dikunjungi di Eropa. Republik Ceko dikelilingi oleh pegunungan.Titik puncaknya terletak pada ketinggian 1.602 m di Pegunungan Raksasa. Di sebelah tenggara terdapat Pegunungan Carpathia Putih, dan di barat laut terdapat pegunungan yang mengandung logam.

Daerah Bohemia bagian tengah berupa dataran tinggi yang dialiri Sungai Elbe. Sungai Elbe adalah sebuah sungai yang bersumber dari Gunung Raksasa dan berakhir di Laut Utara. Moravia adalah sebuah daerah yang berada di timur, yang memiliki tanah subur. Daerah ini dilalui Sungai Moravia dan anak sungainya. Hutan menutupi hampir 36% wilayah Cekoslovakia. Hutan ini menghasilkan kayu. Namun, polusi mengancam kelestarian beberapa hutan di Cekoslovakia. Republik Ceko memproduksi sereal, terutama Jam astronomi di hotel tua kota Praha gandum. Houblon ditanam untuk bahan pembuatan bir. Peternakan domba dan babi adalah sektor yang sangat penting di Ceko. Sektor industri dititikberatkan pada bidang tekstil, kaca, porselen, sepatu, metalurgi, dan pengolahan mineral. Negara ini masuk menjadi anggota Uni Eropa sejak I Mei 2004.

Setiap tahun, Praha dikunjungi oleh 75 juta wisatawan.

SLOVAKIA Slovakia berpenduduk 5.403.000 jiwa yang sebagian besar terdiri atas orang Slovakia asli. Orang Hongaria dan Roms (Tzigane) merupakan kaum minoritas yang menonjol.

Slovakia terletak di sebelah selatan Polandia dan di sebelah utara Hongaria. Ketiga negara tersebut pada abad X dan XIX bergabung menjadi satu. Negara ini berbatasan dengan Republik Ceko di barat. Slovakia merdeka sejak tahun 1993.

Bratislava adalah ibu kota Slovakia. Kota ini terletak di sebelah barat daya Slovakia. Bratislava terletak di atas Sungai Danube. Kota ini juga merupakan pelabuhan penting dan jalur pertemuan komersial. Aktivitas industrinya berkembang dengan sangat pesat. Pembangunan bendungan dilakukan bersama dengan Hongaria di Danube pada tahun 1980-an. Namun, hanya Slovakia yang menyelesaikan proyek ini. Karbon, terutama arang, menjadi sumber daya mineral utama. Namun, karbon juga menimbulkan masalah yang berat bagi lingkungan hidup dan kesehatan. Selain itu, juga terdapat pertambangan tembaga, besi, dan timah hitam.

Puri Trancin yang dibangun pada abad X di sebelah barat Slovakia.

Slovakia mempunyai luas 49.016 km2. Negara ini memiliki banyak gunung. Di utara terdapat barisan Pegunungan Tatras, di barat terdapat Carpathia Kecil dan Carpathia Putih. Di sebelah selatan terdapat Pegunungan Beskida. Pegunungan beriklim lembap, tertutup hutan lebat, dan dimanfaatkan untuk industri kayu, yaitu pohon beech, pohon oteng, dan cemara. Dataran rendah yang subur berada di sebelah selatan, diairi oleh Sungai Danube. Di sana ditanam gandum, barley, dan bit gula. Slovakia beriklim kontinental dan lembap. Musim dingin di Carpathia sangat beku dan penuh limpahan salju. Musim panasnya cukup menyengat.

Jalur produksi otomobil Volkswagen Polo di Volkswagen Slovakia



Slovakia bergabung dalam Uni Eropa sejak I Mei 2004.

HONGARIA Hongaria merupakan sebuah negara di Eropa Tengah. Negara ini terletak di sebelah selatan Slovakia, di sebelah barat Rumania, di sebelah timur Austria, serta di sebelah utara Kroasia dan Slovenia.

1

Istana Parlemen Hongaria di Budapest

Sungai Danube melintasi negara ini di sisi utara dan selatan, mengaliri anak sungainya. Dataran membentang di sepanjang sungai besar ini. Daerah utara bergunung-gunung dan titik tertingginya terletak di Gunung Kekes, yaitu pada ketinggian 1.015 m. Danau air tawar terbesar di Eropa terdapat di Hongaria, yaitu Danau Balaton. Luas Danau Balaton adalah 596 km2. Sekitar 30 aliran sungai bermuara di danau tersebut.

Di timur terdapat lahan pertanian yang terbentang di dataran rendah subur Danube. Sereal menjadi bagian produksi yang paling menonjol. Di sana juga ditanam kentang, bit gula, bunga matahari, dan buah-buahan (aprikot, prune) serta anggur (tokay). Industri berat merupakan mata pencaharian utama penduduknya dan menyerap tenaga kerja sebanyak 40 % dari jumlah penduduk aktif. Mineral yang ditambang adalah karbon, arang, dan bauksit. Hongaria juga menghasilkan gas alam dan m inyak. Berakhirnya masa komunis membuat Hongaria dapat mengembangkan ekspor ke negara-negara baru. Negara ini bergabung dengan Uni Eropa pada tanggal I Mei 2004.

Sejak tahun 1872, Budapest merupakan gabungan antara dua kota di tepi Sungai Danube, yaitu Buda dan Pest.

Jembatan Rantai di Budapest

Hongaria beriklim kontinental dan kering, dengan musim dingin yang menggigit dan musim panas yang terik.

Budapest yang terletak di sebelah utara dan dilintasi Sungai Danube, merupakan pelabuhan besar sekaligus pusat komunikasi perdagangan. Buda terletak di sisi kanan Sungai Danube dan Pest berada di sisi kirinya. Ada enam jembatan menghubungkan kedua kota tersebut.

r

Terdapat 10.168.000 jiwa di Hongaria. Mereka terutama bermukim di kota Budapest, yang merupakan ibu kota negara.

RUMANIA Rumania berada di bagian tenggara Eropa yang dibatasi oleh Laut Hitam di sebelah timur. Dengan luas 237.500 km2, negara ini dikelilingi oleh Ukraina di sebelah utara, Moldova di sebelah timur, Serbia Montenegro dan Hongaria di sebelah barat, serta Bulgaria di sebelah selatan.

Penduduk Rumania berjumlah 22.272.000 jiwa, sekitar 7 % adalah orang Hongaria. Orang Rom (Tzigane) menjadi minoritas utama yang pada tahun 90-an terus- menerus dikejar.

Rumania bangkit perlahan dari kesulitan ekonomi yang disebabkan oleh tekanan rezim komunis. Masa kediktatoran Ceausescu (1965-1989) menyebabkan negara ini berada dalam keadaan krisis dan kacau. Daerah tengah Rumania berupa barisan Pegunungan Carpathia dalam bentuk lengkungan di sekitar dataran tinggi Transylvania. Puncak tertinggi yang berada pada titik 2.543 m adalah Puncak Moldoveanu. Dataran rendah dan sebuah zona perbukitan, yang menjadi kelanjutan dari pegunungan, dapat ditemukan di daerah periferal.

Integrasi Rumania ke dalam Uni Eropa diperkirakan telah dilakukan pada tahun 2007. Rumania mengalami musim dingin yang membeku serta musim panas yang terik dan kering. Hal ini terutama terjadi di dataran rendah di wilayah timur. Delta Danube, yang berakhir di Laut Hitam, merupakan cikal bakal laguna yang membentuk danau-danau. Delta menjadi hunian berbagai burung yang bermigrasi termasuk pelikan.

Bangunan ’’Plaza” di Bukarest

Bukarest adalah ibu kota negara sekaligus kota terbesar di Rumania. Kota ini terletak di selatan, di atas anak Sungai Danube, merupakan kota yang sangat padat penduduk. Penduduknya tinggal di daerah pinggiran, di dalam bangunan-bangunan besar. Industri berat (metalurgi, mekanik) cukup mendominasi. Sektor pertanian mengalami kekurangan alat-alat modern, tetapi tanah yang subur memproduksi sereal, bunga matahari, dan sayuran. Padang rumput di Puncak Carpathia dimanfaatkan untuk mengembangbiakkan binatang ternak, seperti domba. Rumania adalah negara yang kaya akan tradisi populer dan folklor. Seni ikonik dilakukan sejak abad XV.

KROASIA Kroasia adalah republik yang terletak di Semenanjung Balkan. Di sebelah barat negara ini dibatasi oleh Laut Adriatik, di timur oleh Bosnia Herzegovina, serta di utara oleh Hongaria dan Slovenia. Luas Kroasia adalah 56.538 km2. Selama 816 tahun, Kroasia berada di bawah dominasi Hongaria. Pada tahun 1918, negara ini berintegrasi dengan suatu wilayah yang kemudian menjadi kerajaan Yugoslavia pada tahun 1929. Kroasia merdeka pada tahun 1991. Daerah pesisir pantai sepanjang 1.778 km yang terbentang di Pantai Adriatik.Tumbuhannya bertipe Mediterania, seperti jeruk, ara, dan anggur. Gereia Saint Marc di Zagreb

■-

i 4/

Pantai Adriatik.Titik tertinggi negara ini berada di Gunung Troglav, yaitu 1.918 m. Kroasia diuntungkan di bagian pantai oleh iklim Mediterania, sedangkan daerah tengah mempunyai iklim kontinental dengan musim j^anas yang terik dan musim dingin yang sangat dingin. Penduduk Kroasia berjumlah 4.681.000 jiwa, terdiri atas 75 % orang Kroasia asli dan 10 % orang Serbia. Namun, terjadinya perubahan jumlah penduduk akibat peperangan masih belum dapat dipastikan.

Kota Dubrovnik disebut mutiara Adriatik karena memiliki warisan bangunan bersejarah yang bergaya arsitektur Gotik, Renaisans dan Barok Zagreb yang terletak di Save (anak Sungai Danube) adalah ibu kota Kroasia. Kota ini merupakan kota industri (metalurgi dan tekstil) dan perdagangan. Kota ini memiliki daerah yang indah serta memiliki beberapa istana dan gereja. Pertanian dipusatkan di Slavonia. Slavonia adalah sebuah daerah di sebelah timur Laut Kroasia yang memproduksi gandum, jagung, dan buah. Perkebunan linen menghasilkan minyak serta bahan baku yang digunakan dalam industri tekstil. Perkebunan itu terletak di bagian utara.

I

Dataran rendah dan bukit-bukit memenuhi wilayah bagian utara dan tengah Kroasia. Pegunungan Alpen Dinarik membentang di sepanjang

Pembangunan kapal mempunyai posisi penting dalam sektor industri. Kroasia kaya akan sumber energi, seperti gas alam dan minyak bumi.

BOSNIA HERZEGOVINA Bosnia Herzegovina terletak di Balkan dan dibatasi oleh Laut Adriatik di bagian barat. Negara ini berbatasan dengan Kroasia di sebelah utara dan barat, serta Serbia Montenegro di sebelah selatan dan timur.

Negara ini memiliki banyak gunung. Pegunungan Alpen Dinarik terbentang di Pantai Adriatik. Daerah barat daya merupakan daerah yang subur karena diairi oleh Sungai Neretva dan tertutup oleh tumbuhan Mediterania. Sarajevo adalah ibu kota Bosnia Herzegovina. Kota ini terbentuk dari tiga bagian, yaitu kota kuno Islam, pusat administrasi dan budaya, serta kota industri.

Desa di sekitar Sarajevo

Negara seluas 51.129 km2 merupakan pecahan Yugoslavia dan merdeka sejak tahun 1992. Permintaan otonomi yang tidak dapat diterima oleh Serbia berakhir dengan perang saudara antara Serbia, Kroasia, dan orang muslim.

Tito, presiden bekas Yugoslavia telah mengesahkan status kewarganegaraan komunitas Muslim pada tahun 1968. Konflik yang berlangsung hingga tahun 1995 ini menyebabkan meningkatnya jumlah korban, adanya kejahatan perang, dan pembersihan etnis. Konflik itu berakibat pada banyaknya penduduk yang meninggalkan negeri ini. Bosnia saat ini terdiri atas Federasi Bosnia Herzegovina (Kroasia-Muslim) dan Republik Serbia Bosnia.

c

Bosnia memiliki iklim yang berbeda. Di daerah pantai mengalami iklim Mediterania. Di gunung, musim dingi sangat keras dengan salju melimpah. Sedangkan, wilayah lain di negara ini menikmati iklim kontinental. Bosnia memiliki 3.592.000 penduduk yang terbagi dalam tiga kelompok etnis, yaitu Muslim (44 %), Serbia (31 %), dan Kroasia (17 %). Sebagian besar penduduk berbahasa SerboKroasia. Seluruh sektor ekonomi lumpuh selama terjadinya konflik. Sektor pertanian juga terganggu karena negara ini biasanya banyak menghasilkan sereal, buahbuahan (anggur, ara, delima, dan zaitun). Lapisan bawah tanah yang kaya mineral mendukung usaha di bidang metalurgi. Namun, industri ini hancur akibat perang.

Buah zaitun

SERBIA MONTENEGRO Serbia Montenegro terletak di Balkan dan luasnya 102.000 km2. Wilayah Serbia yang paling luas terdiri atas dataran rendah di sebelah utara serta daerah bergunung-gunung dan berbukit-bukit di sebelah selatan. Wilayah Montenegro penuh dengan gunung yang membentang di sepanjang Pantai Adriatik.

Penduduknya diperkirakan berjumlah 10.663.000 jiwa. Konflik dan krisis ekonomi yang parah sejak tahun 1980-an menyebabkan sebagian besar penduduknya Setelah hidup dalam kesengsaraan. Orang Serbia berasal dari Bosnia Herzegovina dan Kroasia. Mereka berdatangan sehingga menambah jumlah penduduk Serbia di Serbia Montenegro, yang merupakan penduduk terbesar di negara ini. Kelompok minoritas yang lain adalah Albania, Hongaria, dan Slavia Muslim. Beograd adalah ibu kota negara sekaligus kota utama. Selain sebagai pusat industri, kota ini juga menjadi pelabuhan sungai yang terletak di atas Sungai Danube.

Danube dan Benteng Golubac

Sungai Danube dan beberapa sungai beserta anak sungainya mengaliri Serbia Montenegro. Danau Shkode di perbatasan Albania merupakan danau terbesar di Balkan. Luas danau itu 370 km2. Iklimnya bervariasi menurut daerahnya. Daerah selatan beriklim Mediterania, sedangkan di tengah dan utara beriklim kontinental. Daerah pegunungan beriklim Alpen.

pecahnya Yugoslavia pada tanggal 4 Februari 2003, komunitas Negara Serbia dan Montenegro hanya membentuk satu negara.

Di daerah Voivodine, penduduknya menanam sereal, bit gula, kentang, dan rami. Di daerah selatan menghasilkan produk khas Mediterania, yaitu zaitun dan buah ara. Penambangan berbagai mineral, seperti timah hijam, tembaga, dan seng merupakan sektor ekonomi negara yang penting. Serbia Montenegro mendukung angkatan bersenjata Serbia Bosnia selama perang dan menjalankan politik permurnian etnis di Kosovo. Mantan presidennya, Slobodan Milosevic, didakwa melakukan kejahatan perang dan kejahatan terhadap kemanusiaan.

BULGARIA Bulgaria berada di daerah Balkan. Negara ini dibatasi oleh Laut Hitam di sebelah timur. Sedangkan, Sungai Danube memisahkan Bulgaria dengan Rumania. Negara ini juga berbatasan dengan Turki,Yunani, Macedonia, dan Serbia Montenegro.

n

Biara Kila

Bulgaria merupakan negara yang berupa dataran rendah dan pegunungan. Keseluruhan luas wilayahnya adalah I 10.912 km2. Negara ini dilintasi oleh dua rantai pegunungan, yaitu Pegunungan Balkan di utara dan Pegunungan Rhodope di selatan yang menjadi batas antara Bulgaria dan Yunani. Puncak tertingginya adalah Gunung Musala, yaitu 2.925 m. Gunung itu berada di rantai Pegunungan Rhodope.

Pada tahun 2007, Bulgaria bergabung dengan Uni Eropa. Selain dilintasi dua rantai pegunungan, negara ini juga mempunyai dataran rendah dan dataran tinggi. Dataran rendah dan dataran tingginya terletak di sebelah utara, yaitu di sepanjang Sungai Danube, serta di bagian tengah (di antara dua daerah pegunungan). Bulgaria mengalami iklim kontinental, yaitu musim dingin yang sangat dingin

dan musim panas yang terik. Sisi bagian selatan cenderung beriklim Mediterania. Sedangkan, di daerah pegunungan banyak terjadi hujan dan bersalju. Sofia adalah ibu kota negara Bulgaria, terletak di sebelah barat. Bulgaria juga merupakan pusat administrasi, industri, perdagangan, dan budaya. Kota yang pernah hancur selama Perang Dunia II ini telah dirombak secara total. Bulgaria berpenduduk 8.156.000 jiwa, sekitar 85 % di antaranya adalah warga Bulgaria asli. sedangkan orang Turki merupakan kelompok minoritas yang paling menonjol. Varna adalah kota pelabuhan yang sangat dinamis. Mata pencahariannya meliputi sektor industri dan perdagangan. Saat ini, sektor pariwisata di sepanjang pantai Laut Hitam sedang mengalami peningkatan. Selama tahun 1946-1990 negara ini dipimpin oleh pemerintahan komunis. Sebelum tahun 1992, pertanian dilakukan secara kolektif dan lahan pertanian tidak dimiliki secara perorangan. Hasil pertanian meliputi biji-bijian (gandum, jagung, bunga matahari), perkebunan anggur, tembakau, dan mawar yang menghasilkan esens (bibit) untuk parfum. Peternakan domba dan kambing menghasilkan produk susu.

Istana Parlemen Bulgaria di Sofia

MACEDONIA Macedonia merupakan salah satu negara yang berada di Eropa Selatan. Macedonia berbatasan dengan Serbia Montenegro di sebelah utara,Yunani di sebelah selatan, Bulgaria di sebelah timur, dan Albania di sebelah barat.

Negara ini berpenduduk 2.035.000 jiwa. Warga Macedonia beragama Kristen Orthodoks. Sedangkan, orang Albania dan Turki, yang merupakan kelompok minoritas, beragama Islam.

Luas Macedonia adalah 25.713 km2. Negara ini menjadi bagian Yugoslavia sampai tahun 1991. Kemudian, tahun itu dijadikan tahun kemerdekaan Macedonia. Sebagian besar wilayah Macedonia bergunung-gunung. Di sebelah barat, terdapat barisan Pegunungan Alpen Dinarik dengan titik tertinggi adalah Gunung Korab (2.751 m). Di sebelah timur, terdapat Pegunungan SerboMacedonia dan Rhodope. Sungai Vardar yang besar mengalir dari utara ke selatan hingga mencapai Yunani dan berakhir di Laut Aegeia. Dua buah danau (Ohrid dan Prespa) yang terletak di perbatasan Albania dan Yunani merupakan pusat pariwisata.

Kota Ohrid

Lembah-lembah dan dataran rendah yang subur melahirkan keanekaragaman dan swasembada pertanian. Sereal, kentang, tembakau, kapas, anggur, dan buahMacedonia buahan adalah bagian dari menjadi produk pertaniannya.

anggota organisasi PBB dengan nama Arym.

Terjadi perbedaan iklim di Macedonia. Daerah lembah dengan pegunungan yang mengalami musim dingin membeku dan hujan salju yang berlimpah. Sedangkan, di Lembah Vardar mengalami iklim Mediterania. Skopje adalah ibu kota negara Macedonia. Kota ini terletak di sebelah utara. Sektor industri yang utama adalah industri besi dan baja. Kota ini juga menjadi pusat perdagangan untuk produk pertanian dari daerah di sekitarnya. Kehidupan mereka bersama kelompok minoritas Albania sangat sulit dilakukan. Tuntutan kaum nasionalis Albania untuk meminta otonomi yang lebih besar dan pengakuan atas bahasanya menimbulkan konflik kekerasan.

Biara Tua di Ohrid.

Macedonia kaya akan mineral seperti, timah hitam, seng, dan tembaga. Karbon adalah sumber daya mineral yang paling banyak diolah. Negara ini memiliki industri tekstil, otomobil, dan makanan.

ALBANIA Albania merupakan negara yang memiliki luas 28.748 km2. Albania terletak di daerah Balkan. Negara ini dibatasi oleh Laut Adriatik di sebelah barat, Serbia Montenegro di sebelah utara, Macedonia di sebelah timur, dan Yunani di sebelah selatan. Karena lama terisoIasi akibat rezim totaliter, Albania termasuk dalam negara termiskin di Eropa. Keseimbangan negara yang rapuh makin diguncang oleh kedatangan para pengungsi yang melarikan diri dari konflik Serbia-Kroasia.

museum-museum penting dan merupakan kota dengan perpustakaan terbanyak di negara ini. Pertanian menjadi milik perorangan sejak tahun 1990-an. Para penduduk menanam anggur, buah-buahan, biji-bijian, zaitun, dan tembakau. Peternakannya dipusatkan pada domba dan kambing. Albania menambang sumber minyak bumi, krom, tembaga, nikel, dan karbon. Negara ini juga mempunyai pabrikpabrik kimia, besi baja, dan tekstil.

Pegunungan yang mendominasi daerah utara, tengah, dan selatan, membuat komunikasi sukar dilakukan. Hanya Pantai Adriatik yang memiliki dataran rendah yang harus dikeringkan karena tanahnya berawa-rawa. Banyak aliran air yang melintasi negara ini. Danau-danaunya berada di antara tiga wilayah negara, yaitu Albania,Yunani, dan Macedonia. Wilayah pantai Albania beriklim Mediterania dan daerah pedalaman beriklim kontinental. Sedangkan, daerah pegunungan di bagian utara, mengalami curah hujan yang tinggi. Penduduknya berjumlah 3.402.000 jiwa. Kelompok minoritas di negara ini adalah orang Bulgaria,Yunani, Roma, dan Serbia. Pada awalnya, sebagian besar penduduk hidup di desa, tetapi saat ini warga Albania makin banyak yang tinggal di kota. Tirana adalah ibu kota Albania. Kota ini mengembangkan sektor industri (mekanik, tekstil, metalurgi) dan perdagangan.Tirana memiliki

Benteng kota Kruja

Pada tahun 1997, banyak warga Albania yang berimigrasi ke Italia dengan harapan dapat melepaskan diri dari kehidupan sengsara di negaranya.

Hutan menutup 32 % wilayah Albania. Hutan terlebat berada di puncak pegunungan.

YUNANI Yunani dibatasi oleh Laut Mediterania di bagian selatan, Laut Aegeia di sebelah timur dan Laut Ionia di sebelah barat. Yunani terletak jauh di selatan Balkan. Negara yang berbatasan dengannya adalah Albania di sebelah barat laut, Macedonia dan Bulgaria di sebelah utara, dan Turki di sebelah timur laut.

■ Yunani berpenduduk 10.964.000 jiwa. Warga Yunani banyak yang pindah ke luar negeri (Amerika Serikat, Australia, dan Jerman) akibat kondisi kehidupan yang miskin dan konflik (penjajahan Turki, Nazi, dan kediktatoran). Sebagian besar penduduknya adalah warga Yunani asli. Setelah berganti menjadi tanah para imigran, Yunani harus menghadapi kedatangan ilegal orang Albania, Asia, dan Eropa Timur. Athena, ibu kota Yunani, dihuni oleh 1/3 penduduk Yunani. Kota ini merupakan kota modern yang menghadapi masalah polusi yang parah.

Rumah khas di Oia, Pulau Santorini

Lebih dari 2.000 pulau tersebar di Laut Ionia dan Aegeia. Dengan luas 13 1.944 km2, Yunani menawarkan keindahan pegunungan (barisan Pinde) dan pantai bertebing curam. Dataran rendahnya terletak di utara, diThessalia dan Thrace. Yunani memiliki banyak peninggalan arkeologis yang menjadi saksi kehidupan berbagai zaman (Prasejarah, Arkaik, Romawi Kuno, Kekaisaran Byzantium, dan Kekaisaran Ottoman). Keadaan iklimnya sangat kontras, yaitu iklim Mediterania dengan musim panas yang terik dan kering di pulau-pulau serta di wilayah Peloponnesos. Iklim lembap dan segar saat musim dingin di daerah pegunungan. Iklim bersalju di ketinggian dapat dimanfaatkan untuk olahraga ski.

Akropolis merupakan salah satu tempat yang paling banyak dikunjungi. Akropolis memiliki Parthenon, yaitu sebuah kuil yang dipersembahkan untuk Dewi Athena. Sektor pertaniannya terbatas karena relief tanahnya tidak memungkinkan. Hasil pertaniannya antara lain zaitun, anggur, tembakau, dan jeruk. Pariwisata menjadi sumber penghasilan utama. Sekitar 10 juta wisatawan datang setiap tahun untuk menikmati keindahan bangunan bersejarah dan iklim di Yunani.

Dengan ketinggian 2.917 m, Gunung Olympus adalah titik tertinggi di Yunani. Saat ini, kita mengerti mengapa tempat itu dipilih sebagai tempat tinggai legendaris para dewa.

FEDERASI RUSIA Federasi Rusia tersebar di Eropa dan Asia. Rusia merupakan negara terbesar di dunia dengan luas 17.075.400 km2. Negara ini dibatasi oleh Laut Arktik di utara. Negara ini terhubung dengan Samudra Pasifik melalui Selat Bering. Rusia memiliki pulau-pulau kecil, baik di Samudra Pasifik maupun Laut Arktik.

Siberia terbentang seluas 13.000.000 km2 dari Ural hingga Samudra Pasifik. Daerah itu terdiri atas dataran rendah yang sangat luas dan dataran tinggi yang rendah. Suhu di sana dapat turun hingga -47° C. Sungai Amur dan Volga merupakan sungai terpanjang di Eropa (3.530 km) yang mengaliri Rusia. Danaunya sangat banyak. Danau Baikal adalah danau yang terdalam di dunia (1.637 m) dan merupakan 1/5 dari sumber air tawar di planet bumi. Akibat wilayahnya yang sangat luas, iklim di Rusia bervariasi, yaitu iklim kutub di utara, iklim kontinental di Rusia dan Eropa, serta iklim Mediterania di sepanjang Laut Hitam. Siberia kaya akan sumber daya fosil (karbon) dan hidrokarbon (minyak, gas alam). Sumber daya mineral yang lain adalah emas, biji besi, uranium, intan, . dan tembaga. Federasi Rusia adalah produsen serealia keempat di dunia dan produsen kedua untuk kentang. Produk-produk itu menjadi makanan pokok warga Rusia. Penangkapan ikan menjadi mata pencaharian yang cukup menonjol.

Katedral Santo Basil Pembawa Kebaikan di Moskow

USSR (Uni Sovyet Sosialis Republik) atau Republik Sosialis Uni Soviet pecah pada tahun 1991 dan menjadi Federasi Rusia yang mencakup 12 republik. Barisan Pegunungan Ural membentuk perbatasan alami antara Eropa dan Asia. Perbatasan Rusia dan Eropa terdiri atas dataran rendah, kecuali di selatan. Di bagian selatan terdapat Pegunungan Kaukasus dengan titik tertingginya di Gunung Elbrus (5.633 m).

Penduduk Federasi Rusia tercatat 143.955.000 jiwa. Sebagian besar penduduknya hidup di bagian barat. Bahasa Rusia adalah bahasa yang dipergunakan oleh sebagian besar penduduknya. Saat ini, kegiatan keagamaan kembali marak di sana. Moskow merupakan ibu kota negara sekaligus sebuah kota industri. Di Moskow terdapat Istana Kremlin, yaitu kantor pemerintahan Rusia.

UKRAINA Ukrania dengan luas 603.700 km2 adalah negara kedua terluas di Eropa. Bagian selatan negara ini dibatasi oleh Laut Hitam dan Laut Azov. Ukrania menjadi bagian dari Uni Soviet hingga tahun 1991. Sebagai negara yang sebagian besar wilayahnya terdiri atas dataran rendah, reliefnya meninggi di daerah-daerah bergunung, seperti Carpathia yang memisahkannya dengan Rumania di sebelah barat.

Penduduk Ukraina diperkirakan berjumlah 47.732.000 jiwa. Mereka sebagian besar tinggal di bagian timur dan barat. Orang Ukraina asli adalah Penduduk terbanyak, sedangkan orang Rusia adalah kelompok minoritas yang menonjol.

Dneiper adalah sungai ketiga terpanjang di Eropa (2.285 km). Sumbernya berada di dekat Moskow dan melintasi banyak kota, termasuk Kiev, ibu kota Ukraina. Krim adalah pulau seluas 25.993 km2, yang pantainya menjadi tempat peristirahatan yang terkenal dan disukai wisatawan. Pulau ini menginginkan otonomi yang lebih besar dari Ukraina. Ukraina beriklim Mediterania di sebelah selatan dan di Semenanjung Krimea, serta beriklim kontinental di lain tempat. Bahkan, pelabuhannya kadang tertutup es. Kota Kiev terletak di sebelah utara dan merupakan pusat industri serta budaya. Kota ini sering disebut sebagai ”ibu dari kota-kota Rusia”. Pantai di Kiev

Peleburan Biji

Negara ini memiliki sektor pertanian yang berkembang. Negara inilah yang menjadi produsen utama dunia untuk bit gula. Peternakan babi dan sapi juga menjadi sektor yang penting. Ukraina merupakan produsen utama mangan di dunia. Apabila zat ini ditambahkan pada baja maka baja menjadi lebih kuat. Karbon, bijih besi, dan baja menjadi sumber daya alam negara ini. Chernobyl adalah kota yang berada di bagian tengah negara ini. Kota ini pernah mengalami bencana nuklir pada tahun 1986 yang diakibatkan meledaknya salah satu reaktor nuklir. Diperkirakan lebih dari satu juta Orang terkena radiasi.

Sekitar 70 Persen Wilayah Ukraina tertutup oleh stepa.

BELARUSIA

Belarusia adalah negara di sebelah timur yang dahulu menjadi bagian dari Uni Soviet. Negara ini merdeka sejak tahun 1991. Negara yang berbatasan dengan Belarusia adalah Polandia di sebelah barat, Federasi Rusia di sebelah timur, serta Latvia dan Lithuania di sebelah utara.



Sektor pertanian yang penting adalah kentang, biji-bijian, dan gula bit.

Wilayahnya seluas 207.600 km2, berupa dataran rendah dan bukit-bukit rendah. Di daerah Polesia tanahnya gembur dan membentuk daerah rawa. Hutan pohon berdaun jarum (konifer) dan birch memenuhi bagian utaranya.

Pada tahun 1986, Belarusia pernah menjadi korban ledakan pabrik nuklir Ukraina di Chernobyl. Peristiwa itu mengakibatkan banyak penduduknya terkena radiasi dan tanahnya tercemar limbah nuklir. Bahkan, ditemukan adanya peningkatan jumlah kanker tiroid pada anak-anak.

Pada zaman dahulu, Belarusia dijuluki "Rusia Putih”. Warna putih menutupi Hamparan pucuk pohon birch di hutan. Banyak bengawan dan sungai melintasi Belarusia. Di Sungai Dneiper terdapat kanal-kanal sehingga bisa dijadikan jalan masuk dan keluar ke Laut Hitam atau Laut Baltik. Belarusia beriklim sedang dan lembap. Di perbatasan Belarusia dengan Federasi Rusia beriklim lebih dingin. Belarusia memiliki penduduk 10.391.000 jiwa. Sekitar 3/4 penduduknya berkebangsaan Belarusia, sedangkan orang-orang Rusia merupakan kaum minoritas yang menonjol. Sejak Perang Dunia II meletus para penduduk berurbanisasi.

Minsk merupakan ibu kota negara Belarusia yang memiliki banyak tempat budaya.Aktivitas industrinya dititikberatkan pada konstruksi mekanik, konveksi tekstil, dan pengolahan hasil pertanian.

Sektor industri dititikberatkan pada produksi kimia, pembuatan mobil, dan tekstil. Negara ini menggantungkan sumber daya mineral dan energi sepenuhnya dari Gereja di Minsk luar negeri. ■

Belarusia melipatgandakan kontak dengan Rusia untuk menetapkan pertukaran ekonomi. Sebuah persetujuan moneter menyebabkan mata uang rubel kembali digunakan di negara ini.

MOLDOVA Moldova adalah negara kecil di bagian tenggara Eropa. Luasnya adalah 33.700 km2. Negara ini berbatasan dengan Ukraina di sebelah selatan dan Rumania di sebelah barat. Moldova merupakan bekas negara Republik Sosialis Uni Soviet (USSR). Menyusul jatuhnya Uni Soviet, Moldova memproklamasikan kemerdekaannya pada tahun 1991.

Ibu kota negara Moldova adalah Chisinau. Kota ini terletak di aliran anak Sungai Dniester. Sungai Dniester adalah sebuah sungai besar yang bersumber di Pegunungan Carpathia. Kota ini merupakan kota industri yang memiliki sebuah universitas dan pusat-pusat penelitian ilmiah.

Negara ini memiliki relief tanah yang rendah dengan titik tertinggi 409 m. Stepa dan hutan berseling-seling dengan dataran rendah. Moldova beriklim kontinental dengan musim panas yang terik. Iklim ini dipengaruhi oleh arus laut yang berasal dari Laut Hitam. Tingkat kepadatan penduduk di Moldova sangat tinggi, yaitu 132,4 jiwa per km2. Penduduknya diperkirakan berjumlah 4.467.000 jiwa yang sebagian besar tinggal di pedesaan. Orang Rumania merupakan penduduk mayoritas di sana. Penduduk Transnitria berbahasa Rusia .Transnitria merupakan sebuah daerah yang terletak di sebelah timur. Daerah ini telah memproklamasikan kemerdekaannya dengan dukungan warga Rusia. Kelompok minoritas lainnya juga menginginkan otonomi yang lebih besar. Misalnya, kasus orang Gagaouze yang tinggal di sebelah barat daya negara. Mereka beragama Kristen dan berbahasa Turki.

Puri Bertembok Benteng Pertahanan di Soroca

Pertanian menjadi sektor ekonomi yang paling aktif. Iklimnya memungkinkan adanya produksi anggur. Sektor pertanian terdiri atas penanaman gula bit, gandum, buah-buahan, tembakau, jagung, dan bunga matahari. Industri berat di negara ini kurang berkembang. Industri dititikberatkan pada pengolahan hasil pertanian, tekstil, pembuatan mesin pertanian, dan alatalat listrik rumah tangga.

Dua pertiga daerah perbatasan Moldova, berada di Ukraina.

ASIA

RUSIA

GEORGIA Ye™* AZERBAIJAN Ankdra

TURKI

ARMENIA

TURKMENISTAN

REPUBLIK RAKYAT CINA

PAKISTAN NEPAL BAHRAIN Manama QATAR Riyadh Doha UNI EMIRAT ARAB Abu Dhabi H„kat

Peking

TAJIKISTAN

Achkabad DhuMnbe

New Delhi

KOREA

10

ARAB SAUDI 0HA(|

t Sanaa

Manila

YAMAN

MALADEWA Male

BRUNEI

0

Bandar Seri Begawan

Sli^pura Jakarta - - —-4^

INDONESIA Dili TIMOR LESTE ■

IRAK ■

Irak terletak di sepanjang Sungai Eufrat dan Tigris. Kedua sungai besar ini mengairi Mesopotamia, yaitu suatu wilayah dengan peradaban yang sangat maju pada zaman dahulu. Negara ini luasnya 434.924 km2. Negara yang berbatasan langsung adalah Turki di sebelah utara dan Kuwait di sebelah selatan. Di sebelah timur berbatasan dengan Iran dan Suriah, di sebelah barat dengan Yordania, dan di sebelah selatan dengan Arab Saudi.

Tembok Musoleum Hassan di Karbala

Baghdad adalah ibu kota Irak. Kota ini terletak di tepi Sungai Tigris. Kota ini rusak parah akibat perang. Industri utamanya adalah penyulingan minyak bumi dan pemintalan benang.

Luas dataran rendah dari tanah endapan mencapai 94.000 km2. Dataran tinggi berstepa mendominasi sebagian besar wilayah negara. Di daerah Timur dan timur laut terdapat barisan Pegunungan Zagros.

Embargo atas Irak pada Perang Teluk I menyebabkan harga gandum naik hingga 15.000%. Irak beriklim Mediterania di sebelah utara, bergurun dan tandus di sebelah selatan. Hujan dan salju sering terjadi di musim dingin di bagian utara dan tengah. Tambang Gas Alam Irak yang terbakar

Penduduk Irak diperkirakan berjumlah 24.002.000 jiwa yang sebagian besar tinggal di sekitar aliran sungai Tigris dan Eufrat. ■

Orang Arab merupakan kelompok utama. Orang Kurdi membentuk kelompok minoritas utama, yang tertindas dan menetap di timur laut. Minyak bumi menjadi sumber daya utama di Irak yang juga menyimpan persediaan gas dalam jumlah sangat besar. Sejak terjadinya PerangTeluk, negara ini mengalami berbagai sanksi ekonomi yang hanya memperbolehkan negara ini mengimpor bahan makanan dan obat yang ditukar dengan minyak bumi. Untuk mengimbangi kurangnya impor, sektor pertanian digalakkan di Mesopotamia. Irak memproduksi bijibijian (barley, gandum), limau, kurma, dan sayuran. Sedangkan kaum pengembara beternak binatang.

IRAN Iran berada di sebelah barat daya Benua Asia. Negara ini berbatasan dengan Afghanistan di sebelah timur dan Irak di sebelah barat.Tetangganya di sebelah utara adalah Armenia, Azerbaijan, dan Turkimenistan. Di barat laut, negara ini berbatasan dengan Turki dan di timur dengan Pakistan. km2

Negara seluas 1.648.000 ini terdiri atas dataran tinggi yang dibatasi oleh barisan pegunungan dengan titik tertinggi pada 5.604 m. Dua gurun tandus, Dacht-e Kavir dan Dacht-e Lut memenuhi dataran tinggi di negara ini. Dataran rendah dan subur terbentang di sepanjang Laut Kaspia. Daerah ini kaya akan ikan sturgeon yang telurnya (kaviar) sangat digemari dan diekspor. Iran beriklim kontinental yang tandus. Suhunya sangat terik di musim panas dan hanya berhujan di daerah yang berdekatan dengan Laut Kaspia. Musim dinginnya sangat ekstrem di sebelah utara dan barat. Penduduk Iran diperkirakan berjumlah 65.866.000 jiwa, sekitar 10 juta di antaranya tinggal di ibu kota negara, Teheran. Iran mempunyai tingkat kelahiran yang sangat tinggi sehingga dilakukan politik pengendalian kelahiran. Rombongan pengembara dan unta-unta mereka

Sebagian besar penduduk Iran adalah orang Persia dari Indo-Eropa yang berbahasa Persia. Etnik minoritas yang tinggal di sana sangat banyak, di antaranya adalah suku Kurdi,Asiria,Turkimenistan, dan Baloutches. Sekitar 20 % di antara mereka berbahasa Turki. Iran merupakan negara yang menjalankan hukum Islam (syariat Islam) secara ketat. Wanitanya memiliki peran tradisional (peran wanita dalam kehidupan bermasyarakat terbatas) dan mereka mengenakan cadar. Ekonomi Iran melemah setelah perang yang panjang melawan Irak (1980-1988). Produksi minyak buminya menurun dan pemimpin agama yang berkuasa tidak mendukung swastanisasi dan masuknya investor asing. Iran mengembangkan pertanian serealia dan mengekspor buah-buah kering (pistaches), kurma, teh, dan anggur. Peternakan domba adalah sektor yang menonjol. Seni peninggalan nenek moyang berupa kerajinan permadani dari wol, katun, atau sutra, merupakan sumber pendapatan negara yang besar. Makam Iman Reza di Mashhad

SAUDI ARABIA ■

Negara seluas 2.149.690 km2 ini dikelilingi oleh Yordania, Irak, Kuwait, dan Qatar di sebelah utara. Emirat Arab, Yaman, dan Kesultanan Oman adalah negara-negara yang berbatasan di sebelah selatan.



Mekkah merupakan tempat kelahiran Nabi Muhammad sekaligus ibu kota agama Islam. Setiap muslim wajib (bagi yang mampu) menunaikan ibadah haji ke kota suci itu paling tidak sekali seumur hidup. Saudi Arabia adalah negara terkaya di daerah Teluk sekaligus produsen utama minyak bumi dunia. Kehidupan ekonominya diperluas. Petrokimia, besi dan baja, serta produk makanan juga berkembang dengan baik.

Penyulingan minyak bumi

Negara ini tandus. Sekitar 98 % wilayahnya adalah gurun. Sebuah dataran rendah sempit terbentang di sepanjang Laut Merah. Gurun Ar Rub’al-Khali (Bulan sabit kosong) mempunyai oasis-oasis yang di dalamnya terdapat kota Riyadh, yaitu ibu kota negara. Kota ini adalah kota besar modern yang merupakan pusat keuangan, perdagangan, politik, dan pendidikan (universitas).

Saudi Arabia menyimpan sekitar 1/3 persediaan minyak bumi dunia. Musim panasnya sangat terik (suhu ratarata 50° C) di daerah tengah dan utara. Curah hujannya sangat rendah. Karena iklimnya, sektor pertanian menjadi terhambat. Orang Badui membawa kambing, domba, dan unta berpindah-pindah dari satu oasis ke oasis lainnya.

Sebagian besar orang Saudi adalah muslim Suni. Negara berpenduduk 20.000.000 jiwa ini menerima sekitar 3.000.000 orang asing setiap tahunnya, terutama dari Mesir dan penduduk dari negara-negara Arab yang berbatasan dengannya. Tingkat kelahiran cukup tinggi.Wanita mempertahankan peran tradisional dan hanya terlibat dalam sejumlah kecil sektor profesional (kesehatan, pendidikan). Saudi Arabia adalah negara monarki yang tidak mempunyai konstitusi tertulis. Hukumnya dikeluarkan oleh raja dan para menteri.Tidak ada partai politik dan semua oposisi dilarang oleh hukum. Pemandangan di gurun Arab

TURKI Turki, yang terletak di antara Benua Eropa dan Benua Asia, dibatasi Laut Mediterania di selatan, Laut Aegeia di barat, dan Laut Hitam di utara. Luas keseluruhannya adalah 780.576 km2. Daerah utara terdiri atas dataran rendah (sebagai lahan pertanian) dan bukit-bukit. Ada dua barisan pegunungan di negara ini, yaitu barisan Pegunungan Pontique di utara dan Pegunungan Taurus di selatan. Anatolia, yang merupakan daerah terluas, terdiri atas dataran tinggi dan pegunungan berapi di bagian tengah. Daerah timur yang lebih bergunung memuncak pada ketinggian 5.165 m di Gunung Ararat. Sungai Tigris dan Eufrat bersumber di Turki. Karena adanya aliran air dari kedua sungai itulah, peradaban Mesopotamia dapat berkembang. Wilayah pesisir Turki beriklim Mediterania. Di daerah Anatolia terjadi iklim kontinental dengan musim panas yang menyengat dan musim dingin yang ekstrem. Daerah Laut Hitam mempunyai iklim yang lebih teduh dan lembap. Istanbul memberikan posisinya sebagai ibu kota negara kepada Ankara pada tahun 1923. Namun, kota itu tetap dipergunakan sebagai pusat perekonomian Turki. Ankara, kota terbesar kedua di negara ini, lebih berperan sebagai pusat administratif, perdagangan, dan tempat tinggal. Cappadoce di Anatolia Tengah

Detail sebuah masjid

Istanbul terletak di Selat Bosporus, yang memisahkan Eropa dengan Asia dan menghubungkan Laut Hitam dengan Laut Marmara. Kota yang dahulu bernama Byzantium, lalu diubah menjadi Konstantinopel ini, adalah kota terindah pada Abad Pertengahan. Penduduknya sebagian besar adalah orang Turki. Jumlah penduduknya mencapai 68.1 10.000 jiwa. Sejumlah besar minoritas Kurdi sedang memperjuangkan pengakuan dan otonomi. Perlawanan rakyat Kurdi ditindas dengan keras. Turki tetap merupakan negara pedesaan. Negara ini memproduksi biji-bijian, gula bit, teh, zaitun, dan tomat. Kekayaan mineral, seperti krom, lignite, dan bauksit sangat besar, tetapi kurang dieksploitasi. Industri tekstil, terutama pembuatan wol dari kambing angora, sangat berkembang.

AFGHANISTAN Afghanistan adalah negara di AsiaTengah yang dibatasi oleh Tajikistan, Uzbekistan, dan Turkimenistan di utara. Republik Rakyat Cina di timur laut. Pakistan di timur dan selatan. Iran di barat. Luasnya adalah 647.497 km2. Negara ini bergunung-gunung dan keras. Hindu Kush adalah barisan pegunungan yang utama. Puncak-puncak tertingginya mencapai lebih dari 7.000 m. Sekitar 1/4 dataran rendahnya berupa lembahlembah subur yang berada di sebelah utara dan dataran tandus di selatan.

Produk-produk dibawa ke pasar, di perbatasan Iran dan Afghanistan

Iklimnya bervariasi menurut musim, daerah, dan ketinggian. Di bagian utara musim panas bisa sangat menyengat (49° C), dengan musim dingin yang membeku dan sangat bersalju. Sedangkan, di sebelah selatan beriklim tandus.

Sekitar 80% Penduduk Afghanistan tinggal di pedesaan. Penduduknya diperkirakan berjumlah 28.708.000 jiwa. Namun, jumlah ini belum pasti disebabkan terjadinya imigrasi besar-besaran menuju Iran dan Pakistan pada bulan Desember 1979, saat invasi Uni Soviet. Negara ini memiliki banyak kelompok etnis. Sebagian besar di antaranya adalah orang Pashtun. Sedangkan, orang Tajik menjadi kelompok mayoritas kedua.

Ibu kota negara Afghanistan adalah Kabul. Kota Kabul dikuasai oleh kaum Taliban pada tahun 1996. Penduduknya berada di bawah hukum Islam yang keras. Peristiwa I I September membuat angkatan bersenjata Amerika Serikat yang bersekutu dengan ’’Aliansi Utara” membebaskannya pada tahun 2001. Afghanistan mempunyai sumber daya mineral (besi, tembaga, krom, uranium, perak, emas), gas alam, dan karbon. Seluruh sumber daya itu kurang dieksploitasi karena peperangan. Warga Afghanistan hidup dari pertanian (gandum, padi, buah-buahan, sayuran), dan berswasembada pangan pada saat damai. Peternakan domba menghasilkan daging, wol, serta kulit yang sebagian diekspor.

INDIA India terletak di sebelah selatan Benua Asia. Negara ini cukup sesuai jika dijadikan sebuah subbenua. India dibatasi oleh Laut Arab di sebelah barat dan Samudra Hindia di sebelah selatan. Negara ini juga berbatasan dengan Pakistan, Nepal, Bhutan, Bangladesh, dan Myanmar (bekas Birma). Luas India adalah 3.287.590 km2. Di bagian utara dipenuhi oleh barisan Pegunungan Himalaya. Dataran rendah,yang diairi Sungai Gangga dan Hindus, terbentang di selatan Pegunungan Himalaya. Ghat barat dan selatan adalah dua barisan pegunungan berketinggian sedang yang menghiasi sisi timur dan barat India. Iklim India bervariasi, yaitu iklim tropis di selatan dengan musim kering yang diikuti oleh angin muson. Sungai Gangga bersumber di Himalaya. Sungai besar ini dikeramatkan. Orang-orang Hindu membersihkan (menyucikan) diri dari dosa di tepi sungai ini. Sungai Brahmaputra mengaliri dataran rendah Assam. India memiliki satu miliar penduduk yang membuatnya menjadi negara nomor dua berpenduduk terbesar di dunia. Banyak etnis, agama, dan bahasa yang berbaur sehingga menimbulkan banyak konflik, khususnya antara orang Islam dan Hindu.

Agama Hindu dianut oleh 85 % penduduk India. Orang Islam kebanyakan berada di Kashmir. Jumlah orang Islam mencapai 12 % dari total penduduknya. Orang Kristen di selatan, Sikh di Punjabi, Buddha dan Jainis merupakan kelompok minoritas lainnya. Sistem kasta menetapkan aturan sosial yang membedakan pekerjaan kasar dengan pekerjaan intelektual. Hal ini mencegah orang India untuk melakukan pekerjaan pilihannya dan menikah dengan orang dari kasta yang lain.

Orang Hindu berpendapat bahwa kematian di Tebing Gangga menjamin keselamatan mereka di alam baka. New Delhi adalah ibu kota India sejak tahun 1931. Sedangkan, Bombay adalah kota berpenduduk terbanyak dan merupakan kota utama bagi perdagangan dan industri. Para penduduk menanam padi. Selain itu, mereka juga bertani gandum, jewawut, atau jagung. Sedangkan, teh, pisang, katun, dan rempah diekspor dalam jumlah besar. India mengembangbiakkan sapi dalam jumlah besar untuk dikonsumsi susunya karena mengonsumsi daging sapi dilarang di India. Sapi dianggap keramat di sana. Industri menjadi sektor yang penting.

Taj Mahal di Agra

Tekstil dan pengolahan hasil pertanian ditujukan untuk ekspor. Industri elektronik, metalurgi, dan petrokimia juga berkembang.

REPUBLIK RAKYAT CINA ■

Republik Rakyat Cina dibatasi oleh tiga laut dan berbatasan dengan 14 negara. Negara ini terbentang seluas 9.600.000 km2 dan mencakup 5.000 pulau.Taiwan adalah pulau yang terbesar, dengan luas 36.000 km2. Daerah Pegunungan menempati 80 % wilayah Cina. Relief tanahnya menurun di sebelah timur. Daerah dataran rendah dan lembah menempati 15 % negara dan menjadi tempat tinggal sebagian besar penduduk. Republik Rakyat Cina memiliki pegunungan tertinggi di dunia. Pegunungan Himalaya membentang di bagian selatan Tibet. Puncak Everest (8.846 m) adalah titik tertinggi di dunia. Yang Tse Kiang adalah sungai terpanjang di Asia (6.100 km). Karena dapat dilayari, sungai itu dimanfaatkan untuk transportasi dan perkembangan kehidupan ekonomi. Namun, sungai ini juga menjadi penyebab bencana banjir. Di bagian utara dan barat beriklim tandus. Negara ini berupa pegunungan di Tibet dan tropis di Pantai Pasifik. Angin muson musim panas membawa hujan lebat di separuh negara, dan angin puting beliung sering terjadi. Penduduk Cina diperkirakan mencapai 1.295.330.000 jiwa yang terpusat di bagian tengah dan timur. Sejak tahun 1970, pembatasan kelahiran mendorong penduduk untuk mempunyai satu anak saja. Suku Han meliputi 94 % dari jumlah penduduk di Cina.

Bangunan air Naga Hitam di Yunan, Lijianny

Bahasa Mandarin adalah bahasa resmi Cina. Bahasa tulisnya memiliki lebih dari 50.000 karakter. Partai Komunis Cina melarang kegiatan keagamaan dalam waktu yang lama. Namun saat ini, ritual yang berhubungan dengan konfusianisme diizinkan. Cina menempati peringkat pertama dunia untuk produksi padi, katun, dan sutra. Pertanian yang lain adalah buah-buahan, sayuran, tumbuhan yang mengandung minyak, tembakau, dan teh. Piscikultur (peternakan ikan) sangat berkembang, terutama pengembangbiakan ikan kerapu. Sumber daya dan eksploitasi mineral juga pantas diperhitungkan. Sedangkan, industri beratnya menjadi sektor yang sangat berkembang. Harga kerajinan tangan yang mu rah memberi kesempatan bagi perusahaan asing untuk berinvestasi. Selain itu pembuatan tekstil, mainan, serta alat elektronik dilakukan dengan harga yang sangat bersaing.

JEPANG Empat buah pulau besar dan ribuan pulau kecil membentuk Kepulauan Jepang. Jepang dikelilingi oleh banyak laut (Laut Cina Timur di selatan, Laut Jepang di barat, Laut Okhotsk di utara, dan Samudra Pasifik di timur). Pegunungan menutupi 3/4 wilayah yang seluruhnya seluas 377.350 km2. Gunung Fujiyama dengan ketinggian 3.776 m merupakan titik tertinggi di Jepang. Gunung berapi tersebut, yang sudah tidak pernah lagi meletus sejak tahun 1707, masih temasuk gunung yang aktif dan dikeramatkan oleh orang Jepang. Dataran rendahnya sempit dan kadang tergenang air. Sistem tanggul digunakan seperti polder.

Jepang merupakan kekuatan ekonomi kedua di dunia. Honshu merupakan pulau utama di Jepang. Dua barisan pegunungan ada di sana, yaitu Gunung Hida dan Echigo. GunungAsama adalah gunung berapi terbesar yang masih aktif. Pulau ini mengalami banyak gempa bumi. Hokkaido adalah pulau terbesar kedua di Jepang. Musim dinginnya sangat ekstrem. Wilayahnya tertutup hutan, pegunungan, dan gunung berapi. Pulau ini merupakan produsen utama yang menyediakan produk susu bagi Jepang.

Kipas dalam sebuah toko kecil di Tokyo



Dilihat dari luas kepulauannya, iklim di Jepang sangat kontras. Di utara, musim dingin bertahan hingga empat bulan, sedangkan di selatan mengalami iklim subtropis dan muson. Jepang secara rutin diserang oleh topan dan gempa bumi. Di antara 250 gunung berapi, sekitar 30-an yang masih sangat aktif. Orang Jepang terutama tinggal di kotakota.Tokyo, ibu kotanya, dihuni oleh 30 juta penduduk. Kondisi lalu lintasnya sangat padat dengan tingkat polusi yang tinggi. Agama Shinto dan Buddha adalah dua agama yang dianut di Jepang. Penganut Shinto menyembah dewa-dewa dan roh (kami) melalui doa dan persembahan makanan. Pertanian padi Paviliun Emas di Kyoto mencakup lebih dari 112 tanah garapan. Jepang memproduksi 14 juta ton padi setiap tahun. Katun, sutra, dan teh adalah produk yang berasal dari daerah selatan. Pemancingan merupakan salah satu dari sektor industri yang terpenting. Orang Jepang mengonsumsi banyak ikan dan ganggang. Jepang adalah penghasil kendaraan nomor satu di dunia serta pengekspor berbagai alat elektronik, seperti televisi, permainan video, dan komputer, dalam jumlah besar.

AMERIKA / GREENLAND (Denmark)

BAHAMA

Nassau

MEKSIKO

KUBA Meksiko City BELIZE UMAIKA^1
kosWkI

VENEZUELA 6e’r*pa,ib(, Bogota GUYANA GUYANA PRA ________ CI1DIUAMF SURINAM!

...

Quito

KOLOMBIA

EKUADOR BRASIL

PERU BOLIVIA

Brasilia

LaPaz Sucre

PARAGUAY Asuncio n

ARGENTINA Santiago URUGUAY Buenos Aires Montevideo

AMERIKA SERIKAT Amerika Serikat dibatasi oleh Samudra Atlantik di sebelah timur, Samudra Pasifik di barat, dan Teluk Meksiko di sebelah selatan. Luasnya 9.363.123 km2 mencakup Alaska di barat laut dan Hawaii di Samudra Pasifik. Reliefnya yang beragam mencakup barisan pegunungan seperti Apphalachia dan Rocky, dataran rendah subur di tengah, dan daerah gurun (Gurun Sonora, di Arizona, Death Valley). Iklimnya sangat bervariasi, baik tropis (pantai, di Teluk Meksiko, dan Hawaii), gurun (suhu mencapai 57° C di Lembah Mati), kering (dataran rendah besar), maupun kontinental (barat laut, tengah, timur). Angin puting beliung secara berkala menghancurkan pantai-pantai di bagian tenggara, yaitu Florida. Sungai Mississippi (3.780 km) mengaliri Amerika Serikat dari utara hingga selatan. Dua sungai besar lain yang melewati sebelah barat adalah Rio Grande dan Colorado. Air Terjun Niagara, di daerah Great Lake, mencapai ketinggian 51 m dengan debit 5,5 juta liter per detik. Tempat ini menarik jutaan pengunjung setiap tahun. Penduduknya berjumlah 290.810.000 jiwa.Jumlah penduduk ini menempatkan Amerika Serikat dalam peringkat ketiga terbesar di dunia. Sebagian besar penduduknya berasal dari imigran Eropa. Jumlah imigran Eropa tersebut kemudian menjadi kelompok mayoritas (terbesar) di Amerika. Mayoritas kulit putih mengalami penurunan. Komunitas Asia dan Hispanik meningkat. Minoritas yang paling menonjol adalah masyarakat kulit hitam Amerika. Pada zaman

Grand Canyon, Arizona

dahulu, mereka adalah budak di ladang kapas dan tembakau. Indian-Amerika,termasuk Suku Navajos, mendiami daerah barat daya (Arizona). Amerika Serikat mencakup 50 negara bagian. Kota berpenduduk terbanyak adalah New York. Washington adalah ibu kota federal. Di kota ini tempat tinggal presiden (Gedung Putih) berada. Saat ini, Amerika Serikat merupakan kekuatan ekonomi nomor satu di dunia. Pengolahan besar-besaran

Bahasa Spanyol adalah bahasa kedua yang paling banyak digunakan oleh penduduk Amerika.

berhasil mengembangkan pertanian secara intensif (produsen pertama sereal) dan sangat beragam. Juga dihasilkan buahbuahan, sayuran, anggur, dan kapas di Kalifornia, serta buah-buahan tropis dan tebu di Florida dan Hawaii. Lapisan bawah tanahnya sangat kaya akan energi fosil (minyak bumi, gas, uranium, karbon). Namun, konsumsi energi orang Amerika yang tinggi membuat mereka harus mengimpor hidrokarbon.

KANADA Kanada dengan Amerika Serikat membentuk Benua Amerika Utara. Kanada dibatasi oleh tiga samudra, yaitu Laut Arktik,Atlantik, dan Pasifik. Luasnya 9.976.139 km2. Pegunungan Rocky mengisi pantai barat. Usianya telah mencapai 80 juta tahun.

Kanada memiliki pesisir terpanjang di dunia, yaitu sepanjang 202.080 km. Di timur, terbentang daerah dataran rendah yang dijadikan lahan pertanian dan danau-danau besar (Ontario, Michigan, dan Superior). Danau-danau itu terhubung satu sama lain dan membentuk jaringan transportasi yang sangat bermanfaat. Sungai Saint-Laurent, sepanjang 3.782 km, melintasi danau-danau besar dan berakhir di Samudra Atlantik. Jalur maritim ini memungkinkan terjadinya perdagangan antara Amerika Serikat dengan Kanada.

Teluk Hudson yang terletak di tengah Kanada, sebagian besar wilayahnya dihuni oleh Indian Amerika dan orang Eskimo yang hidup dari berburu dan menangkap ikan. Quebec adalah provinsi berbahasa Parlemen di Victoria dan totem Perancis yang telah berkali-kali mencoba mendapatkan otonomi. Sekitar 81 % penduduknya berbahasa Prancis. Quebec bersama dengan Ontario merupakan jantung industri Kanada. Iklimnya bervariasi. Dinginnya Arktika berlangsung dalam jangka waktu yang lama di daerah utara. Sedangkan daerah selatan diuntungkan oleh iklim yang lebih teduh. Badai salju, angin dingin yang disertai turunnya salju sering terjadi. Salju berada di sebagian besar negara ini selama lima bulan. Penduduknya 3 1.500.000 jiwa dan sebagian besar tinggal di kota (80 %). Kota-kota yang penting adalah Toronto, Montreal, dan Vancouver. Semua kota itu terletak di perbatasan Kanada dengan Amerika Serikat. Ottawa adalah ibu kota Kanada. Pertanian gandum mendominasi. Kanada

Eksploitasi kayu di hutan Quebec

Wilayah barat laut sejak 1999 membentuk daerah otonomi yang didiami oleh orang Eskimo.

adalah eksportir pertama sereal. Tembakau, linen, buah-buahan, sayuran, dan sirop mapel juga merupakan produk negara ini. Kayu menjadi sumber daya utama negara.Tanahnya kaya akan mineral (seng, tembaga, kobalt, emas), minyak bumi, dan gas.

MEKSIKO Luas wilayah Meksiko adalah 1.967.183 km2. Negara ini dibatasi oleh Amerika Serikat di utara dan Amerika Tengah di selatan.

25

Sebuah dataran tinggi dibatasi dua barisan pegunungan, yaitu Sierra Madre Occidental di bagian barat sepanjang Pantai Pasifik dan Sierra Madre Oriental di sebelah timur, di dekat Teluk Meksiko. Sedangkan, Sierra Central denga pemandangan gurunnya terletak sebelah selatan.

Orang Indian adalah keturunan orang Maya dan Aztek. Situs­ situs arkeologi menjadi saksi kekayaan dua peradaban kuno itu. n.

.

Pariwisata

Patung Pra-Columbus di Oaxaca

menjadi sumber pendapatan negara yang penting. Meksico City adalah ibu kota Meksiko. Kota itu merupakan salah satu dari kota paling padat di dunia. Masalah polusi, kepadatan penduduk, dan kemiskinan merupakan akibat dari tingginya tingkat kepadatan penduduk di kota itu. Lahan pertanian sangat terbatas karena banyak terdapat daerah tandus. Gandum dan jagung adalah pertanian yang utama. Kapas dan tebu ditanam di dataran rendah pantai, sedangkan kopi ditanam di tepi Teluk Meksiko. Peternakan sapi banyak terdapat di

Tulum

Di dataran rendah berpantai dan daerah bagian selatan mempunyai iklim tropis dengan curah hujan tinggi. Sedangkan, di daerah sebelah utara beriklim sangat kering dan tandus. Kekeringan ada di sebagian besar wilayah Meksiko. Sebagian besar penduduknya berimigrasi secara ilegal ke Amerika Serikat. Jumlahnya mencapai 97.484.000 jiwa. Kebanyakan di antara mereka adalah ras campuran (Spanyol-lndian Amerika) dan 30 % adalah orang Indian.

sebelah utara. Sedangkan, penangkapan ikan paling banyak berada di sepanjang pantai Pulau Basse-California. Meksiko memiliki banyak sumber daya mineral yang penting yang sekaligus menjadi sumber kekayaan negara ini. Minyak bumi,gas alam, dan perak yang menjadikannya sebagai produsen pertama di dunia.

Meksico City mengumpulkan lebih dari 20 juta jiwa.

GUATEMALA Kesenjangan antara dua komunitas itu sering terjadi dan kejahatan dilakukan terhadap orang-orang Indian dan petani saat perang sipil, yang berlangsung selama 36 tahun.

Guatemala berada di Amerika Tengah yang dibatasi oleh Samudra Pasifik di sebelah barat dan Laut Karibia di sebelah timur. Luas negara ini adalah 108.890 km2. Negara yang berbatasan dengannya adalah Meksiko, Honduras, Belize, dan El Salvador. Bagian selatan negara ini bergunung-gunung di selatan. Sierra Madre, berasal dari gunung berapi, menjulang di puncak Tajaumulco (4.220 m). Di daerah itu ada sekitar 40 gunung berapi yang beberapa diantaranya masih aktif. Guatemala sebelah utara berupa dataran berkapur yang sebagian tertutup oleh hutan tropis yang lebat.

Danau Atitlan

Iklim tropis daratan rendah di tepi pantai memungkinkan perkebunan kopi, pisang, kapas, dan tebu. Guatemala adalah negara yang mengandalkan sektor pertanian dan 60 % penduduknya tinggal di pedesaan.

Guatemala adalah negara berpenduduk terbanyak di Amerika Tengah Bagian utara, tengah, dan barat adalah daerah yang berpenduduk padat. Penduduknya mencapai I 1.987.000 jiwa. Warga Guatemala berbahasa Spanyol dan Yukatek.Yukatek merupakan salah satu dari dua puluhan bahasa Indian. Orang Indian yang berasal dari Suku Maya, tinggal di pegunungan yang tanahnya kurang subur. Sebagian besar ras campuran hidup di kota-kota.

Ciudad Guatemala (Guatemala City) merupakan ibu kota negara sekaligus kota terbesar di dunia. Seperti daerahdaerah tetangganya, kota ini memusatkan diri pada sektor industri (pengolahan hasil pertanian, tekstil, dan obat-obatan). Kota ini berkali-kali hancur oleh gempa bumi seismik. ■

Tikal adalah situs arkeologis yang terletak di sebelah utara dan menjadi penyangga peradaban Maya. Pusat upacara besar itu didirikan pada abad VIll.Terdapat enam buah piramida yang beberapa di antaranya mencapai ketinggian 60 m dan menjulang di dalam hutan tropis.



Hutan Guatemala menyediakan sumber daya penting berupa kayu untuk pembuatan perabotan. Minyak dan chicle (bahan elastik permen karet) juga dipanen.

HONDURAS Republik Honduras dibatasi oleh Laut Karibia di sebelah utara dan Samudra Pasifik di sebelah selatan. Negara yang berbatasan langsung adalah Nikaragua, El Salvador, dan Guatemala. Luas Honduras adalah 112.090 km2.

Sektor primer mempekerjakan 58 % penduduk aktif. Sebagian wilayah negara ini berupa pegunungan yang melintasi negara ini dari timur hingga barat. Pegunungan itu terbentuk oleh aktivitas vulkanik. Dataran rendah terletak di selatan, yaitu di sepanjang Pantai Pasifik dan lembahlembah luas subur yang ada di tepi Laut Karibia. Pulau-pulau yang terletak di Teluk Honduras dan Laut Karibia merupakan bagian dari wilayah ini. Negara ini beriklim khatulistiwa, tetapi suhu di daratan lebih segar. Suhu rata-rata berkisar antara 20-26° C. Musim hujan berlangsung dari bulan Mei-Oktober. Reruntuhan suku Maya di Coban

Penduduk Honduras diperkirakan berjumlah 6.597.000 jiwa yang terdiri atas 90 % ras campuran dan beberapa kelompok Gereja berarsitektur Spanyol di Copan Indian-Amerika (Mosquitos, Payas, Sumos). Orang-orang berkulit hitam terutama tinggal di daerah pantai utara. Bahasa resmi Honduras adalah bahasa Spanyol. Peningkatan demografis yang tinggi tidak mendukung pembangunan negara yang tetap menjadi negara termiskin di Amerika Latin. Sebagian besar orang Honduras bekerja di sektor pertanian. Ibu kotanya adalah Tegucigalpa. Kota ini berketinggian 980 m, dan dihuni oleh sebagian besar penduduk. Kota ini diserang oleh angin puting beliung Mitch pada tahun 1998. Aktivitas industri (tekstil, tembakau, dan bir), sekolah, dan universitas terpusat di sana. Produksi pertanian yang utama adalah kopi dan pisang. Sedangkan, kapas, nasi, gula, minyak kelapa, dan buncis, produk susu, dan peternakan binatang berkulit keras menjadi produk yang utama. Honduras merupakan negara pengekspor beberapa jenis kayu seperti, cemara, kayu besi, dan mahogany. Honduras juga mempunyai potensi pariwisata yang belum dikembangkan. Amerika Serikat adalah rekan bisnis terpenting, walaupun negara ini juga menjaga hubungan perdagangan dengan Jerman, Kanada, dan Jepang. Pendirian daerah bebas memungkinkan peningkatan investasi dan pembukaan lapangan kerja

PANAMA Panama merupakan negara yang berada di Amerika Tengah. Panama berbatasan dengan Kosta Rika di sebelah barat dan Kolombia di sebelah timur. Negara ini memiliki luas 75.517 km2. Laut Karibia di sebelah utara terhubung dengan Samudra Pasifik di sebelah selatan melalui Terusan Panama.

a

Negara ini bergununggunung dengan puncak tertinggi berada pada ketinggian 3.478 m. Pantainya terdiri atas tanah-tanah rendah. Daerah dataran rendah dan bukit terletak di antara dua barisan pegunungan.

Terusan Panama

Daerah di sekitar Terusan Panama merupakan sektor ekonomi yang terpenting.Terusan ini memiliki panjang 80 km dan lebar 90-300 m.Terusan ini diresmikan pada bulan Agustus 1914. Terusan yang menghubungkan Samudra Atlantik dengan Samudra Pasifik ini memungkinkan pelayaran dari Amerika Serikat ke bagian paling selatan Amerika selatan tanpa harus berputar sejauh 12.000 km. Negara ini baru menikmati kedaulatan sejakjanuari 2000.

Panama beriklim panas dan lembap, suhu rata-rata pertahun adalah 26° C di pantai utara. Musim hujan berlangsung antara bulan April-Desember. Daerah pesisir yang rendah dibatasi oleh hutan bakau, sedangkan savana mendominasi dataran rendah. Daerah sebelah timur (menuju Karibia) tertutup oleh hutan perawan tropis yang lebat.

Pisang, tebu, padi, jagung, dan kopi merupakan hasil pertanian yang utama. Pisang banyak ditanam sepanjang pesisir. Negara ini juga mengekspor udang.

Penduduk Panama diperkirakan berjumlah 2.821.000 jiwa. Sekitar 3/4 penduduknya adalah campuran Indian dan Eropa, juga Afrika dan Eropa. Bangsa Cuna, Chocos, dan Guyami merupakan Suku Indian Amerika Souche. Ibu kota negara adalah Panama City yang dibangun pada tahun 1519. Kota ini merupakan pusat industri dan perdagangan yang besar.

Salah satu daerah terbuka kedua di dunia adalah Colon. Di daerah ini barang dagangan bisa diimpor dan diekspor tanpa membayar pajak. ■

Sistem bendera yang dapat dipasang pada kapal negara lain mendorong kapal asing menggunakan bendera Panama untuk menghindari fiskal di negaranya.

KUBA Kuba adalah pulau terluas di Karibia. Luasnya adalah I 10.861 km2 dan mencakup banyak kepulauan di sekitar pulau utama. Kuba terletak di sebelah selatan Amerika Serikat, berbatasan dengan Meksiko dan Haiti di sebelah barat, serta Jamaika di sebelah selatan. Relief tanahnya cukup datar, kecuali di bagian tengah dan tenggara yang bergunung-gunung (Sierra Maestra). Sekitar 80 % wilayahnya berupa dataran rendah berlempung dan dataran tinggi berkapur. Bentuk pantainya yang terpotong oleh teluk-teluk kecil memiliki terumbu karang di bagian selatan. Pulau ini beriklim tropis dan sering terkena angin puting beliung. Suhu rata-ratanya bervariasi antara 22° C di musim dingin dan 25° C di musim panas. Musim hujan berlangsung dari bulan Mei-Oktober.

Tanaman tebu mengisi sepertiga tanah garapan di negara ini. Penduduk Kuba berjumlah I 1.140.000 jiwa. Sebagian besar berasal dari etnis Spanyol.Sedangkan, kelompok lainnya adalah ras campuran dan kulit hitam. Keanekaragaman etnis di Kuba dibuktikan oleh adanya ras campuran hispanik, keturunan koloni Spanyol, orang kulit hitam, keturunan Indian Meksiko, keturunan-keturunan budak, dan orang Cina yang datang untuk bekerja pada tahun 1849. Perdagangan budak dimulai pada tahun 1563 dan baru berakhir pada tahun 1886.

Pembuat cerutu, Cayo Largo

Tingkat kehidupan penduduknya rendah. Embargo total untuk menghalangi pertukaran perdagangan ke negara Uni Soviet dilakukan oleh Amerika Serikat sejak tahun I960. Melemahnya komunis menyebabkan bantuan itu hilang, terutama di bidang minyak bumi. Havana adalah ibu kota negara sekaligus kota pelabuhan yang terbesar di pulau ini. Kota ini adalah kota budaya yang memiliki banyak bangunan bersejarah yang indah.Aktivitas industrinya diarahkan ke bidang pembuatan cerutu, tekstil, dan penyulingan (rum). Pertanian yang dikendalikan oleh negara kurang beragam sehingga menyebabkan kelaparan.Tebu menempati peringkat pertama dalam pertanian. Padi, limau, buah-buahan tropis, kopi, dan tembakau adalah hasil produksi lainnya. Pembukaan baru terhadap investasi swasta asing dan peningkatan jumlah wisatawan secara tetap akan membawa perubahan yang bermanfaat bagi defisit di Kuba.

Kolombia dibatasi oleh Laut Karibia di sebelah utara dan Samudra Pasifik di sebelah barat. Negara yang berbatasan langsung adalah Venezuela dan Brasil di sebelah timur, Peru dan Ekuador di sebelah selatan, serta Panama di sebelah barat. Wilayahnya membentang seluas 1.141.748 km2 dan dilintasi oleh Pegunungan Andes dari utara ke selatan. Lembah Magdalena dan Cauca berada di antara dua barisan pegunungan (Cordillera Occidental dan Cordillera Oriental). Di sebelah timur terdapat dataran rendah yang penduduknya sedikit, dialiri oleh anak sungai Amazon, dan tertutup hutan tropis di selatan. Iklimnya tandus di Pantai Karibia dan di lembah-lembah. Iklim khatulistiwa di dataran rendah sebelah timur, dan sangat dingin di atas 3.000 m. Pantai Pasifik memiliki curah hujan tinggi. Penduduknya 43.835.000 jiwa. Mereka terutama hidup di kota. Daerah Andes memiliki banyak sekali penduduk. Sebagian besar orang Kolombia adalah ras campuran, yaitu keturunan Spanyol yang menikah dengan Indian-Amerika. Ibu kota negara Kolombia adalah Bogota. Kota ini terletak di Andes pada ketinggian 2.600 m. Kota ini merupakan kota industri dan perdagangan dengan perbedaan sosial yang sangat menyolok. Sebagian penduduk hidup di bawah garis kemiskinan.

Kolombia merupakan negara kedua

pengekspor Liontin di Museum Emas kopi di dunia. Kopi di Bogota ditanam di daerah panas dan lembap di Pegunungan Andes pada ketinggian antara 900-1.800 m. Hasil pertanian yang lain adalah pisang, tebu, jagung, kapas, dan padi. Kolombia merupakan negara peringkat pertama produsen jamrud di dunia. Jamrud itu diambil dari tambangtambang di pegunungan timur. Selain jamrud, negara ini juga menambang emas, platina, dan minyak bumi. Industri tekstil adalah sebuah industri tradisional. Sektor lain yang sedang berkembang adalah penyulingan minyak bumi, pengolahan hasil pertanian, dan produk kimia. Negara ini menderita akibat adanya kartel, yaitu kelompok sangat kuat yang mengatur perdagangan kokain secara gelap yang setiap tahunnya menyumbangkan lima miliar dollar ke negara ini.

Kolombia adalah produsen kopi kedua di dunia setelah Brasil. Katedral di Bogota

/ \

/ \ /

KOLOMBIA

VENEZUELA Venezuela adalah negara yang berada di Amerika Selatan yang dibatasi oleh Laut Karibia di sebelah utara, Kolombia di sebelah barat dan barat daya, Brasil di selatan, dan Guyana di sebelah timur. Sekitar 70 pulau termasuk dalam wilayah Venezuela. Luas keseluruhan negara ini adalah 912.050 km2.

PendudukVenezuela berjumlah 24.655.000 jiwa, sebagian besar hidup di kota dan di daerah pantai di utara dan juga di dataran tinggi. Meskipun produksi minyak buminya sangat tinggi, hampir sebagian penduduk Venezuela hidup dalam kemiskinan. Tepui, gunung berpuncak datar, sepanjang Orinoco

Daerah tengah berupa dataran rendah di sepanjang aliran Sungai Orinoco. Daerah selatan berupa Pegunungan Guyana. Di utara, dataran tingginya merupakan sambungan dari Andes Kolombia. Puncak Bolivar menjulang setinggi 5.007 m. Sungai Orinoco melintasi 4/5 wilayah Venezuela. Sumber Sungai Orinoco ada di Pegunungan Guyana yang terbentang hingga 2.360 km. Air terjun tertinggi di dunia, Salto Angel setinggi 979 m, terletak pada salah satu anak sungainya. ■ Venezuela beriklim khatulistiwa dan sedang, menurut ketinggian daerahnya. Curah hujannya tinggi di Llanos (dataran rendah berupa tanah endapan dibagian tengah) dan di Pegunungan Guyana. Sedangkan, dataran rendah pantai di utara lebih tandus. Musim kering dan penghujan berganti-ganti, kecuali di daerah hutan tropis yang mendapatkan hujan sepanjang tahun.

Caracas, ibu kota Venezuela merupakan kota besar modern yang menempatkan perdagangan dan industri di daerah pinggiran. Daerah-daerah kumuh yang terletak di bukit-bukit yang berdekatan dengannya sangat kontras dengan kekayaan di pusat kota. Venezuela mengandalkan sektor ekonomi pada minyak bumi yang sumbernya ditemukan di daerah Maracaibo, di tepi kiri Sungai Orinoco.

Venezuela adalah salah satu anggota pendiri OPEC (Organisasi Negara Pengekspor Minyak). Venezuela menanam tebu, kopi, ubi kayu, dan jeruk. Produk penangkapan ikan menjadi sumber daya yang penting.

BRASIL Penduduknya berjumlah 174.499.000 jiwa. Sekitar 3/4 penduduknya tinggal di kotakota di bagian tenggara seperti, Sao Paulo, Bio de Janeiro, dan Porto Alegro. Sebagian besar penduduknya berkulit putih dan berasal dari Eropa. Penduduk yang lainnya merupakan ras campuran atau kulit hitam. Pantai Copacabana di Rio

Brasil dengan luasnya yang mencapai 8.5 I 1.965 km2 meliputi sebagian Amerika Selatan. Negara ini merupakan negara kelima terbesar di dunia. Negara ini dibatasi oleh Samudra Atlantik di sebelah timur dan utara. Hutan tropis di daerah sepanjang aliran Sungai Amazon membentang hampir di sebagian wilayah Brasil. Hutan yang ditemukan pada tahun 1500 ini belum semuanya dijelajahi.Tanahnya subur dengan flora dan fauna yang sangat beragam.

Ibu kota negara adalah Brasilia. Kota ini adalah kota modern yang dibangun pada tahun l950.Tata kotanya diilhami oleh bentuk burung. Rio de Janeiro merupakan pusat budaya di negara ini. Karena terletak di pantai dan dikelilingi hutan tropis serta pegunungan, kota ini menarik banyak wisatawan. Selain itu, karnavalnya terkenal di seluruh dunia.

Sungai Amazon yang panjangnya mencapai 6.500 km adalah sungai terpanjang kedua di dunia setelah Sungai Nil. Sungai ini berakhir di Samudra Atlantik yang deltanya memiliki lebar 100 km. Wilayah selatan dan daerah dataran tinggi mengelilingi barisan pegunungan. Sekitar 30 % wilayahnya berupa gurun pasir.

Brasil adalah negara terbesar di Amerika Selatan. Iklim tropis mendominasi daerah bagian utara. Daerah bagian selatan mengalami suhu minus di musim dingin. Sedangkan, di daerah dataran tinggi bagian tenggara beriklim sedang dan subtropis.

Arak-arakan karnaval

Brasil merupakan negara pengekspor kopi nomor satu di dunia. Negara ini termasuk di antara negara-negara produsen utama tebu, jeruk, dan kakao. Peternakan kambing dan sapi sangat penting di negara ini.Tanah pertanian hanya mencakup 10 % luas tanah seluruhnya. Oleh karena itulah, penebangan hutan kemudian terjadi. Sejak tahun 1979 negara ini melakukan ’’penambangan emas secara besarbesaran”. Besi dan timah juga diproduksi dalam jumlah besar.

EKUADOR Quito adalah ibu kota Ekuador. Kota ini terletak pada ketinggian 2.800 m.Tempat ini dinyatakan oleh UNESCO sebagai warisan budaya kemanusiaan.

Ekuador berada di barat laut Amerika Selatan. Negara ini berbatasan dengan Kolombia di barat laut, Peru di timur dan selatan, serta Samudra Pasifik di barat. Luas Ekuador adalah 272.045 km2.

Mata uang negara Ekuador adalah sucre. Nama ini diberikan sebagai penghormatan kepada Jose de Sucre, pahlawan nasional.

Daerah pantainya mencakup dataran rendah pesisir dan pegunungan berketinggian rendah. Pantai ini terbentang di kaki Pegunungan Andes dan menutup negara seluas 70.000 km2. Daerah ini menampung 30 % penduduk.

Bahasa yang dominan adalah bahasa Spanyol yang ditetapkan sebagai bahasa resmi bersama-sama dengan bahasa Quechua.

Pegunungan Sierra mencakup pegunungan barat dan timur yang dipisahkan oleh ’’lorong Andes”. Di bagian timur terdapat hutan Amazon. Hutan ini menutup sebagian negara Ekuador.

Minyak bumi merupakan 30 % keseluruhan ekspor Ekuador. Ekuador adalah produsen tuna terbesar di dunia dan kedua dalam penangkaran udang. Perkebunan buah-buahan tropis yang besar di daerah pantai membuatnya menjadi pengekspor pisang pertama di dunia. Kakao dan perkebunan bunga menarik investasi baru. Daya tarik ekologis di Kepulauan Galapagos dan daerah Amazon menarik banyak wisatawan.

Kepulauan Galapagos adalah milik Ekuador. Letaknya sekitar 965 km di utara daratan dan mencakup 6 pulau utama dan lusinan pulau kecil. Kepulauan tersebut luasnya 7.812 km2 dan jumlah penduduknya 10.000 jiwa.

Jumlah penduduknya 13.184.000 jiwa. Sierra dan kota-kota besar seperti, Quito dan Guayaquil menampung 60 % penduduk. Ada tiga kelompok etnis di Ekuador, yaitu Indian, ras campuran, serta Kreol dan kulit hitam yang disebut AfroEkuador.

Pegunungan Andes

c

Suhu rata-rata di pantai adalah 22 C. Musim dingin berlangsung dari bulan Desember-Mei. Di Sierra, musim dingi berlangsung dari Oktober-Mei dengan suhu rata-rata tahunan yang bervariasi yaitu I2°-I8° C.

PERU Peru merupakan negara Amerika Latin yang berbatasan dengan Ekuador dan Kolombia di utara, Brasil di timur, Bolivia di tenggara, dan Chili di selatan. Negara ini dibatasi Samudra Pasifik di sebelah barat. Luasnya adalah 1.285.215 km2.

Penduduk Peru diperkirakan berjumlah 28.410.000 jiwa. Separuhnya tinggal di Pegunungan Andes dan 10 % penduduk hidup di hutan Amazon. Indian Amerika yang merupakan keturunan suku Inca (Quechua dan Aymara) berjumlah hampir 50 % dari penduduk Peru. Ibu kota negara Peru adalah Lima. Kota ini menampung sebagian besar penduduknya. Kota ini adalah pusat industri, perdagangan, dan administratif. Daerah kumuh yang mengelilingi Lima menjadi saksi kemiskinan karena 2/5 penduduknya adalah pengangguran.

Reruntuhan Machu Picchu

Wilayah di bagian timur laut berupa pantai sempit, Pegunungan Andes, dan hutan Amazon. Pantainya beriklim kering dan bersuhu segar. Di Pegunungan Andes, iklimnya bergantung pada lembah dan musimnya. Tanah Amazon panas dan lembap.

Kereta api di Pegunungan Andes adalah yang tertinggi di dunia. Kereta itu berjalan pada ketinggian 4.781 m. Hutan tropis lembap dan panas terdiri atas berbagai jenis bunga, pepohonan besar (pohon karet, palem raksasa), dan wol. Adanya pengelolaan wilayah, penebangan hutan, dan eksploitasi sumber daya hutan Amazon menyebabkan hilangnya 15 % keseluruhan permukaan hutan tersebut.

Pegunungan Andes menyimpan banyak peninggalan yang luar biasa dari Kekaisaran Inca. Reruntuhan Machu Piccu dapat dikunjungi sejak 1940. Kelompok revolusioner Jalan Setapak Bercahaya melakukan gerilya sejak tahun 1970-an untuk menempatkan rezim yang diilhami oleh Stalin dan Mao Tse Tung di Peru. Meskipun kegiatan mereka sekarang berkurang, aktivitas mereka masih mengganggu perkembangan pariwisata. Sektor ekonomi Peru bergantung pada persediaan perak, timah hitam, tembaga, besi, dan minyak bumi. Penanaman coca menjadi sumber daya yang penting. Seorang wanita, anak-anak, dan seekor lama di Cuzco

BOLIVIA Bolivia adalah daerah yang memiliki luas 1.098.581 km2 dan terletak di Amerika Selatan. Negara yang berbatasan langsung adalah Peru dan Chili di barat, Brasil di utara dan timur, serta Paraguay dan Argentina di selatan. Altiplano terletak pada ketinggian 3.500 m. Altiplano adalah dataran tinggi yang berada di antara dua barisan Pegunungan Andes yang melintasi seluruh negara ini. Di daerah itu diternakkan lama dan alpaga. Bahkan, sebagian besar penduduknya tinggal di sana, meskipun iklimnya dingin dan berangin. Danau Titicaca mengairi Altiplano. Danau ini adalah danau dataran tertinggi di dunia yang dapat dilayari. Danau ini terletak pada ketinggian 3.812 m, dengan luas 8.340 km2 dan berisi 36 pulau. Lembah di sebelah selatan dan timur Altiplano subur dan beriklim nyaman. Di bagian tenggara terdapat dataran rendah yang berasal dari tanah endapan, yaitu Chaco yang berpenduduk sedikit dan tanahnya tandus. Iklim di Bolivia sangat beragam. Musim hujan berlangsung dari bulan NovemberMaret dan menimbulkan banjir di Altiplano. Di pegunungan, ada salju abadi di ketinggian 4.800 m. Jumlah penduduknya diperkirakan 8.587.000 jiwa, sebagian besar adalah orang Indian. Bolivia adalah negara miskin dan mempunyai banyak utang. Penduduknya mengalami kesenjangan sosial yang sangat besar.

Katedral San Fransisco di La Paz

Bahasa Spanyol adalah bahasa resmi Bolivia. Quechua dan Aymara (bahasa suku Inca) serta bahasa di Altiplano juga di pergunakan. Ada dua kota yang utama di Bolivia, yaitu Sucre dan La Paz. Kota Sucre merupakan ibu kota konstitusional, perdagangan, dan industri. Sedangkan, La Paz merupakan ibu kota pemerintahan, politik, dan budaya. ■ Sektor ekonomi Bolivia bergantung pada cadangan timah, perak, seng, dan tembaga. Penambangan gas dan minyak bumi meningkat. Bolivia menanam barley, kentang, gandum, kapas, dan kopi. Perkebunan coca tetap menjadi yang terpenting di negara ini.

Pertanian adalah sektor ekonomi utama di Bolivia.

CHILI Chili berbentuk sekelompok pantai sempit dengan lebar rata-ratanya 756.950 km2. Negara ini berbatasan dengan Peru di sebelah utara, Bolivia dan Argentina di sebelah timur.

Di sebelah utara, terbentang gurun besar tandus di Atacama yang kaya mineral dan nitrat. Daerah ini adalah tempat terkering di planet bumi. Lembah tengahnya adalah daerah yang paling banyak penduduknya. Daerah ini subur dengan iklim Mediterania. Iklim yang sangat beragam diakibatkan oleh bentangan negara ini. Daerah di utara tandus, sedangkan di bagian tengah beriklim Mediterania dan di selatan banyak terjadi hujan. Penduduk Chili berjumlah 15.666.000 jiwa. Mereka adalah ras campuran hasil pernikahan orang Spanyol dengan Indian Amerika. Sejak lama suku Mapuche menentang Spanyol dan mempertahankan tradisi mereka. Iklim di lembah tengah memungkinkan

Taman Nasional Torres del Paine di Patagonia

Negara ini terletak di antara Samudra Pasifik dan Pegunungan Andes.

Pulau Paskah di Pasifik Selatan adalah bagian dari (hili.

dilakukannya vitikultur. Chili mengekspor anggur ke seluruh dunia. Buah-buahan (ceri, persik, prune, aprikot) dan hasil pertanian (gandum, kentang, jagung dan tomat) ditanam dalam jumlah besar. Penangkapan ikan dilakukan di sepanjang Pantai Pasifik. Chili adalah negara penghasil tembaga

Tanjung Horn (Cape Horn) terletak jauh di sebelah selatan. Hingga tahun 1616 perairan ini tidak dapat dilewati pelaut akibat arus yang kuat serta adanya gunung es. Adanya Pegunungan Andes yang terbentang dari utara hingga selatan membuat Chili menjadi negara bergunung dengan beberapa puncaknya yang selalu bersalju dan mencapai ketinggian lebih dari 6.000 m. Aconcagua adalah gunung berapi yang terkadang aktif, menjulang pada ketinggian 6.959 m.

nomor satu di dunia. Sumbernya mencapai 20 % dari cadangan tembaga yang dikenal sekarang ini. Gunung berapi Villarica di Pucon

ARGENTINA Tango merupakan tarian nasional yang terkenal.Tarian itu berasal dari pinggiran kota. Sekarang, bahkan tersebar ke seluruh dunia. Sereal (jagung, gandum, sorgum, kedelai,

Ushuaia

Argentina adalah negara kedua terluas di Amerika Selatan. Wilayahnya seluas 2.766.889 km2 terbentang dari Pegunungan Andes hingga Samudra Atlantik. Negara ini berbagi wilayah Tanah Apu dengan Chili. Kepulauan Malvinas, milik Inggris, diambil alih sejak 1820. Padang rumput Pampa yang digunakan untuk peternakan terbentang di sebelah timur laut dan mencakup 20 % wilayah Argentina. Bagian barat berupa Pegunungan Andes yang membentuk perbatasan dengan Chili. Di bagian selatan ada Patagonia yaitu gurun dingin berupa dataran tinggi tandus.

kacang tanah, bunga matahari) adalah hasil pertanian dari daerah Pampa. Sedangkan, produksi anggur dari Argentina menduduki peringkat keempat di dunia. Peternakan sapi adalah sektor yang sangat penting. Argentina merupakan negara pengekspor besar daging dan domba (diambil bulunya untuk dibuat wol). Binatang ternak itu diternakkan di Patagonia. Konstruksi otomotif dan industri kimia juga berkembang.

Sungai Parana adalah aliran air yang utama di Argentina. Di sebelah timur, di perbatasan Argentina dengan Brasil terdapat air terjun Iguazu yang ketinggiannya mencapai 90 m. Iklim di Argentina bervariasi, yaitu iklim lembap dan sedang di tengah dan timur, subtropis di utara, dan dingin di selatan. Penduduk Argentina berjumlah 36.224.000 jiwa. Mereka berasal dari Eropa (Spanyol, Italia). Buenos-Aires adalah ibu kota negara yang menampung satu dari tiga orang Argentina dan terletak di pesisir Atlantik.

Air terjun Iguacu

Argentina mempunyai sumber daya mineral penting yang belum diolah. Sumber minyak bumi di Patagonia dan sumber daya gas mencukupi kebutuhan dalam negeri.

Ushuaia, kota paling selatan di dunia, terletak di Argentina.

AFRIKA Tripoli

MAROKO

Kairo ALJAZAIR MESIR

LIBYA SAHARA BARAT

t?Praia

Dakar SENEGAL Banjul GAMBIA

Bamako B0URK|NA fAS0 Bissau GUINEA BISSAU Ouagadougou GUINEA Conakry PANTAI GADING TO Freetown Porto Novo SIERRA LEONE Yamusukro GHANA Monrovia"9_ „ Acra Lome LIBERI A

N’djamena

REPUBLIK AFRIKA TENGAH KAMERUN Bangui

GUINEA KHATULISTIWA Malabo

Yaounde

UGANDA

SAO TOME DAN PRINCIPE Sao Tome Libreville KONGO GABON Brazzaville

Kampala REPUBLIK KONGO

RWANDA Kigali BURUNDI Bojumbura

Ndirobi

Dodoma

Kinshasa

TANZANIA Luanda

ANGOLA

Lusaka

ZAMBIA

MALAWI Lilongwe

Harare ZIMBABWE NAMIBIA Windhoek

BOTSWANA Gaborone Pretoria Maputo Mbabane SWAZILAND Maseru AFRIKA SELATAN

LESOTHO

SEYCHELLES Victoria

MAROKO Maroko adalah satu dari 53 negara yang ada di Benua Afrika. Negara ini dibatasi oleh LautTengah di utara dan Samudra Atlantik di barat. Negara ini berbatasan dengan Mauritania di selatan dan Aljazair di timur. Luas wilayahnya adalah 450.000 km2, kecuali Sahara daratan (266.000 km2) yang dikembalikan pada tahun 1976 pada Maroko dan Mauritania. Orang-orang Sahara menuntut kemerdekaannya. Daerah bagian utara Maroko bergununggunung. Barisan Pegunungan Atlas dan Rift terbentang dari timur ke barat, sedangkan daerah selatan bergurun. Berkat iklim Mediterania, daerah pantai menjadi sangat subur. Di pedalaman, musim panasnya panas dan musim dinginnya segar, terutama di Pegunungan Atlas. Penduduknya yang berjumlah 30.206.000 jiwa, berasal dari suku Berber dan sudah bercampur dengan suku lain. Sejak abad VIII, penduduknya menganut agama Islam. Banyak orang Maroko berimigrasi ke Prancis, Belgia, dan Italia. Bahasa Arab menjadi bahasa resmi. Namun, bahasa Berber juga digunakan dan diajarkan di sekolah dasar.

Ibu kota Maroko adalah Rabat. Kota Rabat terletak di Pantai Atlantik. Kota ini merupakan kota industri, perdagangan, dan pariwisata. Casablanca, yang terletak di dekat Rabat, merupakan salah satu dari kota terbesar di Maghrebi (keseluruhan negara di barat laut Afrika). Sektor ekonomi Maroko

Detail pintu yang menuju ke kebun istana Maroko

bertumpu pada sektor pertanian. Sereal, anggur, zaitun, kurma, dan limau adalah produk yang utama. Peternakan domba juga sangat penting.

Maroko memiliki 3/4 cadangan fosfat dunia.

Ngarai Todra

Fosfat yang diambil dari tambang di Sahara Timur diekspor dari pelabuhan Casablanca. Industri memproduksi tekstil, bahan bangunan, dan anggur. Para pengrajin yang sangat kaya membuat kerajinan dari kulit, permadani berwarna cerah, dan keramik.

TUNISIA Tunisia adalah negara terkecil di Afrika Utara dengan luas 163.610 km2 yang dibatasi Laut Tengah serta bertetangga dengan Aljazair dan Libya. Permukaan tanah Tunisia bergunung-gunung di pesisir. Sekitar 3/4 dari 9.925.000 penduduk Tunisia tinggal di daerah itu. Daerah selatan berupa stepa yang mencakup Gurun Sahara yang mengisi 40 % wilayah negara. Warga Tunisia berasal dari suku Berber, tetapi berbahasa Arab dan Prancis. Kedua bahasa ini menjadi bahasa pengantar pengajaran di universitas. Sejak tahun 1881— 1955,Tunisia berada di bawah pemerintahan Prancis. Tunis adalah ibu kota negara Tunisia. Di Tunis terdapat kota kuno (Medina) yang dikelilingi benteng dan pintu-pintu. Jalannya yang berlikuliku dipenuhi oleh pasar dadakan. Di dalamnya dapat ditemukan semua produk kerajinan (gerabah, kulit, perhiasan emas).

Lebih dari separuh penduduk Tunisia tinggal di perkotaan.

Marina di Pelabuhan El

Di bagian selatan, banyak sumber minyak dan fosfat. Karena upah buruh yang rendah maka industri tekstil berkembang sehingga dapat diekspor dengan mudah. Sektor metalurgi dan besi baja (siderurgie) mengalami lebih banyak kesulitan untuk bertahan akibat persaingan yang ketat. Tunisia adalah

Tunis merupakan kota modern sebagai pusat kebudayaan dan bisnis. Pinggiran kotanya adalah daerah industri (tekstil, semen) dan sebagian terdiri atas daerah kumuh. Di bagian utara, didominasi perladangan gandum dan gerst. Namun,Tunisia juga memproduksi zaitun, limau, dan kurma yang dipanen di Oasis Selatan.

negara yang sering dikunjungi wisatawan sehingga pariwisata menjadi bagian penting di negara ini.

Li ■M

oat



MESIR Mesir merupakan salah satu negara di Afrika Timur. Negara ini dibatasi oleh Laut Tengah di utara dan Laut Merah di timur. Hanya 3,5 % dari total wilayah negara (1.001.449 km2) ini yang didiami. Lembah Nil adalah bentangan panjang tanah subur yang didiami sebagian besar penduduk Mesir. Sisa wilayah terdiri atas gurun tandus, yaitu Gurun Libya di barat, Gurun Arab di tepi Sungai Nil, dan Gurun Nobi di selatan.

Jumlah anak di bawah usia 15 tahun mencapai 36 % dari penduduk Mesir.

Penduduk Mesir adalah yang terpadat di antara negara Arab, yaitu 74.719.000 jiwa. Kairo merupakan ibu kota Mesir. Negara Detail kuil Abu Simbel Mesir tercatat mempunyai sekitar sembilan juta penduduk. Mayoritas penduduk Mesir beragama Islam. Sedangkan, penduduk minoritas yang beragama Kristen mencapai sekitar tujuh juta orang. Terdapat beberapa piramida yang

Laut Merah sangat panas dan asin. Nama Laut Merah berasal dari nama alga merah yang mewarnai permukaan air laut. Laut itu terbagi menjadi dua cabang, yaituTeluk Suez dan Teluk Akaba yang mengelilingi Pulau Sinai. ■

Terusan Suez yang dibuka untuk pelayaran sejak 1869, menghubungkan Laut Merah dengan Laut Tengah. Terusan Suez memperpendek perjalanan antara Eropa dan Asia tanpa mengelilingi Afrika. Bendungan Aswan yang diresmikan pada tahun 1968 menjadi tempat cadangan air terbesar di dunia. Pembangunan bendungan ini membutuhkan pemindahan kuil Abu Simbel yang dibangun kembali 40 meter lebih tinggi.



Iklim Mesir tropis dan lembap. Di gurun, suhu dapat mencapai di atas 45° C di siang hari dan turun hingga di bawah 5° C pada malam hari.

terkenal di Mesir. Piramida itu adalah piramida Kheops, Khephren, dan Mykerinos. Ketiga piramida itu berada di sebelah utara dataran tinggi Giza. Keadaan piramida Kheops yang sangat baik membuat piramida Mesir ini masuk dalam tujuh keajaiban dunia. Mesir mempunyai sejumlah besar tanah garapan akibat pengairan permanennya. Kapas dan kurma juga diekspor dalam jumlah besar.

ETHIOPIA

Ethioptia merupakan salah satu negara yang ada di Afrika Timur. Ethiopia berada di antara Kenya, Eritrea, Somalia, Sudan, dan Djibouti. Luas wilayahnya adalah 1.122.000 km2.

Kelaparan berulang-ulang dialami penduduk Ethiopia akibat masa kekeringan panjang yang sering terjadi dan perang yang menyebabkan penduduknya keluar untuk mengungsi.

Negara ini berupa dataran tinggi yang

Adis Ababa, ibu kotanya ada di pusat daerah yang paling padat penduduknya. Kota yang tradisional sekaligus modern ini adalah sebuah kota besar yang mempunyai satu dari pasar terluas di Afrika, yaitu Mercator.

luas yang terpotong oleh patahan tektonik di Lembah Rift. Aliran lava membuat tanahnya subur serta banyak danau asin terbentuk. Relief tanah tidak rata sebagai akibat adanya jurang dan pegunungan berapi. Iklim tropis yang lembap sampai sedang sesuai dengan ketinggian. Makin tinggi kita naik, tanahnya makin dingin, dan hujannya melimpah. Suhu rata-rata berkisar antara 16-27° C. Penduduknya terdiri atas banyak kelompok etnis dan berjumlah 66.558.000 jiwa. Suku Amhara dan Tigre mendiami dataran tinggi, Suku Oromo tinggal di selatan, dan Sidama di timur laut. Agamanya adalah Kristen Ortodoks dan gerejanya terkait dengan gereja Kopt di Alexandria. Islam juga dianut oleh penduduk, tetapi praktik tradisional (tarian, astrologi, ramalan) dan animisme masih sangat banyak dilakukan.

Daerah pertanian berkembang di dataran tinggi tengah dan dataran rendah di sebelah barat. Di sana ditanam sereal, kacang-kacangan, dan tanaman penghasil minyak. Selain itu, para penduduk juga beternak sapi. Peternakan merupakan kegiatan yang terbesar di Afrika. Sedangkan, penunggang onta nomaden beternak kambing dan domba di sebelah timur.

Ethiopia dijajah Italia dari tabun 1936-1941. Kopi, produk yang paling banyak diekspor, mengalami penurunan harga. Sehingga oleh pemerintah para produsen beralih ke pertanian khat, tumbuhan narkotika, karena harga jualnya yang lebih tinggi dan tidak memerlukan banyak tenaga jika dibandingkan dengan kopi.

REPUBLIK DEMOKRATIK KONGO Republik Demokratik Kongo terletak di AfrikaTengah dan berbatasan dengan Sudan dan Republik AfrikaTengah di sebelah utara, Kongo di barat, Rwanda, Tanzania, Burundi, dan Uganda di timur, serta Angola dan Zambia di selatan. Republik Demokratik Kongo terbentang sepanjang 2.345.000 km2 dan terbuka di barat daya menuju Atlantik di bagian muara Bengawan Kongo (4.375 km). Penjelajah Anglo-Amerika, Stanley mengarungi bengawan itu sepanjang 2.575 km pada tahun 1876. Daerah aliran sungai Kongo atau Zaire meliputi sebagian besar wilayah negara. Di sepanjang daerah aliran sungai itu menjulang dataran tinggi dan dataran rendah yang tergenang air.

Adanya industri yang memproduksi intan menempatkan negara ini pada peringkat penghasil Intan pertama dunia. Ada beberapa pegunungan terpencil yang merupakan kelanjutan dari dataran tinggi Ruwenzori (5.1 19 m), misalnya Pegunungan Virunga dan Mitumba yang berbatasan dengan Tanzania. Danau Tanganyika di bagian timur memiliki luas 32.900 km2. Danau ini merupakan danau kedua yang berair tenang sekaligus danau terdalam di dunia. Iklim Republik Demokratik Kongo adalah ekuatorial dan lembap. Di bagian tengah daerah aliran sungai tengahnya lembap. Sedangkan, di bagian utara, musim kering dan lembap terjadi bergantian. Di bagian timur, beriklim pegunungan.

Penduduk Republik Demokratik Kongo diperkirakan berjumlah 56.625.000 jiwa. Negara ini terdiri atas banyak suku. Suku Balubas tinggal di sebelah tengah-selatan dan orang Kongo di Kongo Rendah. Orang Kongo berjumlah 30 % dari total penduduk. Orang1 Pygmi hidup di hutan di timur laut. Kota terbesar sekaligus ibu kotanya adalah Kinshasa. Pada zaman dahulu Gambar kota itu bernama intan yang Leopoldville dan diperbesar merupakan daerah yang sangat padat penduduk. Negara ini memiliki sumber daya tambang yang penting (tembaga, kobalt, intan, minyak bumi, emas, perak). Namun, pengelolaan ekonomi yang buruk dan korupsi menyebabkan negara ini dirundung utang dan inflasi tinggi. Kopi, singkong, karet, kapas, dan kakao merupakan produk utama di sektor pertanian. Danau Kivu

KENYA Kenya, negara di Afrika Khatulistiwa, berbagi perbatasan dengan Somalia di timur,Tanzania di selatan, Uganda di barat, serta Sudan dan Ethiopia di utara. Negara ini berbatasan dengan Samudra Hindia di timur. Luas wilayahnya adalah 582.646 km2 dan posisinya mengelilingi Rift Valley (Lembah Retak). Kenya dilewati garis khatulistiwa di tengah-tengahnya.

Hutan alam Kenya dijadikan anggota warisan kekayaan dunia oleh UNESCO. Kenya memiliki dataran rendah untuk pertanian yang luas di timur. Daerah utara terdiri atas dataran tinggi yang luas dan tandus. Daerah tengah dan barat bergunung-gunung dan vulkanis. Gunung Kenya menjulang pada ketinggian 5.1 19 m. Iklim gurun terdapat di utara dan khatulistiwa. Dua kali musim hujan mengenai bagian pesisir dan daerah tinggi (Danau Victoria). Daerah pesisir dibatasi pantai dan terumbu karang.Taman nasional dan suaka alam menarik wisatawan dan menjadi sumber pendapatan negara yang penting. Ladang di barat Kenya

Sebelas taman nasional Kongo menjadi ternpat aneka ragam satwa. Beberapa di antara satwa tersebut terancam punah dan harus dilindungi dari perburuan gelap.

Wanita muda suku Masai

Penduduknya yang diperkirakan berjumlah 31.639.000 jiwa merupakan masyarakat dengan etnis beragam. Penduduk terbanyak berasal dari etnis Bantu (Kikuyu, Kamba, dan Luhya). Orang Masai hanya dari jumlah 1,6 % penduduk. Orang India, Arab, dan Eropa juga menjadi minoritas di sana. Bahasa resminya adalah Swahili. Ritual inisiasi dan praktik perdukunan dilakukan secara luas oleh masyarakat. Tradisi diturunkan melalui nyanyian dan tarian. Nairobi adalah ibu kota Kenya. Kota ini adalah sebuah kota kaya yang di bangun oleh orang Inggris pada tahun 1890. Kota ini menjadi penyangga ekonomi, politik, dan kebudayaan negara. Daerah pinggirannya digunakan untuk industri (metalurgi, industri, dan produk makanan). Orang Kenya hidup dari pertanian. Jagung adalah jenis hasil pertanian yang utama. Tebu, nanas, buah kelapa, sisal, dan kopi adalah hasil pertaniannya yang bersifat komersial.

AFRIKA SELATAN Afrika Selatan berbatasan dengan Namibia, Botswana, Mozambik, Zimbabwe, dan Swaziland di utara. Pantainya dialiri oleh Samudra Atlantik di barat dan Samudra Hindia di timur.

Orang kulit putih disebut Afrikaner, yaitu warga keturunan penduduk koloni Belanda, Jerman, dan Prancis. Warga yang berbahasa Inggris adalah keturunan penduduk koloni Inggris.

Wilayahnya yang seluas 1.221.037 km2 memiliki beraneka ragam bentuk. Dataran tinggi yang luas di tengah diliputi oleh sabana menjulang dan tebing sangat curam serta berlanjut di tenggara dengan barisan Pegunungan Drakensberg. Tanjung Harapan di ujung barat daya Afrika Selatan ditemukan pada tahun 1488 oleh Bartholomeus Diaz dan dilewati oleh Vasco de Gama pada tahun 1497. Untuk pertama kalinya, ia berhasil menghubungkan jalur maritim Eropa dengan India. Iklim di Afrika Selatan tropis, panas, dan lembap, kecuali di daerah tanjung yang beriklim Mediterania dan baik untuk vitikultur dan perkebunan jeruk. Iklim gurun ada di Gurun Namib dan Kalahari.

Tambang emas

Bahasa Afrikan digunakan oleh Afrikaner dan ras campuran. Sembilan bahasa bantu digunakan oleh orang kulit hitam. Capetown adalah ibu kota legislatif, sedangkan Pretoria adalah ibu kota administratif dan markas pemerintahan. Capetown adalah kota pelabuhan, industri, dan wisata pantai. Sebagai kekuatan ekonomi pertama di

Manchot Cab

Penduduknya diperkirakan berjumlah 45.455.000 jiwa. Sekitar 3/4 dari jumlah tersebut terdiri atas masyarakat kulit hitam. Suku Zulu adalah etnis yang paling penting. Kelompok yang lain mencakup orang Eropa (13,6 %), orang Asia, dan ras campuran.

Benua Afrika, Afrika Selatan memiliki lapisan bawah tanah yang sangat kaya dengan emas, intan (daerah Kimberley), uranium, tembaga, dan karbon. Afrika Selatan sangat terkenal dengan politik apartheid, politik pemisahan orang kulit putih dan kulit hitam yang baru dihapuskan pada tahun 1990. Orang kulit hitam masih terus tinggal di township, daerah kumuh orang kulit hitam yang diubah menjadi tempat pemukiman, jauh dari blok perumahan orang kulit putih.

rrr-

t

OSEANIA

KEPULAUAN MARSHALL .0 Majuro

Koror PALAU

Palikir NEGARA-NEGARA FEDERASIMIKRONESIA

Funafuti

Honiara KEPULAUAN SALOMON

^VANUATU KALEDONIA BARU

Canberra

SELANDIA BARU

*• POLYNESIA PRANCIS (Prancis)

AUSTRALIA Australia adalah benua tandus dan sangat terpencil. Negara ini dikelilingi oleh Samudra Hindia di barat dan Samudra Pasifik di timur. Dengan luas 7.682.000 km2, negara ini menjadi negara terbesar keenam di dunia.

Penduduknya berjumlah 19.694.000 jiwa. Sebagian besar berasal dari Eropa. Banyak orang berimigrasi ke Australia setelah Perang Dunia II. Orang Asia juga memiliki komunitas yang cukup besar.

Australia yang hanya ditempati orang Aborigin hingga tahun 1787 ini mulamula menjadi tempat hukuman bagi orang Inggris. Lambat laun muncullah daerah koloni di pesisir. Sekitar 47 % wilayah Australia terdiri atas gurun. Penduduk terpusat di dataran rendah berpantai. Pegunungan Australia terbentang di sepanjang pesisir dan memuncak pada ketinggian 2.228 m. Terumbu karang Great Barrier yang membatasi pesisir timur laut dengan Samudra Pasifik adalah terumbu karang terluas di dunia, yaitu 210.000 km2. Terumbu karang itu dilindungi dan termasuk dalam daftar kekayaan dunia.

Pantai Queensland

Ibu kota Australia adalah Canberra, tetapi Sydney adalah kota terbesar di negara ini. Australia adalah produsen wol pertama di dunia. Domba merino menghasilkan wol halus berkualitas tinggi. Sapi diternakkan di bagian utara dalam tempat yang luas, seperti di ranch Amerika.

Lembah pelangi di utara

Iklim di Australia bervariasi. Iklim Mediterania terjadi di selatan dan iklim tropis di utara. Di daerah gurun, suhunya sering melebihi 40° C pada siang hari. Daerah timur dan barat menikmati iklim sedang. Negara ini mempunyai banyak sumber daya mineral (besi, intan, emas, karbon, dan bauksit) dan sumber daya minyak, gas alam, dan uranium.

Pertanian sereal, yaitu gandum, dilakukan secara intensif dengan mesin. Iklimnya mendukung untuk perkebunan buah dan anggur.

Dalam bahasa Aborigin, kata "kanguru" berarti "saya tidak tahu".

SELANDIA BARU Selandia Baru adalah salah satu Negara Oseania yang terdiri atas dua pulau utama dan pulau-pulau kecil di Samudra Pasifik. Keseluruhan wilayahnya seluas 268.676 km2.

James Cook, kapten angkatan laut Inggris, mendarat di tanah Selandia Baru pada tahun 1769. Pulau bagian selatan dilintasi oleh Pegunungan Alpen yang puncakpuncaknya mencapai lebih dari 3.000 m. Daerah itu merupakan daerah terdingin di Oseania. Di bagian timur, terbentang dataran tinggi subur yang luas yang digunakan untuk peternakan domba dan pertanian sereal.

Air terjun Sutherland, setinggi 580 m, adalah air terjun tertinggi kelima di dunia. Selandia Baru yang beriklim sedang dan lembap memungkinkan kawanan sapi dan domba merumput di padang rumput yang subur. Jumlah penduduk Selandia Baru adalah 3.778.000 jiwa. Orang Maori adalah pendatang pertama di pulau ini. Baru pada abad XIX, kolonial Inggris menetap di sana. Sekitar 80 % penduduk sekarang ini adalah keturunan penduduk koloni. Wellington di pulau bagian utara adalah ibu kota negara ini, tetapi Auckland adalah kota terbesar dan menjadi pusat industri. Gunung Ruapehu, gunung berapi di Taman Nasional Tongariro

Pulau bagian utara didiami oleh sebagian besar penduduk. Pemandangan daerah itu mencakup gunung berapi yang masih aktif, geyser, sumber air panas, pegunungan, dan dataran rendah. Di utara, pesisirnya dibatasi oleh pantai­ pantai.

Teluk kecil Duchavelle, Pulau bagian utara

Sungai-sungainya yang sulit dilewati, menyediakan energi air. Selain itu, Selandia Baru juga mempunyai sumber karbon dan gas alam.

Peternakan sapi dan domba yang besar dimanfaatkan baik untuk produksi daging, susu, dan kulit. Selandia Baru adalah salah satu eksportir utama produk-produk tersebut. Kegiatan ekonomi yang utama adalah pertanian, tetapi industri tekstil, elektronik, dan pengolahan hasil pertanian juga berkembang.

KEPULAUAN PASIFIK Polynesia dapat diterjemahkan sebagai ’’banyak pulau”. Pulau-pulaunya tersebar di Samudra Pasifik, ada yang ditinggali dan ada yang tidak. Pulau-pulau tersebut adalah Kiribati,Tonga, Samoa Barat, dan tujuh buah pulau milik negara asing.

Pohon sukun juga memiliki banyak kegunaan. Buahnya dapat untuk membuat roti dan pencuci mulut, kulitnya untuk membuat pakaian, dan kayunya untuk membuat perahu.

Polynesia Prancis adalah wilayah Prancis di seberang lautan yang terdiri atas tujuh pulau, antara lain Tahiti, Kepulauan Marquesas, dan Mururoa. Pulau-pulau ini berasal dari gunung berapi atau bunga karang. Permukaannya bergunung-gunung, dan disebut sebagai pulau tinggi atau disebut pulau rendah apabila mengelilingi laguna. Iklim di Kepulauan Pasifik tropis, panas, dan lembap.Angin puting beliung yang disebut angin topan di barat Pasifik adalah angin badai yang sangat kencang. Angin itu terjadi pada akhir musim panas atau awal musim gugur.

Pada peta lautnya, orang Polynesia kuno menampilkan arus air dengan ranting dan pulau dengan kerang. Pohon kelapa yang memenuhi pantai adalah sumber daya yang semua bagiannya dapat dimanfaatkan. Dagingnya dimakan dan dibuat minyak (kopra). Getahnya yang difermentasi menghasilkan arak kelapa dan daunnya dimanfaatkan untuk membuat berbagai macam benda.

Maurea di Polynesia Prancis

Pariwisata merupakan sumber pendapatan penting bagi pulau-pulau berpenduduk ini, meskipun ada yang bergantung pada bantuan internasional. Sektor ekonomi mengandalkan perkebunan vanili, singkong, pisang, buah kelapa, dan penangkapan ikan. Bahasa Polynesia yang jumlahnya sekitar 24, mempunyai tata bahasa yang mirip tetapi dengan kosa kata yang berbeda. Di antara yang terkenal adalah bahasa Maori, Tahiti,Tonga, dan Hawaii. Pasifik dijadikan tempat ujicoba nuklir sehingga jumlah populasinya mengalami penurunan. Sebuah kesepakatan internasional ditetapkan untuk menghentikan ujicoba tersebut di masa yang akan datang.

ARKTIKA Arktika adalah samudra yang tertutup busung es apung dan dikelilingi oleh Greenland, Kanada, Alaska, dan Siberia. Luas Arktika adalah 14.089.600 km2. Permukaan busung es apung bervariasi sesuai musim. Di musim panas, es yang ketebalan rata-ratanya 1,50-3 m, mencair di permukaan dan busung es apung pun terbelah.

Malam hari berlangsung selama enam bulan.Teja kutub utara, yaitu sapuan besar berwarna-warni di langit, dapat diamati selama malam musim dingin. Berbagai kelompok tinggal di daerah Arktika. Orang Eskimo, Indian Amerika, dan Aleut mendiami daerah Arktika di Amerika Utara; sedangkan orang Lakoute, Komi, dan Tunguze hidup di wilayah Rusia. Cara hidup orang Eskimo sudah banyak berubah dalam abad XX. Ada yang masih nomaden, tetapi sebagian besar memilih untuk hidup menetap. Eskimo nomaden berpindah tempat dengan menggunakan kereta salju yang ditarik oleh anjing atau motor salju. Pakaian tradisionalnya adalah kulit dan bulu. Anjing laut, karibu, beruang kutub, dan rubah, sangat diperlukan oleh orang Eskimo untuk dijadikan sebagai bahan pakaian, makanan, dan memanaskan tubuh. Greenland dengan luas 2.175.600 km2

,

Gletser di Pulau Baffin

Gletser terbentuk dari timbunan salju. Gletser bergerak perlahan dan pecah saat tiba di laut. Gunung es adalah pecahan-pecahan gletser. Benda itu berbahaya karena hanya 1/8 permukaannya yang tampak. Karena benda inilah, kapal Titanic tenggelam pada bulan April 1912.

menjadi wilayah Arktika dan mendapatkan otonomi dari Denmark sejak 1979. Penduduknya yang berjumlah 56.300 jiwa hidup dari perburuan, pemancingan, dan perdagangan kulit.

Orang Eskimo di barat Arktika Kanada disebut Inuvialuits yang berarti manusia sesungguhnya.

ANTARTIKA Benua Antartika baru ditemukan pada tahun 1880 karena terasing dan beriklim ekstrem. Benua itu memiliki 90 % persediaan air tawar di bumi. Keseluruhan permukaannya 13 juta km2.

Faunanya yang sedikit akibat iklim yang ekstrem tidak memiliki vertebrata darat sama sekali. Sebaliknya, ikan paus, anjing laut, dan penguin emperor memenuhi benua.

Beberapa pelaut mendekati benua ini pada abad XVII,tetapi ekspedisi darat baru mulai pada awal abad XX. Ekspedisi ilmiah pertama terjadi pada tahun 1897. Sementara banyak ekspedisi berakhir tragis, Amundsen justru menjadi pemenang pertama dalam perlombaan mencapai kutub utara pada tahun 1911. Lapisan es yang menutupi benua secara permanen mempunyai ketebalan hingga di atas 2.000 m. Suhunya berubah-ubah antara -10° hingga -89° C.Anginnya dapat mencapai 300 km/jam.

Penguin Kaisar

Antartika dinyatakan sebagai suaka alam untuk perdamaian dan ilmu pengetahuan.

Gunung Erebus di Pulau Ross adalah gunung berapi aktif yang menjulang pada ketinggian 3.794 m. Laut, busung es, dan teluk kecil dinamai menurut penjelajah yang menemukannya, seperti Laut Ross, Amundsen, Weddel, dan busung es Shackleton.

Antartika menimbulkan banyak tuntutan wilayah dan diincar karena sumber daya bawah tanahnya. Perjanjian Antartika yang ditandatangani pada tahun 1959 merencanakan pengaturan kerja sama eksplorasi ilmiah dan pelarangan semua tuntutan wilayah. Sejak 1991, perjanjian ditambah dengan larangan mengeksploitasi lapisan bawah tanah selama 50 tahun, perlindungan lingkungan hidup, dan demilitarisasi benua. Hasil penelitian tim ilmiah diaplikasikan dalam bidang kedokteran, biologi, astronomi, dan klimatologi.

PENJELAJAH BESAR Marcopolo (sekitar 1254-1324) berkelana dengan ayah dan pamannya, yang pedagang, hingga Cina. la menulis buku tentang keajaiban dunia, dan di dalamnya ia menggambarkan adat-istiadat dan agama orang India. Vasco da Gama, pelaut Portugis, mencapai India pada tahun 1497 dengan mengelilingi Afrika Selatan dan melewati Tanjung Harapan. la mendirikan kantor dagang Portugis di pesisir Afrika dan mendorong perdagangan antara Eropa dan Timur. Christopher Columbus (1451-1506), pelaut Italia, melakukan empat perjalanan yang membuatnya menemukan Kepulauan Antilles dan AmerikaTengah. la adalah pelaut yang sangat mahir yang menemukan jalur pelayaran terbaik hanya dengan bantuan sebuah kompas.

Samudra di khatulistiwa sangat tenang sehingga Fernand Magellan menyebutnya dengan "Pasifik” (damai). James Cook (1728-1779), pelaut Inggris, telah membuat Samudra Pasifik lebih dikenal berkat tiga ekspedisinya. Pada tahun 1770, ia menjadi orang Eropa pertama yang mendarat dan menaklukkan Australia, la melewati lingkar kutub sebanyak tiga kali.

»•

David Livingstone (1813-1873), seorang dokter misionaris Skotlandia, adalah penjelajah besar di AfrikaTengah dan belahan bumi selatan. la menemukan arus Zambeze dan air terjun Victoria pada tahun 1855.

Fernand de Magellan (1480-1521) adalah pelaut Portugis pertama yang berlayar di Samudra Pasifik dari ~,L n . ratung Christopher Columbus Spanyol dan Patung melewati Samudra Atlantik. la ingin membuka jalur menuju Kepulauan Maluku di Asia, pusat produksi rempah-rempah. Dua kapal laut mencapai Maluku. Satu kapal yang kembali tiga tahun kemudian berhasil menyelesaikan circumnavigation (perjalanan laut mengelilingi bumi). Robert Edwin Peary (1856-1920) adalah penjelajah pertama Amerika yang mencapai kutub utara pada tahun 1909 dengan anggota tim sebanyak 5 orang, la belajar cara bertahan hidup yang digunakan oleh orang Eskimo. Roald Amundsen (1872-1928) adalah penjelajah Norwegia yang menjadi orang pertama yang mencapai Kutub Selatan pada tahun 191 I. la juga menyelesaikan penerbangan selama 70 jam di atas Kutub Utara.

Amerigo Vespucci dan perangkat kapal layarnya

PROFESI DALAM BIDANG GEOGRAFI ■

Etnolog mempelajari cara masyarakat berorganisasi secara sosial. la mempelajari bahasa, ekonomi, dan agama suatu masyarakat.

Geolog tertarik pada asal mula struktur bumi. la mengambil sampel batu dan mempelajari mineralnya untuk memahami evolusi bumi.

Vulkanolog mengamati dan mempelajari berbagai jenis letusan gunung berapi. la mengamati skala-skala yang memberikan petunjuk mengenai aktivitas gunung berapi pada saat ini.

Geofisikawan menerapkan metode fisika untuk memeriksa tanah. Bidangnya dapat berupa teknik sipil (kualitas tanah), geomagnetis (kajian medan magnet bumi), dan pencarian minyak bumi (saran perbaikan pemindaian dan pengeboran).

Demograf melakukan kajian statistik penduduk. la mencatat jumlah penduduk, tingkat kelahiran, kematian, kesuburan (jumlah anak setiap wanita), dan harapan hidup mereka. ■

Kartograf membuat peta. la menggunakan ukuran ilmiah garis lintang, garis bujur, bantuan teknologi informatika, dan satelit.

Masyarakat geografi yang pertama didirikan di Prancis pada 1821. Klimatolog mempelajari kondisi iklim di berbagai daerah di dunia selama jangka waktu yang lama. Dari pengamatannya, ia menentukan iklim setiap daerah. Oseanolog mengamati permukaan dan dasar laut dengan berbagai alat yang mampu memindai kedalaman laut. Informasi yang diterima satelit, radar, dan pelampung membantunya untuk menentukan peta arus, topografi, dan fauna laut.

Biogeografer mengkaji kehidupan di permukaan bumi dengan menganalisis persebaran makhluk hidup karena organisasi komunitas manusialah yang menciptakan pemandangan berbeda-beda yang disebut ’’formasi”.

Pengukuran ilmiah kubah lava Gunung St. Helena di Kanada

Geomatician menyelesaikan tugas yang berhubungan dengan panen, pengelolaan, dan penampilan data dengan rujukan luar angkasa yang digunakan dalam pertanian, urbanisme, dan bidang militer atau kehutanan.

ORGANISASI INTERNASIONAL Organisasi internasional adalah asosiasi yang mengumpulkan berbagai negara yang sangat berbeda dalam bidang-bidang kegiatan. Kegiatan ini mencakup sektor politik, ekonomi, budaya, ilmiah, militer, dan sosial. Asosiasi negara-negara yang bekerja sama secara multilateral ditulis dalam piagam atau statuta. Asosiasi itu mempunyai petugas yuridis sendiri.

Swiss adalah salah satu negara terakhir yang bergabung dengan PBB. Organisasi internasional mempunyai pegawai yang melakukan tugas-tugas dan administrasi. Mereka bergantung pada organisasi dan bukan pada pemerintah. Pegawai tinggi menikmati status diplomats yang tidak tertulis seperti kekebalan diplomatik, hak yang tidak dapat diganggu-gugat, keistimewaan fiskal, dan pabean.

Di antara tiga puluhan badan PBB, WHO (World Health Organization) mengatur program-program yang berhubungan dengan masalah kesehatan dan berusaha meningkatkan tingkat kesehatan masyarakat setinggi mungkin. IMF (International Monetary Fund) membantu kerja sama moneter, stabilitas keuangan internasional, dan memberikan bantuan pada negara yang sedang dalam kesulitan. WTO (World Trade Organization) menghasilkan GATT (perjanjian umum mengenai tarif pabean dan perdagangan) pada 1995, yang memungkinkan perdagangan bebas meluas pada bidangbidang yang lain, mengatur perselisihan perdagangan, dan memberi sanksi jika diperlukan. OECD (Organisasi Kerja Sama dan Pengembangan Ekonomi) adalah badan yang membantu perkembangan ekonomi anggotanya (30) dengan menghargai demokrasi dan ekonomi pasar. Organisasi ini memberikan saran untuk menjaga daya saing sektor ekonomi utama.

PBB (Perserikatan Bangsa-Bangsa) yang didirikan pada tahun 1945, mempunyai misi menjaga perdamaian dan keamanan internasional. Organisasi ini juga bertujuan untuk mewujudkan kerja sama internasional dan menyelesaikan permasalahan internasional. Organisasi ini mendorong penghormatan hak asasi manusia dan mengatur usaha internasional untuk mewujudkannya.

Helm biru dan bendera PBB

NATO NATO (North Atlantic Treaty Organization) didirikan pada tahun 1949 setelah Perang Dunia II.

Pada mulanya NATO tidak mempunyai struktur militer. Organisasi ini merasa membutuhkannya setelah terjadi perang Korea. Antara tahun 1950 dan I960, NATO yang didominasi Amerika, menjamin keamanan Eropa dari segi militer. Prancis berhenti dari struktur militer ini pada tahun 1966. NATO merupakan ajang berbagai diskusi

Pesawat Awacs yang digunakan oleh NATO

Organisasi ini dibentuk atas inisiatif Amerika Serikat untuk melawan ancaman Uni Soviet. Tujuannya adalah melindungi negaranegara anggota aliansi yang berdasarkan urutan keanggotaan adalah Amerika Serikat, Kanada, Prancis, Inggris, Italia, Belgia, Belanda, Luksemburg, Denmark, Norwegia, Islandia, Portugal,Yunani,Turki, Jerman, Spanyol, Hongaria, Polandia, Republik Ceko, serta 7 anggota baru. Ketujuh anggota baru itu adalah Bulgaria, Estonia, Latvia, Lithuania, Rumania, Slovakia, dan Slovenia.

Bahasa resmi NATO adalah Inggris dan Prancis. NATO mengutamakan cara damai untuk menyelesaikan sebuah masalah. Organisasi ini membantu menjaga keamanan dan stabilitas negara anggota serta menjamin pertahanan saat terjadi serangan asing.

yang dipimpin oleh Amerika Serikat yang menentang Pakta Warsawa pada tahun 1955 dan yang menggabungkan Uni Soviet dengan negara Eropa Timur. Akhir dari Pakta Warsawa memungkinkan masuknya negara bekas komunis Eropa Timur dalam majelis kerja sama Atlantik Utara. Suatu hari kelak, mungkin mereka juga akan bergabung dengan NATO. Pada tahun 1990-an, menyusul hilangnya Uni Soviet, NATO digunakan untuk menangani konflik seperti yang terjadi di Yugoslavia. NATO terbuka terhadap negara Eropa timur dan bekerja sama dengan Rusia dalam kerangka majelis NATORUSIA yang tercipta pada tahun 1997.

Bendera NATO

UNI EROPA Perluasan baru UE terwujud pada I Mei 2004 untuk 10 negara termasuk Malta dan Siprus (bagian Pulau Yunani). UE dibentuk olah empat institusi. Dewan menteri yang tersusun dari wakilwakil pemerintahan merupakan badan pengambil keputusan. Markasnya terletak di Brussel dan Luksemburg. Setelah perang, Prancis dan Jerman menjalin kerja sama dalam industri batu bara dan baja. CECA yang terbentuk pada tahun 1951 adalah tanda persetujuan perdamaian yang langgeng dan kerja sama antara kedua negara itu. Masalah perlawanan terhadap ancaman Uni Soviet serta perkembangan ekonomi dan sosial Eropa turut mendorong penyatuan negara-negara tersebut. Pada tahun 1957, Perjanjian Roma menghasilkan MEE (Masyarakat Ekonomi Eropa). Belgia, Prancis, Jerman, Italia, Luksemburg, dan Belanda adalah anggota pendirinya.

Komisi yang dipilih untuk jangka waktu 5 tahun beranggotakan 30 komisaris termasuk satu orang presiden yang dipilih oleh pemerintahan negara anggota. Komisi mengeluarkan proposisi dan proyek-proyek peraturan untuk Dewan. Parlemen Eropa bermarkas di Strasburg dan mengumpulkan 786 deputi yang dipilih oleh warga negara Eropa untuk masa kerja 5 tahun. Parlemen memberikan saran atas usulan Komisi, mengendalikan kegiatan, dan menghentikan anggarannya.

Perjanjian Maastricht yang ditandatangani pada tahun 1991 memulai kerja sama Eropa dalam berbagai bidang, termasuk ekonomi. Jalur perdagangan dibuka untuk satu pasar dan lalu lintas bebas barang dan orang. Pada 2002, sebuah mata uang tunggal, Euro, mulai diedarkan di I I negara UE (Uni Eropa). Jerman, Austria, Belgia, Spanyol, Portugal,Yunani, Finlandia, Irlandia, Italia, Luksemburg, dan Belanda masuk dalam wilayah penggunaan Euro. Swedia, Denmark, dan Inggris mempertahankan mata uang nasionalnya.

Bendera Uni Eropa

Pengadilan Eropa menetapkan dan melengkapi pembentukan hukumhukum Uni Eropa.Tersusun dari 25 hakim dan 8 advokat umum yang bermarkas di Luksemburg, pengadilan itu juga berperan sebagai pengadilan admin istratif.

PERSERIKATAN BANGSA-BANGSA PBB didirikan pada bulan Juni 1945 di San Fransisco oleh negara-negara yang sedang berperang melawan Jerman untuk menghindari konflik baru dan menjaga perdamaian.

Dewan Keamanan mengirimkan Pasukan Helm Biru untuk menjaga perdamaian di tempat-tempat terjadinya konflik bersenjata.

PBB terbuka untuk semua negara di dunia, dan semua anggotanya berkedudukan setara dan memiliki satu suara pada Dewan Umum. Pertemuan Dewan Umum dilangsungkan di New York.

Helm Biru yang serdadunya berasal dari berbagai negara akan membantu di bawah perintah PBB untuk menegakkan dan menjamin perdamaian dan keamanan di daerah-daerah konflik.

1-

PBB juga berusaha

)

Serdadu PBB di Kroasia

PBB dibentuk untuk mengatur tatanan internasional dan menemukan kesulitan dalam menyelesaikan tugas-tugasnya pada saat perang dingin antara Amerika dan Uni Soviet. Selama tahun 1950 hingga I960, PBB menjadi pembela negara dunia ketiga yang berada dalam penjajahan asing. Walaupun demikian, organisasi ini tidak turut campur dalam banyak konflik (perang Vietnam, konflik Israel-Palestina). Runtuhnya tembok Berlin yang mengakhiri perang dingin mengembalikan peran PBB sebagai pembela keamanan dan hukum internasional.

untuk memberikan Gedung PBB di New York pemecahan masalah yang menimpa lebih dari satu negara, seperti AIDS, pertumbuhan penduduk, dan lingkungan hidup. Untuk membantu tugas-tugasnya, PBB berkonsultasi pada organisasi-organisasi khusus yang diciptakannya atau institusi independen. Dewan Keamanan adalah pusat pengambilan semua keputusan yang tetap. Dewan ini terdiri atas 15 anggota dan 5 di antaranya adalah anggota tetap. Mereka adalah Cina, Prancis, Inggris, Federasi Rusia, dan Amerika Serikat.

Negara anggota PBB berjumlah 191

UNESCO United Nations Educational Scientific and Cultural Organization adalah badan PBB untuk pendidikan, ilmu pengetahuan dan kebudayaan ini lahir sehari setelah Perang Dunia II dengan tujuan untuk membangun perdamaian dalam jiwa manusia.



Tugas pertamanya adalah menyediakan pendidikan dasar wajib dan universal untuk semua orang. Organisasi ini bermaksud meningkatkan tingkat melek aksara orang dewasa, meningkatkan akses ke sekolah, dan membuat pendidikan dapat dijangkau baik untuk anak laki-laki maupun perempuan. UNESCO berperan dalam penyelamatan situs-situs yang istimewa. Konvensi perlindungan warisan budaya dunia diterapkan pada tahun 1972 dan sekarang ini 812 situs alam, budaya dan warisan tradisi lisan masuk dalam daftarnya.

Istana Versailles terdaftar dalam warisan budaya dunia oleh UNESCO

Organisasi ini membantu mengembangkan kapasitas manusia dan institusi dalam bidang pendidikan, ilmu pengetahuan, kebudayaan, dan komunikasi. Pada tanggal 16 November 1945, 37 negara pendiri menandatangani akta konstitutif. Pada tahun 1946, 20 negara menyatakan persetujuannya. Akta itu kemudian dapat mulai berlaku Sekarang ini, UNESCO mempunyai 90 negara anggota dan 6 anggota rekanan.

Tembok Besar Cina masuk dalam daftar warisan budaya dunia sejak 1987. Pendidikan, sebagai hak asasi semua orang, adalah misi utama UNESCO. Organisasi ini mengusulkan bantuan teknis untuk kebutuhan-kebutuhan tertentu pada negara yang terkait dan negara pemohon bantuan.

Organisasi ini juga mendorong dialog antarbudaya dan peradaban untuk menjaga keanekaragaman budaya. Organisasi ini mengembangkan program penelitian untuk memahami dan mengelola sumber daya di bumi. Organisasi ini mencurahkan perhatian khusus pada air.

Katedral Florence yang pusat sejarahnya masuk dalam daftar warisan budaya UNESCO

UNESCO memberikan pelatihan teknologi informatika dan komunikasi. Organisasi ini juga membela kemerdekaan berekspresi dan media massa.

Dalam bidang ilmu pengetahuan sosial dan humaniora, badan ini berjuang untuk memberantas kemiskinan, melawan diskriminasi dan ketidaktoleransian.

UNICEF United Nations International Children s Emergency Fundation adalah badan PBB yang didirikan pada tahun 1946 untuk melindungi hidup anak-anak di seluruh dunia. Markasnya terletak di New York.

Penyanyi Shakira Mabarak adalah duta keliling untuk UNICEF. UNICEF ada di 162 negara, baik di daerah maupun wilayah. Pekerjaannya ditentukan oleh konvensi internasional untuk perlindungan hak-hak anak. Konvensi ini disetujui pada tahun 1990 oleh seluruh negara kecuali Amerika Serikat dan Somalia. Empat prinsip utama tercantum dalam konvensi ini, yaitu kepentingan utama anak, nondiskriminasi, hak bertahan hidup dan perlindungan, serta hak berekspresi dan partisipasi. Markas besar PBB di New York

Tidak ada aturan hukum pidana apabila hak-hak ini dilanggar, tetapi negara-negara berkumpul Ibu dan anak menunggu untuk bantuan makanan di pusat memberikan UNICEF laporan setiap lima tahun sekali. Laporan pertama diberikan pada tahun pertama setelah kesepakatan diambil. Hak-hak anak tidak ditegakkan dengan baik setiap harinya. Jutaan anak menderita kekurangan gizi, tidak bisa bersekolah, menjadi korban peperangan, dan dieksploitasi untuk bekerja. Setiap tahun, 10 juta anak meninggal akibat penyakit, 100 juta tidak bersekolah (terutama anak perempuan), 150 juta menderita kekurangan gizi, dan 13 juta anak menjadi yatim piatu karenaAIDS. UNICEF menangani lima bidang yang akan menjamin awal kehidupan yang terbaik, pendidikan dan lingkungan hidup yang sehat dan aman untuk perkembangan anak. Bidang-bidang tersebut adalah perkembangan anak balita, vaksinasi, pendidikan dasar untuk anak perempuan, perjuangan melawan virus HIV (AIDS), perlindungan anak terhadap eksploitasi, dan perlakuan buruk. UNICEF didukung oleh duta sukarelawan yang sering kali berasal dari kalangan selebritis untuk menginformasikan kegiatannya pada masyarakat luas.

I

GLOSARIUM

administratif: berkaitan dengan

negara yang melarang ekspor satu

batas negara.

atau lebih jenis perdagangan menuju

iklim: keadaaan hawa (suhu, kelembapan, awan, hujan, dsn sinar matahari) pada

negara itu.

suatu daerah dalam jangka waktu yang agak lama (30 tahun) di suatu daerah.

aeronutika: teknik pembuatan peralatan kendaraan udara. animisme: perilaku yang menganggap benda mempunyai jiwa yang sama

etnik: menyangkut sejumlah individu yang didekatkan oleh sejumlah

imigran: orang yang datang dari

karakter peradaban seperti komunitas bahasa dan budaya.

negara lain dantinggal menetap di suatu negara.

dengan manusia. Eurasia: nama yang diberikan pada

irigasi: pengolahan tanah secara

baja: logam yang keras.

kesatuan Eropa dan Asia.

buatan dengan memebelokkan

benua: bagian bumi berupa tanah

folklor: adat-istiadat tradisional dan

atau daratan yang sangat luas sehingga bagian tengah benua itu tidak

cerita rakyat yang diwariskan secara turun-temurun.

perairan yang aliran airnya tenang.

panas.

mendapat pengaruh langsung dari angin laut.

gempa seismik: guncangan permukaan bumi yang cepat dan keras.

Kincir angin: kincir yang digerakkan oleh angin.

bir: minuman mengandung alkohol yang dibuat dengan peragian yang

kerak lumut: tumbuhan yang sangat tahan terhadap kekeringan, dingin, dan

geotermi: panas bumi. komersial: berhubungan dengan niaga

lambat. geyser: sumber air panas yang menyembur secara alami dari tanah.

atau perdagangan.

digunakan untuk membuat gula karena

Gotik: gaya arsitektur (seni pahat dan

sebuah negara dengan menguasai

kadar gulanya tinggi.

seni lukis) pada abad XII—XVI di Eropa.

bit gula: tumbuhan dataran tinggi yang umbi akarnya berwarna merah dapat

kolonialisme: sistem perluasan negara asing (seringkali lebih terbelakang) dan mengendalikannya

daerah bebas: daerah yang tunduk

gletser: lapisan besar es yang

pada rezim administratif dan fiskal

bergerak turun perlahan-lahan di

yang menguntungkan, khususnya impor

lereng gunung atau di daratan.

untuk kepentingan sendiri. komunitas: kelompok organisme (orang dan sebaginya) yang hidup

(biaya pabean). gravitasi: fenomena yang

saling berinteraksi di dalam daerah

dialek: variasi bahasa yang berbeda-

menunjukkan benda tertarik menuju

tertentu.

beda menurut pemakai (misalnya,

pusat bumi. konservatif: bersikap

behasa dari suatu daerah tertentu, kelompok tertentu, atau kurun waktu

gunung berapi: relief yang sering

mempertahankan keadaan, kebiasaan,

tertentu).

berbentuk kerucut di puncak yang di

dan tradisi yang berlaku.

atasnya terdapat lubang tempat diplomatik: berkenaan dengan

keluarnya magma yang naik ke mantel

kuota: jumlah atau persentase yang

hubungan resmi antara negara dan

bumi menuju permukaan kulit bumi.

ditetapkan.

embargo: tindakan pembatasan yang

hidrokarbon: senyawa kimia yang hanya mengandung unsur hidrogen

kutub: dua titik di permukaan bumi yang menjadi sumbu rotasi bumi.

diambil terhadap perlawanan sebuah

dan karbon saja.

negara.

laguna: air laut yang terletak di antara tebing: tepi sungai atau laut yang tinggi dan terjal. pulau dengan pantai. lembah: tanah rendah yang berada di teluk: bagian laut yang menjorok ke kiri-kanan sungai, di kaki gunung.

darat.

limau: tanaman berbuah bulat atau Ion-

urbanisasi: perpindahan penduduk dari

jong, berujung agak lancip, jika matang berwarna kuning, isinya berulas-ulas

desa ke kota.

umumnya tidak dimakan lansung, tetapi

vitrikultur: perkebunan anggur.

airnya dibuat minuman penyegar. linen: bahan (kain) dibuat dari rami halus, kuat, tampak berkilat, dan dingin juka dipakai. Masyarakat Ekonomi Eropa: pasar bersama Eropa yang didirikan pada tanggal I Januari 1958. metalurgi: serangkaian industri dan teknik yang menjamin pembuatan logam. migrasi: perpindahan dari satu tempat ke tempat lain bagi burung dan sebagainya karena pergantian musim. monarki: bentuk pemerintahan yang dikepalai oleh raja. muslim: penganut agama Islam. Nazi: partai fasisi Jerman yang berkuasa dari tahun 1933 sampai 1945 di bawah kepemimpinan Adolf Hitler. nomaden: kelompok manusia yang berpindah-pindah dan tidak memilki tempat tinggal tetap. perangkat kapal layar: serangkaian objek dan alat yang penting bagi pendorong dan pergerakan kapal layar. polder, lahan pertanian yang berasal dari rawa yang dikeringkan. rezim: pemerintahan yang berkuasa

Related Documents


More Documents from ""