_1 Partai Gerindra

  • Uploaded by: Indrayana
  • 0
  • 0
  • December 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View _1 Partai Gerindra as PDF for free.

More details

  • Words: 326
  • Pages: 1
PARTAI GERAKAN INDONESIA RAYA “

Partai Gerakan Indonesia Raya bertujuan mensejahterakan rakyatnya, memajukan bidang ilmu pengetahuan, teknologi, dan ekonomi yang ramah lingkungan, serta mampu menjadi pelopor dalam menciptakan dunia yang aman, damai, dan sejahtera dengan Pancasila sebagai dasar Negara, serta mengutamakan keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“

Secara lebih spesifik, Partai Gerakan Indonesia Raya akan memperjuangkan pemulihan lingkungan, pemulihan sumber air, peningkatan ketahanan pangan yang berdasarkan keragaman dan sinergis dengan lingkungan dan kelestarian sumber-sumber daya air. GERINDRA juga berjuang untuk pelestarian serta peningkatan pengembangan budaya untuk dapat menjadi kebanggaan dan martabat bangsa, pengembangan ilmu pengetahuan yang menjangkau seluruh bangsa Indonesia yang bermodalkan kekayaan megadiversity Indonesia.

“

Setelah kemerdekaan Indonesia tercapai berkat perjuangan heroik anak bangsa, tugas utama pembangunan adalah menciptakan kesejahteraan bagi seluruh rakyat Indonesia. Partai Gerakan Indonesia Raya (disingkat PARTAI GERINDRA) adalah sebuah partai yang ingin meneruskan filosofi perjuangan Partai Persatuan Indonesia Raya yang didirikan 10 Desember 1948, yang bercita-cita mengangkat martabat kehidupan segenap rakyat Indonesia di dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“

Kesejahteraan yang otentik hanya dapat tercipta bila bangsa yang pluralistik ini dapat hidup dalam kedamaian dan keharmonisan; mampu mengembangkan akar-akar budaya sebagai sumber cipta, rasa, dan karsa; mampu membangun sebuah sistem pendidikan Nusantara sebagai mata rantai pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni bangsa; serta secara arif memanfaatkan sumber daya alam lestari.

“

PARTAI GERINDRA juga berjuang dalam pengembangan kemandirian ekonomi bangsa berdasarkan kekuatan agraris yang ramah lingkungan serta mampu membantu perekonomian dunia karena keunggulan kekayaan alam lestari Indonesia.

“

PARTAI GERINDRA sebagai sebuah partai Nasionalis kerakyatan berjuang di atas semboyan “Memadukan Kesejahteraan Rakyat dan Kelestarian Lingkungan”

“

PARTAI GERINDRA adalah partai politik yang bersifat Nusantarais, majemuk, dan terbuka bagi semua orang Warga Negara Indonesia.

“

PARTAI GERINDRA berfungsi sebagai wadah penampung aspirasi masyarakat dan sarana pembelajaran politik bagi masyarakat yang menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi.

“

Keanggotaan GERINDRA terbuka untuk semua warga negara RI yang telah memiliki hak pilih dan menyetujui azas dan tujuan partai tanpa membedakan suku, agama, kepercayaan dan golongan.

*********

Related Documents

_1 Partai Gerindra
December 2019 14
Gerindra
November 2019 4
Partai 1.docx
October 2019 18
Partai Politik.docx
June 2020 17
Partai Politik
November 2019 45

More Documents from ""