03 Rpp Ipa Terpadu 7b K13 2016.pdf

  • Uploaded by: Anonymous aDshoAFH
  • 0
  • 0
  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View 03 Rpp Ipa Terpadu 7b K13 2016.pdf as PDF for free.

More details

  • Words: 2,840
  • Pages: 9
Lampiran

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Sistem Organisasi Kehidupan Sekolah Mata Pelajaran Kelas/Semester Alokasi Waktu

: : : :

.... Ilmu Pengetahuan Alam VII/2 18 × 40 menit (8 kali tatap muka)

A. Kompetensi Dasar 3.6 Mengidentifikasi sistem organisasi kehidupan mulai dari tingkat sel sampai organisme dan komposisi utama penyusun sel. 4.6 Membuat model struktur sel tumbuhan/hewan. B. Indikator 1. Menjelaskan bahwa sel merupakan unit terkecil dalam makhluk hidup. 2. Menjelaskan bagian-bagian sel tumbuhan. 3. Mendeskripsikan perbedaan sel tumbuhan dengan sel hewan. 4. Menjelaskan tentang jaringan penyusun tumbuhan dan hewan. 5. Menjelaskan struktur jaringan penyusun organ tumbuhan. 6. Menjelaskan struktur jaringan penyusun hewan. 7. Menjelaskan jenis-jenis organ penyusun tumbuhan. 8. Medeskripsikan macam-macam jaringan penyusun organ tumbuhan. 9. Menjelaskan mengenai sel, jaringan, dan organ yang terdapat pada tubuh hewan. 10. Menjelaskan mengenai sistem organ pada makhluk hidup. 11. Menjelaskan mengenai sistem organ yang terdapat pada manusia. 12. Menjelaskan jenis-jenis organisme dalam air. 13. Menyajikan model sel tumbuhan atau sel hewan lengkap dengan organel-organel penyusunnya. C. Tujuan Pembelajaran Setelah mempelajari ini, siswa mampu: 1. menjelaskan bahwa sel merupakan unit terkecil dalam makhluk hidup; 2. menjelaskan bagian-bagian sel tumbuhan; 3. mendeskripsikan perbedaan sel tumbuhan dengan sel hewan; 4. menjelaskan tentang jaringan penyusun tumbuhan dan hewan; 5. menjelaskan struktur jaringan penyusun organ tumbuhan; 6. menjelaskan struktur jaringan penyusun hewan; 7. menjelaskan jenis-jenis organ penyusun tumbuhan; 8. medeskripsikan macam-macam jaringan penyusun organ tumbuhan; 9. menjelaskan sel, jaringan, dan organ yang terdapat pada tubuh hewan; 10. menjelaskan sistem organ pada makhluk hidup; 11. menjelaskan sistem organ yang terdapat pada manusia; 12. menjelaskan jenis-jenis organisme dalam air; 13. menyajikan model sel tumbuhan atau sel hewan lengkap dengan organel-organel penyusunnya.

266

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

D. Materi Pembelajaran 1. Sel sebagai Unit Terkecil Penyusun Kehidupan 2. Jaringan pada Tumbuhan dan Hewan 3. Organ Penyusun Tubuh Tumbuhan dan Hewan 4. Sistem Organ dan Organisme E.

Metode Pembelajaran 1. Pendekatan : Scientific Approach 2. Model : Problem Based Learning dan Discovery 3. Metode : Diskusi, Eksperimen, Tanya Jawab, Pemberian Tugas, Latihan

F.

Media Pembelajaran 1.

Media Power Point, video tentang penyusun jaringan tumbuhan dan hewan, video tentang proses fotosintesis, video pembedahan katak

2.

Alat dan Bahan a. Mikroskop b. Gelas benda c. Gelas penutup d. Silet/cutter e. Pipet tetes f. Cotton bud g. Gelas beker h. Botol tertutup i. Alat tulis j. Daun tanaman adam hawa (Rhoeo discolor) k. Daun tanaman Hydrilla verticillata l. Air m. Sel epitel rongga mulut n. Umbi bawang merah o. Akuades p. Larutan metilen biru q. Daun tumbuhan beringin (Ficus benjamina) r. Tanaman bayam (Amaranthus hybridus) s. Preparat awetan jaringan hewan (jaringan otot polos, jaringan otot lurik, jaringan otot jantung) t. Tanaman pacar air (Impatiens balsamina) u. Kertas tisu v. Air sawah w. Air selokan

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas VII

267

G. Sumber Belajar 1. Buku Ilmu Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VII, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia 2. Buku Guru Ilmu Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VII, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia 3. Buku PR Ilmu Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VII Semester 2, PT Intan Pariwara 4. Buku PG PR Ilmu Pengetahuan Alam SMP/MTs Kelas VII Semester 2, PT Intan Pariwara 5. Buku Referensi: a. Materi Biologi! Volume 2: Biologi Sel, PT Pakar Raya b. Materi Biologi! Volume 5: Tumbuhan, PT Pakar Raya c. Materi Biologi! Volume 7: Tubuh Manusia, PT Pakar Raya 6. Internet a. http://goo.gl/PnbXwx b. http://goo.gl/XcjCDB c. https://youtu.be/QkvYBSD7gOU d. https://youtu.be/-_tdrhJMetk e. https://youtu.be/yDGySBfi6vg f. https://youtu.be/QalbFcR_rOg g. https://youtu.be/1Ko_168WPvc h. http://goo.gl/dzWdcf H. Langkah-Langkah Pembelajaran Pertemuan I (3 × 40 menit) 1.

Kegiatan Pendahuluan (10 menit) a. Pemusatan perhatian dan pemotivasian: mengenalkan siswa mengenai organisme uniseluler dan multiseluler. Setelah itu, mengenalkan tentang urutan sistem organisasi yang menyusun tubuh manusia. b. Apersepsi: 1) Bagaimana sistem organisasi yang menyusun tubuh manusia? 2) Apa yang dimaksud sel? c. Guru mengenalkan kepada siswa mengenai sel sebagai unit terkecil penyusun kehidupan. d. Guru menyiapkan alat dan bahan yang digunakan untuk melakukan praktikum dalam mengamati bagian-bagian sel tumbuhan menggunakan mikroskop.

2.

Kegiatan Inti (100 menit) a. Guru meminta siswa mendiskusikan hasil identifikasi sel pada ikan dengan teman sebangkunya. b. Guru meminta perwakilan beberapa siswa untuk mempresentasikan hasil diskusinya di depan kelas. c. Guru menjelaskan tentang struktur sel prokariotik dan sel eukariotik, sejarah penemuan sel, senyawa penyusun sel, ukuran sel, bagian-bagian sel, dan alat yang digunakan dalam mengamati sel. d. Guru membagi siswa dalam kelompok-kelompok dengan anggota terdiri atas lima siswa.

268

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

e.

f. g. 3.

Guru membimbing siswa dalam melakukan praktikum mengamati bagian-bagian sel tumbuhan menggunakan mikroskop. Catatan: sembari melakukan proses pembimbingan, guru melakukan penilaian sikap dengan dipandu instrumen lembar penilaian sikap. Guru meminta dan membimbing setiap kelompok dalam mempresentasikan hasil praktikum. Guru meminta siswa membuat laporan hasil praktikum secara mandiri dan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya.

Kegiatan Penutup (10 menit) a. Guru bersama siswa menyimpulkan hasil pembelajaran pada pertemuan ini serta mendorong siswa untuk selalu bersyukur atas karunia Tuhan dan mengagumi segala ciptaan-Nya. b. Guru memberikan reward (berupa pujian atau bentuk penghargaan lain yang relevan) kepada kelompok yang berkinerja dengan baik. c. Guru menyarankan siswa untuk membaca materi mengenai perbedaan sel tumbuhan dan sel hewan. d. Guru meminta siswa untuk menyiapkan alat dan bahan yang digunakan untuk praktikum pertemuan berikutnya. Pertemuan II (2 × 40 menit)

1.

Kegiatan Pendahuluan (10 menit) a. Pemusatan perhatian dan pemotivasian: guru memberikan suatu ilustrasi dua gambar yaitu sel tumbuhan dan sel hewan beserta bagian-bagiannya. b. Apersepsi: bagaimana perbedaan sel tumbuhan dengan sel hewan? c. Guru menyampaikan garis besar tujuan pembelajaran pada pertemuan ini, yaitu melakukan praktikum tentang perbedaan sel tumbuhan dengan sel hewan. d. Guru meminta siswa mengumpulkan laporan hasil praktikum yang dilakukan pada pertemuan sebelumnya.

2.

Kegiatan Inti (60 menit) a. Guru menjelaskan perbedaan komponen penyusun sel tumbuhan dengan sel hewan. b. Guru membagi siswa dalam kelompok (5–6 siswa/kelompok). c. Guru membimbing setiap kelompok dalam melakukan praktikum mengenai perbedaan struktur sel tumbuhan dengan sel hewan. Catatan: sembari melakukan proses pembimbingan, guru melakukan penilaian sikap dengan dipandu instrumen lembar penilaian sikap. d. Guru meminta setiap kelompok untuk mengemukakan hasil pengamatannya. (Jika waktunya tidak mencukupi, hanya perwakilan saja yang diminta untuk presentasi). e. Guru bersama siswa membahas hasil kegiatan yang dilakukan. f. Guru meminta siswa membuat laporan hasil praktikum secara mandiri dan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya.

3.

Kegiatan Penutup (10 menit) a. Guru bersama siswa menyimpulkan hasil pembelajaran pada pertemuan ini. b. Guru memberikan penghargaan (misalnya pujian atau bentuk penghargaan lain yang relevan) kepada kelompok yang berkinerja baik. c. Guru memberikan tugas rumah (PR) kepada siswa untuk mengerjakan soal-soal Latihan 1 dan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya. d. Guru mengingatkan kepada siswa agar membaca materi mengenai jaringan pada tumbuhan dan hewan.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas VII

269

Pertemuan III (2× 40 menit) 1.

Kegiatan Pendahuluan (5 menit) a. Guru meminta siswa mengumpulkan PR tentang soal-soal Latihan 1 dan laporan hasil praktikum sebelumnya. b. Guru menyiapkan alat dan bahan yang akan digunakan untuk praktikum pada pertemuan ini. c. Guru menyampaikan garis besar tujuan pembelajaran pada pertemuan ini.

2.

Kegiatan Inti (70 menit) a. Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok dengan anggota terdiri atas 3–4 siswa. b. Guru meminta siswa mendiskusikan tentang jaringan penyusun tumbuhan dan hewan. c. Guru meminta perwakilan beberapa siswa untuk mempresentasikan hasil diskusi. d. Guru menjelaskan tentang jaringan penyusun tumbuhan. e. Masih dalam kelompok, guru membimbing siswa dalam melakukan praktikum mengenai struktur jaringan daun, batang, dan akar tanaman Dicotyledoneae. Catatan: sembari melakukan proses pembimbingan, guru melakukan penilaian sikap dengan dipandu instrumen lembar penilaian sikap. f. Guru meminta setiap kelompok untuk mengemukakan hasil pengamatannya. (Jika waktunya tidak mencukupi, hanya perwakilan saja yang diminta untuk presentasi). g. Guru bersama siswa membahas hasil kegiatan yang dilakukan. h. Guru meminta siswa membuat laporan hasil praktikum secara mandiri dan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya.

3.

Kegiatan Penutup (5 menit) a. Guru bersama siswa menyimpulkan hasil kegiatan pada pertemuan ini. b. Guru mengingatkan siswa untuk membaca materi tentang jaringan hewan serta menyiapkan praktikum yang dilakukan pada pertemuan berikutnya. Pertemuan IV (2 × 40 menit)

1.

Kegiatan Pendahuluan (10 menit) a. Pemusatan perhatian dan pemotivasian: guru memberikan ilustrasi gambar mengenai jenisjenis jaringan yang menyusun hewan. b. Apersepsi: 1) Jaringan apa saja yang menyusun tubuh hewan? 2) Apa fungsi tiap-tiap jaringan tersebut? c. Guru menyampaikan garis besar tujuan pembelajaran pada pertemuan ini. d. Guru meminta siswa mengumpulkan laporan hasil praktikum yang dilakukan pada pertemuan sebelumnya.

2.

Kegiatan Inti (60 menit) a. Guru menjelaskan jenis-jenis jaringan yang menyusun tubuh hewan. b. Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok dengan anggota sekitar 4–5 siswa. c. Guru membimbing setiap kelompok dalam melakukan praktikum mengenai struktur jaringan hewan. Catatan: sembari melakukan proses pembimbingan, guru melakukan penilaian sikap dengan dipandu instrumen lembar penilaian sikap. d. Guru meminta kepada siswa (wakil kelompok) untuk mempresentasikan hasil pengamatan. (Jika waktunya tidak mencukupi, hanya perwakilan saja yang diminta untuk presentasi). e. Guru bersama siswa membahas hasil kegiatan yang telah dilakukan.

270

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

3.

Kegiatan Penutup (10 menit) a. Guru bersama siswa menyimpulkan hasil pembelajaran pada pertemuan hari ini. Selain itu, juga mendorong siswa untuk selalu bersyukur atas karunia Tuhan yang telah menciptakan berbagai jenis jaringan dalam tubuh. b. Guru memberikan tugas rumah (PR) kepada siswa untuk membuat laporan praktikum secara mandiri dan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya. c. Guru meminta siswa agar mengerjakan soal-soal Latihan 2 sebagai latihan di rumah. d. Guru meminta agar siswa membaca materi mengenai jenis-jenis organ yang menyusun tumbuhan dan hewan. Pertemuan V (3 × 40 menit)

1.

Kegiatan Pendahuluan (10 menit) a. Pemusatan perhatian dan pemotivasian: guru memberikan ilustrasi mengenai bagian-bagian tumbuhan dan hewan. b. Apersepsi: organ apa saja yang menyusun tubuh tumbuhan dan hewan? c. Guru menyampaikan garis besar tujuan pembelajaran pada pertemuan ini.

2.

Kegiatan Inti (100 menit) a. Guru mengulas sedikit tentang jaringan yang menyusun tubuh tumbuhan dan hewan serta meminta siswa mengumpulkan laporan pada pertemuan sebelumnya. b. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya jika ada materi yang belum dipahami. c. Guru membagi siswa dalam kelompok dengan anggota terdiri atas 4–5 siswa. d. Guru meminta siswa mendiskusikan jenis-jenis organ pada tumbuhan. e. Guru meminta perwakilan beberapa siswa untuk membacakan hasil diskusi di depan kelas. f. Masih dalam kelompok, guru membimbing siswa dalam melakukan praktikum mengenai identifikasi macam-macam jaringan penyusun organ tumbuhan. Catatan: sembari melakukan proses pembimbingan, guru melakukan penilaian sikap dengan dipandu instrumen lembar penilaian sikap. g. Guru meminta kepada siswa (wakil kelompok) untuk mempresentasikan hasil pengamatan. (Jika waktunya tidak mencukupi, hanya perwakilan saja yang diminta untuk presentasi). h. Guru menjelaskan organ-organ penyusun tumbuhan dan hewan.

3.

Kegiatan Penutup (10 menit) a. Guru menyimpulkan hasil pembelajaran pada pertemuan ini. b. Guru memberikan reward (berupa pujian atau bentuk penghargaan lain yang relevan) kepada kelompok yang berkinerja baik. c. Guru memberikan tugas kepada siswa untuk membuat laporan praktikum secara mandiri dan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya. d. Guru meminta siswa mengerjakan Tugas: Menentukan Jenis Sel, Jaringan, dan Organ pada Tubuh Hewan. Guru mengingatkan bahwa tugas ini dikumpulkan pada pertemuan berikutnya. e. Guru meminta siswa berlatih di rumah untuk mengerjakan soal-soal Latihan 3 serta meminta siswa membaca materi tentang sistem organ dan organisme.

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas VII

271

Pertemuan VI (2 × 40 menit) 1.

Kegiatan Pendahuluan (10 menit) a. Guru meminta siswa mengumpulkan laporan hasil praktikum pada pertemuan sebelumnya. b. Guru juga meminta siswa mengumpulkan Tugas: Menentukan Jenis Sel, Jaringan, dan Organ pada Tubuh Hewan. Guru membahas sekilas tugas-tugas siswa tersebut. c. Guru menyampaikan garis besar tujuan pembelajaran pada pertemuan ini.

2.

Kegiatan Inti (60 menit) a. Guru membagi siswa dalam kelompok (5–6 siswa/kelompok). b. Guru meminta siswa untuk berdiskusi mengenai sistem organ pada katak. c. Guru meminta perwakilan setiap kelompok untuk membacakan hasil diskusi di depan kelas. d. Guru menjelaskan tentang sistem organ pada tumbuhan dan sistem organ pada hewan. Catatan: sembari menjelaskan, guru memberikan pertanyaan-pertanyaan kepada siswa dan memberikan penilaian kepada siswa yang aktif. e. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya jika ada materi yang belum dipahami.

3.

Kegiatan Penutup (10 menit) a. Guru bersama siswa menyimpulkan hasil pembelajaran pada pertemuan ini. b. Guru meminta siswa mengerjakan Tugas: Membuat Poster Mengenai Sistem Organ Manusia yang dikumpulkan pada pertemuan berikutnya. c. Guru memberikan pengarahan kepada siswa agar membawa air sawah dan air selokan untuk digunakan dalam praktikum pertemuan berikutnya. Pertemuan VII (2 × 40 menit)

1.

Kegiatan Pendahuluan (10 menit) a. Guru mengulas sedikit tentang sel, jaringan, organ, dan sistem organ. b. Guru menyampaikan garis besar tujuan pembelajaran hari ini, serta menyiapkan alat dan bahan yang digunakan dalam praktikum. c. Guru meminta siswa mengumpulkan Tugas: Membuat Poster Mengenai Sistem Organ Manusia yang diberikan pada pertemuan sebelumnya. Selanjutnya, meminta siswa menempelkan hasil poster di dinding kelas atau laboratorium.

2.

Kegiatan Inti (60 menit) a. Guru menjelaskan tentang organisme tingkat rendah. b. Guru membagi siswa menjadi beberapa kelompok dan membimbing siswa untuk melakukan kegiatan praktikum mengidentifikasi jenis-jenis organisme air. Catatan: sembari melakukan proses pembimbingan, guru memberikan penilaian sikap kepada siswa selama kegiatan praktikum berlangsung. c. Guru meminta siswa (wakil kelompok) untuk menuliskan hasil pengamatan dan mendiskusikan semua pertanyaan-pertanyaan yang ada. d. Guru memberi kesempatan kepada setiap kelompok untuk mempresentasikan hasil praktikum kelompoknya. (Jika waktunya tidak mencukupi, yang presentasi hanya beberapa kelompok saja). e. Guru bersama siswa membahas hasil kegiatan praktikum yang dilakukan.

3.

Kegiatan Penutup (10 menit) a. Guru menyimpulkan pembelajaran pada pertemuan ini serta mendorong siswa untuk selalu bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa karena telah menganugerahkan makhluk hidup yang mikroskopis.

272

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

b. c. d. e.

Guru memberikan tugas kepada siswa untuk membuat laporan praktikum secara mandiri dan dikumpulkan pada pertemuan berikutnya. Guru meminta siswa berlatih di rumah untuk mengerjakan soal-soal Latihan 4 dan Ulangan Harian. Guru mengingatkan siswa bahwa pada pertemuan berikutnya akan diadakan ulangan harian mengenai Bab Sistem Organisasi Kehidupan. Guru memberikan tugas Aktivitas Peserta Didik berupa pembuatan model sel tumbuhan atau sel hewan. Guru mengingatkan bahwa tugas ini dikumpulkan setelah diadakan ulangan harian. Pertemuan VIII (2 × 40 menit)

I.

1.

Kegiatan Pendahuluan (5 menit) a. Guru membuka pelajaran dengan mengulas semua materi mengenai Sistem Organisasi Kehidupan sebelum melakukan ulangan harian. Guru menjelaskan sistematika ulangan harian yang akan dilaksanakan pada pertemuan ini. b. Guru meminta siswa mengumpulkan laporan hasil praktikum yang dilakukan pada pertemuan sebelumnya.

2.

Kegiatan Inti (70 menit) a. Guru membagikan soal untuk ulangan harian. Waktu yang diberikan untuk mengerjakan soal selama 70 menit. b. Selama siswa mengerjakan ulangan harian, guru mengawasi siswa.

3.

Kegiatan Penutup (5 menit) a. Guru membahas soal-soal ulangan harian yang dirasa sulit bagi siswa. b. Guru mengingatkan mengenai tugas pembuatan model sel tumbuhan atau sel hewan serta meminta siswa mengumpulkan tugas tersebut pada pertemuan berikutnya. c. Guru meminta agar siswa membaca materi untuk bab selanjutnya.

Penilaian 1.

Aspek, Mekanisme, dan Bentuk Penilaian Aspek

2.

Bentuk Instrumen

Mekanisme

Sikap

Pengamatan Sikap

Lembar Pengamatan

Pengetahuan

Tes Unjuk Kerja dan Tes Tertulis

Ulangan Harian

Keterampilan

Portofolio

Kumpulan Laporan dan Produk

Contoh Instrumen a.

Lembar Pengamatan Sikap No.

Aspek yang Dinilai

1.

Mengagumi sistem organisasi kehidupan yang diciptakan Tuhan.

2.

Mensyukuri dan mengagumi keteraturan dan kompleksitas makhluk hidup ciptaan Tuhan.

3.

Memiliki rasa ingin tahu yang tinggi.

4.

Bersikap ilmiah, bertanggung jawab, dan berani mengemukakan pendapat dengan sopan.

5.

Bertanggung jawab terhadap keselamatan kerja dan alat-alat yang digunakan.

3

2

1

Keterangan

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas VII

273

b.

274

Rubrik Penilaian Sikap No.

Aspek yang Dinilai

Rubrik

1.

Mengagumi sistem organisasi kehidupan yang diciptakan Tuhan.

3 : menunjukkan ekspresi kekaguman terhadap sistem organisasi kehidupan yang diciptakan Tuhan. 2 : belum secara eksplisit menunjukkan kekaguman terhadap sistem organisasi kehidupan yang diciptakan Tuhan. 1 : belum menunjukkan kekaguman atau minat terhadap sistem organisasi kehidupan yang diciptakan Tuhan.

2.

Mensyukuri dan mengagumi keteraturan dan kompleksitas makhluk hidup ciptaan Tuhan.

3 : selalu bersyukur dengan menjaga sistem organisasi kehidupan yang diciptakan Tuhan. 2 : kurang serius menjaga sistem organisasi kehidupan yang diciptakan Tuhan. 1 : tidak menjaga sistem organisasi kehidupan yang diciptakan Tuhan.

3.

Memiliki rasa ingin tahu yang tinggi.

3 : menunjukkan rasa ingin tahu yang tinggi dengan banyak bertanya, antusias, terlibat aktif dalam kegiatan kelompok, berani mengemukakan pendapat, dan tidak takut salah. 2 : menunjukkan rasa ingin tahu, tetapi tidak terlalu antusias, terlibat aktif dalam kegiatan kelompok ketika disuruh, dan masih takut untuk mengemukakan pendapat. 1 : tidak menunjukkan antusias dalam pengamatan, tidak ikut terlibat aktif dalam kegiatan berkelompok meskipun sudah didorong untuk terlibat, dan tidak pernah mengemukakan pendapat atau bertanya.

4.

Bersikap ilmiah, bertanggung jawab, dan berani mengemukakan pendapat dengan sopan.

3 : menunjukkan sikap ilmiah dan bertanggung jawab saat melakukan kegiatan kelompok serta berani mengemukakan pendapat dengan sopan pada saat berdiskusi. 2 : menunjukkan sikap ilmiah dan berani mengemukakan pendapat, tetapi tidak memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi, misalnya mengerjakan tugas tidak tepat waktu. 1 : tidak berupaya sungguh-sungguh selama kegiatan kelompok berlangsung.

5.

Bertanggung jawab terhadap keselamatan kerja dan alat-alat yang digunakan.

3 : berhati-hati dalam menggunakan peralatan laboratorium, menjaga kebersihan alat dan ruang laboratorium, serta mengembalikan peralatan yang digunakan ke tempat semula. 2 : kurang berhati-hati dalam menggunakan peralatan laboratorium, belum menjaga kebersihan alat dan ruang laboratorium meskipun telah mengembalikan peralatan yang digunakan ke tempat semula. 1 : berhati-hati dalam menggunakan peralatan laboratorium sehingga ada peralatan yang rusak atau ada yang pecah, belum menjaga kebersihan alat dan ruang laboratorium, serta tidak mengembalikan peralatan yang digunakan ke tempat semula.

Mengetahui Kepala SMP/MTs . . .

Guru Bidang

......................... NIP.___________________

......................... NIP.___________________

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Related Documents

Rpp Ipa Terpadu 7b
December 2019 40
Silabus Ipa Terpadu 7b
December 2019 36
Rpp Ipa Terpadu 8b
December 2019 35
Rpp Ipa Terpadu 8a
December 2019 37
Rpp Ipa Terpadu 7a
December 2019 27

More Documents from ""